PERBEDAAN PENGGUNAAN KOSAKATA DALAM MEMAKNAI OBJEK DITINJAU DARI STEREOTIP GENDER (Studi pada Mahasiswa Universitas Tridinanti Palembang)

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "PERBEDAAN PENGGUNAAN KOSAKATA DALAM MEMAKNAI OBJEK DITINJAU DARI STEREOTIP GENDER (Studi pada Mahasiswa Universitas Tridinanti Palembang)"

Transkripsi

1 PERBEDAAN PENGGUNAAN KOSAKATA DALAM MEMAKNAI OBJEK DITINJAU DARI STEREOTIP GENDER (Studi pada Mahasiswa Universitas Tridinanti Palembang) Edi Suryadi 1, Naisan Yunus 2, Ahmad Tarmizi Ramadhan 3 ABSTRACT: Penelitian ini bertujuan ini untuk mengetahui perbedaan penggunaan kosakata responden laki-laki dan perempuan dalam memaknai objek yang dihubungkan dengan stereotip gender. Penelitian dilakukan di Universitas Tiridnanti Palembang. Peneliti menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Penelitian ini menggunakan metode studi kasus. Sumber data diambil dari foto yang dimuat dalam Sriwijaya Post, 21 Maret Jumlah subjek penelitian yang akan dilibatkan adalah 205 orang mahasiswa laki-laki dan perempuan. Teknik pengumpulan data menggunakan data dokumentasi. Hasil penelitian diketahui bahwa perbedaan kosakata terjadi antara lain pada penyebutan objek manusia, tempat tinggal, dan tempat/lingkungan. Perbedaan kosakata tersebut terjadi karena pada saat mempersepsikan objek tersebut, responden membutuhkan bantuan dari pengetahuan dan pengalaman yang dimilikinya. Berarti dalam menafsirkan objekobjek tersebut, responden menggunakan persepsinya masing-masing. Perbedaan pemunculan kosakata yang dilakukan oleh reponden laki-laki dan responden perempuan memiliki hubungan dengan stereotip gender. Hal tersebut dapat dilihat dari kosakata yang digunakan para responden untuk memunculkan kosakata dalam gambar. Responden perempuan memiliki variasi penamaan yang lebih banyak daripada laki-laki. Selain itu, responden perempuan melakukan penamaan yang lebih detail daripada laki-laki. Kata Kunci: Kosakata, Objek, Streotif Gender 1 Dosen FKIP Universitas Tridinanti Palembang 2 Dosen FKIP Universitas Tridinanti Palembang 3 Dosen FKIP Luar Biasa Universitas Tridinanti Palembang 1

2 PENDAHULUAN B ahasa digunakan oleh manusia untuk berinteraksi dengan orang lain. Bahasa adalah alat untuk mengungkapkan pikiran, keinginan, pendapat, dan perasaan seseorang kepada orang lain. Dalam perkembangannya bahasa tidak dapat dipisahkan dari faktor lain di luar bahasa, terutama latar belakang penuturnya. Latar belakang penutur bahasa yang beragam menyebabkan timbulnya variasi bahasa. Faktor lain di luar bahasa yang mempengaruhi variasi bahasa antara lain, seperti kelas sosial, jenis kelamin, pekerjaan, pendidikan, etnisitas, dan umur. Salah satu aspek yang menarik untuk dibahas adalah variasi bahasa yang disebabkan oleh perbedaan jenis kelamin. Dalam kehidupan sosial, jenis kelamin menjadi pembeda dalam berbagai hal, salah satunya bahasa. Larson, Milderd L mengungkapkan bahwa perbedaan jenis kelamin mampu mempengaruhi bahasa dan dapat menjadi faktor penting untuk menghitung variasi bahasa. Hal tersebut didukung pula oleh Tannen (dalam Wardhaugh, 2002:5) yang menyatakan bahwa pada dasarnya laki-laki dan perempuan mempunyai perbedaan mendasar dalam hal bahasa. Perbedaan jenis kelamin lambat laun berkembang menjadi perbedaan gender. Perbedaan jenis kelamin dan perbedaan gender merupakan dua hal yang berbeda. Menurut Wardhaugh (2002:313), jenis kelamin adalah pembeda laki-laki dan perempuan dilihat dari sudut biologi, sedangkan gender adalah pembeda laki-laki dan perempuan melalui pendekatan genetik, psikologi, sosial, dan budaya. Selain itu, menurut Sadli dan Patmonodewo (1995:70) gender merupakan sejumlah karakteristik psikologis yang ditentukan secara sosial dan berkaitan dengan adanya seks (jenis kelamin) lain. Oleh karena itu, dari pendapat para ahli di atas, dapat disimpulkan bahwa gender adalah hasil konstruksi sosial berdasarkan jenis kelamin dalam masyarakat yang membedakan laki-laki dan perempuan. Kehidupan sosial dan budaya mendukung perkembangan pemahaman tentang gender. Pemahaman tentang gender dalam masyarakat sudah disosialisasikan sejak dini. Saat kecil, mulai dari permainan sampai tingkah laku, anak laki-laki dan perempuan 2

3 sudah diidentikan dengan gender tertentu. Perempuan dan laki-laki mempunyai pengalaman masa lalu yang berbeda. Sejak mereka dilahirkan, lakilaki dan perempuan diperlakukan berbeda, dididik berbeda, dan sebagai hasilnya, cara berkomunikasi mereka berbeda pula. Pemahaman tentang gender yang diperoleh oleh laki-laki dan perempuan saat bersosialisasi dalam masyarakat akan memengaruhi cara berbahasa mereka. Menurut Fakih dikutip oleh Darmojuwono (2000:150), konsep gender, yaitu pembagian laki-laki dan perempuan yang dikonstruksikan secara sosial maupun kultural, telah berjalan mapan dalam sosialisasi. Oleh sebab itu, pemisahan dengan gender tersebut dianggap alamiah, wajar, dan merupakan kodrat; padahal yang merupakan kodrat adalah pembagian jenis kelamin secara biologis. Dalam masyarakat, sosialisasi mengenai gender erat kaitannya dengan stereotip. Selanjutnya, stereotip yang terbentuk ikut menentukan peran lakilaki dan perempuan dalam masyarakat. Adapun pengertian stereotip adalah gambaran ciri-ciri khas yang dimiliki orang tertentu atau sekelompok orang dan gambaran ini tidak dibentuk oleh orang atau kelompok orang tersebut, melainkan oleh anggota masyarakat di luar kelompok (Quasthoff dikutip oleh Darmojuwono, 2000:149). Menyoroti dari aspek linguistik, Schaff (dikutip oleh Darmojuwono, 2000:149) berpendapat bahwa stereotip adalah lambang bahasa yang mengacu pada sekelompok manusia dan lambang bahasa tersebut mengandung makna emosional. Dalam hal ini, stereotip yang tercipta merupakan gambaran masyarakat terhadap ciri khas yang dimiliki laki-laki dan perempuan, yang dapat dikatakan sebagai stereotip gender. Ungkapan verbal yang digunakan untuk menggeneralisasi ciri khas laki-laki dan perempuan dapat berupa ujaran atau kata-kata (leksikon). Misalnya, perempuan diidentikkan dengan kata emosional dan lemah lembut, sementara laki-laki diidentikkan dengan kata rasional dan agresif. Menurut Smith (dikutip Sisbiyanto, 1999) bahwa leksikon (kata) merupakan salah satu cara untuk menunjukkan penanda sosial. Kelompok remaja, misalnya menggunakan kata-kata seperti lebai berlebihan, gebetan orang yang disukai, nyokap ibu, dan 3

4 sebagainya. Leksikon dipengaruhi oleh kualifikasi, ketertarikan, pengalaman, atau pekerjaan penutur. Kemudian, menurut Eckert (dikutip Juwita, 2009:7), gender dan leksikon mempunyai hubungan yang dalam dan mencakup area yang besar. Pada dasarnya, laki-laki dan perempuan berbeda. Mereka hidup dalam dunia yang berbeda, dengan nilai dan peraturan yang sangat berbeda. Barbara dan Pease (dikutip Juwita, 2009:48) mengemukakan bahwa otak laki-laki dan perempuan berkembang dengan kekuatan, bakat dan kemampuan yang berbeda. Berdasarkan pendapat yang dikemukakan oleh Barbara dan Pease di atas, dapat dikatakan bahwa laki-laki dan perempuan berbeda, baik dari segi fisik maupun kehidupan sosialnya. Perbedaan tersebut dapat mempengaruhi pola pikir mereka yang dapat kita lihat melalui bahasa yang mereka gunakan, salah satunya bahasa yang mereka gunakan ketika mendeskripsikan gambar. Gambar merupakan bahasa dalam bentuk tulis. Gambar adalah tiruan barang (orang, binatang, tumbuhan, dan sebagainya) yang dibuat dengan coretan pensil atau sebagainya, pada kertas dan sebagainya (Pusat Bahasa, 2005:329). Gambar merupakan bentuk visual bahasa yang dibuat berdasarkan pengalaman mata terhadap objek-objek yang pernah dilihatnya. Gambar dapat digunakan untuk menyampaikan sebuah informasi atau gagasan. Berbagai hal yang kita lihat memainkan peranan besar dalam memengaruhi kita dalam memberi informasi. Hal ini berdasarkan sesuatu yang kita lihat di sekitar kita atau objek gambar. Pendeskripsian gambar merupakan kegiatan yang dapat digunakan untuk mengetahui kemampuan berbahasa seseorang. Dari hasil deskripsi dapat mengetahui hal-hal apa sajakah yang menjadi fokus perhatian seseorang. Dengan demikian, kita dapat memperoleh gambaran mengenai objek seperti apakah yang lebih diperhatikan oleh seseorang/penanggap dari sebuah gambar. Deskripsi adalah pemaparan atau penggambaran dengan kata-kata suatu benda, tempat, suasana atau keadaan. Ada berbagai cara menuliskan deskripsi, dan perbedaaan-perbedaan ini 4

5 timbul karena pada dasarnya tidak ada dua orang manusia yang mempunyai pengamatan yang sama, dan lagi pula tujuan pengamatan itu pun berbedabeda pula (Marahimin, 2005:45). Ketika menuliskan sebuah deskripsi, seseorang dapat membuatnya berdasarkan hal-hal yang ia anggap penting saja dan berupa daftar rincian. Selain itu, seseorang dapat membuat deskripsi dengan menekankan kesannya ketika melakukan observasi (Marahimin, 2005:46-47). Deskripsi merupakan sebuah hasil pengamatan yang ditulis sesuai dengan kesan yang diterima saat melakukan obeservasi dan bersifat subjektif, namun tetap mematuhi kaidah sesuai dengan logika. Sebuah tulisan hasil deskripsi merupakan sebuah wacana. Berdasarkan saluran komunikasi, tulisan hasil deskripsi termasuk wacana tulis. Sementara itu, berdasarkan pemaparan, tulisan hasil deskripsi tersebut merupakan wacana deskriptif. Berdasarkan data awal penelitian diketahui deskripsi terhadap objek antara wanita dan pria berbeda. Perbedaan ini diketahui dari pendapat mahasiswa PPS Unsri Program Studi Pendidikan Bahasa BKU Pendidikan Bahasa Indonesia semester III kelas sore. Dari 6 orang responden (yang terdiri atas 3 orang laki-laki dan 3 orang perempuan) diketahui bahwa wanita menyenangi objek barang seperti tas dan perhiasan. Responden laki-laki lebih mendahulukan objek barang seperti ikat pinggang dan dasi. Perbedaan terhadap barang yang disenangi ini menunjukkan bahwa perempuan memerlukan penampilan fisik dengan bantuan beberapa asesoris, sedangkan laki-laki memerlukan penampilan yang menunjukkan kesan ekslusif. Begitu pula dalam mendeskripsikan gambar, seseorang (baik laki-laki mapun perempuan) secara tidak langsung menafsirkan objek yang dilihatnya. Semua objek yang dilihat oleh seseorang akan langsung ditafsirkan oleh otak (pikirannya) dalam bentuk proposisi (Clark & Clark dikutip Juwita, 2009:5). Akan tetapi, sebelum orang tersebut menghasilkan sebuah penafsiran, dia akan terlebih dulu melakukan persepsi terhadap objek itu. Persepsi adalah tanggapan (penerimaan) langsung dari sesuatu dan proses seseorang mengetahui beberapa hal melalui panca 5

6 indranya (Pusat Bahasa, 2005:675). Dalam proses persepsi, seseorang dapat menggunakan pengetahuan dan pengalamannya ataupun ingatannya untuk setidaknya mengenali objek tersebut terlebih dahulu. Pada dasarnya, ketika seseorang memberikan sebuah penafsiran, dia akan melakukan penamaan (naming) terhadap objek ataupun gambar yang dilihatnya. Dalam tulisan ini peneliti akan meneliti hasil pendeskripsian gambar yang dilakukan oleh perempuan dan laki-laki dari segi kosakatanya. Menarik untuk diketahui apakah dalam mempersepsikan sesuatu, jenis kelamin seseorang berpengaruh. Perempuan dan laki-laki memiliki kecendrungannya masing-masing yang dipengaruhi oleh faktor genetik, psikologis, sosial, dan budaya. Hal tersebut didorong dengan kenyataan bahwa dalam masyarakat ada stereotip yang diidentikkan dengan jenis kelamin tertentu. Teori Gambar Pembahasan teori mengenai gambar ini berpedoman pada pendapat Kennedy (dikutip Juwita, 2009:9) mengenai tema dan konsep sebuah gambar. Dengan teori tersebut, akan diketahui apakah konsep Kennedy mengenai gambar sesuai dengan data penelitian. Kennedy (dikutip Juwita, 2009:9) mengungkapkan empat hal yang dimiliki sebuah gambar, yaitu sebagai berikut. Gambar hanyalah sebuah konvensi. Gambar hanya serupa dengan sesuatu yang diwakilinya. Gambar mengungkapkan elemenelemen yang sama dari objek ataupun peristiwa yang diwakilinya. Gambar mengungkapkan informasi yang sama dari objek ataupun peristiwa yang diwakilinya. Kennedy (dikutip Juwita, 2009:11) juga memberikan pandangannya mengenai konsep gambar berdasarkan sifatnya yang dapat memengaruhi persepsi terhadap gambar tersebut. Kennedy membaginya menjadi empat buah konsep sebagai berikut. Konsep kesepakatan yang bersifat manasuka (arbitrary convention) menyatakan bahwa sebuah gambar dapat ditafsirkan secara bebas (manasuka) oleh orang yang melihatnya. Konsep menyerupai dan menggambarkan (similarity and pictures) menyatakan bahwa sebuah gambar dapat mewakili bentuk aslinya dan ditafsirkan persis seperti bentuk 6

7 aslinya. Konsep nilai penempatan dan penggambaran (stasion points and pictures) menyatakan bahwa sebuah gambar dapat mewakili efek penglihatan yang sama, tetapi susunan yang dihasilkan dalam penafsirannya berbeda. Konsep informasi dan penggambaran (information and pictures) menyatakan bahwa sebuah gambar dapat memuat sebuah informasi di dalamnya. Teori Persepsi Gambar Persepsi adalah tanggapan (penerimaan) langsung dari sesuatu dan proses seseorang mengatahui beberapa hal dari panca indranya (Pusat Bahasa, 2005:675). Dalam proses persepsi, seseorang dapat menggunakan pengetahuan atau ingatan yang dimilikinya untuk setidaknya mengenali objek tersebut terlebih dahulu. Dengan melihat secara penuh dan teliti semua objek/bentuk akan mendapatkan penilaian yang tepat (Kennedy dikutip Juwita, 2009:10). Objek/bentuk yang dimaksudkan dalam penelitian ini adalah sebuah gambar. Sebuah gambar yang pertama kali kita lihat akan lebih memiliki pemaknaan yang beragam dibandingkan bahasa yang menggambarkannya. Oleh karena itu, seseorang akan lebih bebas menafsirkan sebuah gambar dari pada menafsirkan sebuah wacana (bentuk tulis). Siapa pun boleh menafsirkan apa pun terhadap sebuah gambar berdasarkan pemahaman dan persepsi mereka masing-masing. Kebebasan dalam menafsirkan sebuah gambar akan menghasilkan penafsiran yang beragam. Hal tersebut dapat terjadi karena tiaptiap pengamat memiliki pengetahuan, ingatan, dan pengalaman yang berbeda terhadap sebuah objek. Clark & Clark (dikutip Juwita, 2009:10) mengungkapkan strategi seseorang dalam memilih nama untuk objek yang dilihatnya dibagi menjadi dua tahap sebagai berikut. Tahap 1: Mengidentifikasi (mengenali) objek yang akan dinamai. Tahap 2: Memilih kata yang tepat terhadap identifikasi tersebut. Teori Gender Penelitian yang membahas masalah bahasa dan gender berkembang dengan pesat sejak pertengahan tahun 1970-an (Speer dikutip Juwita, 2009:11). Perbedaan antara laki-laki dan perempuan seringkali menjadi perdebatan yang menarik di antara 7

8 peneliti maupun orang awam. Gender menurut Wardhaugh (2002:313) adalah pembeda laki-laki dan perempuan melalui pendekatan genetik, psikologi, sosial, dan budaya. Sebelumnya pengertian gender perlu dibedakan dengan pengertian jenis kelamin. Perbedaan pengertian gender dan jenis kelamin dijelaskan dengan lebih rinci oleh Fakih dikutip oleh Darmojuwono (2000:150). Pengertian jenis kelamin merupakan pensifatan atau pembagian dua jenis kelamin manusia yang ditentukan secara biologis yang melekat pada jenis kelamin tertentu. Perbedaan jenis kelamin merupakan ketentuan yang tidak dapat berubah dan sering dikatakan sebagi kodrat dari Tuhan. Konsep gender adalah suatu sifat yang melekat pada kaum laki-laki maupun perempuan yang dikonstruksi secara sosial maupun kultural. Misalnya, bahwa perempuan dikenal lemah lembut, cantik, emosional, atau keibuan. Sementara laki-laki dianggap: kuat, rasional, jantan, dan perkasa. Ciri dari sifat yang melekat pada laki-laki dan perempuan yang di dasarkan pada gender dapat dipertukarkan. Kita mungkin saja menemukan laki-laki bersifat lemah lembut dan perempuan perkasa. Kuntjara (2003:101) telah menguraikan bahwa dalam banyak hal perempuan dan laki-laki memiliki perbedaan penggunaan bahasa sehari-hari mereka. Dapat dikatakan bahasa yang mereka gunakan mencerminkan kehidupan sosial mereka. Kehidupan sosial yang dijalani oleh perempuan dan laki-laki mendapatkan pengaruh dari stereorip gender yang hidup dalam masyarakat. Adapun pengertian stereotip adalah gambaran ciri-ciri khas yang dimiliki orang tertentu atau sekelompok orang dan gambaran ini tidak dibentuk oleh orang atau kelompok orang tersebut, melainkan oleh anggota masyarakat di luar kelompok (Quasthoff dikutip Darmojuwono, 2000:149). Menurut Crawford (dikutip Darmojuwono, 2000:150) stereotip muncul lebih seperti bentuk konsensus sosial dari pada pendapat individual. Stereotip gender atas sifat maskulin bagi laki-laki dan feminin bagi perempuan sudah sangat melekat di tengah masyarakat. Perempuan sering distereotipkan dengan sifat keperempuanannya, seperti pendiam, pasif, penuh kelembutan, emosional, sopan sehingga mereka diharapkan mencerminkan sifat tersebut dalam 8

9 tingkah laku dan tutur kata sehari-hari. Bila perempuan tidak mencerminkan stereotip tersebut, akan dianggap melanggar kodrat Tuhan (Kuntjara, 2003:102). Metode Penelitian Metode dalam Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Pendekatan deskriptif kualitatif dianggap paling sesuai karena data-data yang didapat berdasarkan fakta yang ada/kejadian yang sedang terjadi. Metode deskriptif juga dapat diartikan sebagai prosedur/cara memecahkan masalah penelitian dengan memaparkan keadaan objek yang diselidiki (Nawawi dan Hadari, 1992:67) HASIL DAN PEMBAHASAN Hasil Penelitian Penelitian ini dilakukan di Universitas Trdidinanti Palembang terdiri dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Teknik, Ekonomi dan Pertanian. Jumlah sampel yang dipilih sebanyak 205 yang terdiri atas 102 lakilaki dan 103 perempuan, Pelaksanaan penelitian dilakukan mulai dari bulan September 2015 sampai dengan Maret Cara yang dilakukan yaitu responden ditampilkan sebuah tayangan (slide) yang berisi sebuah gambar kemudian para responden diminta untuk menuliskan cerita lengkap dari sebuah gambar setelah itu responden mengurutkan objek yang diamati. Gambar yang diamati adalah berikut ini. Sumber Sriwijaya Post, edisi 21 Maret 2010 Dari hasil pengamatan terhadap gambar terdapat 11 objek yang muncul. Kesebelas objek tersebut telah dimaknai masing-masing oleh responden baik responden laik-laki maupun perempuan. Dengan demikian, dari objek gambar 9

10 yang diamati terdapat 11 kosata kata yang muncul. Adapun 11 kosata yang ditulis baik responden laki-laki maupun perempuan adalah kosa kata seorang lelaki, rumah kayu, tepian sungai, enceng gondok, atap dari daun, kaus merah bergambar banteng, kayu berserakan, perahu, besi pancang, lumpur, dan dinding biru. Dari hasil pengamatan responden terdapat 11 kosakata yang ada dari objek gambar yang diamati. Jumlah responden baik laki-laki maupun perempuan yang memaknai kosakata tersebut juga terdapat perbedaan. Pembahasan Setelah menganalisis pemunculan kosakata yang dilakukan oleh responden laki-laki dan perempuan, selanjutnya akan dibahas perbedaan penggunaan kosakata responden laki-laki dan perempuan dalam memunculkan kosakata yang dihubungkan dengan stereotip gender. Sudaryanto (1995:129) berpendapat bahwa walaupun ada perbedaan yang jelas antara wicara lakilaki dan perempuan, hanya sejumlah unsur kosakata yang dilibatkan. Lakilaki dan perempuan tidak menggunakan bahasa yang berbeda. Sebaliknya, mereka menggunakan ragam bahasa yang berbeda dari bahasa yang sama dan perbedaannya hanya dalam kosakata. Dalam bab ini akan dibahas persamaan dan perbedaan kosakata yang digunakan laki-laki dan perempuan dalam memunculkan kosakata. Pembahasan ini akan langsung dikaitkan dengan stereotip gender. Pemunculan Kosakata Manusia Berdasarkan hasil analisis data, terlihat bahwa kosakata/frase yang digunakan oleh responden perempuan dan responden laki-laki untuk memunculkan kosakata seorang lelaki memiliki perbedaan. Berdasarkan hasil analisis pemunculan kosakata anak yang diberikan oleh responden tersebut beragam dan memiliki perbedaan. Bagi responden perempuan lebih tinggi pemunculannya daripada responden lelaki. Perbedaan dalam Pemunculan kosakata disebabkan oleh perbedaan proses saat mengidentifikasi objek anak tersebut. Responden perempuan lebih fokus pada benda-benda yang bergerak atau bernyawa daripada laki-laki. Tidak ada responden yang mengidentifikasi objek seorang laki-laki satu persatu. Terdapat tiga variasi kosakata untuk kosakata laki-laki, yaitu seorang laki-laki, lelaki, pria, dan laki- 10

11 laki saja. Pada dasarnya penamaan yang mereka lakukan memiliki kesamaan karena keduanya mengenali objek lakilaki, namun tidak memerincikan apakah jumlahnya. Dalam mengidentifikasi objek laki-laki, rata-rata responden perempuan lebih terperinci dibandngkan dengan laki-laki. Dari hasil analisis data memperlihatkan bahwa responden perempuan lebih teliti dan lebih terperinci dalam memunculkan kosakata seorang laki-laki dibandingkan dengan perempuan. Namun, responden laki-laki dan perempuan hampir sama dalam penyebutan kosakata seorang laki-laki, Akan tetapi, penamaan yang dilakukan oleh responden perempuan lebih detail. Responden perempuan menambahkan keterangan, seperti penduduk desa dan beberapa objek (penduduk) sibuk. Kosakata yang Berhubungan dengan Tempat Tinggal Perbedaan kosakata laki-laki dan perempuan dalam menyebutkan objek rumah kayu menunjukkan bahwa responden perempuan tidak menyebutkan secara langsung dalam deskripsi mereka, misalnya "di dalam gambar ini ada sebuah rumah kayu". Akan tetapi, dari tiga responden yang menyebutkan objek ini semuanya mengaitkan objek rumah kayu dengan tindakan yang dilakukan oleh objek lakilaki yang menunjuk rumah kayu. Penamaan yang dilakukan oleh responden laki-laki sama, yaitu rumah kayu. Dalam mendeskripsikan gambar yang dilihat, responden juga menyebutkan objek benda lain selain rumah kayu yaitu atap dari daun dan dinding biru. Penyebutan objek atap dari daun oleh responden laki-laki lebih sedikit hanya 50,98%. Kosakata yang diberikan oleh responden perempuan terhadap objek atap dari daun sama, yaitu atap dari daun yang diawali dengan penyandang sebuah. Nama yang diberikan oleh responden laki-laki terhadap objek atap dari daun sangat minim dilakukan, dibandingkan perempuan. Perbedaan penamaan yang dilakukan responden perempuan terhadap objek dinding biru hanya terdapat pada keterangan pada rumah. Dalam mendeskripsikan warna rumah, perempuan lebih gamblang dibandingkan dengan laki-laki. Keceramatan perempuan dalam mendeskripsikan rumah berdinding biru lebih rinci dibandingkan laki-laki. Dengan demikian, dapat dikatakan 11

12 bahwa kejelasan dan keutuhan objek yang dikenali akan mempengaruhi persepsi seseorang terhadap objek tersebut. Selanjutnya, tidak ada perbedaan pemunculan kosakata perahu baik yang dilakukan perempuan, maupun laki-laki. Dalam memunculkan kosakata perahu, responden perempuan dan laki-laki sama-sama menggunakan kata perahu. Keseragaman ini terjadi mungkin karena objek perahu yang dilihat responden merupakan gambar yang mewakili bentuk aslinya sehingga penafsirannya sama persis seperti bentuk yang diwakilinya. Hal tersebut sesuai dengan konsep gambar yang diungkapkan oleh Kennedy (dikutip Juwita, 2009:30) bahwa sebuah gambar dapat mewakili bentuk aslinya dan ditafsirkan persis seperti bentuk yang diwakilinya. Melalui hasil analisis data mengenai pemunculan kosakata besi pancang dapat dilihat bahwa responden laki-laki menggunakan dua variasi penamaan terhadap objek besi pancang, yaitu menggunakan kata besi pancang yang tertancap di pinggir sungai dan besi penyanggah. Responden perempuan kurang jeli memperhatikan objek besi pancang sehingga pemunculan kosakata besi pancang luput dari perhatiannya. Hal ini bisa disebabkan bahwa responden perempuan tidak tertarik dan kurang dapat menemukan kata yang tepat untuk mewakili objek yang mereka tafsirkan. Ketika menyebutkan objek besi pancang, responden laki-laki ratarata menyebutkannya dalam karangan. Sementara itu, responden perempuan tidak melakukannya. Kosakata yang Berhubungan dengan Tempat/Lingkungan Berdasarkan hasil analisis data tentang kosakata yang berhubungan dengan sungai ditemukan bahwa perempuan memiliki kosakata yang lebih beragam untuk memunculkan kosakata yang berkaitan dengan sungai, seperti tepian sungai, enceng gondok, lumpur, dan kayu berserakan. Keberagaman kosakata yang digunakan oleh responden perempuan dapat dihubungkan dengan pendapat Pease dan Barbara (dikutip Juwita, 2009:37) bahwa perempuan lebih mengembangkan kemampuan berkomunikasi sehingga mampu menjalin hubungan yang lebih baik. Salah satu upaya perempuan dalam mengembangkan kemampuan komunikasinya adalah dengan berinteraksi dengan orang lain. Kegiatan 12

13 berinteraksi tersebut biasanya merupakan kegiatan seperti bercakapcakap dengan orang lain. Oleh karena itu, responden perempuan lebih variatif dalam memilih nama untuk tindakan objek perempuan seperti yang biasa mereka lakukan. Dalam penamaan yang dilakukan oleh responden perempuan terdapat keterangan mengenai orang, yaitu dengan teman dan kerabat. Hal tersebut menunjukkan perempuan lebih memperhatikan hubungan dengan orang lain. Dari hasil analisis data tersebut memperlihatkan bahwa tidak ada perbedaan yang cukup besar antara pemunculan yang dilakukan oleh responden laki-laki dan responden perempuan. Responden laki-laki dan perempuan menggunakan kosakata yang sama, yaitu sungai, enceng gondok, lumpur, dan kayu berserakan. Responden perempuan juga menggunakan kosa kata tepian sungai, tanaman enceng gondok, lumpur, dan kayu berserakan. Hal tersebut tidak sesuai dengan pendapat Pease dan Barbara (dikutip Juwita, 2009:48)) bahwa otak anak perempuan tersusun untuk bereaksi pada orang dan wajahwajah, sementara otak anak laki-laki bereaksi pada benda dan bentuknya. Hasil analisis data menunjukkan pemunculan kosakata yang dilakukan responden perempuan dan responden laki-laki tidak menunjukkan perbedaan yang berarti. Sebutan oleh keduanya, baik responden laki-laki maupun responden perempuan adalah sungai, enceng gondok, lumpur, dan kayu berserakan. Kosakata yang hanya digunakan oleh responden perempuan adalah tepian sungai yang menunjukkan perempuan memperhatikan perasaan objek yang ia kenali. Hal ini sesuai dengan pendapat Kuntjara (2003:26) bahwa laki-laki pada umumnya lebih melihat fakta sedang perempuan lebih menekankan pada perasaannya. SIMPULAN Melalui penelitian ini peneliti menyimpulkan bahwa perbedaan kosakata terjadi antara lain pada penyebutan objek manusia, tempat tinggal, dan tempat/lingkungan. Perbedaan kosakata tersebut terjadi karena pada saat mempersepsikan objek tersebut, responden membutuhkan bantuan dari pengetahuan dan pengalaman yang dimilikinya. Berarti dalam menafsirkan objek-objek tersebut, responden menggunakan persepsinya masing-masing. 13

14 Perbedaan pemunculan kosakata yang dilakukan oleh reponden laki-laki dan responden perempuan memiliki hubungan dengan stereotip gender. Hal tersebut dapat dilihat dari kosakata yang digunakan para responden untuk memunculkan kosakata dalam gambar. Responden perempuan memiliki variasi penamaan yang lebih banyak daripada laki-laki. Selain itu, responden perempuan melakukan penamaan yang lebih detail daripada laki-laki. Jadi, pemunculan kosakata yang dilakukan oleh laki-laki dan perempuan berkaitan dengan stereotip gender. DAFTAR PUSTAKA Darmojuwono, Setiawati Pemilihan Kata dalam Iklan Kontak Jodoh sebagai Cerminan Citra Wanita Indonesia dalam Kajian Serba Linguistik: untuk Anton Moeliono Pereksa Bahasa, ed. Bambang Kaswanti Purwo. Jakarta: BPK Gunung Mulia, hlm Juwita, Norma Penggunaan Kosakata oleh Laki-Laki dan Perempuan dalam Wacana Deskriptif. Skripsi tidak dipublikasikan. Depok: Universitas Indonesia. untuk Pemadanan antarbahasa. Jakarta: Penerbit ARCAN. Marahimin, Ismail Menulis Secara Populer. Jakarta: PT Dunia Pustaka Jaya. Nawawi, Hadari dan Martini Hadari Instrumen Penelitian Bidang Sosial.Yogyakarta: Gajah Mada University Press. Pusat Bahasa, Depdiknas Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka. Sadli, Saparinah dan Patmonodewo Identitas gender dan Peranan Gender. Dalam Ihroni, T.O (Ed). Kajian Wanita dalam Pembangungan. Jakarta: Yayasan Obor Indonesia. Sisbiyanto, Amir Bahasa dan Sex dalam Lingua Artistika Edisi 2 XII Mei 1999, hlm Sudaryanto Metode Linguistik, ke Arah Memahami Metode Linguistik. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press. Sriwijaya Post, edisi 21 Maret 2010, diunduh 20 Oktober Wardhaugh, Ronald An Introduction to Sociolinguistics. (4th ed). Oxford: Blackwell Publishe Kuntjara, Esther Gender, Bahasa, dan Kekuasaan. Jakarta: PT BPK Gunung Mulia. Larson, Milderd L Penerjemahan Berdasar Makna: Pedoman 14

15 1

1 Universitas Indonesia

1 Universitas Indonesia BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Bahasa digunakan oleh manusia untuk berinteraksi dengan orang lain. Bahasa adalah alat untuk mengungkapkan pikiran, keinginan, pendapat, dan perasaan seseorang kepada
