ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKSI PADI SAWAH DI KELURAHAN KOYA, KECAMATAN TONDANO SELATAN

dokumen-dokumen yang mirip
ARTIKEL EFISIENSI PENGGUNAAN FAKTOR PRODUKSI PADA USAHATANI PADI SAWAH DI KELURAHAN TONDANGOW KECAMATAN TOMOHON SELATAN

Staf Pengajar Pengajar Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas Sumatera Utara ABSTRAK

ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI JAGUNG DI DESA LABUAN TOPOSO KECAMATAN LABUAN KABUPATEN DONGGALA

EFISIENSI FAKTOR PRODUKSI DAN PENDAPATAN PADI SAWAH DI DESA MASANI KECAMATAN POSO PESISIR KABUPATEN POSO

ANALISIS PRODUKSI DAN PENDAPATAN USAHATANI PADI SAWAH METODE SYSTEM OF RICE INTENSIFICATION DI KECAMATAN SINDUE KABUPATEN DONGGALA

PENGARUH IRIGASI TERHADAP PRODUKSI USAHATANI PADI SAWAH DI DESA SIDERA KECAMATAN SIGI BIROMARU

Abstract. P A S P A L U M V O L I I I N o. 1 M a r e t

ANALISIS EFISIENSI PENGGUNAAN FAKTOR PRODUKSI USAHATANI JAGUNG DI DESA BULUPOUNTU JAYA KECAMATAN SIGI BIROMARU

EFISIENSI EKONOMI FAKTOR PRODUKSI PADA USAHATANI BROKOLI DI KELURAHAN KAKASKASEN. Juliana R. Mandei Christy P. Tuwongkesong

ANALISIS EFISIENSI TEKNIS PRODUKSI USAHATANI CABAI (Kasus Kelurahan Tiga Runggu Kecamatan Purba Kabupaten Simalungun)

JURNAL ANALISIS FAKTOR PRODUKSI PADI SAWAH DI DESA TOMPASOBARU DUA KECAMATAN TOMPASOBARU KLIVENSI ILONA MAFOR. Dosen Pembimbing :

FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA 2013

ANALISIS EFISIENSI PENGGUNAAN INPUT PRODUKSI USAHATANI PADI SAWAH DI DESA POLEGANYARA KECAMATAN PAMONA TIMUR KABUPATEN POSO

PENGGUNAAN FAKTOR PRODUKSI USAHATANI CAISIM (Brassica chinensis L.) Abstract PENDAHULUAN

ANALISIS PRODUKSI DAN PENDAPATAN USAHATANI PADI SAWAH DI DESA BONEMARAWA KECAMATAN RIOPAKAVA KABUPATEN DONGGALA

EFISIENSI EKONOMI PENGGUNAAN FAKTOR PRODUKSI PADA USAHATANI PADI DI KECAMATAN WIROSARI KABUPATEN GROBOGAN SKRIPSI. Oleh : YULIANA

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKSI PADI PADA KELOMPOK TANI PATEMON II DI DESA PATEMON KECAMATAN TLOGOSARI KABUPATEN BONDOWOSO

ANALISIS PRODUKSI USAHATANI JAGUNG DI DESA OLOBOJU KECAMATAN SIGI BIROMARU KABUPATEN SIGI

Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Rumah Tangga Tani Padi (Studi Kasus: Desa Sei Buluh, Kec. Teluk Mengkudu, Kab.

ANALISIS EFISIENSI PENGGUNAAN INPUT PRODUKSI USAHATANI SEMANGKA DI DESA MARANATHA KECAMATAN SIGI BIROMARU KABUPATEN SIGI

ANALISIS PRODUKSI DAN PENDAPATAN USAHATANI BAWANG MERAH LOKAL TINOMBO DI DESA LOMBOK KECAMATAN TINOMBO KABUPATEN PARIGI MOUTONG

ANALISIS EFISIENSI PENGGUNAAN INPUT PRODUKSI USAHATANI JAGUNG MANIS DI DESA MAKU KECAMATAN DOLO KABUPATEN SIGI

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHATANI KENTANG DI KABUPATEN BENER MERIAH PROVINSI ACEH

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKSI USAHATANI JAGUNG DI KECAMATAN SINDUE KABUPATEN DONGGALA

Faidah, Umi., dkk. Faktor-faktor Yang...

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKSI PADI DI KECAMATAN BOROBUDUR KABUPATEN MAGELANG

Carolina B.D. Pakasi L. Pangemanan Juliana R. Mandei Nineteen N.I. Rompas ABSTRACT

ANALISIS PENGARUH FAKTOR SOSIAL EKONOMI PETANI TERHADAP LUAS TANAM BAWANG MERAH DI BERDASARKAN PENDAPAT PETANI DI KABUPATEN DAIRI

JURNAL ILMIAH YUSRIN SALEH

ANALISIS FAKTOR PRODUKSI YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN PETANI KARET DI DESA RAMBAH HILIR TENGAH KECAMATAN RAMBAH HILIR KABUPATEN ROKAN HULU ABSTRACT

ANALISIS PRODUKSI DAN PENDAPATAN USAHATANI PADI SAWAH DI DESA SIDONDO 1 KECAMATAN SIGI BIROMARU KABUPATEN SIGI

ANALISIS PENDAPATAN DAN EFISIENSI USAHATANI PADI SAWAH DI DESA KOTA BANGUN KECAMATAN KOTA BANGUN

ANALISIS PENDAPATAN DAN KELAYAKAN USAHATANI PADI SAWAH DI DESA SIDERA KECAMATAN SIGI BIROMARU KABUPATEN SIGI

Efisiensi Produksi dan Pendapatan Usahatani Cabai Merah (Capsicum annum) di Kecamatan Penengahan Kabupaten Lampung Selatan

ANALISIS PRODUKSI DAN PENDAPATAN USAHATANI PADI SAWAH DENGAN POLA JAJAR LEGOWO DI DESA LAANTULA JAYA KECAMATAN WITAPONDA KABUPATEN MOROWALI

ANALISIS PRODUKSI KARET RAKYAT DI DESA PONTANGOA KECAMATAN LEMBO RAYA KABUPATEN MOROWALI UTARA

Hubungan Faktor Sosial Ekonomi dan Fisik Wilayah dengan Pendapatan Petani Tanaman Pangan di Kabupaten Jombang

ANALISIS EFISIENSI RELATIF PENGGUNAAN FAKTOR PRODUKSI PADA USAHATANI PADI SAWAH (Oryza sativa L) DI DESA SAVANAJAYA KECAMATAN WAEAPO KABUPATEN BURU

DAMPAK KEANGGOTAAN KELOMPOK LUMBUNG PANGAN MASYARAKAT TERHADAP PENDAPATAN USAHATANI PADI DI KABUPATEN TAKALAR

ANALISIS PRODUKSI DAN PENDAPATAN USAHATANI BAWANG MERAH LOKAL PALU DI DESA OLOBOJU KECAMATAN SIGI BIROMARU KABUPATEN SIGI

4. HASIL DAN PEMBAHASAN

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN USAHATANI PINANG KECAMATAN SAWANG KABUPATEN ACEH UTARA. Mawardati*

Penggunaan Regresi Linear Berganda untuk Menganalisis Pendapatan Petani Kelapa Studi Kasus: Petani Kelapa Di Desa Beo, Kecamatan Beo Kabupaten Talaud

ANALISIS OPTIMASI PENGGUNAAN INPUT PRODUKSI PADA USAHATANI UBI KAYU

CURAHAN WAKTU KERJA PETANI PADA USAHATANI PADI SAWAH DI KECAMATAN PAGUYAMAN KABUPATEN BOALEMO JURNAL

FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN PETANI JAGUNG (Zea mays L.) (Studi kasus di Desa Sidodadi, Kec. Patean Kab. Kendal)

BAB III METODE PENELITIAN. faktor produksi yang kurang tepat dan efisien. Penggunaan faktor produksi

ANALISIS PRODUKSI DAN PENDAPATAN USAHATANI PADI SAWAH DENGAN POLA TANAM TABELA DI DESA DOLAGO KECAMATAN PARIGI SELATAN KABUPATEN PARIGI MOUTONG

ANALISIS PENGGUNAAN FAKTOR-FAKTOR PRODUKSI PADA USAHATANI JANGGELAN DI KECAMATAN KARANGTENGAH KABUPATEN WONOGIRI

ANALISIS PENDAPATAN DAN PRODUKSI PADI DI KABUPATEN ACEH UTARA TESIS. Oleh ZURIANI

KAJIAN PRODUKSI JAGUNG DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHINYA (STUDI KASUS DI KABUPATEN SELUMA PROPINSI BENGKULU)

Keyword : Analyzed, Affected, Production, Capital, Fertilizer, Seed, Labour

ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI PADI SAWAH BERDASARKAN MUSIM PANEN DI KELURAHAN TARATARA SATU KECAMATAN TOMOHON BARAT KOTA TOMOHON.

ANALISIS FUNGSI PRODUKSI PADI DI INDONESIA SKRIPSI. Oleh Fitria Ika Puspita Sari NIM

PENGARUH KEMITRAAN TERHADAP PENDAPATAN PETANI PADI SEHAT

BAB IV. METODE PENELITIAN

PENGARUH SISTEM PENGELOLAAN USAHATANI CABAI MERAH TERHADAP JUMLAH PRODUKSI DAN TINGKAT PENDAPATAN

ANALISIS PENDAPATAN DAN KELAYAKAN USAHATANI PADI SAWAH DI DESA LAANTULA JAYA KECAMATAN WITAPONDA KABUPATEN MOROWALI

ANALISIS PRODUKSI DAN PENDAPATAN USAHATANI KACANG TANAH DI DESA BOYA BALIASE KECAMATAN MARAWOLA KABUPATEN SIGI

ABSTRACT

LAMPIRAN. Universitas Kristen Maranatha

ANALISIS EFISIENSI PENGGUNAAN INPUT PRODUKSI PADA USAHATANI KEDELAI VARIETAS GROBOGAN DI DESA TUKO KECAMATAN PULOKULON KABUPATEN GROBOGAN SKRIPSI

ANALISIS PENDAPATAN PETANI PADI LAHAN RAWA LEBAK DI KABUPATEN MUKO-MUKO, PROVINSI BENGKULU. Ahmad Damiri dan Herlena Budi Astuti

ANALISIS EFISIENSI PENGGUNAAN INPUT PRODUKSI USAHATANI PADI SAWAH DI DESA TORIBULU KECAMATAN TORIBULU KABUPATEN PARIGI MOUTONG

ANALISIS PENGARUH LUAS LAHAN DAN TENAGA KERJA TERHADAP PRODUKSI KAKAO PERKEBUNAN RAKYAT DI PROVINSI ACEH

Analysis of Factors Affecting Rice Production Local Varieties and Hybrid Varieties In Rainfed Rice in District Bangkinang Kampar District

ANALISIS PRODUKSI DAN KELAYAKAN USAHATANI KAKAO DI KABUPATEN MADIUN

ANALISIS EFISIENSI BISNIS TANAMAN PANGAN UNGGULAN DI KABUPATEN BEKASI Oleh : Nana Danapriatna dan Ridwan Lutfiadi BAB 1.

PERANAN KELOMPOK TANI DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN PETANI PADI SAWAH DI DESA MARGAMULYA KECAMATAN BUNGKU BARAT KABUPATEN MOROWALI

ANALISIS EFISIENSI PENGGUNAAN INPUT PRODUKSI USAHATANI PADI SAWAH DI DESA HARAPAN JAYA KECAMATAN BUMI RAYA KABUPATEN MOROWALI

IV. METODOLOGI PENELITIAN. Kabupaten Bogor, Propinsi Jawa Barat. Pemilihan lokasi penelitian ini dilakukan

ANALISIS PENDAPATAN DAN KELAYAKAN USAHATANI PADI SAWAH DI DESA KARAWANA KECAMATAN DOLO KABUPATEN SIGI

ANALISIS PRODUKSI DAN PENDAPATAN USAHATANI PADI SAWAHDI DESA JONO OGE KECAMATAN SIGI BIROMARU KABUPATEN SIGI

VI. ANALISIS EFISIENSI PRODUKSI PADI SAWAH VARIETAS CIHERANG DI GAPOKTAN TANI BERSAMA

ANALISIS PRODUKSI USAHATANI JAGUNG DI DESA LABUAN TOPOSO KECAMATAN LABUAN KABUPATEN DONGGALA

IV METODE PENELITIAN

3-5kg/batang sehingga menghasilkan buah yang lebih baik mutunya.

ANALISIS KAPABILITAS PETANI DAN PENGARUHNYA TERHADAP PRODUKSI DALAM USAHATANI PADI SAWAH

KAJIAN EKONOMI USAHATANI KENTANG DI KECAMATAN SUKAPURA KABUPATEN PROBOLINGGO

I. PENDAHULUAN. berkaitan dengan sektor-sektor lain karena sektor pertanian merupakan sektor

Kata Kunci : Usahatani Padi Sawah, Produktivitas, Optimalisasi.

ANALISIS EFISIENSI PENGGUNAAN FAKTOR PRODUKSI PADA USAHATANI PADI SAWAH DI DESA MOPUYA UTARA KECAMATAN DUMOGA UTARA KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW

IV METODE PENELITIAN

I. METODE PENELITIAN. dikumpulkan mula-mula disusun, dijelaskan dan kemudian dianalisis. Tujuannya

V GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN

VII. ANALISIS FUNGSI PRODUKSI DAN EFISIENSI UBI JALAR DI DESA CIKARAWANG

Analisis Usahatani Bawang Merah di Desa Sumberkledung Kecamatan Tegalsiwalan Kabupaten Probolinggo

Sosio Ekonomika Bisnis ISSN ANALISIS EFISIENSI USAHATANI PADI SAWAH PADA KONDISI IRIGASI SEMI TEKNIS DI KABUPATEN MERANGIN

ANALISIS RISIKO PRODUKSI DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHINYA PADA USAHATANI JAGUNG (Zea mays L.) DI KECAMATAN MEMPAWAH HULU KABUPATEN LANDAK

BAB III METODE PENELITIAN DAN ANALISIS DATA

LATIHAN REGRESI SEDERHANA

The effect of Production Inputs and Irrigation Service to Irrigated Wetland Rice Production in South Banawa Watatu District of Donggala

V. GAMBARAN UMUM PENELITIAN. Desa Purwasari terletak di Kecamatan Dramaga, Kabupaten Bogor.

IV. METODE PENELITIAN

ANALISIS PENGARUH INPUT PRODUKSI TERHADAP PRODUKSI USAHATANI UBI KAYU DI DESA SUKASARI KECAMATAN PEGAJAHAN KABUPATEN SERDANG BEDAGAI

33 ZIRAA AH, Volume 37 Nomor 2, Juni 2013 Halaman ISSN

ANALISIS PRODUKTIVITAS USAHATANI CABAI MERAH BESAR (Capsicum annum L.) DI DESA ANDONGSARI KECAMATAN AMBULU KABUPATEN JEMBER

IV. METODE PENELITIAN

KAJIAN EKONOMI USAHATANI KUBIS DI KECAMATAN SUKAPURA KABUPATEN PROBOLINGGO

PENGELOLAAN USAHA TANI JAHE PUTIH DI KELURAHAN SEMPAJA KECAMATAN SAMARINDA UTARA KOTA SAMARINDA

Transkripsi:

Agri-SosioEkonomiUnsrat,ISSN 1907 4298,Volume 13 Nomor 2A, Juli 2017 : 237-242 ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKSI PADI SAWAH DI KELURAHAN KOYA, KECAMATAN TONDANO SELATAN Alvio G. Onibala Mex L. Sondakh Rine Kaunang Juliana Mandei ABSRACT This study aims to determine the influence of the use of production factors on rice farming production. This research was conducted in Urban Village of Koya, Sub-district of South Tondano, Minahasa District by using primary data and secondary data. Sampling in this research was done by using Simple Random Sampling method with 60 farmers as respondents. The variables measured in this research are production, land area, amount of labor, amount of phonska fertilizer, amount of urea fertilizer, number of seeds and amount of pesticide. The data analysis used is Cobb Douglas model regression analysis to see the influence of each factor of production on the produced production. Simultaneously variable of land area, seed, urea fertilizer, phonska fertilizer, pesticide and labor have an effect on rice field production in Koya. Individual variables of land area, urea seed and fertilizer have a significant effect on rice production. Keywords: analysis, factors, rice field, Koya Urban Village, South Tondano Sub-district, Minahasa District ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor-faktor produksi terhadap hasil produksi pada usahatani padi sawah. Penelitian ini dilaksanakan di Kelurahan Koya Kecamatan Tondano Selatan dengan menggunakan data primer dan sekunder. Pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan metode simple random sampling dengan 60 petani sebagai responden. Variabel yang diukur dalam penelitian ini yaitu produksi, luas lahan, jumlah tenaga kerja, jumlah pupuk phonska, jumlah pupuk urea, jumlah benih dan jumlah pestisida. Analisis data yang digunakan yakni analisis regresi model Cobb Douglas untuk melihat pengaruh masingmasing faktor produksi terhadap hasil produksi yang dihasilkan. Secara serentak variabel luas lahan, benih, pupuk urea, pupuk phonska, pestisida dan tenaga kerja berpengaruh terhadap produksi padi sawah di Kelurahan Koya. Secara individu variabel luas lahan, benih dan pupuk urea berpengaruh signifikan terhadap produksi padi. Kata kunci: analisis, faktor-faktor, padi sawah, Kelurahan Koya, Kecamatan Tondano Selatan, Kabupaten Minahasa 237

Analisis Faktor-Faktor...(Alvio Onibala, Mex Sondakh, Rine Kaunang, Juliana Mandei) PENDAHULUAN Latar Belakang Di Indonesia, sektor pertanian berperan penting dalam pembangunan dan perekonomian nasional. Sebagian besar penduduk Indonesia bermata pencaharian sebagai petani. Peranan sektor pertanian sangatlah penting yaitu sebagai penyedia bahan pangan, penyedia bahan baku bagi industri-industri, penyedia kesempatan berusaha, serta merupakan sumber pendapatan bagi para petani. Salah satu komoditas pertanian yang sangat dibutuhkan masyrakat adalah padi. Padi merupakan komoditi penghasil beras yang menjadi tanaman pangan utama bagi penduduk Indonesia. Beberapa alasan penting perlu ditingkatkan produksi padi secara keberlanjutan yaitu beras merupakan bahan pangan pokok bagi masyarakat Indonesia, merupakan komoditas penting umtuk menjaga ketahanan pangan, usaha tani padi sudah merupakan bagian hidup dari petani Indonesia sehingga menciptakan lapangan kerja yang besar dan kontribusi dari usaha tani padi terhadap pendapatan rumah tangga cukup besar (Hamdan, 2013). Indonesia merupakan salah satu negara konsumen beras terbesar di dunia. Semakin meningkatnya jumlah penduduk berarti kebutuhan pangan juga akan semakin meningkat (Srirande, 2012). Dengan bertambahnya jumlah penduduk dari tahun ke tahun maka, berbagai upaya dilakukan pemerintah untuk meningkatkan produktivitas pangan khususnya beras dalam hal memenuhi kebutuhan penduduk. Peningkatan produksi inilah yang menjadi target dan tujuan kegiatan pertanian (Pongoh, 2014) Usahatani merupakan kegiatan mengusahakan faktor-faktor produksi berupa lahan, tenaga kerja, dan modal sehingga memberikan hasil yang maksimal. Penggunaan faktor produksi dan penerapan teknologi memegang peranan penting. Penggunaan faktor produksi dan penerapan teknologi yang kurang tepat akan mengakibatkan rendahnya produksi dan tingginya biaya usahatani. Dalam usahatani, produk yang dihasilkan akan baik apabila faktor produksi yang ada dimanfaatkan secara efisien (Zulkifli, 2009). Salah satu kecamatan di Kabupaten Minahasa yang menjadi daerah penghasil padi adalah Kecamatan Tondano Selatan. Dari delapan Kelurahan yang ada di Kecamatan Tondano Selatan, hanya satu Kelurahan yang tidak memproduksi padi yaitu Kelurahan Maesa Unima. Berikut data luas panen, indeks panen, produktivitas dan jumlah produksi padi sawah di kecamatan tondano selatan disajikan dalam Tabel 1. Tabel 1. Data Luas Panen, Indeks Panen, Produksi dan Produktivitas Padi Sawah di Kecamatan Tondano Selatan Tahun 2014 No Kelurahan Luas Panen (Ha) Indeks Panen Produksi (Ton) Produktivitas (Ton/Ha) 1 Tataaran II 10 2 54 5,4 2 Tataaran I 204 2 1101,8 5,4 3 Koya 270 2 1512 5,6 4 Maesa - - - - Unima 5 Tounsaru 104 2 582,4 5,6 6 Tataaran 38 2 205,2 5,4 Patar 7 Paleloan 1 1 5,4 5,4 8 Urongob 1 1 5,4 5,4 Sumber : BP3K, Kecamatan Tondano Selatan, 2014 Tabel 1 menunjukan bahwa kelurahan Koya merupakan penghasil padi terbesar di Kecamatan Tondano Selatan dengan luas lahan panen sebesar 270 ha dan produksi 1512 ton. Hal ini menunjukan bahwa di Kelurahan Koya padi sawah menjadi salah satu pilihan bagi petani untuk bercocok tanam demi meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan keluarga petani. Untuk mendapatkan keuntungan dan produksi yang maksimal, maka petani harus mengetahui faktor-faktor apa yang mempengaruhi produksi agar supaya mendapat hasil yang maksimal. Karena itu perlu dilakukan penelitian tentang analisis faktor-faktor yang mempengaruhi produksi padi sawah. Perumusan Masalah 238

Agri-SosioEkonomiUnsrat,ISSN 1907 4298,Volume 13 Nomor 2A, Juli 2017 : 237-242 Berdasarkan penjelasan di atas, maka yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh penggunaan faktor-faktor produksi pada usahatani padi sawah di Kelurahan Koya? Tujuan Penelitian Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan faktor-faktor produksi pada usahatani padi sawah di Kelurahan Koya. Manfaat Penelitian Manfaat penelitian ini adalah memberikan informasi kepada petani padi sawah di daerah penelitian agar dapat mengolah usahatani dengan menggunakan faktor produksi secara tepat demi meningkatkan produksi padi dan pendapatan keluarga, juga sebagai bahan informasi bagi peneliti selanjutnya. METODOLOGI PENELITIAN Waktu dan Tempat Penelitian Penelitian ini akan dilaksanakan selama 3 bulan dari bulan april sampai bulan juni 2015 mulai dari persiapan pengambilan data sampai pada penyusunan laporan hasil penelitian. Penelitian ini berlokasi di Kelurahan Koya Kecamatan Tondano Selatan. Metode Pengumpulan Data Penelitian ini menggunakan data primer dan sekunder. Data primer adalah data yang diperoleh secara langsung dari petani untuk mendapatkan data yang diperlukan, melalui interview (wawancara) dan kuesioner dan data sekunder adalah data-data yang didapat dari sumber lain yang berfungsi sebagai data pendukung, yaitu dari buku-buku ataupun hasilhasil laporan penelitian yang pernah dilakukan dan data dari dinas pertanian maupun instansiinstansi terkait di kabupaten minahasa. Metode Pengambilan Sampel Pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan metode.simple Random Sampling. Jumlah populasi petani padi sawah di daerah penelitian sebanyak 210 petani. Pengambilan sampel sebanyak 30% dari jumlah populasi yakni 60 petani padi sawah. Konsep Pengukuan Variabel Variabel-variabel yang diukur dalam penelitian ini adalah: 1. Produksi (kg/musim tanam) : Padi yang dihasilkan dalam satu kali musim tanam. 2. Luas lahan (Ha) : Lahan yang ditanami padi. 3. Jumlah Tenaga Kerja (HOK) : Jumlah tenaga kerja yang digunakan dalam satu kali musim tanam (setara hari kerja pria). 4. Jumlah Pupuk Urea (kg) : Jumlah pupuk yang digunakan dalam satu kali musim tanam. 5. Jumlah Pupuk Phonska (kg) : Jumlah pupuk yang digunakan dalam satu kali musim tanam. 6. Jumlah benih (kg) : Jumlah benih yang digunakan dalam satu kali musim tanam. 7. Jumlah Pestisida (ltr) : Jumlah pestisida yang digunakan dalam satu kali musim tanam. Analisis Data Data dianalisis menggunakan analisis regresi model Cobb Douglas untuk melihat pengaruh masing-masing faktor produksi terhadap produksi yang dihasilkan. Bentuk ekonometrik: Y β1 β2 β3 β4 = β 0. X 1. X 2. X 3. X 4. X β5 β6 5. X 6.E. Transformasi ke bentuk logaritma: Ln Y = ln β 0 + β 1 ln X 1 + β 2 ln X 2 + β 3 ln X 3 + β 4 ln X 4 +β 5 ln X 5 + β 6 ln X 6 + ln ԑ Dimana : Y = Produksi (kg) X 1 = Luas Lahan (Ha) X 2 = Tenaga Kerja (HOK) X 3 = Pupuk Urea (Kg) X 4 = Pupuk Phonska (Kg) X 5 = Benih (Kg) X 6 = Pestisida (L) β 1, β 2, β 3, β 4, β 5, β 6, = Koefisien regresi luas lahan, TK, pupuk, benih, pestisida ԑ = Residual / faktor-faktor lain yang berpengaruh yang tidak dimasukkan dalam model. HASIL DAN PEMBAHASAN Gambaran Umum Wilayah Penelitian Letak dan Luas Wilayah Penelitian Kelurahan Koya termasuk dalam wilayah Kecamatan Tondano Selatan dan terbentuk sejak tahun 1890. Adapun batasan- 239

Analisis Faktor-Faktor...(Alvio Onibala, Mex Sondakh, Rine Kaunang, Juliana Mandei) batasan wilayah Kelurahan Koya sebagai berikut : Sebelah utara berbatasan dengan Kelurahan Wewelan. Sebelah timur berbatasan dengan Kelurahan Tataaran, Tuutu. Sebelah selatan berbatasan dengan Kelurahan Rerewokan. Sebelah barat berbatasan dengan Kelurahan Watulambot, Rerewokan. Luas Kelurahan Koya 451 Ha yang terdiri dari 7 lingkungan. Luas area persawahan 135 Ha, pekuburan 2 Ha, fasilitas umum sekitar 6 Ha, sisanya pemukiman dan perkebunan. Penduduk dan Agama Jumlah penduduk Kelurahan Koya adalah sebanyak 2.533 jiwa yang terdiri dari 1.215 laki-laki dan 1.318 perempuan dengan jumlah kepala keluarga 742 KK. Penduduk Kelurahan Koya sebagian besar beragama Kristen Protestan, selebihnya Katolik dan Islam. Sarana Pendidikan Kelurahan Koya menyediakan sarana prasarana yaitu dua gedung Sekolah Dasar (SD), satu gedung Taman Kanak-kanak (TK) dan satu gedung Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Keadaan Umum Petani Responden Umur Responden Umur petani memiliki hubungan dengan kemampuan petani dalam bekerja. Umur petani akan mempengaruhi produktivitasnya dalam mengelola usahatani. Dari segi fisik, semakin tua seseorang ketika melewati batasan umur tertentu akan berkurang kemampuannya dalam bekerja. Umur petani responden dapat dilihat pada Tabel 2. Tabel 2. Jumlah Petani Responden menurut Kelompok Umur di Kelurahan Koya Umura Jumlah Presentase (Tahun) (Orang) (%) 31-36 4 6.67 37-42 8 13.33 43-48 18 30.00 49-54 7 11.67 55-60 13 21.67 61-66 8 13.33 >67 2 3.33 Jumlah 60 100.00 Sumber : Diolah dari data primer 2015 Tabel 2 menunjukan bahwa jumlah responden terbanyak pada kelompok umur 43-48 sebanyak 18 responden atau 30.00 persen dari total responden, diikuti oleh kelompok umur 55-60 sebanyak 13 responden atau 21.67 persen, untuk kelompok umur 37-42 dan 61-66 sama-sama berjumlah 8 responden atau 13.33 persen, kelompok umur 49-54 sebanyak 7 responden atau 11.67 persen, kelompok umur 31-36 sebanyak 4 responden atau 6.67 persen dan kelompok umur >67 sebanyak 2 responden atau 3.33 persen. Tingkat Pendidikan Pendidikan merupakan salah satu faktor yang penting dalam usaha peningkatkan kualitas sumber daya manusia, serta sangat menentukan dalam mengolah usahataninya, karena pendidikan akan mempengaruhi cara berpikir petani. Berdasarkan hasil penelitian, tingkat pendidikan petani responden bervariasi mulai dari Sekolah Dasar (SD) sampai Sekolah Menengah Atas (SMA) dapat dilihat pada Tabel 3. Tabel 3. Jumlah Petani Responden menurut Tingkat Pendidikan di Kelurahan Koya No Tingkat Pendidikan Jumlah Presentase 1 SD 16 26.67% 2 SMP 23 38.33% 3 SMA 21 35.00% Jumlah 60 100.00% Sumber : Diolah dari data primer 2015 Tabel 3 dapat dilihat bahwa tingkat pendidikan dengan jumlah responden terbanyak yaitu SMP dengan jumlah 23 responden atau 38.33 persen, diikuti tingkat pendidikan SMA dengan jumlah 21 responden atau 35.00 persen dan tingkat pendidikan SD berjumlah 16 responden atau 26.67 persen. Jumlah Tanggungan Keluarga Jumlah tanggungan terdiri dari petani itu sendiri, istri, anak dan anggota keluarga lain yang menjadi tanggungan petani. Keluarga petani dapat menjadi sumber tenaga kerja dalam usahatani padi. Jumlah petani responden berdasarkan tanggungan keluarga dapat dilihat dalam Tabel 4. 240

Agri-SosioEkonomiUnsrat,ISSN 1907 4298,Volume 13 Nomor 2A, Juli 2017 : 237-242 Tabel 4 menunjukan bahwa jumlah tanggungan keluarga terbanyak adalah 3-4 yang berjumlah 32 responden atau 53.33 persen, diikuti jumlah tanggungan keluarga 1-2 sebanyak 24 responden atau 40.00 persen dan jumlah tanggungan keluarga 5-6 berjumlah 4 responden atau 6.67 persen. Tabel 4. Jumlah Petani Responden menurut Jumlah Tanggungan Keluarga di Kelurahan Koya Jumlah Tanggungan Keluarga Jumlah Presentase 1-2 24 40.00% 3-4 32 53.33% 5-6 4 6.67% Jumlah 60 100.00% Sumber : Diolah dari data primer 2015 Luas Lahan Luas lahan merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi produksi. Semakin luas lahan maka hasil produksi semakin bertambah. Begitupun sebaliknya, jika luas lahan semakin sempit maka hasil produksi semakin sedikit. Luas lahan responden bervariasi antara 0.5 hektar sampai 4 hektar. Jumlah petani responden menurut luas lahan dapat dilihat pada Tabel 5. Table 5. Luas Lahan Usahatani Padi di Kelurahan Koya Luas Lahan Jumlah Presentase 0-0.99 5 8.33% 1-1.99 30 50.00% 2-2.99 20 33.33% 3-3.99 4 6.67% >4 1 1.67% Jumlah 60 100.00% Sumber : Diolah data primer tahun 2015 Tabel 5 dapat dilihat bahwa luas lahan yang paling banyak diolah petani adalah 1-1.99 hektar dengan jumlah responden 30 atau 50.00 persen, diikuti luas lahan 2-2.99 hektar sebanyak 20 responden atau 33.33 persen, untuk luas lahan 0-0.99 sebanyak 5 responden atau 8.33 persen, untuk luas lahan 3-3.99 hektar sebanyak 4 responden atau 6.67 persen dan untuk luas lahan >4 adalah sebanyak 1 responden atau 1.67 persen. Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Produksi Padi Summary Output dapat dilihat pada Tabel 6. Tabel 6. Summary Output Regression Statistics Multiple R 0.999989383 R Square 0.999978766 Adjusted R Square 0.981458281 Standard Error 0.043650131 Observations 60 Hasil pengujian seperti yang terlihat pada Tabel Summary Output menunjukan bahwa koefisien determinasi (R2) dalam model regresi adalah sebesar 0,999 atau 99,9%. Nilai koefisien determinasi 99,9% artinya variable yang meliputi luas lahan, benih, urea, phonska, pestisida dan tenaga kerja dapat menjelaskan produksi padi di kelurahan koya sebesar 99,9%. Tabel 7. Anova df SS MS F Significance F 6 4845.262082 807.5436804 423833.1498 3.5037E-122 54 0.102888032 0.001905334 60 4845.36497 Tabel 7 menunjukan bahwa pengaruh signifikan variable luas lahan, benih, urea, phonska, pestisida dan tenaga kerja secara serentak terhadap produksi padi dapat dilihat pada Tabel Anova. Dari hasil pengujian nilai signifikan sebesar 0,000 sehingga menunjukan bahwa variable-variabel tersebut secara serentak berpengaruh signifikan terhadap produksi padi. Berdasarkan analisis regresi, maka diperoleh fungsi produksi padi sawah sebagai berikut: LnY= 0,933 0,289 + 0,221 + 0,018 +0,196 0,085. Hasil analisis menunjukan bahwa faktor produksi yang mempengaruhi produksi padi sawah adalah luas lahan, benih dan pupuk urea. a. Pengaruh luas lahan terhadap produksi. Luas lahan mempengaruhi produksi dengan taraf signifikan sebesar 1% dan nilai koefisien untuk variabel luas lahan adalah 0,9331. Berarti setiap penambahan 1% luas lahan maka produksi meningkat sebesar 0,9331. b. Pengaruh benih terhadap produksi. Benih mempengaruhi produksi dengan taraf signifikan sebesar 1% dan nilai koefisien untuk variable benih adalah 0,1962. Berarti setiap penambahan 1% benih maka akan meningkatkan produksi sebesar 0,1962. c. Pengaruh urea terhadap produksi. Urea mempengaruhi produksi dengan taraf signifikan sebesar 1% dan nilai koefisien untuk variable urea adalah 0,2214. Berarti setiap penambahan urea 1% maka akan meningkatkan produksi sebesar 0,2214. 241

Analisis Faktor-Faktor...(Alvio Onibala, Mex Sondakh, Rine Kaunang, Juliana Mandei) d. Pengaruh phonska terhadap produksi. Nilai koefisien untuk variabel phonska adalah 0,0184 dimana phonska tidak berpengaruh terhadap produksi. Pengaruh pestisida terhadap produksi. Nilai koefisien untuk variable pestisida adalah - 0,0851 dimana pestisida tidak berpengaruh terhadap produksi. Setiap penambahan pestisida akan mengurangi produksi. e. Pengaruh tenaga kerja terhadap produksi. Tenaga kerja tidak mempengaruhi produksi karena nilai koefisien untuk variable tenaga kerja adalah -0,2899. Penambahan tenaga kerja sudah tidak lagi efisien karena koefisien bernilai negatif. KESIMPULAN DAN SARAN Kesimpulan Dari hasil penelitian yang telah dilakukan luas lahan, benih, urea, phonska, pestisida dan tenaga kerja terhadap produksi padi sawah di kelurahan koya, maka dapat disimpukan bahwa secara serentak variabel luas lahan, benih, urea, phonska, pestisida dan tenaga kerja berpengaruh terhadap produksi padi sawah dikelurahan koya. Secara individu variabel luas lahan, benih dan pupuk urea berpengaruh signifikan terhadap produksi padi. Saran Saran kepada petani supaya memperhatikan penggunaan faktor produksi dengan baik sesuai dengan anjuran Badan Penyuluh Pertanian. Kepada pemerintah dan pihak-pihak terkait kiranya dapat memberikan penyuluhan dan pelatihan kepada petani agar bisa meningkatkan produksi. DAFTAR PUSTAKA Hamdan. 2013. Analisis Efisiensi Penggunaan Faktor Produksi pada Usahatani Padi Sawah di Bengkulu. Balai Pengkaji Teknologi Pertanian. Bengkulu. Mubyarto. 1995. Pengantar Ekonomi Pertanian. LP3S. Jakarta. Pongoh, D. 2014. Efisiensi Penggunaan Faktor Produksi Pada Usahatani Padi Sawah Di Kelurahan Tondangow Kecamatan Tomohon Selatan. UNSRAT. Manado. Pusat Penyuluhan Pertanian Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian. 2011. Budidaya Padi. BPPSDM Pertanian. Jakarta. Rahardja dan Manurung. 2006. Teori Ekonomi Mikro Suatu Pengantar. Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia. Jakarta. Sarwoko. 2005. Dasar-dasar Ekonometrika. Penerbit Andi. Yogyakarta. Srirande, 2012, Pertumbuhan Provinsi Agraris. Kencana, Jakarta. Soekartawi. 1995. Dasar Penyusunan Suatu Proyek. Pustaka Sinar Harapan. Jakarta. Sugiarto, H. 2010. Ekonomi Mikro Sebuah Kajian Komprehensif. PT Gramedia Pustaka. Jakarta Widarjono. 2007. Ekonometrika Teori dan Aplikasi Untuk Ekonomi dan Bisnis. Penerbit Erlangga. Jakarta Zulkifli. 2009. Analisis Efisiensi Penggunaan Faktor Produksi pada Usahatani Jagung Studi Kasus Petani Jagung di Kel, Panreng Kec. Sidrap. Kasturi, A. 2012. Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Produksi Padi Di Kabupaten Wajo. UNHAS. Makassar. 242