BAB 1 PENDAHULUAN. Saat ini persaingan di setiap bidang usaha sangat tinggi dengan semakin

dokumen-dokumen yang mirip
BAB 1 PENDAHULUAN. Bagi perusahaan yang berorientasi pada laba, laba merupakan hal penting

ABSTRAK. Universitas Kristen Maranatha

BAB I PENDAHULUAN. Saat ini persaingan di setiap bidang usaha sangat tinggi dengan semakin

BAB I PENDAHULUAN. Perekonomian suatu negara dapat bertumbuh bila ada kerjasama antara

DAFTAR ISI DAFTAR TABEL... DAFTAR GAMBAR...

BAB I PENDAHULUAN. Dengan situasi perekonomian yang dinamis membuat persaingan antar usaha

DAFTAR ISI. 1.1 Latar Belakang Permasalahan Identifikasi Masalah Tujuan Penelitian Kegunaan Penelitian...

BAB I PENDAHULUAN. informasi akuntansi oleh para manajemen dan pihak-pihak internal lainnya untuk

BAB V PENUTUP. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dilakukan pada. Bab IV, maka penulis membuat simpulan sebagai berikut:

BAB 1 PENDAHULUAN. 1 Universitas Kristen Maranatha

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Di zaman serba modern ini berbagai bidang dapat dimasuki perusahaan /

BAB I PENDAHULUAN. Saat ini perkembangan dunia usaha semakin pesat. Pesatnya perkembangan

BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dikemukakan

ABSTRAK. Perencanaan laba diperlukan oleh perusahaan agar perusahaan dapat

ABSTRAK. Kata Kunci: Analisis Cost-Volume-Profit, laba. Universitas Kristen Maranatha

ABSTRAK. i Universitas Kristen Maranatha

ABSTRAK. Kata Kunci: Analisis CVP, Pengambilan keputusan, profitabilitas. Universitas Kristen Maranatha

BAB I PENDAHULUAN. Dengan semakin berkembangnya perusahaan, maka akan semakin kompleks

BAB I PENDAHULUAN. datang, baik dalam jangka pendek maupun dalam jangka panjang. Agar dapat

BAB I PENDAHULUAN. perusahaan-perusahaan baik itu perusahaan yang berbentuk manufaktur ataupun

ABSTRAK. Kata kunci: Cost-volume-profit, break even point, laba. Universitas Kristen Maranatha

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah. Pada umumnya tujuan utama suatu perusahaan adalah untuk mencapai

BAB 1 PENDAHULUAN. berkembang, Indonesia tengah melaksanakan pembangunan di segala bidang

BAB I PENDAHULUAN. kompetitor bisnis baru dalam bidang usaha membuat perusahaan melalui pihak

ABSTRAK. Kata kunci: Analisis Cost Volume Profit (CVP), dan memaksimalkan laba. Universitas Kristen Maranatha

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. Pada dewasa ini, terdapat persaingan yang semakin ketat dalam. dunia usaha dan semakin maju cara cara yang dikembangkan untuk

BAB I PENDAHULUAN. Laba merupakan salah satu alasan untuk berdirinya sebuah organisasi / perusahaan.

BAB I PENDAHULUAN. Berkembangnya dunia usaha sekarang ini menyebabkan semakin ketatnya

BAB I PENDAHULUAN. Globalisasi ekonomi menyebabkan munculnya perdagangan bebas dan

III. METODE PENELITIAN

ABSTRAK. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membantu PT X dalam. perencanaan dan pencapaian laba melalui pendekatan analisis Break Even pada

BAB I PENDAHULUAN. I.1 Latar Belakang. Pada saat ini perkembangan usaha di Indonesia semakin tumbuh pesat. Hal

ABSTRAK. Kata kunci: Cost-volume-profit, break even point. Universitas Kristen Maranatha

BAB I PENDAHULUAN. Pengusaha yang tergabung dalam Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API)

BAB I PENDAHULUAN. dalam negeri telah memperketat persaingan. Dalam persaingan yang ketat,

BAB I PENDAHULUAN. Dampak perdagangan bebas dan persaingan dari perusahaan sejenis

BAB I PENDAHULUAN. Tujuan dari suatu perusahaan adalah untuk memperoleh laba yang

BAB I PENDAHULUAN. mengenai penjualan, upaya apa yang harus dilakukan untuk meningkatkan penjualan

BAB I PENDAHULUAN. Iklim politik di Indonesia di tahun 2006 semakin tidak menentu, dan tentu

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

DAFTAR ISI 1.1 LATAR BELAKANG PENELITIAN IDENTIFIKASI MASALAH MAKSUD DAN TUJUAN PENELITIAN KEGUNAAN PENELITIAN 4

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Analisis Break Even Point Sebagai Alat Perencanaan Laba Jangka Pendek Pada Perusahaan Kerupuk Idaman. Nia Nopita Suryani

BAB I PENDAHULUAN. Pada zaman era globalisasi saat ini, dunia usaha telah berkembang dengan pesat

BAB I PENDAHULUAN. Pesatnya globalisasi yang sedang berlangsung saat ini sangat

ANALISIS COST VOLUME PROFIT (CVP) SEBAGAI ALAT PERENCANAAN UNTUK MENCAPAI TARGET LABA PADA USAHA KONVEKSI RIRI COLLECTION

Bab 1. Pendahuluan. Di era globalisasi sekarang ini, teknologi berkembang sangat pesat, sehingga untuk

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB 1 PENDAHULUAN. ketat. Hal ini mempengaruhi kondisi perekonomian Negara yang berpengaruh

MAKALAH MANAJEMEN AKUNTANSI ANALISIS HUBUNGAN BIAYA-VOLUME-LABA (B-V-L)

BAB I PENDAHULUAN. Kemajuan dan perkembangan perusahaan akan membawa dampak bagi

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

ABSTRACT. Keywords: Analysis of Cost Volume Profit (CVP), maximize profit. vii Universitas Kristen Maranatha

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Penelitian. Perkembangan bisnis kue belakangan ini sudah semakin pesat dan persaingan

BAB I PENDAHULUAN. Pemerintah yang baru dipilih menghadapi beban berat memulihkan

BAB I PENDAHULUAN. Dewasa ini, dunia perekonomian berkembang dengan sangat pesat.

BAB I PENDAHULUAN. Indonesia mengalami krisis moneter sejak tahun 1997 yang menyebabkan

Defined: Break-Even Point (BEP)

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

ANALISIS BREAK EVENT POINT SEBAGAI ALAT PERENCANAAN LABA PADA PERUSAHAAN PT. INTAN PARIWARA DI KLATEN

PENGGUNAAN INFORMASI AKUNTANSI DIFERENSIAL DALAM JANGKA PENDEK. Oleh : Ani Hidayati

ABSTRACT. Keywords : CVP analysis, small business, culinary business. Universitas Kristen Maranatha

III. METODE PENELITIAN

BAB I PENDAHULUAN. sehingga salah satu perencanaan yang dibuat pihak manajemen adalah

ABSTRAK. Universitas Kristen Maranatha

ABSTRAK. Universitas Kristen Maranatha

ANALISIS COST VOLUME PROFIT SEBAGAI ALAT PERENCAAN LABA DAN PENJUALAN PADA TOKO BAKPIA SUAN. : Stephanie Lauwrentina : 2A214454

ANALISIS BREAK-EVEN POINT SEBAGAI SALAH SATU ALAT UNTUK MEMBANTU DALAM PENENTUAN TARIF PERAWATAN PADA RSUD Dr. MOEWARDI SURAKARTA SKRIPSI

ABSTRAK. Universitas Kristen Maranatha

Biaya, volume dan laba merupakan tiga elemen pokok dalam menyusun laporan laba-rugi sebuah perusahaan.

DAFTAR ISI... KATA PENGANTAR... DAFTAR TABEL... DAFTAR GAMBAR... DAFTAR LAMPIRAN... I. PENDAHULUAN... 1 II. TINJAUAN PUSTAKA... 15

BAB 4 BREAK - EVEN POINT DALAM UNIT DAN DOLAR PENJUALAN

ABSTRAK. iii. Universitas Kristen Maranatha

: Reza Muslim Ansori NPM : Jenjang/Jurusan : S1/Akuntansi

ABSTRAK. Universitas Kristen Maranatha

ABSTRACT. Keywords: Cost-Volume-Profit Analysis, short term profit planning, Contribution Margin, Break Even Point, what if analysis

BAB I PENDAHULUAN. (2003:87) mengemukakan bahwa: Perencanaan adalah kegiatan memilih dan

Analisis Cost-Volume- Profit Sebagai Alat Perencanaan Laba Jangka Pendek Pada Pabrik Roti Lestari. Ryzmelinda EB10

PERTEMUAN KE-13 ANALISIS BIAYA DAN VOLUME LABA

ABSTRAK. Kata kunci : Analisis Cost-Volume-Profit, Break Even Point. Universitas Kristen Maranatha

BREAK EVEN POINT. introduction

BREAK EVEN POINT. Prof. Dr. Deden Mulyana, SE., M.Si.

SEMINAR PENULISAN SKRIPSI

DAFTAR ISI iv. 1.1 Latar Belakang Penelitian Identifikasi Masalah Maksud dan Tujuan Penelitian Kegunaan Penelitian.

ANALISIS BREAK EVEN POINT SEBAGAI DASAR DALAM PERENCANAAN LABA JANGKA PENDEK PADA WARUNG BAKMI SOLO

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan pada bab sebelumnya dan

PERENCANAAN PRODUKSI BERDASARKAN ANALISIS BREAK EVEN POINT UNTUK MENCAPAI EFISIENSI PADA PD JUMBO MEKAR LESTARI

BAB IV ANALISA DAN PEMBAHASAN

BAB II KAJIAN PUSTAKA. adalah spesifikasi (perumusan) dari tujuan perusahaan yang ingin dicapai serta

[Type the document title]

ABSTRAK. Kata Kunci : Analisis Break Even, Break Even Point, Analisis sensitivitas. Universitas Kristen Maranatha

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. 1.1 Variabel Penelitian dan Definisi Operasional

ANALISIS BREAK EVEN POINT (BEP) MULTI PRODUK DALAM PERENCANAAN LABA PADA INDUSTRI ROTI CHEZINI BAKERY

Analysis Cost Volume Profit: Alat Perencanaan Manajerial Source: Hansen & Mowen (2007) Chapter 11. Present By: Ayub W.S. Pradana 30 Maret 2016

ABSTRAK. Kata-kata kunci: cost-volume-profit analysis, dan perencanaan laba.

METODE PENELITIAN Kerangka Penelitian

ANALISIS BREAK EVEN POINT SEBAGAI ALAT PERENCANAAN LABA PADA PABRIK TEMPE YANTO

ABSTRAK. Kata Kunci: Analisis Biaya-Volume-Laba, Laba Optimal. Universitas Kristen Maranatha

Transkripsi:

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian Saat ini persaingan di setiap bidang usaha sangat tinggi dengan semakin banyaknya jumlah perusahaan atau pengusaha yang terlibat di setiap bidang usaha tersebut. Oleh sebab itu, dalam menghadapi persaingan yang begitu ketat suatu perusahaan harus memanfaatkan seluruh potensi yang dimilikinya untuk menangkap peluang yang mungkin timbul dan memperkirakan apa yang akan terjadi di masa mendatang agar dapat lebih baik lagi atau minimal agar dapat bertahan hidup. Salah satu tolak ukur yang dapat digunakan untuk menilai apakah perusahaan tahun ini lebih baik dari tahun sebelumnya adalah laba. Laba juga secara tidak langsung dapat digunakan untuk mengukur keberhasilan manajemen suatu perusahaan. Hal ini disebabkan karena pada umumnya perusahaan akan menargetkan laba yang lebih besar dibandingkan tahun sebelumnya. Dalam usaha untuk mencapai laba yang diinginkan biasanya perusahaan melakukan perencanaan laba. Agar perencanaan laba dapat berhasil, perusahaan perlu memperhatikan faktor-faktor yang mempengaruhi laba. Laba dipengaruhi oleh 3 faktor, yaitu volume produk yang dijual, harga jual produk, dan kos. Ketiga faktor tersebut saling berkaitan satu dengan yang lainnya, dimana kos menentukan harga jual Universitas Kristen Maranatha 1

untuk mencapai tingkat laba yang diinginkan, harga jual mempengaruhi volume penjualan, dan volume penjualan mempengaruhi kos. Dalam perencanaan laba, hubungan antara kos, volume, dan laba memegang peranan yang sangat penting terutama dalam pemilihan alternatif tindakan dan perumusan kebijakan untuk masa yang akan datang. Dalam perencanaan laba, manajemen dihadapkan pada pertanyaan berikut ini: Bagaimana akibatnya terhadap laba, jika volume penjualan berubah; jika harga jual berubah; jika kos berubah?. Cost-volume-proft analysis (analisis CVP) merupakan teknik untuk menghitung dampak perubahan harga jual, volume penjualan, dan kos terhadap laba yang dapat digunakan oleh manajemen dalam perencanaan laba. Untuk melakukan analisis CVP setiap kos yang ada di perusahaan harus terlebih dahulu digolongkan ke dalam komponen kos tetap dan variabel, tetapi jika ada kos yang mengandung kedua komponen tetap dan variabel (kos semi variabel) maka kos semi variabel tersebut harus dipecah menjadi kos tetap dan variabel sehingga pada akhirnya hanya akan diperoleh kos tetap dan kos variabel. Penggolongan kos tersebut dilakukan dengan menggunakan beberapa metode, yaitu: industrial engineering method, conference method, account analysis method, dan quantitative analysis methods. Berdasarkan latar belakang diatas, penulis tertarik untuk melakukan perencanaan laba pada Perusahaan X, sebuah perusahaan distributor keramik (glass block) yang berada di Bandung, dimana Perusahaan X belum pernah melakukan analisis CVP dalam perencanaan labanya. Biasanya Perusahaan X Universitas Kristen Maranatha 2

memperkirakan besarnya laba yang ingin dicapai berdasarkan pengalaman tahun sebelumnya dan hanya memperkirakan saja laba tersebut yang biasanya lebih tinggi dari tahun sebelumnya. Diharapkan hasil yang penulis peroleh dapat membantu pihak manajemen dalam upaya merencanakan laba perusahaan dengan menggunakan analisis CVP. 1.2 Identifikasi Masalah Seringkali dalam merencanakan laba jangka pendek perusahaan, manajemen dihadapkan pada pertanyaan-pertanyaan sebagai berikut: Bagaimana akibatnya terhadap laba, jika volume penjualan berubah; jika harga jual berubah; jika kos berubah?. Agar perencanaan laba dapat berhasil dan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut diatas, salah satu alat bantu yang dapat digunakan adalah analisis cost-volume-profit dimana untuk mengaplikasikan analisis tersebut di perusahaan terlebih dahulu setiap kos yang ada harus digolongkan ke dalam kos tetap dan kos variabel. Karena tidak semua kos telah digolongkan ke dalam kos tetap dan kos variabel serta belum digunakannya analisis cost-volume-profit untuk merencanakan laba oleh perusahaan X, maka penulis mengidentifikasi beberapa masalah sebagai berikut: 1. Bagaimana menggolongkan kos yang ada di perusahaan X menjadi kos tetap dan kos variabel untuk kepentingan analisis Cost-Volume-Profit? 2. Bagaimana menggunakan analisis Cost-Volume-Profit di Perusahaan X sebagai salah satu alat bantu manajemen untuk merencanakan laba? Universitas Kristen Maranatha 3

1.3 Tujuan Penelitian Adapun tujuan dari penelitian yang penulis lakukan ini adalah untuk: 1. Menggolongkan kos yang ada di perusahaan X menjadi kos tetap dan kos variabel untuk kepentingan analisis Cost-Volume-Profit. 2. Menggunakan analisis Cost-Volume-Profit di perusahaan X sebagai alat bantu manajemen dalam perencanaan labanya. 1.4 Kegunaan Penelitian Penelitian yang dilakukan penulis mengenai peranan analisis Cost-Volume- Profit sebagai alat bantu manajemen dalam perencanaan laba diharapkan dapat memberikan kegunaan sebagai berikut: 1. Bagi perusahaan, diharapkan dapat memberikan masukan yang bermanfaat mengenai peranan analisis Cost-Volume-Profit dalam perencanaan laba. 2. Bagi pihak lain, diharapkan dapat menambah pengetahuan mengenai peranan analisis Cost-Volume-Profit dalam perencanaan laba dan dapat digunakan sebagai bahan masukan, referensi, atau pembanding bagi yang akan melakukan penelitian serupa. 3. Bagi penulis, dapat menggunakan atau menerapkan teori-teori yang telah didapatkan selama masa perkuliahan, khususnya mengenai analisis Cost-Volume-Profit ke dalam pelaksanaannya secara nyata dan dapat lebih lagi mendalami peranan analisis Cost-Volume-Profit dalam perencanaan laba. Universitas Kristen Maranatha 4

1.5 Rerangka Pemikiran Analisis cost-volume-profit merupakan suatu analisis untuk mengestimasi pengaruh perubahan dari harga produk, volume penjualan, kos variabel per unit, total kos tetap, dan komposisi bauran produk terhadap laba, sehingga dalam analisis cost-volume-profit ini diperlukan adanya penggolongan kos ke dalam komponen tetap dan variabel. Untuk menggolongkan kos ke dalam komponen tetap dan variabel, terlebih dahulu kos yang ada di perusahaan digolongkan ke dalam kos tetap., variabel, dan kos semi variabel, selanjutnya kos semi variabel tersebut dipisahkan ke dalam komponen tetap dan variabel sehingga pada akhirnya diperoleh kos tetap total dan kos variabel per unit. Penggolongan kos tersebut dilakukan dengan menggunakan beberapa metode, yaitu: industrial engineering method, conference method, account analysis method, dan quantitative analysis methods. Setelah kos tetap total dan kos variabel per unit diketahui, selanjutnya dapat dicari besarnya break-even point atau titik impas yang menunjukkan kuantitas keluaran dimana total pendapatan sama dengan total kos atau dengan kata lain perusahaan dalam keadaan tidak mengalami kerugiaan maupun keuntungan, dimana pada prinsipnya makin cepat titik impas tercapai, maka makin aman posisi perusahaan dan makin dekat titik impas dengan penjualan yang diharapkan, maka makin tidak aman posisi perusahaan. Keamanan ini diukur dengan apa yang disebut dengan margin of safety. Jadi setelah nilai impas dan besarnya target penjualan diketahui, maka selanjutnya dapat dicari nilai dari margin of safety tersebut yang merupakan selisih antara penjualan harapan (anggaran) dengan Universitas Kristen Maranatha 5

penjualan pada keadaan impas, yang mengindikasikan seberapa besar penjualan boleh turun dari jumlah yang ditargetkan sebelum akhirnya perusahaan mengalami kerugian. Selain itu, dalam analisis cost-volume-profit ada lima elemen yang mempengaruhi laba yaitu harga produk, volume atau tingkat aktivitas, kos variabel per unit, total kos tetap, dan komposisi bauran produk yang saling berinteraksi satu dengan lainnya. Bila manajemen menghendaki perubahan nilai salah satu elemen, maka manajemen harus mengubah nilai elemen yang lain. Mengubah nilai elemen yang satu untuk mengestimasi perubahan nilai elemen yang lain disebut dengan analisis sensitivitas. Oleh karena perusahaan yang sedang ditetili penulis merupakan perusahaan distributor serta hanya menjual single product yaitu keramik (glass block), maka penulis hanya menganalisis perubahan empat elemen dari kelima elemen yang memepengaruhi laba, yaitu perubahan harga jual, volume penjualan, kos variabel per unit, serta kos tetap. Sehingga dari hasil yang diperoleh melalui analisis CVP dan analisis sensitivitas tersebut diharapkan dapat memberikan manfaat dan masukan bagi manajemen perusahaan dalam mempertimbangkan pemilihan alternatif tindakan yang mempengaruhi laba perusahaan. Universitas Kristen Maranatha 6

Bagan Rerangka Pemikiran Kos-kos yang terjadi di perusahaan Penggolongan kos: - Kos tetap - Kos variabel - Kos semi variabel Pemisahan kos semi variabel ke dalam komponen tetap dan variabel 1. Industrial engineering method 2. Conference method 3. Account analysis method 4. Quantitative analysis methods Pembebanan kos variabel terhadap produk Analisis CVP menentukan break-even point menentukan target penjualan menentukan margin of safety Perubahan elemen-elemen analisis CVP Analisis sensitivitas Perubahan harga jual Perubahan volume penjualan Perubahan kos variabel Perubahan kos tetap Pemilihan alternatif tindakan Laba Perusahaan Universitas Kristen Maranatha 7

1.6 Metoda Penelitian Metoda penelitian yang digunakan adalah metoda deskriptif analisis yang bertujuan untuk menggambarkan objek penelitian sebenarnya dengan cara penelitian lapangan (Field Research) dan penelitian kepustakaan (Library Research) guna mengumpulkan data yang relevan dan tersedia kemudian disusun, diolah, dipelajari, dan dianalisis lebih lanjut. 1. Penelitian Lapangan (Field Research) Yaitu penelitian dengan mengadakan penelitian langsung ke perusahaan yang dipilih sebagai objek penelitian dengan cara melakukan wawancara langsung dengan pimpinan perusahaan dan staff perusahaan yang diberi wewenang untuk memberikan keterangan sehubungan dengan data yang diperlukan guna penyusunan skripsi. 2. Penelitian Kepustakaan (Library Research) Yaitu penelitian dengan membaca literatur-literatur baik melalui bukubuku teks maupun bahan-bahan lain yang dapat dipergunakan dalam penyusunan skripsi. 1.7 Lokasi dan Waktu Penelitian Penelitian dilakukan pada Perusahaan X, sebuah perusahaan distributor keramik (glass block) di Bandung dengan waktu penelitian yang dimulai pada bulan Maret tahun 2006 dengan menggunakan data mengenai kos dan penjualan yang ada di perusahaan pada periode Juni 2005 sampai dengan Mei 2006. Universitas Kristen Maranatha 8