Peningkatkan Keterampilan Membaca Intensif Dengan Model Cooperative Think Pair Sahre Pada Siswa Kelas XI Ipa 3 MAN Model Singkawang

dokumen-dokumen yang mirip
Peningatan Keterampilan Menulis Paragraf Argumentasi Menggunakan Model Cooperative Think Pair Share Pada Siswa Kelas X C SMA Negeri 5 Singkawang

Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Volume 1 Nomor 1 Maret Page p-issn: e-issn: X

Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Volume 2 Nomor 1 Maret Page p-issn: e-issn: X

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PENGALAMAN PRIBADI MELALUI MODEL STAD SISWA KELAS VII SMP NEGERI 15 PURWOREJO TAHUN PELAJARAN 2012/2013

PENERAPAN TEKNIK TPS (THINK, PAIR, AND SHARE) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENENTUKAN KALIMAT UTAMA PARAGRAF DESKRIPSI

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN NARASI MELALUI TEKNIK EXAMPLES NON EXAMPLES

Upaya Peningkatan Keterampilan Menulis Paragraf Narasi Ekspositoris Siswa Kelas XI SMK Yapek Gombong dengan Metode Example Non-Example

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS PANTUN MELALUI MODEL KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH

BAB III METODE PENELITIAN

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

Oleh: Dian Kartika Sari program studi pendidikan bahasa dan sastra jawa

IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN THINK PAIR SHARE PADA MATERI AJAR MENJAGA KEUTUHAN NKRI. Tri Purwati

Oleh: Harvi Setiani Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa

BAB III METODE DAN RENCANA PENELITIAN. yang dalam istilah Bahasa Inggris adalah Classroom Action Research (CAR),

Meningkatkan Apresiasi Siswa Kelas VII SMPN 3 Labuan Dalam Menyimak Puisi Melalui Strategi Modeling dengan Menggunakan Media Video Rekaman Puisi

Upaya Meningkatkan Keterampilan Menyimak Dongeng Dengan Penerapan Model Pembelajaran Cooperative Tipe Script Pada Siswa Kelas VII B SMP N 1 Monterado

BAB III METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN

Oleh: Liana Sulistiana Program Studi Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia Universitas Muhammadiyah Purworejo

BAB I PENDAHULUAN. (listening skills); 2) keterampilan berbicara (speaking skills); 3) keterampilan

MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE TIPE SCRIPT SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENYIMAK DONGENG SISWA SMP

Mondang Syahniaty Elfrida Sinaga Guru Mata Pelajaran IPA SMP Negeri 1 Lubuk Pakam Surel :

2 PENERAPAN METODE THINK-PAIR-SHARE UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENYIMPULKAN ISI BERITA YANG DIBACAKAN PADA PESERTA DIDIK KELAS VII 2 SMPN TELAGA TAH

BAB III METODE PENELITIAN. yang lazim dikenal dengan classroom action research. Kunandar (2010: 46)

BAB III METODE PENELITIAN

Oleh: Prihatini Mualifah Program Studi Pendidikan dan Sastra Indonesia Universitas Muhammadiyah Purworejo

NASKAH JURNAL PUBLIKASI ILMIAH RAHMAWATI HIDAYAH A54B090044

Oleh: Sadar SDN 1 Tasikmadu Kecamatan Watulimo Kabupaten Trenggalek

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN JIGSAW TERHADAP KETERAMPILAN MENYIMAK TEKS DONGENG

PENINGKATAN MINAT DAN KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN SISWA KELAS X.8 DENGAN METODE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION

BAB I PENDAHULUAN. Bangsa yang cerdas ditentukan oleh kualitas pendidikan di negaranya. Semakin

NASKAH PUBLIKASI. Diajukan Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan Guna Mencapai Derajat Sarjana S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Dedi Kurniawan ABSTRAK

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. Sebelum melaksanakan penelitian pada siklus I, terlebih dahulu peneliti

BAB III METODE PENELITIAN. Lampung, selama 3 bulan mulai bulan Juli 2013 sampai dengan bulan

Lathifatus Sa adah 1 Soewalni Soekirno 2 dan Anggit Grahito Wicaksono 3 ABSTRAK

BAB III METODE PENELITIAN. penelitian tindakan kelas atau PTK (Classroom Action Research), dimana

PENGGUNAAN MODEL COOPERATIVE SCRIPT DENGAN BAHAN BACAAN KORAN UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA INTENSIF DI KELAS IV SDN PENEKET TAHUN AJARAN

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA MATERI MENULIS MELALUI METODE DEMONSTRASI. Sri Yanti

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MATERI AKTIVITAS EKONOMI MELALUI MODEL MAKE A MATCH DI KELAS IV SDN II ARYOJEDING KABUPATEN TULUNGAGUNG

BAB I PENDAHULUAN. gagasan untuk pemecahan masalah juga sangat penting terhadap proses. Menurut Wahid Umar (2012) menelaah kemampuan

NASKAH PUBLIKASI. Untuk memenuhi sebagian persyaratan Guna mencapai derajat Sarjana S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar

BAB III METODE PENELITIAN TINDAKAN KELAS. mengetahui peningkatan kemampuan pemahaman dalam menentukan pokok

Oleh: Nurwahidah program studi pendidikan bahasa dan sastrajawa

PENINGKATAN KETERAMPILAN BERBICARA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE SCRIPT DI SMP NEGERI 13 PONTIANAK

BAB III METODE PENELITIAN. (Classroom Action Research). Penelitian tindakan kelas adalah penelitian

BAB I PENDAHULUAN. siswa untuk berkomunikasi dalam bahasa Inggris yang baik dan benar secara lisan dan tulis.

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA DENGAN METODE THINK PAIR SHARE PADA MATERI TURUNAN

Peningkatan Keterampilan Membaca Nyaring Melalui Penggunaan Media Pias-Pias Kata Pada Siswa Kelas 1 SD Negeri 0104 Sibuhuan

Prosiding Seminar Nasional Volume 01, Nomor 1

BAB III METODE PENELITIAN. B. Subjek Penelitian Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V di MI Falahiyyah Rowosari yang berjumlah 18 siswa.

ARTIKEL. Oleh Frisnawati Siburian NIM Dosen Pembimbing Skripsi, Mara Untung Ritonga, M.Hum., Ph.D.

Majalah Ilmiah Inspiratif, Vol.2 No.2 Januari 2016

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI MELALUI PEMBELAJARAN KOOPERATIF DENGAN PENDEKATAN REOG. Sri Harjanti

UPAYA MENINGKATKAN KOMUNIKASI MATEMATIKA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE PADA SISWA KELAS VIII B SMP NEGERI 12 YOGYAKARTA

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS NARASI EKSPOSITORIS DENGAN METODE MIND MAPPING

Abstrak. Kata Kunci : menyimak wawancara, model think pair share, penerapan model think pair share, peningkatan kemampuan menyimak wawancara.

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK BERITA DENGAN METODE DRILLPADA PESERTA DIDIK KELAS VIII SMP NEGERI 1KALIBAWANG TAHUN PEMBELAJARAN 2013/2014

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS LAPORAN MELALUI MODEL PEMBELAJARAN THINK TALK WRITE (TTW)

Endang Sudarsih* PENDAHULUAN

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS HURUF JAWA DENGAN MEDIA TEKA-TEKI SILANG PADA SISWA KELAS XI TKR 4 SMK N 2 KEBUMENTAHUN AJARAN 2013/2014

PENERAPAN MODEL KOOPERATIF TIPE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MEMBACA SISWA KELAS IV MELALUI MODEL COMPLETE SENTENCE DI SDN 46 KOTO PANJANG PADANG

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Peningkatan Keterampilan Menulis Teks Pidato Dengan Model Pembelajaran Cooperative Group Investigation Pada Siswa Kelas XA SMA Negeri 1 Samalantan

METODE THINK PAIR SHARE (TPS) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BAHASA INGGRIS SISWA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA

BAB III METODE PENELITIAN. Kecamatan Kedondong Kabupaten Pesawaran. sampai dengan Mei Tahun Pelajaran 2011/2012

Penerapan Pendekatan Keterampilan Proses Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA Siswa di Kelas IV SD Inpres Pedanda

UPAYA MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE

BAB III METODE PENELITIAN

PENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS EKSPOSISI MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR BERSERI PADA SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 SAPURAN TAHUN PELAJARAN 2015/2016

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PARAGRAF ARGUMENTATIF MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH SISWA KELAS X

MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN IPA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN THINK PAIR SHARE DI KELAS V SD

Kata kunci: Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Heads Together (NHT), Motivasi, Hasil Belajar.

BAB 3 METODE PENELITIAN

UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA PADA

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE TYPE JIGSAW

Eka Asti Nurhidayah Universitas Muhammadiyah Purworejo. Kata kunci: berbicara, pambagyaharja, metode pemodelan

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

ARTIKEL PENELITIAN. oleh. RiaParamita NPM

PENINGKATAN MINAT, KEAKTIFAN DAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA DENGAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE

Oleh: Della Oktaviana Pratiwi Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN THINK TALK WRITE

BAB III METODE PENELITIAN

Oleh: Nur Adha Wahyuningsih Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa

Oleh: Angga Prastyo Nugroho Program Studi pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Muhammadiyah Purworejo

JEMBER TAHUN PELAJARAN

BAB III METODE PENELITIAN. di dalam kelas, maka penelitian ini disebut Penelitian Tindakan atau Action

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENJAGA KEUTUHAN NKRI MENGGUNAKAN METODE COOPERATIVE LEARNING TIPE JIGSAW. Parjimin

BAB III METODE PENELITIAN. 3.1 Setting Penelitian dan Karakteistik Subjek Penelitian

BAB III PROSEDUR PENELITIAN TINDAKAN KELAS. Penelitian Tindakan Kelas (PTK) atau Classroom Action Research memiliki

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

Oleh: Mukhlisotun Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Muhammadiyah Purworejo

Moh. Nurman Bagus Satrio Mahasiswa Magister Pendidikan Bahasa Indonesia. Kata kunci: kalimat utama dalam paragraf, STAD

BAB III METODE PENELITIAN. keadaan subyek/obyek penelitian berdasarkan fakta-fakta yang tampak

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION

BAB III METODE PENELITIAN. dengan classroom action research, yaitu satu action research yang

Edudikara, Vol 1 (2); 34-41,

BUDIYONO Mahasiswa Magister Pendidikan Bahasa Indonesia

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Transkripsi:

Peningkatkan Keterampilan Membaca Intensif Dengan Model Cooperative Think Pair Sahre Pada Siswa Kelas XI Ipa 3 MAN Model Singkawang Safitri 1), Eti Sunarsih 2) 1) Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia STKIP Singkawang E-mail: Noaafitri17@gmail.com Abstrak. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya nilai membaca siswa. Hal ini dikarenakan minat membaca siswa yang masih rendah, dan siswa kurang memahami bahan bacaan yang mereka baca dengan baik. Penelitian ini difokuskan pada materi membaca intensif dengan model cooperative think pair share. Berdasarkan penjelasan tersebut, rumusan masalah yang terdapat pada penelitian adalah bagaimanakah perencanaan, bagaimanakah pelaksanaan, dan bagaimanakah hasil dari kegiatan pembelajaran membaca intensif dengan model cooperative think pair share. metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan bentuk kualitatif. penelitian ini dilaksanakan dengan 2 siklus, setiap siklus 1 kali pertemuan. prosedur penelitian dalam penelitian ini terdiri dari perencanaan, tindakan, observasi, refleksi hasil kegiatan pembelajaran. penerapan model pembelajaran cooperative think pair share dalam penelitian tindakan kelas dapat meningkatan proses pembelajaran membaca intensif. Hal ini dibuktikan dengan peningkatan kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran, dan kegiatan dalam partisipasi siswa mengikuti proses pembelajaran. Perencanaan pembelajaran meningkat dari 74,74% pada siklus I menjadi 83,16% pada siklus II. Pelaksanaan pembelajaran meningkat dari 73,80% pada siklus I menjadi 82,1% pada siklus II. Hasil pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran cooperative think pair share. Peningkatan hasil belajar siswa dapat diketahui setelah membandingkan hasil pra tindakan, siklus I, dan siklus II. Nilai rata-rata yang diperoleh siswa sebelum adanya tindakan adalah 55,90%. Pada siklus I rata-rata nilai siswa adalah 75,3 dengan persentase ketuntasan sebesar 70,60%, dan pada siklus II nilai rata-rata siswa adalah 85,3 dengan persentase ketuntasan 88,23 mencapai pada peningkatan yang diharapkan. Berdasarkan penelitian ini, disarankan guru dapat menerapkan model cooperative think pair share untuk meningkatkan kemampuan membaca siswa. Guru juga harus memperhatikan model yang sesuai dengan karakteristik siswa. Kata Kunci: keterampilan membaca, model pembelajaran cooperative think pair share. I. PENDAHULUAN Berdasarkan hasil observasi awal yang telah dilakukan peneliti menunjukkan bahwa hasil pembelajaran membaca secara intensif di kelas XI IPA MAN 3 Model Singkawang masih rendah, karena siswa berasumsi bahwa membaca adalah kegiatan yang membosankan, melelahkan dan menyita banyak waktu. Berdasarkan hasil observasi awal yang dilakukan peneliti dengan Suwarni, S.Pd., guru mata pelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia di kelas XI IPA 3 MAN Model Singkawang, menjelaskan bahwa hasil belajar siswa dalam membaca pada kelas XI IPA 1 mencapai ketuntasan 72,72%, yang artinya dari 33 siswa, hanya 24 siswa yang tuntas, kelas XI IPA 2 65,71%, yang artinya dari 35 siswa, hanya 23 siswa yang tuntas dan di kelas XI IPA 3 55,90% yang artinya dari 34 siswa, hanya 19 siswa yang tuntas, dari nilai kriteria ketuntasan minimum yang ditentukan sekolah yaitu 75. Berdasarkan dari permasalahan dan data tersebut diperlukan suatu perbaikan dalam pembelajaran bahasa Indonesia khususnya membaca intensif di kelas XI IPA 3 yang merupakan kelas terendah dalam pencapaian hasil belajar. Oleh karena itu penulis memilih model cooperative think pair share untuk diterapkan di kelas XI IPA 3 sebagai model pembelajaran untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi membaca intensif. Penulis memilih kelas XI IPA 3 MAN Model Singkawang dikarenakan menurut sumber data yang diperoleh penulis yaitu dari guru mata pelajaran bahasa Indonesia di kelas ini hasil keterampilan menulis siswa sangat kurang dan rata-rata nilai kelas masih di bawah KKM yang seharusnya yaitu 75, maka penulis tertarik untuk mengangkat masalah mengenai peningkatan keterampilan membaca intesnsif dengan model cooperatif think pair share pada kelas XI IPA 3 MAN Model Singkawang. Berdasarkan latar belakang yang telah dikemukakan tersebut, maka masalah umum Bagaimanakah model cooperative think pair share dapat meningkatkan keterampilan membaca intensif di kelas XI IPA 3 MAN Model Singkawang?. Adapun sub-sub masalah yang akan dirumuskan dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimanakah perencanaan pembelajaran membaca intensif dengan model cooperative think pair share pada siswa kelas XI IPA 3 MAN Model Singkawang? (2) Bagaimanakah pelaksanaan pembelajaran membaca intensif dengan model cooperative think pair share pada siswa kelas XI IPA 3 MAN Model Singkawang? (3) Bagaimanakah hasil pembelajaran membaca intensif dengan model cooperative think pair share pada siswa kelas XI IPA 3 MAN Model Singkawang?. 28

Tujuan penelitian ini adalah (1) Mendeskripsikan perencanaan pembelajaran untuk meningkatkan keterampilan membaca intensif dengan model cooperative think pair share pada siswa kelas XI IPA 3 MAN Model Singkawang. (2) Mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran untuk meningkatkan keterampilan membaca intensif dengan model cooperative think pair share pada siswa kelas XI IPA 3 MAN Model Singkawang. (3) Mendeskripsikan hasil pembelajaran untuk meningkatkan keterampilan membaca intensif dengan model cooperative think pair share pada siswa kelas XI IPA 3 MAN Model Singkawang. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat baik secara teoretis maupun praktis. Secara teoretis penelitian ini dapat menambah wawasan ilmu pengetahuan, sehingga bisa bermanfaat bagi perkembangan dunia pendidikan khususnya pada bidang pembelajaran bahasa Indonesia. Manfaat praktis yaitu bagi penulis, siswa, guru, sekolah dan lembaga STKIP. Membaca merupakan satu di antara aspek keterampilan berbahasa. Aspek yang terdapat dalam keterampilan berbahasa dimulai dari keterampilan menyimak (listening skills), keterampilan berbicara (speaking skills), keterampilan membaca (reading skills), dan keterampilan menulis (writing skills). Membaca adalah satu dari empat kemampuan bahasa pokok, dan merupakan satu bagian atau komponen dari komunikasi lisan [9]. Kegiatan membaca adalah suatu proses untuk memperoleh pesan, melalui media kata-kata atau bahasa tulis. Membaca juga merupakan suatu kegiatan untuk memperoleh pengetahuan dan informasi [10]. Oleh karena itu, pengajaran keterampilan membaca janganlah hanya berupa latiha penguasaan kode kode-kode kebahasaan saja. Seberapa luasnya kegiatan latihan bergantung pada kepentingannya dalam memahami isi bacaan secara menyeluruh [8]. Sedangkan [5] Membaca adalah aktivitas yang kompleks dengan mengerahkan sejumlah besar tindakan yang terpisah-pisah, meliputi ; orang harus menggunakan pengertian dan khayalan, mengamati, dan mengingat-ingat. Membaca intensif merupakan aktivitas yang dilakukan seseorang untuk membaca secara cermat untuk memahami suatu teks secara cepat dan akurat. Tujuan membaca intensif adalah siswa dapat memahami bacaan secara intensif, tanpa bersuara, dan tuntas. Siswa dapat memahami bacaan tertentu tanpa harus berkomat-kamit, sangat tekun, dan analisis. Kemudian siswa dapat menjawab pertanyaan bacaan sesulit apapun [7]. Menurut [10] menyatakan bahwa, Membaca intensif atau intensive reading adalah studi saksama, telaah teliti, dan penanganan terperinci yang dilaksanakan di dalam kelas terhadap suatu tugas yang pendek kira-kira dua sampai empat halaman setiap hari. Kuesioner, latihan pola-pola kalimat, latihan kosa kata, telaah kata-kata, dikte dan diskusi umum merupakan bagian dan teknik membaca intensif. Teks-teks bacaan yang benar-benar sesuai dengan maksud ini haruslah dipilih oleh guru, baik dari segi bentuk maupun dari segi isinya. Tajuk rencana merupakan karangan berisi opini atau tanggapan yang peneliti mengenai suatu peristiwa atau masalah yang aktual. Opini disebut juga pendapat. Opini merupakan gagasan, ide atau pemikiran seseorang terhadap suatu peristiwa atau masalah. Sementara itu, fakta merupakan peristiwa yang benar-benar terjadi [4]. Model pembelajaran adalah pola atau rencana yang dapat digunakan untuk mengoperasikan kurikulum. Merancang materi pembelajaran, dan untuk membimbing belajar dalam setting kelas atau lainnya. Menurut [6] model pembelajaran ialah pola yang digunakan sebagai pedoman dalam merencanakan pembelajaran dikelas maupun tutorial. Model dapat diartikan sebagai kerangka konseptual yang dapat digunakan sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan[2]. Pernyataan tersebut dipertegas oleh [6] menyatakan bahwa model pembelajaran mengacu pada pendekatan yang akan digunakan, termasuk didalamnya tujuan-tujuan pembelajaran, tahap-tahap dalam kegiatan pembelajaran, lingkungan pembelajaran, dan pengelolaan kelas. Strategi model think pair share atau berpikir berpasangan berbagi adalah merupakan jenis pembelajaran cooperative yang dirancang untuk mempengaruhi pola interaksi siswa. Menurut [3] menjelaskan bahwa model pembelajaran ini tergolong tipe cooperative sintak: guru menyajikan materi klasikal, berikan persoalan kepada siswa dan siswa bekerja kelompok dengan cara berpasangan sebangku-sebangku (think pair), presentasi kelompok (share), kuis individual, buat skor pengembangan tiap siswa, umumkan hasil kuis dan berikan reward. Secara ringkas pembelajaran tipe think pair share, yaitu : (a) thingking (berpikir), (b) Pairing (berpasangan), dan (c) sharing (berbagi). Metode pembelajaran cooperative yang memiliki prosedur ditetapkan secara eksplisit memberikan waktu lebih banyak kepada siswa untuk memikirkan secara mendalam tentang apa yang telah dijelaskan atau dialami (berpikir, menjawab, dan saling membantu satu sama lain). II. METODE Tempat atau lokasi penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan di MAN Model Singkawang untuk mata pelajaran bahasa Indonesia kelas XI IPA 3. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 3 Februari 2016 untuk siklus, sedangkan siklus II dilaksanakan pada tanggal 12 Februari 2016. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif. [1] mengungkapkan bahwa Metode deskriptif merupakan metode yang dimaksudkan untuk mengumpulkan informasi atau data tentang fenomena yang diteliti, misalnya kondisi sesuatu atau kejadian, disertai dengan informasi tentang faktor penyebab sehingga muncul kejadian yang dideskripsikan secara rinci, urut, dan jujur. Bentuk penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Rancangan penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas. Rancangan penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas, pelaksanaan penelitian tindakan kelas dalam setiap siklus mencakup empat tahap, yakni perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Sumber data dalam penelitian ini adalah guru dan siswa, yaitu guru bahasa Indonesia yang bernama Suwarni, S.Pd., dan siswa kelas XI IPA 3 MAN Model Singkawang yang berjumlah 34 siswa yang terdiri dari 7 siswa laki-laki dan 27 siswa perempuan. Data dalam penelitian ini berupa data berupa data proses dan data hasil 29

pembelajaran, yakni proses pembelajaran membaca intensif dan hasil belajar siswa dengan penerapan model pembelajaran cooperative think pair share. Teknik pengumpul data merupakan suatu cara yang dilakukan peneliti untuk memperoleh data. Tanpa mengetahui teknik pengumpul data, maka peneliti tidak akan mendapatkan data yang memenuhi standar data yang di terapkan. Untuk memperoleh data dalam penelitian ini, peneliti menggunakan teknik pengumpul yaitu 1) teknik observasi langsung, 2) teknik pengukuran, 3) teknik dokumentasi. Alat pengumpul data yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar observasi APKG 1, APKG 2, lembar pengamatan aktivitas, lembar pengamatan sikap dan tes. Teknik analisis data yang digunakan dalam rencana penelitian ini yaitu perencanaan dinilai menggunakan APKG 1, pelaksanaan dinilai menggunakan APKG 2, dan hasil pembelajaran dianalisis dengan melakukan penilaian proses dan hasil. III. HASIL DAN PEMBAHASAN 1. Deskripsi Hasil Penelitian a. Deskripsi Hasil Penelitin Siklus I 1. Perencanaan Pembelajaran Membaca Intensif dengan Model Cooperative Think Pair Share Siklus 1 Pada tahap perencanaan dalam kegiatan pembelajaran membaca intensif peneliti dan kolaborator saling bekerja sama untuk menyusun kegiatan proses belajar mengajar yang akan dilaksanakan pada tanggal 3 Februari 2016 pukul 12.55-14.15 WIB. Pada tahap ini peneliti dan kolaborator merencanakan kegiatan pembelajaran. 2. Pelaksanaan Pembelajaran Membaca Intensif dengan Model Cooperative Think Pair Share Siklus I a) Perencanaan (Planning) Pada tahap perencanaan siklus I yang dilaksanakan pada tanggal 1 Februari 2016 peneliti dan kolaborator merencanakan pelaksanaan pembelajaran yang akan dilaksanakan ketika proses pembelajaran yaitu dengan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang meliputi merencanakan bahan ajar dan merumuskan tujuan, merencanakan pengorganisasian materi ajar, merencanakan skenario langkah-langkah pembelajaran, memilih sumber dan media, merencanakan evaluasi pembelajaran. b) Pelaksanaan (Acting) Pada tahap pelaksanaan siklus I dilaksanakan hari Rabu tanggal 3 Februari 2016, dengan alokasi waktu yang digunakan 2 40 menit. c) Pengamatan (observing) (1) Pengamatan terhadap Kemampuan Guru dalam Merencanakan Pembelajaran (APKG 1) Siklus I terhadap perencanaan penelitian pembelajaran dan menilai perencanaan pembelajaran yang dilakukan dari 19 aspek terdapat 4 aspek dengan kriteria sangat baik mencapai persentase 21,05%, 8 aspek dengan kriteria baik mencapai persentase 33,68%, 5 aspek dengan kriteria cukup baik mencapai persentase 15,78%, 2 aspek dengan kriteria kurang baik mencapai persentase 4,21%. Persentase yang dicapai pada perencanaan pembelajaran siklus I adalah mencapai 74,74% (cukup). (2) Pengamatan terhadap Kemampuan Guru dalam Melaksanakan Pembelajaran (APKG 2) Siklus I pembelajaran di dalam kelas dan menilai pelaksanaan pembelajaran dari 29 aspek terdapat 4 aspek dengan kriteria sangat baik dengan persentase 13,80%, 16 aspek kriteria baik dengan persentase 44,14%, 5 aspek kriteria cukup baik dengan persentase 10,34%, 4 aspek kriteria kurang baik dengan persentase 5,51%. Persentase yang dicapai pada pelaksanaan pembelajaran siklus I adalah mencapai 73,80% (cukup). (3) Pengamatan terhadap Aktivitas Siswa dalam Mengikuti Pembelajaran Membaca Intensif dengan Model Cooperative Think Pair Share Siklus I Pada pengamatan aktivitas siklus I terdapat 11 aspek yang di amati yaitu Kesiapan siswa menerima pelajaran, meyiapkan alat tulis dan buku pelajaran, perhatian siswa terhadap guru, siswa termotivasi untuk mengikuti pelajaran, Siswa membaca tajuk rencana yang dibagikan guru, siswa berpikir secara individual untuk menemukan permasalahan yang dibahas (think), Siswa membentuk kelompok secara berpasangan yang terdiri dari dua orang (berpasangan dengan teman sebangku) (pair), siswa berdiskusi dengan pasangannya untuk menyatukan pendapat mengenai permasalahan yang dibahas, tiap pasangan menyiapkan laporan hasil diskusinya, perwakilan kelompok (pasangan) menyampaikan hasil diskusi mereka di depan kelas (share), siswa lain memperhatikan temannya, dan siswa aktif dalam memberikan kesimpulan pembelajaran. Siklus I pada kategori sangat aktif secara keseluruhan di siklus I dengan jumlah 11,77%. Pada kategori aktif secara keseluruhan di siklus I dengan jumlah 55,89%. Pada ketegori cukup aktif secara keseluruhan di siklus I dengan jumlah 14,70%. Pada ketegori kurang aktif secara keseluruhan di siklus I dengan jumlah 17,64%. Jadi persentase keseluruhan aktivitas siklus I adalah 64,64% (cukup). 30

(4) Pengamatan terhadap Sikap dalam Pembelajaran Membaca Intensif dengan Model Cooperative Think Pair Share Siklus I Pada pengamatan sikap siklus I terdapat 3 aspek yaitu Aspek keaktifan, kesungguhan dan kekompakan. Hasil pengamatan sikap dengan model cooperative think pair share secara keseluruhan sebagai berikut. A) keaktifan kategori sangat baik (14,70%), baik (35,30%), cukup baik (32,35%), kurang baik (17,64%), jumlah siswa yang aktif dalam belajar 50%. B) kesungguhan kategori sangat baik (11,76%), baik (47,05%), cukup baik (23,53%), kurang baik (17,64%), jumlah siswa yang sungguhsungguh dalam belajar 58,82%. C) kekompakan kategori sangat baik (14,70%), baik (47,05%), cukup baik (20,58%), kurang baik (17,64%), jumlah siswa yang kompak dalam belajar 61,75%. Jadi jumlah rata-rata pengamatan sikap siklus I adalah 56,75%. d) Refleksi (Reflecting) (1) Refleksi terhadap Tahap Perencanaan Refleksi terhadap perencanaan pembelajaran, sebagian besar aspek yang dinilai sudah mencapai kategori cukup baik, namun masih ada hal-hal yang perlu diperbaiki seperti berikut. (a) guru tidak menyesuaikan sumber belajar dengan karakteristik siswa (b) guru tidak menentukan media pembelajaran yang akan digunakan. (2) Refleksi terhadap Tahap Pelaksanaan Refleksi terhadap tahap pelaksanaan, sebagian besar aspek yang dinilai sudah mencapai kategori cukup baik namun masih ada hal-hal yang harus diperbaiki sebagai berikut. (a) Guru kurang baik dalam melakukan evaluasi dengan menanyakan ke peserta didik hambatan yang dihadapi dalam proses pembelajaran (b) guru kurang baik dalam menyimpulkan hasil pembelajaran (c) guru kurang baik dalam melakukan penilaian akhir (d) guru kurang baik dalam memberikan penguatan dan pengayaan tentang materi yang telah dipelajari. 3. Hasil Penilaian Proses Pembelajaran Membaca Intensif dengan Model Cooperative Think Pair Share Siklus I Pada hasil proses pembelajaran membaca intensif untuk siklus I terdapat 10 siswa yang belum tuntas di antaranya 1 siswa (2,94%) dengan rentang nilai antara 0-44, 7 siswa (20,6%) dengan rentang nilai 45-64, 2 siswa (5,89%) dengan rentang nilai 65-74, kemudian 24 siswa yang tuntas di antaranya 16 siswa (47,05%) dengan rentang nilai 75-84, 8 siswa (23,52%) dengan rentang 85-100. Agar lebih jelas dapat dilihat pada tabel 1 sebagai berikut. TABEL 1 Nilai Jumlah siswa Pencapaian % 0 44 1 Tidak tuntas 2,94% 45 64 7 Tidak tuntas 20,6% 65 74 2 Tidak tuntas 5,89% 75 84 16 Tuntas 47,05% 85 100 8 Tuntas 23,52% Jumlah 34 100% b. Deskripsi Hasil Penelitian Siklus II 1) Perencanaan untuk Meningkatkan Keterampilan Membaca Intensif dengan Model Cooperative Think Pair Share Siklus II Pada tahap perencanaan dalam kegiatan pembelajaran berpidato peneliti dan kolaborator saling bekerja sama untuk menyusun kegiatan proses belajar mengajar yang akan dilaksanakan pada tanggal 8 Februari 2016. Pada tahap ini peneliti dan kolaborator merencanakan kegiatan pembelajaran. 2) Pelaksanaan Pembelajaran Membaca Intensif dengan Model Cooperative Think Pair Share Siklus II a) Perencanaan (Planning) Pada tahap perencanaan siklus II yang akan dilaksanakan pada tanggal 8 Februari 2016, peneliti dan kolaborator merencanakan pelaksanaan pembelajaran yang akan dilaksanakan ketika proses pembelajaran yaitu dengan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang meliputi merencanakan bahan pembelajaran dan merumuskan tujuan, merencanakan pengorganisasian materi ajar, merencanakan skenario langkah-langkah pembelajaran, memilih sumber dan media pembelajaran, merencanakan evaluasi pembelajaran. b) Pelaksanaan (Acting) Pada tahap pelaksanaan siklus I dilaksanakan hari Jumat tanggal 12 Februari 2016, dengan alokasi waktu yang digunakan 2 40 menit. c) Pengamatan (observing) (1) Pengamatan terhadap kemampuan Guru dalam merencanakan pembelajaran (APKG 1) Siklus II terhadap perencanaan penelitian pembelajaran dan menilai perencanaan pembelajaran yang dilakukan dari 19 aspek terdapat 7 aspek dengan kriteria sangat baik mencapai persentase 36,84%, 8 aspek dengan kriteria baik mencapai persentase 33,68%, dan 4 aspek dengan kriteria cukup baik mencapai persentase 12,63%. Persentase yang dicapai pada perencanaan pembelajaran siklus II adalah mencapai 83,16% (baik). (2) Pengamatan terhadap Kemampuan Guru dalam Melaksanakan Pembelajaran (APKG 2) Siklus II pembelajaran di dalam kelas dan menilai pelaksanaan pembelajaran dari 29 aspek terdapat 8 aspek dengan kriteria sangat baik dengan persentase 27,58%, 16 aspek kriteria baik dengan persentase 44,14%, dan 5 aspek kriteria cukup baik dengan persentase 10,34%. Persentase yang dicapai pada pelaksanaan 31

pembelajaran siklus II adalah mencapai 82,1% (baik). (3) Pengamatan terhadap Aktivitas Siswa dalam Mengikuti Pembelajaran Membaca Intensif dengan Model Cooperative Think Pair Share Siklus II Pada pengamatan aktivitas siklus I terdapat 11 aspek yang di amati yaitu Kesiapan siswa menerima pelajaran, meyiapkan alat tulis dan buku pelajaran, perhatian siswa terhadap guru, siswa termotivasi untuk mengikuti pelajaran, Siswa membaca tajuk rencana yang dibagikan guru, siswa berpikir secara individual untuk menemukan permasalahan yang dibahas (think), Siswa membentuk kelompok secara berpasangan yang terdiri dari dua orang (berpasangan dengan teman sebangku) (pair), siswa berdiskusi dengan pasangannya untuk menyatukan pendapat mengenai permasalahan yang dibahas, tiap pasangan menyiapkan laporan hasil diskusinya, perwakilan kelompok (pasangan) menyampaikan hasil diskusi mereka di depan kelas (share), siswa lain memperhatikan temannya, dan siswa aktif dalam memberikan kesimpulan pembelajaran. Siklus II pada kategori sangat aktif secara keseluruhan di siklus II dengan jumlah 17,65%. Pada kategori aktif secara keseluruhan di siklus II dengan jumlah 5,89%. Pada ketegori cukup aktif secara keseluruhan di siklus II dengan jumlah 14,70%. Pada ketegori kurang aktif secara keseluruhan di siklus II dengan jumlah 8,82%. Jadi persentase keseluruhan aktivitas siklus II adalah 85,29% (sangat baik). (4) Pengamatan terhadap Sikap dalam Pembelajaran Membaca Intensif dengan Model Cooperative Think Pair Share Siklus II Pada pengamatan sikap siklus II terdapat 3 aspek yaitu Aspek keaktifan, kesungguhan dan kekompakan. Hasil pengamatan sikap dengan model cooperative think pair share secara keseluruhan sebagai berikut. A) keaktifan kategori sangat baik (23,53%), baik (52,94%), cukup baik (17,64%), kurang baik (2,89%), jumlah siswa yang aktif dalam belajar 76,47%. B) kesungguhan kategori sangat baik (20,59%), baik (52,94%), cukup baik (17,64%), kurang baik (8,83%), jumlah siswa yang sungguhsungguh dalam belajar 73,53%. C) kekompakan kategori sangat baik (23,53%), baik (55,88%), cukup baik (14,70%), kurang baik (2,89%), jumlah siswa yang kompak dalam belajar 79,41%. Jadi jumlah rata-rata pengamatan sikap siklus II adalah 76,46%. d) Refleksi (Reflecting) (1) Refleksi terhadap Tahap Perencanaan Refleksi terhadap perencanaan pembelajaran, sebagian besar aspek yang dinilai sudah mencapai kategori baik. (2) Refleksi terhadap Tahap Pelaksanaan Refleksi terhadap pelaksanan pembelajaran, sebagian besar aspek yang dinilai sudah mencapai kategori baik. 3) Hasil Penilaian Proses Pembelajaran Membaca Intensif dengan Model Cooperative Think Pair Share Siklus II Pada hasil proses pembelajaran membaca intensif untuk siklus II terdapat 4 siswa yang belum tuntas di antaranya 2 siswa (5,89%) dengan rentang nilai 45-64, 2 siswa (5,89%) dengan rentang nilai 65-74, kemudian 30 siswa yang tuntas di antaranya 16 siswa (47,05%) dengan rentang nilai 75-84, 14 siswa (41,17%) dengan rentang 85-100. Agar lebih jelas dapat dilihat pada tabel 2 sebagai berikut. TABEL 2 Nilai Jumlah siswa Pencapaian % 0 44 0 Tidak tuntas 0% 45 64 2 Tidak tuntas 5,89% 65 74 2 Tidak tuntas 5,89% 75 84 16 Tuntas 47,05% 85 100 14 Tuntas 41,17% Jumlah 34 100% 2) Pembahasan a. Hasil Keterampilan Guru dalam Merencanakan Proses Pembelajaran Membaca Intensif dengan Model Cooperative Think Pair Share Siklus I dan Siklus II Berdasarkan hasil dari perencanaan guru pada siklus I mencapai persentse 74,74% dengan kategori cukup baik dan siklus II mencapai persentase 83,16% dengan kategori baik mengalami peningkatan sebesar 8,42%. b. Hasil Keterampilan Guru dalam Melaksanakan Proses Pembelajaran Membaca Intensif dengan Model Cooperative Think Pair Share Siklus I dan Siklus II Berdasarkan hasil pelaksanaan guru dalam proses pembelajaran pada siklus I mencapai 73,80% dengan kategori cukup baik dan siklus II mencapai 82,1% dengan kategori baik mengalami peningkatan sebesar 8,3%. c. Penilaian Aktivitas Siswa Pada Proses Pembelajaran Membaca Intensif dengan Model Cooperative Think Pair Share Siklus I dan Siklus II Berdasarkan hasil aktivitas siswa dalam proses pembelajaran pada siklus I mencapai 67,64% dengan kategori cukup baik dan siklus II mencapai 85,29% dengan kategori sangat baik mengalami peningkatan sebesar 17,65%. d. Penilaian Sikap Siswa Pada Proses Pembelajaran Membaca Intensif dengan Model Cooperative Think Pair Share Siklus I dan Siklus II 32

Pengamatan sikap siswa dalam proses pembelajaran membaca intensif dengan model cooperative think pair share mengalami peningkatan pada siklus I dan II. Penjelasan secara rinci dapat dilihat dalam tabel 3 sebagai berikut. TABEL 3 No Aspek yang Siklus 1 Siklu Peningkatan dinilai s 2 1 Keaktifan 50% 76,46% 26,46% 2 Kesungguhan 58,82% 73,52% 14,7% 3 Kekompakan 6,75% 79,4% 72,65% 4 Jumlah 115,57% 229,38% 113,81% 5 Rata-rata nilai sikap 56,75% 76,46% 19,71% e. Hasil Pembelajaran Membaca Intensif dengan Model Cooperative Think Pair Share Siklus I dan Siklus II Pada siklus I rata-rata siswa 75,3 dan pada siklus II mencapai 83,5 mengalami peningkatan sebesar 8,2%. Sedangkan persentase ketuntasan siswa pada siklus I mencapai 70,60% dan pada siklus II mencapai 88,23% mengalami peningkatan sebesar 17,63%. SIMPULAN IV. SIMPULAN DAN SARAN Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan peneliti di MAN Model Singkawang keterampilan siswa dalam membaca intensif, dapat disimpulkan bahwa dalam penelitian ini mengalami peningkatan di setiap siklusnya, dibuktikan dengan beberapa hal diantaranya sebagai berikut. (1) Perencanaan pembelajaran pada siklus I mencapai 74,74% dengan kategori cukup baik dan pada siklus II mencapai 83,16% dengan kategori baik mengalami peningkatan sebesar 8,42%. (2) Pelaksanaan pembelajaran pada siklus I mencapai 73,80% dengan kategori cukup baik dan pada siklus II mencapai 82,1% dengan kategori baik mengalami peningkatan sebesar 8,3%. (3) Hasil Pada siklus I rata-rata siswa 75,3 dan pada siklus II mencapai 83,5 mengalami peningkatan sebesar 8,2%. Sedangkan persentase ketuntasan siswa pada siklus I mencapai 70,60% dan pada siklus II mencapai 88,23% mengalami peningkatan sebesar 17,63%. media dan sumber belajar, evaluasi sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai. Guru memiliki kemampuan mengajar dengan baik serta dapat menggunakan model cooperative think pair share di dalam kegiatan pembelajaran dengan tepat. 2) Guru hendaknya selalu berusaha meningkatkan pengetahuan dan kemampuannya dalam proses belajar mengajar menggunakan strategi pembelajaran yang tepat, inovatif, menarik, baik dari segi metode, pendekatan, dan rancangan, sehingga proses dan hasil pembelajaran sesuai dengan tujuan yang diharapkan. 3) Sebaiknya siswa dapat bekerja sama dalam proses pelaksanaan kegiatan pembelajaran dengan menggunakan model cooperative think pair share agar prestasi belajar mereka dapat meningkat serta melatih kemampuan mereka dalam kegiatan membaca. DAFTAR PUSTAKA [1] Arikunto, Suharsimi. dkk. 2014. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta : Bumi Aksara. [2] Dimyati dan Mudjiono. (2006). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta [3] Purnama, Risma. 2014. Cooperative Learning. Pontianak: STAIN Pontianak Press. [4] Setiyaningsih, Ika, dkk. 2013. Pegangan Guru Bahasa Indonesia. Klaten: Intan pariwara. [5] Soedarso.2004.Speed Reading: Sistem Membaca Cepat dan Efektif. Jakarta:Gramedia Pustaka Umum. [6] Suprijono, Agus. 2009. Cooperative Learning Teori & Aplikasi Paikem. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. [7] Suyatno. 2004. Teknik Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia. Surabaya: SIC. [8] Syafi'ie. 1996. Terampil Berbahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka. [9] Tampubolon, DP.1987. Kemampuan Membaca:Teknik Membaca Efektif dan Efisien.Bandung:Angkasa. [10] Tarigan, Henry Guntur. 2008. Membaca Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa, Bandung: Bandung Angkasa. SARAN Saran yang disampaikan peneliti berdasarkan hasil penelitian sebagai berikut. 1) Perencanaan pembelajaran yang dibuat hendaknya disusun sesuai dengan tuntunan kurikulum dengan memperhatikan aspek-aspek diantranya, bahan pembelajaran, strategi atau model pembelajaran, 33