ISSN: (print) Dyan Arintowati Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Nganjuk

dokumen-dokumen yang mirip
BAB II LANDASAN TEORI. dan tujuan-tujuannya, serta berniat memelihara keanggotaan dalam organisasi

BAB III METODE PENELITIAN. kuantitatif dengan pendekatan deskriptif.

NASKAH PUBLIKASI PENGARUH KOMITMEN ORGANISASI DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. JAMU AIR MANCUR WONOGIRI

PENGARUH KOMPENSASI, KESEJAHTERAAN, DAN IKLIM KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA BPJS KESEHATAN MANADO

Badriyah et al., Pengaruh Pengembangan Karir, Penilaian Prestasi Kerja dan...

PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN MOTIVASI TERHADAP KEPUASAN KERJA PEGAWAI PADA UNIT INSTALASI PEMELIHARAAN SARANA DAN PRASARANA RSUD DR.

PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, KOMPENSASI DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN CV. INDYFERYTO GROUP YOGYAKARTA

PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN IKLIM ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. TELKOM INDONESIA SEMARANG

Moses Junaedy, Anton et al., Pengaruh Kompensasi, Kompetensi Dan Motivasi...

PENGARUH IKLIM ORGANISASI, ETOS KERJA DAN DISIPLIN TERHADAP KINERJA KARYAWAN SERTA DAMPAKNYA PADA KINERJA PT. ARUN NGL LHOKSEUMAWE ACEH

PENGARUH KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM (PDAM) TIRTA KENCANA KOTA SAMARINDA

PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA BALAI KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA BANDUNG

PENGARUH DISIPLIN KERJA DAN KOMPENSASI NON FINANSIAL TERHADAP PRESTASI KERJA KARYAWAN

PENGARUH DISIPLIN KERJA, KOMUNIKASI, DAN KONDISI LINGKUNGAN KERJA TERHADAP PRESTASI KERJA KARYAWAN PT. AXA FINANCIAL INDONESIA SURABAYA

BAB I PENDAHULUAN. baik tidak akan pernah mengabaikan sumber daya manusia mereka, karena dengan

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

PENGARUH MOTIVASI KERJA, KOMITMEN ORGANISASI DAN GAYA KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. PG KREBET BARU KABUPATEN MALANG SKRIPSI

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, KOMITMEN, DAN FASILITAS TERHADAP TINGKAT KEPUASAN MASYARAKAT PADA KANTOR KELURAHAN SINGONEGARAN KEDIRI

BAB II TINJAUAN PUSTAKA, KERANGKA PEMIKIRAN DAN HIPOTESIS. Terdapat beberapa penelitian yang pernah dilakukan mengenai pengaruh

PENGARUH MOTIVASI, DISIPLIN KERJA, DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN BAGIAN PRODUKSI PT. PERTAMINA RU VI BALONGAN

PENGARUH KOMITMEN ORGANISASIONAL DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP PRESTASI KERJA KARYAWAN (Studi pada Karyawan Tetap PT. Pabrik Gula Toelangan Sidoarjo)

BAB III METODE PENELITIAN. Research), karena data-data yang diperlukan untuk menyusun karya ilmiah ini

PENGARUH KOMPETENSI DAN SEMANGAT KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA DI KANTOR KECAMATAN LONG HUBUNG KABUPATEN MAHAKAM ULU

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field study research) yakni

BAB II KAJIAN PUSTAKA. organisasi tersebut (Mathis & Jackson, 2006). Menurut Velnampy (2013)

BAB III METODE PENELITIAN. kuantitatif. Kuantitatif adalah data penelitian berupa angka- angka dan analisis

[JURNAL ECOBISMA] Vol. 4 No. 1 Jan 2017 PENGARUH KETERLIBATAN KARYAWAN TERHADAP KOMITMEN KARYAWAN (STUDI KASUS PT. EVANS INDONESIA KAB.

PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DENGAN GAYA KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT EKA DAYA KOTA MAKASSAR

BAB III METODE PENELITIAN. Sumber data yang diperlukan dalam penelitian ini adalah :

PENGARUH KARAKTERISTIK INDIVIDU DAN KARAKTERISTIK PEKERJAAN TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI KANTOR BADAN PERTANAHAN NASIONAL KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH

BAB III METODE PENELITIAN. 3.1 Variabel Penelitian dan Definisi Operasional

BAB II KAJIAN PUSTAKA. Iklim organisasi (atau disebut juga suasana organisasi) adalah. serangkaian lingkungan kerja di sekitar tempat kerja

BAB III METODE PENELITIAN. adalah karyawan di lingkungan PT Surya Toto Indonesia.

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. Penelitian mengenai analisis pengaruh motivasi, pengalaman kerja dan

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Komitmen Organisasi paling sering didefinisikan yaitu: 2. Keinginan untuk berusaha keras sesuai keinginan organisasi;

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

HUBUNGAN ANTARA IKLIM ORGANISASI DENGAN KEPUASAN KERJA

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Pemilihan Judul

BAB III METODE PENELITIAN Variabel Penelitian dan Definisi Operasional Variabel

pengaruh variabel bebas (X1, dan X2) adalah besar terhadap adalah kecil terhadap variabel terikat (Y). BAB II URAIAN TEORITIS

PENGARUH KEBUTUHAN AKTUALISASI DIRI, BEBAN KERJA DAN PENGHARGAAN TERHADAP PRESTASI KERJA KARYAWAN PADA PT. CIPTA MANDIRI NUSANTARA ABADI GRESIK

BAB II URAIAN TEORITIS. a. Komitmen Organisasi paling sering didefinisikan yaitu:

BAB III METODE PENELITIAN. Jenis penelitian ini yaitu penelitian lapangan (field research) dengan

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan yakni pengamatan

BAB III METODELOGI PENELITIAN

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN. Jenis penelitian ini merupakan penelitian ex post facto, yaitu penelitian

ENYKA CUMALLA SARI B100

BAB III METODE PENELITIAN. A. Lokasi Penelitian Penelitian ini dilakukan di Madrasah Aliyah Negeri Karanganyar Paiton

PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN ADMINISTRASI DI UNIVERSITAS WIDYAGAMA MALANG

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh Promosi Jabatan dan

PENGARUH KEPUASAN KERJA DAN KOMITMEN ORGANISASIONAL TERHADAP TURNOVER INTENTION KARYAWAN HIGH POINT SERVICED APARTMENT SURABAYA

BAB III METODE PENELITIAN. Pahlawan Seribu ITC BSD No. 33A&35 Serpong, Tangerang Selatan. Penelitian

BAB V KESIMPULAN DAN REKOMENDASI. analisis data serta uji hipotesis dari penelitian yang berjudul KINERJA

ANALISA PENGARUH MOTIVASI, KEPUASAN KERJA, DAN KEPEMIMPINAN TERHADAP KOMITMEN ORGANISASI DI RESTORAN PAVILLION J.W.

Perkembangan Kecerdasan Emosi Dan Iklim Organisasi Pengaruhnya Terhadap Disiplin Kerja (Studi Pada Staf Pengajar Jurusan Administrasi Bisnis)

PENGARUH MOTIVASI KERJA DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi Kasus Pada Karyawan PT. Pattindo Malang)

Sumarlan 1), Liandy Disma Anggara 2) Dosen Fakultas Ekonomi Universitas Merdeka Madiun Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Merdeka Madiun

BAB III METODE PENELITIAN. diartikan sebagai metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat

Pengaruh Komitmen Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan: Studi Empiris Pada Karyawan Non Medis Rumah Sakit

BAB III METODE PENELITIAN. kuantitatif dan penelitian kualitatif (Sugiyono, 2003: 13-14).

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. Pada bagian ini, peneliti akan mendeskripsikan skor budaya organisasi dan

BAB III METODE PENELITIAN. Kecil yang berada di Kota Pekanbaru. Penelitian ini dilakukan selama Delapan

Pengaruh Motivasi, Pelatihan Kerja, dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Lumajang

PENGARUH PENDIDIKAN, PENGALAMAN KERJA DAN PRESTASI KERJA TERHADAP PENGEMBANGAN KARIR PEGAWAI DI DINAS PEKERJAAN UMUM KABUPATEN KUTAI TIMUR

BAB V PENUTUP. bagian operasional pada bank BRI (persero). Dari 45 kuisioner yang dibagikan

HUBUNGAN KOMITMEN ORGANISASI DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP INTENSI KELUAR KARYAWAN PADA PT. PURNA GRAHA ABADI TASIKMALAYA. Oleh: Reza Rizky Aditya

KOMITMEN KARYAWAN DITINJAU DARI SELF EFFICACY DAN PERSEPSI DUKUNGAN ORGANISASI,DI CV. WAHYU JAYA SEMARANG

BAB III METODE PENELITIAN. kuantitatif. Pendekatan kuantitatif adalah penelitian yang banyak

BAB III METODE PENELITIAN

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. dengan pendapat Sugiyono (2009:38) mendefinisikan Objek penelitian adalah

PENGARUH PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP DAN IKLIM ORGANISASI SEKOLAH TERHADAP MOTIVASI BELAJAR IPS SISWA SMKN 1 MARTAPURA

Pendahuluan. Arief et al., Pedoman Penulisan Artikel Ilmiah Mahasiswa pada...

BAB III METODE PENELITIAN. seperangkat pengetahuan tentang langkah-langkah sistematik dan logis

PENGARUH TANGGUNG JAWAB DAN KEMAMPUAN PEGAWAI TERHADAP PRESTASI KERJA PEGAWAI BAPPEDA KABUPATEN BANGGAI

vii Universitas Kristen Maranatha

CIHESCA DORA CIBERDA LERIANA NPM:

BAB III METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN. atau kegiatan yang mempunyai variasi tertentu yang ditetapkan untuk

LEMBAR PERSETUJUAN PENGARUH KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KABUPATEN BONE BOLANGO ARTIKEL

III. METODE PENELITIAN. Lokasi penelitian merupakan suatu tempat atau wilayah di mana penelitian

CYBER-TECHN. VOL 5 NO 1 (2010)

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

Pengaruh Kompensasi Dan Motivasi Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Dan Kinerja Karyawan Pada PT. Perkebunan Nusantara X (Persero) Kebun Kertosari Jember

ANALISIS PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI T E R H A D A P K I N E R J A K A R Y A W A N BANK MANDIRI KCP BOYOLALI Oleh: Betiningsih

Pengaruh Sistem Kompensasi Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Melalui Kepuasan Kerja Pada Karyawan Dinas Pendapatan Daerah Kabupaten Jember

BAB III METODE PENELITIAN. dilakukannya penelitian adalah di Kota Semarang.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA Pengertian Organizational Citizenship Behavior. Menurut Organ, Podsakoff, & MacKinzie (2006), organizational

Jordyanto Hermanus Laemonta & Metta Padmalia, Pengaruh Inovasi dan Kualitas Layanan terhadap Loyalitas Konsumen Terang Bulan Martabak 93

BAB III METODE PENELITIAN. UtamaJl. Raya Cileungsi Jonggol km 6 No.4 Kec.Cileungsi.kabupaten: Bogor

BAB III METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN. tujuan dan kegunaan tertentu. Melalui penelitian, manusia dapat menggunakan

PENGARUH INSENTIF TERHADAP PENINGKATAN MOTIVASI DAN PRESTASI KERJA KARYAWAN

PERILAKU KEPEMIMPINAN, KOMITMEN, DAN PRESTASI KERJA

BAB III METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN

III. METODE PENELITIAN. yang mempunyai variasi tertentu yang ditetapkan untuk dipelajari dan ditarik

PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN KOMUNIKASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. POS INDONESIA (PERSERO) KANTOR POS BANJARMASIN 70000

BAB III METODE PENELITIAN. Jenis dan sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data

Transkripsi:

Dian Arintowati ISSN : 2549-6018 Hal 63 dari (online) 68 ISSN: 1907-7513 (print) Analisis Efektivitas Iklim Dan Komitmen Kerja Terhadap Performance Pegawai Negeri Sipil (Pns) Pada Dinas Perhubungan, Komunikasi Dan Informatika Daerah Kabupaten Nganjuk Dyan Arintowati Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Nganjuk arintowati@yahoo.com Diserahkan: 15 Januari 2017, Diterima: 5 April 2017 abstract This study was conducted with the aim to determine the effect of climate effectiveness and work commitment partially and simultaneously to the performance of civil servants in the Department of Transportation, Communication and Informatics Nganjuk District. The type of this research is explanatory research using primary data source by distributing questionnaires to 55 civil servants in the Department of Transportation, Communication and Informatics of Nganjuk Regency with sampling technique using slovin formula. The results of this study prove that the effectiveness of climate and work commitment partially and simultaneously affect the performance of civil servants in the Department of Transportation, Communication and Informatics Nganjuk District. Keywords: work climate, work commitment, performance abstrak Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh efektivitas iklim dan komitmen kerja secara parsial dan simultan terhadap performance pegawai negeri sipil pada Dinas Perhubungan, Komunikasi Dan Informatika Daerah Kabupaten Nganjuk. Jenis penelitian ini adalah penelitian explanatory menggunakan sumber data primer dengan menyebarkan kuesioner kepada 55 pegawai negeri sipil di Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Daerah Kabupaten Nganjuk dengan teknik sampling menggunakan rumus slovin. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa efektivitas iklim dan komitmen kerja berpengaruh secara parsial dan simultan terhadap performance pegawai negeri sipil pada Dinas Perhubungan, Komunikasi Dan Informatika Daerah Kabupaten Nganjuk. Kata kunci: iklim kerja, komitmen kerja, kinerja A. PENDAHULUAN Iklim yang lebih demokratis dalam pemerintahan saat ini menjadikan kinerja pemerintah daerah banyak menjadi sorotan. Rakyat mulai mempertanyakan akan nilai yang mereka peroleh atas pelayanan yang dilakukan oleh instansi pemerintah daerah. Dalam menghadapi tuntutan rakyat akan pelayanan terbaik, sebagai organisasi pemerintah kinerja yang baik merupakan faktor terpenting dalam menciptakan pelayanan terhadap masyarakat. Performance atau kinerja merupakan suatu fungsi dari motivasi dan kemampuan untuk menyelesaikan tugas dan pekerjaan, seseorang harus memiliki derajat kesediaan dan tingkat kemampuan. Kinerja merujuk pada tingkat keberhasilan dalam melaksanakan tugas serta kemampuan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Jika tujuan yang diinginkan dapat tercapai dengan baik, maka kinerja dinyatakan baik dan sukses. Kinerja pegawai merupakan suatu hal yang sangat penting dalam usaha organisasi untuk mencapai tujuannya, sehingga berbagai kegiatan harus dilakukan

Dian Arintowati Hal 64 dari 68 organisasi untuk meningkatkannya. Salah satu diantaranya adalah melalui penilaian kinerja. Upaya dalam menilai kinerja karyawan tersebut membutuhkan proses evaluasi. Iklim kerja merupakan lingkungan internal yang mewakili faktor-faktor dalam organisasi yang menciptakan kultur dan lingkungan sosial dimana aktivitas-aktivitas pencapaian tujuan berlangsung. Dikemukakan oleh Simamora (2004: 81) disebutkan bahwa iklim organisasi adalah lingkungan internal atau psikologi organisasi. Iklim organisasi mempengaruhi praktik dan kebijakan sumber daya manusia yang diterima oleh anggota organisasi. Setiap organisasi akan memiliki iklim kerja yang berbeda. Menurut Pines (dalam Wirawan 2007) i klim kerja sebuah organisasi dapat diukur melalui dimensi psikologikal, dimensi struktural, dimensi sosial dan dimensi birokratik. Bila dimensi-dimensi tersebut kurang mendapat perhatian maka akan tercipta kondisi kerja yang tidak kondusif yang pada akhirnya akan menurunkan performance pegawainya. Komitmen kerja juga menjadi salah satu faktor performance pegawai. Komitmen pada dasarnya menekankan bagaimana hubungan karyawan dan satuan kerja menimbulkan sikap yang dapat dipandang sebagai rasa keterikatan pada falsafah dan satuan kerja, dimana karyawan akan memegang teguh sepenuh hati dan berjanji melaksanakan tugas yang harus diemban secara taat asas, yang telah ditetapkan oleh sekelompok orang atau badan yang terikat dalam suatu wadah kerjasama untuk mencapai tujuan tertentu. Kinerja perusahaan akan meningkat apabila suatu organisasi mempergunakan pendekatan dengan strategi komitmen. Sikap komitmen organisasi ditentukan menurut variabel orang, (seperti: usia, kedudukan dalam organisasi, disposisi) dan organisasi (seperti desain pekerjaan, nilai dukungan dan gaya kepemimpinan. Menurut Luthan (2006: 249) komitmen organisasi didfinisikan sebagai: keinginan kuat untuk tetap sebagai anggota organisasi tertentu, keinginan untuk berusaha keras sesuai keinginan organisasi, dan keyakinan tertentu dan penerimaan nilai dan tujuan organsasi. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh efektivitas iklim dan komitmen kerja secara parsial dan simultan terhadap performance pegawai negeri sipil pada Dinas Perhubungan, Komunikasi Dan Informatika Daerah Kabupaten Nganjuk. B. KAJIAN TEORI Iklim Kerja Wirawan ( 2007:121) menyatakan bahwa iklim organisasi merupakan kualitas lingkungan internal yang secara relatif terus berlangsung, dialami oleh anggota organisasi, mempengaruhi perilaku setiap anggotanya. Untuk mengukur iklim organisasi terdapat 6 dimensi yang diperlukan, yaitu: 1. Struktur ( Structure). Struktur organisasi merefleksikan perasaan organisasi secara baik dan mempunyai peran dan tanggung jawab yang jelas dalam lingkungan organisasi. Struktur tinggi jika anggota organisasi merasa pekerjaan mereka didefenisikan secara baik. Struktur rendah jika mereka merasa tidak ada kejelasan mengenai siapa yang melakukan tugas dan mempunyai kewenangan mengambil keputusan. 2. Standar-standar (Standards). Standar-standar dalam suatu organisasi mengukur perasaan tekanan untuk meningkatkan kinerja dan derajat kebanggan yang dimiliki oleh anggota organisasi dalam melakukan pekerjaan dengan baik. Standar-standar yang tinggi artinya anggota organisasi selalu berupaya mencari jalan untuk meningkatkan kinerja. Standar-standar rendah merefleksikan harapan yang lebih

Dian Arintowati Hal 65 dari 68 rendah untuk kinerja. Persepsi tanggung jawab yang tinggi menunjukkan bahwa anggota organisasi merasa didorong untuk memecahkan problemnya sendiri. Tanggung jawab rendah menunjukkan bahwa pengambilan resiko dan percobaan terhadap pendekatan baru tidak diharapkan. 3. Tanggung Jawab (Responsibility). Tanggung jawab merefleksikan perasaan karyawan bahwa mereka menjauh bos diri sendiri dan tidak memerlukan keputusannya dilegitimasi oleh anggota organisasi lainnya. Persepsi tanggung jawab yang tinggi menunjukkan bahwa anggota organisasi merasa didorong untuk memecahkan problemnya sendiri. Tanggung jawab rendah menunjukkan bahwa pengambilan resiko dan percobaan terhadap pendekatan baru tidak diharapkan. 4. Penghargaan (Recognition ). Penghargaan mengindikasikan bahwa anggota organisasi merasa dihargai jika mereka dapat menyelesaikan tugas secara baik. Penghargaan tinggi merupakan ukuran penghargaan dihadapkan dengan kritik dan hukuman penyelesasian pekerjaan. Iklim kerja yang menghargai kinerja berkarakteristik keseimbangan antara imbalan dan kritik. Penghargaan rendah artinya penyelesaian pekerjaan dengan baik diberi imbalan secara tidak konsisten. 5. Dukungan (Support). Dukungan yang positif dari pimpinan dan para karyawan lainnya akan menciptakan situasi kerja yang kondusif. Selain itu dukungan juga memunculkan semangat tim para pekerja sehingga mereka dapat saling mempercayai dan saling membantu, serta adanya hubungan baik antar pekerja didalam lingkungan kerja. 6. Komitmen (Commitment). Komitmen merefleksikan perasaan bangga anggota terhadap organisasinya dan derajat keloyalan terhadap pencapaian tujuan organisasi. Perasaaan komitmen artinya karyawan berpartisipasi terhadap organisasi dan tujuan. Komitmen Kerja Menurut Greenberg dan Baron (2003 : 160), komitmen organisasi didefinisikan sebagai derajat dimana karyawan terlibat dalam organisasinya dan berkeinginan untuk tetap menjadi anggotanya, dimana didalamnya mengandung sikap kesetiaan dan kesediaan karyawan untuk bekerja secara maksimal bagi organisasi tempat karyawan tersebut bekerja Menurut Daft (2003: 11) komitmen organisasi merupakan sikap penting yang mempengaruhi kinerja. Komitmen organisasi sebagai loyalitas dan keterlibatan yang tinggi pada organisasi. Karyawan dengan derajat komitmen organisasi yang tinggi akan melibatkan dirinya pada organisasi dan bekerja atas nama organisasi. Sedangkan Sopiah ( 2008:155) menyebutkan komitmen organisasional sebagai keberpihakan dan loyalitas karyawan terhadap organisasi dan tujuan organisasi. Selanjutnya menurut Sutrisno ( 2010: 292) komitmen keanggotaan secara umum dapat didefinisikan sebagai tingkat keterlibatan psikologis anggota pada organisasi tertentu. Menurut Sopiah (2008:163) komitmen pada organisasi tidak terjadi begitu saja, tetapi melalui proses yang cukup panjang dan bertahap. Empat faktor yang mempengaruhi komitmen karyawan pada organisasi, yaitu: 1. Faktor personal, misalnya usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan, pengalaman kerja, kepribadian, dan lain-lain. 2. Karakteristik Pekerjaan, misalnya lingkup jabatan, tantangan dalam pekerjaan, konflik peran dalam pekerjaan, tingkat kesulitan dalam pekerjaan, dan lain-lain. 3. Karakteristik struktur, misalnya besar/kecilnya organisasi, bentuk organisasi seperti sentralisasi atau desentralisasi, kehadiran serikat pekerja dan tingkat pengendalian yang dilakukan organisasi terhadap karyawan.

Dian Arintowati Hal 66 dari 68 4. Pengalaman kerja. Pengalaman kerja karyawan sangat berpengaruh terhadap tingkat komitmen karyawan pada organisasi. Karyawan yang baru beberapa tahun bekerja dan karyawan yang sudah puluhan tahun bekerja dalam organisasi tentu memiliki tingkat komitmen yang berlainan. Menurut Moeherion (2012: 69) mengatakan bahwa arti kata kinerja berasal dari taka-kata job performance dan di sebut juga actual performance atau prestasi kerja atau prestasi sesungguhnya yang telah di capai oleh seseorang karyawan. C. METODE PENELITIAN Jenis Penelitian Metode penelitian yang digunakan adalah adalah penelitian eksplanatori. Menurut Sugiyono (2012:21) penelitian eksplanatori merupakan penelitian yang bermaksud menjelaskan kedudukan variabel-variabel yang diteliti serta hubungan antara satu variabel dengan yang lain. Sedangkan karakteristik penelitian ini bersifat replikasi, sehingga hasil uji hipotesis harus didukung oleh penelitian-penelitian sebelumnya, yang diulang dengan kondisi lain yang kurang lebih sama. Populasi dan Sampel Penelitian Menurut Sugiyono (2012 : 115) Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas: obyek atau subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Berdasarkan pengertian di atas, populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai negeri sipil Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Daerah Kabupaten Nganjuk Tahun 2015 yang berjumlah sebanyak 122 orang. Menurut Sugiyono (2012 : 120) Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut. Bila populasi besar dan peneliti tidak mungkin mempelajari semua yang ada pada populasi, misalnya karena keterbatasan dana, tenaga dan waktu, maka peneliti dapat menggunakan sampel yang diambil dari populasi itu. Oleh karena itu, sampel yang ambil harus betul betul representatif (dapat mewakili). Dalam mementukan sampel, penulis menggunakan rumus Slovin sebagai alat untuk mengihtung ukuran sampel karena jumlah populasi yang diketahui lebih dari 100 responden. Untuk lebih jelas, berikut bentuk rumus Slovin (2007:65). Sehingga sampel yang diambil dari populasi sejumlah 122 orang tersebut adalah : Sesuai dengan perhitungan sampel diatas, maka sampel dalam penelitian ini yaitu 55 orang pegawai negeri sipil Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Daerah Kabupaten Nganjuk. Teknik Pengumpulan Data Teknik pengumpulan data yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah 1. Wawancara. Menurut Moleong (2012: 118) Wawancara adalah percakapan yang dilakukan oleh dua pihak yaitu pewawancara (interviewer) yang mengajukan pertanyaan dan terwawancara (interviewee) yang memberikan jawaban atas pertanyaan. Melalui wawancara ini pula peneliti menggali informasi secara mendalam dari informan mengenai iklim kerja dan komitmen kerja pegawai di Kantor Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Daerah Kabupaten Nganjuk. Penelitian ini menggunakan wawancara semiterstruktur dengan harapan dapat menemukan informasi lebih terbuka dari informan.

Dian Arintowati Hal 67 dari 68 2. Dokumentasi. Metode dokumentasi adalah metode pengumpulan data yang datanya diperoleh dari buku, internet, atau dokumen lain yang menunjang penelitian yang dilakukan. Dokumen merupakan catatan mengenai peristiwa yang sudah berlalu. Peneliti mengumpulkan dokumen yang dapat berupa tulisan, gambar, atau karyakarya monumental dari seseorang (Sugiyono, 2012: 240). Dalam hal ini peneliti menggunakan dokumen berupa sejarah singkat, tugas dan fungsi pokok serta struktur organisasi Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Daerah Kabupaten Nganjuk. 3. Kuesioner. Pengukuran yang digunakan peneliti dalam metode kuesioner adalah skala likert. Menurut Sugiono (2012: 132) Skala likert digunakan untuk mengukur sikap, pendapat dan persepsi seseorang atau sekelompok orang tentang fenomena sosial. Biasanya format skala likert merupakan perpaduan antara kesetujuan dan ketidaksetujuan, skala ini dikembangkan oleh Rensis likert sehingga dikenal dengan Skala likert Variabel dan Definisi Operasional 1. Variabel Dependen (Variabel Terikat). Variabel terikat dalam penelitian ini adalah performance pegawai (y). 2. Variabel Independen (Variabel Bebas). Variabel bebas yang digunakan dalam penelitian ini adalah iklim kerja (X 1 ), dan komitmen kerja (X 2 ). D. HASIL PENELITIAN Pada uji statistik t tingkat signifikansi yang digunakan α = 5% dan degree of freedom (df) = n k = 55-3 = 52. Dengan merujuk pada tabel t, maka diperoleh hasil dari t tabel yaitu sebesar 1,674 maka berdasarkan hasil uji statistik t yang diperoleh bahwa variabel iklim kerja berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap performance pegawai negeri sipil pada Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Daerah Kabupaten Nganjuk. Hal ini terlihat nilai t hitung (3,485) > t tabel (1,674) dengan nilai signifikansinya yaitu 0,001 < 0,05 artinya, jika ditingkatkan variabel iklim kerja sebesar satu satuan (unit), maka performace pegawai akan meningkat sebesar 0,338 satuan (unit) sehingga hipotesis yang pertama dapat diterima. Pada variabel komitmen kerja berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap performance pegawai negeri sipil pada Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Daerah Kabupaten Nganjuk. Hal ini terlihat dari nilai t hitung (3,493) > t tabel (1,674) dengan nilai signifikansinya yaitu 0,001 < 0,05 dan artinya, jika ditingkatkan variabel komitmen kerja sebesar satu satuan (unit), maka performance pegawai akan meningkat sebesar 0,442 satuan (unit) sehingga hipotesis dapat diterima. Pada uji Statistik F tingkat signifikansi yang digunakan dalam pengujian ini adalah α = 5%, derajat kebebasannya ialah df1 = k - 1 = 3-1 = 2 dan df2 = 55-3 = 52. Setelah melihat tabel F, maka hasil yang diperoleh untuk F tabel ialah sebesar 3,18. Berdasarkan hasil uji F mengungkapkan bahwa nilai F hitung (19,764) > F tabel (3,18) dan tingkat signifikansinya yaitu 0,000 < 0,05. Hal ini menujukkan bahwa hipotesis ketiga diterima, yang artinya terdapat pengaruh variabel bebas yaitu iklim kerja dan komitmen kerja secara simultan berpengaruh signifikan terhadap performance pegawai negeri sipil pada Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Daerah Kabupaten Nganjuk. Untuk mengetahui diantara iklim kerja dan komitmen kerja yang berpengaruh dominan terhadap performance dengan melihat hasil dari koefisien beta yang paling besar, karena semakin besar koefisien pada variabel bebas, maka semakin besar pula

Dian Arintowati Hal 68 dari 68 pengaruhnya terhadap variabel terikat, maka berdasarkan hasil persamaan regresi linier berganda y = 4,554 + 0,338x 1 + 0,442x 2 + e, maka dapat diketahui bahwa variabel komitmen kerja mempunyai pengaruh dominan dibandingkan variabel iklim kerja. Sehingga dapat dikatakan bahwa komitmen kerja memiliki pengaruh dominan terhadap performance pegawai negeri sipil pada Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Daerah Kabupaten Nganjuk. E. PENUTUP Dari hasil penelitian diketahui bahwa Efektivitas iklim berpengaruh secara parsial terhadap performance pegawai negeri sipil pada Dinas Perhubungan, Komunikasi Dan Informatika Daerah Kabupaten Nganjuk. Dibuktikan dengan nilai t hitung variabel iklim kerja lebih besar dari t tabel (3,485 > 1,674) dengan signifikansi kurang dari (0,05 < 0,001). Komitmen kerja juga berpengaruh secara parsial terhadap performance pegawai negeri sipil pada Dinas Perhubungan, Komunikasi Dan Informatika Daerah Kabupaten Nganjuk. Dibuktikan dengan nilai t hitung variabel komitmen kerja lebih besar dari t tabel (3,493 > 1,674) dengan signifikansi kurang dari 0,05 (0,001 < 0,05). Efektivitas iklim dan komitmen kerja berpengaruh secara simultan terhadap performance pegawai negeri sipil pada Dinas Perhubungan, Komunikasi Dan Informatika Daerah Kabupaten Nganjuk. Dibuktikan dengan nilai F hitung lebih besar dari F tabel (19,764 > 3,18) dengan signifikansi kurang dari 0,05 (0,000 < 0,05). Dari simpulan diatas maka disarankan Untuk menciptakan iklim kerja yang baik, pegawai Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika harus berusaha menunjukkan kerja sama yang baik antara sesama pegawai maupun atasan, sehingga kenyamanan dalam bekerja dapat tercipta dan tidak merasa takut dapat mengutarakan pendapat atau aspirasi pegawai demi meningkatkan kinerja organisasi. Selain itu, hendaknya Dinas Perhubungan Kominikasi dan Informatika Kabupaten Nganjuk memberikan stimulus atau rangsangan kepada karyawan, sehingga komitmen yang dimiliki oleh karyawan tidak hanya bersifat normatif atau berkelanjutan, tetapi juga komitmen afektif melalui pemberdayaan karyawan, membangun komunikasi interpersonal yang baik, dan menjamin adanya keadilan dalam organisasi. DAFTAR PUSTAKA Daft, Richard L. 2003. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta : Erlangga Greenberg, J., & Baron, R. A. 2003. Behavior in organizations: understanding and managing the human side of work. 8 th edition. New Jersey: Pearson Luthans, Fred. 2006. Perilaku Organisasi, Alih Bahasa V.A Yuwono. Yogyakarta: Penerbit Andi Moeherionto. 2012. Pengukuran Kinerja Berbasis Kinerja, Edisi Revisi. Jakarta : PT Raja Grafindo Persada. Moleong, Lexy. 2012. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung : Remaja Rosdakarya. Ridwan dan Sunarto.2007.Pengantar Statistik untuk Penelitian Sosial Ekonomi, Komunikasi dan Bisnis.Bandung:Alfabeta Simamora, H. 2004. Manajemen Sumber Daya Manusia. Edisi Ketiga. Yogyakarta: Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YKPN Sopiah, 2008, Perilaku Organisasional, Yogyakarta : C.V Andi Offset.

Dian Arintowati Hal 69 dari 68 Sugiyono. 2012. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&B. Bandung: Alfabeta Sutrisno, Edy. 2010. Manajemen Sumber Daya Manusia; Jakarta, PT Prenada Media Wirawan. 2007. Budaya dan iklim organisasi: Teori, aplikasi, dan penelitian. Jakarta : Salemba Empat.