BAB I PENDAHULUAN. Untuk melindungi masyarakat dari makanan dan minuman yang dapat. membahayakan keselamatan dan kesehatan, maka diadakan standar

dokumen-dokumen yang mirip
PERLINDUNGAN HUKUM KONSUMEN ATAS PENGGUNAAN OBAT TRADISIONAL JAMU YANG MENGANDUNG BAHAN KIMIA BERBAHAYA SKRIPSI. Oleh :

BAB I PENDAHULUAN. Banyak makanan import yang telah masuk ke Indonesia tanpa disertai

Jurnal Kefarmasian Indonesia. Vol : 20-27

BAB I PENDAHULUAN. khususnya dibidang perindustrian dan perdagangan nasional telah. Mayoritas konsumen Indonesia sendiri adalah konsumen makanan, jadi

2016, No Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran Ne

BPOM. Uji Klinik. Persetujuan. Tata Laksana. Pencabutan.

I. PENDAHULUAN. kesehatannya banyak cara yang dilakukan oleh masyarakat mulai dari melakukan

BAB I PENDAHULUAN. Kesehatan merupakan kebutuhan terpenting bagi manusia sehingga

1. ATK. 2. Printer dan Komputer.

BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN REPUBLIK INDONESIA

2016, No Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1999 Nomor 42,

PERATURAN KEPALA BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR TAHUN... TENTANG PENGELOMPOKAN OBAT BAHAN ALAM

RANCANGAN PERATURAN KEPALA BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR... TAHUN 2016 TENTANG PENGAWASAN SUPLEMEN KESEHATAN

PERATURAN KEPALA BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR HK TENTANG

RANCANGAN UNDANG UNDANG REPUBLIK INDONESIA TENTANG PENGAWASAN SEDIAAN FARMASI, ALAT KESEHATAN, DAN PERBEKALAN KESEHATAN RUMAH TANGGA

DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL... HALAMAN PENGESAHAN TUGAS AKHIR PRA PENDADARAN... HALAMAN PENGESAHAN TUGAS AKHIR... iii. HALAMAN MOTTO...

III. METODE PENELITIAN. Metode Penelitian merupakan salah satu cara atau langkah-langkah yang

BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN REPUBLIK INDONESIA

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA KEPALA BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN REPUBLIK INDONESIA,

Resep Alam, Warisan Nenek Moyang. (Jamu untuk Remaja, Dewasa, dan Anak-anak)

2017, No Indonesia Nomor 5062); 3. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144

BAB II TINJAUAN UMUM TENTANG PERLINDUNGAN KONSUMEN. memuat asas-asas atau kaidah-kaidah yang bersifat mengatur dan mengandung sifat

BAB I PENDAHULUAN. untuk menunjang penampilan seseorang, bahkan bagi masyarakat dengan gaya

BAB II TINJAUAN UMUM TENTANG PERLINDUNGAN KONSUMEN DAN PELAKU USAHA

BERITA NEGARA REPUBLIK INDONESIA

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. kegiatan ilmiah yang didasarkan pada metode, sistematika, dan pemikiran tertentu

BERITA NEGARA. KEMENTERIAN KESEHATAN. Industri. Usaha Obat. Tradisional. PERATURAN MENTERI KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA REPUBLIK INDONESIA

BERITA NEGARA REPUBLIK INDONESIA

BAB I PENDAHULUAN. yang menghabiskan uangnya untuk pergi ke salon, klinik-klinik kecantikan

PERATURAN KEPALA BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN REPUBLIK INDONESIA

Obat tradisional 11/1/2011

PERATURAN KEPALA BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR : HK TENTANG

BAB I PENDAHULUAN. mempengaruhi kebudayaan atau pun kebiasaan masyarakat di Indonesia.

BAB III TINJAUAN TEORITIS. A. Tinjauan Umum Tentang Perlindungan Konsumen

PERATURAN MENTERI KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR 006 TAHUN 2012 TENTANG INDUSTRI DAN USAHA OBAT TRADISIONAL DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

BERITA NEGARA REPUBLIK INDONESIA

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

PERATURAN OBAT ASLI INDONESIA

BAB I PENDAHULUAN. setiap orang. Dalam hal ini yang dimaksud makanan adalah segala sesuatu. pembuatan makanan atau minuman. 1

VT.tBVV^ WALIKOTA BANJARMASIN PROVINSI KALIMANTAN SELATAN PERATURAN DAERAH KOTA BANJARMASIN TENTANG PERLINDUNGAN PANGAN

PP 72/1998, PENGAMANAN SEDIAAN FARMASI DAN ALAT KESEHATAN. Tentang: PENGAMANAN SEDIAAN FARMASI DAN ALAT KESEHATAN

M E M U T U S K A N : Menetapkan : PERATURAN MENTERI KESEHATAN TENTANG PEREDARAN OBAT TRADISIONAL IMPOR BAB I KETENTUAN UMUM.

PERATURAN KEPALA BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR HK TAHUN 2011 TENTANG PENDAFTARAN PANGAN OLAHAN

yang mengandung bahan-bahan kimia berbahaya, khususnya makanan basah dibutuhkan oleh manusia. Namun, ketika isu formalin dan bahan-bahan kimia

UNDANG-UNDANG NOMOR 23 TAHUN 1992 TENTANG KESEHATAN [LN 1992/100, TLN 3495]

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Permasalahan. Pesatnya pembangunan Indonesia di bidang ekonomi telah memicu

KEPUTUSAN KEPALA BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR HK

BUPATI HULU SUNGAI UTARA PROVINSI KALIMANTAN SELATAN

I. PENDAHULUAN. Saat ini, plastik banyak digunakan sebagai kemasan makanan dan minuman.

Lampiran 1. Indikator dan Parameter Faktor Internal. No Indikator Parameter Skor 1. Ketersediaan bahan baku obat tradisional

PERATURAN MENTERI KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR 007 TAHUN 2012 TENTANG REGISTRASI OBAT TRADISIONAL DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

BAB I PENDAHULUAN. berpengaruh terhadap keberadaan dan ketahanan hidup manusia. Mengingat kadar

Regulasi Pangan di Indonesia

BAB I PENDAHULUAN. menghilangkan suatu penyakit. Obat dapat berguna untuk menyembuhkan jenis-jenis

2016, No Negara Republik Indonesia Nomor 3564); 2. Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1995 tentang Kepabaenan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tah

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang. Pangan adalah segala sesuatu yang berasal dari sumber hayati dan air, baik

BAB I PENDAHULUAN. Ketersediaan obat bagi masyarakat merupakan salah satu komitmen pemerintah

II. KETENTUAN HUKUM TERKAIT KEAMANAN PANGAN. A. UU Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945

BERITA NEGARA REPUBLIK INDONESIA

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang

BAB II TEORI PENGAWASAN TERHADAP PRODUKSI OBAT TRADISIONAL DALAM PERSPEKTIF NEGARA HUKUM

UNDANG-UNDANG NOMOR 7 TAHUN 1996 TENTANG PANGAN [LN 1996/99, TLN 3656]

PERATURAN MENTERI KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR 1799/MENKES/PER/XII/2010 TENTANG INDUSTRI FARMASI DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Penelitian. Obat merupakan komoditi utama yang digunakan manusia untuk

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah Kesehatan adalah salah satu sendi terpenting kehidupan. Ada tiga

BAB I PENDAHULUAN. Tahun 2009 tentang Kesehatan pada Pasal 1 angka 1 menyebutkan bahwa

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA GUBERNUR KALIMANTAN SELATAN,

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Obat Jadi dan Industri Bahan Baku Obat. Definisi dari obat jadi yaitu

BAB I PENDAHULUAN. kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial. Negara Indonesia adalah Negara hukum sebagaimana dirumuskan dalam

BAB I PENDAHULUAN. Pelaku usaha dalam Undang-Undang Perlindungan Konsumen memiliki

KEBIJAKAN NASIONAL PENGATURAN IRTP DAN PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN TENTANG KEAMANAN PANGAN

BAB I PENDAHULUAN. keadilan, untuk mencapai tujuan tersebut Indonesia dihadapkan pada

RANCANGAN UNDANG UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR... TAHUN... TENTANG PENGAWASAN OBAT DAN MAKANAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA MENTERI KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA,

GUBERNUR GORONTALO PERATURAN DAERAH PROVINSI GORONTALO NOMOR 6 TAHUN 2014 TENTANG

UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 33 TAHUN 2014 TENTANG JAMINAN PRODUK HALAL DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA,

I. PENDAHULUAN. dan air, baik yang diolah maupun tidak diolah, yang diperuntukan sebagai

BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN REPUBLIK INDONESIA

KEPUTUSAN KEPALA BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN NOMOR HK TAHUN 2002 TENTANG PROMOSI OBAT KEPALA BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN

UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 33 TAHUN 2014 TENTANG JAMINAN PRODUK HALAL DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA,

I. PENDAHULUAN. Perkembangan dunia usaha di Indonesia pada saat ini kian pesat, terutama di

UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 33 TAHUN 2014 TENTANG JAMINAN PRODUK HALAL DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA,

2 2. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran Negara Republik I

The First Food Technology Undergraduate Program Outside of North America Approved by the Institute of Food Technologists (IFT)

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

I. PENDAHULUAN. Cita-cita bangsa Indonesia sebagaimana yang tercantum dalam Pembukaan UUD

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA MENTERI KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA,

TUGAS POKOK DAN FUNGSI

KEAMANAN PANGAN (UNDANG-UNDANG NO 12 TENTANG PANGAN TAHUN 2012

GUBERNUR SUMATERA BARAT

BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN REPUBLIK INDONESIA

BERITA NEGARA REPUBLIK INDONESIA

BERITA NEGARA REPUBLIK INDONESIA

Gerakan Nasional Peduli Obat dan Pangan Aman (GNPOPA) Edukasi terkait OBAT pada Remaja dan Dewasa

DEWAN PERWAKILAN RAKYAT REPUBLIK INDONESIA

LEMBARAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA

BAB I PENDAHULUAN. produk-produk yang kemudian dapat dikonsumsi oleh masyarakat setelah

BAB I PENDAHULUAN. baru dari rokok yang disebut rokok elektrik atau nama lainnya adalah vapor yang

PELABELAN DAN IKLAN PANGAN

PERATURAN WALIKOTA MALANG NOMOR 26 TAHUN 2016 TENTANG KEDUDUKAN, SUSUNAN ORGANISASI, TUGAS DAN FUNGSI SERTA TATA KERJA DINAS KESEHATAN

Transkripsi:

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Untuk melindungi masyarakat dari makanan dan minuman yang dapat membahayakan keselamatan dan kesehatan, maka diadakan standar penentuan kelayakan makanan dan minuman dengan tujuan untuk: 1. Memberikan pelindungan terhadap masyarakat dari makanan dan minuman yang dapat mengancam keselamatan dan kesehatan masyarakat, antara lain: a. Tercemarnya makanan dan minuman oleh bahan berbahaya yaitu bahan kimia baik dalam keadaan tunggal maupun campuran yang bersifat racun; b. Makanan dan minuman yang tidak memenuhi persyaratan kesehatan yaitu makanan dan minuman yang tidak memenuhi ketentuan-ketentuan yang bersifat teknis kesehatan yang meliputi higienis dan sanitasi, bangunan/ruang tempat pengolahan dan cara produksi yang baik; 2. Ketentuan mengenai makanan dan minuman harus mendukung nilai/mutu gizi yang bermanfaat; 1

3. Dalam melaksanakan standar diarahkan memberikan pengertian mampu beradaptasi dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, pengalaman serta perkembangan masa kini dan masa yang akan datang. 1 Banyak beredar dan diperdagangkannya berbagai jenis obat atau makanan dan minuman yang tidak memenuhi persyaratan, pada akhirnya dapat membawa dampak negatif terhadap upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia. Kualitas sumber daya manusia sangat ditentukan terutama oleh kualitas pangan yang dikonsumsinya. Oleh karena itu, perlu dilakukan berbagai upaya untuk melindungi masyarakat dari kerugian dan bahaya, bahkan dari kematian yang mungkin ditimbulkan dari berbagai jenis pangan yang tidak memenuhi persyaratan dan standar kesehatan yang telah ditetapkan. Baik pangan yang diproduksi di dalam negeri ataupun pangan yang berasal dari negara-negara lain. 2 Di Indonesia, khusunya Daerah Istimewa Yogyakarta banyak ditemukan obat dan minuman yang tidak memenuhi mutu dan standar kelayakan. Hal ini didasarkan pada inspeksi mendadak (Sidak) yang dilakukan oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). 3 Banyak obat tradisional yang mengandung bahan kimia berbahaya yang beredar di masyarakat khususnya di pasar tradisional. Hal tersebut tanpa sepengetahuan masyarakat, karena 1 A.Z. Nasution, Naskah Akademis Peraturan Perundang-undangan tentang Perlidungan Konsumen dalam Hal Makanan dan Minuman, Penerbit Daya Widya, Jakarta, 1994, hlm.24. 2 Sugiyono, Kompilasi Hukum Bidang Pangan (Keamanan Pangan), Grafika, Jakarta Timur, 2011, hlm.2. 3 Hasil Wawancara dengan Sulianto selaku Kepala Seksi Penyidikan BPOM, pada 6 Nopember 2015 di Kantor BPOM Yogyakarta. 2

masyarakat sangat kurangnya informasi akan masalah obat tradisional yang mengandung bahan kimia berbahaya. Efek samping dari mengkonsumsi obat tradisional yang mengandung bahan kimia berbahaya sangatlah banyak salah satu di antaranya adalah kerusakan pada ginjal. Apabila obat tradisional yang mengandung bahan kimia tersebut dikonsumsi secara berkala terus menerus dalam jangka panjang dan jangka pendeknya akan muncul keluhan iritasi lambung atau lambung terasa perih. 4 Produk obat tradisional yang banyak dijual dan beredar di pasaran bentuknya bermacam-macam seperti pil, tablet, kapsul dan cairan. Obat tradisional tersebut dituding berbahaya bagi kesehatan ginjal apabila diminum melebihi dosisnya dan atau tanpa disertai dengan banyak meminum air putih, karena ginjal bertugas membuang air, sisa cairan dan metabolit di dalamnya dengan menyaring darah yang tersuplai ke ginjal. 5 Di pasaran ada beberapa obat-obat tradisional berbahaya yang mengandung bahan kimia. Komposisi bahan baku obat tersebut menyalahi aturan. Ada beberapa obat tradisional yang beredar di masyarakat dengan mencantumkan nomer izin edar fiktif. Hal ini sangatlah merugikan konsumen yang tidak mengetahuinya dan beranggapan bahwa produk tersebut aman untuk dikonsumsi karena sudah memiliki izin edar yang sebenarnya. Padahal izin edar tersebut merupakan nomer izin edar fiktif/palsu. 6 4 Ibid. 5 Jenis-jenis Produk Obat Tradisional yang Berbahaya http://www.smallcrab.com/- kesehatan, diakses pada 28 September 2015, pukul 18.44. WIB 6 Ibid. 3

Salah satu contoh obat tradisional jamu yang mengandung bahan kimia berbahaya adalah Tawon Klanceng yang berfungsi sebagai obat pegal linu, yang berbentuk cairan kemasan ukuran 650 ml. Kandungan bahan kimia yang terdapat pada obat tradisional jamu ini adalah parasetamol, sesuai dengan Pasal 7 ayat (1) Permenkes No 7 Tahun 2012 tentang Registrasi Obat, penambahan bahan kimia obat yang merupakan hasil isolasi tidak diperbolehkan untuk di bubuhkan kedalam obat tradisional jamu. 7 BPOM RI banyak menyita jamu ilegal. Jamu yang disita pada umumnya tidak memiliki izin edar, mengandung bahan kimia berbahaya, serta melanggar aturan pencantuman nama penyakit pada kemasan yang digunakan. Karena itu masyarakat dihimbau untuk berhati-hati dalam memilih produk obat tradisonal jamu. 8 Masyarakat perlu mendapatkan informasi yang jelas dan lengkap mengenai obat-obatan yang beredar di pasaran. Informasi pada lebel obat tradisional sangatlah diperlukan bagi masyarakat agar masyarakat dapat mengetahui sebelum membeli dan atau mengkonsumsi obat tradisional tersebut. Tanpa adanya informasi yang jelas maka masyarakat akan tidak mengetahui efek samping yang akan timbul. Dewasa ini, telah timbul kebutuhan masyarakat, akan adanya informasi yang dapat membantu menyelesaikan permasalahan yang berkaitan dengan obat, suplemen, makanan, obat tradisional, kosmetika dan minuman. Hal ini disebabkan karena banyaknya jenis obat yang diproduksi (theurapeutics 7 Hasil Wawancara dengan Sulianto op.cit. 8 Bahaya Jamu Berbahan Kimia http://uad.ac.id/bahaya-jamu-berbahan-kimia-obat, diakses pada 28 September 2015, pukul 18.20. WIB 4

explosion) oleh industri farmasi setiap tahunnya yang diikuti dengan informasi produk yang objektifitasnya masih diragukan. Selain itu, bersamaan dengan perkembangan produk obat-obatan, informasi yang berkaitan dengan perkembangan obat tersebut juga semakin banyak. Sampai saat ini telah diketahui bahwa terdapat lebih dari 20.000 jenis jurnal medis yang beredar di seluruh dunia. Ledakan informasi ini dapat menyulitkan para pengguna informasi, dalam memlilih ketetapan atau kebenaran informasi yang dapat dijadikan sebagai acuan. 9 Dengan demikian perlunya suatu pelayanan informasi obat dan makanan untuk konsumen, agar konsumen dapat memperoleh informasi yang benar dan objektif. Adanya pelayanan informasi obat yang dikelola oleh sumber daya manusia yang berkompeten merupakan suatu kebutuhan yang tidak dapat ditunda lagi. Pusat informasi obat dan makanan (PIOM) sebagai rujukan dari pusat informasi obat yang ada di Indonesia mengembangkan dan membina semua bentuk pelayanan informasi obat. PIOM juga menghasilkan produk informasi yang dapat dijadikan acuan dalam mendapatkan informasi yang shahih dan muthakir dan juga menjadi tempat peningkatan kompetensi bagi apoteker dalam menjalankan pelayanan informasi obat. 10 Dengan demikian, masyarakat saat memilih obat tradisional perlu melihat tanda registrasi, termasuk apakah obat tradisional itu terdaftar di BPOM ataukah tidak, bagaimana aturan pakainya, digunakan untuk penyakit apa, WIB 9 Obat Tradisional http://www.pom.go.id, diakses pada 28 September 2015, pukul 18.00. 10 Ibid. 5

komposisinya dan sebagainya. Jika tidak ada hal seperti itu atau minimal harus ada tanda registrasi BPOM, maka jangan dikosumsi. 11 Sesuai dengan Pasal 4 Undang-Undang Perlindungan Konsumen No 8 Tahun 1999 Hak konsumen ialah mendapatkan kenyamanan, keamanan dan keselamatan dalam mengkonsumsi barang dan atau jasa serta mendapatkan hak atas informasi yang jelas, benar dan jujur mengenai kondisi dan jaminan barang dan atau jasa yang tersedia. Namun pada kenyataannya obat tradisional jamu yang beredar dipasaran mengandung bahan kimia berbahaya yang mana berdampak negatif bagi kesehatan konsumen. Berdasarkan Kepres No 13 Tahun 2001 Pasal 68 Badan Pengawas Obat dan Makanan memiliki fungsi yaitu sebagai pemberi izin dan pengawasan peredaran obat serta pengawasan industri farmasi. Namun realitanya obat tradisional jamu yang mengandung bahan kimia berbahaya beredar di masyarakat, hal ini pula karena kurangnya kesadaran pelaku usaha untuk memproduksi atau membuat obat tradisional jamu sesuai dengan ketentuan yang telah dipersyaratkan. Dengan adanya permasalahan tersebut maka peneliti ingin meneliti lebih lanjut mengenai perlindungan hukum konsumen yang mengkonsumsi obat tradisional jamu yang mengandung bahan berbahaya tersebut serta mengetahui sejauh mana peran BPOM dalam mengawasi obat tradisonal jamu yang mengandung bahan kimia berbahaya tersebut. 11 Jenis-jenis Obat Tradisonal yang Berbahaya... op.cit. 6

B. Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang masalah, permasalahan penelitian sebagai berikut: 1. Bagaimana perlindungan hukum konsumen pengguna obat tradisional jamu yang mengandung bahan kimia berbahaya? 2. Bagaimana peran BPOM dalam mengawasi obat tradisional jamu yang mengandung bahan kimia berbahaya dalam rangka melindungi konsumen? C. Tujuan Penelitian Berdasarkan rumusan masalah tersebut, penelitian ini bertujuan : 1. Untuk menganalisis perlindungan hukum konsumen obat tradisional jamu yang mengandung bahan kimia berbahaya. 2. Untuk menganalisis peran BPOM dalam mengawasi obat tradisional jamu yang mengandung bahan kimia berbahaya dalam rangka melindungi konsumen. 7

D. Kerangka Pikir Istilah konsumen berasal dan alih bahasa dari kata consumer (Inggris- Amerika), atau consument/konsument (Belanda). Pengertian dari consumer atau consument itu tergantung dalam posisi mana ia berada. 12 Secara harfiah arti consumer itu adalah lawan dari produsen setiap orang yang menggunakan barang. Tujuan penggunaan barang atau jasa itu nanti menentukan termasuk konsumen kelompok mana pengguna tersebut. Begitu pula Kamus Bahasa Inggris-Indonesia memberi arti kata consumer sebagai pemakai atau konsumen. 13 Menurut Undang-Undang No. 8 tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen (UUPK), Pasal 1 ayat (2) pengertian Konsumen adalah setiap orang pemakai barang dan/atau jasa yang tersedia dalam masyarakat, baik bagi kepentingan diri sendiri, keluarga, orang lain maupun makhuk hidup orang lain dan tidak untuk diperdagangkan. Dalam hal perdagangan adanya suatu konsumen maka ada pula pelaku usaha yang mana pelaku usaha ini merupakan pedagang dari suatu barang dan/atau jasa. Sementara dalam UUPK Pasal 1 ayat (3) menyebutkan bahwa pelaku usaha adalah setiap orang perorangan atau badan usaha, baik berbentuk badan hukum maupun bukn badan hukum yang didirikan dan berkedudukan di wilayah hukum negara Republik Indonesia, baik sendiri maupun bersama-sama melalui perjanjian penyelenggaraan kegiatan usaha dalam berbagai bidang ekonomi. 12 Az.Nasution, Hukum Perlindungan Konsumen, Suatu Pengantar, Penerbit Daya Widya, Jakarta, 1999. hlm.3. 13 Ibid. 8

Perlindungan konsumen merupakan salah satu fungsi hukum untuk memberikan perlindungan kepada warga masyarakat, terutama yang berada pada posisi yang lemah akibat hubungan hukum yang tida seimbang demikian halnya dengan Hukum perlindungan Konsumen Untuk melindungi konsumen dari pelaku usaha yang tidak jujur. 14 Menurut UUPK Pasal 1 ayat (1), Perlindungan Konsumen adalah segala upaya yang menjamin adanya kepastian hukum untuk memberi perlindungan kepada konsumen. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan Pasal 1 angka 8 menyebutkan bahwa Obat adalah bahan atau paduan bahan, termasuk produk biologi yang digunakan untuk mempengaruhi atau menyelidiki sistem fisiologi atau keadaaan patologi dalam rangka penetapan diagnosis, pencegahan, penyembuhan, pemulihan, peningkatan kesehatan dan kontrasepsi, untuk manusia. Menurut UU Kesehatan No 36 tahun 2009 Pasal 1 ayat (9) menyebutkan bahwa Obat Tradisional adalah bahan atau ramuan bahan yang berupa bahan tumbuhan, bahan hewan, bahan mineral, sediaan sarian (galenik), atau campuran dari bahan tersebut yang secara turun temurun telah digunakan untuk pengobatan dan dapat diterapkan sesuai dengan norma yang berlaku di masyarakat. BPOM Kota Yogyakarta memiliki peran sangat penting dalam pengawasan masalah obat tradisional yang mengandung bahan kimia obat. Obat tradisional dibagi menjadi tiga bagian yaitu obat tradisional jamu, obat 14 Kurniawan. Hukum Perlindungan Konsumen,Ub Press, Malang, 2011.hlm.42. 9

herbal terstadar dan fitofarmaka. Dalam hal ini Badan Pemeriksaan dan Penyidikan memiliki dua bagian seksi yaitu seksi pemeriksaan yang merupakan sebagai pengawas dan seksi penyidikan tindak lanjut dari pengawasan tersebut. Beberapa cara dilakukan BPOM dalam pengawasan obat tradisional yang mengandung bahan kimia obat, yaitu dengan cara evaluasi sidak kepasar tradisional yang diindikasi obat tradisonalnya mengandung bahan kimia obat. 15 E. Metode Penelitian 1. Objek Penelitian Objek penelitian ini adalah perlindungan hukum konsumen pengguna obat tradisional yang mengandung bahan kimia berbahaya dan peran BPOM dalam mengawasi obat tradisional jamu yang mengandung bahan kimia berbahaya dalam rangka melindungi konsumen. 2. Subjek Penelitian Subjek penelitian ini adalah: a. Pimpinan Kantor BPOM Kota Yogyakarta b. Pimpinan Kantor BPSK Kota Yogyakarta c. Pimpinan Kantor Lembaga Konsumen Yogyakarta d. Pelaku Usaha Yang Menjual Obat Tradisional Jamu e. Konsumen Pengguna Obat Tradisional Yang mengandung Bahan Kimia Berbahaya 15 Hasil Wawancara dengan Sulianto...op.cit. 10

3. Sumber Data Sumber data terdiri dari: a. Data primer, yakni berupa data yang diperoleh dari peneliti secara langsung dari subjek penelitian yang berupa hasil wawancara dan angket. b. Data sekunder, yakni data yang diperoleh peneliti secara tidak langsung melalui perpustakaan dan dokumen yang terdiri dari: 1) Bahan hukum primer berupa: a) Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen b) Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan c) Peraturan Pemerintah Nomor 69 Tahun 1999 tentang Label dan Iklan Pangan d) Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 6 Tahun 2012 tentang Industri Jamu dan Usaha Obat Tradisional e) Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 7 Tahun 2012 tentang Registrasi Obat Tradisional f) Peraturan Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan Nomor 12 Tahun 2012 tentang Persyaratan Mutu Obat Tradisional g) Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2001 tentang Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggaraan Perlindungan Konsumen h) Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 103 Tahun 2001 tentang Kedudukan, Tugas, Fungsi, Kewenangan, Susunan, 11

Organisasi dan Tata Kerja Lembaga Pemerintah Non Departemen 2) Bahan hukum sekunder, berupa literatur dokumen-dokumen, hasil penelitian dan karya ilmiah yang berkaitan dengan masalah yang diteliti. 4. Teknik Pengumpulan Data Data penelitian akan dikumpulkan dengan cara: a. Wawancara Wawancara yang dimaksut adalah berupa tanya jawab antara penulis dengan subjek peneliti dengan mangajukan pertanyaan yang telah disiapkan secara lisan. Wawancara ini dilakukan kepada subjek penelitian yaitu Pimpinan Kantor Balai BPOM Kota Yogyakarta, Pimpinan Kantor BPSK Kota Yogyakarta, Pimpinan Kantor LKY, Pelaku Usaha Penjual Obat Tradisional serta Konsumen Pengguna obat tradisional yang mengandung bahan kimia berbahaya. b. Studi Kepustakaan/Dokumen Pengumpulan data ini dilakukan dengan cara menelaah dan mengkaji peraturan perundang-undangan, buku ilmiah yang berkaitan dengan objek penelitian c. Angket Angket adalah suatu alat yang digunakan untuk mengumpulkan data dengan cara membuat daftar pertanyaan secara tertulis dan lalu oleh nara sumber (responden) akan diisi dengan cara tertulis pula. Dalan hal 12

ini angket yang digunakan adalah angket gabungan antara tertutup dan terbuka. Maksud angket gabungan ialah angket terdapat pertanyaan - pertanyaan yang sudah disiapkan alternative jawabannya, namun terdapat pula pilihan alternative bagi responden untuk membuat jawabannya sendiri guna mengemukakan pendapatnya apabila di dalam pilihan jawaban yang disediakan oleh pembuat angket tersebut tidak terdapat jawaban seperti yang responden inginkan. 16 Angket akan diberikan kepada konsumen atau pembeli obat tradisional jamu yang berada dikota Yogyakarta. Angket akan disebar sebanyak 100 buah. 5. Analisis Data Analisis data dilakukan secara deskriptif, yaitu data yang diperoleh disajikan secara naratif dan dianalisa berdasarkan hukum positif. Data yang diperoleh dikualifikasikan sesuai dengan permasalahan penelitian, kemudian diuraikan dengan cara menganalisis data yang diperoleh dari hasil penelitian yang kemudian disusun secara sistematis dikaitkan dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, sehingga dihasilkan suatu kesimpulan yang dapat dipergunakan untuk menjawab rumusan masalah yang ada. 16 Pengertian dan Contoh Angket, http://pendaftaran-cpns.blogspot.com/2014/11/peng ertian-dan-contoh-angket.html. diakses pada 28 September 2015, pukul 20.00 WIB. 13

F. Pertanggungjawaban Sistematika Pembahasan dalam skripsi ini dibagi ke dalam 4 bab, yang secara garis besar dan berturut-turut membahas hal-hal sebagai berikut: Bab I adalah pendahuluan. Bab ini berisi latar belakang masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian, kerangka pikir, metode penelitian, dan pertanggungjawaban sistematika. Bab II adalah kajian normatif perlindungan hukum terhadap konsumen obat tradisional. Bab ini diawali dengan uraian tentang pengertian perlindungan hukum konsumen, pengertian konsumen dan pelaku usaha, hak dan kewajiban konsumen dan pelaku usaha, tanggung jawab produk, perbuatan yang dilarang bagi pelaku usaha, tinjauan umum tentang informasi konsumen obat tradisonal, tinjauan umum tentang sediaan farmasi. Bab III adalah analisis terhadap hasil penelitian yang dilakukan, yaitu mengenai daftar obat tradisional yang mengandung bahan kimia berbahaya yang ditarik dari peredaran oleh BPOM, upaya-upaya yang dilakukan BPOM dalam perlindungan konsumen atas peredaran obat tradisional yang mengandung bahan kimia berbahaya, peran BPOM dalam mengawasi obat tradisional yang mengandung bahan kimia berbahaya serta penyelesaian hukum yang ditempuh oleh konsumen obat tradisional yang dirugikan. Terakhir adalah Bab IV yang merupakan bab penutup, yang berisi kesimpulan dan saran. Kesimpulan yang merupakan jawaban dari rumusan masalah yang ada dan saran merupakan masukan kepada para pihak yang terkait dalam penulisan ini. 14