BAB I PENDAHULUAN. Perkembangan dan kemajuan zaman yang terus meningkat dengan diiringi

dokumen-dokumen yang mirip
BAB V KESIMPULAN DAN REKOMENDASI

DAFTAR ISI ABSTRAK... KATA PENGANTAR... ii. UCAPAN TERIMA KASIH... iii. DAFTAR ISI... vi DAFTAR TABEL... DAFTAR GAMBAR... xiii. DAFTAR LAMPIRAN...

BAB I PENDAHULUAN. perlambatan pada tahun 2014 yaitu hanya tumbuh sekitar 3,7% (Investor Daily

BAB I PENDAHULUAN. menyebabkan persaingan dalam industri ini cukup ketat karena semua saling

BAB I PENDAHULUAN. 1-1 Universitas Kristen Maranatha

BAB I PENDAHULUAN. Gambaran mengenai industri farmasi selama bertahun-tahun, perusahaan

BAB I PENDAHULUAN. dimana para pengusaha tentu berusaha secara maksimal untuk dapat memenuhi

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. Industri Farmasi merupakan salah satu industri besar dan

... Hubungi Kami : Kinerja 25 TOP GROUP PERUSAHAAN FARMASI di Indonesia, Beserta Laporan Keuangannya. Mohon Kirimkan. eksemplar.

BAB I PENDAHULUAN. Peningkatan taraf hidup dan gaya hidup masyarakat yang sangat beragam

BAB I PENDAHULUAN 1.1.Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian Sejarah Perusahaan

BAB I PENDAHULUAN. dari beberapa segmen, sehingga apa yang diinginkan dan dibutuhkan juga berbeda.

ANALISIS PENGARUH VARIABEL MARKETING MIX TERHADAP PENINGKATAN VOLUME PENJUALAN PADA PT. DELTOMED WONOGIRI

BAB I PENDAHULUAN. tahun 2013). Adapun sektor-sektor yang termasuk ke dalam industri minuman

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah. Dewasa ini perkembangan serta kemajuan teknologi dalam

BAB I PENDAHULUAN. penduduknya bergerak di bidang pertanian dan perkebunan karena Negara

LAMPIRAN 1 CONTOH SURAT IZIN APOTEK

I.' PENDAHULUAN lndustri farmasi rnerupakan suatu industri dengan tingkat kompetisi

BAB I PENDAHULUAN UKDW. menggunakan produk atau jasa dari perusahaan. harus mampu menciptakan, memelihara, melindungi dan membangun image

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah Dalam perkembangan pola berfikir manusia yang semakin maju dalam bidang

BAB I PENDAHULUAN. Semakin modern perkembangan zaman menyebabkan timbulnya berbagai. usaha bisnis yang tentu mempunyai tujuan untuk memenuhi kebutuhan

BAB I PENDAHULUAN. Perkembangan dunia bisnis makin dihadapkan pada persaingan yang ketat dewasa

BAB I PENDAHULUAN 1.1 LATAR BELAKANG

BAB I PENDAHULUAN. sandang, pangan, dan papan yang sering dikaitkan sebagai salah satu bagian dari

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN. dengan nilai transaksi sekitar Rp 56 triliun. International Pharmaceutical

S K R I P S I PENGARUH VARIABEL PROMOSI DAN PRODUK TERHADAP VOLUME PENJUALAN PADA PT. NICHOLAS LABORATORIES INDONESIA

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang (beranda.miti.or.id)

BAB I PENDAHULUAN. Pemasaran sekarang ini tidak hanya sekedar menciptakan produk yang berkualitas

BAB I PENDAHULUAN. yang ada di dalam era globalisasi akan semakin mengarahkan sistem

BAB 1. Pendahuluan. berjuang untuk menjadi pemenang dalam memasarkan produknya. Sejalan dengan

BAB 1 PENDAHULUAN. terasah belasan atau puluhan tahun, reputasi bagus yang sulit untuk ditaklukkan,

BAB I PENDAHULUAN. dan sekaligus kemampuannya mendapatkan laba. Saat ini perusahaan harus dapat. kebutuhan, keinginan, dan harapan masyarakat.

BAB I PENDAHULUAN. Perkembangan populasi manusia yang semakin meningkat telah membuat

BAB I PENDAHULUAN. menentukan strategi pemasaran yang tepat agar usahanya dapat bertahan dan

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

Berikut ini pengertian dari bauran pemasaran (Marketing Mix) menuru para

BAB 1 PENDAHULUAN. jasa yang disertai dengan inovasi-inovasi baru yang dilakukan. Banyak tantangan

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. kita lihat dengan banyaknya dealer atau showroom mobil yang berdiri di

BAB I PENDAHULUAN. sementara, tidak bekerja yang sifatnya menghasilkan upah, dilakukan perorangan

BAB I PENDAHULUAN. untuk mendapatkan pelanggan baru serta mempertahankan pelanggan yang sudah ada

BAB I PENDAHULUAN. Semakin pesatnya pesaingan dalam era globalisasi sekarang ini, semakin banyak

BAB I PENDAHULUAN. Persaingan bisnis saat ini semakin dinamis, kompleks, dan tidak pasti

BAB I PENDAHULUAN. ritel yang telah mengglobalisasi pada operasi-operasi ritel. Pengertian ritel secara

BAB I PENDAHULUAN. memberikan dampak positif terhadap perkembangan produk-produk khususnya otomotif.

ABSTRAK PERANAN ANGGARAN BIAYA PROMOSI SEBAGAI ALAT BANTU PENGENDALIAN MANAJEMEN DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. Keunggulan suatu jasa tergantung pada keunikan serta kualitas yang

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. Berkembangnya era globalisasi dan dunia bisnis, mengakibatkan

I. PENDAHULUAN. kebijakan sudah dikeluarkan pemerintah untuk mendorong perekonomian

BAB 1 PENDAHULUAN. Dalam perkembangan dunia usaha sekarang ini, pengaruh globalisasi telah

BAB I PENDAHULUAN. Salah satu ukuran atau indikasi kemajuan suatu masyarakat adalah tersedianya fasilitas

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN. perusahaan. Dalam perkembangannya PT. Enseval juga berkembang menjadi

BAB I PENDAHULUAN. karyawan yang tinggi untuk pengembangan perusahaan. Perusahaan harus mampu

BAB I PENDAHULUAN. satu pada salah satu ujungnya dan berisi tulisan atau gambar. Setiap sisi dari

II. TINJAUAN PUSTAKA. Pemasaran adalah salah satu kegiatan pokok yang dilakukan oleh perusahaan

BAB I PENDAHULUAN. banyak persaingan dan para pelaku ekonomi akan bergelut didalamnya tanpa

BAB 1 PENDAHULUAN. dalam sektor industri manufaktur maupun jasa. Perusahaan harus

MAKALAH MANAJEMEN FARMASI MANAJEMEN PEMASARAN PROCOLD PT. KALBE FARMA

BAB I PENDAHULUAN. dapat dihindari. Dengan adanya persaingan, maka perusahaan perusahaan

Bab 1. Pendahuluan. persaingan hanya untuk dominasi merek. Berbagai investor dan perusahaan akan

BAB I PENDAHULUAN. tentunya para konsumen sudah banyak melakukan pembelian berulang.

BAB I PENDAHULUAN. Perkembangan industri kreatif saat ini telah memasuki era yang sangat

BAB I PENDAHULUAN. Dalam rangka menghadapi era globalisasi yang penuh persaingan, baik

BAB I PENDAHULUAN. Dewasa ini sejalan dengan pesatnya pertumbuhan ekonomi serta

BAB 1 PENDAHULUAN. Di tengah persaingan bisnis yang semakin ketat dan juga perkembangan

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Dalam era perekonomian global dewasa ini, ilmu pengetahuan dan

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

I. PENDAHULUAN. Jumlah penduduk Indonesia yang secara rutin minum susu masih tergolong

BAB 1 PENDAHULUAN. harus dihadapi dengan kesiapan yang matang dari berbagai faktor-faktor

UKDW BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah. Air merupakan salah satu kebutuhan hidup yang terpenting, karena untuk hidup

ANALISIS PENGARUH BAURAN PROMOSI TERHADAP VOLUME PENJUALAN PADA PERUSAHAAN PENERBIT DAN PERCETAKAN CV. MUTIARA DI SRAGEN

BAB I PENDAHULUAN. Universitas Kristen Maranatha

I. PENDAHULUAN. Aktivitas bisnis ritel adalah aktivitas dimana produsen menjual produk secara

BAB I PENDAHULUAN. Apalagi tuntutan konsumen untuk dipuaskan semakin besar.

BAB I PENDAHULUAN. lokal dan sisanya merupakan perusahaan penanaman modal asing.

Bab I Pendahuluan BAB I PENDAHULUAN. dunia usaha ke persaingan yang sangat ketat untuk memperebutkan

BAB I PENDAHULUAN. PT Kalbe Farma Tbk yang beralamat di Gedung Kalbe Jl. Let. Jend. Suprapto

BAB 1 PENDAHULUAN. dirasakan semakin berkembang. Hal tersebut terjadi seiring dengan pengaruh

BAB 1 PENDAHULUAN. Dalam perkembangan dunia usaha yang sangat kompetitif menuntut perusahaan

BAB 1 PENDAHULUAN. Universitas Indonesia. Analisa pendanaan..., Aries Irawan Dony P.

BAB I PENDAHULUAN. globalisasi seperti sekarang ini di mana perubahan teknologi dan arus informasi

BAB I PENDAHULUAN. grafik penjualannya nyaris tak pernah turun, tak terpengaruh tren kenaikan harga

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. perencanaan dan pelaksanaan konsepsi, penetapan harga, promosi, dan jasa

BAB II KAJIAN PUSTAKA. Tidak ada satupun perusahaan yang akan mampu bertahan lama bila

BAB I PENDAHULUAN. Dengan tingginya standar tingkat pendidikan, keadaan sosial ekonomi

I. PENDAHULUAN. tujuan yang telah ditetapkan yaitu memperoleh keuntungan yang optimal

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Industri Farmasi Di Indonesia. Industri farmasi merupakan industri yang berbasis riset di mana produknya

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Pemilihan Judul

I. PENDAHULUAN. Jumlah penduduk Indonesia yang secara rutin minum susu masih tergolong

BAB I PENDAHULUAN. Perkembangan dunia teknologi sekarang ini juga sangat berpengaruh terhadap

BAB I PENDAHULUAN. Globalisasi menyebabkan terjadinya perdagangan bebas yang

BAB I PENDAHULUAN. Di era globalisasi, telah terjadi pertumbuhan yang sangat pesat di berbagai sektor industri,

BAB 1 PENDAHULUAN. Teknologi informasi yang berkembang sangat pesat membawa dunia

BAB II LANDASAN TEORI

BAB I PENDAHULUAN. yaitu untuk kelangsungan hidupnya melalui pertumbuhan dan mencari

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Transkripsi:

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian Perkembangan dan kemajuan zaman yang terus meningkat dengan diiringi suatu era globalisasi yang mendorong manusia untuk giat berkerja guna meningkatkan kualitas hidupnya. Ilmu pengetahuan dan teknologi mempunyai peranan yang sangat penting dalam proses kemajuan zaman pada saat ini. Adanya perkembangan di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi yang semakin maju dan modern, akan dapat menimbulkan berbagai macam perubahan yang akan melahirkan organisasi-organisasi bisnis baru. Persaingan industri di Indonesia saat ini hampir semua bidang industri saling bersaing memperebutkan pasar. Saat ini para pengusaha dihadapkan pada tantangan hidup yang lebih berat dalam menjalankan usahanya agar dapat menjaga kelangsungan hidup perusahaan serta mampu mengembangkan usahausaha yang telah dikelolanya yang menuntut perusahaan lebih kreatif dalam memanfaatkan peluang yang ada. Persaingan yang ketat pada dunia bisnis terjadi hampir pada seluruh jenis industri dan jasa, begitu pula yang terjadi pada industri farmasi. Di era globalisasi seperti sekarang, industri farmasi mempunyai peranan penting dalam kehidupan manusia. Karena dengan adanya hal tersebut maka kebutuhan hidup rumah tangga yang berpengaruh dengan kesehatan dapat dengan mudah terpenuhi. 1

2 Kepedulian masyarakat Indonesia akan tingkat kesehatan pada saat ini sudah menunjukkan adanya kesadaran terhadap kesehatan, jika dibandingkan dengan kondisi pada masa sebelumnya mayoritas penduduk Indonesia kurang memiliki kesadaran akan kesehatannya. TABEL 1.1 PROJECTED MARKET FOR PARMACEUTICALS AND PER CAPITA CONSUMTION 2004-2008 Sumber: Data Consult Dilihat dari tabel 1.1 pertumbuhan industri farmasi dari tahun 2004-2008 mengalami kenaikan. Pada tahun 2004 angka pertumbuhan sebesar 15% dan tahun 2008 sebesar 18%. Sedangkan untuk tingkat konsumsi obat di Indonesia pada tahun 2004 sebesar US$ 9,92 per kapita, dan pada tahun 2008 sebesar US$ 17,44 per kapita. Tingkat konsumsi obat di Indonesia dari tahun 2004 sampai tahun 2008 terus mengalami kenaikan. Melihat potensi pasar yang besar dan pertumbuhan pasar yang baik, tidaklah mengherankan banyak perusahaan yang memasuki industri farmasi ini. Industri farmasi terbagi atas obat-obatan yang dibeli dengan resep dokter (ethical) dan yang dijual bebas (OTC, over-the-counter). Sebelum krisis multidimensi yang melanda Indonesia pada tahun 1998, perusahaan farmasi asing

3 lebih mendominasi pasar obat jadi farmasi di Indonesia, baik obat ethical maupun obat bebas. Hanya beberapa perusahaan lokal saja yang mampu bersaing ketika itu, misalnya Kalbe Farma. Tetapi, kinerja perusahaan farmasi asing semakin menurun sejak pascakrisis sampai sekarang. Sebaliknya, dominasi perusahaan lokal, seperti Sanbe Farma, Kimia Farma, Dexa Medica, Indofarma, Kimia Farma, dan lain sebagainya mulai meningkat. Akhirnya, persaingan tidak hanya terjadi antara perusahaan asing dan lokal, tetapi juga terjadi antara perusahaan lokal, terutama di kelompok obat antibiotik, neuro muscular system, sub golongan analgesik danantipyretic, cough dan cold, serta lainnya. OBAT TABEL 1.2 PANGSA PASAR OBAT ETHICAL DAN OTC DALAM INDUSTRI FARMASI (Rp miliar) TAHUN 2003 2004 2005 2006 2007 ETHICAL 9.552 10.881 12.667 14.644 16.196 OTC 5.823 6.631 8.139 8.964 10.060 Sumber: Swa 14/XX111/28 Juni-11 Juli 2007 Dilihat dari tabel 1.2, pada tahun 2006 obat-obatan ethical menguasai 61,68% pangsa pasar farmasi, atau senilai Rp 16,196 triliun, dan sisanya Rp 10,060 triliun adalah untuk obat-obatan OTC. Sanbe Farma yang didirikan di Bandung oleh Jahja Santoso dan saudara sekandungnya pada tahun 1975, tidak memerlukan waktu yang lama untuk menjadi yang pertama dalam industri farmasi di Indonesia. Pada tahun 1998, Sanbe sudah menempati posisi peringkat ke dua di antara perusahaan-perusahaan farmasi terbesar di Tanah Air. Pada waktu itu penjualannya sebesar Rp 257 miliar, hanya kalah dari Kalbe Farma dengan

4 portofolio produk yang lebih lengkap dengan memperoleh penjualan sebesar Rp 330 miliar. Pada tahun 2002, Sanbe menjadi perusahaan farmasi pertama yang memperoleh penjualan sebesar Rp 1,07 triliun, menurut data dari sebuah lembaga internasional independen. Sedangkan Kalbe hanya memperoleh penjualan sebesar Rp 859 miliar. Selama bertahun-tahun Sanbe di peringkat puncak pada jajaran perusahaan farmasi terbesar di Indonesia, dan menjadi peringkat kedua setelah Kalbe Farma melakukan merger internal terbesar dalam sejarah bisnis di Nusantara. Pada tahun 2007 Kalbe Farma melakukan merger dengan dua perusahaan publik lain di lingkungan kelompok bisnisnya yaitu Dankos Laboratories dan Enseval Putera Megatrading. Ranking TABEL 1.3 PERINGKAT PERUSAHAAN FARMASI 2007 (Rp juta/million) Manufact. Sales Growth Share Desc 2006 2007 2006 2007 2006 2007 3 1 Kalbe farma 1,420,560 1,575,182 10.88 6.01 6.80 1 2 Sanbe 1,827,843 1,333,791-27.03 7.74 5.76 2 3 Dexa Medica 1,492,340 1,095,012-26.62 6.32 4.73 4 4 Bintang Toedjoe 1,014,341 1,046,754 3.30 4.29 4.52 6 5 Pfizer 817,795 869,385 6.31 3.46 3.75 5 6 Tempo Scan Pacific 855,848 835,493-2.38 3.62 3.61 7 7 Soho 586,452 672,741 14.71 2.48 2.90 9 8 Kimia Farma 554,189 599,352 8.15 2.35 2.59 12 9 Bayer 482,102 562,191 16.61 2.04 2.43 13 10 Phapros 460,661 522,812 13.49 1.96 2.26 Sumber: IMS Selected Total 23,629,601 23,174,368-1.93 100.00 100.00

5 Dalam tabel 1.3, pertumbuhan Sanbe dalam industri farmasi mengalami penurunan yang paling besar diantara perusahaan farmasi lainnya sebesar -27,03 dan juga pangsa pasarnya pada tahun 2006 sebesar 7.74% menjadi 5,76% pada tahun 2007. Hal ini menyebabkan penjualan Sanbe mengalami penurunan yang sangat signifikan pada tahun 2006 yaitu sebesar Rp 1.827.843 miliar menjadi sebesar Rp 1.333.791 miliar pada tahun 2007. Penurunan penjualan Sanbe dalam industri farmasi pada tahun 2007 juga sebagai akibat dari kurang berhasilnya penjualan produk ethical (obat-obatan yang dijual dengan resep dokter oleh Sanbe). Penjualan produk obat ethical Sanbe dari tahun 2005 sampai dengan tahun 2006 mengalami kenaikan. Pada tahun 2005 penjualan obat ethical Sanbe sebesar Rp 1,3 triliun dan pada tahun 2006 naik menjadi sebesar Rp 1,5 triliun. Tetapi pada tahun 2007, penjualan obat ethical Sanbe turun signifikan menjadi Rp 1,01 triliun. Meskipun demikian, peringkat Sanbe Farma tetap menjadi perusahaan obat ethical pertama, dapat dilihat dalam tabel 1.4. Hal tersebut disebabkan karena Sanbe menempatkan berbagai macam produk obat yang lebih banyak dibandingkan dengan perusahaan farmasi yang lain.

6 Peringkat TABEL 1.4 10 BESAR PERUSAHAAN OBAT ETHICAL 2005-2007 2005 2006 2007 Perusahaan Penjualan Perusahaan Penjualan Perusahaan Penjualan (Rp Juta) (Rp Juta) (Rp Juta) 1 Sanbe 1.267.935 Sanbe 1.501.589 Sanbe 1.015.931 2 Dexa Medica 1.044.733 Dexa Medica 1.366.106 Kalbe Farma 973.854 3 Kalbe Farma 729.245 Kalbe Farma 891.533 Dexa Medica 943.402 4 Pfizer 569.302 Pfizer 578.012 Pfizer 573.596 5 Indofarma 445.257 Indofarma 511.338 Sanofi Aventis 495.915 6 Sanofi Aventis 411.786 Sanofi Aventis 443.533 Kimia Farma 449.363 7 Kimia Farma 384.679 Kimia Farma 411.185 Pharos 420.625 8 Pharos 369.818 Pharos 373.616 Indofarma 412.043 9 Interbat 319.900 Interbat 334.253 Fahrenheit 389.783 10 Otsuka 257.898 Otsuka 299.952 Interbat 360.524 Total Penjualan 5.800.553 6.711.117 6.035.036 Sumber: Swa 14/XX111/28 Juni-11 Juli 2007 Penjualan untuk semua produk obat ethical Sanbe dari tahun 2005 sampai dengan tahun 2007 mengalami fluktuasi, kecuali obat ethical Sanbe dengan merek Cefadroxil mengalami penurunan yang signifikan dari tahun 2005 sampai dengan tahun 2007 dibandingkan produk obat yang sejenis yang dimiliki perusahaanperusahaan pesaing. Obat Cefadroxil merupakan salah satu obat ethical Sanbe yang termasuk ke dalam jenis obat antibiotik. TABEL 1.5 PENJUALAN OBAT CEFADROXIL DI ANTARA PRODUK SEJENIS DALAM PERUSAHAAN FARMASI 2005-2007 Nama Perusahaan Penjualan Penjualan Penjualan Nama Produk Obat (Rp Juta) (Rp Juta) (Rp Juta) Ethical 2005 2006 2007 Sanbe Cefadroxil 137.359 86.575 75.482 Indofarma Amoxycillin 113.109 90.833 100.221 Kimia Farma Amoxycillin Kimia Farma 76.154 87.431 65.342 Pfizer Norvask 102.315 115.875 121.453 Lipitor 75.669 84.541 95.569 Pharos Chemi Super Tetra 84.602 105.243 93.074 PHP Amoxyllin (PHP) 124.080 91.782 78.609 Total Penjualan 713.288 662.280 629.750 Sumber: Swa 14/XX111/28 Juni-11 Juli 2007

7 Dilihat dalam tabel 1.5, volume penjualan pesaing Sanbe (Cefadroxil) dengan obat yang sejenis yaitu Indofarma (Amoxycillin), Pfizer (Norvask dan Lipitor), dan Pharos Chemi (Super Tetra) pada tahun 2007 mengalami kenaikan dibandingkan dengan tahun 2006, sedangkan pesaing lainnya Sanbe yaitu PHP (Amoxyllin) dan Kimia Farma (Amoxycillin Kimia Farma) mengalami penurunan volume penjualan juga pada tahun 2007. Tetapi penurunan ini tidak terlalu signifikan dibandingkan dengan penurunan volume penjualan obat Cefadroxil produk Sanbe yang dari tahun 2005 sampai dengan 2007 terus mengalami penurunan. Pada tahun 2005 penjualan cefadroxil sebesar Rp 137,4 miliar turun menjadi Rp 86,6 miliar pada tahun 2006. Pada tahun 2007 cefadroxil turun lagi menjadi sebesar Rp 75,5 miliar. Berikut pada gambar 1.1 menunjukkan penjualan perbulan obat cefadroxil selama tahun 2007. 9000 8000 7000 6000 5000 4000 3000 2000 1000 0 8046 7376 6784 6792 7240 6259 5542 6538 6249 5212 5067 4377 Jan Feb Mar Apr Mei Juni Juli Agt Sept Okt Nop Des Sumber: Swa 14/XX111/28 Juni-11 Juli 2007 GAMBAR 1.1 PENJUALAN OBAT CEFADROXIL PER BULAN TAHUN 2007 (Rp Juta) Dilihat dari gambar 1.1, tingkat penjualan per bulan untuk obat cefadroxil selama tahun 2007 mengalami fluktuasi dari bulan Januari sampai bulan

8 Desember. Bulan pertama yaitu bulan Januari sampai Maret mengalami kenaikan dari Rp 6,5 miliar menjadi sebesar 8,04 miliar. Bulan April sampai Agustus mengalami penurunan dari sebesar Rp 7,2 miliar menjadi sebesar 5,1 miliar, tetapi penjualan obat cefadroxil pada bulan September sampai bulan Oktober mengalami kenaikan lagi menjadi sebesar Rp 6,8 miliar. Tiga bulan terakhir, yaitu dari bulan Oktober sampai Desember penjualan obat cefadroxil mengalami penurunan yang signifikan dari Rp 6,8 miliar menjadi sebesar Rp 4,4 miliar. Perusahaan dapat mempengaruhi penjualan dengan cara menggunakan kegiatan promosi. Menurut Kotler dan Amstrong (2004:18), Promosi (Promotion) adalah suatu unsur yang digunakan untuk memberitahukan dan membujuk pasar tentang produk atau jasa yang baru pada perusahaan, hak dengan iklan, penjulan pribadi, promosi penjulan maupun dengan publisitas. lima, yaitu: Menurut Kotler dan Armstrong (2004:112), bahwa elemen promosi itu ada 1. Advertising (Iklan) 2. Sales Promotion (Promosi Penjualan) 3. Public Realtion (Hubungan Masyarakat) 4. Personal Selling (Penjualan Pribadi) 5. Direct Marketing (Pemasaran Langsung) Menurut Kotler dan Armstrong (2004:708): Cara penjualan personal selling adalah cara yang paling tua dan penting. Personal selling adalah seni kuno yang telah melahirkan banyak literatur dan banyak prinsip. Tenaga penjualan yang efektif beroperasi tidak hanya berdasarkan pada insting belaka, tenaga penjualan sangat terlatih dalam penggunaan metode analisis wilayah dan manajemen pelanggan. Di Indonesia, kekuasaan dokter memilih obat mana yang harus dibeli konsumen akhir sangatlah besar. Karena apotek yang secara teknis dikelola

9 apoteker, tenaga medis yang mungkin lebih mengerti tentang obat daripada dokter yang lebih mendalami diagnosis penyakit dan pengobatannya, tidak boleh mengganti merek obat yang tercantum dalam resep tanpa izin dokter penulis resep. Peraturan ini yang membuat pasar semakin asimetris. Sehingga dalam hal ini, perusahaan farmasi meningkatkan daya tarik para dokter sebagai intermediary dalam perdagangan obat. Promosi untuk obat ethical khususnya untuk jenis obat antibiotik dilarang beriklan ke masyarakat umum, karena obat ini penggunaannya harus berdasarkan resep dokter. Sehingga perusahaan farmasi yang memproduksi obat ethical hanya boleh mempromosikan langsung kepada dokter, apotek dan rumah sakit. Sanbe dalam memasarkan produk obatnya, khususnya obat Cefadroxil memiliki distributor tunggal yaitu PT. Bina San Prima. Sanbe bekerjasama dengan PT. Bina San Prima untuk memasarkan dan menjual obatnya ke dokter, apotek, dan rumah sakit. PT. Bina San Prima memiliki medical representative yang berjumlah 1.100 orang. Medical representative dari PT. Bina San Prima membawa produk obat Cefadroxil dan melakukan personal selling ke apotik, dokter dan rumah sakit. Dapat dilihat dalam tabel 1.6, pelaksanaan kegiatan medical representative ini yaitu memperkenalkan produk, baik dari sisi fungsi, manfaat maupun efek samping dari obat Cefadroxil tersebut secara langsung kepada apoteker, dokter dan rumah sakit.

10 Nama Produsen TABEL 1.6 PELAKSANAAN MEDICAL REPRESENTATIVE PERUSAHAAN FARMASI DALAM OBAT ETHICAL Frekuensi Kunjungan Medical Representative Tingkat Pengetahuan Medical Representative Fasilitas yang diberikan (insentif) Tingkat Pelayanan Medical Representative Update informasi (Brochure Katalog) Kode Etik Dalam Memasarkan Produk Overall Skor Pelaksanaan Medical Representative Indofarma 6,52 6,80 6,48 6,52 6,84 6,50 6,61 Kalbe Farma 7,15 7,00 6,79 6,85 7,06 6,50 6,89 Sanbe 7,03 7,03 6,72 6,79 7,07 6,39 6,84 Dexa Medica 7,07 6,96 6,81 6,67 7,00 6,58 6,85 Kimia Farma 6,63 6,76 6,31 6,47 6,97 6,41 6,59 Dankos 6,26 6,87 6,23 6,43 6,78 6,45 6,50 Soho 7,00 7,32 6,96 6,68 7,04 6,58 6,93 Pfizer 6,70 6,84 6,61 6,48 6,91 6,41 6,66 Sanofi Aventis 6,91 6,91 6,78 6,58 6,85 6,44 6,74 Fahreinheit 6,14 6,59 6,35 6,14 6,64 6,26 6,35 Interbat 6,17 6,48 6,14 5,96 6,83 5,91 6,25 Otsuka 6,91 7,41 6,70 6,82 7,23 6,76 6,97 Glaxosmithkline 6,75 6,95 6,25 6,25 7,00 6,45 6,61 Astrazeneca 6,65 6,80 6,38 6,58 6,92 6,40 6,62 Novartis 6,79 6,84 6,71 6,70 7,00 6,53 6,76 Hexpharm Jaya 6,65 6,82 6,47 6,53 7,18 6,59 6,71 Sumber: Swa 14/XX111/28 Juni-11 Juli 2007 Dilihat dari tabel 1.6 dapat kita lihat bahwa Overall (keseluruhan). Skor Pelaksanaan Medical Representative PT. Sanbe Farma mempunyai skor sebesar 6,84% berada di bawah perusahaan farmasi lainnya yang memproduksi obat antibiotik, seperti skor pelaksanaan Medical Representative Kalbe Farma sebesar 6,89%, skor Medical Representative Dexa Medica sebesar 6,85%, skor Medical Representative Soho sebesar 6,93%, dan yang paling tinggi skor pelaksanaan Medical Representative diperoleh Otsuka sebesar 6,97%. Uraian dari paragraf diatas memperkuat perlu adanya peningkatan dan perbaikan pelaksanaan personal selling pada obat cefadroxil PT. Sanbe Farma, hal itu bertujuan untuk meningkatkan volume penjualan obat ethical, khususnya obat cefadroxil. Mengingat pentingnya pelaksanaan personal selling di dalam

11 memasarkan obat antibiotik cefadroxil, yang termasuk ke dalam kelompok obat ethical berdampak pada peningkatan volume penjualan yang mempengaruhi pendapatan bagi perusahaan Sanbe Farma. Berdasarkan uraian permasalahan di atas, maka dirasakan perlu untuk melakukan penelitian tentang Pengaruh Personal Selling Terhadap Volume Penjualan Produk Obat Cefadroxil PT. Sanbe Farma. 1.2 Identifikasi Masalah Arah dan aksentuasi permasalahan yang telah diuraikan berkaitan dengan fenomena cara penjualan personal selling yang dilakukan oleh agen penjualan PT. Bina San Prima dan penurunan penjualan produk obat Cefadroxil PT. Sanbe Farma. Jumlah volume penjualan yang dialami oleh perusahaan dari waktu ke waktu selalu mengalami naik turun, keadaan ini tentunya akan berpengaruh terhadap laba perusahaan. Oleh karena itu peneliti melihat faktor-faktor apa yang menyebabkan naik turunnya volume penjualan. Dalam praktek, kegiatan penjualan itu dipengaruhi oleh beberapa faktor. Faktor-faktor tersebut adalah: kondisi dan kemampuan tenaga penjualan, kondisi pasar, modal, kondisi organisasi perusahaan, dan faktor-faktor lain (Irawan MBA dan Basu Swastha DH., 2005:142). Transaksi jual beli atau pemindahan hak milik secara komersial atas barang dan jasa itu pada prinsipnya melibatkan dua pihak, yaitu penjual sebagai pihak pertama dan pembeli sebagai pihak kedua. Di sini, penjual harus dapat

12 meyakinkan kepada pembelinya agar dapat berhasil mencapai sasaran penjualan yang diharapkan. Masalah-masalah tersebut biasanya menjadi pusat perhatian pembeli sebelum melakukan pembelian. Selain itu, manajer perlu memperhatikan jumlah serta sifat-sifat tenaga penjualan yang akan dipakai. Dengan tenaga penjualan yang baik dapatlah dihindari timbulnya kemungkinan rasa kecewa pada pembeli dalam pembeliannya. Adapun sifat-sifat yang perlu dimiliki oleh penjual yang baik antara lain: sopan, pandai bergaul, pandai berbicara, mempunyai kepribadian yang menarik, sehat jasmani, jujur, mengetahui cara-cara penjualan, dan sebagainya. Peneliti hanya memilih salah satu faktor yang mempengaruhi volume penjualan, yaitu kondisi dan kemampuan tenaga penjualan yang melakukan personal selling sebagai variabel bebas atau independent untuk diteliti. Hal ini disebabkan karena keterbatasan biaya, tenaga dan waktu dalam melakukan penelitian. Selain itu juga untuk obat ethical khususnya untuk jenis obat antibiotik dilarang beriklan ke masyarakat umum, karena obat ini penggunaannya harus berdasarkan resep dokter. Sanbe dalam memasarkan produk obatnya, khususnya obat Cefadroxil memiliki distributor tunggal yaitu PT. Bina San Prima. Medical representative dari PT. Bina San Prima membawa produk obat Cefadroxil dan melakukan personal selling ke apotik, dokter dan rumah sakit. Oleh karena itu hanya dengan melakukan personal selling, obat Cefadroxil tersebut dapat dipasarkan dan dijual.

13 1.3 Rumusan Masalah Berdasarkan uraian diatas, dapat dirumuskan beberapa masalah yang akan diteliti sebagai berikut : 1. Bagaimana pelaksanaan personal selling yang dilakukan oleh medical representative PT. Bina San Prima untuk obat Cefadroxil PT. Sanbe Farma. 2. Berapa besar volume penjualan medical representative untuk produk obat Cefadroxil PT. Sanbe Farma. 3. Seberapa besar pengaruh personal selling yang dilakukan oleh medical representative PT. Bina San Prima terhadap volume penjualan produk obat Cefadroxil PT. Sanbe Farma. 1.4 Tujuan Penelitian Dalam upaya mencari tahu sebab-sebab maka penulis menetapkan tujuan penelitian sebagai berikut: 1. Untuk mengetahui pelaksanaan personal selling yang dilakukan oleh medical representative PT. Bina San Prima untuk obat Cefadroxil PT. Sanbe Farma. 2. Untuk mengetahui besarnya volume penjualan medical representative untuk produk obat Cefadroxil PT. Sanbe Farma. 3. Untuk mengetahui besarnya pengaruh personal selling yang dilakukan oleh medical representative PT. Bina San Prima terhadap volume penjualan produk obat Cefadroxil PT. Sanbe Farma.

14 1.5 Kegunaan Penelitian Penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan baik secara teoritis maupun praktis sebagai berikut. 1. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan dalam aspek teoritis (keilmuan) yaitu bagi perkembangan ilmu ekonomi Manajemen, khususnya pada bidang Manajemen Pemasaran. 2. Penelitian ini diharapkan juga dapat memberikan sumbangan dalam aspek praktis (guna laksana) yaitu untuk memberikan sumbangan pemikiran bagi PT. Sanbe Farma.