BAB II TINJAUAN PUSTAKA. barang dagangan, membayar upah buruh dan gaji pegawai, dan biaya-biaya

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB II TINJAUAN PUSTAKA. barang dagangan, membayar upah buruh dan gaji pegawai, dan biaya-biaya"

Transkripsi

1 BAB II TINJAUAN PUSTAKA A. Modal Kerja 1. Pengertian Modal Kerja Modal kerja sangat penting dalam operasi perusahaan dari hari ke hari seperti misalnya untuk memberi uang muka pada pembelian bahan baku atau barang dagangan, membayar upah buruh dan gaji pegawai, dan biaya-biaya lainnya, setiap perusahaan perlu menyediakan modal kerja untuk kegiatan operasional perusahaan. Banyaknya biaya yang telah dikeluarkan untuk membelanjai operasi perusahaan tersebut diharapkan akan dapat kembali lagi masuk dalam perusahaan dalam jangka waktu pendek melalui hasil penjualan barang dagangan atau hasil produksinya. Uang yang masuk yang bersumber dari hasil penjualan barang tersebut akan dikeluarkan kembali guna membiayai operasi perusahaan selanjutnya dengan kata lain uang atau dana tersebut akan berputar secara terus menerus setiap periodenya sepanjang hidupnya perusahaan. Modal kerja merupakan komponen yang sangat penting dalam operasi suatu perusahaan. Hal ini didukung oleh pernyataan Weston dan Copeland yang menyatakan bahwa Hasil survey menunjukkan bahwa sebagian waktu besar manajer tersita untuk kegiatan operasi perusahaan dari hari ke hari, yang kurang lebih dapat diartikan sebagai manajemen modal kerja. Oleh karena itu, untuk menghindari pemahaman yang salah tentang modal kerja, berikut ini disajikan pengertian modal kerja menurut beberapa penulis. Menurut Sawir (2005:129), modal kerja adalah keseluruhan aktiva lancar yang dimiliki perusahaan, atau dapat pula

2 dimaksudkan sebagai dana yang harus tersedia untuk membiayai kegiatan operasi perusahaan sehari-hari. Menurut Weston dan Brigham (1990) dalam Sawir (2005:129), modal kerja adalah investasi perusahaan di dalam aktiva jangka pendek seperti kas, sekuritas (surat-surat berharga), piutang dagang dan persediaan. Menurut Sofyan Syafri Harahap (2001:228), modal kerja adalah aktiva lancar dikurangi utang lancar. Burton A. Kolb (1983) dalam Sawir (2005:129) menyatakan modal kerja adalah investasi perusahaan dalam aktiva jangka pendek atau lancar, termasuk di dalamnya kas, sekuritas, piutang, persediaan dan dalam beberapa perusahaan biaya di bayar dimuka. Sedangkan Hendrikson menyatakan bahwa konsep modal kerja mengacu pada investasi bersih yang dibutuhkan dalam perusahaan guna mempertahankan operasi sehari-hari, sebagai lawan dari investasi yang terikat untuk jangka waktu lebih panjang. Karena pada umumnya kewajiban jangka pendek tidak dimaksudkan sebagai sumber investasi yang permanen, melainkan erat dengan pembiayaan aktiva kerja, maka istilah modal kerja dipakai untuk mengartikan kelebihan antara aktiva lancar atas kewajiban lancar. Menurut Riyanto, terdapat tiga konsep pengertian modal kerja, yaitu: a. Konsep Kuantitatif Konsep ini mendasarkan pada kuantitas dari dana yang tertanam dalam unsur-unsur aktiva lancar, dimana aktiva ini merupakan aktiva yang sekali berputar kembali dalam bentuk semula atau aktiva dimana dana yang tertanam di dalamnya akan dapat bebas lagi dalam waktu yang pendek. Dengan demikian modal kerja menurut konsep ini adalah keseluruhan dari jumlah aktiva lancar, atau sering juga disebut sebagai modal kerja kotor (gross working capital). b. Konsep Kualitatif Modal kerja menurut konsep ini adalah sebagian dari aktiva lancar yang benar-benar dapat digunakan untuk membiayai operasi perusahaan tanpa mengganggu likuiditasnya, atau disebut sebagai modal kerja bersih (net working capital).

3 c. Konsep Fungsional Konsep ini mendasarkan pada fungsi dari dana dalam menghasilkan pendapatan (income). Menurut Eitemen dan Holtz (1963) dalam Sawir (2005:131), modal kerja sebagai dana yang digunakan selama periode akuntansi yang dimaksudkan untuk menghasilkan current income yang sesuai dengan maksud utama didirikannya perusahaan tersebut. Berdasarkan pengertian tersebut, maka yang dimaksud dengan modal kerja adalah jumlah keseluruhan dari aktiva lancar yang dipergunakan untuk membiayai atau menutupi kewajiban-kewajiban yang harus segera dipenuhi oleh perusahaan. Modal kerja yang cukup akan memungkinkan suatu perusahaan untuk beroperasi dengan seekonomis mungkin, akan tetapi modal kerja yang berlebihan menunjukkan adanya dana yang tidak produktif dan hal ini akan menimbulkan kerugian bagi perusahaan, dan sebaliknya adanya ketidak cukupan modal kerja merupakan indikator utama kegagalan suatu perusahaan. 2. Jenis-Jenis Modal Kerja Modal kerja dapat digolongkan menjadi 2 jenis yaitu sebagai berikut: a. Modal kerja permanen (permanent working capital) yaitu modal kerja yang harus tetap ada pada perusahaan untuk dapat menjalankan fungsinya. Modal kerja permanen ini dapat dibedakan dalam modal kerja primer, yaitu jumlah modal kerja minimum yang harus ada pada perusahaan untuk menjamin kontinuitas usahanya dan modal kerja normal, yaitu jumlah modal kerja yang diperlukan untuk menyelenggarakan luas produksi yang normal.

4 b. Modal kerja variabel (variabel working capital) yaitu modal kerja yang jumlahnya berubah-ubah sesuai dengan perubahan keadaan, dan modal kerja ini dibedakan antara modal kerja musiman, yaitu modal kerja yang jumlahnya berubah-ubah disebabkan karena fluktuasi musim, modal kerja siklus, yaitu modal kerja yang jumlahnya berubah-ubah disebabkan karena fluktuasi konyungtur, modal kerja darurat, yaitu modal kerja yang besarnya berubah-ubah karena keadaan darurat yang tidak diketahui sebelumnya (misalnya adanya pemogokan buruh, banjir, dll) 3. Manajemen Modal Kerja Menurut Sawir (2005:133) manajemen modal kerja adalah kegiatan yang mencakup semua fungsi manajemen atas aktiva lancar dan kewajiban jangka pendek perusahaan. Tujuan manajemen modal kerja adalah mengelola aktiva lancar dan hutang lancar sehingga diperoleh modal kerja neto yang layak dan menjamin tingkat likuiditas perusahaan. Sasaran yang ingin dicapai dari manajemen modal kerja adalah: a. memaksimalkan nilai perusahaan dengan mengelola aktiva lancar sehingga tingkat pengembalian investasi marjinal adalah sama atau lebih besar dari biaya modal yang digunakan untuk membiayai aktiva-aktiva tersebut, b. meminimalkan biaya modal yang digunakan untuk membiayai aktiva lancar,

5 c. pengawasan terhadap arus dana dalam aktiva lancar dan ketersediaan dana dari sumber hutang, sehingga perusahaan selalu dapat memenuhi kewajiban keuangannya ketika jatuh tempo. 4. Pentingnya Modal Kerja Pengendalian jumlah modal kerja yang tepat akan menjamin kontinuitas operasi dari perusahaan secara efisien dan ekonomis. Bilamana modal kerja terlalu besar, maka dana yang tertanam dalam modal kerja melebihi kebutuhan, sehingga mengakibatkan adanya dana menganggur (idle fund), karena dana tersebut sebenarnya dapat digunakan untuk keperluan lain dalam rangka peningkatan laba. Apabila perusahaan kekurangan modal kerja untuk memperluas penjualan dan produksinya, maka besar kemungkinannya akan kehilangan pendapatan dan keuntungan. Perusahaan yang tidak memiliki modal kerja yang cukup, tidak dapat membayar kewajiban jangka pendek tepat waktunya dan akan menghadapi masalah likuiditas. Modal kerja yang harus tersedia dalam perusahaan harus cukup jumlahnya dalam arti harus mampu membiayai pengeluaran-pengeluaran atau operasi perusahaan sehari-hari. Modal kerja yang cukup akan memberikan beberapa keuntungan lain, antara lain melindungi perusahaan dari akibat buruk berupa turunnya nilai aktiva lancar, misalnya seperti adanya kerugian karena debitur tidak membayar, turunnya nilai persediaan karena harganya merosot, memungkinkan untuk membayar semua kewajiban-kewajiban tepat pada waktunya, menjamin dimilikinya credit standing perusahaan semakin besar dan memungkinkan bagi

6 perusahaan untuk dapat menghadapi bahaya-bahaya atau kesulitan keuangan yang mungkin terjadi, memungkinkan perusahaan untuk dapat membeli barang dengan tunai sehingga dapat memetik keuntungan berupa potongan harga, memungkinkan bagi perusahaan untuk memberikan syarat kredit yang lebih menguntungkan kepada para pelanggannya, memungkinkan bagi perusahaan untuk dapat beroperasi dengan lebih efisien karena tidak ada kesulitan untuk memperoleh barang maupun jasa yang dibutuhkan, memungkinkan untuk memiliki persediaan dalam jumlah yang cukup guna melayani permintaan konsumennya, memungkinkan perusahaan untuk mampu bertahan dalam periode resesi atau depresi. Keadan tersebut berarti menandakan adanya modal kerja yang berlebihlebihan atau sebaliknya terjadi kekurangan modal kerja, keduanya merupakan kondisi yang tidak menguntungkan bagi perusahaan. Sebab-sebab timbulnya kelebihan modal kerja antara lain pengeluaran saham dan obligasi yang melebihi dari jumlah yang diperlukan, penjualan aktiva tetap tanpa diikuti penempatan kembali, pendapatan atau keuntungan yang diperoleh tidak digunakan untuk membayar deviden, membeli aktiva tetap atau maksud-maksud lainnya, konversi operating asset menjadi modal kerja melalui proses penyusutan, tetapi tidak diikuti dengan penempatan kembali, akuntansi dana sementara menunggu investasi, ekspansi dan lain-lain. Kelebihan modal kerja, khususnya dalam bentuk kas dan surat-surat berharga, tidak menguntungkan karena dana tersebut tidak digunakan secara produktif. Dana yang menganggur, pendapatan yang rendah, investasi pada proyek-proyek yang tidak diinginkan atau fasilitas pabrik dan

7 perlengkapannya yang tidak perlu, semuanya merupakan operasi perusahaan yang tidak efisien. Sebab-sebab timbulnya kekurangan modal kerja: 1) Kerugian usaha. Sebab-sebab adanya kerugian usaha ialah volume penjualan yang tidak efisien relatif dibandingkan dengan harga pokok penjualan, tekanan terhadap harga jual akibat ketatnya persaingan tanpa diikuti penurunan harga pokok penjualan dan biaya usaha, banyaknya kerugian karena adanya piutang yang tidak kembali, kenaikan biaya tanpa diikuti kenaikan penjualan/penghasilan biaya naik sementara penjualan malah menurun. Kerugian usaha tidak selalu akan mengurangi modal kerja karena ada sementara biaya yang tidak bersifat pengeluaran kas (noncash expense) seperti beban penyusutan, deplesi dan amortisasi. Yang jelas kerugian itu mengurangi laba yang ditahan (retained earnings), 2) Kerugian insidentil seperti misalnya turunnya harga pasar persediaan barang, adanya pencurian, kebakaran dan lain-lain yang tidak ditutupi dengan asuransi, 3) Kegagalan mendapatkan tambahan modal kerja pada waktu mengadakan perluasan usaha/ekspansi seperti misalnya perluasan daerah penjualan, penjualan produk baru, penerapan metode produksi baru, strategi penjualan baru dan lain sebagainya, 4) Menggunakan modal kerja untuk aktiva tidak lancar seperti misalnya membeli aktiva tetap baru, membeli saham dari perusahaan lain (investasi jangka panjang),

8 5) Kebijaksanaan pembayaran dividen yang tidak tepat. Karena harapan keuangan terus membaik, pimpinan perusahaan masih terus melanjutkan kebijaksanaan pembayaran deviden seperti tahun-tahun sebelumnya, 6) Kenaikan tingkat harga. Karena naiknya harga-harga, perusahaan mengeluarkan jumlah rupiah lebih banyak untuk mempertahankan volume fisik persediaan barang dan aktiva tetap dan membelanjai penjualan kredit dalam volume fisik yang sama, 7) Pelunasan utang yang sudah jatuh tempo. Manajemen tidak menyisihkan sebagian pendapatan bersih untuk cadangan pelunasan utang jangka panjang. 5. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Modal Kerja Penetapan modal kerja yang dianggap cukup bagi suatu perusahaan dipengaruhi oleh beberapa faktor sebagai berikut: a. Sifat dan tipe perusahaan. Modal kerja dari suatu perusahaan jasa relatif lebih kecil daripada kebutuhan modal kerja perusahaan industri. Perusahaan jasa biasanya memiliki atau harus menginvestasikan modalmodalnya sebagian besar pada aktiva tetap yang digunakan untuk memberikan pelayanan atau jasanya kepada masyarakat. Sebaliknya perusahaan industri harus mengadakan investasi yang cukup besar dalam aktiva lancar agar perusahaannya tidak mengalami kesulitan dalam operasinya sehari-hari. Perusahaan yang memproduksi barang membutuhkan modal kerja relatif lebih besar dari pada perusahaan dagang,

9 b. Waktu yang dibutuhkan untuk memproduksi atau memperoleh barang yang akan dijual serta harga per satuan dari barang tersebut. Makin panjang waktu yang dibutuhkan untuk memproduksi barang atau untuk memperoleh barang tersebut, maka akan semakin besar pula modal kerja yang dibutuhkan. Selain itu, haraga pokok per satuan barang yang semakin besar juga akan membutuhkan modal kerja makin besar pula, c. Syarat pembelian bahan atau barang dagangan. Jika syarat kredit yang diterima pada waktu pembelian menguntungkan, semakin sedikit uang kas yang harus disediakan untuk diinvestasikan dalam persediaan bahan ataupun barang dagangan, d. Syarat penjualan. Semakin lunak kredit yang diberikan oleh perusahaan kepada para pembeli akan mengakibatkan semakin besarnya jumlah modal kerja yang harus diinvestasikan dalam piutang, e. Tingkat perputaran persediaan. Semakin tinggi tingkat perputaran persediaan maka jumlah modal kerja yang dibutuhkan semakin rendah. 6. Sumber Modal Kerja Modal kerja dapat berasal dari berbagai sumber antara lain: a. Pendapatan bersih. Modal kerja diperoleh dari hasil penjualan barang dan hasil-hasil lainnya yang meningkatkan uang kas dan piutang. Tetapi sebagian dari modal kerja ini harus digunakan untuk menutup harga pokok penjualan dan biaya usaha yang telah dikeluarkan untuk memperoleh revenue yakni berupa biaya penjualan dan biaya administrasi. Jadi

10 sebenarnya yang merupakan sumber modal kerja adalah pendapatan bersih dan jumlah modal kerja yang diperoleh dari operasi jangka pendek, dan ini bisa ditentukan dengan cara menganalisis laporan perhitungan laba-rugi perusahaan. b. Keuntungan dari penjualan surat-surat berharga. Surat-surat berharga sebagai salah satu pos aktiva lancar dapat dijual dan dari penjualan ini akan timbul keuntungan. Penjualan surat-surat berharga menunjukkan pergeseran bentuk pos aktiva lancar dari pos surat-surat berharga menjadi pos kas. Keuntungan yang diperoleh merupakan sumber penambahan modal kerja. Sebaliknya bila terjadi kerugian maka modal kerja akan berkurang. c. Penjualan aktiva tetap, investasi jangka panjang, dan aktiva tidak lancar lainnya. Sumber lain untuk menambah modal kerja adalah hasil penjualan aktiva tetap, investasi jangka panjang, dan aktiva tidak lancar lainnya yang tidak diperlukan lagi oleh perusahaan. Perubahan aktiva tidak lancar tersebut menjadi kas akan menambah modal kerja sebanyak hasil bersih penjualan aktiva tidak lancar tersebut. Keuntungan atau kerugian dari penjualan investasi jangka panjang dan aktiva tidak lancar lainnya dapat dimasukkan ke dalam pos-pos insidentil (extraordinary items). d. Penjualan obligasi dan saham serta kontribusi dana dari pemilik Utang hipotek, obligasi, dan saham dapat dikeluarkan oleh perusahaan apabila diperlukan sejumlah modal kerja misalnya untuk ekspansi perusahaan. Pinjaman jangka panjang berbentuk obligasi biasanya tidak begitu disukai

11 karena adanya beban bunga di samping kewajiban mengembalikan pokok pinjamannya. e. Dana pinjaman dari bank dan pinjaman jangka pendek lainnya. Pinjaman jangka pendek (seperti kredit bank) bagi beberapa perusahaan merupakan sumber penting dari aktiva lancarnya, terutama tambahan modal kerja yang diperlukan untuk membelanjai kebutuhan modal kerja musiman, siklis, keadaan darurat, atau kebutuhan jangka pendek lainnya. Karena ketergantungan akan kredit bank dan kredit jangka pendek lainnya, maka adanya credit rating yang tinggi tingkatnya bagi perusahaan yang bersangkutan adalah sepenuhnya penting. f. Kredit dari supplier atau trade creditor. Salah satu sumber modal kerja yang penting adalah kredit yang diberikan oleh supplier. Material, barangbarang, supplies, dan jasa-jasa biasa dibeli secara kredit atau dengan wesel bayar. Apabila perusahaan kemudian dapat mengusahakan menjual barang dan menarik pembayaran piutang sebelum waktu utang harus dilunasi, perusahaan hanya memerlukan sejumlah kecil modal kerja. 7. Penggunaan Modal Kerja Penggunaan modal kerja yang mengakibatkan berkurangnya aktiva lancar antara lain pengeluaran biaya jangka pendek dan pembayaran utang-utang jangka pendek (termasuk utang dividen), adanya pemakaian prive yang berasal dari keuntungan (pada perusahaan perseorangan dan persekutuan), kerugian usaha atau kerugian insidentil yang memerlukan pengeluaran kas, pembentukan dana untuk

12 tujuan tertentu seperti dana pensiun pegawai, pembayaran utang obligasi yang telah jatuh tempo, penempatan kembali aktiva tidak lancar, pembelian tambahan aktiva tetap, aktiva tidak berwujud, dan investasi jangka panjang, pembayaran utang jangka panjang dan pembelian kembali saham perusahaan. Transaksitransaksi yang mengkibatkan perubahan bentuk aktiva lancar tetapi tidak mengubah jumlah aktiva lancar antara lain pembelian tunai surat-surat berharga; pembelian tunai barang-barang dagangan; perubahan suatu bentuk piutang ke bentuk piutang lainnya, misalnya dari piutang dagang menjadi piutang wesel. Didasarkan pada data neraca, perubahan modal kerja (dalam pengertian modal kerja neto) pada prinsipnya karena pengaruh dari perubahan unsur-unsur rekening tidak lancar (noncurrent accounts). Perubahan unsur-unsur rekening tidak lancar yang mempunyai pengaruh memperbesar modal kerja (neto) adalah berkurangnya aktiva tidak lancar, bertambahnya utang jangka panjang; bertambahnya modal saham, adanya keuntungan dari operasi perusahaan. Perubahan unsur-unsur rekening tidak lancar yang mempunyai pengaruh memperkecil modal kerja (neto) adalah bertambahnya aktiva tidak lancar; berkurangnya utang jangka panjang, berkurangnya modal saham, pembayaran dividen tunai, kerugian dalam organisasi perusahaan. 8. Rasio Perputaran Modal Kerja (Working Capital Turnover) Penjualan dengan modal kerja diantaranya terdapat hubungan yang erat, bila volume penjualan naik investasi persediaan dan piutang juga meningkat, ini berarti juga meningkatkan modal kerja. Untuk menguji efisiensi penggunaan

13 modal kerja, penganalisa dapat menggunakan perputaran modal kerja (working capital turnover). Working Capital Turnover (WCT) yaitu rasio yang memperlihatkan adanya keefektifan modal kerja dalam pencapaian penjualan. Riyanto (2001:335) merumuskan formula untuk menghitung Working Capital Turnover (WCT) sebagai berikut: WCT = Sales Current assets current liabilities Jika rasio perputaran modal kerja tinggi akan mengindikasikan likuiditas yang rendah untuk mendukung opersional, sedangkan apabila rasio ini rendah menunjukkan likuiditas yang tinggi. Perputaran modal kerja ini menunjukkan jumlah rupiah penjualan netto yang diperoleh bagi setiap rupiah modal kerja. Dari hubungan antara penjualan netto dengan modal kerja tersebut dapat diketahui juga apakah perusahaan bekerja dengan modal kerja yang tinggi atau bekerja dengan modal kerja yang rendah. Perputaran modal kerja yang tinggi diakibatkan rendahnya modal kerja yang ditanam dalam persediaan dan piutang atau dapat juga menggambarkan tidak tersedianya modal kerja yang cukup dan adanya perputaran persediaan dan piutang yang tinggi. Tidak cukupnya modal kerja mungkin disebabkan banyaknya hutang jangka pendek yang sudah jatuh tempo sebelum persediaan dan piutang dapat diubah menjadi uang kas. Perputaran modal kerja yang rendah dapat disebabkan karena besarnya modal kerja netto, rendahnya tingkat perputaran persediaan dan piutang atau tingginya saldo kas dan investasi modal kerja dalam bentuk surat-surat berharga.

14 B. Return Spread Menurut (kustiadi, 2006) tentang return spread adalah : Return spread adalah selisih antara profitabilitas perusahaan dengan suku bunga bank jika spread tinggi berarti perusahaan mempreroleh profit yang lebih besar dibanding suku bunga bank, yang artinya perusahaan lebih baik menggunakan dananya untuk mendanai kegiatan inventasinya dari pada menanam dananya dibank. Kegiatan inventasi tersebut pada umumnya memerlukan dana yang relatif besar, dan perusahaan harus menyediakan dana untuk itu jika tidak ingin memperbesar ketergantungannya pada dana eksternal. Jika spread tinggi maka menejer akan mempertinggi likuiditas agar dana yang berada dikas juga tinggi, dengan harapan dana tersebut akan dapat digunakakan untuk mendanai investasi ketika suatu saat diperlukan; karena dengan melakukan investasi tersebut perusahaan akan memperoleh laba yang lebih tinggi jika dibandingkan hanya disimpan di bank. Menurut KIM (1998:349) return spread adalah selisih antara return yang dihasilkan oleh aset perusahaan denan return aset bebas risiko. KIM mengelompokkan faktor-faktor yang mempengaruhi likuiditas, antara lain : 1) Cost of external financing Faktor ini berkaitan dengan biaya yang dikeluarkan perusahaan jika perusahaan menggunakan pendanaan dari luar perusahaan. Menggunakan proxy ukuran perusahaan (firm size) dan kesempatan bertumbuh (growth oppurtunities) untuk mengukur faktor cost of external financing tersebut. 2) Cash flow uncertainty

15 Perusahaan dengan ketidak pastian arus kas yang tinggi akan cenderung melakukan investasi dalam aktiva likuid dengan jumlah yang besar. 3) Current and future invesment oppurtunities Kesempatan invesatasi yang dihadapai perusahaan baik saat ini maupun saat mendatang. Berkaitan dengan current and future investment oppurtunities ini manjamin akan mempertimbangkan, apakah lebih baik melakukan investasi dalam bentuk aktiva atau melakukan investasi dalam bentuk aktiva likuid. Return spread merupakan proxy dari current and future investment oppurtunities. 4) Transactions demand for liquidity Berkaitan dengan dana atau kas yang diperlukan perusahaan untuk tujuan transaksi. Berpedoman kepada rumus yang digunakan oleh KIM, maka rumus yang dipergunakan untuk menghitung return spread adalah sebagai berikut : Return spread = return asset yang dihasilkan perusahaan return aset bebas risiko C. Likuiditas Penyebab utama kejadian kekurangan dan ketidakmampuan perusahaan untuk membayar kewajiban adalah kelalaian manajemen perusahaan dalam menjalankan usahanya, selain itu dikarenakan pihak manajemen tidak menghitung rasio keuangan yang diberikan sehingga tidak mengetahui bahwa sebenarnya kondisi perusahaan sudah tidak mampu lagi karena nilai utang lebih tinggi dari nilai aktiva lancar. Likuiditas adalah menunjukkan kemampuan suatu perusahaan untuk memenuhi kewajiban kuangannya pada saat ditagih (Sawir,2001:31). Untuk menilai likuiditas perusahaan terdapat beberapa rasio yang dapat digunakan sebagai alat untuk menganalisis dan menilai posisi likuiditas perusahaan yang paling umum yaitu rasio lancar (Current Ratio). Rasio

16 lancar merupakan rasio untuk mengukur kemampuan perusahaan dalam membayar kewajiban jangka pendek atau utang yang segera jatuh tempo pada saat ditagih secara keseluruhan. Dari hasil pengukuran rasio, apabila rasio rendah dikatakan bahwa perusahaan kurang modal untuk membayar utang. Namun apabila hasil pengukuran rasio tinggi, belum tentu kondisi perusahaan baik. Hal ini dapat saja terjadi karena kas tidak digunakan sebaik mungkin. Rumus untuk mencari rasio lancar atau Current Ratio adalah sebagai berikut : Current Ratio = Total Current Assets X 100% Current Liabilities Dalam prakteknya sering kali dipakai bahwa rasio lancar dengan standar 200% (2:1) yang terkadang sudah dianggap sebagai ukuran yang cukup baik. Artinya dengan hasil rasio tersebut perusahaan sudah merasa berada pada titik aman dalam waktu jangka pendek. Beberapa elemen dalam menghitung tingkat likuiditas suatu perusahaan, antara lain : 1. Aktiva lancar. Suatu aktiva diklasifikasikan sebagai aktiva lancar, jika aktiva tersebut diperkirakan akan direalisasi atau dimiliki untuk dijual atau digunakan dalam jangka waktu siklus operasi normal perusahaan atau dimiliki untuk diperdagangkan atau untuk tujuan jangka pendek dan diharapkan akan direalisasi dalam jangka waktu 12 bulan dari tanggal neraca atau berupa kas atau setara kas yang penggunaannya tidak dibatasi.

17 Aktiva lancar dapat terbagi atas kas atau setara kas, surat berharga, wesel tagih, persediaan, piutang penghasilan, beban dibayar dimuka. 2. Kewajiban lancar. Kewajiban lancar (jangka pendek) merupakan kewajiban yang pelunasannya memerlukan penggunaan aktiva lancar atau munculnya kewajiban lancar lainnya. Periode yang diharapkan untuk menyelesaikan kewajiban adalah mana yang lebih panjang antara satu tahun dan satu siklus operasi perusahaan. Secara konsep, perusahaan harus mencatat seluruh kewajiban pada nilai sekarang seluruh arus kas keluar yang diperlukan untuk melunasinya. Pada praktiknya, kewajiban lancar dicatat pada nilai jatuh temponya, bukan pada nilai sekarangnya, karena pendeknya waktu penyelesaian utang. Terdapat dua jenis kewajiban lancar. Jenis pertama timbul dari aktivitas operasi, meliputi utang pajak, pendapatan diterima dimuka (unearned revenue), uang muka, utang usaha, dan akrual beban operasi lainnya. Jenis kedua kewajiban lancar timbul dari aktivitas pendanaan, meliputi pinjaman jangka pendek dan bagian utang jangka panjang yang jatuh tempo dalam waktu satu tahun. 1. Faktor-faktor yang Menentukan Likuiditas Pengukuran Likuiditas dilakukan dengan membandingkan harta lancar dengan hutang lancar. Adapun faktor-faktor yang perlu diperhatikan dapat dibagi dalam tiga bagian sebagai berikut: a. Besarnya investasi pada harga tetap dibandingkan dengan seluruh dana jangka panjang. Pemakaian dana untuk pembelian harta tetap adalah salah satu sebab utama dari keadaan tidak likuid. Jikalau makin banyak dana

18 perusahaan yang dipergunakan untuk harta tetap, maka sisanya untuk membiayai kebutuhan jangka pendek tinggal sedikit. Oleh sebab itu rasio likuiditas menurun. Kemerosotan tersebut hanya dapat dicegah dengan menambah dana jangka panjang untuk menutup kebutuhan harta tetap yang meningkat. b. Volume kegiatan perusahaan. Peningkatan volume kegiatan perusahaan akan menambah kebutuhan dana untuk membiayai harta lancar. Sebagian dari kebutuhan tersebut dipenuhi dengan meningkatkan hutang-hutang. Tetapi jika hal-hal lain tetap, investasi jangka panjang untuk membiayai tambahan kebutuhan modal kerja sangat dibutuhkan agar rasio dapat dipertahankan. c. Pengendalian harta lancar. Apabila pengendalian kurang baik terhadap besarnya investasi dalam persediaan dan piutang menyebabkan adanya investasi yang melebihi daripada yang seharusnya, maka sekali lagi rasio akan turun dengan tajam, kecuali apabila disediakan lebih banyak dana jangka panjang. Kesimpulannya adalah bahwa perbaikan dalam pengendalian investasi semacam itu akan dapat memperbaiki rasio likuiditas. 2. Cara Meningkatkan Tingkat Likuiditas Menurut Bambang Riyanto (2001;28), apabila kita mengukur tingkat likuiditas dengan menggunakan current ratio sebagai alat ukurnya, maka tingkat likuiditas atau current ratio suatu perusahaan dapat ditingkatkan dengan jalan sebagai berikut dengan utang lancar (current liabilities) tertentu, diusahakan

19 untuk menambah aktiva lancar (current assets), dengan aktiva lancar tertentu, diusahakan untuk mengurangi jumlah utang lancar, dengan mengurangi jumlah utang lancar bersama-sama dengan mengurangi aktiva lancar. Hal ini dapat berlaku jika current ratio itu lebih dari satu. C. Tinjauan Penelitian Terdahulu Beberapa tinjauan terdahulu berkaitan dengan pengaruh suatu variabel bebas X terhadap variabel terikat tingkat likuiditas. Adapun tinjauan terdahulu tersebut antara lain : TABEL TINJAUAN TERDAHULU No. A Nama Peneliti I G. K. A. Ulupui, Universitas Udayana Judul Penelitian Pengaruh Perputaran Modal Kerja Terhadap Tingkat Likuiditas Perusahaan (Studi Survei pada Perusahan Telekomunikasi) Tahun Penelitian 2006 Masalah yang diteliti Adapun masalah yang diteliti oleh I G.K.A Ulupui antara lain: 1.untuk mengetahui tingkat perputaran modal kerja perusahaan dalam menjalankan usahanya, 2.untuk mengetahui tingkat likuiditas perusahaan dalam memenuhi kewajiban jangka pendeknya, 3.untuk mengetahui pengaruh perputaran modal kerja terhadap tingkat likuiditas perusahaan. Jenis Variabel Variabel yang digunkan dalam penelitian ini adalah perputaran modal kerja sebagai variabel independen, dan tingkat likuiditas sebagai variabel dependen. Metode penelitian Dalam penelitian ini, metode penelitian yang digunakan antara lain : -analisis regresi linear sederhana, dimana model persamaannya adalah sebagai berikut: Y = a + bx dimana: n Xi Yi b 2 n Xi Yi b Xi a XiYi ( Xi) = 2 = n keterangan:

20 Hasil temuan Y = variabel dependen (tingkat likuiditas) a=intercept/koefisien yang menyatakanperubahan ratarata variabel dependen (Y) untuk setiap perubahan variabel independen (X) sebesar satu atau yang disebut konstanta b = koefisien regresi peputaran modal kerja X= variabel independen (perputaran modal kerja) n = jumlah sampel Dari seluruh pengujian yang telah dilakukan, maka didapatlah hasil bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara perputaran modal kerja dengan tingkat likuiditas perusahaan. No. B Nama Peneliti Anggraini, Politeknik Negeri Sriwijaya Judul Penelitian Analisis Sumber dan Penggunaan Modal Kerja Serta Pengaruhnya terhadap Tingkat Likuiditas dan Profitabilitas pada PT. Musi Hutan Persada, Muara Enim Tahun Penelitian 2008 Masalah yang Adapun masalah yang diteliti oleh...antara lain: diteliti 1.untuk mengetahui hasil analisis laporan sumber dan penggunaan modal kerja perusahaan pada PT. Musi Hutan Persada, Kecamatan Rambang Dangku, KabupatenMuaraEnim. 2.untuk mengetahui hasil analisis tingkat likuiditas perusahaan pada perusahaan industri rokok yang go public. Jenis Variabel Variabel yang digunkan dalam penelitian ini adalah perputaran modal kerja sebagai variabel independen, dan tingkat likuiditas sebagai variabel dependen. Metode Penelitian Teknik penelitian yang akan digunakan penulis bersifat studi komparatif, sedangkan metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif analitis, yaitu metode yang berusaha mengumpulkan data yang sesuai keadaan yang sebenarnya, menyajikan dan menganalisisnya sehingga dapat memberikan perbandingan yang cukup jelas mengenai objek yang diteliti yang kemudian dapat ditarik suatu kesimpulan. Hasil temuan Dari pengujian yang telah dilakukan, maka didapatlah hasil bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara perputaran modal kerja dengan tingkat likuiditas perusahaan.

21 No. C Nama Peneliti Hikmah Hibatullah, UPI Judul Penelitian Analisa Modal kerja dan Siklus Operasi terhadap Likuiditas Perusahaan. Studi Kasus pada PT Indocement Tunggal Prakarsa, Tbk, PT Semen Gresik (Persero), Tbk dan PT Holcim Indonesia. Tahun Penelitian 2008 Masalah yang Untuk mengetahui apakah ada pengaruh perputaran diteliti modal kerja terhadap tingkat likuiditas perusahaan. Jenis Variabel Variabel yang digunkan dalam penelitian ini adalah perputaran modal kerja sebagai variabel independen, dan tingkat likuiditas sebagai variabel dependen. Metode Penelitian Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah metode deskriptif. Untuk menunjang keberhasilan penelitian ini penulis mengumpulkan data yang aktual mengenai perusahaan yang menjadi objek dalam penelitian ini khususnya mengenai permasalahan di atas melalui beberapa studi, diantaranya studi kepustakaan, studi lapangan yaitu dengan teknik wawancara, dan studi dokumenter. Hasil temuan Hasil dari penelitian ini menunjukkan modal kerja bersih dari PT Indocement Tunggal Prakarsa, Tbk dan PT Semen Gresik (persero), Tbk memiliki hubungan yang kuat terhadap likuiditas perusahaan mempunyai pengaruh yang kuat, siginifikan/nyata/tidak dapat diabaikan terhadap likuiditas perusahaan. D. Kerangka Konseptual dan Hipotesis Penelitian Sawir (2005:129) mendefenisikan modal kerja sebagai keseluruhan aktiva lancar yang dimiliki perusahaan atau dapat pula dimaksudkan sebagai dana yang harus tersedia untuk membiayai kegiatan operasi perusahaan sehari-hari. Menurut konsep fungsional, modal kerja adalah jumlah dana yang digunakan selama periode akuntansi yang dimaksudkan untuk menghasilkan pendapatan jangka pendek (current income) yang sesuai dengan maksud utama didirikannya perusahaan tersebut (Djarwanto, 2004:88).

22 Modal kerja dapat terus berputar sejalan dengan aktivitas operasi perusahaan sehari-hari, maka perlu adanya suatu pengendalian terhadap sumber dan penggunaan modal kerja yang dibuat dalam bentuk suatu laporan perubahan modal kerja. Pengawasan terhadap sumber dan penggunaan modal kerja merupakan hal yang penting bagi perusahaan yang ingin mempertahankan tingkat likuiditasnya. Perputaran modal kerja yang semakin cepat berarti semakin efisien penggunaan total aktiva tersebut. Volume penjualan yang dicapai akan mempengaruhi perputaran modal kerja perusahaan. Seyogianya, semakin banyak penjualan yang dilakukan, berarti semakin tinggi pula jumlah kas atau piutang yang diperoleh. Itu berarti akan semakin tinggi jumlah total aktiva lancar. Jika total aktiva lancar bertambah tinggi, maka kemampuan perusahaan untuk membayar kewajiban lancarnya dengan aktiva lancar yang dimilikipun akan semakin tinggi, atau dengan kata lain semakin tinggi pula tingkat likuiditas perusahaan tersebut. Return spread adalah selisih antara bunga yang diterima dari bank seandainya dana yang dimiliki perusahaan disimpan di bank dengan hasil atau return yang diterima jika dana digunakan untuk mendanai investasi. Likuiditas adalah kemampuan suatu perusahaan untuk memenuhi kewajiban keuangannya yang harus segera diipenuhi atau kemampuan perusahaan untuk memenuhi kewajiban kuangan pada saat ditagih.

23 Berdasarkan uraian teori dan penelitian terdahulu yang telah dikemukakan sebelumnya, maka dapat digambarkan kerangka konseptual sebagai berikut: Perputaran Modal Kerja (X1) Return Spread (X2) Likuiditas (Y) Gambar 2. 1 Kerangka Konseptual Sumber: Disusun Penulis, 2011 E. Hipotesis Penelitian Hipotesis adalah jawaban sementara atau dugaan sementara dari sebuah pertanyaan atau pernyataan yang kebenarannya dapat dibuktikan melalui suatu penelitian. Berdasarkan kerangka konseptual tersebut, maka hipotesis yang diajukan oleh penulis adalah perputaran modal kerja dan return spread berpengaruh terhadap tingkat likuiditas pada perusahaan makanan dan minuman yang tercatat di Bursa Efek Indonesia.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Menurut Sawir (2005:129), modal kerja adalah keseluruhan aktiva lancar

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Menurut Sawir (2005:129), modal kerja adalah keseluruhan aktiva lancar BAB II TINJAUAN PUSTAKA A. Modal Kerja 1. Pengertian Modal Kerja Menurut Sawir (2005:129), modal kerja adalah keseluruhan aktiva lancar yang dimiliki perusahaan, atau dapat pula dimaksudkan sebagai dana
