Perancangan Sistem Informasi Manajemen Tugas Akhir Berbasis Web Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura

dokumen-dokumen yang mirip
BAB 2 LANDASAN TEORI

PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI AKREDITASI

PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI E_LEARNING UNTUK PEMBELAJARAN BAHASA PEMROGRAMAN PHP

Rancang Bangun Sistem Informasi Pelelangan Ikan Berbasis Web Pada Tempat Pelelangan Ikan Kabupaten Situbondo Jawa Timur

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Kemajuan teknologi informasi yang sangat pesat pada masa

PEMBANGUNAN SISTEM INFORMASI PEMESANAN PAKET TOUR PADA PERANGKAT MOBILE (STUDI KASUS : ARUNA TRAVEL)

DESAIN DAN IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI DAN ADMINISTRASI PADA SMA NEGERI 12 PALEMBANG MENGGUNAKAN WEBSITE DESIGN METHOD (WSDM)

Perancangan Website Ujian. Teknik Elektro UNDIP Berbasis HTML

Sistem Informasi Manajemen PT. Kapuas Jaya Anugerah

MEDIA PEMBELAJARAN PENGANTAR AKUNTANSI BERBASIS WEBSITE PADA SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI MUHAMMADIYAH PALOPO. Freggi Soegri

SISTEM INFORMASI PENERIMAAN SISWA BARU SEKOLAH MENENGAH PERTAMA BERBASIS WEB (STUDI KASUS KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA)

IMPLEMENTASI NORMALISASI DATABASE AKADEMIK TERHADAP MySQL

RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI AKADEMIK BERBASIS WEB SEKOLAH TINGGI ILMU KOMPUTER YOS SUDARSO PURWOKERTO

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB 2 LANDASAN TEORI. Sitem adalah kumpulan dari elemen-elemen yang berinteraksi untuk mencapai tujuan. keluaran. Berikut gambaran umum sebuah sistem.

RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI ASISTENSI ORACLE BERBASIS WEB DI PRODI SISTEM INFORMASI UNIKOM

Kata Kunci :Sistem Informasi Akademik, SMA, Waterfall, PHP, MySql

Makalah Seminar Kerja Praktek

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI SEMINAR DAN TUGAS AKHIR JURUSAN TEKNIK ELEKTRO UNIVERSITAS DIPONEGORO ABSTRACT

SISTEM INFORMASI PENJUALAN ONLINE SEPATU PADA TOKO STARS SHOP MEDAN

PERANCANGAN SISTEM PENDUKUNG BIMBINGAN ONLINE TUGAS AKHIR MAHASISWA PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA. Aprillita Dwiyani

BAB 1 PENDAHULUAN. yang benar-benar mempunyai skill atau kemampuan dalam bidang Teknologi

APLIKASI DAFTAR HADIR PERKULIAHAN MAHASISWA FKTI UNIVERSITAS MULAWARMAN BERBASIS WEB

BAB IV HASIL DAN ANALISIS

Bab 4 Pembahasan dan Hasil

SISTEM INFORMASI PENDAFTARAN MAHASISWA BARU DAN UJIAN OLINE BERBASIS WEB

Sistem Informasi Repository Digital Beban Kerja Dosen

Aplikasi Pendataan Kendaraan Hilang Berbasis Web (Studi Kasus : Polres Cimahi)

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

IMPLEMENTASI SISTEM BIMBINGAN TUGAS AKHIR MAHASISWA BERBASIS WEB SERVER DAN ANDROID

WEBSITE PEMILIHAN CALON KETUA HIMPUNAN JURUSAN SISTEM KOMPUTER UNIVERSITAS KRISTEN MARANATHA. Angga Indrajaya /

BAB III LANDASAN TEORI

SISTEM INFORMASI PENDAFTARAN MAHASISWA PADA PERGURUAN TINGGI (STUDI KASUS : PROGRAM STUDI MANAJEMEN INFORMATIKA )

SISTEM INFORMASI PENGAJUAN JUDUL TUGAS AKHIR BERBASIS WEBSITE PADA AKADEMI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER (AMIK) LEMBAH DEMPO PAGARALAM

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN TA dan PKN BERBASIS WEB dengan PHP dan MySQL

PEMBERDAYAAN SISTEM PEMERINTAHAN DAN POTENSI DESA PADA KABAPUTEN PRINGSEWU BERBASIS WEB

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

TRANSFORMASI Jurnal Informasi & Pengembangan Iptek (STMIK BINA PATRIA) PERANCANGAN WEB SEBAGAI MEDIA PROMOSI SD NEGERI BULUREJO KAB.

PENGEMBANGAN APLIKASI LAYANAN PERTANAHAN BERBASIS WEB PADA KANTOR BPN (BADAN PERTANAHAN NASIONAL) KABUPATEN BADUNG

WEB RECEIPT AND RELEASE DEPO CONTAINER PT. BHANDA GHARA REKSA PALEMBANG

Gambar 4.22 Tampilan Halaman Semester

APLIKASI PEMANTAUAN KERJA BERBASIS WEB

BAB IV TESTING DAN IMPLEMENTASI

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

SISTEM INFORMASI PENGOLAHAN TUGAS AKHIR BERBASIS WEB

SISTEM INFORMASI AKADEMIK BERBASIS WEB PADA PROGRAM PASCASARJANA MAGISTER TEKNIK SIPIL UNIVERSITAS KRISTEN PETRA

SISTEM INFORMASI PENYELESAIAN SKRIPSI MAHASISWA S1 MATEMATIKA FMIPA USU TUGAS AKHIR HANDY YOHANES SEMBIRING

SISTEM INFORMASI BERBASIS WEB UJIAN MASUK BERSAMA SEKOLAH MENENGAH ATAS KABUPATEN KUDUS DENGAN BAHASA PEMROGRAMAN PHP DAN DATABASE MYSQL

BAB II LANDASAN TEORI. Dalam pembangunan suatu sistem informasi, terdapat dua kelompok

Bab 4. Hasil dan Pembahasan

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

BAB II. KAJIAN PUSTAKA. beberapa aktifitas yang dilakukan oleh manusia seperti system untuk software

SISTEM INFORMASI PEMBELAJARAN BERBASIS WEB PADA AKPER PEMBINA PALEMBANG

BAB IV IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. Sistem yang dibangun merupakan sistem yang berbasis web. Untuk dapat

Sistem Informasi Pengolahan Pembimbing Akademik Jurusan Ilmu Komputer

BAB I PENDAHULUAN. dalam lingkungan kerja tetapi dalam kehidupan sehari-hari. Dalam

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

BAB IV HASIL DAN UJI COBA. Berikut ini akan dijelaskan tentang tampilan hasil rancangan dari

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

BAB IV IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN

Rancang Bangun Sistem Monitoring Dan Evaluasi Penelitian Dan Pengbdian Kepada Masyarakat (Studi Kasus : Universitas Respati Yogyakarta)

BAB II LANDASAN TEORI

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENYEWAAN MOBIL PADA RENTAL BERBASIS WEB

Rancang Bangun Sistem Informasi Perpustakaan. Berbasis Web

ANALISIS DAN PERANCANGAN APLIKASI KEUANGAN PADA SMA PANCASILA PURWOREJO. Naskah Publikasi

SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN MENUJU ERA PERPUSTAKAAN DIGITAL

Sistem Informasi Tracer Study Politeknik Negeri Semarang

JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI & PENDIDIKAN ISSN : VOL. 9 NO. 1 April 2016

BAB IV IMPLEMENTASI DAN EVALUASI SISTEM. disesuaikan dengan desain sistem yang sudah dibuat. Rancang Bangun sistem

BAB IV IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN SISTEM. Tahap perancangan dalam pembuatan program merupakan suatu hal yang

APLIKASI PEMBELAJARAN INTEGRAL BERBASIS WEB

Sistem Perwalian Online Mahasiswa Pada Program Pendidikan Jarak Jauh

Makalah Seminar Kerja Praktek

SISTEM e- LIBRARY BERBASIS WEB DI POLITEKNIK NEGERI PADANG

BAB 1 PENDAHULUAN. berbentuk buku dan kartu-kartu yang berisi data-data buku. Sistem ini sudah dianggap

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PRAKTEK LAPANGAN KEPENDIDIKAN BERBASIS WEB PADA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS BUNG HATTA

DAFTAR ISI. LAPORAN TUGAS AKHIR... ii

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

MAKALAH SEMINAR TUGAS AKHIR PERANCANGAN APLIKASI AGENDA UJIAN TUGAS AKHIR BERBASIS WEB

BAB II LANDASAN TEORI. suatu maksud tertentu adalah bagian dari suatu sistem, yang mana sistem

BAB II LANDASAN TEORI

PEMBUATAN APLIKASI PENJUALAN BARANG PADA JARINGAN OUTLET DISTRO BLAZE

PENGEMBANGAN SISTEM ONLINE EVENT DI STMIK-POLITEKNIK PALCOMTECH

TELEMATIKA, Vol. 06, No. 02, JANUARI, 2010, Pp ISSN X SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS BERBASIS WEB LOKASI BAHAN GALIAN KABUPATEN PONOROGO

BAB IV IMPLEMENTASI SISTEM

BAB 2 LANDASAN TEORI. Komputer dapat diartikan sebagai mesin yang melakukan tugas-tugas tertentu yang

SISTEM INFORMASI PEMBUKUAN BERBASIS WEB PADA PERUSAHAAN DAGANG LA BRUNDORE COOKIES SEMARANG

BAB IV IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN. Adapun tampilan hasil dari sistem informasi geografis lokasi gedung

Desain dan Implementasi Modul Mahasiswa Pada Sistem Informasi Akademik Studi Kasus Politeknik Negeri XYZ

Kristanto Wijaya Program Studi Teknik Informatika Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura

SISTEM INFORMASI PEGAWAI BERBASIS WEB DENGAN METODE WATERFALL PADA SMA AISYIYAH 1 PALEMBANG

Link Nama digunakan untuk menuju halaman Data Absensi Siswa.

SISTEM INFORMASI PENERIMAAN BERKAS USUL KENAIKAN PANGKAT PADA BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA

BAB III LANDASAN TEORI

APLIKASI INFORMASI PEMASANGAN BARU DAN PENCABUTAN TELEPON PADA PT.TELKOM BREBES MENGGUNAKAN PHP MySQL TUGAS AKHIR

BAB IV ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM. proses kerja yang sedang berjalan. Pokok-pokok yang di analisis meliputi analisis

PEMBUATAN APLIKASI SISTEM PENDAFTARAN PRAKTIKUM ONLINE PADA JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA UNIVERSITAS KRISTEN PETRA DENGAN MENGGUNAKAN PHP

BAB IV IMPLEMENTASI SISTEM DAN PENGUJIAN

Transkripsi:

Perancangan Sistem Informasi Tugas Akhir Berbasis Web Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura Endah Wulansari Progam Studi Informatika, Jurusan Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Tanjungpura endwulan10@gmail.com Abstract - Final Paper is a main subject that must be finished by the college students to end their study time in college and get the Bachelor(B) degree. In administration process of final paper, there are several procedures that must be completed. Administration process of final paper in Civil Engineering Major, Engineering Faculty, Tanjungpura University nowadays still works in a simple computerized where the final paper data is saved in excel (*xls) and word (*doc) format into folders that made by administration staff themselves and still not reference to DBMS, until need to be developed to make the administration service work become easier in Civil Engineering Major, Engineering Faculty, Tanjungpura University in the process of maintenance the final paper data, prepare the letters that needed in administration process of final paper, and make the data recapitulation from the administration process of that final paper. The purpose of this research is to produce the Sistem Informasi Tugas Akhir (SIMTA) in Civil Engineering Major, Engineering Faculty, Tanjungpura University that can fulfil all needs like assist the administration staff work to prepare the letters that needed as the requirement in administration process of final paper, help the college students and lecturer to do the consultation for final paper, and display the summary from final paper database in graph from or table to the major executive staff. The system is structured in web based by using PHP programming language and MySQL base. The testing of this final paper information system management is using the user acceptance test method to know about the system work well or not. From the testing result that has been done show this final paper information system management can be done as final paper data processing service that can help the administration staff to prepare the letters that needed in final paper administration process of Civil Engineering Major, Engineering Faculty, Tanjungpura University, online consultation media between lecturer and college students, can be accesed wherever and whenever by internet connection, give the information summary from final paper database, in graph form or table to major executive staff. Keywords : Information System, Management, Final Paper, Web, SIMTA 1. Pendahuluan Teknologi informasi berperan penting dalam memperbaiki kinerja dari suatu organisasi, perusahaaan atau institusi. Penggunaannya tidak hanya sebagai proses otomatisasi terhadap akses informasi, tetapi juga menciptakan akurasi, kecepatan dan kelengkapan sebuah sistem yang terintegrasi. Selain itu terdapat juga kemudahan menyimpan, mengorganisasi dan melakukan pengambilan (retrieval) terhadap berbagai data. Didukung dengan perangkat lunak dan konfigurasi perangkat keras yang tepat, maka organisasi, perusahaaan atau institusi dapat membangun sistem informasi manajemen yang handal dan berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja organisasi, perusahaaan atau institusi secara keseluruhan dalam mendukung upaya menciptakan sistem organisasi, perusahaan atau institusi yang terkendali, efisien dan kompetitif. Jurusan Teknik Sipil sebagai salah satu jurusan yang ada di Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura terbagi ke dalam tiga program studi (prodi) yaitu prodi Teknik Sipil, prodi Teknik Arsitektur dan prodi Teknik Lingkungan. Setiap prodi memiliki jumlah mahasiswa yang cukup banyak, sehingga dibutuhkan pelayanan administrasi yang baik dari jurusan untuk mempermudah mahasiswa dalam proses pemberkasan dan mempersiapkan surat-surat yang dibutuhkan sebagai syarat-syarat administrasi di Jurusan Teknik Sipil, khususnya dalam proses administrasi tugas akhir. Tugas akhir merupakan mata kuliah wajib yang harus diselesaikan oleh setiap mahasiswa untuk mengakhiri masa studinya di perguruan tinggi dan memperoleh gelar sarjana (S1). Dalam proses administrasi tugas akhir terdapat prosedur yang harus dipenuhi dan ditentukan oleh masing-masing perguruan tinggi. Di tingkat perguruan tinggi, termasuk di Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura Pontianak, setiap mahasiswa wajib mengambil tugas akhir sebagai salah satu syarat kelulusan studinya. Proses administrasi tugas akhir di Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura Pontianak ditangani oleh staf administrasi jurusan dan proses ini selalu rutin dilakukan setiap semester. Pengolahan data administrasi tugas akhir di Jurusan Teknik Sipil saat ini masih terkomputerisasi secara sederhana, dimana data tugas akhir disimpan di dalam folder-folder yang dibuat sendiri oleh staf administrasi dalam format excel (*xls) dan word (*doc), dan belum merujuk ke base Management System (DBMS).

Dengan kondisi saat ini, staf administrasi mengalami beberapa kesulitan diantaranya dalam mempersiapkan surat-surat yang diperlukan dalam administrasi tugas akhir, mendapatkan informasi dari pengolahan data tugas akhir, membuat rekapitulasi data, dan memberikan rangkuman informasi mengenai pelaksanaan tugas akhir dalam bentuk grafik dan tabel kepada staf eksekutif. Hal ini dirasakan tidak efisien bagi staf administrasi karena membutuhkan waktu yang cukup lama untuk mengolah data tugas akhir mengingat Jurusan Teknik Sipil terdiri dari tiga prodi dengan jumlah mahasiswa yang cukup banyak. Selain itu, pada proses pelaksanaan tugas akhir, mahasiswa memerlukan bimbingan dosen dalam mengerjakan tugas akhirnya, namun dosen juga mempunyai kesibukan masing-masing sehingga seringkali mahasiswa dan dosen tidak dapat bertemu dikarenakan tidak adanya kecocokan waktu antara keduanya maupun ketidaktahuan mahasiswa dari jadwal dosen tersebut, sehingga masalah yang ada dalam mengerjakan tugas akhir tidak dapat dipecahkan secepatnya. Berdasarkan uraian di atas maka perlu dibangun suatu Sistem Informasi Tugas Akhir (SIMTA) yang dapat digunakan secara optimal dan sesuai dengan proses bisnis yang ada sehingga dapat dengan tepat memenuhi kebutuhan pengguna khususnya terkait dengan proses administrasi tugas akhir, konsultasi tugas akhir, dan menampilkan rangkuman informasi dari yang basis data tugas tugas akhir di Jurusan Teknik Sipil dalam bentuk grafik dan tabel. Sistem Informasi Tugas Akhir (SIMTA) dapat menyimpan dan mengolah data tugas akhir yang ada ke dalam database menggunakan DBMS, yaitu paket program (software) yang dibuat agar memudahkan dan mengefisienkan pemasukan, pengeditan, penghapusan dan pengambilan informasi terhadap database. SIMTA dibuat berbasis web sehingga dapat diakses oleh mahasiswa dan dosen untuk melakukan konsultasi tugas akhir, serta staf eksekutif jurusan untuk mendapatkan rangkuman informasi dari basis data tugas akhir. SIMTA dapat diakses melalui komputer, handphone, ipad dan perangkat komunikasi lainnya yang mendukung dengan syarat tersambung ke jaringan internet. Dengan adanya Sistem Informasi Tugas Akhir (SIMTA) di Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura diharapkan data tugas akhir yang ada di jurusan tersebut akan terintegrasi dan terstruktur dengan baik sehingga dapat mempermudah pekerjaan semua pihak dalam manajemen tugas akhir dan memberikan pelayanan yang lebih baik terhadap mahasiswa pada proses administrasi tugas akhir di Jurusan teknik Sipil. Oleh karena itu, Perancangan Sistem Informasi Tugas Akhir Berbasis Web di Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura sangat penting dilaksanakan untuk menghasilkan SIMTA yang sesuai dengan kebutuhan. 2. Teori Dasar 2.1 Konsep Dasar dan Komponen Sistem Informasi 2.1.1 Konsep Dasar Sistem Informasi Sistem informasi adalah sekumpulan prosedur organisasi yang pada saat dilaksanakan akan memberikan informasi bagi pengambil keputusan dan/atau untuk mengendalikan organisasi (Al-Bahra, 2006). Sistem informasi menurut Laudon dalam bukunya Management Information Systems: New Approaches to Organization & Teknology mengatakan bahwa sistem informasi merupakan komponen-komponen yang saling berhubungan dan bekerjasama untuk mengumpulkan, memproses, menyimpan dan mendistribusikan informasi tersebut untuk mendukung proses pengambilan keputusan, koordinasi dan pengendalian (Susanto, 2002). 2.1.2 Komponen Sistem Informasi Menurut Yakub (2012:20) sistem informasi merupakan sebuah susunan yang terdiri dari beberapa komponen atau elemen. Komponen sistem informasi disebut dengan istilah blok bangunan (building block). Komponen sistem informasi tersebut terdiri dari: 1. Blok Masukan (Input Block), input memiliki data yang masuk ke dalam sistem informasi. juga metode-metode untuk menangkap data yang dimasukkan. 2. Blok Model (Model Block), blok ini terdiri dari kombinasi prosedur logika dan model matematik yang akan memanipulasi data input dan data yang tersimpan di basis data. 3. Blok Keluaran (Output Block), produk dari sistem informasi adalah keluaran yang merupakan informasi yang berkualitas dan dokumentasi yang berguna untuk semua tingkatan manajemen serta semua pemakai sistem. 4. Blok Teknologi (Technology Block), blok teknologi digunakan untuk menerima input, menyimpan dan mengakses data, menghasilkan dan mengirimkan keluaran dari sistem secara keseluruhan. Terdiri dari 3 bagian utama, yaitu teknisi (brainware), perangkat lunak (software) dan perangkat keras (hardware). Blok basis (base Block), Basis data merupakan kumpulan dari data yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya, tersimpan di perangkat keras komputer dan digunakan perangkat lunak (software) untuk memanipulasinya. 2.2 Aplikasi Berbasis Web 2.2.1 Pengertian Web Word Wide Web (WWW) atau biasa disebut dengan web merupakan salah satu sumber daya internet yang berkembang pesat. Saat ini, informasi web didistribusikan melalui pendekatan hyperlink, yang memungkinkan sesuatu teks, gambar ataupun objek yang lain menjadi acuan untuk membuka halaman-

halaman orang lain. Dengan pendekatan hyperlink ini, sesorang dapat memperoleh informasi dari berbagai negara (Kadir, 2008). 2.2.2 PHP PHP merupakan bahasa standar yang digunakan dalam website. PHP adalah program yang berbentuk script yang diletakkan dalam server web. PHP telah diciptakan untuk kegunaan web dan dapat menghubungkan query database dengan menggunakan simple task yang boleh diluruskan dengan 3 atau 4 baris kode saja (Nugroho, 2004). PHP adalah singkatan dari PHP Hypertext Preprocessor yang digunakan sebagai bahasa script server-side dalam pengembangan web yang disisipkan pada dokumen HTML. Pengunaan PHP memungkinkan web dapat dibuat dinamis sehingga maintenance situs web tersebur menjadi lebih mudah dan efisien. PHP merupakan software open source yang disebarkan dan dilisensikan secara gratis serta dapat di-download secara bebas dari situs resminya (Kasiman, 2006). 2.3 Sistem Basisdata (SMBD) Sistem Basisdata atau base Management System (DBMS) merupakan suatu program komputer yang digunakan untuk memasukkan, mengubah, menghapus, memanipulasi, dan memperoleh data/informasi dengan praktis dan efisien (Abdul Kadir, 1999). 3. Hasil Eksperimen Sistem Informasi Tugas Akhir (SIMTA) merupakan sistem yang bertujuan untuk mempermudah staf administrasi dalam mengelola dan memanfaatkan data tugas akhir, membantu mahasiswa dan dosen dalam melakukan konsultasi tugas akhir, dan menampilkan rangkuman informasi dalam bentuk grafik kepada staf eksekutif Jurusan Teknik Sipil Universitas Tanjungpura. Form utama berfungsi sebagai tampilan awal dari SIMTA sekaligus sebagai form login yang akan memberikan akses kepada user untuk masuk ke dalam SIMTA. Pada antarmuka form utama ini terdapat empat pilihan level login yaitu staf administrasi, staf eksekutif, mahasiswa, dan dosen. Semua memiliki fungsi masing-masing sesuai dengan level user yang digunakan. Antarmuka form utama dapat dilihat pada Gambar 1 berikut. Gambar 1 Antarmuka form utama Setelah user memilih level untuk mengakses web SIMTA selanjutnya user memasukkan username (berupa NIM untuk mahasiswa dan NIP untuk dosen, staf administrasi, dan staf eksekutif) dan password kemudian klik tombol login. Form staf administrasi merupakan form yang digunakan staf administrasi untuk menjalankan manajemen data. Antarmuka form staf administrasi dapat dilihat pada Gambar 2 berikut. Gambar 2 Antarmuka form staf administrasi Pada bagian atas menu form staf administrasi terdapat sembilan menu. Fungsi dari masing-masing menu dapat dilihat pada Tabel 1 berikut. Tabel 1 Daftar Menu Form Staf Administrasi dan Fungsinya Home - Halaman awal yang tampil saat mengakses level staf administrasi Referensi Tugas Akhir User Program Studi Dosen Eksekutif Admin Update Pejabat Judul Outline Surat - Pengambilan - Peminjaman Alat Lab menghapus data pengguna sistem Menampilkan, menambah, data program studi menghapus data mahasiswa menghapus data dosen Menampilkan, menambah, data staf eksekutif Menampilkan, menambah, data staf administrasi Menampilkan dan mengupdate data pejabat menambah, mengubah, menghapus dan mencetak data pengajuan tugas akhir menambah, mengubah, menghapus dan mencetak data pengajuan seminar outline menambah, mengubah, menghapus dan mencetak data pengajuan surat pengantar pengambilan

Sidang Update Status TA - Status Seminar Outline - Status Sidang Sarjana Input data maupun peminjaman alat lab, sesuai dengan submenu yang dipilih menghapus data pengajuan sidang sarjana Menampilkan dan mengupdate data status seminar outline maupun status sidang sarjana Menampilkan dan menginput data kelulusan mahasiswa Laporan Dosen Meng-export data dosen Cetak Formulir Pembimbingan TA Pengajuan TA Pengajuan Outline Pengajuan Sidang Pengambilan Peminjaman Alat Lab dalam format excel Meng-export data mahasiswa dalam format excel Meng-export data kelulusan dalam format excel Meng-export data pembimbingan tugas akhir dalam format excel Mencetak formulir pengajuan tugas akhir pengajuan seminar outline pengajuan sidang sarjana pengajuan surat pengantar pengambilan data pengajuan surat pengantar peminjaman alat laboratorium Pesan Kotak Masuk Menampilkan pesan yang masuk dan serta menulis pesan Menampilkan detail pesan yang masuk, dapat menulis balasan dan menghapus pesan Pengumuman - Menampilkan, menambah, pengumuman yang bersangkutan dengan administrasi tugas akhir. Panduan - Panduan penggunaan SIMTA pada level staf administrasi Logout - Keluar dari SIMTA pada level staf administrasi Form dosen digunakan dosen untuk melihat data pribadi dosen, melihat jadwal seminar maupun sidang dosen, melihat data mahasiswa bimbingan dan memberikan bimbingan tugas akhir kepada mahasiswa bimbingannya melalui forum konsultasi, pesan maupun chatting. Antarmuka form dosen dapat dilihat pada Gambar 3 berikut. Gambar 3 Antarmuka form dosen Pada bagian atas menu form dosen terdapat sepuluh menu. Fungsi dari masing-masing menu dapat dilihat pada Tabel 2 berikut. Tabel 2 Daftar Menu Form Dosen dan Fungsinya Home - Halaman awal yang tampil saat mengakses level dosen Biodata - Menampilkan dan mengubah data dosen yang bersangkutan Ubah Password - Mengubah password dosen yang bersangkutan Jadwal Seminar/ Sidang Pesan Jadwal Jurusan Jadwal Pribadi Bimbingan terbaru Kotak Masuk Menampilkan jadwal seminar maupun sidang jurusan dalam bentuk kalender Menampilkan jadwal seminar maupun sidang pribadi dosen yang bersangkutan dalam bentuk kalender Menampilkan data mahasiswa bimbingan dosen yang bersangkutan yang masuk yang masuk dari mahasiswa bimbingan dan menulis pesan konsultasi Menampilkan detail pesan konsultasi, menulis balasan dan Menampilkan pesan yang masuk dan serta menulis pesan Menampilkan detail pesan yang masuk, dapat menulis balasan dan Chat - Menampilkan data mahasiswa mapun dosen yang sedang mengakses SIMTA dan dapat melakukan chatting dengan mahasiswa mapun dosen tersebut Pengumuman - Menampilkan, menambah, pengumuman yang bersangkutan dengan tugas akhir maupun dengan mahasiswa bimbingan Panduan - Panduan penggunaan SIMTA pada level dosen Logout - Keluar dari SIMTA pada level dosen Form mahasiswa digunakan mahasiswa untuk melihat biodata, dan melakukan bimbingan tugas akhir dengan dosen pembimbing melalui forum konsultasi, pesan maupun chatting.

Antarmuka form mahasiswa dapat dilihat pada Gambar 4 berikut. Pengumuman - Menampilkan pengumuman yang bersangkutan dengan pelaksanaan tugas akhir maupun dosen pembimbing tugas akhir Panduan - Panduan penggunaan SIMTA pada level mahasiswa Logout - Keluar dari SIMTA pada level mahasiswa Form staf eksekutif digunakan staf eksekutif untuk melihat rangkuman informasi data mahasiswa, data dosen, data tugas akhir, dan data kelulusan dalam bentuk grafik. Antarmuka form staf eksekutif dapat dilihat pada Gambar 5 berikut. Gambar 4 Antarmuka form mahasiswa Pada bagian atas menu form mahasiswa terdapat sepuluh menu. Fungsi dari masing-masing menu dapat dilihat pada Tabel 3 berikut. Tabel 3 Daftar Menu Form dan Fungsinya Home - Halaman awal yang tampil saat mengakses level mahasiswa Biodata - Menampilkan dan mengubah data mahasiswa yang bersangkutan Ubah Password - Mengubah password mahasiswa yang bersangkutan Cetak Formulir Pesan Pengajuan Outline Pengambilan Peminjaman Alat Lab Pengajuan Sidang terbaru Kotak Masuk akhir formulir pengajuan seminar outline akhir formulir pengajuan surat pengantar pengambilan data akhir formulir pengajuan surat pengantar peminjaman alat laboratorium akhir formulir pengajuan sidang sarjana yang masuk yang masuk dari dosen pembimbing dan menulis pesan konsultasi Menampilkan detail pesan konsultasi, menulis balasan dan Menampilkan pesan yang masuk dan serta menulis pesan Menampilkan detail pesan yang masuk, dapat menulis balasan dan Chat - Menampilkan data mahasiswa mapun dosen yang sedang mengakses SIMTA dan dapat melakukan chatting dengan mahasiswa mapun dosen tersebut Gambar 5 Antarmuka form staf eksekutif Pada bagian atas menu form staf eksekutif terdapat sembilan menu. Fungsi dari masing-masing menu dapat dilihat pada Tabel 4 berikut. Tabel 4 Daftar Menu Form Staf Eksekutif dan Fungsinya Home - Halaman awal yang tampil saat mengakses level staf eksekutif Ubah Password - Mengubah password staf eksekutif yang bersangkutan Dosen Tugas Akhir Teknik Sipil Teknik Arsitektur Teknik Lingkungan Jumlah Dosen Bimbingan Tugas Akhir Persentase Judul Seminar dan Sidang Lama Tugas Akhir Jumlah Persentase Nilai teknik sipil dalam bentuk grafik teknik arsitektur dalam bentuk grafik teknik lingkungan dalam bentuk grafik Menampilkan jumlah dosen dalam bentuk grafik Menampilkan jumlah bimbingan dosen dalam bentuk tabel tugas akhir dalam bentuk grafik Menampilkan persentase judul yang diterima dan ditolak dalam bentuk grafik Menampilkan jumlah seminar dan sidang mahasiswa bentuk grafik Menampilkan data penyelesaian tugas akhir mahaisswa dalam bentuk tabel Menampilkan jumlah kelulusan dalam bentuk grafik Menampilkan persentase nilai kelulusan dalam bentuk grafik

Predikat Menampilkan predikat kelulusan mahasiswa dalam tabel Pesan Kotak Masuk Menampilkan pesan yang masuk dan serta menulis pesan Menampilkan detail pesan yang masuk, dapat menulis balasan dan Panduan - Panduan penggunaan SIMTA pada level staf eksekutif Logout - Keluar dari SIMTA pada level staf eksekutif Pengujian dilakukan pada sistem menggunakan metode User Acceptance Test (UAT) terhadap pengguna sistem yang bertujuan untuk menguji apakah sistem sudah sesuai dengan apa yang tertuang dalam spesifikasi fungisonal sistem (validation). User acceptance test dilakukan terhadap pengguna (mahasiswa, dosen, staf eksekutif, dan staf administrasi) sebanyak 30 orang. Setelah itu pengguna diminta untuk memberikan tanggapan dari kuesioner atau pertanyaan yang diberikan. Berikut ini adalah analisis hasil perancangan dan pengujian Sistem Informasi Tugas Akhir (SIMTA): 1. Hasil pengujian validitas hasil kuesioner menunjukkan bahwa semua pertanyaan dalam kuesioner adalah valid untuk digunakan dalam pengumpulan data. 2. Hasil pengujian reliabilitas hasil kuesioner menunjukkan bahwa hasil kuesioner memiliki tingkat reliabilitas yang baik dan hasilnya dapat dipercaya. 3. Berdasarkan hasil kuesioner, dapat disimpulkan bahwa perangkat lunak yang dirancang dinilai berhasil. 4. Hasil perancangan dan pengujian sistem menunjukkan bahwa sistem ini menjadi solusi untuk staf administrasi dalam mengelola data tugas akhir, mahasiswa dan dosen dalam melakukan konsultasi tugas akhir tanpa harus bertatap muka langsung serta memberi kemudahan kepada staf eksekutif dalam mendapatkan rangkuman informasi mengenai tugas akhir. Dengan kata lain, sistem yang dibangun mampu memfasilitasi pihak-pihak yang berkepentingan terhadap tugas akhir (dalam hal ini mahasiswa, dosen, staf administrasi dan staf ekekutif jurusan) untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan dan mampu diakses lebih mudah karena melalui media web. 4. Kesimpulan Berdasarkan hasil analisis dan pengujian terhadap Sistem Informasi Tugas Akhir Berbasis Web Jurusan Teknik Sipil FT UNTAN maka dapat disimpulkan bahwa: 1. Dari hasil pengujian dengan user acceptance test dari 30 orang pengguna (mahasiswa, dosen, staf administrasi, dan staf eksekutif) didapat hasil rekapitulasi jumlah rata-rata yang menilai cukup baik sebesar 14,3%, baik sebesar 52,7%, dan sangat baik sebesar 33%. Tidak adanya responden yang menilai kurang baik dan tidak baik, menandakan responden menilai sistem sangat positif dan mampu memenuhi kebutuhan informasi dari pihak-pihak yang berkepentingan terhadap tugas akhir di Jurusan Teknik Sipil. 2. Sistem ini menjadi solusi untuk staf administrasi dalam mengelola data tugas akhir terutama dalam menyiapkan surat-surat yang diperlukan dalam administrasi tugas akhir dan membuat rekapitulasi data, membantu mahasiswa dan dosen dalam melakukan konsultasi tugas akhir tanpa harus bertatap muka langsung, memberi kemudahan kepada staf eksekutif dalam mendapatkan rangkuman informasi mengenai pelaksanaan tugas akhir dalam bentuk grafik dan tabel, serta membantu staf administrasi dan dosen dalam membuat pengumuman yang berhubungan dengan pelaksanaan tugas akhir tanpa harus mencetak pengumuman tersebut dan menempelnya di papan pengumuman. Dengan kata lain, sistem yang dibangun mampu memfasilitasi pihak-pihak yang berkepentingan terhadap tugas akhir (dalam hal ini mahasiswa, dosen, staf administrasi dan staf ekekutif jurusan) untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan, menjadi solusi dalam upaya peningkatan pelayanan staf administrasi jurusan serta dan mempermudah proses administrasi tugas akhir karena mudah diakses melalui media web. Referensi [1] Al-Bahra Bin Ladjamudin. 2005. Analisis dan Desain Sistem Informasi. Yogyakarta: Graha Ilmu. [2] Kadir, Abdul. 1999. Konsep dan tuntunan Praktis Basis. Yogyakarta: Penerbit Andi. [3] Kadir, Abdul. 2008. Dasar Pemrograman Web Dinamis Menggunakan PHP. Yogyakarta: Penerbit Andi. [4] Kasiman Peranginangin, 2006. Aplikasi Web dengan PHP dan MySQL. Yogyakarta: Penerbit Andi. [5] Nugroho, Bunafit. 2005. base Relasional dengan MySQL. Yogyakarta: Penerbit Andi. [6] Susanto, Azhar. 2002. Sistem Informasi Akuntansi: Konsep dan Pengembangan Berbasis Komputer. Bandung: Lingga Jaya. [7] Yakub. 2012. Pengantar Sistem Informasi. Yogyakarta: Graha Ilmu. Biografi Endah Wulansari, lahir di Pontianak, Kalimantan Barat, tanggal 18 Maret 1989. Memperoleh gelar Sarjana dari Teknik Informatika dari Universitas Tanjungpura, Pontianak, Indonesia, pada tahun 2013.