BAB IV KAJIAN IDENTITAS DIRI PEMAIN DAN AVATAR PADA GAME RAGNAROK ONLINE

dokumen-dokumen yang mirip
Tes Inventory. Pengertian, Kegunaan, dan Metode Tes MBTI. Maria Ulfah, M.Psi., Psikolog. Modul ke: Fakultas PSIKOLOGI. Program Studi Psikologi

Tes Inventori. Tes MBTI MODUL PERKULIAHAN. Fakultas Program Studi TatapMuka Kode MK DisusunOleh 04

MBTI (Myers Briggs Type Indicator) Mengenali : -Kekuatan, keunikan, motivasi, potensi -Menghargai/berkomunikasi dg mereka yg berbeda dg kita

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

Gambar II.1. Ilustrasi Id, Ego dan Superego menurut Freud

BAB II KAJIAN TEORITIK. 1. Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis

Aplikasi Menentukan Karakter Peserta Didik Menggunakan Teori Myers Briggs Type Indicator

BAB II. LANDASAN TEORI

PENGEMBANGAN SISTEM PAKAR PENGENALAN KEPRIBADIAN DIRI DENGAN PENDEKATAN TEORI MYERS-BRIGGS TYPE INDICATOR

AUDIT SDM (STUDI KASUS di PT A JAKARTA) Gede Umbaran Dipodjoyo Fakultas Psikologi Universitas Persada Indonesia YAI Jakarta

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. 2.1 Faktor Penentu Kesuksesan Agile software development

BAB 2 LANDASAN TEORI

BAB II KAJIAN PUSTAKA. 1. Kemampuan Berpikir Kritis Matematis. membedakan manusia dari hewan.

Mengapa? Mengapa ada orang yang suka duduk/bermain sendiri berjam-jam sementara ada orang yang selalu ingin mencari teman?

Myers-Briggs Type Indicator Laporan Interpretatif untuk Organisasi

Graf dalam Game Online

Tes Kepribadian. Paulus dachi Tes telah diselesaikan pada: Feb. 16, 2013

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. 1. Persiapan Dan Pelaksanaan Penelitian. lain yang harus dilakukan yaitu : yang akan dicapai.

TERM OF REFERENCE MBTI

BAB II KAJIAN TEORITIK. 1. Kemampuan Berpikir Analitik Matematis. yang terpadu, memahami prosesnya, cara kerja dan sistematikanya.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. a. Pengertian Bimbingan Konseling Karier

TIPE KEPRIBADIAN DAN TINGKAT PEMAHAMAN AKUNTANSI MAHASISWA (STUDI EMPIRIS PADA UNMAS DENPASAR)

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

JURNAL NOMINAL / VOLUME IV NOMOR 1 / TAHUN 2015

PENGARUH FAKTOR-FAKTOR PERSONAL TERHADAP SKEPTISISME PROFESIONAL AUDITOR

KECEMASAN BERKOMPUTER DALAM KONTEKS PENDIDIKAN AKUNTANSI: HUBUNGAN TIPE KEPRIBADIAN, GENDER, IPK DAN PENGALAMAN BERKOMPUTER ABSTRAK

Tes Kepribadian. Paulus dachi Tes telah diselesaikan pada: Feb. 16, 2013

BAB II KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA PEMIKIRAN DAN HIPOTESIS

GAYA BELAJAR DAN KEMAHIRAN PEMIKIRAN SEJARAH DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH DI PERINGKAT UNIVERSITAS

MBTI. (Myer Briggs Type Indicator) Membaca Kepribadian Menggunakan Tes MBTI (Myer Briggs Type Indicator) e-book by : Nafis Mudrika, S.

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PILIHAN KARIR MAHASISWA AKUNTANSI SEBAGAI AKUNTAN PUBLIK, GENERAL ACCOUNTANT, DAN NON-AKUNTAN

Pengenalan Kepribadian Seseorang Berdasarkan Pola Tulisan Tangan Menggunakan Jaringan Saraf Tiruan

BAB III TINJAUAN RAGNAROK

TIPE KEPRIBADIAN PADA MAHASISWA KELAS MANAJEMEN UNIVERSITAS BINA NUSANTARA DENGAN MENGGUNAKAN MYERS-BRIGGS TYPE INDICATOR (MBTI)

BAB III METODE PENELITIAN

BAB III DASAR TEORI. Kepribadian merupakan sebuah indikator non-intellectual, karakterisik

Perancangan Buku Ilustrasi Panduan 16 Tipe Kepribadian dan Bidang Pekerjaannya Untuk Murid SMA

Pengaplikasian Tree dan Graf dalam Video Game RPG Berbasis Online Ragnarok Online

UNDERSTANDING INDIVIDUALS PREFERENCES

Purwanto. Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Informatika dan Komputer Tunas Bangsa Banjarnegara

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. 2.1 Pengaruh Lingkungan Kerja dengan Performa

ISTJ PENGINDERA YANG INTROVERT DENGAN PIKIRAN (INTROVERTED SENSING WITH THINKING) SANGAT DAPAT DIANDALKAN (SUPER DEPENDABLE)...6

Jurnal Pekommas, Vol. 1 No. 2, Oktober 2016:

SKRIPSI. Diajukan kepada Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan guna Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi

ARVIAN TRIANTORO Universitas Pendidikan Indonesia. LILI SUGENG WIYANTORO * Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

HARITSTYA AFRIANDHI NIM.

KECEMASAN BERKOMPUTER (COMPUTER ANXIETY) DAN KARAKTERISTIK TIPE KEPRIBADIAN PADA MAHASISWA AKUNTANSI 1. Syaiful Ali. Fadila

7 Universitas Indonesia

PENGARUH LINGKUNGAN KERJA ALAMI PADA TINGKAT STRESS SOFTWARE ENGINEER, STUDI KASUS BALI CAMP

INDIVIDU. Chapter 13

MYERSS BRIGGS TYPE INDICATOR

Bab I Pendahuluan 1.1 Latar Belakang Permasalahan

MENGENAL DAN MENEMUKAN DIRI MELALUI KEBERSAMAAN DENGAN ORANG LAIN

PENGANTAR. Muntilan, 21 Mei Fidelis Waruwu

PENGARUH KESESUAIAN TIPE KEPRIBADIAN PADA KINERJA MAHASISWA AKUNTANSI

Kebijakan dan Praktek SDM. Struktur dan Desain organisasi. Kepemimpinan. Struktur kelompok. Kekuasaan dan politik. Persepsi.

Penerapan Algoritma Greedy pada Permainan Fire Emblem

BAB III STRATEGI PERANCANGAN DAN KONSEP VISUAL

Psikologi Kepribadian I Analytical Psychology Carl Gustav Jung

ETIK UMB MENGENAL POTENSI DIRI FEB. Manajemen. Modul ke: Fakultas SYAHLAN A.SUME,SE,MM. Program Studi

Tentang TalentTracker. Manfaat TalentTracker. Point Penting

BAB I PENDAHULUAN. Indonesia per 31 Desember 2010 (KPK, 2010). Sumber lain menyebutkan jika

BAB I PENDAHULUAN. signifikan hampir di semua bidang. Hal ini dikarenakan peran teknologi

Implementasi Pohon Dalam Permainan Ragnarok Online Valkyrie Uprising

Pengambilan Keputusan Manajerial

PERSONALITY AND EMOTIONAL. By Syafrizal Chan

ABSTRACT

Kepribadian, Emosi & Persepsi

REPRESENTASI KEPRIBADIAN TOKOH DALAM NOVEL ALISYA (ANALISIS ISI)

1. Apakah Anda pernah memainkan game ber- genre TRPG? a. Ya b. Tidak (lanjut ke pertanyaan nomor 6)

BAB I PENDAHULUAN. Semua ini membuat masyarakat semakin sadar akan pentingnya kesehatan dan

BAB I PENDAHULUAN. Karya sastra merupakan ungkapan atau hasil kreatifitas pengarang yangmempergunakan

TIPS DAN TRIK BERMAIN PUBG UNTUK PEMULA

How to be a GREAT Supervisor


Sumber. Ragnarok 2 Indonesia Guide Official Website Lytogame RO2 Forum

Trainers Club Indonesia Surabaya Learning Forum episode 28. Rabu 29 Juli 2009 WILLEM ISKANDAR

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. Pada bab ini akan diuraikan mengenai hasil penelitian yang dilakukan oleh

Penerapan Kombinatorial dan Penggunaan Pohon Keputusan pada Role Jungler dalam Permainan League of Legends

BAB III LANDASAN TEORI

BAB V PENUTUP. Dari hasil penelitian dan pembahasan yang telah diberikan pada bab-bab sebelumnya, karakter setiap pemain dan menciptakan kekompakan.

DASAR DASAR PERILAKU INDIVIDU

Pelajari misi-misi yang memungkinkan kamu mengumpulkan benda berharga, menyelesaikan tekateki dan memerangi kejahatan!

BAB 2 DATA DAN ANALISIS Perang Wanara dan Raksasa. satu ksatria yang sangat ditakuti oleh lawannya.

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

Permainan Menentukan Pola Dasar Prilaku Keuangan Anda

PERANG BERUJUNG MAKAN BUAH SIMALAKAMA

BAB VI SIMPULAN & REKOMENDASI

BAB 2 TINJUAN PUSTAKA. dan sebuah karakter unik yang memberikan konsistensi sekaligus individualis bagi

Penerapan Pohon Untuk Membantu Intelegensi Buatan Membuat Keputusan Pada Bot

BAB I PENDAHULUAN. penggunanya. Selain keamanan dan kecepatan dalam pengolahan data, dua faktor

ANALISIS KORELASI ANTARA TIPE KEPRIBADIAN DAN KINERJA TIM TERHADAP KESUKSESAN AGILE SOFTWARE DEVELOPMENT TUGAS AKHIR

3. METODE PENELITIAN

Loyalitas Tanpa Batas, Elizabeth Catur Yulia Sri Wahyuni.

Abstrak. Kata Kunci: iklan rokok, mahasiswa, persuasi visual, Jung.

Interpersonal Communication Skill

t u j u a n berpengaruh potensi menghargai

BAB II LANDASAN TEORI. dokumen yang menggambarkan oprasi dan kegunaan program.(pressman,

Alkitab untuk Anak-anak. memperkenalkan. Daud si Anak Gembala

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

Transkripsi:

BAB IV KAJIAN IDENTITAS DIRI PEMAIN DAN AVATAR PADA GAME RAGNAROK ONLINE Pada bab sebelumnya telah dipaparkan gambaran umum tentang psikioanalisis dan game Ragnarok Online, maka pada bab ini akan dicoba menganalisa game Ragnarok Online menggunakan pendekatan teori psikonalisis melalui metoda Myers-Briggs Test Indicator, dimana dengan metoda tersebut ingin diketahui karakteristik pemain game Ragnarok Online melalui pemilihan karakter pada game tersebut. Pada game Ragnarok Online ada banyak avatar yang bisa dipilih sehingga memungkinkan ada banyak karakter yang memainkannya, untuk lebih memudahkan dalam menganalisa maka akan dibagi berdasarkan level dan avatar yang dipilih. 4.1 Tingkat Novice Pada level Novice belum terlihat karater pemain secara jelas karena pada level ini pemain belum memilih Job atau profesi yang bisa dimainkan, meskipun pada level ini bisa memilih menjadi Super Novice yang mempunyai skill setara dengan profesi pada level 1 namun hal tersebut tidak bisa dianalisa karena pada level ini tidak ada pilihan avatar. 4.2 Profesi Tingkat Pertama Pada level ini pemain bisa terlihat karakternya berdasarkan profesi yang dipilihnya : 1. Swordman Swordman lebih mengandalkan kemampuan fisik dalam setiap pertempuran, dan segala skill yang dimilikinya merupakan hasil dari latihan yang panjang. Biasanya para Swordman memiliki sifat lugu dan jujur, memiliki kekuatan dan ketahanan tubuh yang tinggi, serta merupakan tipe pemimpin alami. Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter ESFJ (Ekstroverted Feeling with Sensing) atau perasaan ekstrovert dengan mengindra. Hal tersebut dikarena

seorang Swordman memerlukan ketegasan namun menyukai harmoni selain itu sebagai pemimpin diperlukan hati dan hidupnya untuk orang lain. 2. Thief Thief memiliki gerakan yang amat cepat, sehingga mereka dapat sembunyi atau lari dari kejaran musuh dengan mudah. Kecepatan dan kegesitan mereka inilah yang malahan seringkali dapat membalikkan keadaan dan membawa kemenangan. Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter ESTP (Ekstroverted Sensing with Thinking) atau mengindra ekstrovert dengan perasaan. Hal tersebut dikarenakan seorang Thief adalah orang yang berorientasi pada tindakan, namun tindakan tersebut terkadang sembrono. 3. Archer Ahli dalam menggunakan panah, dan dapat menyerang musuh dari jarak yang aman. Meskipun memiliki kemampuan tempur yang dasyat, para archer ternyata memiliki rasa cinta kasih dalam dirinya. Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar kemungkinan ini mempunyai karakter ESFJ (Ekstroverted Feeling with Sensing) atau perasaan ekstrovert dengan mengindra. Hal tersebut dikarena seorang archer memerlukan ketegasan namun menyukai harmoni juga perlu adanya rasa cinta kasih untuk oranga lain. 4. Acolyte Sebagai pelayan Tuhan, Acolyte mendedikasikan hidup mereka untuk menolong orang lain. Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter ISFJ (Introverted Sensing with Feeling) atau pengindraan introvert dengan perasaan. Hal itu dikarena sebagai seorang Acolyte diperlukan jiwa yang mau melayani orang lain.

5. Merchant Profesi yang paling unik dan menarik dalam RO. Merchant lebih menfokuskan diri pada perdagangan daripada pertempuran. Karena memiliki insting bisnis yang kuat, dan merasa dapat meraih keuntungan, Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar kemungkinan ini mempunyai karakter ESTP (Ekstroverted Sensing with Thinking) atau mengindra ekstrovert dengan perasaan. Hal tersebut dikarenakan seorang Merchant adalah orang yang berorientasi pada tindakan, dimana tindakan tersebut akan mempunyai dampak pada kehidupannya di kemudian hari. 6. Mage Mage memiliki kekuatan sihir yang amat dasyat, dengan pengetahuan yang luas dan kepandaian mereka, para Mage dapat menerapkan strategi yang tepat dalam menghadapi para musuh dan rintangan yang menghandang. Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter INTP (Introverted Thinking with Intuiting) atau berpikir introvert dengan intuisi. Hal itu dikarenakan seorang Mage harus berpikir masak-masak sebelum menentukakan tindakannya. 4.3 Profesi tingkat kedua Profesi ini merupakan pengembangan dari skill tingkat ke satu dimana untuk mendapatkan profesi ini dibutuhkan level tertentu. Profesi tingkat kedua ini terbagi atas : 1. Knight Merupakan profesi lanjutan dari Swordman. Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar kemungkinan ini mempunyai karakter ESFJ (Ekstroverted Feeling with Sensing) atau perasaan ekstrovert dengan mengindra. Hal tersebut dikarena seorang Knight

memerlukan ketegasan namun menyukai harmoni selain itu sebagai pemimpin diperlukan hati dan hidupnya untuk orang lain. 2. Assassin Sangat ahli dalam menyelinap dan menggunakan racun, serta selalu membunuh musuh mereka tanpa meninggalkan jejak, meskipun begitu, banyak orang yang masih belum bisa menerima para Assassin. Padahal bila mereka melihat lebih dalam, orang-orang tersebut akan dapat melihat sisi lain seorang Assassin. Mereka memiliki rasa kesetiakawanan yang tinggi dan selalu berusaha untuk membantu tanpa pamrih. Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter ISTJ (Introverted Sensing with Thinking) atau perasaan introvert dengan berpikir. Hal itu dikarenakan seorang Assasin adalah orang yang berorientasi pada tindakan. 3. Hunter Para Hunter merupakan orang yang sangat terlatih dalam menggunakan busur dan panah, sehingga mereka dapat menyerang target mereka bahkan dengan mata tertutup sekalipun. Mereka juga sangat terlatih dalam menggunakan perangkap. Mereka juga memiliki teman yang amat setia, seekor burung elang yang dapat mereka gunakan untuk menghancurkan dan menyerang musuh yang sedang berkelompok sekalipun. Elang ini juga dapat digunakan untuk mendeteksi dan mengintai kehadiran musuh. Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter INFP (Introverted Feeling with Intuiting) atau perasaan introvert dengan intuisi. Hal itu dikarenakan sebagai seorang Hunter harus mampu menahan diri dan sabar ketika membuat perangkap namun dia juga harus bisa bertindak secara cepat dan tepat. 4. Priest

Mereka membantu sesama petualang dengan mengeluarkan kemampuan penyembuh, dan bahkan seorang Priest yang sudah terlatih dapat menyembuhkan beberapa orang sekaligus. Bila pemain kebetulan bertemu dengan seorang Priest yang kuat, pemain dapat berharap untuk menerima bantuan yang sangat besar dalam hal penyembuhan sekaligus meningkatkan status dalam menyerang. Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter INFJ (Introverted Intuiting with Feeling) atau pengintuisian introvert dengan perasaan. Hal ini dikarenakan seorang Priest harus mampu dan mau menolong orang lain hanya saja dia juga tipe yang mau mempelajari segala sesuatu yang baru untuk kamajuan profesi yang dipilihnya. 5. Blacksmith Para Blacksmith terkenal karena kemampuannya dalam mengolah biji besi dan mineral untuk dijadikan sebuah senjata yang hebat. Mereka merasa bahwa senjata yang tidak kuat dan bermutu rendah dapat membahayakan jiwa penggunanya, karena itu mereka memanfaatkan petualangan ini sekaligus untuk mencari material baru, menciptakan senjata baru, dan mencari formula yang lebih hebat sehingga akhirnya mereka dapat menciptakan senjata yang ideal bagi semua orang. Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter ISTP (Introverted Thinking with Sensing) atau berpikir introvert dengan pengindra. Hal itu dikarenakan seorang Blacksmith adalah orang yang menyukai perkakas dan senjata. 6. Wizard Mengabdikan hidup mereka untuk mendalami pengetahuan sihir melebihi para Mage, para Wizard dapat dengan mudah melihat kelemahan musuhnya dan mengeluarkan sihir yang sangat efektif untuk mengalahkan mereka dan sekaligus membantu para teman seperjuangan yang lain. Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar ini

kemungkinan mempunyai karakter ENFJ (Ekstroverted Feeling with Intuiting) atau perasaan ekstrovert lewat intuisi. Hal itu dikarenakan seorang Wizard harus mau mengabdikan hidupnya untuk orang lain. 7. Defender Defender memiliki kekuatan yang sangat besar. Berbeda dengan Knight, Defender mempunyai tugas sebagai hamba Tuhan sehingga Defender lebih suka menolong orang dan membantu pertahanan dalam pasukannya. Biasanya Defender ditempatkan di bagian depan untuk menahan serangan dari musuh, Defender dapat menerima dan menahan serangan yang diterima oleh anggota grup. Mengeluarkan kemampuan grup secara maksimal dan menunjang pertempuran yang aman. Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter ENFJ (Ekstroverted Feeling with Intuiting) atau perasaan ekstrovert lewat intuisi. Hal itu dikarenakan seorang Defender harus mau mengabdikan hidupnya untuk orang lain, meskipun terkadang mereka dimanfaatkan oleh orang lain. 8. Rogue Pembawaan yang bengis, disertai tatapan mata yang tajam dan dingin adalah ciri khasnya. Seperti perampok pada umumnya, dia dapat mengambil perlengkapan lawannya dengan cepat, bahkan senjata lawan juga dapat diambilnya dalam sekejap mata. Kemampuan menyerangnya tidak diragukan lagi, dia dapat menyesuaikan dengan lawannya. Apabila lawannya kuat, dia dapat menghilang dan membunuhnya perlahan-lahan. Apabila musuhnya lemah, dia dapat membunuhnya dengan cepat. Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter ISFJ (Introverted Sensing with Feeling) atau pengindraan introvert dengan perasaan. Hal itu dikarenakan seorang Rogue adalah orang yang selalu mencari masalah. 9. Bard

Seseorang yang suka menyanyi dan menyukai puisi akhirnya menemukan profesinya. Suara nyanyiannya indah dan mempunyai kandungan sihir di dalamnya. Saat dia bernyanyi, semua tumbuhan akan tumbuh dan semua binatang akan mengelilinginya untuk mendengarkan nyanyian merdunya. ika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter ENTP (Ekstroverted Intuiting with Thinking) atau pengintuisian ekstrovert dengan berpikir. Hal itu dikarenakan seorang bard adalah orang yang bersemangat, tidak bebas namun tidak pula rapi dan menyukai segala sesuatu yang tertata. 10. Dancer Dengan alunan nada yang menakjubkan, dia bisa menggunakan tariannya untuk menarik perhatian semua orang. Dan juga dalam tarian ajaibnya yang akan selalu berbekas di hati para penontonnya. Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter ENTP (Ekstroverted Intuiting with Thinking) atau pengintuisian ekstrovert dengan berpikir. Hal itu dikarenakan seorang Dancer adalah orang yang bersemangat, tidak bebas namun tidak pula rapi dan menyukai segala sesuatu yang tertata. 11. Monk Setelah menjadi Acolyte, bukan hanya hati yang akan menjadi kuat melainkan juga harus bisa memiliki tubuh yang kuat. Untuk mendapatkan itu semua, harus diimbangi dengan hati yang bersih agar bisa berubah profesi menjadi Monk. Untuk menjadi seorang Monk, sangat dibutuhkan kesabaran dan kedisiplinan. Maka dari itu, profesi Monk adalah profesi yang sangat dihormati dan disegani. Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter INFP (Introvertedert Feeling with Intuiting) atau perasaan introvert dengan intuisi. Hal itu dikarenakan seorang Monk haruslah orang yang idealis, mau mengorbankan diri dan mampu menahan diri.

12. Alchemist Mempunyai ilmu yang berhubungan dengan bioteknologi dan ramuan. Potion yang diciptakannya mempunyai efek yang lebih baik dibandingkan dengan yang bisa didapatkan di toko-toko pada game Ragnarok Online. Dia akan terus mengumpulkan bahan-bahan untuk penelitiannya untuk mencapai penciptaan yang sangat hebat. Jika dilihat dengan Myers-Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter INTP (Introverted thingking with Intuiting) atau berpikir introvert dengan intuisi. Hal tersebut dikarenakan seorang Alchemist harus mampu dipercaya dan selalu berpikir masak-masak sebelum melakukan tindakan. 13. Sage Terlatih secara fisik sama dengan terlatih dalam sihir, Sage menunjukkan kekuatan yang hebat dalam pertempuran sulit sekalipun. Kemampuan khusus seorang Wizard adalah merapal sihir dengan menggunakan 4 elemen. Di sini lain, para Sage bergantung pada pengetahuan dan teknik yang bervariasi atau bahkan keduanya dalam mengeluarkan elemen yang terhebat. Sage menggunakan sihir juga pada orang lain sehingga dapat membantunya. Jika dilihat dengan Myers- Briggs Test Indicator, maka para pemain Game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter INTP (Introverted thingking with Intuiting) berpikir introvert dengan intuisi. Hal tersebut dikarenakan seorang Sage harus mampu dipercaya dan selalu berpikir masak-masak sebelum melakukan tindakan Dari uraian di atas kita dapat analisa lebih jauh dimana terkadang pemain memilih satu avatar dengan karakter tertentu di level pertama namun di level berikutnya ternyata avatar yang dia pilih berlawanan dengan karakter sebelumnya. Hal tersebut dimungkinkan karena berbagai hal : 1. Ketika pemilihan avatar yang pertama alam bawah sadarnya yang memilih avatar tersebut sementara ketika pemilihan avatar berikutnya alam sadarnya yang memilih avatar tersebut

2. Ketika pemilihan avatar yang pertama, pemain memilih avatar tersebut masih murni dari dalam dirinya dan belum dipengaruhi oleh orang lain sementara pada pemilihan avatar berikutnya pemain sudah dipengaruhi oleh orang lain. 3. Ingin terlihat lebih superior dalam memainkan game tersebut karena beberapa avatar lebih mudah untuk dimainkan Metoda yang digunakan dalam pengumpulan data dari responden selain menggunakan metoda wawancara juga dilakukan menggunakan cara dengan menyebar selektive quisioner terhadap responden yang bermain game ragnarok online saja. Setelah dilakukan penelitian terhadap para pemain game Ragnarok Online melalui metoda quisioner tersebut didapat data yang sangat menarik dimana kemungkinan karakter yang diuraikan di atas terkadang tidak sesuai, bahkan bertolak belakang. Responden dari quisioner ini terdiri dari pelajar dan mahasiswa dengan usia antara 15 tahun sampai 20 tahun, dengan jenis kelamin laki-laki dan perempuan, dengan latar belakan pendidikan pelajar dan mahasiswa, dari para responden tersebut didapat data sebagai berikut : Jenis Kelamin Responden Laki-laki, 82% Perempuan, 18%

Tabel IV.1. Sebaran jenis kelamin responden Later Belakang Pendidikan Pelajar, 8 Mahasiswa, 2 Tabel IV.2. Sebaran latar belakang pendidikan responden JOB LEVEL 1 acolyte, 2% Merchant, 2% Mage, 4% swordman, 18% archer, 49% thief, 24% Tabel IV.3. Sebaran pilihan responden pada Job level 1

JOB LEVEL 2 Blacksmith, 2% Wizard, 4% Defender, 2% Bard, 2% priest, 2% knight, 16% hunter, 47% assasin, 24% Tabel IV.4. Sebaran pilihan responden pada Job level 2 ARCHER 3 32% 3 2 2 1 14 % 14 % 10 % 9% 9% ENFJ ENFP ENTJ ENTP ESFJ ESFP ESTJ ESTP INFJ INFP INTJ INTP ISFJ ISFP ISTJ ISTP Tabel IV.5. Tipe personality pada avatar Archer 1. Archer Berdasarkan data dari responden ternyata karakter orang yang memainkan avatar ini 32% adalah orang yang bertipe ESFP, 14 % ISTP dan 14 % ISFJ sedangkan sisanya tersebar di berbagai karakter sehingga bisa disimpulkan berdasarkan data tersebut pemain yang memainkan avatar archer adalah yang lebih lebih mengandalkan

perasaan dan intuisi karena lebih dari 7 dari responden memiliki unsur Sensing dan Perceiving dari Myers-Briggs Test Indicator. Hal itu sama dengan kemungkinan berdasarkan karakter yang di uraikan pada paparan sebelumnya dimana pemain game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter yang mengandalkan perasaan. THIEF 5 4 4 4 3 3 2 2 18% 18% 1 1 9% 9% ENFJ ENFP ENTJ ENTP ESFJ ESFP ESTJ ESTP INFJ INFP INTJ INTP ISFJ ISFP ISTJ ISTP Tabel IV.6. Tipe personality pada avatar Thief 2. Thief Berdasarkan data dari responden ternyata karakter orang yang memainkan avatar ini 4 adalah orang yang bertipe ISTJ, 18 % ISFJ dan 18 % ENTJ sedangkan sisanya tersebar di berbagai karakter sehingga bisa disimpulkan berdasarkan data tersebut pemain yang memainkan avatar Thief adalah yang lebih lebih mengandalkan perasaan dan persepsi karena lebih dari 8 dari responden memiliki unsur Sensing dan Judging dari Myers-Briggs Test Indicator. Hal itu berbeda dengan kemungkinan berdasarkan karakter yang di uraikan pada paparan sebelumnya dimana pemain game

Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter yang mengandalkan judging atau ketegasan. SWORDMAN 7 6 63% 5 4 3 2 2 1 13% ENFJ ENFP ENTJ ENTP ESFJ ESFP ESTJ ESTP INFJ INFP INTJ INTP ISFJ ISFP ISTJ ISTP Tabel IV.7. Tipe personality pada avatar Swordman 3. Swordman Berdasarkan data dari responden ternyata karakter orang yang memainkan avatar ini 63% adalah orang yang bertipe ISTJ, 25 % ESTJ dan 13 % ESFP sedangkan sisanya tersebar di berbagai karakter sehingga bisa disimpulkan berdasarkan data tersebut pemain yang memainkan avatar Swordman adalah yang lebih lebih mengandalkan berpikir dan persepsi karena lebih dari 8 dari responden memiliki unsur Thinking dan Judging dari Myers-Briggs Test Indicator. Hal itu sesuai dengan kemungkinan berdasarkan karakter yang di uraikan pada paparan sebelumnya dimana pemain game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter yang mengandalkan judging atau ketegasan.

HUNTER 3 33% 3 2 2 1 14% 1 1 1 1 ENFJ ENFP ENTJ ENTP ESFJ ESFP ESTJ ESTP INFJ INFP INTJ INTP ISFJ ISFP ISTJ ISTP Tabel IV.8. Tipe personality pada avatar Hunter 4. Hunter Berdasarkan data dari responden ternyata karakter orang yang memainkan avatar ini 33% adalah orang yang bertipe ESFP dan 14 % ISTP sedangkan sisanya tersebar di berbagai karakter sehingga bisa disimpulkan berdasarkan data tersebut pemain yang memainkan avatar Hunter adalah yang lebih lebih mengandalkan perasaan dan intuisi karena sekitar 57% dari responden memiliki unsur Sensing dan Perceiving dari Myers-Briggs Test Indicator. Hal itu sama dengan kemungkinan berdasarkan karakter yang di uraikan pada paparan sebelumnya dimana pemain game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter yang mengandalkan perasaan.

ASSASIN 5 4 4 4 3 3 2 2 18% 18% 1 1 9% 9% ENFJ ENFP ENTJ ENTP ESFJ ESFP ESTJ ESTP INFJ INFP INTJ INTP ISFJ ISFP ISTJ ISTP Tabel IV.9. Tipe personality pada avatar Assasin 5. Assasin Berdasarkan data dari responden ternyata karakter orang yang memainkan avatar ini 4 adalah orang yang bertipe ISTJ, 18 % ISFJ dan 18 % ENTJ sedangkan sisanya tersebar di berbagai karakter sehingga bisa disimpulkan berdasarkan data tersebut pemain yang memainkan avatar Thief adalah yang lebih lebih mengandalkan perasaan dan persepsi karena lebih dari 6 dari responden memiliki unsur Sensing dan Judging dari Myers-Briggs Test Indicator. Hal itu berbeda dengan kemungkinan berdasarkan karakter yang di uraikan pada paparan sebelumnya dimana pemain game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter yang mengandalkan judging atau ketegasan.

KNIGHT 8 7 71% 6 5 4 3 2 1 14% 14% ENFJ ENFP ENTJ ENTP ESFJ ESFP ESTJ ESTP INFJ INFP INTJ INTP ISFJ ISFP ISTJ ISTP Tabel IV.10. Tipe personality pada avatar Knight 6. Knight Berdasarkan data dari responden ternyata karakter orang yang memainkan avatar ini 71% adalah orang yang bertipe ISTJ, 14 % ESTJ dan 14 % ESFP sedangkan sisanya tersebar di berbagai karakter sehingga bisa disimpulkan berdasarkan data tersebut pemain yang memainkan avatar Swordman adalah yang lebih lebih mengandalkan berpikir dan persepsi karena lebih dari 8 dari responden memiliki unsur Thinking dan Judging dari Myers-Briggs Test Indicator. Hal itu sesuai dengan kemungkinan berdasarkan karakter yang di uraikan pada paparan sebelumnya dimana pemain game Ragnarok yang memilih avatar ini kemungkinan mempunyai karakter yang mengandalkan judging atau ketegasan. Berdasarkan uraian di atas maka dapat di ambil kesimpulan bahwa karakter pemain game ragnarok dalam memilih avatar bisa berupa kompensasi dari alam bawah sadarnya atau internalisasi dari alam sadarnya. Di mana dalam kompensasi biasanya pemain memunculkan karakter yang berbeda atau kebalikan dari dirinya sendiri sedangkan yang internalisasi pemain berusaha memaknai dirinya sendiri.