BAB II LANDASAN TEORI. Pengertian sistem menurut Hall (2001 : 5) Sistem adalah sekelompok

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB II LANDASAN TEORI. Pengertian sistem menurut Hall (2001 : 5) Sistem adalah sekelompok"

Transkripsi

1 BAB II LANDASAN TEORI A. Sistem Informasi Akuntansi 1. Pengertian Sistem Pengertian sistem menurut Hall (2001 : 5) Sistem adalah sekelompok dua atau lebih komponen komponen yang saling berkaitan atau subsistem subsistem yang bersatu untuk mencapi tujuan yang sama. Maka elemen elemen yang harus ada dalam sebuah sistem adalah, sebagai berikut: a. Komponen ganda. Sebuah sistem harus terdiri atas lebih dari satu bagian. b. Keterkaitan. Adanya tujuan yang sama yang menghubungkan semua bagian dalam suatu sistem. c. Sistem versus Subsistem. Suatu sistem disebut subsistem jika dapat dilihat dalam kaitannya dengan sistem yang lebih besar dimana menjadi sebuah bagian. Sebaliknya subsistem disebut sistem jika menjadi fokus perhatian. d. Tujuan. Sebuah sistem harus melayani setidaknya satu tujuan. Tetapi, dapat pula melayani beberapa tujuan. Pengertian lainnya tentang sistem adalah sekelompok unsur yang erat berhubungan satu dengan yang lainnya dan berfungsi bersama sama untuk mencapai tujuan tertentu ( Mulyadi, 2008: 3). 5

2 Dari pengertian tersebut, istilah sistem dimaksudkan untuk mengkoordinasikan sumber daya yang dibutuhkan untuk memproses masukan-masukan (input) menjadi keluaran (Output) yang diproses untuk mencapai tujuan yang diinginkan. 2. Pengertian Informasi Dalam hal ini, penulis mengambil dua sumber tentang pengertian informasi, yaitu: informasi adalah sebuah rangkaian prosedur formal dimana data dikumpulkan, diproses, dan didistribusikan kepada pemakai (Hall, 2001: 7). Sedangkan pengertian lainnya, informasi adalah data yang telah diorganisasi dan telah memiliki kegunaan dan manfaat (Krismiadji, 2002 : 26). Dari kesimpulan tersebut bahwa informasi berasal dari data data kemudian diolah sedemikian rupa sehingga bisa memberikan suatu hasil yang bermanfaat bagi pengguna maupun pihak lain yang membutuhkan. Berbagai macam karakteristik yang harus ada dalam suatu informasi, antara lain: a. Akurat; menggambarkan kondisi objek yang sesungguhnya. b. Tepat waktu; informasi harus tersedia sebelum keputusan dibuat. c. Lengkap; mencakup semua yang diperlukan oleh pembuat atau pengambil keputusan. Lengkap tidak berarti memberi semua informasi. d. Relevan; berhubungan dengan keputusan yang akan diambil. e. Terpercaya; isi sebuah informasi harus dapat dipercaya (reliable). Hal ini bergantung kepada pemberi informasi. 6

3 f. Terverifikasi; dapat dilacak ke sumber aslinya (verifiable) apabila pemakai laporan tidak yakin dengan informasi yang diterimanya dan ingin mendapatkan sumber informasi yang diperolehnya, untuk memeriksa apakah benar informasi yang telah diterimanya itu. g. Mudah dipahami; informasi harus siap dipahami oleh pembacanya. h. Mudah diperoleh; informasi yang sulit diperoleh bisa todak berguna. Pemakai tidak ingin bersusah payah mancari informasi. Bahkan, bila perlu pemakai tidak perlu membaca informasi agar tahu isinya. 3. Pengertian Sistem Informasi Akuntansi Pengertian Sistem Informasi menurut James A. Hall (2001: 7) adalah sebuah rangkaian prosedur formal di mana data dikumpulkan, diproses menjadi informasi, dan didstribusikan kepada para pemakai. Tujuan utama sistem informasi menurut James A. Hall (2001: 9) adalah: a. Untuk mendukung fungsi kepengurusan manajemen. Kepengurusan merujuk ke tanggung jawab ke manajemen untuk mengatur sumber daya perusahaan secara benar. Sistem informasi menyediakan informasi tentang kegunaan sumber daya kepemakai eksternal melalui laporan keuangan tradisional dan laporan laporan lainnya. b. Untuk mendukung pengambilan keputusan manajemen. Sistem informasi memberikan informasi kepada manajer yang dibutuhkan untuk mengambil keputusan dan mempertanggungjawabkannya. 7

4 c. Untuk mendukung kegiatan operasi perusahaan. Sistem informasi menyediakan informasi kepada personel operasi untuk membantu mereka melakukan tugas secara efektif dan efisien. Pengertian sistem informasi akuntansi lainnya adalah sistem yang memproses data dan transaksi guna menghasilkan informasi yang bermanfaat untuk merancang, mengendalikan, dan mengoperasikan bisnis (Krismiadji, 2004: 4). Menurutnya, sistem informasi akuntansi terdiri dari tiga subsistem utama, yaitu: a. Sistem pemprosesan transaksi. Sistem ini mendukung operasi bisnis setiap hari dengan sejumlah dokumen dan pesan pesan untuk para pemakai seluruh organisasi. b. Sistem pelaporan buku besar dan keuangan. Sistem ini menghasilkan laporan keuangan seperti laba rugi, laporan arus kas, pengembalian pajak, dan laporan laporan lainnya. c. Sistem pelaporan manajemen. Sistem ini menyediakan manajemen internal dengan laporan keuangan dengan tujuan khusus dan informasi yang diperlukan untuk pengambilan keputusan, seperti anggaran, laporan varian, dan laporan pertanggungjawaban. B. Sistem Pengendalian Internal 1. Pengertian Sistem Pengendalian Internal Pengertian pengendalian internal dalam Standar Internasional Akuntan Publik (2001, 39 : 2) adalah: Pengendalian internal adalah suatu proses yang dijalankan oleh dewan komisaris, manajemen dan personal lain entitas yang 8

5 didesain untuk memberikan keyakinan memadai tentang pencapaian tiga golongan tujuan, yaitu keadaan pelaporan keuangan, efektifitas dan efisiensi operasi dan kepatuhan terhadap hukum dan peraturan yang berlaku. Pengertian pengendalian internal menurut Zaki Baridwan ( 2001 : 13) adalah : Pengendalian internal mempunyai arti sempit dan arti luas. Dalam arti sempit, pengendalian internal merupakan pengecekan penjumlahan, baik penjumlahan mendatar mapun penjumlahan menurun. Sedangkan dalam arti luas, pengendalian internal tidak hanya meliputi pekerjaan pengeekan tetapi meliputi semua alat alat yang digunakan manajemn untuk mengadakan pengawasan. Pengertian lainnya menurut Mulyadi ( 2001 : 163) yaitu: Sistem pengedalian internal meliputi struktur organisasi, metode dan ukuran ukuran yang dikoordinasikan untuk menjaga kekayaan organisasi, mengecek ketelitian dan keandalan data akuntansi, mendorong efisiensi dan mendorong untk ditaatinya kebijakan manajemen. Dari ketiga pengertian di atas, sistem pengendalian internal dibuat untuk mengawasi kegiatan usaha perusahaan agar dalam setiap kegiatan perusahaan dapat diatur dan ditaatinya seluruh kebijakan dan peraturan tujuan perusahaan tercapai dan tidak terjadi penyelewengan atau kecurangan yang merugikan perusahaan. Agar tujuan perusahaan dapat tercapai, diperlukan suatu pengendalian internal, dimana pengendalian internal mencakup tindakan yang diambil di dalam suatu perusahaan untuk membantu mengatur aktivitas perusahaan. Manajemen merupakan pihak yang paling berkepentingan dengan adanya pengendalian internal. Oleh karena itu, manajemen bertanggungjawab untuk menyusun dan mengawasi pelaksanaannya. Kepentingan manajemen terhadap pengendalian internal disebabkan oleh ketidakmampuan manajemen dalam 9

6 mengendalikan perusahaan. Untuk itu, manajemn perlu memonitor seluruh kegiatan dan hasil kerja malalui sebuah laporan. 2. Tujuan Sistem Pengendalian Intern Mulyadi (2001 : 180) mengemukakan rincian tujuan pengendalian internal adalah sebagai berikut: a. Menjaga kekayaan perusahaan. 1) Penggunaan kekayaan perusahaan hanya melalui sistem otorisasi yang telah ditetapkan. a) Pembatasan akses langsung terhadap kekayaan. b) Pembatasan akses tidak langsung terhadap kekayaan. 2) Pertanggung jawaban kekayaan perusahaan yang dicatat dibandingkan dengan kekayaan yang ada dan sesungguhnya. a) Membandingkan secara periodik antara atatan akuntansi dengan kekayaan yang ada dan sesungguhnya. b) Rekonsiliasi antara catatan akuntansi yang diselenggarakan. b. Mengecek ketelitian dan keandalan data akuntansi. 1) Pelaksanaan transaksi melalui sistem otorisasi yang telah diterapkan. a) Pemberian otorisasi oleh pejabat yang berwenang. b) Pelaksanaan transaksi sesuai dengan otorisasi yang diberikan oleh pejabat yang berwenang. 2) Pencatatan transaksi yang terjadi dalam catatan akuntansi. a) Pencatatan semua transaksi yang terjadi dalam catatan akuntansi. b) Transaksi yang dicatat adalah benar benar terjadi. 10

7 c) Transaksi yang dicatat dalam jumlah yang benar. d) Transaksi dicatat dalam periode akuntansi yang seharusnya. e) Transaksi dicatat dengan penggolongan yang seharusnya. f) Transaksi dicatat secara ringkas dan teliti. Sedangkan menurut Krismiaji (2006:37), fungsi pengendalian internal adalah melakukan pengawasan yang memadai untuk: a. Menjamin bahwa informasi yang dihasilkan oleh sistem dapat dipercaya. b. Menjamin bahwa aktivitas yang dilaksanankan secara efisien dan sesuai dengan tujuan manajemen. c. Melindungi dan menjaga aktiva perusahaan termasuk data lain yang dimiliki oleh perusahaan. Untuk mencapai tujuan tersebut, dapat digunakan metoda metoda berikut, antara lain: a. Dokumentasi yang memadai untuk seluruh aktivitas bisnis. Salah satu contoh dokumen yang dirancang baik dalam pencantuman nomor urut dokumen yang tercetak. b. Pemisahan fungsi dan tugas. Tujuan dilakukannya pemisahan fungsi dan tugas adalah untuk mencegah seseorang secara penuh melaksanakan sebuah transaksi. Secara umum ada 3 fungsi yang harus dipisahkan, antara lain: 1) Fungsi persetujuan/ otorisasi dilaksanakannya sebuah transaksi. 2) Fungsi pencatatan transaksi. 3) Fungsi pemeliharaan/ perlindungan terhadap aktiva perusahaan. 11

8 3. Unsur Unsur Pengendalian Internal Menurut Standar Profesional Akuntan Publik (2001: 319) yang dikemukakan oleh Ikatan Akuntan Indonesia, unsur unsur pengendalian internal: a. Lingkungan Pengendalian (Control Environment). Merupakan dasar untuk semua komponen pengendalian intern, menyediakan disiplin dan struktur. b. Penaksiran Resiko (Risk Assesment). Identifikasi entitas, dan analisi terhadap resiko yang relevan untuk mencapai tujuannya. c. Aktivitas Pengendalian (Control Activities). Kebijakan dan prosedur yang membantu menjamin bahwa arahan manajemen dilaksanakan. d. Informasi dan Komunikasi (Information and Communication). Identifikasi, pengungkapan, dan pertukaran informasi dalam suatu bentuk dan waktu yang memungkinkan orang melaksanakan tanggung jawab mereka. e. Pemantauan (Monitoring). Proses yang menetukan kualitas kinerja pengendalian intern sepanjang waktu. 4. Elemen Pengendalian Internal Menurut Hall (2007:87), elemen atau unsur pengendalian internal, antara lain: a. Struktur organisasi yang memisahkan tanggung jawab fungsional secara jelas. Struktur organisasi merupakan rangka (frame work) pembagian tanggung jawab fungsional kepada unit unit organisasi yang dibentuk untuk melaksanakan kegiatan kegiatan pokok perusahaan pembagian tanggung jawab fungsional dalam organisasi yang didasarkan pada prinsip prinsip berikut: 12

9 1). Harus dipisahkan fungsi fungsi operasi dan penyimpanan dari fungsi fungsi akuntansi. Fungsi operasi adalah yang memiliki wewenang untuk melakukan suatu kegiatan. Setiap kegiatan dalam perusahaan memerlukan otorisasi dari manajer fungsi yang memiliki wewenang untuk mencatat peristiwa keuangan perusahaan. 2) Suatu fungsi tidak boleh diberi tanggung jawab penuh untuk melakukan semua tahap transaksi. b. Sistem wewenang dan prosedur pencatatan yang memberikan perlindungan yang cukup terhadap kekayaan, utang, pendapatan, dan biaya. Dalam organisasi, setiap transaksi hanya terjadi atas dasar otorisasi dari pejabat yang memiliki wewenang untuk menyetujui terjadinya transaksi tersebut. Oleh karena itu, dalam organisasi harus dibuat sistem yang mengatur pembagian wewenang untuk otorisasi atas terlaksananya setiap transaksi dalam organisasi. c. Praktik yang sehat. Dalam melaksanakan tugas dan fungsi setiap unit organisasi, pembagian tanggung jawab fungsional dan sistem wewenang dan prosedur pencatatan yang telah ditetapkan tidak akan terlaksana dengan baik jika tidak diciptakan untuk menjamin praktik yang sehat dalam pelaksanaannya. d. Karyawan yang mutunya sesuai dengan tanggung jawab. Bagaimanapun baiknya struktur organisasi, sistem prosedur dan pencatatan, serta berbagai cara yang diciptakan untuk mendorong praktik yang sehat, tetap semua itu tergantung kepada sumber daya manusia itu sendiri yang melaksanakan. 13

10 C. Pajak Penghasilan (PPh) Pasal Pengertian Pajak Penghasilan Pasal 23 Menurut Agoes dan Trisnawati (2009: 53) adalah sebagai berikut: Pajak Penghasilan pasal 23 adalah pajak penghasilan yang pemenuhan kewajibanya dilakukan dengan cara pemotongan atas pembayaran penghasilan yang diterima oleh wajib pajak dalam negeri dan Bada Usaha Tetap (BUT) yang berasal dari penghasilan, modal, penyerahan jasa atau penyelenggara kegiatan selain yang dipotong Pajak Penghasilan pasal Subjek Pajak Penghasilan Pasal 23 Pajak penghasilan badan atau pasal 23 hanya terjadi apabila ada transaksi dari badan kepada badan atau dari badan kepada orang pribadi. Menurut Wardoyo dan Argo (2010:1) yang dimaksud dengan badan adalah: Sekumpulan orang dan/ atau modal yang merupakan kesatuan, baik yang melakukan usaha maupun yang tidak melakukan usaha yang meliputi Perseroan Terbatas (PT), Perseroan Komanditer, Perseroan lainnya, BUMN, BUMD dengan nama dan bentuk apapun, firma, kongsi, koperasi, dana pensiun, pesekutuan, perkumpulan, yayasan, organisasi masa, organisasi sosial politik atau organisasi yang sejenis, lembaga, Bentuk Usaha Tetap (BUT), dan bentuk badan lainnya. 3. Objek Pajak Penghasilan Pasal 23 Berdasarkan Undang undang Pajak Penghasilan Nomor 36 Tahun 2008, objek pajak penghasilan pasal 23 antara lain: 1. Dividen Dividen merupakan bagian laba yang diperoleh pemegang saham atau pemegang polis asuransi, atau SHU koperasi kepada anggota. Dalam Undang Undang pajak penghasilan nomor 36 Tahun 2008 pasal 17, dividen yang dikenakan pajak adalah dividen yang diterima oleh wajib pajak orang pribadi dalam negeri. Atas penghasilan berupa dividen dikenakan tarif 15% dari nilai 14

11 bruto dan bersifat tidak final, artinya dapat diperhitungakan dalam PPh kurang/ lebih bayar di akhir tahun pajak. Dividen ini tidak termasuk dividen kepada wajib pajak orang pribadi dalam negeri. Beberapa bentuk dividen sebagaimana penjelasan pasal 4 ayat 1 (g): a. pembayaran kembali karena likuidasi yang melebihi jumlah modal disetor. b. Pemberian saham bonus tanpa penyetoran, termasuk saham bonus dari kapitalisasi agio. c. Pembayaran kembali modal disetor, jika dalam tahun tahun lalu diperoleh keuntungan, kecuali sebagai akibat pengecilan modal dasar yang dilakukan secara sah. d. Pengeluaran perusahaan untuk keperluan pribadi pemegang saham yang dibebankan sebagai biaya perusahaan. Menurut Undang undang PPh Nomor 36 Tahun 2008 pasal 4 ayat (3), dividen yang dikecualikan dari objek pajak PPh 23 adalah deviden yang diterima oleh Perseroan Terbatas atas Wajib Pajak dalam negeri, koperasi, dan BUMN/ BUMD dari penyertaan modal pada badan usaha yang didirikan dan bertempat kedudukan di Indonesia, dengan syarat dividen yang dibagikan berasal dari cadangan laba ditahan dan untuk PT, BUMN/ BUMD, kepemilikan saham paling rendah 25% dari jumlah modal yang disetor. 2. Bunga Bunga yang dikenakan pajak penghasilan pasal 23 adalah bunga termasuk premium maupun diskonto yang merupakan bunga antarpinjaman dari wajib pajak badan ke wajib pajak badan, dari wajib pajak badan kepada wajib pajak 15

12 orang pribadi, atau sebaliknya, serta bunga obligasi yang tidak dijual pada bursa efek. Tarif pajak penghasilan pasal 23 atas bunga adalah 15% dari penghasilan bruto. Pihak yang menerima penghasilan berupa bunga tersebut dapat mengkreditkan pajak yang dibayar di muka atas bunga pada saat menghitung PPh kurang/ lebih bayar pada akhir tahun pajak. Selain itu, dalam PMK 251/ PMK 03/ 2008, bunga yang tidak terutang PPh 23, antara lain: a. bunga/ penghasilan yang dibayar atau terutang kepada bank. b. Bunga sewa guna usaha dengan hak opsi. c. Bunga/ penghasilan yang dibayar atau terutang kepada badan usaha jasa keuangan yang menyalurkan pinjaman/ pembiayaan. Syarat syarat badan usaha yang menyalurkan pinjaman/ pembiayaan: 1. Perusahaan pembiayaan yang merupakan badan usaha di luar bank dan lembaga keuangan bukan bank yang khusus didirikan untuk melakukan kegiatan yang termasuk dalam bidang usaha lembaga pembiayaan dan telah memperoleh ijin usaha dari Menteri Keuangan. 2. BUMN/ BUMD yang khusus didirikan untuk memberikan sarana pembiayaan bagi usaha mikro kecil, menengah, dan koperasi, termasuk PT (Persero) Permodalan Nasional Madani. 3. Royalti Menurut Undang undang PPh Nomor 36 Tahun 2008 royalti dapat berupa: 1. Penggunaan atau hak menggunakan hak cipta dalam bidang kesusastraan, kesenian/ karya ilmiah, paten, desain/model, rencana, formula/ proses rahasia, 16

13 merek dagang, atau bentuk hak kekayaan intelektual/ industrial atau hak serupa lainnya. 2. Penggunaan atau hak menggunakan peralatan/ perlengkapan industrial, komersil/ ilmiah. 3. Pemberian pengetahuan/ informasi dalam bidang ilmiah, teknikal, industrial/ komersial. 4. Pemberian bantuan tambahan/ pelengkap sehubungan dengan penggunaan/ hak menggunakan hak hak tersebut pada angka 1, penggunaan/ hak menggunakan peralatan/ perlengkapan tersebut pada angka 2, atau pemberian pengetahuan/ informasi tersebut pada angka 3, berupa: a. Penerimaan/ hak menerima rekaman gambar/ rekaman suara atau keduanya, yang disalurkan kepada masyarakat melalui satelit, kabel, setar optik, atau teknologi yang serupa. b. Penggunaan/ hak menggunakan rekaman gambar/ rekaman suara atau keduanya, untuk siara televisi/ radio yang disiarkan/ dipancarkan melalui satelit, kabel, serat optil, atau teknologi yang serupa. c. Penggunaan/ hak menggunakan sebagian/ seluruh spektrum radio komunikasi. 5. Penggunaan/ hak menggunakan film gambar hidup (motion picture films), film/ pita video untuk siaran televisi, atau pita suara untuk siaran radio. 6. Pelepasan seluruhnya/ sebagian hak yang berkenaan dengan penggunaan/ pemberian hak kekayaan intelektual/ industrial atau hak hak lainnya sebagaimana tersebut di atas. 17

14 Atas penghasilan yang berupa royalti tersebut, pihak yang menerima royalti dikenakan PPh 23 sebesar 15% dari penghasilan bruto dan pajak yang dibayar di muka Pph 23 atas royalti tersebut dapat menjadi kredit pajak bagi pihak penerima royalti. 4. Hadiah dan Penghargaan Hadiah yang termasuk objek pajak adalah hadiah perlombaan, penghargaan dan prestasi tertentu, dan hadiah terkait pekerjaan atau pemberian jasa. Menurut Kep-395/PJ/2001 hadiah yang bukan menjadi objek pajak adalah: a. Diberikan kepada semua pembeli/ konsumen akhir tanpa diundi, dan b. Hadiah diterima langsung oleh konsumen akhir pada saat pembelian barang/ jasa. Tarif PPh 23 atas hadiah adalah 15% dari jumlah bruto. PPh 23 ini dikenakan kepada pihak yang meneruma hadiah dan pajak yang dibayarkan di muka PPh 23 atas hadiah ini dapat menjadi kredit pajak bagi pihak penerima hadiah. 5. Sewa Menurut Undang undang PPh No 36 Tahun 2008 Pasal 23 ayat (1) huruf c, mulai 1 Januari 2009 sewa dan penghasilan lain sehubungan dengan penggunaan harta dikenakan PPh 23 sebesar 2% dari jumlah bruto. Berdasarkan Undang undang PPh Nomor 36 tahun 2008 pasal 23 ayat (1a), besarnya pungutan dibedakan antara wajib pajak yang memiliki NPWP dengan wajib pajak yang tidak memiliki NPWP. Tarif bagi wajib pajak yang tidak ber NPWP lebih tinggi 100% dari pada tarif yang dikenakan kepada wajib pajak ber NPWP. 18

15 Ciri ciri sewa, antara lain: a. memberikan hak menggunakan harta b. selama jangka waktu tertentu c. baik dengan perjanjian tertulis maupun tidak tertulis d. harta tersebut hanya dapat digunakan oleh penerima hak e. selama jangka waktu yang telah disepakati 6. Jasa Teknik, Jasa Manajemen, Jasa Konsultasi, dan Jasa Lainnya. a. Jasa Teknik Menurut SE 35/ PJ/ 2010, pemberian jasa dalam bentuk pemberian informasi yang berkenaan dengan dalam bidang industri, perdagangan dan ilmu pengetahuan yang dapat meliputi pelaksanaan suatu proyek, pembuatan suatu jenis produk, dan pemberian informasi yang berkenaan dengan pengalaman pengalaman di bidang manajemen. b. Jasa Manajemen Jasa manajemen adalah jasa yang bukan hanya memberikan informasi kepada manajemen perusahaan tetapi juga ikut langsung dalam manajemen perusahaan itu sendiri (SE 35/ PJ/ 2010). c. Jasa Konsultan Jasa mengenai pemberian advise profesional dalam suatu bidang usaha, kegiatan, pekerjaan yang dilakukan tenaga ahli yang tidak disertai keterlibatan langsung para tenaga ahli tersebut dalam pelaksanaannya. (SE 35/ PJ/ 2010). 19

16 d. Jasa Lainnya Berdasarkan PMK-244/ PMK.03/ 2008 tentang jenis jasa lainnya sebagaimana dimaksud dalam pasal 23 ayat (1) huruf c Undang undang PPh Nomor 36 tahun 2008 dikenakan tarif sebesar 2% dari penghasilan bruto tidak termasuk PPN. Jenis jenis jasa tersebut antara lain: 1. Jasa penilai (Appraisal) 2. Jasa aktuaris 3. Jasa akuntansi, pembukuan, dan atestasi laporan keuangan 4. Jasa perancang (desaign) 5. Jasa pengeboran (drilling) di bidang penambangan minyak dan gas bumi, kecuali yang dilakukan oleh BUT 6. Bumi (migas), kecuali yang dilakukan oleh Bentuk Usaha Tetap (BUT) 7. Jasa penunjang di bidang penambangan migas adalah jasa penunjang di bidang penambangan migas dan panas bumi berupa: a. jasa penyemenan dasar (primary cementing), yaitu penempatan bubur semen secara tepat di antara pipa selubung dan lubang sumur. b. Jasa penyemenan perbaikan (remedial cementing), yaitu penempatan bubur semen untuk maksud maksud. 1.) Penyumbatan kembali formasi yang sudah kosong. 2.) Penyumbatan kembali zona yang berproduksi air 3.) Perbaikan dari penyemenan yang gagal 4.) Penutupan sumur 20

17 c. Jasa pengontrolan pasir (sand control), yaitu jasa yang menjamin bahwa bagain bagian formasi yang tidak terkonsolidasi tidak akan ikut terproduksi ke dalam rangkaian pipa produksi dan menghilangkan kemungkinan tersumbatnya pipa. d. Jasa pengasaman (matrix acidizing), yaitu pekerjaan yang dilakukan dalam daya tembus formasi dan menaikan produktivitas dengan cara menghilangkan material penyumbat yang tidak diinginkan. e. Jasa peretakan hidrolika (hidraulic), yaitu pekerjaan yang dilakukan dalam hal cara pengasaman tidak cocok, misal perawatan pada formasi yang mempunyai daya tembus sangat kecil. f. Jasa nitrogen dan gulungan pipa (nitrogen and coil tubing), yaitu jasa yang dikerjakan untuk menghilangkan cairan buatan yang berada dalam sumur baru yang telah selesai sehingga aliran yang terjadi sesuai dengan tekanan asli formasi dan kemidian menjadi besar sebagai akibat dari nitrogen yang telah dipompa ke dalam cairan buatan dalam sumur. g. Jasa uji kandung lapisan (drill steam testing), penyelesaian sementara suatu sumur agar dapat mengevaluasi kemampuan berproduksi. h. Jasa reparasi pompa reda (reda repair) i. Jasa pemasangan instalasi dan perawatan j. Jasa penggantian peralatan/ material k. Jasa mud logging, yaitu memasukkan lumpur ke dalam sumur l. Jasa mud engineering 21

18 m. Jasa well logging & perforating n. Jasa stimulasi dan secondary decovery o. Jasa well testing & wire line service p. Jasa alat kontrol navigasi lepas pantai yang berkaitan dengan drilling q. Jasa pemeliharaan untuk pekerjaan drilling r. Jasa mobilisasi dan demobilisasi anjungan drilling s. Jasa lainnya yang sejenis di bidang pengeboran migas 8. Jasa penambangan dan jasa penunjang di bidang penambangan selain migas adalah semua jasa penambangan dan jasa penunjang di bidang pertambangan umum, berupa: a. Jasa pengeboran b. Jasa penebasan c. Jasa pengupasan dan pengeboran d. Jasa penambangan e. Jasa pengangkutan/ sistem transportasi, kecuali jasa angkutan umum f. Jasa pengolahan bahan galian g. Jasa reklame tambang h. Jasa pelaksanaan mekenikal, elektrikal, manufaktur fabrikasi, dan pengalihan/ pemindahan tanah i. Jasa lainnya yang sejenis di bidang pertambangan umum 9. Jasa penunjang di bidang penerbangan dan bandar udara, berupa: a. bidang aeronautika, termasuk: 22

19 1.) Jasa pendaratan, penempatan, penyimpanan pesawat udara, dan jasa lain sehubungan dengan pendaratan pesawat terbang. 2.) Jasa penggunaan jembatan pintu (aero bridge) 3.) Jasa pelayanan penerbangan 4.) Jasa ground handling, yaitu pengurusan seluruh/ sebagian dari proses pelayanan penumpang dan bagasinya serta kargo yang diangkut dengan pesawat udara, baik yang berangkat maupun yang datang, selama pesawat udara di darat. 5.) Jasa penunjang lain di bidang aeronautika. b. bidang non aeronautika, termasuk: 1.) Jasa katering di pesawat dan jasa pembersihan (pantry pesawat). 2.) Jasa penunjang lain di bidang non aeronautika. 10. Jasa penebangan hutan 11. Jasa pengolahan limbah 12. Jasa penyedia tenaga kerja (out sourching services) 13. Jasa perantara dan/ atau keagenan 14. Jasa di bidang perdagangan surat surat berharga, kecuali yang dilakukan oleh Bursa Efek, KSEI dan KPEI. 15. Jasa kustodian/ penyimpanan/ penitipan, kecuali yang dilakukan oleh KSEI 16. Jasa pengisian suara (dubbing) dan/ atau sulih suara 17. Jasa mixing film 23

20 18. Jasa terkait peranti lunak komputer, termasuk perawatan, pemeliharaan dan perbaikan 19. Jasa instalasi/ pemasangan mesin, peralatan listrik, telepon, air, gas, AC dan/ TV kabel, selain yang dilakukan oleh wajib pajak yang ruang lingkupnya di bidang konstruksi dan mempunyai izin dan/ atau sertifikasi sebagai pengusaha konstruksi. 20. Jasa perawatan/ perbaikan/ pemeliharaan mesin, peralatan, listrik, telepon, air, gas, AC, TV kabel, alat transportasi/ kendaraan dan/ atau bangunan, selain yang dilakukan oleh wajib pajak yang ruang lingkupnya di bidang konstruksi dan mempunyai izin dan/ atau sertifikasi sebagai pengusaha konstruksi. 21. Jasa maklon. Adalah pemberian jasa dalam rangka proses penyelesaian suatu barang tertentu yang proses pengerjaannya dilakukan oleh pihak pemberi jasa (subkontrakan), yang spesifik, bahan baku dan/ atau barang setengah jadi dan/ atau bahan penolong/ pembantu yang akan diproses sebagaian atau seluruhnya disediakan oleh pengguna jasa, dan kepemilikan atas barang jadi berada pada pengguna jasa. 22. Jasa penyelidikan dan keamanan. 23. Jasa penyelenggara kegiatan atau event organizer. Adalah kegiatan usaha yang dilakukan oleh pengusaha jasa penyelenggara pameran, konversi, pagelaran musik, pesta, seminar, peluncuran produk, konfrensi pers, dan kegiatan lain yang memanfaatkan jasa penyelenggara kegiatan. 24. Jasa pengepakan 24

21 25. Jasa penyedia tempat dan/ atau waktu dalam media masa, media luar ruang/ media lain untuk penyampaian informasi. 26. Jasa pembasmi hama 27. Jasa kebersihan/ cleaning service 28. Jasa katering/ tata boga Pemotong memotong PPh 23 pada saat pembayaran (saat yang terutang). Pemotong memberikan bukti potong PPh 23 kepada pihak yang dipotong. Untuk pihak yang dipotong PPh 23 merupakan bukti pengkreditan pajak, kecuali PPh 23 tersebut bersifat final. Kemudian, pemotong menyetorkan PPh 23 secara kolektif per bulan pemotongan dan disetorkan paling lambat tanggal 10 bulan berikutnya dengan menggunakan Surat Setoran Pajak atas nama pemotong PPh 23. Setelah itu, pemotong melaporkan pemotongan dan penyetoran PPh 23 paling lambat tanggal 20 bulan berikutnya dengan menggunakan SPT masa PPh Bukan Objek Pajak Penghasilan 23 Berdasarkan Undang undang PPh Nomor 36 Tahun 2008 Pasal 23 ayat (4), pemotong PPh 23 tidak dilakukan atas: 1. Penghasilan yang dibayar atau terutang kepada bank. 2. Sewa yang dibayarkan atau terutang sehubungan dengan sewa guna usaha dengan hak opsi. 3. Dividen sebagaimana dimaksud dalam UU PPh Nomor 36 Tahun 2008 Pasal 4 ayat (3) huruf f dan dividen yang diterima oleh orang pribadi sebagaimana dimaksud dalam Pasal 17 ayat (2c). 25

22 4. Bagian laba yang diterima atau diperoleh anggota dari perseroan komanditer yang modalnya tidak terbagi atas saham, persekutuan, perkumpulan, firma, dan kongsi. 5. Sisa hasil usaha koperasi yang dibayarkan oleh koperasi kepada anggotannya. 6. Bunga atau imbalan lain yang diberikan atas penyaliran pinjaman dan/ atau pemberian pembiayaan, termasuk yang menggunakan pembiayaan berbasis syariah (PMK 251 /PMK.03/ 2008). D. Sistem Pengendalian Internal Pembayaran Pajak Penghasilan Pasal 23. Dalam undang undang perpajakan, pajak penghasilan pasal 23 merupakan pajak yang dikenakan atas jasa dan sewa selain sewa tanah dan bangunan. Selain itu objek pajak penghasilan pasal 23 diantaranya adalah dividen, bungan, royalti, dan hadiah. Sedangkan struktur pengendalian internal atas pembayaran pajak penghasilan pasal 23 terdiri dari: 1. Fungsi akuntansi. Untuk mencatat dan menginput catatan akuntansi mengenai pajak penghasilan pasal 23 ke dalam buku besar. 2. Fungsi keuangan. Berfungsi untuk melakukan pembayaran ke bank atas pembayaran pajak penghasilan pasal Fungsi klaim. Untuk mencatat pajak penghasilan pasal 23 atas jasa bengkel dan adjuster. 4. Fungsi IT. Membantu bagian akuntansi dan bagian pajak untuk menyediakan data mengenai laporan atau catatan produksi. 26

23 5. Fungsi office service. Mencatat jumlah pajak atas jasa dan atau sewa yang dilakukan perusahaan. 6. Fungsi pajak. Menghitung, mencatat, memotong, dan melaporkan pajak penghasilan pasal

LAMPIRAN I KEPUTUSAN DIREKTUR JENDERAL PAJAK NOMOR : KEP-170/PJ/2002 TANGGAL : 28 Maret 2002

LAMPIRAN I KEPUTUSAN DIREKTUR JENDERAL PAJAK NOMOR : KEP-170/PJ/2002 TANGGAL : 28 Maret 2002 LAMPIRAN I ATAS BERUPA SEWA DAN LAIN SEHUBUNGAN DENGAN PENGGUNAAN HARTA KECUALI SEWA DAN LAIN SEHUBUNGAN DENGAN PERSEWAAN TANAH DAN ATAU BANGUNAN YANG TELAH DIKENAKAN PAJAK YANG BERSIFAT FINAL BERDASARKAN
