BAB I PENDAHULUAN. Manusia menjalani hidupnya dalam berbagai rentang kehidupan. Salah satu

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB I PENDAHULUAN. Manusia menjalani hidupnya dalam berbagai rentang kehidupan. Salah satu"

Transkripsi

1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Manusia menjalani hidupnya dalam berbagai rentang kehidupan. Salah satu rentang hidup yang dijalani oleh setiap individu adalah masa dewasa. Papalia (2008) mendefinisikan masa dewasa madya dalam terminologi kronologis, yaitu tahun-tahun antara usia 45 dan 65 tahun. Jung (dalam Papalia, 2008) berpendapat bahwa perkembangan dewasa madya yang sehat menuntun individuasi yaitu kemunculan diri sejati melalui penyeimbangan atau pengintegrasian bagian kepribadian yang saling berlawanan, termasuk bagian-bagian yang sebelumnya diabaikan. Hal ini berarti individu dewasa madya berkonsentrasi pada kewajiban terhadap keluarga dan masyarakat serta mengembangkan aspek-aspek kepribadian yang akan membantu mereka mencapai tujuan eksternal. Dewasa madya merupakan masa yang paling sulit untuk dilalui oleh individu karena masa ini ditandai dengan tanggung jawab yang berat dan beragam, menuntut peran dan tanggung jawab sebagai orang yang menjalankan rumah tangga, departemen maupun perusahaan, merawat orangtua mereka, membesarkan anak, dan mulai menata karir yang baru (Gallagher, 1993; Lachman, 2001; Lachman, Lewkowicz, Marcus & Peng, 1994; Merril & Verbrugge, 1999, dalam Papalia, Old dan Feldman, 2008). Pada saat yang sama, banyak individu pada masa dewasa madya membesarkan anak mereka, memiliki peningkatan kebebasan dan independensi (Lachman, 2001). Usia dewasa madya juga dapat merupakan

2 masa reevaluasi target dan aspirasi, dan memutuskan cara terbaik menggunakan sisa umur (Lachman & James, 1997, dalam Papalia, 2008). Hal inilah yang mendorong terjadinya krisis dan menjadikan kehidupan dewasa madya lebih sulit untuk dilalui. Berkaitan dengan hal tersebut, tugas perkembangan yang harus dijalani oleh individu dewasa madya menurut Havighurst (1982) adalah tugas yang berkaitan dengan perubahan fisik, perubahan minat, penyesuaian kejuruan dan tugas yang berkaitan dengan kehidupan keluarga. Sejalan dengan tugas perkembangan dewasa madya yang berkaitan dengan kehidupan berkeluarga, terdapat tuntutan dimana pada masa ini individu sudah harus menjalani kehidupan rumah tangga baik menjadi suami atau isteri sampai mempunyai anak. Sudah seharusnya individu memiliki pasangan untuk berbagi pekerjaan maupun perasaan dimana tugas perkembangan yang berkaitan dengan hal tersebut sudah dilalui pada masa dewasa dini. Intinya, berkeluarga, menikah, menjalankan rumah tangga, mempunyai anak, memelihara anak, mendidik anak hingga mereka dewasa sudah harus dilakukan pada masa dewasa madya. Hal ini sejalan dengan teori perkembangan psikososial dari Erikson (dalam Papalia, 2004) dimana pada dewasa madya mengalami generativity vs stagnasi dimana generativity merupakan kematangan pada usia dewasa untuk membangun dan membina serta mempengaruhi generasi selanjutnya dan akan terjadi stagnasi jika individu tidak menemukan jalan keluar untuk memperoleh generativity. Berdasarkan uraian di atas dapat disimpulkan bahwa individu dewasa madya seharusnya sudah berstatus menikah atau mempunyai pasangan hidup, namun fakta di lapangan menunjukkan bahwa terdapat individu dewasa madya yang

3 belum menikah atau dengan kata lain individu tersebut masih menjalani status lajang, baik itu pria maupun wanita. Menurut Stein (1976) melajang (single) adalah individu yang tidak menikah atau terlibat dalam hubungan homoseksual dan heteroseksual. Hal ini menandakan bahwa melajang adalah suatu keadaan dimana individu belum mempunyai teman hidup untuk berbagi dan melakukan hubungan baik secara fisik, emosional maupun sosial. Berkaitan dengan hal tersebut, karakteristik individu dewasa madya yang hidup melajang adalah cenderung memiliki pendidikan yang tinggi sehingga mereka ingin mendapatkan prestasi yang lebih baik lagi, memilih pencapaian karir yang lebih tinggi lagi hingga mereka melupakan tugas mereka untuk hidup berkeluarga dan meyakini bahwa pernikahan akan menguasai mereka (dalam Dacey & Travers, 2002). Hal ini menunjukkan bahwa sebagian besar dewasa madya yang hidup melajang adalah individu yang bekerja. Karakteristik individu lajang yang bervariasi di atas berhubungan dengan penyebab yang dapat menjelaskan mengapa mereka hidup melajang. Menurut Austrom dan Hanel (1985), Frazier dkk., (1996), dan Lewis dan Moon (1997), sebab-sebab individu dewasa hidup melajang yaitu pilihan personal, keadaan eksternal dan defisit personal. Oleh karena itu, alasan individu dewasa madya yang hidup melajang bervariasi, mulai dari keingian bertahan untuk tidak menikah karena pilihan sendiri, keadaan eksternal yang ditandai dengan tidak ditemukannya seorang pasangan hidup yang cocok, hingga menyalahkan diri sendiri karena penurunan fisik yang tidak menarik lagi. Pemaparan pada wanita lajang mengenai penyebab melajang adalah:

4 Mungkin belum jodohnya... Tuhan mungkin punya rencana lain buat tante SN (Komunikasi personal, 7 September 2008) Ya kalo gak cocok cemana? Berkelahi aja la pula kita dalam berumah tangga. Ya kan? Ada orang baru seminggu kawin dah tang tung tang tung, piring terbang yang terjadi. Gak cocok kan? S (Komunikasi personal, 25 Juli 2009) Masa si Andung (tante dari wanita lajang) bilang tante harus operasi, apa sih maksudnya? Biar muka tante jelek, tapi apa yang dikasih oleh Tuhan yah terimalah. SN (Komunikasi personal, 4 Oktober 2008) Z itu udah tua, badannya juga udah lemah, ngomongnya juga kayak kumurkumur, gak jelas, gimana mau dapat suami. H (Komunikasi personal pada kerabat Z, 5 September 2008) Pemaparan di atas menunjukkan bahwa beberapa penyebab individu melajang adalah pilihan sendiri, takut berkomitmen, ketakutan akan mengalami perceraian dan kondisi fisik yang mengalami penurunan. Papalia, Olds dan Feldman (1998) juga menjelaskan bahwa banyak sekali orang yang sudah menyelesaikan pendidikan tinggi akan membawa akibat bagi tugas perkembangan lain yaitu semakin berambisi untuk menjadi pekerja. Hal ini meningkatkan komitmen terhadap karier dan penundaan dalam pernikahan. Selain itu, standar dalam pemilihan pasangan hidup juga merupakan sumber lain yang berhubungan dengan keadaan eksternal dimana individu lajang belum menemukan seseorang yang sesuai dengan kriteria yang diinginkan. Seperti yang dikemukakan oleh Z (50 tahun): Kalo bisa Tante dapat om Kau yang pendidikannya tinggi, kalo bisa S2, kaya, gagah Z (Komunikasi personal, 7 September 2008) Ya mapan, abis itu ya taat beribadah ya. Ya kayak gitu. Ya maksudnya ya yang pengertian sama kita. I (Komunikasi personal, 10 Agustus 2009)

5 Sehubungan dengan penyebab individu dewasa madya yang hidup melajang, muncul penilaian masyarakat terhadap status pernikahan individu tersebut. Masyarakat akan menilai bahwa individu dewasa madya yang hidup melajang adalah individu yang tidak laku atau dikatakan perawan tua untuk wanita dan bujang lapuk untuk pria. Ya dibilang lah, gini, macam-macam lah. Kayak dibilang orang yang belum berumah tangga. Kan tau sendiri Sari gimana. Di bilangin begini-begini S (Komunikasi personal, 5 Oktober 2009) Tentunya label yang diberikan pada masyarakat akan menimbulkan perasaan sedih pada individu lajang. Ketika perasaan sedih itu muncul, individu dewasa madya yang hidup melajang merasakan bahwa dirinya kurang berarti. Perasan tersebut merupakan indikator kesepian. Begitu juga dengan adanya penilaian pada diri individu bahwa ada beberapa tujuan hidup yang tidak terpenuhi, dalam hal ini adalah memiliki pasangan hidup, maka individu tersebut akan merasakan kesepian dalam hidupnya karena mereka tidak memiliki pasangan hidup yang dapat berbagi perasaan maupun pekerjaan. Kesepian yang individu rasakan adalah tidak tercapainya tujuan hidup yang harus mereka penuhi yang berkaitan dengan tugas perkembangan yang harus mereka lalui yaitu tugas yang berhubungan dengan kehidupan keluarga seperti menjalankan rumah tangga dan memiliki keturunan (Havighurst dalam Hurlock, 1998). Kesepian atau loneliness didefinisikan sebagai perasaan kehilangan dan ketidakpuasan yang dihasilkan oleh ketidaksesuaian antara jenis hubungan sosial yang diinginkan dan jenis hubungan sosial yang dimiliki (Perlman & Peplau,

6 1981). Hal ini memungkinkan individu mengalami kesendirian dan kekosongan. Menurut Rubeinstein, Shaver & Peplau (dalam Brehm dkk, 2002), individu yang merasakan kesepian merupakan individu yang mempunyai perasaan keputusasaan, bosan, menyalahkan diri sendiri, dan depresi. Kesepian bisa menyerang siapa saja bagi mereka yang merasakan hal-hal tersebut. Menurut Brehm dkk (2002) salah satu hal yang menyebabkan seseorang mengalami kesepian adalah ketidakadekuatan dalam hubungan yang dimiliki individu. Hal ini berarti bahwa jika hubungan seseorang tidak adekuat dengan orang lain, maka seseorang tidak puas dan bosan dengan kehidupan yang mereka miliki. Berkaitan dengan kehidupan melajang, Rubenstein dan Shaver (1982) menyatakan ada beberapa alasan yang banyak dikemukakan oleh individu yang kesepian, salah satunya adalah being unattached yaitu tidak memiliki pasangan, tidak memiliki partner seksual, dan berpisah dengan pasangannya. Dalam wawancara pada SN (46 tahun) berbunyi: Rasanya kalo gak ada suami gak enak juga, tante sebenernya pengen punya suami, supaya tante bisa curhat-curhatan sama dia. Kadang-kadang tante iri liat kawan-kawan tante pergi-pergi dengan suaminya. SN (Komunikasi personal, 5 Oktober 2008) Pernyataan di atas menunjukkan bahwa responden terkadang merasa bosan dengan kehidupannya. Salah satu indikator perasaan kesepian dirasakan oleh responden tersebut yaitu perasaan bosan. Pernyataan bahwa kehilangan hubungan pernikahan atau tidak adanya status pernikahan juga menyebabkan seseorang merasa kesepian dan merasa sendiri. Hal ini didukung oleh pernyataan bahwa orang yang tidak menikah lebih merasa kesepian bila dibandingkan dengan orang menikah (Freedman; Perlman & Peplau; dalam Brehm dkk, 2002). Oleh karena

7 itu tidak adanya pasangan hidup memungkinkan individu dewasa madya merasakan kesepian. Sebagian besar individu dewasa madya dan yang lebih tua optimistis tentang kualitas kehidupan seiring dengan pertambahan usia, merujuk pada survey surat terhadap orang dewasa dengan usia 45 tahun ke atas (NFO Research, Inc., 1999). Walaupun mereka menganggap relasi seksual yang sukses sebagai suatu yang penting bagi kualitas hidup, relasi sosial bahkan lebih penting. Sekitar sembilan dari sepuluh pria dan wanita menyatakan bahwa hubungan yang baik dengan pasangan merupakan hal yang penting bagi kualitas hidup mereka, dan demikian pula ikatan yang kuat dengan teman dan keluarga (dalam Papalia, 2008). Oleh karena itu individu membutuhkan ikatan sosial yang memungkinkan mereka untuk mengurangi kesepian yang melanda mereka. Kesepian yang dirasakan oleh individu dewasa madya bukan merupakan sebuah kontinum. Terkadang individu merasakan kesepian dan terkadang individu tidak merasakan kesepian. Durasi kesepian yang dirasakan pun bervariasi. Individu dewasa madya yang tidak memiliki pasangan terkadang merasa puas akan kehidupan yang dijalani dan ada juga yang merasa tidak puas dengan kehidupan yang dijalani. Yah puas lah dengan kehidupan yang tante jalani, toh tante punya banyak teman dan tidak harus memikirkan rumitnya kehidupan berumah tangga. Z (Komunikasi personal, 14 September 2008) Ya pastinya sedih ya, saya gak ngapa-ngapain tapi diomongin yang enggakenggak, cuma kan saya gak mau mikirkan kali. Nanti saya bisa stres. RL (Komunikasi personal, 12 Oktober 2009) Sebenarnya dibilang enak ya nggak enak, dibilang gak enak ya mau dibilang apa ya kan? SN (Komunikasi personal tanggal 6 Oktober 2009)

8 Pemaparan di atas menunjukkan bahwa setiap orang memiliki kadar perasaan kesepian yang bervariasi, tergantung pada banyaknya hubungan sosial dan dukungan sosial yang mereka miliki. Individu lajang tersebut bisa benar-benar merasa setiap hari kesepian atau mereka sering merasa tidak kesepian karena mempunyai banyak dukungan sosial dari orang lain jika dikaitkan dengan karakteristik individu lajang yang sebagian besar bekerja, mereka mendapatkan dukungan sosial dari rekan kerja ataupun teman-temannya. Begitu juga dengan individu lajang yang memiliki banyak hubungan sosial di sekitar lingkungannya. Wanita lajang mengemukakan: Tante kan banyak temen, tante setiap hari minggu ikut klub-klub senam gitu, kalo tiap jum at ikut pengajian, kadang-kadang kami ikut tour wisata sama orang pengajian. Kadang-kadang tante gak merasa sendiri sih karena banyak juga temen-temen tante yang senang sama tante dan mereka suka bercanda sama tante. SN (Komunikasi personal, 5 Oktober 2008) Tante punya banyak kenalan kok, temen tante lumayan lah dan tante senang banyak teman. Z (Komunikasi personal, 7 September 2008) Perasaan stress yang dijalani individu juga bervariasi: Stress pasti ada, tapi jarang tante ngerasainnya, tante kan banyak teman, kadang-kadang aja ngerasainnya Z (Komunikasi personal tanggal 14 September 2008) Stress iya lah, gak ada suami, gak ada teman curhat, gak ada yang bisa nyayangi. Tapi tante bawa enjoy aja. Cari aktivitas lah yang banyak.. SN (Komunikasi personal tanggal 14 September 2008) Hasil wawancara di atas menunjukkan bahwa kualitas dan kuantitas perasaan kesepian yang dialami individu dewasa madya yang hidup melajang bervariasi, mulai dari frekuensi, durasi dan kuat lemahnya perasaan saat individu-individu tersebut merasakan kesepian. Hal ini berkaitan dengan kualitas dan kuantitas kesepian yang dialami dewasa madya yang hidup melajang. Terkadang individu

9 merasa punya kebebasan dalam hidupnya tapi juga merasakan kesepian. Pada umumnya, lajang memiliki kelebihan dan kekurangan dalam hidupnya, mereka menikmati kebebasan dan fleksibilitas tapi juga merasakan kesepian, ketidakpuasan dalam hubungan, kehidupan sosial yang terbatas pada masyarakat yang berorientasi pada pasangan, dan kurangnya perasaan keamanan (Chasteen dalam Cavanaugh dan Fields, 2006). Penelitian Russel (1982) juga menemukan bahwa kesepian diasosiasikan dengan perasaan tidak bahagia dan kesedihan. Hal tersebut menandakan bahwa perasaan tidak bahagia dan kesedihan merupakan perasaan kesepian dimana saat seseorang merasa ketidakbahagiaan, maka individu tersebut akan merasa kesepian. Ternyata pernyataan yang dikemukakan oleh Puput (2008) pada tulisannya tentang Indahnya Melajang ( mengatakan hal yang bertentangan: Anggapan bahwa hidup melajang bukanlah hidup yang membahagiakan adalah anggapan yang salah, Yang seharusnya dilakukan seseorang untuk menikmati kondisi hidupnya dalam keadaan apa pun, baik melajang atau menikah, adalah mengubah pola pikirnya mengenai kondisinya saat ini. Melajang atau menikah sama-sama memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Tidak ada satu yang lebih unggul daripada yang lain, jadi apakah seseorang bahagia atau tidak tergantung dari sudut pandang mana ia melihat. (Indahnya Melajang, 23 November 2008) Pernyataan di atas menunjukkan bahwa perasaan bahagia atau tidaknya individu yang hidup melajang tergantung pada bagaimana individu tersebut memandangnya. Jadi, belum tentu individu lajang merasakan perasaan tidak bahagia atau kesepian. Berkaitan dengan perasaan kesepian yang dirasakan oleh individu dewasa madya, cara mereka dalam menanggulangi perasaan kesepiannya juga bervariasi.

10 Hal ini diasosiasikan dengan reaksi kesepian. Individu lajang dapat melakukan kegiatan aktif, membuat kontak sosial, melakukan kegiatan pasif atau melakukan kegiatan-kegiatan lain (Shaver & Rubeinstein, dalam Brehm dkk, 2002). Pemaparan oleh responden wanita lajang: Sekarang yang terpenting tante nyibukin diri dulu menjahit, ini kan hobi dan kerjaan tante, lumayan lah dapat duit tambahan Z (Komunikasi personal, 14 September 2008) Ambil wudhu, sholat, tidur S (Komunikasi personal, 25 Juli 2009) Melihat sisi ekonomi dari wanita lajang jika dibandingkan dengan wanita menikah, penelitian mengindikasikan kebanyakan wanita menikah memiliki pendapatan yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan wanita lajang. Hal ini terjadi karena wanita menikah menerima materi dari pihak keluarga terutama suami (B.A. Hahn, dalam DeGenova 2008). Pernyataan tersebut mengindikasikan bahwa wanita lajang memiliki kesejahteraan ekonomi yang kurang jika dibandingkan dengan wanita menikah. Hal ini menyebabkan wanita lajang mengalami kesulitan dalam ekonomi karena tidak mendapat bantuan dari pihak lain terutama suami atau pasangan hidup. Kesepian pada dewasa yang hidup melajang juga berbeda jika ditinjau dari jenis kelamin. Menurut Borys dan Perlman (dalam Brehm dkk, 2002) menyatakan bahwa laki-laki lebih sulit menyatakan kesepian secara tegas bila dibandingkan dengan perempuan. Hal ini disebabkan karena stereotip peran gender yang berlaku dalam masyarakat. Borys dan Perlman mengemukakan bahwa pengekspresian emosi kurang sesuai bagi laki-laki bila dibandingkan dengan perempuan. Oleh karena itu sangat sulit bagi laki-laki untuk mengakui perasaan

11 kesepiannya jika dibandingkan dengan perempuan. Hal ini juga terlihat di lapangan dimana peneliti beberapa kali ditolak untuk mewawancarai laki-laki dewasa madya yang hidup melajang. Sekali laki-laki dewasa madya lajang ingin diambil datanya via telepon dan laki-laki dewasa madya lajang yang lain tidak ingin diwawancara untuk yang kedua kalinya. Individu lain tidak mau diwawancara sejak awal. Berdasarkan uraian-uraian sebelumnya dapat disimpulkan bahwa kualitas dan kuantitas perasaan kesepian individu tersebut bervariasi, mulai dari durasi, frekuensi maupun kuat lemahnya perasaan kesepian yang dirasakan oleh individu lajang. Mengapa terjadi demikian? Hal inilah yang mendorong peneliti untuk meneliti bagaimana dinamika kesepian yang dirasakan oleh individu dewasa madya yang hidup melajang. B. Perumusan Masalah Peneliti mencoba merumuskan masalah penelitian dalam bentuk pertanyaan penelitian yaitu bagaimana dinamika kesepian pada dewasa madya yang masih lajang. C. Tujuan Penelitian Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana dinamika kesepian yang dirasakan oleh individu yang berada pada masa usia dewasa madya yang masih lajang serta mendapat gambaran tentang kesepian yang mereka rasakan yakni penyebab, perasaan, faktor yang mempengaruhi dan reaksi kesepian.

12 D. Manfaat Penelitian 1. Manfaat Teoritis Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat teoritis dalam memberikan informasi dan perluasan teori dibidang psikologi perkembangan, yaitu mengenai kesepian pada dewasa madya yang masih lajang. Selain itu, penelitian ini diharapkan dapat memperkaya sumber kepustakaan penelitian mengenai psikologi perkembangan sehingga hasil penelitian nantinya diharapkan dapat dijadikan sebagai penunjang untuk bahan penelitian selanjutnya. 2. Manfaat Praktis a. Pada dewasa madya yang melajang Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi pada dewasa madya yang melajang tentang dinamika kesepian yang terjadi pada individu dewasa madya yang melajang agar dapat menanggulangi perasaan kesepian yang individu lajang rasakan. b. Pada masyarakat luas Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi pada masyarakat luas tentang dinamika kesepian yang dirasakan pada masa dewasa madya khususnya pada dewasa madya yang hidup melajang, penyebab kesepian, perasaan kesepian dan faktor yang mempengaruhi kesepian tersebut. c. Pada penelitian selanjutnya Hasil penelitian ini juga diharapkan dapat memberikan masukan bagi para peneliti lainnya yang berminat untuk meneliti lebih jauh mengenai kesepian pada dewasa madya yang melajang dan menambah bahan pengetahuan

13 tentang dinamika kesepian pada dewasa madya yang melajang jika tidak tercakup di dalam penelitian ini. E. Sistematika Penulisan Sistematika penulisan proposal penelitian ini adalah: Bab I : Pendahuluan berisi penjelasan mengenai latar belakang permasalahan, perumusan masalah penelitian, tujuan penelitian, manfaat penelitian dan sistematika penulisan. Bab II : Landasan Teori berisi teori yang digunakan sebagai landasan penelitian. Bab III : Metode Penelitian berisi penjelasan mengenai metode penelitian yang berisikan tentang metode penelitian kualitatif, metode pengumpulan data, alat bantu pengumpulan data, responden penelitian, prosedur penelitian dan prosedur analisis data. Bab IV : Analisa Data dan Interpretasi berisi pendeskripsikan data responden, analisa dan interpretasi data yang diperoleh dari hasil wawancara yang dilakukan dan pembahasan data-data penelitian sesuai dengan teori yang relevan. Bab V : Kesimpulan, Diskusi dan Saran yang menjelaskan kesimpulan dari penelitian ini, diskusi mengenai hasil penelitian yang ada serta saran-saran yang dianjurkan mengenai penelitian ini.

BAB II LANDASAN TEORI. Kesepian atau loneliness didefinisikan sebagai perasaan kehilangan dan

BAB II LANDASAN TEORI. Kesepian atau loneliness didefinisikan sebagai perasaan kehilangan dan BAB II LANDASAN TEORI A. Kesepian 1. Pengertian Kesepian Kesepian atau loneliness didefinisikan sebagai perasaan kehilangan dan ketidakpuasan yang dihasilkan oleh ketidaksesuaian antara jenis hubungan
