RENCANA STRATEGIS (RENSTRA) DISHUBKOMINTEL ACEH

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "RENCANA STRATEGIS (RENSTRA) DISHUBKOMINTEL ACEH"

Transkripsi

1 PEMERINTAH ACEH PERATURAN GUBERNUR ACEH Nomor : Renstra-Dishubkomintel/12/IV/2014 TENTANG RENCANA STRATEGIS (RENSTRA) DISHUBKOMINTEL ACEH DINAS PERHUBUNGAN, KOMUNIKASI, INFORMASI DAN TELEMATIKA ACEH TAHUN 2014

2 KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT, maka penyusunan Rencana Strategis Dinas Perhubungan Komunikasi Informasi dan Telematika Aceh telah dirampungkan sesuai dengan arahan dan mengacu kepada aturan yang ada. Rencana Strategis (Renstra) Dinas Perhubungan Komunikasi Informasi dan Telematika Aceh disusun berdasarkan kepada kebutuhan pokok masyarakat akan tersedianya prasarana dan sarana transportasi dan telekomunikasi sampai ke pelosok dalam rangka berbagai aktivitas yang hendak dilaksanakan, sehingga diharapkan dapat dijadikan pedoman dalam penyusunan program pembangunan tahunan. Kami menyadari bahwa dalam penyusunan Rencana Strategis untuk jangka menengah ini mungkin saja terdapat kelemahan dan kekurangan yang nantinya akan kami coba perbaiki pada saat penyusunan kegiatan tahunan sehingga kebutuhan mendesak tersebut dapat teratasi. Demikian disampaikan semoga Rencana Strategik ini ada manfaat bagi kita semua. Banda Aceh, 2014 KEPALA DINAS PERHUBUNGAN, KOMUNIKASI INFORMASI DAN TELEMATIKA Ir. RIZAL ASWANDI, Dipl.SE PEMBINA UTAMA MUDA (IV/c) NIP i

3 DAFTAR ISI A. Kata Pengantar.....i B. Daftar Isi.....ii C. Daftar Tabel....iii D. Daftar Gambar....iv E. Bab I Pendahuluan... I-1 1. Latar Belakang... I-1 2. Landasan Hukum... I-2 3. Maksud dan Tujuan... I-3 4. Sistematika Penulisan... I-4 F. Bab II Gambaran Pelayanan Dishubkomintel Aceh... II-1 1. Tugas, Fungsi dan Struktur Organisasi... II-1 2. Sumber Daya SKPA...II Kinerja Pelayanan......II Tantangan dan Peluang Pembangunan Pelayanan......II-15 G. Bab III Isu-isu Strategis Berdasarkan Tugas dan Fungsi......III-1 1. Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi......III-1 2. Telaahan Visi, Misi, dan Program Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Terpilih......III Telaahan Renstra K/L dan Renstra......III Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah dan Kajian Lingkungan Hidup Strategi......III Penentuan Isu-isu Strategis......III-63 H. Bab IV Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran, Strategi dan Kebijakan......IV-1 1. Visi dan Misi SKPA......IV-1 2. Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah SKPA......IV-2 3. Strategi dan Kebijakan SKPA......IV-2 I. Bab V Rencana Program dan Kegiatan, Indikator Kinerja, Kelompok Sasaran dan Pendanaan Indikatif......V-1 1. Program dan Kegiatan......V-1 2. Indikator Kinerja......V-3 3. Kelompok Sasaran......V-4 4. Pendanaan Indikatif......V-4 J. Bab VI Rencana Program dan Kegiatan, Indikator Kinerja, Kelompok Sasaran dan Pendanaan Indikatif......V-1 1. Program dan Kegiatan......V-1 2. Indikator Kinerja......V-3 3. Kelompok Sasaran......V-4 4. Pendanaan Indikatif......V-4 ii

4 BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Perencanaan pembangunan nasional melingkupi berbagai tahapan pelaksanaan, yaitu berawal dari penyusunan rencana, penetapan rencana, pengendalian pelaksanaan rencana dan evaluasi pelaksanaan rencana. Tahapan penyusunan dan penetapan rencana pembangunan yang dilaksanakan baik di Tingkat Nasional maupun Tingkat Daerah (Provinsi dan Kabupaten/Kota) meliputi Rencana Pembangunan Jangka Panjang (RPJP) untuk perencaaan pembangunan selama 20 tahun, Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) untuk perencaaan pembangunan selama 5 tahun dan Rencana Pembangunan Tahunan. Di Tingkat Nasional RPJP, RPJM dan Rencana Pembangunan Tahunan disiapkan oleh Menteri dan disahkan dengan Undang-undang. Sedangkan ditingkat provinsi dan Kabupaten/kota disahkan melalui Peraturan Daerah. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Pembangunan Daerah mendefinisikan Perencanaan Pembangunan Daerah adalah suatu proses penyusunan tahapan-tahapan kegiatan yang melibatkan berbagai unsur pemangku kepentingan didalamnya, guna pemanfaatan dan pengalokasian sumber daya yang ada dalam rangka meningkatkan kesejahteraan sosial dalam suatu lingkungan wilayah/daerah dalam jangka waktu tertentu. Lebih lanjut, Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 Tentang Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 Tentang Tahapan, Tatacara Penyusunan, Pengendalian, Dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah menjelaskan bahwa Ruang Lingkup Perencanaan Pembangunan Daerah terdiri atas: Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD), Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJMD), Rencana Strategis Satuan Kerja Perangkat Daerah (Renstra SKPD), Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) dan Rencana Kerja Satuan Kerja Perangkat Daerah (Renja SKPD). Rencana Stratregis Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika Aceh, selanjutnya disebut Renstra Dishubkomintel Aceh Tahun merupakan Renstra SKPD, dalam Pemerintah Aceh disebut Renstra SKPA, disusun berdasarkan amanah dalam Permendagri No. 54 Tahun Renstra yang merupakan dokumen perencanaan SKPA periode 5 (lima) tahunan antara lain disusun dengan berpedoman kepada Rencana Pembangunan Jangka RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH I-1

5 Menengah Aceh (RPJMA) Tahapan pembangunan yang telah dirumuskan dalam RPJMA dimaksud, dijabarkan secara lebih terinci dalam pengembangan sektor perhubungan, komunikasi, informasi dan telematika. Di dalam Renstra Dishub Komintel Aceh secara terstruktur memuat Visi, Misi, Tujuan, Strategi, kebijakan, program dan kegiatan pembangunan dibidang Perhubungan, komunikasi, Informasi dan Telematika Aceh yang memiliki sasaran strategis dan ukuran pencapaian yang terukur. 1.2 Landasan Hukum Landasan Hukum dalam Penyusunan Renstra Dishubkomintel Aceh Tahun adalah: 1. Ketetapan Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia Nomor VII/MPR/2001 tentang Visi Indonesia Masa Depan; 2. Undang-Undang Nomor 44 Tahun 1999 tentang Penyelenggaraan Keistimewaan Provinsi Daerah Istimewa Aceh; 3. Undang-Undang Nomor 37 Tahun 2000 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang Nomor 2 tahun 2000 tentang Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Sabang; 4. Undang-undang Nomor 17 tahun 2003 tentang Keuangan Negara; 5. Undang-Undang Nomor 1 tahun 2004 tentang Perbendaharaan Anggaran; 6. Undang-Undang Nomor 25 tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional; 7. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Undang-undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang perubahan kedua Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah; 8. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan Pusat dan Pemerintahan Daerah; 9. Undang-Undang Nomor 11 tahun 2006 tentang Pemerintahan Aceh; 10. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional Tahun ; 11. Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang Penanggulangan Bencana; 12. Undang-Undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang; 13. Peraturan Pemerintah Nomor 79 tahun 2005 tentang Pedoman Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah; 14. Peraturan Pemerintah Nomor 3 Tahun 2007 tentang Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Kepada Pemerintah, Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Kepala Daerah Kepada Dewan Perwakilan RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH I-2

6 Rakyat Daerah, dan Informasi Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Kepada Masyarakat; 15. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah; 16. Peraturan Pemerintah Nomor 26 Tahun 2008 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Nasional; 17. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2010 tentang Tata Cara Pelaksanaan Tugas dan Wewenang serta Kedudukan Keuangan Gubernur sebagai Wakil Pemerintah di Wilayah Provinsi; 18. Peraturan Pemerintah Nomor 83 Tahun 2010 tentang Pelimpahan Kewenangan Pemerintah kepada Dewan Kawasan Sabang; 19. Peraturan Presiden Nomor 11 Tahun 2010 tentang Kerjasama Pemerintah Aceh dengan Lembaga atau Badan di Luar Negeri; 20. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian, dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah; 21. Qanun Aceh Nomor 5 tahun 2007 Tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja Dinas, Lembaga Teknis Daerah, dan Lembaga Daerah Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam; 22. Qanun Aceh Nomor 1 Tahun 2008 tentang Pengelolan Keuangan Aceh; 23. Qanun Aceh Nomor 2 Tahun 2008 tentang Pengalokasian Tambahan Dana Bagi Hasil Minyak dan Gas Bumi dan Penggunaan Dana Otonomi Khusus. 24. Peraturan Gubernur Nanggroe Aceh Darussalam Nomor : 18 TAHUN 2008 tentang Rincian Tugas Pokok Dan Fungsi Pemangku Jabatan Struktural Di Lingkungan Dinas-dinas Pemerintah Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam 25. Peraturan Gubernur Nanggroe Aceh Darussalam Nomor : 18 TAHUN 2009 tentang Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Unit Pelaksana Teknis Dinas Pada Dinas Perhubungan Komunikasi Informasi dan Telematika Aceh. 1.3 Maksud dan Tujuan Maksud dari penyusunan Renstra Dishubkomintel Aceh Tahun adalah memberikan gambaran tentang visi, misi, tujuan, sasaran, strategi, kebijakan, dan program Dishubkomintel Aceh dalam kurun waktu Renstra Dishubkomintel Aceh Tahun menjadi acuan dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi Dishubkomintel Aceh di bidang pembangunan dan penyelenggaraan pelayanan perhubungan, komunikasi dan informasi dalam rangka meningkatkan aksesibilitas & mobilitas orang dan barang, serta teknologi RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH I-3

7 komunikasi dan informasi agar terciptanya pelayanan informasi kepada publik secara prima, transparan dan akuntabel. Adapun yang menjadi tujuan dari penyusunan Renstra ini adalah untuk meningkatkan pelayanan perhubungan, komunikasi dan informasi yang lebih baik kepada masyarakat, secara berkelanjutan dengan didukung oleh keterpaduan pilar-pilar utama sektor perhubungan darat, laut, udara, pos dan telekomunikasi, informasi dan komunikasi serta telematika. Pelaksanaan pelayanan masyarakat dijalankan dengan berpedoman pada prinsip-prinsip manajemen modern berbasis Informasi dan teknologi (IT) dengan sistem pengelolaan secara efektif, efesien dan berorientasi pada kebutuhan masyarakat dengan fokus pada pembangunan infrastruktur perhubungan yang terintegrasi sesuai arahan Rencana Tata Ruang Wilayah Aceh (RTRWA). Arah pengembangan pembangunan di Bidang Perhubungan, dan Bidang Komunikasi Informasi dan Telematika disusun mengacu pada 10 (sepuluh) prioritas pembangunan Aceh yaitu Reformasi, Birokrasi dan Tata Kelola Pemerintahan, Keberlanjutan Perdamaian, dinul Islam, sosial budaya dan adat, Ketahanan Pangan dan nilai tambah pertanian, Penanggulangan Kemiskinan, Pendidikan, Kesehatan, Infrastruktur yang terintegrasi, sumber daya alam berkelanjutan serta lingkungan hidup dan kebencanaan. Pelaksanaan pengembangan ini didukung dengan adanya kewenangan-kewenangan Otonomi Khusus Aceh pada bidang Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika sesuai Undang Undang Pemerintah Aceh (UUPA). 1.4 Sistematika Penulisan Sistematika Penulisan Renstra Dishubkomintel Aceh Tahun adalah: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang 1.2 Landasan Hukum 1.3 Maksud dan Tujuan 1.4 Sistematika Penulisan RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH I-4

8 BAB II BAB III BAB IV BAB V BAB VI GAMBARAN PELAYANAN SKPA 2.1 Tugas, Fungsi dan Struktur Organisasi (Tabel Terlampir) 2.2 Sumber Daya SKPA (Tabel Terlampir) 2.3 Kinerja Pelayanan SKPA (Tabel Terlampir) 2.4 Tantangan dan Peluang Pembangunan Pelayanan SKPA ISU-ISU STRATEGIS BERDASARKAN TUGAS DAN FUNGSI 3.1 Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi Pelayanan SKPA 3.2 Telaahan Visi, Misi, dan Program Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Terpilih 3.3 Telaahan Renstra K/L dan Renstra 3.4 Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah dan Kajian Lingkungan Hidup Strategis 3.5 Penentuan Isu-Isu Strategis VISI, MISI, TUJUAN DAN SASARAN, STRATEGI DAN KEBIJAKAN 4.1 Visi dan Misi SKPA 4.2 Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah SKPA (Tabel terlampir) 4.3 Strategi dan Kebijakan SKPA RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA, KELOMPOK SASARAN, DAN PENDANAAN INDIKATIF INDIKATOR KINERJA SKPA YANG MENGACU PADA TUJUAN DAN SASARAN RPJMA RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH I-5

9 BAB II GAMBARAN PELAYANAN DISHUBKOMINTEL ACEH 2.1 Tugas, Fungsi dan Struktur Organisasi Struktur organisasi Dinas Perhubungan Komunikasi Informasi dan Telematika Aceh dibentuk berdasarkan Qanun Nomor 5 Tahun Ditindak lanjuti dengan pembentukan UPTD dalam lingkungan Dishubkomintel Aceh sesuai dengan Peraturan Gubernur Nanggroe Aceh Darussalam Nomor : 18 Tahun 2009 tentang Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Unit Pelaksana Teknis Dinas Pada Dinas Perhubungan Komunikasi Informasi dan Telematika Aceh. Susunan Organisasi Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika yang yang telah terbentuk terdiri dari : 1. Kepala Dinas 2. Sekretariat, membawahi: a. Sub Bagian Umum b. Sub Bagian Kepegawaian dan Tata Laksana c. Sub Bagian Keuangan 3. Bidang Program dan Pelaporan, membawahi : a. Seksi Data dan Infromasi b. Seksi Penyusunan Program c. Seksi Pemantauan, Evaluasi dan Pelaporan 4. Bidang Perhubungan Darat, membawahi: a. Seksi Angkutan b. Seksi Pengawasan Keselamatan dan Pembinaan Sarana c. Seksi Prasarana 5. Bidang Perhubungan Laut, membawahi : a. Seksi Angkutan dan Kepelabuhanan b. Seksi Perkapalan dan Kepelautan c. Seksi Penjagaan dan Penyelamatan 6. Bidang Perhubungan Udara, membawahi : a. Seksi Angkutan dan Bandar Udara b. Seksi Sertifikasi Kelaikan Udara c. Seksi Telekomunikasi Navigasi dan Listrik 7. Bidang Pos dan Telekomunikasi, membawahi : a. Seksi Pelayanan Pos dan Telekomunikasi b. Seksi Frekuensi Radio c. Seksi Perizinan 8. Bidang Pemberdayaan Sistem Informasi dan Teknologi Telematika, membawahi: RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-1

10 a. Seksi Sistem Informasi Manajemen dan Telematika b. Seksi Pemberdayaan c. eksi Pengawasan 9. Bidang Manajemen Data Base Pelayanan Media dan Informasi, membawahi : a. Seksi Bank Data b. Seksi Pelayanan Media c. Seksi Pelayanan Informasi 10. Unit Pelaksana Teknis Daerah Seuramo Informasi Aceh a. Sub Bagian Tata Usaha b. Seksi Elektronik Cetak dan Grafika c. Seksi Konvensional 11. Unit Pelaksana Teknis Daerah Telematika a. Sub Bagian Tata Usaha b. Seksi Multi Media dan Informatika c. Seksi Jaringan Telekomunikasi j. Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD); Susunan organisasi ini disusun secara struktural dan dapat dilihat sesuai Gambar dibawah ini: RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-2

11 Gambar 2.2 Struktur Organisasi Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika Aceh RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-3

12 Penyelenggaraan tugas dan fungsi masing-masing organisasi dilaksanakan dengan berpedoman kepada Peraturan Gubernur Nanggroe Aceh Darussalam Nomor : 18 Tahun 2008 tentang Rincian Tugas Pokok Dan Fungsi Pemangku Jabatan Struktural Di Lingkungan Dinas-Dinas Pemerintah Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam. Tugas dan fungsi Dishubukomintel Aceh secara umum yaitu melaksanakan tugas umum pemerintahan dan pembangunan di bidang perhubungan, komunikasi, informasi dan telematika. Rincian tugas dan fungsi masing-masing organisasi dapat diuraikan sebagaiberikut: a. Kepala Dinas Tugas Pokok Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika mempunyai tugas melakukan tugas umum pemerintahan di bidang perhubungan darat, laut, udara, pemberdayaan sistem infomasi dan teknologi telematika, manajemen data base, pelayanan media dan informasi, pos dan telekomunikasi sesuai dengan Peraturan Perundangundangan. fungsi : 1. Pelaksanaan urusan ketatausahaan Dinas; 2. Penyusunan program kerja tahunan, jangka menengah dan jangka panjang; 3. Penyusunan program dan kebijakan teknis di bidang perhubungan, komunikasi, informasi dan telematika, pos dan telekomunikasi; 4. Pemberian perizinan dan pelaksanaan pelayanan umum lintas kabupaten/kota di bidang perhubungan, komunikasi, informasi dan telematika, pos, dan telekomunikasi; 5. Pembinaan teknis di bidang perhubungan, komunikasi, informasi dan telematika lintas Kabupaten/Kota, pos dan telekomunikasi; 6. Pengawasan dan pengendalian di bidang perhubungan, komunikasi, informasi dan telematika, pos dan telekomunikasi; 7. Pembuatan rencana teknis Bandar Udara Umum yang mengacu pada standar yang berlaku; 8. Perencanaan tata ruang perhubungan, komunikasi, informasi dan telematika provinsi; 9. Perencanaan dan pembangunan jaringan jalan kereta api lintas kabupaten/kota; 10. Penelitian bidang perhubungan, komunikasi, informasi dan telematika yang mencakup wilayah provinsi; 11. Pelaksanaan kerjasama pembinaan search and resque provinsi; 12. Pemantuan, evaluasi dan pelaporan; RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-4

13 13. Pelaksanaan koordinasi dengan instansi dan atau lembaga terkait lainnya di bidang perhubungan, komunikasi, informasi dan telematika; 14. Pembinaan UPTD; dan 15. Pelaksanaan tugas-tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh Gubernur sesuai dengan tugas dan fungsinya. b. Sekretariat Tugas Pokok Melakukan pengelolaan urusan administrasi, umum, fungsi : 1. Pelaksanaan urusan ketatausahaan, rumah tangga, barang inventaris, aset, perlengkapan, peralatan, pemeliharaan dan perpustakaan; 2. Pembinaan kepegawaian, organisasi, ketatalaksanaan, hukum dan perundangundangan serta pelaksanaan hubungan masyarakat; 3. Pengelolaan administrasi keuangan; dan 4. Pelaksanaan tugas-tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika sesuai dengan tugas dan fungsinya. c. Bidang Program dan Pelaporan Tugas Pokok Melakukan kegiatan penyusunan program kerja tahunan, jangka menengah, jangka panjang, penelitian, pengkajian, pengembangan data, informasi, pemantauan, evaluasi dan pelaporan kegiatan pelaksanaan perhubungan, komunikasi, informasi dan telematika. Fungsi 1. Penyusunan rencana program kerja, analisa dan evaluasi yang berkaitan dengan pengembangan Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika; 2. Pengumpulan, pengolahan dan penyajian data dan informasi di Bidang Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika; 3. Pelaksanaan penelitian, pengkajian dan pengembangan di Bidang Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika; 4. Penyiapan data dan informasi di Bidang Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika; 5. Pemantauan, evaluasi dan pelaporan pelaksanaan kegiatan rutin dan pembangunan Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika; 6. Penyusunan rencana strategis, laporan akuntabilitas kinerja dan rencana kinerja Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika dan RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-5

14 7. Pelaksanaan tugas tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika sesuai dengan tugas dan fungsinya d. Bidang Perhubungan Darat; Tugas Pokok Melakukan penetapan sistem jaringan dan simpul perhubungan darat, pembangunan, pemeliharaan fasilitas dan rambu lalu lintas pada jalan nasional, provinsi dan lintas kabupaten/kota, pengendalian dan pengawasan manajemen angkutan orang dan barang provinsi dan lintas Kabupaten/kota, penyuluhan dan bimbingan keselamatan, analisa kecelakaan dan pencegahan daerah rawan kecelakaan, pembinaan sekolah mengemudi dan kelaikan sarana angkutan perhubungan darat. Fungsi 1. Penetapan sistem jaringan dan simpul perhubungan darat, 2. Pemeliharaan fasilitas dan rambu lalu lintas pada jalan Nas, Prov, Kab/Kota. 3. Pengendalian dan pengawasan manajemen angkutan orang&barang 4. Penyuluhan dan Bimbingan Keselamatan 5. Analisa kecelakaan dan Pencegahan daerah Rawan Kecelakaan, 6. Pembinaan sekolah mengemudi 7. Kelaikan sarana angkutan darat 8. Penyediaan infrastruktur sarana dan Prasarana Perhubungan e. Bidang Perhubungan Laut; Tugas Pokok melakukan pembangunan pelabuhan, pengawasan dan pengendalian angkutan laut, kepelabuhanan, keselamatan pelayaran, penjagaan dan penyelamatan di pelabuhan, laut dan pantai dengan memperhatikan keterpaduan antar moda darat dan udara, menetapkan lokasi pemasangan dan pemeliharaan rambu laut dalam wilayah 4 (empat) mil sampai dengan 12 (dua belas) mil dari garis sempadan pantai. Fungsi 1. Pelaksanaan pengawasan dan pengendalian operasional angkutan laut. 2. Pelaksanaan pengawasan dan pengendalian operasional kepelabuhanan. 3. Pelaksanaan pengawasan dan pengendalian operasional perkapalan dan kepelautan. 4. Pelaksanaan pengawasan dan pengendalian penjagaan, penyelamatan di pelabuhan, laut dan pantai serta kesyahbandaraan. RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-6

15 5. Penetapan dan pemasangan rambu-rambu laut dalam wilayah laut 4 s/d 12 mil sempadan pantai. 6. Pelaksanaan koordinasi dengan instansi dan atau lembaga terkait lainnya di bidang perhubungan laut. 7. Pelaksanaan pembinaan terhadap pengendalian angkutan laut dan kepelabuhan serta keselamatan pelayaran kepada Unit Pelaksana Teknis (UPT) Perhubungan Laut. 8. Pelaksanaan pembangunan dan penetapan lokasi pelabuhan laut. 9. Pelaksanaan pembangunan kapal. 10. Pelaksanaan tugas-tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika sesuai dengan tugas dan fungsinya. f. Bidang Perhubungan Udara Tugas Pokok Melakukan pengawasan dan pengendalian terhadap pengelolaan bandar udara, angkutan udara, keselamatan penerbangan, sistem operasi dan navigasi udara, perawatan fasilitas bandar udara serta pembinaan asosiasi sub sektor perhubungan udara tingkat provinsi Fungsi 1. Pengawasan dan pengendalian kelancaran angkutan udara; 2. Ppengawasan dan pengendalian operasional dan keselamatan penerbangan; 3. Pengawasan dan pengendalian pengelolaan bandar udara; 4. Pembinaan terhadap asosiasi sub sektor perhubungan udara; 5. Pengawasan dan pengendalian sertifikasi kelaikan udara; 6. Pengawasan dan pengendalian telekomunikasi, navigasi dan listrik; 7. Pelaksanaan koordinasi dengan instansi dan atau lembaga terkait lainnya di bidang perhubungan Udara; dan 8. Pelaksanaan tugas-tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika sesuai dengan tugas dan fungsinya. g. Bidang Pemberdayaan Sistem Infomasi dan Teknologi Telematika; Tugas Pokok melakukan analisis, perencanaan sistem informasi (hardware, software dan jaringan), merumuskan kebutuhan data dan infromasi, serta membangun, mengembangkan, memelihara sistem informasi, pengawasan dan pengendalian sistem informasi manajemen, teknologi telematika, penerapan dan pemberdayaan sistem di lingkungan Pemerintah Daerah. Fungsi RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-7

16 1. Penyusunan kebutuhan alat perangkat komunikasi serta perangkat pendukung lainnya guna terwujudnya integrasi antar sistem; 2. Penyusunan konfigurasi alat perangkat keras dan lunak dan alat komunikasi serta perangkat pendukung lainnya dalam rangka melaksanakan sistem informasi dan pengolahan data; 3. Pembangunan dan pengembangan infrastruktur telematika di provinsi nanggroe aceh darussalam; 4. Penyelenggaraan komunikasi data dan informasi baik secara internal maupun eksternal di lingkungan pemerintah daerah 5. Pelaksanaan koordinasi dengan instansi terkait dalam hal teknis penyusunan aplikasi sistem informasi dan pengolahan data serta komunikasi data dan informasi; 6. Pengawasan dan pengendalian kebutuhan sistem informasi manajemen teknologi telematika di lingkungan pemerintah daerah; 7. Pengawasan dan pengendalian penggunaan teknologi telematika; 8. Pengawasan dan pengendalian pemberian rekomendasi penggunaan sistem informasi manajemen telematika; 9. Pelaksanaan koordinasi dengan instansi dan atau lembaga terkait lainnya di bidang pemberdayaan sistem infomasi dan teknologi telematika; dan 10. Pelaksanaan tugas-tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi Informasi dan Telematika sesuai dengan tugas dan fungsinya. h. Bidang Manajemen Data Base, Pelayanan Media dan Informasi; Tugas Pokok melakukan pengumpulan, pengolahan, dan pengelola data bank, pelayanan media dan informasi Fungsi 1. Pengelolaan bank data; 2. Pelaksanaan verifikasi dan perekaman data ke aplikasi sistem informasi dan aplikasi pengolahan data; 3. Pelaksanaan standarisasi dan interoperabilitas data; 4. Perancangan, pemeliharaan dan pengintregrasian database antar unit satuan kerja; 5. Pemeliharaan bank data atau pusat data dengan melakukan validasi dan pemutakhiran data pada database; 6. Pelaksanaan back up database dan pengamanan database 7. Pelaksanaan dan penerapan manajemen pelayanan media; 8. Pelaksanaan dan penerapan menajemen pelayanan informasi; 9. Pelaksanaan koordinasi dengan instansi dan atau lembaga terkait lainnya di bidang manajemen data base, pelayanan media dan informasi; dan 10. Pelaksanaan tugas-tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika sesuai dengan tugas dan fungsinya. RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-8

17 i. Bidang Pos dan Telekomunikasi; Tugas Pokok melakukan pelayanan informasi di bidang frekuensi radio, pos dan telekomunikasi, teknologi informasi dan cyber serta penyediaan sarana, prasarana pos dan telekomunikasi. Fungsi 1. perumusan kebijakan teknis di bidang pelayanan pos dan telekomunikasi; 2. penerbitan penyiapan bahan rekomendasi perizjnan di bidang pelayanan pos dan telekomunikasi; 3. penyediaan pelayanan informasi melalui teknologi informatika dan cyber; 4. penyediaan sarana, prasarana pelayanan pos dan telekomunikasi; 5. pelaksanaan koordinasi dengan instansi dan atau lembaga terkait lainnya di bidang pos dan telekomunikasi; dan 6. pelaksanaan tugas-tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika sesuai dengan tugas dan fungsinya. j. Unit Pelaksana Teknis Dinas Seuramo Informasi Aceh; Tugas Pokok 1. Penyusunan progran perencanaan di bidang media konvensional, elektronik, cetak dan grafika; 2. Pelaksanaan administrasi umum dan kerumahtanggan; 3. Pelaksanaan pengelolaan informasi melalui media konvensional; 4. Pelaksanaan pengelolaan informasi melalui media konvensional, elektronik, cetak dan grafika; 5. Pelaksanaan analisis media dan menghimpun opini publik; 6. Pelaksanaan pengelolaan media center dan telekonfren; 7. Pelaksanaan pengelolaan studio dan peralatan audio visual; 8. Pelaksanaan event organizer dan rumah produksi, dan; 9. Pelaksanaan monitoring, evaluasi dan pelaporan. k. Unit Pelaksana Teknis Dinas Telematika Tugas Pokok 1. Penyusunan progran perencanaan di bidang pengelolaan sarana jaringan telekomunikasi dan frekwensi, multimedia dan teknologi informasi (informatika); 2. Pelaksanaan administrasi umum dan kerumahtanggan; RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-9

18 3. Pelaksanaan monitoring jaringan telekomunikasi dan frekwensi; 4. Pelaksanaan aplikasi multimedia; 5. Pelaksanaan dan pengelolaan perangkat jaringan intranet dan internet; 6. Pelaksanaan aplikasi sistem informasi; 7. Pelaksanaan pengelolaan infrastuktur telekomunikasi; 8. Pelaksanaan pengelolaan infrastruktur informatika; 9. Pengelolaan perangkat monitoring spektrun frekwensi radio; dan 10. Pelaksanaan monitoring, evaluasi dan pelaporan. 2.2 Sumber Daya SKPA (Tabel Terlampir) Dishubkomintel Aceh menjalankan tugas dengan memanfaatkan secara optimal sumber daya dan fasilitas-fasilitas yang dimiliki. Sumber daya datersebut antara lain: 1. Sumber Daya Manusia Jumlah Pegawai Dinas Perhubungan Komunikasi Informasi & Telematika pada Tahun 2011 sebanyak 355 orang yang terdiri dari: Pegawai Negeri Sipil 289 Orang Tenaga Kontrak 66 Orang a. Berdasarkan Kualifikasi Pendidikan Sedangkan Jumlah Pegawai Negeri Sipil berdasarkan kualifikasi pendidikan pada Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi & Telematika Aceh adalah sebagai berikut : S3 = 2 Orang S2 = 28 Orang S1 = 103 Orang D.III = 37 Orang SLTA/SMU = 112 Orang SLTP = 6 Orang SD = 1 Orang b. Berdasarkan Pangkat dan Golongan Berdasarkan Pangkat dan Golongan Jumlah Pegawai Negeri Sipil yang berada pada Dinas Perhubungan Komunikasi Informasi dan Telematika Aceh adalah sebagai berikut : Pembina Utama Muda (IV/c) = 2 Orang Pembina Tingkat I (IV/b) = 8 Orang Pembina (IV/a) = 10 Orang Penata Tingkat I (III/d) = 32 Orang RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-10

19 Penata (III/c) = 38 Orang Penata Muda Tingkat I (III/b) = 74 Orang Penata Muda (III/a) = 45 Orang Pengatur Tingkat I (II/d) = 24 Orang Pengatur (II/c) = 9 Orang Pengatur Muda Tingkat I (II/b) = 15 Orang Pengatur Muda (II/a) = 27 Orang Juru Tingkat I (I/d) = 1 Orang Juru (I/c) = 4 Orang c. Jumlah Pejabat Struktural & Fungsional Jumlah Pejabat Struktural yang ada pada Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika Aceh adalah sebagai berikut : Pejabat Eselon II sebanyak 1 (satu) Orang, Pejabat Eselon III sebanyak 10 (sepuluh) orang dan Pejabat Eselon IV sebanyak 30 Orang. Sedangkan untuk Pejabat Fungsional Arsiparis sebanyak 1 (satu) orang. d. Berdasarkan Organisasi/Unit Kerja - Kepala Dinas = 1 Orang - Sekretariat = 58 Orang - Bidang Program dan Pelaporan = 25 Orang - Bidang Perhubungan Darat = 59 Orang - Bidang Perhubungan Laut = 15 Orang - Bidang Perhubungan Udara = 22 Orang - Bidang Pemberdayaan Sistem Informasi & Teknologi Telematika = 28 Orang - Bidang Manajemen Data Base Pelayanan Media & Informasi = 24 Orang - Bidang Pos dan Telekomunikasi = 13 Orang - UPTD Seuramo Informasi Aceh = 27 Orang - UPTD Telematika = 17 Orang 2. Sumber Daya Lain Yang termasuk sumber daya lain pada Dishubkomintel Aceh adalah Sarana dan prasarana pada Dishubkomintel Aceh yang dapat dijadikan tolak ukur dalam penentuan kinerja pelayanan dinas/uptd, termasuk ketersediaan fasilitas atau aset yang ada. Adapun aset yang ada di lingkungan Dishubkomintel Aceh adalah seperti terdapat pada tabe dibawah ini. RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-11

20 Tabel Sumber Daya Aset Dishubkomintel NO URUT GOL KODE BARANG NAMA BIDANG BARANG ASSET TAHUN 2012 KETERANGAN TANAH a. Tanah PERALATAN DAN MESIN a. Alat-alat Besar b. Alat-alat Angkutan c. Alat-alat Bengkel dan Alat Ukur e. Alat-alat Kantor dan Rumah Tangga f. Alat-alat Studio dan Komunikasi GEDUNG DAN BANGUNAN a. Bangunan Gedung b. Bangunan Monumen JALAN, IRIGASI DAN JARINGAN a. Jalan dan Jembatan b. Bangunan Air/Irigasi c. Instalasi d. Jaringan ASET TETAP LAINNYA a. Buku Perpustakaan b. Barang Bercorak kesenian/kebudayaan KONSTRUKSI DALAM PEKERJAAN a. Konstruksi dalam Pekerjaan J U M L A H RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-12

21 Rp (juta) 2.3 Kinerja Pelayanan (Tabel Terlampir) Kinerja Pelayanan Dishubkomintel selama 5 (lima) tahun terakhir tidak terlepas dari tupoksi yang dilaksanakan. Penilaian kinerja pada pembahasan ini dilaksanakan dengan menilai kondisi keuangan dan fisik yang dicapai. Berikut ditampilkan grafik realisasi keuangan selama 5 (lima) tahun terakhir. Target & Realisasi APBA , , , , , ,000 50, Tahun Anggaran Realisasi Deskripsi realisasi selama 5 (lima) tahun terakhir dapat dijelaskan bahwa target yang ditetapkan tidak seluruhnya dapat tercapai, rata-rata nilai yang tidak mencapai target tersebut berkisar antara 13%-31%, kecuali pada tahun 2008 yang mencapai 55%. Hal ini terjadi pada tahun pertama penggabungan dinas Perhubungan dengan Dinas Infokom dan Badan Pengelola Data Elektronik. Pada umumnya permasalahan utama tidak tercapainya target keuangan adalah karena terlambatnya pengesahan APBA. Di samping peninjauan realisasi kegiatan, tinjauan lain adalah pendapatan yang diperoleh dari kegiatan yang berlangsung di bawah kendali Dishubkomintel Aceh. Dalam hal ini pendapatan yang dikelola oleh Dishubkomintel Aceh adalah retribusi yang berasal dari hasil Penyewaan Kapal BRR, Kapal Pulo Rondo serta retribusi izin trayek. Pendapatan yang diperoleh selama 5 tahun terakhir sangat variatif. Besarnya realisasi tidak selamanya memiliki nilai yang positif dibandingkan target yang ditetapkan sebelumnya. Kondisi ini dapat dilihat pada grafik berikut ini. RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-13

22 Rp. (juta) Target dan Realisasi Pendapatan ,600 1,400 1,200 1, Tahun Target Realisasi Dari gambar terlihat nilai realisasi yang cukup tinggi pada tahun 2011 dibandingkan targetnya, yaitu sebesar 66%. Realisasi positif juga terjadi di tahun 2009, yaitu sebesar 21%. Selain kedua tahun di atas, nilai realisasi dibandingkan target masih bernilai negatif. 1. Program Pelayanan Administrasi Perkantoran Rata-rata pertumbuhan anggaran terbesar berada di kegiatan Penyediaan jasa Administrasi Keuangan sebesar 5,56 kali. Hal ini disebabkan oleh peningkatan anggaran yang significant di tahun 2009 yang mencapai 6,77 kali dibandingkan tahun 2007 dan peningkatan anggaran di tahun 2011 yang mencapai 10,81 kali dibandingkan tahun Namun realisasi anggaran pada tahun 2011 hanya mencapai 67,7%. 2. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur Kegiatan yang memiliki anggaran cukup besar pada program ini adalah kegiatan Pembangunan Gedung Kantor. Kegiatan tersebut memiliki realisasi anggaran yang cukup baik, walaupun rasio antara realisasi dan anggaran pada tahun 2009 hanya 0,52 kali namun pada tahun 2010 mencapai 0,95 kali dan pada tahun 2011 mencapai 0,91 kali. 3. Program Pembangunan Prasarana dan Fasilitas Perhubungan Pada tahun 2009 realisasi anggaran di seluruh kegiatan dalam program ini sangat rendah. Untuk kegiatan Perencanaan Pembangunan Prasarana dan Fasilitas Perhubungan dengan anggaran 15,413 M hanya terealisasi sebesar 4,315M (28%), bahkan untuk kegiatan Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan hanya terealisasi sebesar 4,4%. Di tahun 2010 dan 2011 realisasi anggaran sebagian besar kegiatan mencapai diatas 90%. 4. Program Pembangunan Prasarana dan Sarana Perhubungan RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-14

23 Kegiatan yang terdapat dalam program ini memiliki realisasi anggaran yang sangat kecil di tahun 2009, dimana rata-rata realiasi hanya sebesar 28,8%. Realisasi terbesar pada kegiatan Pembangunan Halte Bus, Taxi dan Gedung Terminal sebesar 65,6% dan terkecil pada kegiatan Pembangunan Sarana Perhubungan Laut sebesar 5,5%. Pada tahun 2010 seluruh kegiatan mampu mencapai realisasi anggaran rata-rata sebesar 97,8%. 5. Program Pengendalian dan Pengamanan Lalu Lintas Pada tahun 2010 kegiatan Pengadaan Rambu-rambu Lalu-Lintas memiliki ratarata pertumbuhan anggaran sebesar 1,50 kali dimana pertumbuhan terbesar terjadi di tahun 2010 sebesar 4,87 kali dibanding tahun 2009 dengan realisasi anggaran sebesar 99,4%. Kegiatan lain yang mengalami peningkatan anggaran adalah kegiatan Pengadaan Marka Jalan dengan rata-rata pertumbuhan anggaran 0,27 kali dan rata-rata realisasi 90%. 6. Program Peningkatan Kelaikan Pengoperasian Kendaraan Bermotor Kegiatan Pembangunan Balai Pengujian Kendaraan Bermotor memiliki realisasi anggaran terkecil pada tahun 2009, dimana realisasi anggaran yang tercapai hanya sebesar 23,2%. Pada tahun 2011 realisasi anggaran mencapai 91,6% dengan peningkatan anggaran sebesar 1,36 kali dari tahun Program Pengembangan Komunikasi, Informasi dan Media Massa Kegiatan yang mengalami pertumbuhan anggaran yang cukup besar adalah kegiatan Pengadaan Perangkat Keras SIMDA yang memiliki rata-rata pertumbuhan sebesar 2,89 kali dengan rata-rata realisasi sebesar 95%, dimana peningkatan terbesar terjadi di tahun 2011 dengan peningkatan sebesar 9,21 kali dibandingkan tahun Program Fasilitas Peningkatan SDM Bidang Komunikasi dan Informasi Kegiatan Penyebarluasan Informasi Melalui Media Penyiaran mengalami penurunan anggaran dengan rata-rata pertumbuhan sebesar (0,41) kali. Ratarata realisasi anggaran sebesar 66%, dimana realisasi terendah terjadi di tahun 2009 sebesar 4,9% dan tertinggi di tahun 2011 sebesar 99,8%. Banyak permasalahan yang dialami secara fisik dalam pelaksanaan pekerjaan. Hal ini telah menghambat kinerja pelayanan untuk dapat dikatakan optimal. Adaun permalahan yang diidentifikasi yang menjadi kendala dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi adalah sebagai mana tertera pada tabel 2.2 terlampir. 2.4 Tantangan dan Peluang Pembangunan Pelayanan a. Tantangan RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-15

24 Secara umum pelayanan sektor Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Telematika Aceh belum dapat dikatakan optimal. Hal ini dipengaruhi oleh beberapa hambatan antara lain: 1. Belum adanya regulasi di daerah dalam pelaksanaan pelayanan seperti Qanun RTRWA, Qanun penyelenggaraan perhubungan, Peraturan Gubernur tentang Tataran Transportasi Wilayah serta berbagai Peraturan lainnya yang menjabarkan secara teknis pengendalian dan pengawasan sarana dan prasarana transportasi, komunikasi, informasi dan telematika; 2. Kurangnya keterlibatan operator atau dunia usaha dan partisipasi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan demand terhadap sarana angkutan barang dan penumpang di seluruh Aceh. 3. Perkembangan teknologi informasi yang begitu pesat telah mendorong besarnya kebutuhan pelayanan sektor Komunikasi, Informasi dan Telematika, yang dihadapkan pada berbagai keterbatasan pemerintah. 4. Ketimpangan dalam distribusi dan supply informasi, konektivitas jaringan komunikasi dan telematika antara kawasan perkotaan dan perdesaan oleh pihak swasta. Jaringan infrastruktur Komunikasi, Informasi dan Telematika yang terbagun selama ini hanya terfokus pada Banda Aceh dan sebagian ibukota Kabupaten atau kota di Aceh, sementara di luar ibu kota kabupaten di Aceh masih membutuhkan pengembangan fasilitas yang lebih besar. 5. Keterbatasan anggaran; b. Peluang Ditengah keterbatasan yang ada, pelayanan jasa transportasi, Komunikasi,Informasi dan telematika sebenarnya memiliki peluang yang besar untuk dapat dikembangkan. Secara garis besar peluang ini dapat diuraikan sebagai berikut: 1. Adanya kewenangan yang lebih besar pada sector perhubungan, komunikasi dan informatika berdasarkan UU No. 11 Tahun 2006 tentang Pemerintahan Aceh; 2. Adanya dukungan dari Pemerintah berupa pembiayaan dan penetapan beberapa kawasan penting untuk pembangunan infrastruktur dan pengembangan wilayah; 3. Adanya peralatan dan teknologi komunikasi yang dapat mempermudah dan meningkatkan kinerja pelayanan; 4. Adanya kerjasama dengan berbagai intansi pemerintah dan non pemerintah dalam pelayanan komunikasi dan informatika RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-16

25 RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH II-17

26 BAB III ISU-ISU STRATEGIS BERDASARKAN TUGAS DAN FUNGSI 3.1 Identifikasi Jaringan Transportasi Berdasarkan RTRWA dan TATRAWIL ACEH Berdasarkan PP 26/2008 Pasal 11 sistem perkotaan nasional terdiri atas PKN (Pusat Kegiatan Nasional), PKW (Pusat Kegiatan Wilayah), dan PKL (Pusat Kegiatan Lokal). Untuk PKN dan PKW telah ditetapkan dalam PP 26/2008 tersebut, sementara untuk PKL ditetapkan dengan Qanun Aceh Nomor 19 Tahun 2013 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Aceh Selain sistem perkotaan nasional tersebut di atas, dalam PP 26/2008 Pasal 13 ditetapkan pula PKSN (Pusat Kegiatan Strategis Nasional). Pengembangan PKSN ini untuk mendorong perkembangan kawasan perbatasan negara. Penetapan sistem perkotaan nasional yang terkait dengan wilayah Provinsi ACEH. Ada 3 catatan penting dalam konteks sistem perkotaan tersebut, yaitu: 1) Sabang, selain ditetapkan sebagai PKW juga ditetapkan sebagai PKSN. Konteks pengembangan Sabang ini selain berkenaan dengan revitalisasi dan percepatan pengembangan kota-kota pusat pertumbuhan nasional, juga berkenaan dengan percepatan pengembangan kota-kota utama kawasan perbatasan. 2) Banda Aceh dan Meulaboh ditetapkan sebagai PKW (namun Banda Aceh dalam RTRWA ditetapkan sebagai PKN) dalam konteks pengembangannya selain berkenaan dengan revitalisasi dan percepatan pengembangan kota-kota pusat pertumbuhan nasional, juga berkenaan dengan pengendalian kota-kota berbasis mitigasi bencana. 3) Pusat-pusat lainnya: Lhokseumawe (PKN), Langsa dan Takengon (PKW), dikembangkan dalam konteks pengembangan/peningkatan fungsi dan revitalisasi kota-kota yang telah berfungsi. RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH III-1

27 Tabel 3.1 Sistem Perkotaan Nasional di Wilayah Propinsi Aceh Pelaksanaan pelayanan perhubungan sebagai bagian penyelenggaraan distribusi dan perdagangan yang dilaksanakan dalam Kawasan Strategis Aceh terbagi dalam enam zona Aceh Trade and Distribution Center (ATDC). Kawasan ATDC ini harus mendapat prioritas dalam pengembangan sistem transportasi di wilayah Aceh. Mengacu pada keberadaan kawasan ATDC ini,maka pembinaan pelayanan dan peningkatan kinerja jaringan transportasi dikelompokkan ke dalam 4 (empat) zona kerja (Otoritas Transportasi) berdasarkan letak geografis, dengan pengelolaan sebagai berikut: a. Zona Pusat, terdiri atas Kota Sabang, Kab. Aceh Besar, Kabupaten Pidie serta Kota Banda Aceh; b. Zona Utara - Timur, terdiri atas Kab. Pidie Jaya, Kab. Bireun, Ka. Aceh Utara, Kota Lhoksumawe, Kab. Aceh Tengah, Kab. Bener Meriah, Kab. Aceh Timur, Kota Langsa serta Kab. Aceh Tamiang; c. Zona Barat, terdiri atas Kab. Aceh Barat, Kab. Nagan Raya serta Kab. Aceh Jaya; dan d. Zona Tenggara-Selatan, terdiri atas Kab. Aceh Selatan, Kab. Aceh Barat Daya, Kab. Simeulue, Kab. Gayo Lues, Kab. Aceh Tenggara, Kota Subulussalam serta Kab. Singkil. (Peta Zona) RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH III-2

28 3.2 Pemutakhiran Data Zona Pusat Secara umum kondisi prasarana transportasi pada zona pusat adalah paling baik dibandingkan dengan zona lainnya, dengan total persentase rata-rata adalah mendekati 70%. Akan tetapi, masih terdapat kondisi prasarana dibawah 50% yaitu Pelabuhan penyeberangan Balohan, Pelabuhan penyeberangan Lamteng, dan Pelabuhan Bebas-Sabang. Pelabuhan penyebrangan Balohan belum memiliki fasilitas pendukung seperti genset,kantin dan beberapa lampu penerangan terminal.untuk fasilitas darat masih memerlukan peningkatan kapasitas air bersih,tangki Bbm,landscape,mushalla dan drainase.pelabuhan penyeberangan Lamteng belum memiliki rambu suar laut dan breakwater,dan fasilitas sisi darat berupa teminal umum. Pada Pelabuhan Sabang, hanya dibutuhkan beberapa fasilitas penunjang seperti: forklift,crane dan kapal pandu. Kondisi prasarana transportasi pada zona pusat digambarkan dalam tabel 3.2 Berikut: RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH III-3

29 Tabel 3.2 Kondisi Prasarana Transportasi Zona Pusat No Prasarana Kabupaten/kota Kondisi Prasarana Transporatsi Darat A. Terminal Type A 1. Terminal Banda Aceh Banda Aceh Terminal Sigli Pidie B. Fasilitas Keselamatan LLAJ 1. Faskes LLAJ Nasional Faskes LLAJ Provinsi C. Pelabuhan Penyeberangan 1. Pelabuhan Penyeberangan Balohan Sabang 2. Pelabuhan Penyeberangan Ulee Lheue Banda Aceh 3. Pelabuhan Penyeberangan Lamteng Aceh Besar Transporatsi Laut A. Pelabuhan 1. Pelabuhan Sabang Sabang Pelabuhan Malahayati Aceh Besar Transportasi Udara A. Bandar Udara 1. Bandar Udara Maimun Saleh Sabang Bandar Udara Internasional Sultan 2. Aceh Besar Iskandar Muda Rata-rata Pemutakhiran Data Zona Utara - Timur Pada Zona Utara-Timur, kondisi prasarana transportasi sudah sedikit lebih baik dengan tingakat kondisi prasarana rata-rata adalah 49,565%. Pada prasarana transportasi darat, beberapa terminal type-b masih perlu penanganan yaitu Terminal Bireuen (40,52%) berupa rambu lalu lintas dilingkungan terminal dan saluran drainase, Lhoksukon (31,03%) berupa kantor terminal beserta fasilitas penunjang, dan Pantonlabu (36,21%) berupa ruang tunggu pengantar/penjemput,menara pengawas serta lampu penerangan. Pada sub sektor perhubungan laut, pelabuhan Idi dengan persentase 14,13%, masih perlu penanganan lebih serius pada: dermaga RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH III-4

30 causeway,gudang dan lapangan penumpukan dan untuk sub sektor perhubungan udara, sudah sangat memadai yaitu Bandara Malikussaleh (66,46%) dan Bandara Rembele (63,41%). Kondisi prasarana transportasi pada zona utara-timur digambarkan dalam tabel 3.3 Berikut: Tabel 3.3 Kondisi Prasarana Transportasi Zona Utara-Timur No Prasarana Kabupaten/kota Kondisi Prasarana Transporatsi Darat A. Terminal Type A 1. Terminal Cunda Lhokseumawe Terminal Langsa Langsa B. Terminal Type B 1. Terminal Bireuen Bireuen Terminal Lhoksukon Aceh Utara Terminal Panton Labu Aceh Utara Terminal Kuala Simpang Aceh Tamiang Terminal Takengon Aceh Tengah C. Fasilitas Keselamatan LLAJ 1. Faskes LLAJ Nasional Faskes LLAJ Provinsi Transporatsi Laut A. Pelabuhan 1. Pelabuhan Lhokseumawe Lhokseumawe Pelabuhan Kuala Langsa Langsa Pelabuhan Idi Aceh Timur Transportasi Udara A. Bandar Udara 1. Bandar Udara Malikussaleh Aceh Utara Bandar Udara Rembele Bener Meriah Bandar Udara Point 'A' Rata-rata Aceh Utara Pemutakhiran Data Zona Barat Zona transportasi Barat memiliki tingkat kondisi prasarana sebesar 50,75%. Namun, pembenahan serius pada prasarana perhubungan laut, dengan tingkat kondisi prasarana Pelabuhan Meulaboh 38,04% dan Pelabuhan Calang 10,87%. Pada pelabuhan Meulaboh belum memiliki lapangan penumpukan,serta fasilitas penunjang berupa forklift dan crane. Pelabuhan calang masih dalam tahap konstruksi yang didanai dari APBN. Kondisi prasarana transportasi pada zona barat digambarkan dalam tabel 3.4 berikut; RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH III-5

31 Tabel 3.4 Kondisi Prasarana Transportasi Zona Barat Kondisi No Prasarana Kabupaten/kota Prasarana Transporatsi Darat A. Terminal Type A 1. Terminal Meulaboh Aceh Barat B. Terminal Type B 1. Terminal Nagan raya Nagan Raya Terminal Calang Aceh Jaya C. Fasilitas Keselamatan LLAJ 1. Faskes LLAJ Nasional Faskes LLAJ Provinsi Transporatsi Laut A. Pelabuhan 1. Pelabuhan Meulaboh Aceh Barat Pelabuhan Calang Aceh Jaya Transportasi Udara A. Bandar Udara 1. Bandar Udara Cut Nyak Dhien Rata-rata Nagan Raya Pemutakhiran Data Zona Selatan - Tenggara Zona Selatan-Tenggara adalah zona yang paling rendah memiliki prosentasekondisi prasarana. Pada beberapa prasarana,dapat dikatakan belum layak oprasional.terminal Subussalam (18,10%) masih membutuhkan pembangunan gedung ruang tunggu kedatangan dan keberangkatan beserta area parkir.pelabuhan penyebrangan pulau banyak masih membutuhkan rambu suar laut,ganway,terminal,dan beberapa fasilitas penunjang. Pelabuhan singkil dan bandar udara Blangkejeren masih dalam tahap pembangunan.kondisi prasarana transportasi pada zona selatan-tenggara digambarkan dalam tabel 3.5 berikut, RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH III-6

32 Tabel 3.5 Kondisi Prasarana Transportasi Zona Selatan-Tenggara No Prasarana Kabupaten/kota Kondisi Prasarana Transportasi Darat A. Terminal Type B 1. Terminal Subulussalam Subulussalam Terminal Kutacane Aceh Tenggara 68.1 B. Fasilitas Keselamatan LLAJ 1. Faskes LLAJ Nasional Faskes LLAJ Provinsi C. Pelabuhan Penyeberangan Pelabuhan Penyeberangan Labuhan 1. Aceh Selatan Haji Pelabuhan Penyeberangan Singkil Aceh Singkil Pelabuhan Penyeberangan Pulau 3. Aceh Singkil Banyak Pelabuhan Penyeberangan Sinabang Simeulue Transporatsi Laut A. Pelabuhan 1. Pelabuhan Tapaktuan Aceh Selatan Pelabuhan Susoh Aceh Barat Daya Pelabuhan Singkil Aceh Singkil Pelabuhan Sinabang Simeulue Transportasi Udara A. Bandar Udara 1. Bandar Udara T. Cut Ali Aceh Selatan Bandar Udara Kuala Batee Aceh Barat Daya Bandar Udara Alas Lauser Aceh Tenggara Bandar Udara Hamzah Fansuri Aceh Singkil Bandar Udara di Blangkejeren Gayo Lues Bandar Udara Lasikin Simeulue Rata-rata Sumber : Dishubkomintel Aceh RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH III-7

33 RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH III-8

34 RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH III-9

35 RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH III-10

36 BAB IV VISI, MISI, TUJUAN DAN SASARAN, STRATEGI DAN KEBIJAKAN 4.1 Visi dan Misi SKPA Visi Dinas Perhubungan dan Komintel Terwujudnya Pelayanan Perhubungan dan Komunikasi, Informasi dan Telematika Yang Terintegrasi dan Berkelanjutan Penjelasan Visi : - Berkelanjutan meliputi efisien, harga terjangkau, ramah lingkungan, profesional, mandiri dan produktif. - terintegrasi meliputi keterpaduan dengan kawasan ekonomi, sosial serta pertahanan dan keamanan, dan keterpaduan antar dan inter moda transportasi Misi Dinas Perhubungan dan Komintel SEKTOR PERHUBUNGAN Meningkatkan aksesibilitas masyarakat terhadap pelayanan jasa perhubungan serta pelayanan dan pengelolaan jasa perhubungan yang handal dan berkualitas SEKTOR KOMUNIKASI dan INFORMASI Membangun jaringan informasi dan mengintegrasikan data kelompok-kelompok informasi masyarakat sebagai penggerak forum dialogis dalam memecahkan persoalan-persoalan yang dihadapi masyarakat. SEKTOR TELEMATIKA Membangun dan mengembangkan E-Government Pemerintah Aceh dalam rangka meningkatkan kualitas penyelenggaraan administrasi Pemerintahan Aceh yang berbasis tekhnologi informasi dan komunikasi guna memberikan layanan informasi publik secara transparan dan akuntabel RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH IV-1

37 4.2 Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah SKPA (Tabel terlampir) Tujuan 1. Meningkatkan pelayanan dan keselamatan lalu lintas pada ruas jalan Provinsi; 2. Meningkatkan jaringan pelayanan dan prasarana perhubungan; 3. Meningkatkan sarana dan prasarana serta profesionalisme sumber daya aparatur bidang komunikasi dan informatika; 4. Mengoptimalkan pemanfaatan sarana komunikasi dan informasi pemerintah dan masyarakat, serta melaksanakan diseminasi informasi; 5. Meningkatnya pengelolaan data secara elektronik dan sistematis melalui sinergitas antar pengelola dan sumber data. Sasaran Sasaran pembangunan transportasi, komunikasi, informasi dan telematika Aceh Tahun adalah: 1. Terlaksananya penyediaan fasilitas keselamatan lalu lintas angkutan jalan; 2. Terselenggaranya peningkatan keselamatan pelayanan pada angkutan umum; 3. Terciptanya disiplin pengoperasian angkutan umum; 4. Terlaksananya peningkatan pelayanan pembangunan prasarana dan sarana perhubungan; 5. Meningkatnya kapasitas sarana dan prasarana transportasi darat; 6. Tercapainya peningkatan kualitas sumberdaya aparatur yang profesional berbasis TIK; 7. Terwujudnya peran media massa dalam penyebaran informasi secara objektif dan jawab; 8. Terselenggaranya pengelolaan data dan informasi berbasis web. 4.3 Strategi dan Kebijakan SKPA Adapun strategi yang digunakan untuk menjabarkan visi dan misi Dinas Perhubungan Komintel adalah sebagai berikut: 1. Peningkatan kondisi Fasilitas Keselamatan Jalan; 2. Peningkatan keselamatan pada daerah rawan kecelakaan; 3. Memaksimalkan peran jembatan timbang untuk membatasi beban kendaraan; 4. Keterpaduan angkutan umum antar moda transportasi; RENSTRA DISHUBKOMINTEL ACEH IV-2

GUBERNUR KALIMANTAN TENGAH

GUBERNUR KALIMANTAN TENGAH GUBERNUR KALIMANTAN TENGAH PERATURAN GUBERNUR KALIMANTAN TENGAH NOMOR 24 TAHUN 2008 T E N T A N G TUGAS POKOK DAN FUNGSI DINAS PERHUBUNGAN, KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA PROVINSI KALIMANTAN TENGAH DENGAN
