EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN TSTS BERBASIS PENDEKATAN KONTEKSTUAL PADA MATERI TRIGONOMETRI DITINJAU DARI KEAKTIFAN BELAJAR SISWA

dokumen-dokumen yang mirip
EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY-TWO STRAY

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN TWO STAY TWOSTRAY(TSTS) PADA MATERI KELILING DAN LUAS SEGITIGA DAN SEGIEMPAT DITINJAU DARI MOTIVASI BELAJAR SISWA

Mahasiswa Prodi Pendidikan Matematika, FKIP, UNS, Surakarta 2), 3) Dosen Prodi Pendidikan Matematika, FKIP, UNS, Surakarta

*Keperluan korespondensi : , ABSTRAK

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN TEAMS GAMES TOURNAMENT BERBASIS KOMPUTER PADA SISWA SMP KELAS VIII

EKSPERIMENTASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN MODEL TWO STAY-TWO STRAY (TS-TS)DAN LEARNING TOGETHER (LT) DITINJAU DARI KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS

Eksperimentasi Pembelajaran GI dan GI-PP Ditinjau dari Sikap Mahasiswa Terhadap Matematika

JMP : Volume 4 Nomor 1, Juni 2012, hal

EFEKTIVITAS CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PENEMUAN TERBIMBING BERBANTUAN LKS KOMUNIKATIF DITINJAU DARI GAYA BELAJAR SISWA

Prosiding Seminar Matematika dan Pendidikan Matematika...ISBN: hal November

Prosiding Seminar Matematika dan Pendidikan Matematika...ISBN: hal November

Mahasiswa Pendidikan Matematika, FKIP, Universitas Sebelas Maret Surakarta. Dosen Pendidikan Matematika, FKIP, Universitas Sebelas Maret Surakarta

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN THINK TALK WRITE BERBANTU KARTU MASALAH DAN THINK PAIR SHARE BERBANTU KARTU MASALAH DITINJAU DARI KEMAMPUAN AWAL

STUDI PERBANDINGAN MODEL PEMBELAJARAN QUANTUM LEARNING DAN RECIPROCAL TEACHING DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA DITINJAU DARI EMOTIONAL QUOTIENT (EQ)

Eksperimentasi Model Pembelajaran RME, NHT, dan MPL Terhadap Hasil Belajar Siswa SMPN 3 Balikpapan

NASKAH PUBLIKASI SKRIPSI. Disusun Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan Guna Mencapai Derajat Sarjana S-1 Pendidikan Matematika

Mahasiswa S1 Prodi Pendidikan Kimia, FKIP, UNS 2 Dosen Prodi Pendidikan Kimia, FKIP, UNS

*keperluan Korespondensi, HP: , ABSTRAK

PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE GROUP INVESTIGATION DAN THINK PAIR SHARE DITINJAU DARI KOMUNIKASI MATEMATIK SISWA

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TALKING STICK DAN TWO STAY-TWO STRAY TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN TGT PADA MATERI BANGUN DATAR SEGITIGA

EKSPERIMEN PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN PROBLEM BASED LEARNING DAN PROJECT BASED LEARNING DITINJAU DARI AKTIVITAS BELAJAR SISWA

EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY TWO STRAY

NASKAH PUBLIKASI Untuk memenuhi sebagian persyaratan Guna mencapai derajat Sarjana S-1 Pendidikan Matematika

IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI MODEL DISCOVERY LEARNING BERBASIS MULTIMEDIA DITINJAU DARI

EKSPERIMENTASI PENDEKATAN CTL BERBANTUAN SOFTWARE GEOGEBRA TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA

KOMPARASI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION DITINJAU DARI KREATIVITAS MAHASISWA

EKSPERIMENTASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS KOMPUTER DENGAN METODE STAD DITINJAU DARI MOTIVASI BELAJAR SISWA

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NHT (NUMBERED HEAD TOGETHER) TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA DITINJAU DARI MOTIVASI BELAJAR SISWA

Yudhi Hanggara 1, Wajubaidah

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN MISSOURI MATHEMATICS PROJECT

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PAIR CHECKS PADA MATERI POKOK SEGITIGA DITINJAU DARI GAYA BELAJAR PESERTA DIDIK

NASKAH PUBLIKASI. Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan Guna Mencapai Derajat Sarjana S-1 Pendidikan Matematika. Oleh: MAHFIATI A

Al-Jabar: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 7, No. 1, 2016, Hal

NASKAH PUBLIKASI. Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan Guna Mencapai Derajat Sarjana S-1 PENDIDIKAN MATEMATIKA. Oleh : VERA LUSIANA A

Jurnal Elektronik Pembelajaran Matematika ISSN:

EKSPERIMENTASI METODE PEMBELAJARAN COURSE REVIEW HORAY DITINJAU DARI MOTIVASI BELAJAR PADA SISWA SMP

Nurul Farida Pendidikan Matematika FKIP Universitas Muhammadiyah Metro Abstract

NASKAH PUBLIKASI EKSPERIMEN PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN STRATEGI PROBLEM BASED LEARNING

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW DAN NUMBERED HEADS TOGETHER

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN AIR DAN RT PADA MATERI RELASI DAN FUNGSI DITINJAU DARI GAYA BELAJAR SISWA SMP NEGERI SE-KABUPATEN SRAGEN

PROSIDING ISBN :

Jurnal Elektronik Pembelajaran Matematika ISSN:

Institut Agama Islam Ma arif NU (IAIMNU) Metro Lampung

EKSPERIMENTASI PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS ASSISTED INDIVIDUALIZATION

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) DAN TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION (TAI)

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Masalah

PENELITIAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA DENGAN STRATEGI JIGSAW DAN BAMBOO DANCINGSERTA MOTIVASI SISWA KELAS X SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN

IMPLEMENTASI PENDEKATAN PEMBELAJARAN SCIENTIFIC DENGAN STRATEGI TEAM GAME TOURNAMENT

EKSPERIMENTASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA MODEL STAD DAN TGT TERHADAP HASIL BELAJAR DITINJAU DARI MOTIVASI SISWA

*keperluan korespondensi, tel/fax : ,

Agung Putra Wijaya, Mardiyana, Suyono Program Studi Magister Pendidikan Matematika Program Pascasarjana Universitas Sebelas Maret

*keperluan Korespondensi, HP: , ABSTRAK

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Oleh Tri Andari Agung Prastyo Pambudi.

Agus Setiawan, M.Pd. Dosen Program Studi Pendidikan Matematika IAIM NU Metro Lampung ABSTRAK

Reza Kusuma Setyansah 1) Budiyono 2) Sutrima 3)

EKSPERIMENTASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA MENGGUNAKAN MODEL SAVI DAN MASTER DITINJAU DARI KEMANDIRIAN TERHADAP PRESTASI BELAJAR

Arinta Rara Kirana STKIP PGRI Bandar Lampung ABSTRACT

Jurnal Elektronik Pembelajaran Matematika ISSN:

PENGARUH METODE PEMBELAJARAN KONSTRUKTIVISME TERHADAP HASIL BELAJAR PADA MATA KULIAH KALKULUS 1 DITINJAU DARI MINAT BELAJAR

EKSPERIMEN PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI METODE JIGSAW DAN GROUP INVESTIGATIONN DITINJAU DARI AKTIVITAS BELAJAR SISWA KELAS VII

Aritsya Imswatama 1, Mardiyana 2, Budi Usodo 3

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

EKSPERIMENTASI METODE PEMBELAJARAN QSH DAN MODEL PEMBELAJARAN TGT TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA

EKSPERIMEN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING BERBASIS ASSESSMENT FOR LEARNING

SEMINAR NASIONAL MATEMATIKA DAN PENDIDIKAN MATEMATIKA UNY 2015

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN NHT DIKOMBINASIKAN MAKE A MATCH DAN STAD TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA

EKSPERIMENTASI MODEL GGE DITINJAU DARI PARTISIPASI BELAJAR SISWA KELAS VIII MTs SALAFIYAH SYAFI IYAH GROGOLPENATUS

Rahayu Sri Waskitoningtyas 1, Tri Atmojo Kusmayadi 2, Mardiyana 3

MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) DENGAN KONTEKSTUAL BERBANTUAN POWER POINT DITINJAU DARI GAYA KOGNITIF

Jurnal Elektronik Pembelajaran Matematika ISSN:

*Keperluan korespondensi, tel/fax : ,

KOMPARASI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENT DAN KONVENSIONAL DITINJAU DARI DISIPLIN BELAJAR MAHASISWA

Mahasiswa Pendidikan Matematika, FKIP, Universitas Sebelas Maret Surakarta. Dosen Pendidikan Matematika, FKIP, Universitas Sebelas Maret Surakarta

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia PMIPA, FKIP, UNS Surakarta, Indonesia 2

Artikel Publikasi Ilmiah Diajukan untuk Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan pada Program Studi Pendidikan Matematika

*Keperluan Korespondensi, telp: ,

*keperluan korespondensi, telp/fax: ,

BAB IV HASIL PENELITIAN

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN CTL DAN PROBLEM POSING TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VII

PENGARUH MODEL SAVI TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP PESAWAT SEDERHANA DITINJAU DARI KREATIVITAS BELAJAR

Kata Kunci : Hasil Belajar Sosiologi, Metode Group Investigation (GI), Metode Team Game Tournament (TGT)

Jurnal Akademis dan Gagasan matematika Edisi Ke Dua Tahun 2015 Halaman 45 hingga 53

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING (GUIDED INQUIRY) TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP IPA MATERI CAHAYA DITINJAU DARI MOTIVASI BELAJAR

EKSPERIMENTASI METODE PEMBELAJARAN COMPUTER ASSISTED INSTRUCTION (CAI) JENIS TUTORIAL TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA MATERI TRIGONOMETRI

Larasati Tiara Medyasari 1, Muhtarom 2, Sugiyanti 3 Pendidikan Matematika Universitas PGRI Semarang 1.

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Muhammadiyah Surakarta. Muhammadiyah Surakarta. Muhammadiyah Surakarta Alamat

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

EFEKTIFITAS STRATEGI PEMBELAJARAN INFO SEARCH BERBASIS PMR PADA PEMBELAJARAN STATISTIKA DASAR II DITINJAU DARI KECERDASAN INTERPERSONAL MAHASISWA

EKSPERIMENTASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI STRATEGI CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING DAN PROBLEM POSING DITINJAU DARI KEMANDIRIAN SISWA

BAB IV HASIL PENELITIAN

PROSIDING ISBN :

*keperluan Korespondensi, no. HP ABSTRAK

Jurnal Elektronik Pembelajaran Matematika ISSN:

*Keperluan korespondensi, HP: , ABSTRAK

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA

Jurnal Akademis dan Gagasan matematika Edisi Ke Dua Tahun 2015 Halaman 24 hingga 36

Transkripsi:

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN TSTS BERBASIS PENDEKATAN KONTEKSTUAL PADA MATERI TRIGONOMETRI DITINJAU DARI KEAKTIFAN BELAJAR SISWA Agung Eka Purnama 1), Budi Usodo 2), Yemi Kuswardi 3) 1) Mahasiswa Prodi Pendidikan Matematika, FKIP, UNS 2) 3) Dosen Prodi Pendidikan Matematika, FKIP, UNS 1) agungeka95@yahoo.co.id 2) budi_usodo@yahoo.com 3) yemikuswardi@gmail.com Alamat Instansi: Gedung D lantai 1, Jalan Ir Sutami No 36A, Surakarta, Jawa Tengah 57126 ABSTRAK Penelitian bertujuan untuk mengetahui manakah yang prestasi belajar yang lebih baik, model pembelajaran kooperatif tipe Two Stay Two Stray (TSTS) berbasis pendekatan kontekstual, model pembelajaran Two Stay Two Stray (TSTS) atau model pembelajaran langsung pada materi trigonometri, manakah yang mempunyai prestasi belajar yang lebih baik, siswa dengan keaktifan belajar tinggi, sedang atau rendah pada materi trigonometri serta apakah terdapat interaksi antara model pembelajaran (TSTS-kontekstual, TSTS, langsung) dan keaktifan belajar terhadap prestasi belajar. Penelitian ini termasuk jenis penelitian eksperimental semu dengan desain faktorial 3x3. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas X SMA Negeri 5 Surakarta tahun ajaran 2016/2017 dengan sampel penelitian adalah kelas X MIPA 1, X MIPA 3 & X MIPA 5. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi, angket dan tes. Teknik analisis data menggunakan anava dua jalan sel tak sama. Kesimpulan dari penelitian yaitu model pembelajaran Two Stay Two Stray (TSTS) berbasis pendekatan kontekstual, Two Stay Two Stray (TSTS) dan pembelajaran langsung menghasilkan prestasi belajar yang sama, siswa dengan tingkat keaktifan belajar berbeda (tinggi, sedang dan rendah) memiliki prestasi belajar yang sama serta pengaruh model pembelajaran terhadap prestasi belajar tidak bergantung pada tingkatan keaktifan belajar siswa, dan pengaruh keaktifan belajar siswa terhadap prestasi belajar tidak bergantung pada model pembelajaran. Kata kunci : model Two Stay Two Stray berbasis kontekstual, keaktifan belajar matematika, trigonometri, prestasi belajar matematika. Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika (JPMM) Solusi Vol.II No.2 Maret 2018 127

PENDAHULUAN Pendidikan adalah suatu proses dalam upaya pengubahan sikap dan tatalaku seseorang atau kelompok orang dalam usaha mendewasakan manusia sebagai upaya pengajaran dan pelatihan[1]. Pendidikan pada dasarnya dijalankan untuk mendidik manusia agar mampu berkembang dalam segi intelektual maupun karakter dan dilakukan melalui suatu proses pembelajaran khususnya dalam lingkungan sekolah. Pembelajaran sebagai suatu arana menjadikan siswa paham konsep suatu pembelajaran harus dikemas sebaik dan semenarik mungkin agar siswa memperoleh pengetahuan dengan baik. Pengemasan terhadap proses pembelajaran tidak hanya pada model atau metode pembelajaran yang digunakan, tetapi juga pada pendekatan pembelajaran yang digunakan oleh guru saat kegiatan pembelajaran. Trigonometri merupakan salah satu materi ajar yang diajarkan dalam pembelajaran matematika SMA kelas X semester 2. Pembelajaran trigonometri yang penuh rumus dan logika menyebabkan trigonometri menjadi salah satu materi yang sulit, begitu juga bagi siswa SMA di Surakarta. Hal ini nampak pada data PAMER UN 2015/2016 yang menunjukan persentase penguasaan materi trigonometri siswa SMA/MA kota Surakarta masih rendah yaitu pada tingkat propinsi sebesar 48.56% dan tingkat nasional sebesar 48.78%. Salah satu SMA di Surakarta yang memiliki prestasi belajar trigonometri rendah adalah SMA Negeri 5 Surakarta. Secara statistik yang tercantum dalam PAMER UN 2015/2016 menunjukan bahwa prestasi belajar matematika SMA Negeri 5 Surakarta belum mencapai hasil yang memuaskan, dimana khusus pada indikator menyelesaikan masalah yang berhubungan dengan penalaran trigonometri, persentase penguasaan siswa hanya 54,60%. Penyebab prestasi belajar yang rendah dapat digolongkan menjadi dua faktor yaitu faktor intern dan faktor ekstern. Peningkatan prestasi belajar siswa yang cukup efektif adalah salah satunya dengan memperbaiki faktor ekstern. Faktor ekstern dimaksudkan sebagai segala sesuatu yang terjadi pada siswa yang berasal dari luar individu selama proses pembelajaran berlangsung[2]. Faktor ekstern tersebut meliputi, pendekatan, metode atau model pembelajaran yang digunakan guru, lingkungan belajar siswa, media pembelajaran dan sebagainya. Model pembelajaran yang menimbulkan kesan bermakna dan menyenangkan yang dapat membuat siswa merasa nyaman dalam proses pembelajaran sehingga siswa lebih aktif dalam proses pembelajaran. Ibrahim menyatakan bahwa dalam kegiatan pembelajaran di kelas, kegiatan belajar siswa dapat ditingkat melalui proses berpikir yang dibarengi dengan interaksi social [4]. Sejalan dengan hal tersebut, manfaat dari interaksi bagi siswa adalah adanya perluasan yang diakibatkan oleh ide-ide yang dibawa siswa ke dalam diskusi. Salah satu model pembelajaran yang memberikan kesempatan untuk berinteraksi sosial adalah model pembelajaran kooperatif. Selain itu, dalam Permendikbud No.81A tahun 2013 tentang implementasi kurikulum 2013 dijelaskan bahwa untuk mencapai pembelajaran yang berkualitas, kegiatan pembelajaran perlu menggunakan prinsip: (1) berpusat pada siswal, (2) mengembangkan kreativitas siswa, (3) menciptakan kondisi menyenangkan & menantang, (4) bermuatan nilai, etika, estetika, logika dan kinestetika, dan (5) menyediakan pengalaman belajar beragam melalui penerapan berbagai strategi & metode pembelajaran yang menyenangkan, kontekstual, efektif, efisien, dan bermakna. Berdasarkan permen tersebut, untuk meningkatkan prestasi belajar siswa salah satunya adalah dengan menggunakan pendekatan pembelajaran yang menghadirkan materi pembelajaran kedalam pengalaman nyata siswa dalam kehidupan sehari-hari. Menurut Gagne dalam [3], pembelajaran adalah penataan proses kognitif yang mengubah simulasi 128 Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika (JPMM) Solusi Vol.II No.2 Maret 2018

secara alami dari lingkungan, sehingga dapat memberikan perubahan kemampuan individu melalui sebuah pengalaman. Selain pendekatan dan model pembelajaran, keaktifan siswa juga berpengaruh terhadap prestasi belajar yang diperoleh oleh siswa. Keaktifan siswa dalam proses pembelajaran menunjukan bahwa siswa tertarik untuk belajar materi yang akan dipelajari. Keaktifan belajar memegang peranan penting dalam proses pembelajaran, dimana melalui keaktifan siswa maka proses pembelajaran dapat berlangsung secara efektif dan efisien. Rousseau dalam [4] mengemukakan bahwa setiap orang harus aktif sendiri, tanpa adanya aktifitas proses pembelajaran tidak akan terjadi. Hal ini menunjukan bahwa, syarat utama agar proses pembelajaran dapat berlangsung adalah adanya keaktifan pada diri siswa. Siswa yang aktif lebih berkembang dalam pengetahuannya, dikarenakan dia memiliki inisiatif untuk mengatasi kesulitan belajar yang dialaminya dan mau mencoba hal-hal yang baru. Lie mengemukakan bahwa model pembelajaran Model Stay Two Stray (TSTS) merupakan salah satu model pembelajaran kooperatif yang dapat memberikan kesempatan kepada anggota kelompok yang berdikusi untuk membagi hasil dan informasi kepada kelompok lain[5]. Saat diskusi siswa dituntut untuk lebih aktif, baik sebagai tamu yang menyampaikan hasil diskusi maupun sebagai tamu yang bertanya kepada kelompok lain. Model pembelajaran TSTS merupakan model pembelajaran yang bertujuan untuk meningkatkan kerja sama dan interkasi sosial antar siswa berkaitan dengan kehidupan nyata bahwa sebagai makhluk sosial yang membutuhkan bantuan orang lain. Menurut Johnson dalam [6], pendekatan kontekstual adalah sebuah proses pendidikan yang bertujuan menolong para siswa melihat makna di dalam materi akademik yang mereka pelajarai dengan cara menghubungkan subjek-subjek akademik dengan konteks dalam kehidupan keseharian mereka, yaitu dengan konteks keadaan pribadi, sosial dan budaya mereka. Menurut Sanjaya dalam [7], pembelajaran berbasis kontekstual melibatkan tujuh komponen utama pembelajaran, yakni konstruktivisme (Contruktivism), bertanya (Questioning), menemukan (Inquiry), masyarakat belajar (Learning community), pemodelan (Modeling), refleksi (Reflection) dan penilaian sebenarnya (Authentic assesment). Sardiman menyatakan bahwa keaktifan adalah kegiatan yang bersifat fisik maupun mental, yaitu berbuat dan berpikir sebagai suatu rangkaian yang tidak dapat dipisahkan[4]. Hermawan dalam [4] berpendapat bahwa keaktifan belajar tidak lain adalah untuk mengkontruksi pengetahuan mereka sendiri. Mereka aktif membangun pemahaman atas persoalan atau segala sesuatu yang mereka hadapi dalam kegiatan pembelajaran. Rousseau dalam [4] menyatakan bahwa setiap orang harus aktif sendiri, tanpa ada aktifitas proses pembelajaran tidak akan terjadi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) manakah yang memberikan prestasi belajar yang lebih baik, model pembelajaran kooperatif tipe Two Stay Two Stray (TSTS) berbasis pendekatan kontekstual, model pembelajaran Two Stay Two Stray (TSTS) atau model pembelajaran langsung (2) manakah yang mempunyai prestasi belajar yang lebih baik, siswa dengan keaktifan belajar tinggi, sedang atau rendah pada materi trigonometri (3) pada masingmasing model pembelajaran (model pembelajaran kooperatif tipe Two Stay Two Stray (TSTS) berbasis pendekatan kontekstual, model pembelajaran Two Stay Two Stray (TSTS) atau model pembelajaran langsung) manakah yang memiliki prestasi belajar lebih baik, siswa dengan keaktifan belajar tinggi, sedang atau rendah (4) pada masing-masing keaktifan belajar (tinggi, sedang, rendah) manakah yang memberikan prestasi belajar yang lebih Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika (JPMM) Solusi Vol.II No.2 Maret 2018 129

baik, siswa dengan model kooperatif tipe Two Stay Two Stray (TSTS) berbasis pendekatan kontekstual, model pembelajaran Two Stay Two Stray (TSTS) atau model pembelajaran langsung. METODE PENELITIAN Penelitian dilaksanakan di SMA Negeri 5 Surakarta Provinsi Jawa Tengah yang beralamat di Jl. Letjen Sutoyo 18 Surakarta, Jawa Tengah dengan subyek penelitian adalah siswa kelas X semester genap dengan tahun pelajaran 2016/2017. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X semester 2 SMA Negeri 5 Surakarta Propinsi Jawa Tengah tahun Pelajaran 2016/2017 sebanyak 283 siswa. Populasi terdiri dari 5 kelas X IPA (X MIPA 1, X MIPA 2, X MIPA 3, X MIPA 4 dan X MIPA 5) dan 4 kelas X IPS (X IPS 1, X IPS 2, X IPS 3 dan X IPS 4). Pengampilan sampel dilakukan dengan cluster random sampling (sampling random kluster) yaitu sampling random dikenakan berturut-turut terhadap unit atau sub-sub populasi. Dalam pengambilan sampel dengan cara ini, kluster-kluster yang ada dianggap homogen (sama antara satudengan yang lainnya). Penentuan kelas sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan cara menentukan tiga kelas yang seimbang dilihat dari nilai matematika Ujian Tengah Semester siswa kelas X SMA Negeri 5 Surakarta. Adapun tiga kelas yang diambil ialah kelas X MIPA 3 sebagai kelas eksperimen I, kelas X MIPA 5 sebagai kelas eksperimen II dan kelas X MIPA 1 sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah metode dokumentasi untuk mengumpulkan data yang berupa data nilai UTS matematika wajib kelas X tahun pelajaran 2016/2017, metode angket untuk data keaktifan belajar siswa dan metode tes untuk data prestasi belajar matematika siswa pada materi trigonometri. Sebelum melakukan eksperimen, dilakukan uji normalitas, uji homogenitas dan uji keseimbangan terhadap kemampuan awal matematika terhadap kelas sampel. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis variansi dua jalan dengan sel tak sama, kemudian dilakukan uji lanjut pasca anava yaitu uji komparasi ganda dengan menggunakan metode Scheffe. Sebagai persyaratan analisis yaitu populasi berdistribusi normal menggunakan uji Lilliefors dan populasi mempunyai variansi yang sama (homogen) menggunakan metode Bartlett. HASIL DAN PEMBAHASAN Berdasarkah hasil uji hipotesis anava dua jalan sel tak sama diperoleh hasil sesuai pada Tabel 1 berikut: Tabel 1. Rangkuman Analisis Variansi Dua Jalan dengan Sel Tak Sama Sumber JK dk RK F F tab Keputusan uji Model (A) 576,31 2 288,16 2,61 3,10 H0A diterima Keaktifan (B) 386,82 2 193,41 1,75 3,10 H0B diterima Interaksi (AB) 686,17 4 171,54 1,55 2,48 H 0AB diterima Galat 9623,35 87 110,61 - - - Total 11272,65 95 - - - - Berdasarkan Tabel 1 diperoleh hasil bahwa model pembelajaran TSTS-Kontekstual, TSTS dan pembelajaran langsung memberikan prestasi belajar matematika yang sama. Model pembelajaran TSTSkontekstual, TSTS dan langsung 130 Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika (JPMM) Solusi Vol.II No.2 Maret 2018

memberikan prestasi belajar matematika pada materi trigomonetri yang sama disebabkan karena kesulitan dalam menumbuhkan pola pikir agar siswa dapat mengaitkan secara mandiri materi trigonometri dengan kehidupan nyata yang dialaminya. Kunci utama kesuksesan model pembelajaran kontekstual adalah kemampuan siswa dalam menghubungkan subjek akademik dengan kehidupan keseharian mereka sendiri. Pada penelitian terdapat kendala dalam proses pembelajaran dengan pendekatan kontekstual yaitu pada tahap Modelling dimana setelah diberikan pandangan tentang keterkaitan materi trigonometri dengan kehidupan nyata kemudian dipilih siswa dengan kemampuan tinggi agar bisa memberikan contoh keterkaitan materi tersebut dengan kehidupan khusus yang pernah dialaminya, namun pada penelitian ini tidak berjalan dengan baik karena siswa dengan kemampuan tinggi pun mengalami kesulitan begitu pula dengan siswa lain. Penyebab lain tidak sesuainya hasil penelitian dengan hipotesis disebabkan pada proses pembelajaran Two Stay Two Stray yang mengalami kendala. Kendala yang dialami terjadi pada tahap bertamu ke kelompok lain untuk mempresentasikan hasil diskusi kelompoknya. Kesulitan dalam pengorganisasian kelas pada tahap ini menjadi kendala utama dimana pada saat perpindahan kelompok untuk bertamu memakan waktu yang cukup banyak yang berakibat menjadi terbatasnya waktu untuk melakukan bimbingan dan pantauan kepada setiap individu agar bertanggung jawab sesuai dengan perannya sebagai tamu atau penerima tamu. Selain itu, berdasarkan Tabel 1 diperoleh hasil bahwa ketiga kategori keaktifan belajar siswa (tinggi, sedang dan rendah) memberikan prestasi belajar matematika siswa yang sama pada materi trigonometri. Hal ini disebabkan karena prestasi belajar siswa pada dasarnya dipengaruhi oleh faktor intern dan factor ekstern. Pada faktor intern terdapat kecerdasan (IQ) dan keaktifan belajar sedangkan pada faktor ekstern terdapat proses pembelajaran yang mempengaruhi prestasi belajar siswa seperti model dan metode pembelajaran. Faktor tersebut menjadi satu kesatuan yang menunjang dalam memengaruhi prestasi belajar yang diperoleh siswa. Sampel yang digunakan penelitian berdasarkan pengamatan mendapat proses pembelajaran yang berjalan satu arah dimana guru sebagai sumber ilmu dan pembenaran tanpa ada timbal balik dari siswa dalam proses pembelajaran. Hal ini mengakibatkan siswa dengan kecerdasan yang rendah tidak dapat berkembang pola pikirnya terhadap ilmu yang diperolehnya meskipun siswa tersebut memiliki keaktifan belajar tinggi. Ketrampilan dalam mengembangkan materi ajar tidak berjalan karena pemahaman utamanya hanya pada materi guru, sedangkan karena IQ yang rendah meskipun aktif mencari sumber belajar tetapi tidak diajarkan oleh guru maka dia akan mengalami kesulitan dalam memahami materi. Faktor ini yang mempengaruhi hasil penelitian yang telah diperoleh. Dalam hal ini, kedua faktor tersebut menjadi unsur utama yang memberikan hasil bahwa keaktifan belajar tidak berpengaruh terhadap prestasi belajar yang diperoleh oleh siswa. Selain itu terdapat pula kecenderungan bahwa siswa mengalami kondisi yang tidak diharapkan oleh peneliti saat proses pengisian angket. Kondisi tersebut dikarenakan pada waktu yang bersamaan sekolah sedang melakukan kegiatan non akademik (Bazar Sekolah), sehingga fokus dan kondisi psikologis siswa terpengaruh karena lebih tertuju pada kegiatan non akademik tersebut. Berdasarkan hasil analisis variansi diperoleh bahwa H0AB diterima, hal tersebut berarti tidak ada interaksi antara efek baris dan efek kolom terhadap variabel terikatnya. Berdasarkan hal tersebut dapat langsung diambil kesimpulan dengan mengikuti hasil dari H 0A dan H 0B yaitu (1) model pembelajaran TSTS-Kontekstual, TSTS dan pembelajaran Langsung tidak memberikan prestasi belajar matematika Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika (JPMM) Solusi Vol.II No.2 Maret 2018 131

yang berbeda secara signifikan, (2) tingkat keaktifan belajar siswa (tinggi, sedang dan rendah) memberikan prestasi belajar matematika siswa yang sama pada materi trigonometri, SIMPULAN DAN SARAN Berdasarkan hasil penelitian dan didukung adanya hasil analisis penelitian yang telah dikemukakan dapat disimpulkan sebagai berikut: (1) model pembelajaran Two Stay Two Stray (TSTS) berbasis pendekatan kontekstual, Two Stay Two Stray (TSTS) dan pembelajaran Langsung menghasilkan prestasi belajar matematika pada materi trigonometri yang sama, (2) siswa dengan keaktifan belajar matematika yang berbeda (tinggi, sedang dan rendah) menghasilkan prestasi belajar yang sama pada materi trigonometri, (3) pada masingmasing model pembelajaran (model pembelajaran kooperatif tipe Two Stay Two Stray (TSTS) berbasis pendekatan kontekstual, model pembelajaran Two Stay Two Stray (TSTS) atau model pembelajaran langsung) memiliki prestasi belajar yang sama baik siswa dengan keaktifan belajar tinggi, sedang atau rendah, (4) pada masing-masing keaktifan belajar (tinggi, sedang, rendah) dihasilkan prestasi belajar matematika yang sama pada pembelajaran dengan model kooperatif tipe Two Stay Two Stray (TSTS) berbasis pendekatan kontekstual, model pembelajaran Two Stay Two Stray (TSTS) atau model pembelajaran langsung. Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai masukan bagi guru dan calon guru untuk memperbaiki dan mengembangkan penelitian lebih lanjut sebagai upaya peningkatan kualitas proses belajar mengajar dan keaktifan belajar siswa.dengan memperhatikan faktor-faktor yang mempengaruhi proses belajar mengajar, guru dapat memilih model pembelajaran yang tepat, efektif dan efisien serta memperhatikan keaktifan belajar siswanya sehingga dapat meningkatkan prestasi belajar matematika siswa pada materi trigonometri. Pemilihan model pembelajaran yang dilakukan oleh guru dalam proses pembelajaran harus memperhatikan komponen yang ada dalam model pembelajaran tersebut. Dalam hal ini guru harus dapat memastikan hal-hal yang dianggap menjadi kunci atau faktor utama agar kendala pada model pembelajaran tersebut dapat diatasi sehingga pembelajaran dengan model tersebut dapat berjalan maksimal. Pada dasarnya tidak ada model pembelajaran yang paling baik sehingga dalam penyampaian materi tidak mutlak harus menggunakan suatu model tertentu. Oleh karena itu, guru dapat memilih model pembelajaran yang sesuai untuk suatu materi tertentu dengan memperhatikan beberapa faktor yang mempengaruhi proses belajar mengajar, salah satunya adalah tingkat keaktifan belajar yang berbedabeda. Namun dengan rangsangan belajar yang menarik dan menyenangkan keaktifan belajar ini bisa ditumbuhkan dan ditingkatkan sehingga dapat meningkatkan prestasi belajar matematika secara optimal. DAFTAR PUSTAKA [1]Agus, S. (2009). Filosofi Pendidikan Anak. Jakarta: PT Cahaya Grafika. [2]Syah, M. (2012). Psikologi Belajar. Jakarta: PT Rajawali Grafindo Persada. [3]Saragih I.D. & Surya E. (2017). Analysis the Effectiveness of Mathematics Learning Using Contextual Learning Model.. International Journal Science: Basic and Apllied Research (IJSBAR), 34 (01), 135-143. [4]Sardiman. (2009). Interaksi dan Keaktifan Belajar Mengajar. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada. [6]Sugiyanto. (2009). Model-Model Pembelajaran Inovatif. Surakarta: 132 Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika (JPMM) Solusi Vol.II No.2 Maret 2018

Panitia Sertifikasi Guru Rayon 13 FKIP UNS Surakarta. [5]Lie, A. (2010). Mempraktikan Cooperative Learning di Ruang-ruang Kelas. Jakarta: PT. Gramedia [7]Suhana, C. (2014). Konsep Strategi Pembelajaran. Bandung: PT Refika Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika (JPMM) Solusi Vol.II No.2 Maret 2018 133