BAB I PENDAHULUAN. dimasa yang akan datang. Seorang investor yang ingin melakukan investasi bisa

dokumen-dokumen yang mirip
UKDW BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah. Tujuan investor dalam melakukan investasi adalah memperoleh keuntungan dari

BAB I PENDAHULUAN. dari kegiatan tersebut dan juga mengharapkan dana yang diinvestasikan akan

BAB I PENDAHULUAN. atas investasi yang mereka lakukan. Hal ini sekarang bukan menjadi masalah yang

BAB 1 PENDAHULUAN. Menurut Fakhruddin (2008:9), pasar modal memfasilitasi kebutuhan

I. PENDAHULUAN. Investasi merupakan suatu daya tarik bagi para investor karena dengan

DAFTAR ISI. ABSTRAK... iii. ABSTRACT... iv. KATA PENGANTAR... v. DAFTAR ISI... viii. DAFTAR TABEL... xiv. DAFTAR GAMBAR... xviii

I. PENDAHULUAN. mengalami pertumbuhan secara signifikan yang ditandai oleh meningkatnya

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian Sektor Properti

PENDAHULUAN. seperti saham, obligasi, reksa dana, dan lain-lain (Amin, 2012). Untuk

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Penelitian

BAB I PENDAHULUAN. reksadana. Perubahan Nilai Aktiva Bersih ini dapat dijadikan sebagai

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Penelitian

BAB VI PENUTUP. diambil dari hasil penelitian ini adalah:

MEMILIH INVESTASI REKSA DANA TAHUN 2010

BAB I PENDAHULUAN. Investasi melalui pasar modal selain memberikan hasil, juga

BAB I PENDAHULUAN. pihak yang membutuhkan dana. Menurut Fahmi dan Hadi (2009:41), pasar modal

BAB I PENDAHULUAN. atau investor.kedua, pasar modal menjadi sarana bagi masyarakat untuk

I. PENDAHULUAN. tersedia berbagai pilihan instrumen investasi. Adanya alternatif instrumen

BAB I PENDAHULUAN. di masa yang akan datang (Tandelilin, 2000). Kegiatan investasi adalah

BAB I PENDAHULUAN. aktiva produktif selama periode tertentu (Jogiyanto, 2010:5). Dengan kata lain

BAB 1 PENDAHULUAN. bertahan dari terpaan krisis tersebut. Tabel 1 di bawah ini menunjukkan. Tabel 1

BAB I PENDAHULUAN. lama dengan harapan mendapatkan keuntungan di masa-masa yang akan datang

BAB I PENDAHULUAN. Semakin banyaknya bermunculan perusahaan go publik membuat. Pada era globalisasi ini, peranan pasar modal (capital market) sangat

BAB I PENDAHULUAN. makro adalah pandangan bahwa sistem pasar bebas tidak dapat mewujudkan

BAB I PENDAHULUAN. wadah investasi yang dapat menyerap aliran modal dalam sekala besar.

BAB I PENDAHULUAN. karena pendanaan melakukan usaha dalam mendapatkan dana. Dana untuk sebuah

BAB I PENDAHULUAN. pertumbuhan perekonomian Indonesia. Menurut Tandelilin (2001:3)

BAB I PENDAHULUAN. harus memikirkan cara untuk memenuhi kebutuhannya. Kondisi yang demikian

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Pasar modal memiliki peranan yang sangat penting dalam sektor

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. alternatif investasi tersebut. Besarnya return yang didapat memiliki korelasi yang

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. Berkembangnya pasar uang (money market) dan pasar modal (capital market)

BAB I PENDAHULUAN I.1 Latar belakang

BAB 1 PENDAHULUAN. untuk memperoleh konsumsi dimasa yang akan datang. Investasi apapun. pendapatan dan capital gain seperti yang diharapkan.

I. PENDAHULUAN. investor. Para investor yang menginvestasikan dananya, pasti akan. mengharapkan return (tingkat pengembalian) berupa capital gain, dan

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN A. LATAR BELAKANG. Investasi merupakan suatu bentuk pengelolaan dana atau modal untuk

BAB I PENDAHULUAN. Bahkan untuk keluar dari krisis ekonomi ini, sektor riil harus selalu digerakan

BAB I PENDAHULUAN. memerlukan dana untuk membiayai berbagai proyeknya. Dalam hal ini, pasar

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. dalam sistem keuangan dan perekonomian suatu negara, Sirait dan D. Siagian

BAB I PENDAHULUAN. rupiah dan investasi yang dikuasai oleh pihak asing.(kompas,2014)

BAB I PENDAHULUAN. masyarakat untuk berinvestasi pada instrumen keuangan seperti saham, obligasi,

BAB I PENDAHULUAN. modal menyediakan fasilitas yang mempertemukan antara pihak yang memiliki

BAB I PENDAHULUAN. Kegiatan investasi di Indonesia saat ini mengalami perkembangan yang

BAB V PEMBAHASAN. A. Pengaruh Harga Saham BMTR terhadap NAB MNC Dana Syariah

BAB I PENDAHULUAN. merupakan barang pertambangan tidak terbarukan mulai menjadi primadona

BAB I PENDAHULUAN. 12,94% meskipun relatif tertinggal bila dibandingkan dengan kinerja bursa

BAB 1 PENDAHULUAN. Dewasa ini masyarakat semakin sadar akan kebutuhan untuk berinvestasi. Hal ini

ANALISIS PENGARUH INFLASI, NILAI TUKAR, DAN TINGKAT SUKU BUNGA TERHADAP HARGA SAHAM PERBANKAN

BAB I PENDAHULUAN. pilihan instrumen investasi. Menurut Tandelilin (2010, h.1), investasi merupakan

BAB I PENDAHULUAN. perekonomiannya. Modal dapat berasal dari dalam negeri maupun luar negeri.

BAB I PENDAHULUAN. banyak diminati oleh para investor karena saham tersebut sangat liquid. Sahamsaham

BAB I PENDAHULUAN. Dalam beberapa tahun belakangan ini, pelaku bisnis di Indonesia seakan

1.1 Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. Lingkungan ekonomi makro merupakan lingkungan yang berpengaruh

BAB 1 PENDAHULUAN. kredit properti (subprime mortgage), yaitu sejenis kredit kepemilikan rumah

repository.unisba.ac.id BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Pasar modal tempat diperjual belikannya keuangan jangka panjang seperti

BAB I PENDAHULUAN. Sejalan dengan tingginya ketidakpastian perekonomian global, nilai tukar

BAB I PENDAHULUAN. ini menjalankan dua fungsi, yaitu fungsi ekonomi dan fungsi keuangan. Fungsi

BAB I PENDAHULUAN. sementara investor pasar modal merupakan lahan untuk menginvestasikan

Tabel. IV.1 RKAP Asuransi Jasindo

BAB I PENDAHULUAN. jika IHSG naik, maka secara umum saham-saham yang diperjual belikan di BEI

BAB I PENDAHULUAN. yang disebut Indeks harga saham. Untuk mengetahui bagaimana kegiatan

BAB I PENDAHULUAN. daya alam, tetapi juga sumber daya berupa dana yang tidak sedikit jumlahnya. Pemerintah akan

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar belakang

BAB I PENDAHULUAN. tingkat hasil atau return sehingga dapat meningkatkan besarnya harta atau

BAB I PENDAHULUAN. Proses penghimpunan dan pengalokasian dana masyarakat terutama dalam

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Penelitian. Pembangunan suatu negara memerlukan dana investasi dalam jumlah

BAB I PENDAHULUAN. Pada awal tahun 2008 terjadi krisis energi yang membayangi

BAB I PENDAHULUAN. Pertumbuhan sektor properti dan real estat yang ditandai dengan kenaikan

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah. Pasar modal adalah tempat bertemunya antara pihak yang memiliki

Pengaruh Nilai Tukar Rupiah Per Dollar AS, Tingkat Inflasi, dan Tingkat Suku Bunga SBI Terhadap IHSG di Bursa Efek Indonesia.

BAB I PENDAHULUAN. Investasi dapat diartikan sebagai suatu komitmen untuk menempatkan

BAB I PENDAHULUAN. ekonomi negara tersebut. Semakin baik tingkat perekonomian suatu negara, maka

BAB I PENDAHULUAN. Pasar modal merupakan salah satu alternatif pilihan investasi yang dapat

BAB I PENDAHULUAN. suku bunga menyebabkan pengembalian (return) yang diterima oleh investor pun

Bab I Pendahuluan BAB I PENDAHULUAN. investasi. Investasi adalah penundaan berbagai konsumsi hari ini, dengan tujuan

BAB VI PENUTUP. 1. Pengaruh Inflasi terhadap Nilai Aktiva Bersih (NAB) Reksa Dana

BAB I PENDAHULUAN. akibat inflasi di masa depan. Dari semua hal di atas, dapat disimpulkan bahwa

BAB I PENDAHULUAN. era globalisasi ini, negara-negara besar telah menaruh perhatian besar terhadap

BAB I PENDAHULUAN. masa yang akan datang (Tandelilin, 2010: 2). Menurut bentuknya investasi

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Penelitian

I. PENDAHULUAN. menguntungkan bagi pemulihan perekonomian pasca krisis seperti isu terorisme

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah (Wirsono, 2007:17) (Husnan, 2003 : 157).

PEMBENTUKAN PORTOFOLIO OPTIMAL PADA INSTRUMEN REKSA DANA SYARIAH MENGGUNAKAN MODEL INDEKS TUNGGAL SKRIPSI

I. PENDAHULUAN. Indonesia merupakan negara berkembang memiliki siitem perekonomian

BAB I PENDAHULAN. yang sedang berkembang (emerging market), kondisi makro ekonomi

BAB I PENDAHULUAN. yang mana perbankan sudah menjadi tempat atau acuan seseorang dalam

BAB I PENDAHULUAN. Pasar modal dewasa ini telah berkembang dengan sangat pesat. Pasar modal

BAB I PENDAHULUAN. dapat dipenuhi dengan melakukan go public atau menjual sahamnya kepada

BAB I PENDAHULUAN. Investasi adalah alat bagi seorang investor untuk meningkatkan nilai aset

BAB I PENDAHULUAN. untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Namun lebih dari itu, kegiatan mengelola

BAB I PENDAHULUAN. teknologi yang semakin pesat pula. Perkembangan tersebut juga dibarengi dengan

BAB I PENDAHULUAN UKDW. perusahaan dan dapat digunakan untuk pembuatan keputusan investasi yang tepat.

PENGARUH NILAI TUKAR RUPIAH DAN INDEKS HARGA SAHAM GABUNGAN TERHADAP INDEKS HARGA SAHAM SEKTOR KEUANGAN

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Seiring meningkatnya kebutuhan manusia, membuat setiap orang harus

I. PENDAHULUAN. Investasi adalah kegiatan penempatan uang atau dana dengan harapan untuk

Transkripsi:

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian Pengertian investasi secara umum adalah penanaman dana dalam jumlah tertentu pada saat ini dengan tujuan untuk mendapatkan hasil yang lebih besar dimasa yang akan datang. Seorang investor yang ingin melakukan investasi bisa dengan cara membeli aset finansial ataupun aset riil tergantung dari sikap yang dimiliki oleh investor tersebut. Bagi seorang investor pemula sangat rentang terhadap risiko-risiko yang akan sulit untuk diramalkan karena kurangnya pengalaman dalam pengambilan keputusan investasi. Menghadapi situasi seperti itu, investor mulai mencari jalan untuk menekan risiko investasi tersebut hingga sekecil mungkin. Reksa dana merupakan media untuk melakukan investasi secara kolektif dimana hal tersebut akan mampu meminimalisasi risiko karena investasi yang terkumpul dari sejumlah investor di investasikan oleh seorang manajer investasi dalam berbagai instrument keuangan seperti saham, obligasi atau instrument pasar uang serta jenis efek-efek lainnya. Sebelum manajer investasi mengalokasikan dana dari para investornya kedalam portofolio investasi, manajer investasi tersebut melakukan penilaian terhadap perilaku dari para investornya, contoh: investor yang menyukai resiko karena ingin mendapatkan keuntungan yang besar sesuai prinsip (high risk high return), maka manajer investasi akan menempatkan investasinya pada portofolio efek jenis saham. 1

Dilihat dari jenis-jenis reksa dana, Reksa dana dapat dibedakan menjadi Reksa Dana Pasar Uang, Reksa Dana Pendapatan Tetap, Reksa Dana Saham, dan Reksa Dana Campuran. Dari keempat reksa dana tersebut, reksa dana saham merupakan jenis reksa dana yang paling diminati investor. Hal ini dapat dilihat dari nilai aktiva bersih (NAB) yang merupakan salah satu ukuran kinerja reksa dana. Seperti yang digambarkan pada gambar 1.1 terlihat besarnya komposisi nilai aktiva bersih (NAB) dari tiap-tiap jenis reksa dana yang secara tidak langsung menggambarkan minat para investor yang menjadikan reksa dana sebagai alternatif pengelolaan investasinya. Gambar 1.1 Komposisi NAB Reksa Dana Sumber:(http://aria.bapepam.go.id/reksadana/statistik.asp?page=kompos isi-nab, diunduh pada 30 September 2014) 2

Dari tabel 1.1 terlihat bahwa masyarakat sudah mulai mengenal produk reksa dana khususnya reksa dana saham, yang tetap menjadi daya tarik bagi investor sebesar 41,65 % seperti yang digambarkan dibandingkan jenis reksa dana lainnya. PT. Batavia Prosperindo Aset Manajemen merupakan salah satu perusahaan reksa dana yang didirikan pada tahun 1996 dan merupakan salah satu perusahaan reksa dana terbaik, dimana kinerja nilai aktiva bersih (NAB) yang dimilikinya termasuk 10 besar NAB berkinerja baik. Selain itu setahun setelah berdiri, PT. Batavia Prosperindo Aset Manajemen selalu memperoleh beberapa katagori penghargaan hampir di setiap tahunnya. Dan tidak kalah menariknya dalam pengelolaan dana investasi dikelola oleh para manajer investasi yang telah memiliki keahlian serta pengelamanan dalam bidang keuangan. Dalam tabel 1.1 dapat terlihat aktifitas kinerja dari nilai aktiva bersih (NAB) 5 tahun terakhir dari PT. Batavia Prosperindo Aset Manajemen. 3

Tabel 1.1 Perkembangan Nilai Aktiva Bersih Jenis Saham Pada PT. Batavia Prosperindo Aset Manajemen Periode 2009-2010 Produk Batavia Produk Batavia Produk Batavia Tahun Dana Saham Dana Saham Dana Saham Optimal Agro NAB/Unit NAB/Unit NAB/Unit 2009 5,337,018.57 243,984.92 166,017.05 2010 8,353,457.19 373,914.41 255,512.57 2011 9,330,168.88 428,030.99 251,097.11 2012 9,717,050.95 459,313.91 197,639.06 2013 10,993,837.67 550,913.21 178,690.66 Sumber: (http://www.bpam.co.id/id/daily-nav, diolah 2014) Dari tabel 1.1 dapat disimpulkan bahwa perkembangan nilai aktiva bersih (NAB) dari tahun 2009 sampai tahun 2013 mengalami kenaikan kecuali untuk produk batavia dana saham agro. Hal itu tergantung pada kemampuan seorang manajer investasi untuk mengelola portofolio dengan sebaik-baiknya untuk mendapatkan hasil yang maksimal guna memberikan kinerja yang lebih baik yang tergambar pada NAB dari tiap jenis produk reksa dana. Selain faktor manajemen, kinerja reksa dana juga dipengaruhi oleh kondisi ekonomi makro seperti inflasi, nilai tukar rupiah, suku bunga SBI, index harga saham gabungan (ihsg), jumlah uang beredar. 4

Awal tahun 2013 kondisi perekonomian Indonesia mengalami "serangan" dari global serta rencana tapering off yang dilakukan Bank Sentral Amerika Serikat (AS), the Fed. Imbas dari "serangan" ekonomi global pun berdampak pada laju nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Pada awal 2013, Tidak hanya Rupiah yang terus melemah, pasar saham di Indonesia pun terguncang. Tren melemahnya rupiah turut memberi pengaruh terhadap kinerja reksa dana berdenominasi dollar AS, baik untuk jenis reksa dana saham, campuran, pendapatan tetap, maupun pasar uang.kinerja reksa dana dollar AS untuk jenis saham dan campuran mayoritas sedikit melemah jika dibandingkan dengan ratarata industri akibat rupiah yang cenderung melemah, Hal ini dikarenakan harga efek di portofolio reksa dana saham dan campuran dalam denominasi rupiah, sementara penghitungan nilai aktiva bersih/unit penyertaaan (NAB/UP) reksa dana dollar dihitung dalam dollar AS. Kinerja reksa dana dollar AS secara umum dipengaruhi oleh dua hal, yang pertama dari kinerja aset dasarnya. Kedua, dari faktor nilai tukar terutama apabila mayoritas portofolio berupa efek dalam denominasi rupiah. Dari sisi pengaruh nilai tukar, penguatan rupiah secara umum akan berdampak positif pada kinerja reksa dana dollar akibat efek konversi pada saat perhitungan NAB/UP reksa dana sehingga ada potensi reksa dana dollar berkinerja lebih baik dalam kondisi tersebut. Sejak akhir September 2014 data inflasi dirilis Badan Pusat Statistik (BPS), lebih baik dari ekspektasi. Inflasi bulan September berada di level 27 persen, lebih rendah dari ekspektasi pasar Rendahnya inflasi juga meredam kekhawatiran. Saham-saham yang terkait inflasi langsung diborong investor, 5

terutama perbankan, konstruksi, dan properti. Melemahnya rupiah masih akan menghambat laju pergerakan saham. Penelitian terdahulu yang dilakukan oleh Sujoko (2009) memberikan hasil kondisi makroekonomi (Suku Bunga, Inflasi,Kurs dan IHSG) baik secara parsial maupun secara simultan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap imbal hasil reksadana saham. Penelitian Mohammadreza Monjazeb and Esmaeel Ramazanpour (2013) menunjukkan bahwa nilai tukar dan tingkat inflasi mempunyai pengaruh positif terhadap reksadana saham. Khoirul Anwar (2010) menyatakan bahwa variabel tingkat inflasi, tingkat suku bunga SBI, perubahan nilai tukar rupiah terhadap dollar AS dan Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) secara bersama sama mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kinerja reksadana saham. Dan variabel tingkat inflasi secara parsial tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja reksadana saham, sedangkan perubahan nilai tukar rupiah terhadap dollar AS secara parsial memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja reksadana saham. Maskay (2007)menyimpulkan bahwa jumlah uang beredar (M2) secara parsial menunjukan hubungan yang tidak signifikan terhadap kinerja reksa dana saham. Septian puguh setiadi (2013) menyatakan bahwa jumlah uang beredar (M2) mempunyai pengaruh terhadap kinerja reksa dana saham baik secara parsial maupun simultan. Berikut disajikan data perkembangan tingkat inflasi, kurs rupiah atas dollar AS, jumlah uang beredar (M2) dan NAB/Unit reksa dana Jenis saham PT. Batavia Prosperindo Aset Manajemen: 6

Tabel 1.2 Perkembangan Inflasi, Kurs Rupiah atas Dollar AS dan Jumlah Uang Beredar (M2) Terhadap Kinerja Reksa Dana Jenis Saham (produk batavia dana saham, produk batavia dana saham agro dan produk batavia dana saham optimal) Pada PT. Batavia Prosperindo Aset Manajeemen Periode Periode Inflasi Kurs Rupiah atas Dollar As 2013 Jumlah Uang Beredar (M2) Dlm miliar Produk Batavia Dana Saham Produk Dana Saham Optimal Produk Batavia Dana Saham Agro NAB/Unit NAB/Unit NAB/Unit Januari 4.57% 9687.33 3 268 789 872,819.09 43,197.55 16203.33 Februari 5,31% 9686.65 3 280 420 874,559.98 43,492.31 15341.38 Maret 5.90% 9709.42 3 322 529 885,549.66 44,476.16 14774.18 April 5.57% 9724.05 3 360 928 1,051,850.70 53,122.21 17134.59 Mei 5.47% 9760.91 3 426 305 1,123,788.33 56,195.84 17699 Juni 5.90% 9881.53 3 413 379 897,705.52 45,206.63 14326.85 Juli 8.61% 10073.39 3 506 574 1,066,611.11 53,707.76 16787.96 Agustus 8.79% 10572.5 3 502 420 748,605.60 37,422.28 11741.04 September 8.40% 11346.24 3 584 081 914,132.70 45,344.14 14528.95 Oktober 8.32% 11366.9 3 576 869 938,698.69 47,219.81 14555.69 November 8.37% 11613.1 3 614 520 816,914.93 41,190.81 12858.47 Desember 8.38% 12087.1 3 727 887 802,601.36 40,337.71 12739.22 Sumber: (http://www.bi.go.id/id/moneter/inflasi/data/default.aspx, http://www.bi.go.id/id/moneter/kalkulator-kurs/default.aspx, 7

http://www.bps.go.id/tab_sub/view.php?tabel=1&daftar=1&id_subyek=13& notab=14, http://www.bpam.co.id/id/daily-nav, diolah 2014) Dari tabel di atas dapat disimpulkan bahwa perkembangan inflasi, kurs rupiah atas dollar AS, jumlah uang beredar (M2) dan NAB/Unit reksa dana selama tahun 2013 berfluktuasi. Kenaikan tingkat inflasi, penurunan nilai tukar dan kenaikan jumlah uang beredar tidak selalu diikuti oleh peningkatan kinerja reksa dana dan sebaliknya. Sebagai contoh pada bulan maret, inflasi mengalami peningkatan, jumlah uang beredar meningkat dan kurs rupiah menurun, namun NAB/Unit produk batavia dana saham agro mengalami penurunan. Demikian juga pada bulan Desember, kenaikan inflasi dan jumlah uang beredar serta penurunan nilai uang justru diikuti dengan penurunan nilai NAB/Unit semua produk reksa dana saham. Penurunan inflasi di bulan mei justru diikuti dengan peningkatan nilai NAB/Unit semua produk reksa dana saham. Berdasarkan latar belakang di atas, maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul penelitian "PENGARUH INFLASI, KURS RUPIAH ATAS DOLLAR AS DAN JUMLAH UANG BEREDAR (M2) TERHADAP KINERJA REKSA DANA JENIS SAHAM PADA PT. BATAVIA PROSPERINDO ASET MANAJEMEN PERIODE 2010-2013" 1.2 Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang penulisan di atas maka penulis mengidentifikasi perumusan masalah yang akan dianalisis sebagai berikut: 1. Apakah tingkat inflasi, perubahan kurs rupiah atas dollar AS dan jumlah uang beredar (M2) secara simultan mempunyai pengaruh terhadap kinerja 8

reksa dana jenis saham (produk Batavia dana saham, produk Batavia dana saham optimal dan produk batavia dana saham agro)? 2. Apakah tingkat inflasi, perubahan kurs rupiah atas dollar AS dan jumlah uang beredar (M2) secara parsial mempunyai pengaruh terhadap kinerja reksa dana jenis saham (produk Batavia dana saham, produk Batavia dana saham optimal dan produk batavia dana saham agro)? 3. Apakah ada perbedaan kinerja reksa dana saham pada produk batavia dana saham, produk batavia dana saham agro dan produk batavia dana saham optimal? 1.3 Maksud dan Tujuan Penelitian 1.3.1 Maksud Penelitian Berdasarkan uraian latar belakang dan rumusan masalah terdahulu, maka maksud dari penelitian ini adalah untuk mengumpulkan fakta, data dan informasi yang berkaitan dengan variabel penelitian yaitu inflasi, kurs rupiah atas dollar AS, jumlah uang beredar (M2) dan kinerja reks dana jenis saham (produk Batavia dana saham, produk Batavia dana saham optimal dan produk Batavia dana saham agro) serta hubungan antar variabel tersebut. 1.3.2 Tujuan Penelitian Tujuan penelitian ini dapat dirumuskan sebagai berikut: 1. Untuk mengetahui apakah tingkat inflasi, perubahan kurs rupiah atas dollar AS dan jumlah uang beredar (M2) secara simultan mempunyai pengaruh terhadap kinerja reksa dana jenis saham (produk Batavia dana 9

saham, produk Batavia dana saham optimal dan produk Batavia dana saham agro). 2. Untuk mengetahui apakah tingkat inflasi, perubahan kurs rupiah atas dollar as dan jumlah uang beredar (M2) secara parsial mempunyai pengaruh terhadap kinerja reksa dana jenis saham (produk Batavia dana saham, produk Batavia dana saham optimal dan produk Batavia dana saham agro). 3. Untuk mengetahui apakah ada perbedaan kinerja reksa dana saham pada produk batavia dana saham, produk batavia dana saham agro dan produk batavia dana saham optimal. 1.4 Kegunaan Penelitian Berdasarkan dari maksud dan tujuan penelitian yang telah disebutkan sebelumnya, maka diharapkan penelitian ini dapat berguna bagi semua pihak, baik secara teoritis maupun secara praktis. 1.4.1 Kegunaan Pengembangan Ilmu Merupakan sumbangan ilmu pengetahuan mengenai ilmu manajemen keuangan khususnya mengenai dampak inflasi, kurs rupiah atas dollar AS dan jumlah uang beredar (M2) terhadap kinerja reksa dana jenis saham (produk Batavia dana saham, produk Batavia dana saham optimal dan batavia dana saham agro) terutama pada PT. Batavia Prosperindo Aset Manajemen 10

1.4.2 Kegunaan Operasional a) Bagi Penulis Membandingkan ilmu yang diperoleh di bangku perkuliahan antara teori dengan kenyataan khususnya menganai dampak inflasi, kurs rupiah atas dollar AS dan jumlah uang beredar (M2) terhadap kinerja reksa dana jenis saham (produk batavia dana saham, produk batavia dana saham optimal dan produk batavia dana saham agro) terutama pada PT. Batavia Prosperindo Aset Manajemen b) Bagi Objek Penelitian Dapat menjadi bahan masukan untuk PT. Batavia Prosperindo Aset Manajemen dalam pengelolaan portofolio, terutama jenis saham yang dipengaruhi oleh variable makro ekonomi, tiga diantaranya yaitu variable inflasi, kurs rupiah atas dollar AS dan jumlah uang beredar (M2). c) Bagi Akademik Dapat menjadi sumber referensi khususnya untuk mahasiswa/i STIE EKUITAS. d) Bagi Umum Dapat menjadi sumber pengetahuan umum, terutama masyarakat yang memerlukan. 11