Pemanfaatan Pintu Pengendali Muka Air Di Jaringan Sub Kuarter Daerah Rawa Terentang Hulu Kalimantan Barat

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "Pemanfaatan Pintu Pengendali Muka Air Di Jaringan Sub Kuarter Daerah Rawa Terentang Hulu Kalimantan Barat"

Transkripsi

1 Pemanfaatan Pintu Pengendali Muka Air Di Jaringan Sub Kuarter Daerah Rawa Terentang Hulu Kalimantan Barat Henny Herawati 1 1 Program Studi Teknik Sipil, Universitas Tanjungpura, Jl. Ahmad Yani Pontianak henny_herawati2000@yahoo.com 1. ABSTRAK Daerah rawa merupakan lahan yang dipengaruhi oleh pasang surut air laut yang mempunyai permasalahan yaitu terjadi genangan air pada musim penghujan dan kekeringan pada musim kemarau. Dalam menyelesaikan permasalahan ini, pemerintah telah membangun jaringan tata air berupa saluran drainase. Sistem pengembangan jaringan tata air pada daerah rawa yang harus diwaspadai adalah bahaya overdrain sehingga konsep reklamasi tata air yang digunakan adalah pola drainase terkendali, yaitu diujung saluran sekunder pemberi dibuat konstruksi bangunan pengendali muka air. Karena daerah rawa ini sangat luas, maka dalam pelaksanaannya pemasangan pintu-pintu air hanya pada saluran tersier saja, sedangkan pada saluran kuarter maupun sub kuarter tidak terdapat pintu air. Hal ini membuat petani kesulitan dalam mengatur elevasi muka air di petak sawah, sehingga produktivitas pertanian belum dapat optimal. Dalam penelitian ini dilakukan dengan metode studi literatur dan percobaan di lapangan yaitu dengan pemasangan pintu sederhana berupa pintu sekat atau pintu klep pada saluran sub kuarter. Dari hasil penelitian daerah kajian merupakan lahan dengan kategori zona hidrotopografi D dan mempunyai kelas drainabilitas > 60 cm, yang berarti elevasi pasang tidak pernah sampai di lahan. Pasang surut yang terjadi pada daerah penelitian tidak langsung dipengaruhi oleh air laut, namun turun naik elevasi muka air adalah sebagai dampak dari pasang surut yang terjadi di sungai Kapuas akibat pasang daerah perhuluan, sehingga salinitas tidak terjadi pada daerah ini. Pada lahan dengan kondisi zona D merupakan daerah yang sering terjadi kekeringan, maka pada lokasi ini sistem irigasi yang digunakan adalah irigasi tadah hujan dan memanfaatkan elevasi pasang surut sebagai penyediaan air irigasi ke petak sawah. Dari hasil kajian penggunaan pintu pengatur air di sub kuarter sangat cocok untuk mempertahankan elevasi muka air sesuai kebutuhan tanaman. Kata kunci: daerah rawa, pasang surut, saluran, drainase, pintu air. PENDAHULUAN Daerah Rawa Terentang Hulu adalah daerah yang berpotensial untuk dikembangkan menjadi lahan yang produktif. Masyarakat setempat sudah lama bercocok tanam di daerah ini dan telah dibuat jaringan tata air yang sangat sederhana dengan dana swadaya masyarakat sendiri. Dengan adanya pola tata air, proses pengeringan lahan dan pencucian lahan sangat membantu para petani. Jenis tanahnya cukup baik serta dipengaruhi oleh pasang surut air laut dan dihuni oleh sebagian penduduk setempat yang mengandalkan hidupnya pada sektor pertanian sebagai mata pencaharian penduduk. Dari hasil wawancara dengan masyarakat diketahui bahwa permasalahan banjir dan genangan pada musim hujan dan kekeringan pada musim kemarau merupakan masalah utama pengembangan daerah ini. Setiap tahun masalah ini terus berulang selama musim hujan. Banjir yang terjadi mempunyai durasi yang cukup panjang dan membahayakan tanaman untuk dapat tumbuh dengan baik. Tidak adanya saluran drainase yang memadai merupakan penyebab genangan yang lama (sekitar 1 sampai dengan 3 minggu). Hal ini dikarenakan pola tata air tersebut belum dapat mengatur air sesuai dengan kebutuhan air bagi pertanian. Pada musim hujan sering terjadi surplus air sehingga terjadi genangan sedalam 10 sampai dengan 70 cm yang mematikan tanaman sementara pada musim kemarau terjadi kekurangan air atau kekeringan. Dengan demikian usaha pengaturan air di lokasi penelitian perlu dilaksanakan. Sehingga masalah genangan dan kekeringan pada lahan pertanian dapat selesaikan (Henny, 2009). Lokasi kajian pada Daerah Rawa Terentang terletak di bagian pinggir Sungai Terentang. Secara administratif, lokasi kegiatan Desa Terentang Hulu termasuk wilayah Kecamatan Terentang, Kabupaten Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat. Dari Pontianak (ibukota provinsi), lokasi berjarak ± 100 km arah Selatan, serta dapat ditempuh melalui jalur sungai (menyusuri S. Kapuas dan S. Terentang) dengan menggunakan motor air dalam waktu sekitar 5-6 jam. Situasi yang ditemukan di daerah rawa Terentang Hulu yang berhubungan dengan jaringan tata air daerah rawa dapat dirumuskan sebagai berikut: a. Sering terjadi banjir/daerah genangan, yang disebabkan oleh pintu-pintu air yang tidak berfungsi (pintu air yang ditempatkan di ujung saluran sekunder lebarnya terlalu kecil) sehingga air hujan tertahan dan melimpas ke SEMINAR NASIONAL-1 BMPTTSSI - KoNTekS 5 H-127

2 lahan sawah. Hal ini juga disebabkan oleh jaringan tata air yang ada belum dapat mengatur air sesuai dengan kebutuhan air bagi pertanian. Dimana pada musim hujan sering terjadi surplus air sehingga terjadi genangan setinggi 10 sampai dengan 70 cm yang dapat mematikan tanaman, sementara pada musim kemarau terjadi kekurangan air dan tidak jarang menyebabkan kekeringan pada tanah. b. Saluran sekunder digunakan multi fungsi bagi penduduk, terutama digunakan sebagai saluran navigasi. Desain pintu air yang ditempatkan di saluran sekunder tidak sesuai, bangunan seringkali dibuka tutup. c. Pintu di ujung saluran sekunder mempunyai beban drainase yang besar tidak dapat dilewatkan menuju muara sungai Ambawang, karena menampung air dari jaringan yang cukup panjang daerah layanannya yang besar. Aliran di hulu pintu air seringkali mempunyai kecepatan yang tinggi sehingga terjadi penggerusan di bagian kanan dan kiri bangunan pintu air. Hal tersebut menyebabkan terjadinya banjir di sekitar lokasi pintu air dan juga menyebabkan terjadinya kecelakaan perahu pada lokasi pintu air dengan empat daerah layanan. d. Saluran tersier jaraknya terlalu jauh (saat ini sekitar 500 meter) diusulkan untuk ditambah antar 2 saluran tersier yang ada saat ini sehingga jarak antara saluran tersier menjadi meter (Dinas PU, 2007). Dari uraian diatas dapat dirumuskan bahwa daerah rawa Terentang Hulu belum mempunyai sistem jaringan tata air yang baik dengan menyediakan air sesuai dengan kebutuhan tanaman. Mengingat daerah rawa Terentang Hulu sangat luas, maka percobaan hanya dilakukan pada salah satu saluran sub kuater saja. Sebagaimana peta lokasi pada gambar 1 berikut ini. Lokasi Penelitian Gambar 1. Peta lokasi penelitian. Selain genangan, pada daerah penelitian daerah rawa terentang hulu desa radak juga mempunyai masalah kekeringan. Dan masalah kekeringan pada lokasi yang dipilih menjadi masalah utama dalam pengembangan lahan pertanian desa Radak karena dari hasil kajian yang pernah dilakukan sebagian besar daerah rawa di desa radak merupakan daerah zona hidrotografi D yaitu pada daerah ini merupakan daerah yang tidak langsung bermuara ke laut, sehingga pasang surut air laut tidak sampai pada lahan pertanian. Pasang surut yang terjadi merupakan dampak dari pasang surut sungai kapuas, dimana penyebab pasang surut sungai kapuas adalah pasang atau surut daerah perhuluan daerah aliran sungai (DAS) sungai Kapuas. Dari permasalahan di atas penulisan makalah ini bertujuan untuk mengetahui dampak pemasangan pintu sebagai upaya pengendalian muka air di jaringan sub kuater pada daerah Rawa Terentang Hulu yang cocok dengan kesesuaian lahan yang ada dan dapat memenuhi kebutuhan lahan pertanian. Sehingga diperoleh manfaat penelitian yaitu; terdapat sistem drainase yang baik pada lahan persawahan, terdapat elevasi muka air yang sesuai dengan persawahan serta dapat membantu masyarakat dalam hal meningkatkan produksi pertanian 2. TINJAUAN PUSTAKA Sistem drainase daerah pasang surut Di daerah pasang surut, muka air sungai dipengaruhi oleh gerakan pasang surut air laut. Air laut mengalami pasang dan surut karena adanya gaya tarik bulan. Dalam satu hari, muka air akan mengalami pasang dan surut sekali atau dua kali, yang besaran amplitudonya tergantung dari posisi bulan. Pada saat bulan mati dan bulan penuh yang berlangsung siklik selama 14 hari akan terjadi amplitudo terbesar, keadaan ini disebut spring tide, (perbedaan muka air pasang dan surut terbesar). Sedangkan untuk periode diantara spring tide yaitu periode 7 hari terjadi amplitudo terkecil atau disebut juga neap tide (perbedaan muka air pasang dan surut terkecil). Karena muka air sungai dipengaruhi pasang surut maka pada saat air pasang elevasi muka sungai lebih tinggi dari elevasi muka air di saluran dan akan terjadi aliran sungai ke arah hulu saluran, namun pada saat muka air sungai surut elevasi muka air di sungai lebih rendah dari saluran maka akan terjadi aliran balik ke arah hilir. Air hujan yang jatuh ke lahan akan mengalir ke saluran pembuang terdekat, tetapi bila hujan terjadi bersamaan dengan pasang air sungai maka kelebihan air hujan akan sulit terbuang. Dengan membandingkan elevasi lahan dan Elevasi (m) H-128 SEMINAR NASIONAL-1 BMPTTSSI - KoNTekS 5

3 muka air pasang surut akan dapat diketahui lama waktu pembuangan yang dimungkinkan, sebagaimana yang ditunjukan pada gambar 2. Daerah rawa pasang surut Gambar 2 Waktu Pembuangan Lahan rawa adalah suatu bentangan tanah yang mempunyai tofografi yang relatif datar atau cekung dengan kondisi drainase yang buruk dan secara alami tergenang air sepanjang tahun atau selama periode tertentu yang cukup panjang (semusim). Penggenangan air ini dapat berasal dari air hujan, luapan banjir dari sungai utama, pasang naik dari air laut atau kombinasi diantaranya. Ditinjau dari segi fisik/proses pembentukannya, lahan rawa dapat dibedakan menjadi dua jenis, yaitu rawa pasang surut atau rawa pantai dan rawa non pasang surut atau rawa pedalaman atau rawa lebak (Budi Santosa, 2000). Rawa pasang surut Lahan rawa pasang surut atau rawa pantai adalah rawa yang terletak di pantai atau dekat pantai, di muara atau dekat muara sungai sehingga pada proses pembentukannya dipengaruhi oleh pasang surutnya air laut. Pada saat air laut pasang, permukaan air akan naik sehingga mengakibatkan meluapnya air sungai ke daerah sekitarnya dan menggenanginya, sedangkan pada saat air laut surut, permukaan air sungai turun dan hanya mampu membawa sebagian air genangan/luapan pada waktu pasang, sehingga air genangan yang tersisa membentuk rawa-rawa. Karateristik lahan rawa pasang surut yang terpenting untuk pertanian ditinjau dari hidrotapografi adalah perbedaan tinggi diantara permukaan tanah dan permukaan air pasang di saluran. Perbedaan tinggi ini mempengaruhi jenis tanaman yang ditanami dan dapat atau tidaknya lahan ini dialiri oleh air pasang surut. Daerah rawa pasang surut dibagi menjadi empat kategori hidrotopografinya, yaitu: 1. Kategori I yaitu rawa tipe luapan A, rawa dalam klasifikasi ini ialah rawa yang selalu terluapi oleh air pasang tertinggi dari adanya variasi elevasi pasang surut air sungai (seperti terlihat pada gambar 3). 2. Kategori II yaitu rawa tipe B, rawa yang termasuk tipe ini adalah rawa yang kadang-kadang (tidak selalu tertutupi) oleh air pasang tertinggi dari variasi pasang surut air sungai (seperti terlihat pada gambar 4). 3. Kategori III yaitu rawa tipe C, rawa yang termasuk tipe ini didefinisikan sebagai rawa yang tidak pernah terluapi oleh air pasang tertinggi dari variasi elevasi pasang surut air sungai, namun memiliki kedalaman muka air tanah tidak lebih dari 50cm dari permukaan tanah (seperti terlihat pada gambar 5). 4. Kategori IV yaitu rawa tipe D, daerah rawa tipe ini ialah rawa yang menurut hydrotopografinya tidak pernah terluapi oleh jangkauan air pasang tertinggi dari elevasi pasang surut air sungai dan memiliki kedalaman air tanah >50 cm dari permukaan tanah (seperti terlihat pada gambar 6). Gambar 3. Rawa Tipe Luapan A Gambar 4. Rawa Tipe Luapan B Gambar 5. Rawa Tipe Luapan C Gambar 6. Rawa Tipe Luapan D SEMINAR NASIONAL-1 BMPTTSSI - KoNTekS 5 H-129

4 Rawa non pasang surut Rawa non pasang surut atau rawa pedalaman atau rawa lebak adalah rawa yang letaknya lebih jauh jaraknya dari pantai sehingga tidak di pengaruhi oleh pasang surutnya air laut, dimana lahan rawa yang terbentuk sebagai akibat keadaan topografinya yang sedemikian rupa (cekung) sehingga pada saat musim penghujan seluruh lahan tergenang air (air berasal dari air hujan atau air sungai/banjir) dan pada musim kemarau sebagian atau seluruh lahan menjadi kering/lembab dan sebagian lagi masih tergenang air. 3. METODE PENELITIAN Metode penelitian yang digunakan dalam kajian ini adalah : Kajian pustaka Dalam penelitian ini dilakukan kajian pustaka yaitu dalam penelitian ini menggunakan data sekunder, dimana datadata yang diperoleh dari dokumentasi dan literatur / pustaka yang sudah ada. Antara lain data sekunder yang diperlukan adalah: Data Klimatologi, data Hidrologi, data Hidrometri, dan data sekunder lainnya Peta-peta termasuk peta topografi atau geologi Peta kemampuan lahan dan tata guna lahan Data curah hujan harian dan klimatologi yang diperlukan minimum sebanyak 10 tahun pengamatan yang diperoleh dari stasiun terdekat yaitu Stasiun Supadio Pontianak. Investigasi lapangan Disamping studi literatur, penelitian ini juga merupakan kajian lapangan yaitu dengan cara melakukan investigasi lapangan untuk mendapatkan data real lapangan yang dapat menggambarkan kondisi di lokasi kajian. Data tersebut diantaranya : Data kecepatan aliran Data tanah, meliputi data jenis dan sifat-sifat tanah Data elevasi muka air Pengukuran pasang surat, dan lain-lain. Simulasi lapangan Setelah diperoleh data yang diperlukan, maka akan dilakukan analisis data dan simulasi lapangan berupa pemodelan di lapangan dengan menggunakan pintu pengendali muka air sehingga dapat dilihat pergerakan muka air di saluran sub kuarter. 4. HASIL DAN PEMBAHASAN Peruntukan lahan di daerah rawa Terentang Hulu adalah untuk tanaman pangan, utamanya padi, dan tanaman keras seperti karet dan kelapa sawit/kelapa hybrida. Dengan pengaturan air yang dilakukan secara sederhana, yaitu mengatur genangan air drainase dikaitkan dengan luas tata guna lahan yang terbatas dan proses pencucian lahan sesuai dengan jenis tanaman yang diinginkan. Jaringan tata air yang secara sederhana dibuat penduduk setelah beberapa tahun mengalami perubahan antara lain pendangkalan, sehingga proses pencucian dan drainase lahan menjadi hambatan, produktivitas tanah menjadi menurun, yang mengakibatkan penurunan produksi tanaman dan akhirnya menurunkan pendapatan yang bermata pencaharian sebagai petani. Jaringan pengairan yang ada belum pernah mengalami peningkatan, sebagaimana telah dilakukan pada daerah-daerah yang ada disekitarnya. Untuk saat ini pada umumnya tanaman padi yang diusahakan baru 1 (satu) kali dalam setahun. Secara geografis Terentang Hulu terletak pada 109 o 32 32,2-109 o 35 49,18 BT dan 00 o 26 10,35-00 o 29 13,43 LS. Daerah rawa Terentang Hulu berada dalam satu hamparan di bagian rawa belakang (backswamp) dari Sungai Kapuas dan Sungai Terentang. Dewasa ini sebagian besar lahan di daerah rawa Terentang Hulu berupa hutan sekunder dan semak belukar yang kurang produktif. Akibat belum adanya prasarana drainase, sebagian besar lahan di lokasi ini sering tergenang, sehingga tidak dapat dimanfaatkan untuk budidaya pertanian secara optimal. Untuk meningkatkan kesesuaian lahan maupun produktivitas lahan di lokasi yang bersangkutan, maka perlu dikembangkan prasarana drainase yang lebih baik. Pembangunan jaringan tata air di daerah rawa Terentang Hulu diharapkan dapat membantu meningkatkan pengembangan pertanian daerah rawa tersebut. H-130 SEMINAR NASIONAL-1 BMPTTSSI - KoNTekS 5

5 Geologi dan fisiografi Berdasarkan posisinya daerah rawa Terentang Hulu terletak pada formasi Alluvium dan endapan rawa (Qa) yang merupakan formasi paling muda berumur Quarter. Formasi ini terdiri dari kerikil, pasir, lanau, lumpur dan gambut. Ditinjau dari bentang alamnya,aerah rawa Terentang Hulu termasuk group fisiografi alluvial dengan bentuk lahan rawa belakang pelembahan aluvial, datar dengan sedimen halus (Af ). Daerah ini terletak pada formasi geologi Qa dengan tingkat hancuran iklim rendah. Asosiasi tanah yang terbentuk adalah Tropaquents, Tropohemist, Psammaquents dengan bahan induk, batu liat, batu pasir dan gambut (Dinas PU, 2007). Kondisi topografi dan morfologi Lokasi daerah rawa Terentang Hulu merupakan dataran aluvial yang dipengaruhi pasang-surut. Bentuk wilayah relatif datar dengan kemiringan kurang dari 3 persen. Relief mikro ditandai dengan beberapa cekungan atau cembungan setempat-setempat (spot-spot), sebagai akibat subsidensi tanah (gambut) yang tidak merata. Keadaan ini berkaitan dengan pengembangan drainase, aktivitas pengolahan lahan, dan seringnya terjadi kebakaran di lokasi tersebut. Ketinggian lahan di Terentang bervariasi antara +7,3 m sampai +10,9 m (Dinas PU, 2007).. Dalam laporan Dinas PU, 2007, disebutkan berdasarkan klasifikasi Landform REP-II (Second Land Resource Evaluation and Planning Project), di daerah penelitian dijumpai 2 jenis landform yaitu : a. Landform Aluvial Di lokasi kajian, landform ini terbentuk dari proses fluvial (aktifitas sungai), yang terbentuk di sepanjang tepi Sungai Kapuas dan Sungai Terentang. Bentuk wilayah pada landform ini adalah datar dengan lereng 0 3 % b. Landform Gambut Di lokasi kajian, landform ini dijumpai daerah pedalaman yang terletak di Selatan Sungai Kapuas. Bentuk wilayah pada landform ini juga datar dengan lereng 0 3 % sebagaimana yang diperlihatkan pada gambar 7. Iklim dan hidrologi Iklim di lokasi penelitian dapat digolongkan sebagai tipe iklim tropis basah yang ditandai dengan curah hujan yang tinggi selama musim basah. Umumnya periode musim basah berlangsung antara bulan September sampai bulan Mei dengan rata-rata curah hujan bulanan lebih dari 200 mm. Dari hasil perhitungan (berdasarkan data stasiun Pontianak, 2007), rata-rata curah hujan tahunan adalah 3.231,9 mm. Meskipun demikian, angka ini sangat bervariasi dari tahun ke tahun, dengan kisaran antara mm mm. Curah hujan bulanan tertinggi terjadi pada bulan November yaitu 354,9 mm dan terendah terjadi pada bulan Februari yaitu 184,4 mm. Dengan memperhatikan kondisi distribusi curah hujan yang ada, maka periode pertumbuhan diperkirakan dapat berlangsung hampir sepanjang tahun. Rata-rata lama penyinaran matahari tahunan adalah 4, 8 jam/hari, sedangkan rata-rata lama penyinaran bulanan bervariasi antara 3,9 jam/hari (bulan September) sampai 5,8 jam/hari (bulan Juli). Rata-rata suhu udara adalah 26,4 C dengan variasi suhu bulanan yang relatif kecil. Begitu pula rata-rata kecepatan angin bulanan tampak tidak menunjukkan variasi yang cukup nyata. Sedangkan rata-rata kelembaban udara relatif adalah 90,5% dengan variasi kelembaban udara bulanan antara 89,8% sampai 91,3%. Gambaran data curah hujan dan berbagai parameter iklim di lokasi kajian disajikan pada Tabel 1 dan gambar 8. Tabel 1. Data Iklim dan Curah Hujan di Daerah Kajian Gambar 7. TOPOGRAFI LAHAN. Lokasi kajian merupakan hamparan dataran aluvial yang dipengaruhi pasang-surut. UNSUR IKLIM Satuan BULAN Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agt Sep Okt Nov Des Rerata Curah Hujan Mm Temperatur udara C Kelembaban nisbi % Kecepatan angin km/jam Penyinaran Matahari % Sumber : Henny, 2008 SEMINAR NASIONAL-1 BMPTTSSI - KoNTekS 5 H-131

6 Modul drainase (Debit Rencana) Sumber : Henny, 2008 Gambar 8. Grafik Curah Hujan Bulanan Rata-rata Sta. Pontianak Besarnya modul drainase (Debit Rencana) dihitung dengan mengambil besar hujan satu harian, dua harian, dan enam harian maksimum untuk periode ulang 5 tahun. Jumlah kelebihan air yang harus dibuang per satuan luas waktu disebut Modulus Pembuang atau Koefisien Pembuang, Modulus Pembuang tergantung pada : Curah Hujan selama periode tertentu Pemberian air irigasi Kebutuhan air tanam Perkolasi tanah Genangan di sawah-sawah Pembuangan air permukaan untuk satuan luas dinyatakan dengan : D(n) = R(n)T + n (IR ET P) S (1) dengan : n = Jumlah hari berturut-turut, D(n) = Pengaliran air permukaan selama n hari (mm), R(n)T = Curah hujan dalam n hari berturut-turut dengan periode ulang T thn, mm, IR = Pemberian air irigasi, mm/hr, ET = Evapotranspirasi, mm/hr, P = Perkolasi, mm/hari dan S = Tambahan genangan, mm. Beban air limpasan ditetapkan atas keinginan untuk bisa tetap hidup dengan baik supaya produksi tetap besar. Dengan memperhitungkan kriteria beban drainase masing-masing tanaman didapat : 1. Besarnya debit beban drainase untuk tanaman dengan mengambil genangan air setinggi 10 cm adalah : Tanaman padi sawah : 2.77 l/det/ha Tanaman palawija : 4.44 l/det/ha 2. Besarnya debit beban drainase untuk tanaman dengan mengambil genangan air setinggi 10 cm adalah Tanaman padi sawah : 5.39 l/det/ha Tanaman palawija : 6.76 l/det/ha 3. Besarnya debit beban drainase untuk tanaman dengan mengambil genangan air setinggi 5 cm pada R.80 adalah Tanaman padi sawah : 2.2 l/det/ha Tanaman palawija : 5.8 l/det/ha Pengaruh pasang surut terhadap lahan CURAH HUJAN (mm) CURAH HUJAN BULANAN STA PONTIANAK Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec CH Max CH Min CH Rata-rata Bulan Pengamatan dilakukan pada Titik Muara Sungai Terentang selama 15 hari mulai tanggal 19 Juni s/d 3 Juli. Dari data hasil pengukuran dapat digambarkan grafik profil pasang surut muka air seperti pada Gambar 9. berikut ini : CH Max CH Min CH Rata-rata Garfik Muka Air Sungai Terentang (15 Hari) Elevasi (m) Hasil Ramalan Waktu (Jam) 6 Gambar 9. Profil Fluktuasi Muka Air di Titik Muara Sungai Terentang Dari hasil grafik yang terlihat di atas dapat disimpulkan bahwa tipe pasut adalah semidiurnal (dengan karakteristik dua puncak dan satu lembah dalam 26 jam pengamatan). Adapun tunggang pasang yang terjadi adalah sebesar 1,50 meter, dengan elevasi duduk tengah sekitar + 6,90 meter. Pengembangan sistem tata air Hasil kajian lapangan yang dilakukan menunjukkan bahwa kondisi lahan pertanian terhadap elevasi pasang surut pada lokasi kegiatan penelitian ini sebagian besar adalah zona hidrotopografi D terutama pada wilayah di bagian H-132 SEMINAR NASIONAL-1 BMPTTSSI - KoNTekS 5

7 selatan dan tenggara Sungai Radak dengan kelas drainabilitas lebih dari 60 cm, yang berarti elevasi pasang tidak pernah sampai di lahan atau dengan kata lain elevasi lahan jauh di atas elevasi pasang surut. Pasang surut pada lahan hanya merupakan daerah yang mempunyai elevasi turun naik sebagai dampak dari pasang surut yang terjadi di sungai kapuas akibat pasang daerah perhuluan. Sehingga salinitas tidak terjadi pada daerah kegiatan penelitian ini. Pada lahan dengan kondisi zona D merupakan daerah yang sering terjadi kekeringan, maka pada lokasi ini sistem irigasi yang digunakan adalah irigasi tadah hujan dan memanfaatkan elevasi pasang surut sebagai penyediaan air irigasi ke petak sawah. Sehingga penggunaan pintu pengatur air sangat cocok untuk mempertahan elevasi muka air sesuai kebutuhan tanaman. Pada sebagian kecil di lokasi penelitian ada yang termasuk zona B yaitu pada saluran tersier 1 (TR-1) atau merupakan wilayah RW I, dimana pada daerah ini sering terjadi genangan, sehingga masyarakat sangat sulit untuk menanam padi jenis unggul/hibrida, karena produksinya tidak memuaskan dan tidak sesuai dengan modal yang dikeluarkan. Sehingga pada lokasi ini masyarakat sangat mengharapkan penanganan genangan pada lokasi ini. Dan ini merupakan permasalahan baru yang belum dapat diatasi pada kegiatan penelitian ini, karena sarana berupa tanggul penahan yang ada belum dapat menahan limpasan air pasang dari sungai. Sistem pengembangan jaringan tata air yang harus diwaspadai adalah bahaya overdrain sehingga konsep reklamasi tata air yang digunakan adalah pola drainase terkendali, diujung saluran sekunder pemberi dibuat konstruksi bangunan pengendali muka air. Saluran primer untuk blok tanaman pangan dan saluran primer untuk blok tanaman perkebunan terpisah satu dengan lainnya. Masing-masing mempunyai muara sendiri-sendiri. Elevasi muka air di saluran sekunder pada lahan yang ditanamai padi-sawah : Elevasi akan dijaga pada ketinggian (-) 5 sampai dengan 20 cm di bawah muka tanah rata-rata. Elevasi muka air di saluran sekunder pada lahan yang ditanami tanaman keras akan tetap dijaga dengan tinggi muka air berada pada elevasi (-) 70 sampai dengan 90 cm dari elevasi tanah rata-rata. Hal ini dikaitkan dengan rencana pengembangan lahan ke arah pengembangan tanaman keras (kelapa/kelapa sawit). Dalam pelaksanaan pembuatan jaringan tata air untuk pola lahan perkebunan, sawah, maka hendaknya saluran dibuat dengan kedalaman yang terjaga dimana air muka tanah diupayakan selalu berada pada kisaran 60 sampai dengan 90 cm di bawah muka tanah, sementara elevasi muka air untuk tanaman padi sawah dijaga setinggi mungkin dengan kedalaman perakaran (-)10 sampai dengan 30 cm. Sementara untuk menjaga agar tidak terjadi overdrain maka di ujung saluran sekunder dibuat konstruksi bangunan pengendali muka air, dengan maksud untuk menjaga agar muka air tetap dapat dikendalikan pada elevasi yang dikehendaki. Pemasangan pintu di saluran sub kuarter yang berdekatan dengan petak sawah sangat dibutuhkan masyarakat dalam pengendalian air di sawah. Pengoperasian pintu dilakukan dengan sangat sederhana, yaitu dengan mengangkat dan menurunkan pintu sesuai kebutuhan. Cara ini dapat memudahkan petani untuk memahami dan mengendalian elevasi muka air disesuaikan dengan keperluan air di petak sawah masing-masing (seperti pada gambar 10). Dengan adanya pemasangan pintu ini, elevasi muka air dapat diatur dan dikendalikan. Elevasi muka air tidak semata-mata dipengaruhi oleh elevasi muka air di saluran tersier (Henny, 2009). 5. KESIMPULAN Gambar 10. Pemasangan pintu air di petak sawah Hasil kajian lapangan yang dilakukan menunjukkan bahwa kondisi lahan terhadap elevasi pasang surut sebagian besar adalah zona hidrotopografi D terutama pada wilayah di bagian selatan dan tenggara Sungai Terentang dengan kelas drainabilitas lebih dari 60 cm, yang berarti elevasi pasang tidak pernah sampai di lahan atau dengan kata lain elevasi lahan jauh diatas elevasi pasang surut. SEMINAR NASIONAL-1 BMPTTSSI - KoNTekS 5 H-133

8 Sistem pengembangan jaringan tata air yang harus diwaspadai adalah bahaya overdrain sehingga konsep reklamasi tata air yang digunakan adalah pola drainase terkendali. Diujung saluran sekunder pemberi dibuat konstruksi bangunan pengendali muka air. Saluran primer untuk blok tanaman pangan dan saluran primer untuk blok tanaman perkebunan terpisah satu dengan lainnya. Masing-masing mempunyai muara sendiri-sendiri. Elevasi muka air di saluran sekunder pada lahan yang ditanamai padi-sawah : - Elevasi akan dijaga pada ketinggian 5 cm sampai dengan 20 cm di bawah muka tanah rata-rata. - Elevasi muka air di saluran sekunder pada lahan yang ditanami tanaman keras akan tetap dijaga dengan tinggi muka air berada pada elevasi 70 cm sampai dengan 90 cm dari elevasi tanah rata-rata. Hal ini dikaitkan dengan rencana pengembangan lahan ke arah pengembangan tanaman keras (kelapa/kelapa sawit). Sistem jaringan tata air untuk pola lahan perkebunan dan sawah, hendaknya saluran dibuat dengan kedalaman yang terjaga dimana air muka tanah diupayakan selalu berada pada kisaran 60 sampai dengan 90 cm di bawah muka tanah, sementara elevasi muka air untuk tanaman padi sawah dijaga setinggi mungkin dengan kedalaman perakaran 10 sampai dengan 30 cm. Sementara untuk menjaga agar tidak terjadi overdrain maka di ujung saluran sekunder dibuat konstruksi bangunan pengendali muka air, dengan maksud untuk menjaga agar muka air tetap dapat dikendalikan pada elevasi yang dikehendaki. Terdapat saluran long storage dengan fungsi untuk pencucian dan pembilasan, dengan catatan areal di bagian hulu tetap dijaga kelestariannya (kubah gambut) sebagai cadangan air. Saran Adapun saran-saran yang dapat disampaikan setelah pelaksanaan PKM ini lokasi terpilih adalah: 1. Perlu adanya penetapan daerah konservasi. Dalam kaitannya dengan pelaksanaan jaringan tata air di wilayah penelitian, khususnya rekomendasi terhadap wilayah yang saat ini didominasi oleh gambut lebih dari 2 meter. Peruntukan wilayah tersebut untuk wilayah konservasi pada lahan gambut sebagai zona penyangga dan menjamin ketersediaan air wilayah pengembangan. 2. Pemasangan pintu pengatur air yang sederhana ini perlu disosialisasikan kepada masyarakat atau petani sehingga dapat diadakan oleh petani pada masing-masing petak sawah. 6. UCAPAN TERIMA KASIH Pada kesempatan ini kami sampaikan ucapan terima kasih terutama kepada Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan Nasional yang telah membiayai penelitian ini sepenuhnya. Demikian juga kepada Kepala Desa dan masyarakat tempat penelitian ini dilaksanakan atas partisipasi dan dukungan terhapat pelaksanaan kegiatan ini. Serta kepada semua pihak yang tak dapat kami sebutkan satu per satu. Semoga amal ibadah kita diterima oleh Allah SWT. Amin. DAFTAR PUSTAKA Budi Santosa Wignyosukarto (2000) Dasar Ilmiah Untuk Pengembangan Lahan Pasang Surut, Group Sumberdaya Air Laboratorium Hidraulika Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta. Dinas Pekerjaan Umum Propinsi Kalimantan Barat Satuan Kerja Non Vertikal Tertentu Irigasi dan Rawa Kalimantan Barat (2007). Laporan Akhir Penyusunan Rencana Teknis Daerah Rawa Terentang Hulu (3000 Ha), PT. Indah Kusuma Jaya, Pontianak. Henny Herawati (2008). Kajian pola tata air daerah rawa terentang Kecamatan Terentang Kabupaten Pontianak, Fakultas Teknik Untan Laporan Penelitian. Henny Herawati (2009) Kajian jaringan tata air daerah rawa Terentang Hulu Kabupaten Kubu Raya Kalimantan Barat. Jurnal Teknik Sipil, Vol. 9 Nomor 1, Henny Herawati (2009). Pemanfaatan pintu pengatur air di jaringan irigasi rawa untuk pengendalian muka air di daerah rawa (DR) terentang di Kalimantan Barat, Laporan Pengabdian kepada Masyarakat Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura. H-134 SEMINAR NASIONAL-1 BMPTTSSI - KoNTekS 5

28 antara 20º C 36,2º C, serta kecepatan angin rata-rata 5,5 knot. Persentase penyinaran matahari berkisar antara 21% - 89%. Berdasarkan data yang tec

28 antara 20º C 36,2º C, serta kecepatan angin rata-rata 5,5 knot. Persentase penyinaran matahari berkisar antara 21% - 89%. Berdasarkan data yang tec BAB III KONDISI UMUM LOKASI Lokasi penelitian bertempat di Kabupaten Banjar, Kabupaten Barito Kuala, Kabupaten Kota Banjarbaru, Kabupaten Kota Banjarmasin, dan Kabupaten Tanah Laut, Provinsi Kalimantan
