RENCANA KERJA DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN KENDAL PERUBAHAN TAHUN ANGGARAN 2014

dokumen-dokumen yang mirip
RENCANA STRATEGIS DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN KENDAL PERIODE :

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang

RENCANA KERJA KECAMATAN ANGSANA TAHUN 2017

RENCANA KERJA KECAMATAN ANGSANA TAHUN 2016

RENCANA KERJA TAHUN 2017 BAGIAN PEMBANGUNAN SEKRETARIAT DAERAH KOTA PADANG

RENJA BAGIAN PERTANAHAN TAHUN 2015 (REVIEW)

RENCANA KERJA SEKRETARIAT DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH KABUPATEN MALANG TAHUN 2017 BAB I PENDAHULUAN

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang

BAB III TUJUAN, SASARAN, PROGRAM DAN KEGIATAN

KELURAHAN BERBAS PANTAI KECAMATAN BONTANG SELATAN

RENCANA KERJA ( RENJA ) KANTOR PELAYANAN PERIJINAN TERPADU KABUPATEN JEMBRANA TAHUN 2015

RENCANA KERJA (RENJA)

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

RENCANA KERJA (RENJA) 2017 PEMERINTAH KABUPATEN TANAH BUMBU SEKRETARIAT DPRD

RENCANA KERJA 2017 BAGIAN ADMINISTRASI PEMBANGUNAN SEKRETARIAT DAERAH KOTA MOJOKERTO

PERUBAHAN RENCANA KERJA Tahun 2015

KATA PENGANTAR. Puji syukur kami panjatkan kehadapan Ida Sang Hyang Widhi WaÇa / Tuhan Yang

3.4 Penentuan Isu-isu Strategis

BAB II EVALUASI PELAKSANAAN RENJA SKPD TAHUN LALU

PEMERINTAH KABUPATEN BANYUASIN INSPEKTORAT KABUPATEN TAHUN 2015 BAB I PENDAHULUAN

Rencana Kerja Perubahan Tahun 2016

KATA PENGANTAR. Demikian yang dapat kami sampaikan, atas perhatiannya kami ucapkan terimakasih.

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Kalimantan Selatan BAB I PENDAHULUAN

BAB I I TUJUAN, SASARAN, PROGRAM DAN KEGIATAN

PEMERINTAH KABUPATEN BANGGAI BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH RENCANA STRATEGIS ( RENSTRA ) ( B A P P E D A )

PENGUKURAN KINERJA (FISIK) TINGKAT SATUAN KERJA PERANGKAT DAERAH BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH KOTA PRABUMULIH TAHUN 2015

PEMERINTAH KOTA BANDUNG RINCIAN APBD MENURUT URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH, ORGANISASI, PENDAPATAN, BELANJA DAN PEMBIAYAAN TAHUN ANGGARAN 2016

Rencana kerja Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Kabupaten Sumbawa Tahun 2017 disusun sebagai bahan acuan penyelenggaraan program dan

BAB I PENDAHULUAN 1.1 LATAR BELAKANG

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

RUMUSAN RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN SKPD TAHUN 2015 DAN PRAKIRAAN MAJU TAHUN 2016 KABUPATEN PULANG PISAU. Target Capaian Kinerja

RENCANA KERJA BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH PROVINSI SUMATERA SELATAN TAHUN 2015

PEMERINTAH KABUPATEN JOMBANG

RENCANA kerja DINAS PEMUDA DAN OLAHRAGA ( DISPORA ) KABUPATEN LAMANDAU TAHUN 2011 PEMERINTAH KABUPATEN LAMANDAU DINAS PEMUDA DAN OLAHRAGA ( DISPORA )

BAB 5 RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA, KELOMPOK SASARAN DAN PENDANAAN INDIKATIF

RENCANA KERJA BAGIAN ADMINISTRASI PEMBANGUNAN SEKRETARIAT DAERAH KABUPATEN MALANG TAHUN 2018 BAB I PENDAHULUAN

RENCANA KERJA TAHUN 2015

Rencana Umum Pengadaan

BUPATI TEMANGGUNG PERATURAN DAERAH KABUPATEN TEMANGGUNG NOMOR 13 TAHUN 2011 TENTANG SISTEM PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH

PEMERINTAH KABUPATEN TANAH BUMBU

PENDAHULUAN. Rencana Kerja Pemerintah Daerah merupakan pedoman untuk penyusunan

BAB III TUJUAN, SASARAN, PROGRAM, DAN KEGIATAN

RENCANA KERJA BAGIAN PERTANAHAN SEKRETARIAT DAERAH KABUPATEN MALANG BAB I PENDAHULUAN

RENCANA KERJA BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH PROVINSI SUMATERA SELATAN TAHUN 2016 BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH PROVINSI SUMATERA SELATAN

KATA PENGANTAR. Bandung, 2013 KEPALA BPPT KOTABANDUNG. Drs. H. DANDAN RIZA WARDANA, M.Si PEMBINA TK. I NIP

RENCANA KERJA BAGIAN ADM. PEMERINTAHAN SETDAKAB. JOMBANG. Tahun 2015 B A G I A N A D M I N I S T R A S I P E M E R I N T A H A N

Kata Pengantar. Kepanjen, Januari 2015 SEKRETARIS DPRD KABUPATEN MALANG. Drs. IRIANTORO, M. Si Pembina Tk. I NIP

WALIKOTA CIREBON PROVINSI JAWA BARAT PERATURAN DAERAH KOTA CIREBON NOMOR 1 TAHUN 2014 TENTANG SISTEM PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH KOTA CIREBON

LAPORAN AKUNTABILITAS KINERJA INSTANSI PEMERINTAH ( L A K I P ) TAHUN 2013

DAFTAR ISI DAFTAR TABEL... TABEL TABEL TABEL TABEL TABEL BAB I PENDAHULUAN... 1

BAB I. PENDAHULUAN. Penyusunan rancangan Rencana Kerja SKPD merupakan tahap awal dari proses perencanaan.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kab. Banyuwangi 1

PEMERINTAH KABUPATEN MALANG RENCANA KERJA DINAS PEKERJAAN UMUM BINA MARGA KABUPATEN MALANG TAHUN 2018

BAB III TUJUAN, SASARAN, PROGRAM DAN KEGIATAN

RENCANA KERJA (RENJA) TAHUN 2017

BAB I PENDAHULUAN. Pengawasan atas Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah adalah proses

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

Tabel 2.1 Rekapitulasi Evaluasi Hasil Pelaksanaan Renja SKPD dan Pencapaian Renstra SKPD s/d Tahun Berjalan (Tahun 2016) Kabupaten Lahat

RENCANA KERJA TAHUN 2015

PERATURAN DAERAH KABUPATEN BANJAR NOMOR 5 TAHUN 2013 TENTANG SISTEM PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI BANJAR,

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) 2016

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2008 tentang

Program Pelayanan Meningkatnya KPPTSP 12 bulan 488,445, ,308,380

BAB III AKUNTABILITAS KINERJA

RENCANA KERJA (RENJA) 2016 PEMERINTAH KABUPATEN TANAH BUMBU SEKRETARIAT DPRD

RENCANA KERJA KANTOR PERPUSTAKAAN DAN ARSIP KAB. SIDOARJO (RENJA SKPD) TAHUN ANGGARAN 2015

Rencana Kerja Bagian UmumTahun 2016 II - 1 PEMERINTAH KABUPATEN JOMBANG

Program dan Kegiatan SKPD Kota Prabumulih Tahun 2017

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

PERENCANAAN DAN PERJANJIAN KINERJA

DAFTAR ISI. Hal DAFTAR ISI DAFTAR TABEL KATA PENGANTAR. i ii iii PENDAHULUAN BAB I. A. Latar Belakang 1 B C. D.

REVIU RENCANA KERJA (RENJA) TAHUN 2017

PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN BLITAR RENCANA KERJA SATUAN KERJA PERANGKAT DAERAH (RENJA SKPD) TAHUN 2015 SATUAN POLISI PAMONG PRAJA

LAPORAN AKUNTABILITAS KINERJA INSTANSI PEMERINTAH (LAKIP) BAGIAN HUMAS SETDA KABUPATEN KUDUS TAHUN 2013

RENCANA UMUM PENGADAAN. Melalui Swakelola. Jasa Lainnya 1 Kajian Rp ,00 APBD ( )

PEMERINTAH KABUPATEN CIREBON KECAMATAN TALUN

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

PEMERINTAH KABUPATEN KUNINGAN RINCIAN APBD MENURUT URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH, ORGANISASI, PENDAPATAN, BELANJA DAN PEMBIAYAAN TAHUN ANGGARAN 2014

PEMERINTAH KOTA TEGAL KECAMATAN MARGADANA KELURAHAN MARGADANA Jalan H. Abdul Syukur No.1 Tegal Telp. (0283) Kode Pos 52143

DAFTAR ISI DAFTAR ISI KATA PENGANTAR. ... i DAFTAR ISI. ... ii. A. Latar Belakang B. Landasan Hukum C. Maksud dan Tujuan...

RENCANA STRATEGIS BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH TAHUN

BAB I PENDAHULUAN. Renja SKPD Bappeda Tahun Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Kalimantan Selatan. 1.

Tabel 2.1. Rekapitulasi Evaluasi Hasil Pelaksanaan Renja SKPD dan. Pencapaian Renstra SKPD s.d Tahun Kabupaten Bandung.

RENCANA KERJA INSPEKTORAT KABUPATEN BLORA TAHUN 2014

Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan. Data Capaian pada Tahun Awal Perencanaan. Indikator Kinerja Program (outcomes) dan Kegiatan (output)

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB IV VISI, MISI, TUJUAN, DAN SASARAN, STRATEGI DAN KEBIJAKAN

RENCANA KERJA (RENJA)

RENCANA KERJA BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN KABUPATEN BOGOR BAB I PENDAHULUAN

PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK UTARA

RENCANA KERJA ( RENJA ) TAHUN 2016 SATUAN POLISI PAMONG PRAJA DAN PERLINDUNGAN MASYARAKAT KABUPATEN TANAH BUMBU

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA GUBERNUR SUMATERA SELATAN,

BAB I PENDAHULUAN. Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kab. Soppeng

RENCANA KERJA TAHUN 2018 BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH KABUPATEN KUBU RAYA

PEMERINTAH KABUPATEN MALANG DINAS PERTANAHAN

Rencana Tahun Lokasi. Kinerja. (1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) 9) (10) 1 Wajib Otonomi daerah, pemerintahan umum, 1.20

RENJA KECAMATAN BELANG 2018

RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN KABUPATEN LAMANDAU TAHUN ANGGARAN 2014

PEMERINTAH KOTA BANDUNG KECAMATAN BANDUNG KULON

Transkripsi:

RENCANA KERJA DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN KENDAL PERUBAHAN TAHUN ANGGARAN 2014 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN KENDAL 2014

KATA PENGANTAR Rencana Kerja Satuan Kerja Perangkat Daerah (Renja SKPD) merupakan acuan perencanaan kegiatan SKPD selama satu tahun dan merupakan penjabaran per tahun dari RPJMD. Adapun penyusunan Renja SKPD merupakan amanat dari Undangundang No. 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional. Sedangkan secara rinci Sistem Perencanaan Pembangunan tersebut dijelaskan dalam Permendagri Nomor 54 Tahun 2010. Renja Perubahan Dinas Komunikasi dan Informatika tahun 2014 tidak terlepas dari Renstra Dinas Komunikasi dan Informatika 2012-2015, yang merupakan review dari Renstra Bagian Pengelolaan Data tahun 2010-2015. Hal ini dikarenakan adanya perubahan SOTK terhadap SKPD yang menangani Teknologi Informasi dan Komunikasi, yang sebelumnya diampu oleh Bagian Pengelolaan Data Sekretariat Daerah Kabupaten Kendal diganti Dinas Komunikasi dan Informatika. Terdapat beberapa kegiatan prioritas yang dilaksanakan Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kendal pada tahun 2014, diantaranya adalah percepatan pencapaian target indikator RPJMD Kabupaten Kendal Tahun 2010-2015. Disamping itu Serta peningkatan peran pengelolaan TIK dijajaran Pemerintah Kabupaten Kendal dan Diseminasi informasi daerah. Renja Perubahan Dinas Kominfo ini diharapkan dapat benar-benar dapat menjadi acuan dalam penyusunan program dan kegiatan, lokasi kegiatan, indikator kinerja kegiatan, serta pagu indikatif dan prakiraan maju kegiatan Dinas Kominfo tahun 2014 mendatang. KEPALA DINAS KOMINFO KABUPATEN KENDAL ABD. SALAM, SE. Pembina Tk.I NIP. 19621119 199402 1 001 Renja Dinas Kominfo perubahan 2014 i

DAFTAR ISI Kata Pengantar... i Daftar Isi... ii I. Pendahuluan... 1 I.1. Latar Belakang... 1 I.2. Landasan Hukum... 2 I.3. Maksud dan Tujuan... 4 I.4. Sistematika Penulisan... 5 II. Evaluasi Pelaksanaan Renja Tahun Lalu... 6 II.1. Evaluasi Pelaksanaan Renja SKPD Tahun Lalu dan Capaian Renstra SKPD... 6 II.2. Analisis Kinerja Pelayanan SKPD... 11 II.3. Isu-isu Penting Penyelenggaraan Tugas dan Fungsi SKPD... 11 II.4. Review Terhadap Rancangan Awal RKPD... 12 III. Tujuan, Sasaran, Program, dan Kegiatan... 13 III.1. Telaahan terhadap Kebijakan Nasional dan Provinsi... 13 III.2. Tujuan dan Sasaran Renja SKPD... 14 III.3. Program dan Kegiatan... 14 IV. Penutup... 17 Lampiran. 1. Rekapitulasi Evaluasi Hasil Pelaksanaan Renja SKPD dan Pencapaian Renstra SKPD s/d Tahun 2014 sampai dengan bulan Juni 2014. 2. Rencana Program Dan Kegiatan Skpd Tahun 2015 Dan Prakiraan Maju Tahun 2016. Renja Dinas Kominfo perubahan 2014 ii

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Berdasarkan amanat Peraturan Menteri dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010, setiap SKPD diharuskan untuk menyusun Rencana Kerja SKPD (Renja SKPD) sebagai acuan perencanaan kegiatan SKPD untuk kurun waktu satu tahun. Penyusunan Renja SKPD ini mengacu pada Rancangan Awal RKPD, renstra SKPD, serta hasil evaluasi pelaksanaan program dan kegiatan periode sebelumnya untuk memecahkan permasalahan yang dihadapi serta mendasarkan kegiatan pada usulan masyarakat. Rancangan awal RKPD menjadi acuan perumusan program, kegiatan, indikator kinerja dan dana indikatif dalam Renja SKPD, sesuai dengan rencana program prioritas pada rancangan awal RKPD. Renstra SKPD menjadi acuan penyusunan tujuan, sasaran, kegiatan, kelompok sasaran, lokasi kegiatan serta prakiraan maju berdasarkan program prioritas rancangan awal RKPD yang disusun ke dalam rancangan Renja SKPD, selaras dengan Renstra SKPD. Hasil evaluasi pelaksanaan program dan kegiatan periode sebelumnya menjadi acuan perumusan kegiatan alternatif dan/atau baru untuk tercapainya sasaran Renstra SKPD berdasarkan pelaksanaan Renja SKPD tahun-tahun sebelumnya. Masalah yang dihadapi menjadi acuan perumusan tujuan, sasaran, kegiatan, kelompok sasaran, lokasi kegiatan serta prakiraan maju dalam rancangan Renja SKPD dapat menjawab berbagai isu-isu penting terkait dengan penyelenggaraan tugas dan fungsi SKPD. Usulan program serta kegiatan yang berasal dari masyarakat menjadi acuan perumusan kegiatan dalam rancangan Renja SKPD mengakomodir usulan masyarakat yang selaras dengan program prioritas yang tercantum dalam rancangan awal RKPD. Rancangan renja SKPD dibahas pada forum SKPD yang dikoordinasikan oleh Bappeda, dimana pembahasan tersebut meliputi penyelarasan program dan kegiatan sesuai dengan tugas dan fungsi SKPD berdasarkan usulan program dan kegiatan hasil musrenbang kecamatan, penajaman indikator dan target kinerja program dan kegiatan sesuai dengan tugas dan fungsi SKPD, penyelarasan program dan kegiatan antar SKPD dalam rangka sinergi pelaksanaan dan optimalisasi pencapaian sasaran sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing SKPD, penyesuaian pendanaan program dan kegiatan prioritas berdasarkan pagu indikatif untuk masing-masing SKPD. Renja SKPD ditetapkan melalui Keputusan Bupati yang dikoordinir oleh Bappeda. Kemudian Renja tersebut dipergunakan sebagai acuan dalam pelaksanaan kegiatan pada tahun n+1. Renja Dinas Kominfo perubahan 2014 1

1.2. Landasan Hukum 1. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 47, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4286); 2. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 5, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4355); 3. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 164, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4421); 4. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4437) sebagaimana telah diubah beberapa kali, terakhir dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 59, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4844); 5. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 126, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4438); 6. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan jangka Panjang (RPJP) Nasional Tahun 2005-2025 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 33, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4700); 7. Undang-Undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 68, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4725); 8. Undang-undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 61, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4846); 9. Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 139, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4578); 10. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan antara Pemerintah, Pemerintah Daerah Kabupaten dan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4737); Renja Dinas Kominfo perubahan 2014 2

11. Peraturan Pemerintah Nomor 7 Tahun 2008 tentang Dekonsentrasi dan Tugas Pembantuan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 20, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4816); 12. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 21, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4817); 13. Peraturan Pemerintah Nomor 26 Tahun 2008 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 48, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4833); 14. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 59 Tahun 2007 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah; 15. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tatacara Penyusunan, Pengendalian, dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah; 16. Peraturan Menteri Dalam Negeri No 23 Tahun 2013 tentang Pedoman Penyusunan, Pengendalian, dan Evaluasi Rencana Kerja Pembangunan Daerah Tahun 2014 ; 17. Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 3 Tahun 2008 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Provinsi Jawa Tengah Tahun 2005 2025 (Lembaran Daerah Provinsi Jawa Tengah tahun 2008 Nomor 3 Seri E No. 3, Tambahan Lembaran Daerah Provinsi Jawa Tengah tahun 2008 Nomor 3 Seri E No. 3); 18. Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 4 Tahun 2009 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Provinsi Jawa Tengah Tahun 2008-2013; 19. Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 4 Tahun 2009 tentang Rencana Jangka Menengah Daerah Provinsi Jawa Tengah Tahun 2008 2013 ; 20. Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 6 Tahun 2010 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi Jawa Tengah Tahun 2009-2029; 21. Peraturan Daerah Kabupaten Kendal Nomor 17 Tahun 2007 tentang Pokok- pokok Pengelolaan Keuangan Daerah Kabupaten Kendal (Lembaran Daerah Kabupaten Kendal Tahun 2007 Nomor 11 Seri E Nomor 7, Tambahan Lembaran Daerah Kabupaten Kendal Nomor 9) sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Daerah Kabupaten Kendal Nomor 8 Tahun 2008 tentang Pokok- pokok Pengelolaan Keuangan Daerah Kabupaten Kendal (Lembaran Daerah Kabupaten Kendal Tahun 2008 Nomor 3 Seri E Nomor 2, Tambahan Lembaran Daerah Kabupaten Kendal Renja Dinas Kominfo perubahan 2014 3

Nomor 31) ; 22. Peraturan Daerah Kabupaten Kendal Nomor 6 Tahun 2006 tentang Tata Cara Penyusunan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kendal (Lembaran Daerah Kabupaten Kendal Tahun 2006 Nomor 6 Seri E No.4 ); 23. Peraturan Daerah Kabupaten Kendal Nomor 2 Tahun 2008 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Kendal Tahun 2005-2025 (Lembaran Daerah Kabupaten Kendal Tahun 2008 Nomor 2 Seri E No.1, Tambahan Lembaran Daerah Kabupaten Kendal Nomor 30); 24. Peraturan Daerah Kabupaten Kendal Nomor 5 Tahun 2011 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Kendal Tahun 2010-2015 (Lembaran Daerah Kabupaten Kendal Tahun 2011 Nomor 5 Seri E No.5, Tambahan Lembaran Daerah Kabupaten Kendal Nomor 69); 25. Peraturan Daerah Kabupaten Kendal Nomor 20 Tahun 2011 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Kendal Tahun 2011-2031; 26. Peraturan Bupati Kendal Nomor 20 Tahun 2013 Tentang Rencana Kerja Pembangunan Daerah Kabupaten Kendal Tahun Anggaran 2014. 1.3. Maksud dan Tujuan Maksud dan tujuan penyusunan Rencana Kerja SKPD (Renja SKPD) adalah sebagai berikut: a. Memberikan acuan bagi SKPD dalam menyusun program dan kegiatan periode satu tahun pada tahun yang akan datang; b. Memberikan acuan bagi SKPD dalam menentukan lokasi kegiatan periode satu tahun pada tahun yang akan datang; c. Memberikan acuan bagi SKPD dalam menyusun indikator kinerja kegiatan periode satu tahun pada tahun yang akan datang; d. Memberikan acuan bagi SKPD dalam kelompok sasaran kegiatan periode satu tahun pada tahun yang akan datang; e. Memberikan acuan bagi SKPD dalam menyusun pagu indikatif dan prakiraan maju kegiatan periode satu tahun pada tahun yang akan datang. Renja Dinas Kominfo perubahan 2014 4

1.4. Sistematika Penulisan Sistematika penulisan Rencana Kerja SKPD berdasarkan Permendagri Nomor 54 Tahun 2010 adalah sebagai berikut : BAB I.Pendahuluan Berisi mengenai latar belakang penyusunan renja, dasar hukum, maksud dan tujuan serta sistematika penulisan yang dipergunakan. BAB II. Evaluasi Pelaksanaan Renja SKPD Tahun Lalu Bab ini memuat kajian (review) terhadap hasil evaluasi pelaksanaan Renja SKPD tahun lalu dan perkiraan capaian tahun berjalan, selanjutnya dikaitkan dengan target Renstra SKPD berdasarkan realisasi program dan kegiatan pelaksanaan Renja SKPD tahun-tahun sebelumnya. BAB III. Tujuan, sasaran, program dan kegiatan Berisi ulasan tentang perumusan tujuan dan sasaran, yang didasarkan atas rumusan isu-isu penting penyelenggaraan tugas dan fungsi SKPD yang dikaitkan dengan sasaran target kinerja renstra SKPD. BAB IV. Penutup Berisikan uraian penutup, berupa catatan penting yang perlu mendapatkan perhatian baik dalam rangka pelaksanaannya maupun seandainya ketersediaan anggaran tidak sesuai dengan kebutuhan; kaidah pelaksanaan dan rencana tindak lanjut. Renja Dinas Kominfo perubahan 2014 5

BAB II EVALUASI PELAKSANAAN RENJA TAHUN BERJALAN 2.1. Evaluasi Pelaksanaan Renja SKPD Tahun Lalu dan Capaian Renstra SKPD Pelaksanaan kegiatan Dinas Kominfo Tahun 2013 secara umum selaras dengan Renja Dinas Kominfo 2013, demikian juga untuk tahun berajalan yaitu tahun 2014 sampai dengan bulan Juni, namun terdapat beberapa kegiatan yang capaiannya kurang maksimal dikarenakan keterbatasan anggaran pada tahun bersangkutan. Untuk kegiatankegiatan yang sudah dilaksanakan akan tetapi belum maksimal dan beberapa kegiatan yang belum dapat dilaksanakan pada tahun 2014, maka diusulkan pada anggaran perubahan tahun 2014 dan tahun yang akan dating (2015). Hasil Renja Dinas Kominfo Tahun 2013 secara umum telah dilaksanakan dengan optimal dan dapat mencapai target yang ditetapkan. Hal ini dikarenakan dapat terlaksananya semua kegiatan dan dapat memenuhi output yang diharapkan. Adapun secara rinci evaluasi pelaksanaan Renja Bappeda Tahun 2013 diuraikan pada Lampiran 1. Sedangkan secara singkat hasil Kegiatan tahun 2013 diuraikan sebagai berikut : 1.)Program Pelayanan Administrasi Perkantoran Pencapaian kinerja program pelayanan administrasi perkantoran adalah terlaksananya kegiatan pelayanan administrasi perkantoran dalam menunjang kinerja Dinas Kominfo secara keseluruhan. a) Penyediaan Jasa Surat Menyurat Pencapaian kinerja kegiatan Penyediaan Jasa Surat Menyurat adalah tersedianya perangko dan materai untuk kelancaran tugas kedinasan selama 1(satu) tahun. b) Penyediaan jasa komunikasi, sumberdaya air dan listrik Pencapaian kinerja kegiatan Penyediaan jasa komunikasi sumberdaya air dan listrik adalah pelunasan rekening telepon, listrik, dan air selama 1(satu) tahun dalam memperlancar kegiatan kedinasan c) Penyediaan jasa pemeliharaan dan perizinan kendaraan dinas/operasional Pencapaian kinerja kegiatan Penyediaan Jasa Pemeliharaan dan perizinan kendaraan dinas/operasional adalah terlunasinya pajak-pajak kendaraan bermotor dinas dalam rangka memperlancar kegiatan kedinasan d) Penyediaan jasa administrasi keuangan Pencapaian kinerja kegiatan penyediaan jasa administrasi keuangan adalah terpenuhinya biaya jasa administrasi keuangan untuk belanja jasa giro bank. Renja Diskominfo 2014 6

e) Penyediaan jasa kebersihan kantor Pencapaian kinerja kegiatan penyediaan jasa kebersihan kantor adalah terpeliharanya kebersihan dan kesehatan lingkungan kerja melalui penyediaan alat-alat kebersihan dan pelunasan retribusi kebersihan serta biaya jasa cleaning service selama 1 (satu) tahun. f) Penyediaan alat tulis kantor Pencapaian kinerja kegiatan Penyediaan Alat Tulis Kantor adalah tersedianya alat tulis kantor selama satu tahun untuk memperlancar kegiatan kedinasan. g) Penyediaan barang cetakan dan penggandaan Pencapaian kinerja kegiatan penyediaan barang cetakan dan penggandaan adalah tersedianya blangko-blangko dan barang cetakan selama 1(satu) tahun. h) Penyediaan bahan bacaan dan peraturan perundang-undangan Pencapaian kinerja kegiatan penyediaan bahan bacaan dan peraturan perundangundangan adalah tersedianya bahan bacaan / media cetak dan buku peraturan perundangan selama 1 (satu) tahun. i) Penyediaan makanan dan minuman Pencapaian kinerja kegiatan Penyediaan makanan dan minuman adalah tersedianya makan minum jamuan rapat dan uang makan PNS selama 1(satu) tahun. j) Rapat-rapat koordinasi dan konsultasi dalam daerah dan ke luar daerah Pencapaian kinerja kegiatan Rapat-rapat koordinasi dalam daerah dan ke luar daerah adalah terselenggaranya kegiatan perjalanan dinas dan tersedianya BBM dalam rangka kelancaran tugas kedinasan selama 1 (satu) tahun. 2.) Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur Pencapaian kinerja program peningkatan sarana dan prasarana aparatur adalah terlaksananya kegiatan Pemeliharaan Rutin/Berkala Gedung Kantor, Pemeliharaan Rutin/Berkala Kendaraan Dinas/Operasional dan Pemeliharaan Rutin/Berkala Peralatan Kantor. a) Pengadaan Aset Peralatan dan Mesin Pencapaian kinerja kegiatan pengadaan aset peralatan dan mesin adalah terpenuhinya penambahan aset peralatan berupa meja dan kursi kerja masingmasing 5 buah. b) Pemeliharaan rutin/ berkala peralatan dan mesin Pencapaian kinerja kegiatan Pemeliharaan rutin/ berkala peralatan dan mesin adalah terpeliharanya kendaraan dinas sebanyak lima jenis secara rutin/ berkala selama 1 (satu) tahun. Renja Diskominfo 2014 7

c) Pemeliharaan rutin / berkala gedung dan bangunan. Pencapaian kinerja kegiatan Pemeliharaan rutin / berkala gedung dan bangunan adalah terpeliharanya gedung / bangunan kantor selama 1 (satu) tahun. 3.) Program Peningkatan Disiplin Aparatur Pencapaian kinerja kegiatan peningkatan disiplin aparatur adalah terlaksananya kegiatan Pengadaan Pakaian Dinas Beserta Perlengkapannya. a) Pengadaan pakaian dinas beserta perlengkapannya Pencapaian kinerja kegiatan pengadaan pakaian dinas beserta perlengkapannya adalah tersedianya pakaian dinas untuk PNS sebanyak 24 (dua puluh empat) stel. 4.) Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan Pencapaian kinerja program peningkatan pengembangan sistem pelaporan capaian kinerja dan keuangan adalah tercapainya peningkatan kinerja penyusunan anggaran dan capaian kinerja serta penyusunan pelaporan keuangan secara berkala maupun pada akhir tahun secara teratur. a) Penyusunan Laporan Capaian Kinerja dan Ikhtisar Realisasi Kinerja SKPD. Pencapaian kinerja kegiatan penyusunan laporan capaian kinerja dan ikhtisar realisasi kinerja SKPD adalah tersusunnya dokumen anggaran kegiatan, dokumen perencanaan dan dokumen LAKIP. b) Penyusunan Laporan Keuangan Semesteran. Pencapaian kinerja kegiatan penyusunan laporan keuangan semesteran adalah tersusunnya dokumen laporan keuangan semester I sebanyak 10 (sepuluh) buku dan laporan keuangan semester II sebanyak 10 (sepuluh) buku. c) Penyusunan Pelaporan Keuangan Akhir Tahun. Pencapaian kinerja kegiatan penyusunan laporan keuangan akhir tahun adalah tersusunnya dokumen laporan keuangan akhir tahun sebanyak 10 (sepuluh) buku. 5.) Program Peningkatan Pelayanan dan Kinerja Aparatur Pemerintahan Pencapaian kinerja kegiatan program peningkatan dan kinerja aparatur pemerintahan adalah terlaksananya kegiatan Peningkatan Kinerja dan Pelayanan Aparatur serta Penunjang Pelaksanaan Pekerjaan Perkantoran dalam memenuhi hak pegawai tidak tetap. Renja Diskominfo 2014 8

a) Peningkatan kinerja dan pelayanan aparatur Pencapaian kinerja kegiatan Peningkatan kinerja dan pelayanan aparatur adalah tersedianya pembayaran uang lembur dan honor-honor PNS selama 1 (satu) tahun pembayaran uang lembur dalam 3 (tiga) kegiatan bagi PNS b) Peningkatan Kinerja Pengelolaan Arsip. Pencapaian kinerja kegiatan peningkatan kinerja pengelolaan arsip adalah terlaksananya 2 (dua) kegiatan penyusutan arsip-arsip inaktif Dinas Kominfo. 6.) Program Pengembangan Komunikasi, Informasi dan media massa Pencapaian kinerja Program Pengembangan komunikasi, informasi dan media massa adalah terbaharuinya data / informasi milik Pemerintah Kabupaten yang terintegrasi dalam SIMKAB dan siap disajikan kepada pengguna khususnya, khususnya bagi pimpinan agar dapat digunakan sebagai pertimbangan pengambilan kebijakan. a) Pembinaan dan Pengembangan Sumber Daya Komunikasi dan Informasi. Pencapaian kinerja kegiatan pengembangan sumber daya komunikasi dan informasi adalah terselenggaranya rangkaian kegiatan peringatan Hari Kebangkitan Nasional di Kabupaten Kendal. b) Monitoring Evaluasi dan Pelaporan Pelaksanaan Simkab. Pencapaian target kinerja program dan kegiatan ini adalah : Terlaksananya monitoring, evaluasi dan pelaporan pelaksanaan sistem Informasi Manajemen Kabupaten, dengan mengintegrasikan semua aplikasi SIM yang dimiliki oleh Pemerintah Kabupaten Kendal c) Fasilitasi Kelompok Informasi Masyarakat (KIM). Pencapaian kinerja kegiatan fasilitasi kelompok informasi masyarakat adalah dengan terlaksananya sosialisasi pembentukan kelompok informasi masyarakat dan dilaksanakan di 5 (lima) Kecamatan. 7.) Program Pengkajian dan Penelitian Bidang Komunikasi dan Informasi. Pencapaian kinerja program pengkajian dan penelitian bidang komunikasi dan informasi adalah terlaksananya kajian dan penelitian dibidang Komunikasi dan informasi untuk kemajuan Pemerintah Kabupaten Kendal. a) Pengkajian dan Penelitian bidang Informasi dan Komunikasi. Pencapaian kinerja pelaksanaan kegiatan Pengkajian dan penelitian bidang komunikasi dan informasi adalah terlaksananya kegiatan Pendataan dan Renja Diskominfo 2014 9

pembinaan lembaga / sarana penyebaran informasi di masyarakat berupa warnet di seluruh Kabupaten Kendal. 8.) Program Fasilitasi Peningkatan SDM bidang Komunikasi dan Informasi. Pencapaian kinerja program Fasilitasi peningkatan SDM bidang komunikasi dan informasi adalah terpenuhinya SDM yang memiliki kompetensi dalam bidang komunikasi dan informasi. a) Pencapaian kinerja pelaksanaan kegiatan Pelatihan SDM dalam bidang Komunikasi dan Informasi adalah terlaksananya pelatihan SDM dalam bidang komunikasi dan informasi. Kegiatan dilaksanakan dalam 2 paket, paket 1 dengan target peserta pengelola PPTIK dari semua SKPD, paket 2 dengan target peserta adalah PNS dinas Kominfo dengan mengirimkan pelatihan bekerja sama dengan pihak ketiga. b) Kegiatan Pelatihan SDM dalam bidang Pelayanan Informasi Publik. Pencapaian kinerja kegiatan ini adalah meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan aparatur pemerintah dalam mengelola pelayanan informasi publik, khususnya bagi petugas pengelola informasi dan dokumnetasi di SKPD se- Kabupaten Kendal. 9.) Program Kerjasama Informasi dan Media Massa Pencapaian kinerja program kerjasama informasi dan media massa adalah terlaksananya kegiatan penyebarluasan informasi pembangunan daerah, kegiatan fasilitasi kegiatan dokumentasi dan informasi publik, dan pendamping kegiatan nasional PPSP. a) Penyebarluasan Informasi Pembangunan Daerah. Pencapaian kinerja kegiatan penyebarluasan informasi pembangunan daerah adalah terlaksananya kegiatan sosialisasi informasi publik dan pendataan media tradisional dalam bentuk keikutsertaan dalam pameran promosi di Kabupaten Kendal. b) Fasilitasi Kegiatan Dokumentasi dan Informasi Publik. Pencapaian kinerja kegiatan fasilitasi kegiatan dokumentasi dan informasi publik adalah tersedianya sarana penunjang pelayanan informasi publik berupa pengadaan papan informasi, notebook, tablet, dan printer. c) Pendamping Kegiatan Program Nasional Pembangunan Percepatan Sanitasi Permukiman (PPSP). Renja Diskominfo 2014 10

Pencapaian kinerja kegiatan pendamping kegiatan nasional pembangunan sanitasi permukiman (PPSP) adalah penyampaian informasi tentang gambaran sanitasi di masyarakat Kabupaten Kendal. 10.) Optimalisasi Pemanfaatan Teknologi Informasi a) Penyediaan layanan informasi melalui teknologi informasi. Pencapaian kinerja Penyediaan layanan informasi melalui teknologi informasi adalah.berfungsinya seluruh peralatan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam memberikan layanan teknologi informasi di jajaran pemerintah kabupaten kendal. b) Pengelolaan dan Pengembangan Website Pemkab. Kendal. Pencapaian kinerja Pengelolaan dan Pengembangan Website Pemkab. Kendal adalah tersedianya fasilitas website pemerintah kabupaten kendal yang merupakan situs resmi pemerintah kabupaten kendal yang merupakan salah satu media penyampaian informasi kepada masyarakat. c) Pengadaan dan Pengelolaan Akses internet Pemerintah Kabupaten Kendal. Pencapaian Kinerja Pengadaan dan Pengelolaan Akses internet Pemerintah Kabupaten Kendal adalah tersedianya fasilitas akses internet (sewa bandwidth) bagi pemerintah kabupaten kendal, yang disebarkan ke seluruh SKPD dan Desa online di jajaran pemerintah kabupaten kendal. d) Pengelolaan dan Pengembangan Informasi Potensi Pemerintah Kabupaten Kendal. Pencapaian kinerja Pengelolaan dan Pengembangan Informasi Potensi Pemerintah Kabupaten Kendal adalah tersedianya kelengkapan sarana paparan potensi daerah oleh Bupati. 2.2. Analisis Kinerja Pelayanan SKPD Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Kendal merupakan SKPD yang menangani urusan wajib bidang Komunikasi dan Informatika. Berdasarkan Perda Kabupaten Kendal Nomor 17 Tahun 2011 tentang Organisasi dan Tata Kerja Dinas Daerah di Kabupaten Kendal mempunyai kedudukan sebagai unsur pelaksana urusan wajib. Dinas Komunikasi dan Informatika dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang dalam pelaksanaan tugasnya berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Bupati Kendal melalui Sekretaris Daerah Kabupaten Kendal. Dinas Komunikasi dan Informatika mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pemerintahan daerah berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan di bidang Komunikasi dan Informatika. Renja Diskominfo 2014 11

Berdasarkan Peraturan Bupati Nomor 52 Tahun 2011 tentang Penjabaran Tugas Pokok, Fungsi, Uraian Tugas Jabatan Struktural dan Tata Kerja pada Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kendal, tugas pokok dan fungsi Dinas Komunikasi dan Informatika adalah sebagai berikut : a. perumusan kebijakan teknis di bidang komunikasi dan informatika; b. pengoordinasian, pengembangan dan fasilitasi penyelenggaraan kegiatan di bidang komunikasi dan informatika; c. pembinaan dan pengendalian kegiatan di bidang komunikasi dan informatika; d. pelaksanaan monitoring, evaluasi, dan pelaporan kegiatan di bidang komunikasi dan informatika; dan e. pengelolaan kesekretariatan Dinas. 2.3. Isu-Isu Penting Penyelenggaraan Tugas dan Fungsi SKPD Berdasarkan tugas dan fungsi Dinas Komunikasi dan Informatika, permasalahan yang dihadapi dalam pelaksanaan pelayanan SKPD dapat berasal dari beberapa unsur, sebagai berikut : a. Keterbatasan sumberdaya manusia di bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi, dimana kualitas SDM bidang TIK belum sesuai dengan yang dibutuhkan. b. Masih kurang optimalnya koordinasi dengan SKPD lain dalam mengatasi permasalahan pembangunan terutama bidang TIK di Kabupaten Kendal. c. Masih kurangnya sarana pendukung untuk perangkat TIK (khususnya sumber daya listrik cadangan/genset). d. Gedung/Ruang kerja yang belum memadai untuk optimalisasi kerja. 2.4. Review Terhadap Rancangan Awal RKPD Renja Dinas Komunikasi dan Informatika Tahun 2013 tidak mengalami perubahan yang berarti terhadap rancangan awal RKPD 2013. Hal ini dikarenakan sifat tupoksi pada Dinas Komunikasi dan Informatika banyak yang bersifat kegiatan rutin yang harus dilaksanakan setiap tahun sesuai dengan tupoksi dan anggaran yang sudah jelas. Namun demikian untuk perencanaan perubahan Anggaran Tahun 2014 lebih memaksimalkan dan meningkatkan peran Dinas dan hal pengelolaan Komunikasi dan Informatika ada beberapa kegiatan tambahan maupun kegiatan lanjutan yang pada tahun 2013 yang memerlukan tambahan anggaran untuk optimalisasi kegiatan. Kegiatan tersebut diantaranya adalah : Pengadaan asset peralatan dan mesin, serta kegiatan pemeliharaan rutin berkala gedung dan kantor untuk memfasilitasi penempatan gedung baru (eks BPMPT). Kegiatan penyediaan layanan informasi melalui TIK dengan menambah anggaran untuk pengelolaan jaringan. Renja Diskominfo 2014 12

BAB III TUJUAN, SASARAN, PROGRAM, DAN KEGIATAN 3.4. Telaahan Terhadap Kebijakan Nasional dan Kebijakan Provinsi Dalam penyusunan Renja Dinas Kominfo Tahun 2014 telah mengacu pada kebijakan dari Pemerintah atasan, yaitu Pemerintah Pusat dan Pemerintah Provinsi. Serta disinkronkan dengan arah pembangunan daerah. Hal ini bertujuan untuk menjaga sinergitas pelaksanaan pembangunan dari tingkat pusat sampai dengan tingkat daerah. Adapun kegiatan dalam renja Dinas Kominfo Tahun 2014 apabila disandingkan dengan kebijakan pusat dan provinsi diuraikan pada Tabel 3.1. sebagai berikut : Tabel 3.1. Persandingan antara Prioritas Nasional, Provinsi, Kabupaten dengan Usulan Rencana Kerja Tahun 2014 Kebijakan Pusat Kebijakan Provinsi Prioritas pembangunan Kab Program/ Kegiatan dalam Renja 2014 Reformasi Birokrasi dan Tata Kelola Penanggulangan kemiskinan Infrastruktur Pemantapan tata kelola pemerintahan yang bersih dan baik Pemantapan pelaksanaan demokratisasi dan kondusivitas daerah Percepatan penurunan jumlah penduduk miskin Peningkatan pembangunan infrastruktur untuk pengembangan wilayah Kendal Menyelenggarakan pemerintahan yang amanah (good governance) Meningkatkan keberdayaan masyarakat Mengembangkan dan meningkatkan kualitas infrastruktur 1. Program Pelayanan Administrasi Perkantoran 2. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur 3. Program Peningkatan Disiplin Aparatur 4. Program Peningkatan Pelayanan dan Kinerja Aparatur Pemerintahan Pengembangan komunikasi informasi dan media massa. Keg: Monitoring, evaluasi dan pelaporan pelaksanaan Simkab (Aplikasi Simaskin) Optimalisasi Pemanfaatan TI Keg: Penyediaan layanan informasi melalui TI (infrastruktur jaringan TI) Renja Diskominfo 2014 13

Kebijakan Pusat Iklim investasi dan usaha Kebijakan Provinsi Prioritas pembangunan Kab Kendal Meningkatkan perkembangan usaha ekonomi produktif masyarakat Meningkatkan daya saing investasi daerah Program/ Kegiatan dalam Renja 2014 Pengelolaan dan pengembangan informasi potensi Kabupaten Kendal 3.5. Tujuan dan Sasaran Renja SKPD Dalam rangka turut mendukung pelaksanaan Visi Misi Kabupaten Kendal sesuai yang tertuang dalam RPJMD 2010-2015, yaitu Misi kesembilan yaitu Menyelenggarakan pemerintahan yang amanah (good governance). Penyelenggaraan pemerintahan yang amanah, yaitu pemerintahan yang berpandangan jauh kedepan (visioner), demokratis, transparan, akuntabel, efisien dan efektif, profesional, demokratis, partisipatif, responsif, serta memiliki komitmen yang tinggi pada pengurangan berbagai kesenjangan yang terjadi. Sesuai dengan tupoksinya Dinas Komunikasi dan Informatika mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pemerintahan daerah berdasarkan asas otonomi daerah dan tugas pembantuan di bidang komunikasi dan informatika. Pada Tahun 2014 diharapkan Dinas Komunikasi dan Informatika dapat mengambil peran lebih besar dalam hal pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi, serta pengelolaan dokumentasi dan dan informasi publik dalam rangka memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dalam bidang diseminasi informasi. Untuk itu pada tahun 2014 sasaran program Dinas Komunikasi dan Informatika secara umum adalah meningkatkan peran pengelolaan dan pelayanan informasi dengan memanfaatkan sarana dan prasarana Teknologi Informasi dan Komunikasi. 3.6. Program dan Kegiatan 1) Program Pelayanan Administrasi Perkantoran a) Penyediaan Jasa Surat Menyurat; b) Penyediaan Jasa Komunikasi, Sumberdaya Air dan Listrik; c) Penyediaan Jasa Pemeliharaan dan Perizinan Kendaraan Dinas/Operasional; d) Penyediaan Jasa Administrasi Keuangan e) Penyediaan Jasa Kebersihan Kantor; f) Penyediaan Alat Tulis Kantor; Renja Diskominfo 2014 14

g) Penyediaan Barang Cetakan dan Penggandaan; h) Penyediaan Bahan Bacaan dan Peraturan Perundang-undangan; i) Penyediaan Makanan dan Minuman; j) Rapat-rapat Koordinasi dan Konsultasi Dalam Daerah dan Ke Luar Daerah. 2) Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur a) Pemeliharaan rutin/ berkala peralatan mesin; b) Pemeliharaan rutin/ berkala gedung dan bangunan c) Pemeliharaan dan penyusunan arsip 3) Program Peningkatan Disiplin Aparatur a) Pengadaan Pakaian Dinas Beserta Perlengkapannya. 4) Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian Kinerja Keuangan a) Penyusunan Laporan Capaian Kinerja dan Ikhtisar Realisasi Kinerja SKPD; b) Penyusunan Laporan Keuangan Semesteran; c) Penyusunan Laporan Keuangan Akhir Tahun. 5) Program Peningkatan Pelayanan dan Kinerja Aparatur Pemerintahan a) Peningkatan Kinerja dan Pelayanan Aparatur; b) Peningkatan Kinerja Pengelolaan Arsip. 6) Program Pengembangan Komunikasi, Informasi dan Media Massa. a) Pembinaan dan Pengembangan Sumber Daya Komunikasi dan Informasi; b) Pengembangan Desa / Kelurahan Online; c) Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan Pelaksanaan SIMKAB; d) Fasilitasi Lembaga Komunikasi Masyarakat. 7) Program Pengkajian dan Penelitian Bidang Komunikasi dan Informasi. Renja Diskominfo 2014 15

a) Pengkajian dan Penelitian Bidang Informasi dan Komunikasi. 8) Program Fasilitasi Peningkatan SDM Bidang Komunikasi dan Informasi. a) Pelatihan SDM dalam bidang Komunikasi dan Informasi; b) Pelatihan SDM dalam bidang Pelayanan Informasi Publik. 9) Program Kerja Sama Informasi dan Media Massa. a) Penyebraluasan Informasi Pembangunan Daerah; b) Fasilitasi Kegiatan Dokumnetasi dan Informasi Publik. 10) Program Optimalisasi Pemanfaatan Teknologi Informasi. a) Penyediaan Layanan Informasi Melalui Teknologi Informasi dan Komunikasi; b) Pengelolaan dan Pengembangan Website Pemerintah Kabupaten Kendal; c) Pengadaan dan Pengelolaan Akses Internet Pemerintah Kabupaten Kendal; d) Pengelolaan dan Pengembangan Informasi Potensi Kabupaten Kendal; e) Pengelolaan dan Pengembangan LPSE Kabupaten Kendal. Renja Diskominfo 2014 16

BAB IV PENUTUP Rencana Kerja (Renja) Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kendal Tahun 2014 yang telah disusun, merupakan acuan dasar atau pedoman yang bersifat konseptual dalam melaksanakan tugas. Penyusunan Rencana Kinerja Tahunan yang lebih bersifat operasional sebagai pedoman melaksanakan kebijakan, program dan kegiatan untuk mewujudkan sasaran guna mencapai tujuan dan misi sehingga visi yang telah ditetapkan dapat terwujud pada tahun 2014 yang akan datang. Hal-hal yang dihasilkan dalam setiap penyelenggaraan kegiatan Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kendal adalah dalam rangka mewujudkan visi dan misi sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya yang telah diselaraskan dengan visi Pemerintah Kabupaten Kendal. KEPALA DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN KENDAL ABD. SALAM. SE. Pembina Tk. I NIP. 19621119 199402 1 001 Renja Diskominfo 2014 17

LAMPIRAN 1. Rekapitulasi Evaluasi Hasil Pelaksanaan Renja SKPD dan Pencapaian Renstra SKPD s/d Tahun 2012. 2. Rencana Program Dan Kegiatan Skpd Tahun 2014 Dan Prakiraan Maju Tahun 2015. Renja Diskominfo 2014

lamp2_renja2014_revisi (2) RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN 2014 DAN PRAKIRAAN MAJU TAHUN 2015 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KAB. KENDAL 1 25 01 Pelayanan Administrasi Perkantoran Rencana Tahun 2014 ( Tahun Rencana) Prakiraan Maju Rencana Tahun 2015 Indikator Kinerja Catatan Kode PROGRAM KERJA/KEGIATAN Target Kebutuhan dana/pagu Indikatif ( Rp. ) Target Program/ Penting Lokasi capaian Capaian APBD kinerja APBD Kab APBN JUMLAH Kinerja Prov 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 Kebutuhan Dana/Pagu Tersedianya meterai dan 1 25 01 01 Penyediaan jasa surat menyurat Diskominfo 100% 4.000.000 - - 4.000.000-100% 4.400.000 perangko Penyediaan jasa komunikasi, sumber daya air, Pelunasan tagihan 1 25 01 02 Diskominfo 100% 35.300.000 - - 35.300.000-100% 38.800.000 dan listrik telepon dan air Pelunasan pajak dll. Penyediaan jasa pemeliharaan dan perijinan 1 25 01 06 kendaraan dinas Diskominfo 100% 65.000.000 - - 65.000.000-100% 70.000.000 kendaraan dinas/operasional bermotor Tersedianya pelayanan 1 25 01 07 Penyediaan jasa administrasi keuangan Diskominfo 100% 66.000 - - 66.000-100% 72.000 jasa adm. keuangan Terciptanya kebersihan 1 25 01 08 Penyediaan jasa kebersihan kantor. Diskominfo 100% 3.500.000 - - 3.500.000-100% 5.000.000 kantor Tercukupinya alat tulis 1 25 01 10 Penyediaan alat tulis kantor. Diskominfo 100% 55.000.000 - - 55.000.000-100% 60.000.000 kantor Terpenuhinya 1 25 01 11 Penyediaan barang cetakan dan penggandaan. kebutuhan barang Diskominfo 100% 18.480.000 - - 18.480.000-100% 20.000.000 cetakan. Penyediaan bahan bacaan dan peraturan Terpenuhinya bahan 1 25 01 15 Diskominfo 100% 2.000.000 - - 2.000.000-100% 2.200.000 perundang-undangan bacaan pegawai Terpenuhinya makanan 1 25 01 17 Penyediaan makanan dan minuman. dan minuma dalam pelayanan kegiatan Diskominfo 100% 15.000.000 - - 15.000.000-100% 17.500.000 perkantoran Page 1

lamp2_renja2014_revisi (2) Terpenuhinya Rapat-rapat koordinasi dan konsultasi dalam 1 25 01 18 kebutuhan perjalanan Diskominfo 100% 175.000.000 - - 175.000.000-100% 190.000.000 dan luar daerah pegawai Page 2

lamp2_renja2014_revisi (2) 1 25 02 Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur 1 25 02 02 Pengadaan aset peralatan dan mesin. Tercukupinya sarana aparatur Diskominfo 100% 300.000.000 - - 300.000.000-100% 300.000.000 1 25 02 08 Pemeliharaan rutin/berkala peralatan dan Terpeliharanya mesin. peralatan dan mesin Diskominfo 100% 30.000.000 - - 30.000.000-100% 40.000.000 1 25 02 09 Pemeliharaan rutin/berkala gedung dan Terpeliharanya gedung bangunan dan bangunan Diskominfo 100% 75.000.000 - - 75.000.000-100% 80.000.000 1 25 03 Peningkatan Disiplin Aparatur 1 25 03 02 Pengadaan pakaian dinas beserta Meningkatnya kinerja perlengkapannya. pegawai Diskominfo 100% 7.250.000 - - 7.250.000-100% 7.500.000 1 25 06 Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan - 1 25 06 01 Penyusunan laporan capaian kinerja dan Meningkatnya tertib ihktisar realisasi kinerja SKPD adm sistem pelaporan Diskominfo 100% 15.000.000 - - 15.000.000-100% 15.000.000 1 25 06 02 Penyusunan laporan keuangan semesteran Tercapainya tertib adm. Keuangan Diskominfo 100% 10.000.000 - - 10.000.000-100% 10.000.000 1 25 06 04 Penyusunan pelaporan keuangan akhir tahun Tercapainya tertib adm. Keuangan Diskominfo 100% 10.000.000 - - 10.000.000-100% 10.000.000 1 25 07 Peningkatan Pelayanan dan Kinerja Aparatur Pemerintah 1 25 07 01 Peningkatan kinerja dan pelayanan aparatur Meningkatnya kinerja aparatur Diskominfo 100% 75.000.000 - - 75.000.000-100% 80.000.000 1 25 07 05 Peningkatan kinerja pengelolaan arsip Tertatanya arsip Diskominfo 100% 33.000.000 - - 33.000.000 100% 36.300.000 1 25 15 Pengembangan Komunikasi, Informasi dan Media Massa - 1 25 15 03 Meningkatnya Pembinaan dan pengembangan sumber daya pelayanan informasi komunikasi dan informasi publik SKPD 100% 57.750.000 - - 57.750.000-100% 63.500.000 1 25 15 10 Pengembangan Desa / Kelurahan Online Tersedianya akses Desa / internet di Kelurahan desa/kelurahan 100% 250.000.000 250.000.000 100% 250.000.000 1 25 15 11 Monitoring, evaluasi dan pelaporan Terlaksananya Simkab pelaksanaan SIMKAB pada Pemkab.Kendal SKPD 100% 150.000.000 - - 150.000.000-100% 165.000.000 Terlaksananya 1 25 15 12 pengembangan dan Kecamatan di Fasilitasi Lembaga Komunikasi Masyarakat / pemberdayaan wilayah Kab. Kelompok Informasi Masyarakat Kelompok Informasi Kendal 100% 80.000.000 - - 80.000.000-100% 90.000.000 Masyarakat 1 25 16 Pengkajian dan Penelitian Bidang Komunikasi dan Informasi 1 25 16 01 Pengkajian dan penelitian bidang informasi dan Terwujudnta pengelola komunikasi warnet yang taat hukum Masyarakat 100% 57.750.000 - - 57.750.000-100% 63.500.000 1 25 17 Fasilitasi Peningkatan SDM Bidang Komunikasi dan Informasi Page 3

lamp2_renja2014_revisi (2) 1 25 17 01 Pelatihan SDM dalam bidang komunikasi dan Tersedianya SDM bidang informasi TIK yang memadai Diskominfo 100% 137.500.000 - - 137.500.000-100% 150.000.000 1 25 17 04 Pelatihan SDM dalam bidang pelayanan Meningkatnya kinerja informasi publik pegawai Diskominfo 100% 60.500.000 - - 60.500.000-100% 66.500.000 1 25 18 Kerjasama Informasi dan Media Massa 1 25 18 01 Penyebarluasan Informasi pembangunan Terserapnya informasi daerah pembangunan Pemkab Masyarakat 100% 50.000.000 - - 50.000.000-100% 60.000.000 1 25 18 04 Terciptanya Fasilitasi kegiatan dokumentasi dan informasi dokumentasi kegiatan publik Pemkab Diskominfo 100% 56.000.000 - - 56.000.000-100% 60.000.000 1 25 19 Optimalisasi Pemanfaatan Teknologi Informasi 1 25 19 02 Penyediaan layanan informasi melalui teknologi Terpeliharanya jaringan informasi dan komunikasi internet Pemkab. SKPD 100% 450.000.000 - - 450.000.000-100% 460.000.000 1 25 19 03 Terpeliharanya website Pengelolaan dan pengembangan website Pemkab dan Pemerintah Kabupaten Kendal pengelolaan server Diskominfo 100% 278.770.000 - - 278.770.000-100% 90.000.000 1 25 19 04 Pengadaan dan pengelolaan akses internet Tercukupinya kebutuhan Pemerintah Kabupaten Kendal internet Pemkab Diskominfo 100% 431.945.000 - - 431.945.000-100% 300.000.000 1 25 19 05 Pengelolaan dan pengembangan informasi Terserapnya informasi Pemkab. potensi Kabupaten Kendal potensi Kendal Kendal 100% 65.000.000 - - 65.000.000-100% 70.000.000 1 25 19 06 Pengelolaan dan Pengembangan LPSE Lancarnya pelaksanaan Kabupaten Kendal lelang Diskominfo 100% 450.000.000 - - 450.000.000-100% 450.000.000 J U M L A H 3.503.811.000 - - 3.503.811.000 3.325.272.000 KEPALA DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KAB. KENDAL ABD. SALAM, SE Pembina Tk. I NIP. 19621119 199402 1 001 Page 4