PIAGAM DIREKSI PT Darma Henwa Tbk. Pedoman Tentang Fungsi dan Peran Direksi Sesuai dengan Prinsip-prinsip Good Corporate Governance

dokumen-dokumen yang mirip
PIAGAM DEWAN KOMISARIS PT Darma Henwa Tbk. Pedoman Tentang Fungsi dan Peran Dewan Komisaris Sesuai dengan Prinsip-prinsip Good Corporate Governance

PIAGAM KOMITE NOMINASI DAN REMUNERASI PT Darma Henwa Tbk

PENGUMUMAN RINGKASAN RISALAH RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM LUAR BIASA PT DARMA HENWA Tbk

PENGUMUMAN RINGKASAN RISALAH RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM TAHUNAN PT DARMA HENWA Tbk

PENGUMUMAN RINGKASAN RISALAH RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM TAHUNAN PT DARMA HENWA Tbk

PT Pelayaran Tempuran Emas Tbk

PEDOMAN DAN TATA TERTIB KERJA DIREKSI

PT FIRST MEDIA Tbk Piagam Dewan Komisaris

PIAGAM DIREKSI PT SINAR MAS AGRO RESOURCES AND TECHNOLOGY Tbk.

PIAGAM DIREKSI. Piagam ini diterbitkan untuk menjadi panduan Direksi dan anggotanya dalam mengelola dan menjalankan Perseroan. A.

PEDOMAN DAN TATA TERTIB KERJA DEWAN KOMISARIS

PEDOMAN DAN TATA TERTIB KERJA DIREKSI

Pedoman Komite Nominasi dan Remunerasi. PT Astra International Tbk

Piagam Direksi. PT Link Net Tbk ( Perseroan )

Pedoman Direksi. PT Astra International Tbk

PIAGAM DEWAN KOMISARIS PT SINAR MAS AGRO RESOURCES AND TECHNOLOGY Tbk.

PT LIPPO KARAWACI Tbk Piagam Dewan Komisaris

PIAGAM DIREKSI & DEWAN KOMISARIS. PT UNGGUL INDAH CAHAYA Tbk.

PEDOMAN DEWAN KOMISARIS PT SOECHI LINES Tbk.

PEDOMAN DAN TATA TERTIB KERJA DIREKSI PT MANDOM INDONESIA Tbk

Pedoman Dewan Komisaris. PT Astra International Tbk

PEDOMAN DEWAN DIREKSI PT ENSEVAL PUTERA MEGATRADING TBK

Komite Nominasi dan Remunerasi mempunyai tugas dan tanggung jawab:

Piagam Dewan Komisaris. PT Link Net Tbk ( Perseroan )

PIAGAM KOMISARIS. A. Organisasi, Komposisi dan Keanggotaan

PEDOMAN DAN TATA TERTIB KERJA DIREKSI

PEDOMAN DAN TATA TERTIB KERJA DEWAN KOMISARIS. PT Mandom. Indonesia

PT LIPPO KARAWACI Tbk Piagam Direksi

PEDOMAN PERILAKU Code of Conduct KEBIJAKAN

Pedoman Kerja. Dewan Komisaris. & Direksi. PT Prodia Widyahusada Tbk. Revisi: 00

PEDOMAN DAN TATA TERTIB KERJA DIREKSI. PT Mandom Indonesia

PEDOMAN KERJA DIREKSI PT METROPOLITAN LAND TBK

PT FIRST MEDIA Tbk Piagam Direksi

PEDOMAN DAN KODE ETIK DIREKSI PT TRIKOMSEL OKE Tbk.

PIAGAM DIREKSI PT DUTA INTIDAYA, TBK.

T Darma Henwa Tbk. PT Darma Henwa Tbk. Bertindak dengan Penuh Integritas

PT Atlas Resources Tbk. Piagam Dewan Komisaris

PEDOMAN DAN KODE ETIK DIREKSI

PT LIPPO CIKARANG Tbk. Piagam Dewan Komisaris

Pedoman Komite Nominasi dan Remunerasi

PEDOMAN DAN KODE ETIK DIREKSI DAN DEWAN KOMISARIS PT NUSANTARA PELABUHAN HANDAL Tbk.

Pedoman Direksi. PT Acset Indonusa Tbk

PEDOMAN DIREKSI DAN DEWAN KOMISARIS PT EMDEKI UTAMA Tbk

PEDOMAN KERJA DIREKSI PT INTERMEDIA CAPITAL Tbk. ("Perusahaan")

SALINAN PERATURAN OTORITAS JASA KEUANGAN NOMOR 33 /POJK.04/2014 TENTANG DIREKSI DAN DEWAN KOMISARIS EMITEN ATAU PERUSAHAAN PUBLIK

PEDOMAN DAN TATA TERTIB KERJA DEWAN KOMISARIS

PT LIPPO KARAWACI Tbk. Piagam Komite Nominasi dan Remunerasi

PEDOMAN DIREKSI DAN KOMISARIS PERSEROAN

PIAGAM DEWAN KOMISARIS dan DIREKSI

PIAGAM KOMITE NOMINASI DAN REMUNERASI PT SILOAM INTERNATIONAL HOSPITALS TBK. BAB I PENDAHULUAN PASAL 1 DEFINISI

Pedoman dan Tata Tertib Kerja Dewan Komisaris

PIAGAM DIREKSI PT SILOAM INTERNATIONAL HOSPITALS TBK. BAB I PENDAHULUAN. Pasal 1 Definisi

PEDOMAN DAN TATA TERTIB KERJA DEWAN KOMISARIS PT MULTIFILING MITRA INDONESIA Tbk ( Perseroan )

PEDOMAN KERJA DEWAN KOMISARIS

Pedoman Kerja Dewan Komisaris dan Direksi PT Nusa Raya Cipta Tbk PEDOMAN KERJA DEWAN KOMISARIS DAN DIREKSI

RANCANGAN PERATURAN OTORITAS JASA KEUANGAN NOMOR.../POJK.../20...

PIAGAM DEWAN KOMISARIS PT TIRTA MAHAKAM RESOURCES Tbk

PEDOMAN DAN TATA TERTIB KERJA DEWAN KOMISARIS PT Matahari Department Store Tbk ( Perseroan )

Pedoman Direksi PT Austindo Nusantara Jaya Tbk.

PEDOMAN DAN TATA TERTIB KERJA DIREKSI PT MULTIFILING MITRA INDONESIA Tbk ( Perseroan )

PEDOMAN KERJA DAN KODE ETIK DIREKSI DAN DEWAN KOMISARIS

PT AKBAR INDO MAKMUR STIMEC TBK. PIAGAM DIREKSI

PIAGAM DEWAN KOMISARIS PT SILOAM INTERNATIONAL HOSPITALS TBK. BAB I PENDAHULUAN. Pasal 1 Definisi

SURAT KEPUTUSAN BERSAMA DEWAN KOMISARIS PT BANK TABUNGAN NEGARA (PERSERO)

Pedoman Dewan Komisaris. PT United Tractors Tbk

PIAGAM KOMITE NOMINASI DAN REMUNERASI PT Wahana Ottomitra Multiartha, Tbk. DITETAPKAN TANGGAL 16 NOVEMBER 2017 OLEH DEWAN KOMISARIS PERSEROAN

PASAL 1 NAMA DAN TEMPAT KEDUDUKAN Ayat (1) s/d (2): Tidak ada perubahan. PASAL 2 JANGKA WAKTU BERDIRINYA PERSEROAN Tidak ada perubahan

PEDOMAN DAN TATA TERTIB KERJA DEWAN KOMISARIS PT MANDOM INDONESIA TBK PASAL 1 DASAR DAN TUJUAN

Pedoman Direksi. PT United Tractors Tbk

PEDOMAN KERJA DEWAN KOMISARIS DAN DIREKSI

PT AKBAR INDO MAKMUR STIMEC TBK. PIAGAM DEWAN KOMISARIS

PEDOMAN KERJA DIREKSI

PENJELASAN ATAS PERATURAN OTORITAS JASA KEUANGAN NOMOR 33/POJK.04/2014 TENTANG DIREKSI DAN DEWAN KOMISARIS EMITEN ATAU PERUSAHAAN PUBLIK

PEDOMAN DAN TATA TERTIB KERJA KOMITE NOMINASI DAN REMUNERASI

PEDOMAN KERJA DIREKSI

Pedoman dan Tata Tertib Kerja Direksi

PT. BANK CENTRAL ASIA, Tbk. PIAGAM KOMITE AUDIT (AUDIT COMMITTE CHARTER)

CHARTER DEWAN DIREKSI

PEDOMAN DAN KODE ETIK DEWAN KOMISARIS PT TRIKOMSEL OKE Tbk.

PEDOMAN DAN KODE ETIK DEWAN KOMISARIS A. LANDASAN HUKUM

PIAGAM KOMITE NOMINASI DAN REMUNERASI (NOMINATION AND REMUNERATION COMMITTE) PT WIJAYA KARYA BETON Tbk.

PEDOMAN DAN TATA TERTIB KERJA DEWAN KOMISARIS

PT. Indo-Rama Synthetics Tbk ( Perseroan ) Pedoman Dewan Komisaris

BANK BUKOPIN. Dewan Komisaris serta sebagai upaya untuk mendorong terselenggaranya pelaksanaan Good Corporate Governance (GCG)

KOMITE REMUNERASI DAN NOMINASI ( PIAGAM KOMITE REMUNERASI DAN NOMINASI )

PEDOMAN DAN TATA TERTIB DIREKSI PT BPR MANDIRI ARTHA ABADI

PEDOMAN DAN TATA TERTIB KERJA DIREKSI PT Matahari Department Store Tbk ( Perseroan )

PEDOMAN KOMITE NOMINASI DAN REMUNERASI PT UNILEVER INDONESIA TBK

SALINAN PERATURAN OTORITAS JASA KEUANGAN NOMOR 32 /POJK.04/2014 TENTANG RENCANA DAN PENYELENGGARAAN RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM PERUSAHAAN TERBUKA

2 2. Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 106, Tambahan Lembaran Negara R

PERATURAN PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA NOMOR 41 TAHUN 2008 TENTANG PERUSAHAAN UMUM (PERUM) JAMINAN KREDIT INDONESIA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

SALINAN PERATURAN OTORITAS JASA KEUANGAN NOMOR 34/POJK.04/2014 TENTANG KOMITE NOMINASI DAN REMUNERASI EMITEN ATAU PERUSAHAAN PUBLIK

PEDOMAN KERJA DIREKSI PT TOWER BERSAMA INFRASTRUCTURE Tbk. ( Pedoman Kerja Direksi )

DAFTAR ISI. C. Rangkap Jabatan... 16

SEMULA ANGGARAN DASAR PT. BANK VICTORIA INTERNATIONAL, Tbk.

PEDOMAN KOMITE NOMINASI & REMUNERASI PT TOTAL BANGUN PERSADA TBK

PEDOMAN KERJA DEWAN KOMISARIS PT TOWER BERSAMA INFRASTRUCTURE Tbk. ( Pedoman Kerja Dewan Komisaris )

Deskripsi Tugas, Tanggung Jawab Dan Wewenang. Pedoman dan Tata Tertib Kerja Dewan Komisaris

RENCANA PENYESUAIAN ANGGARAN DASAR PT BANK DANAMON INDONESIA, TBK. DENGAN PERATURAN POJK NOMOR 32/ POJK.04/2014 DAN NOMOR 33/ POJK.

PIAGAM KOMITE MANAJEMEN RISIKO

Transkripsi:

PT Darma Henwa Tbk Pedoman Tentang Fungsi dan Peran Direksi Sesuai dengan Prinsip-prinsip Good Corporate Governance

DAFTAR ISI LEMBAR PENGESAHAN.. 3 BAB I PENDAHULUAN.. 5 1. Latar Belakang. 5 2. Misi dan Visi.. 5 BAB II STRUKTUR ORGANISASI DAN MASA JABATAN 6 1. Pengangkatan dan Pemberhentian.. 6 2. Kedudukan dalam Organisasi 6 3. Organisasi Direksi. 6 a. Struktur Keanggotaan Direksi. 6 b. Masa Jabatan. 6 BAB III PERAN, WEWENANG, KEWAJIBAN, DAN TANGGUNG JAWAB. 7 1. Peran, Wewenang, Kewajiban, dan Tanggung Jawab.. 7 2. Rapat Direksi. 8 a. Jadwal Rapat. 8 b. Tata Cara Rapat.. 8 c. Risalah Rapat... 8 d. Rapat Gabungan. 8 3. Pelaporan. 9 4. Peningkatan dan Pemutakhiran Pengetahuan.. 9 BAB IV PENUTUP.. 10 2 P T D a r m a H e n w a T b k

LEMBAR PENGESAHAN PIAGAM DIREKSI Dengan rahmat Tuhan yang Maha Esa, pada hari ini,.tanggal, telah ditetapkan Piagam Direksi PT Darma Henwa Tbk. Piagam Direksi ini merupakan acuan bagi pelaksanaan kegiatan Direksi PT Darma Henwa Tbk sesuai dengan Anggaran Dasar dan peraturan perundangan yang berlaku. DEWAN KOMISARIS PT DARMA HENWA TBK Suadi Atma Presiden Komisaris Ricardo Gelael Komisaris Gories Mere Komisaris Endang Ruchijat Komisaris Kanaka Puradiredja Komisaris Independen Hannibal S. Anwar Komisaris Independen 3 P T D a r m a H e n w a T b k

DIREKSI PT DARMA HENWA TBK Wachjudi Martono Presiden Direktur Thekepat Gopal Sridhar Direktur Ivi Sumarna Suryana Direktur Djajeng Pristiwan Andalaswanto Direktur Independen 4 P T D a r m a H e n w a T b k

BAB I PENDAHULUAN 1. Latar Belakang Direksi mempunyai peran yang sangat penting dalam menjalankan kepengurusan Perusahaan. Untuk itu diperlukan suatu Piagam Direksi yang dapat dipergunakan sebagai pedoman bagi Direksi dalam melaksanakan peran, wewenang, dan tanggung jawabnya. Dengan adanya piagam ini, Direksi dapat bertindak sesuai dengan prinsip-prinsip Good Corporate Governance (GCG) yang dapat menegaskan dan memberikan teladan atas pelaksanaan etika, nilainilai Perusahaan dan peraturan perundangan yang berlaku kepada seluruh insan Darma Henwa dan pihak-pihak lainnya yang terkait. 2. Misi dan Visi Sesuai dengan misi dan visi Perusahaan, Direksi menetapkan misi dan visinya sebagai berikut: Misi Memimpin pelaksanaan misi dan perwujudan visi Perusahaan untuk melipatgandakan kekayaan melalui pemerolehan laba yang sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku. Visi Menjadi organ Perusahaan yang bernilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dalam melaksanakan misi dan mewujudkan visi Perusahaan. 5 P T D a r m a H e n w a T b k

BAB II STRUKTUR ORGANISASI DAN MASA JABATAN 1. Pengangkatan dan Pemberhentian Anggota Direksi diangkat dan diberhentikan oleh Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS). 2. Kedudukan dalam Organisasi Direksi merupakan organ Perusahaan yang berperan dan bertanggung jawab secara kolegial dalam kepengurusan Perusahaan. Setiap Direktur dapat mengambil keputusan sesuai dengan peran dan kewenangannya masing-masing namun keputusan tersebut menjadi tanggung jawab Direksi secara keseluruhan. Direksi bersama-sama dengan Dewan Komisaris melaporkan pelaksanaan peran kepengurusan dan peran pengawasannya masing-masing kepada RUPS. 3. Organisasi Direksi a. Struktur Keanggotaan Direksi 1) Struktur keanggotaan Direksi disesuaikan dengan kebutuhan Perusahaan yang setidaktidaknya terdiri dari: a) Satu orang Presiden Direktur; b) Satu orang Wakil Presiden Direktur, jika diperlukan, sedangkan; c) Anggota Direksi lainnya banyaknya disesuaikan dengan kebutuhan Perusahaan. 2) Sekurang-kurangnya satu dari anggota Direksi adalah Direktur Independen. Direktur Independen harus memenuhi persyaratan umum anggota Direksi sesuai dengan Peraturan Perusahaan, peraturan perundangan yang berlaku, dan tidak mempunyai hubungan afiliasi dengan pemegang saham utama, anggota Dewan Komisaris dan anggota Direksi. b. Masa Jabatan Masa jabatan anggota Direksi Perusahaan adalah sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku dan Anggaran Dasar Perusahaan. 6 P T D a r m a H e n w a T b k

BAB III PERAN, WEWENANG, KEWAJIBAN, DAN TANGGUNG JAWAB 1. Peran, Wewenang, Kewajiban, dan Tanggung Jawab Direksi sebagai organ Perusahaan berperan dan bertanggung jawab secara kolegial dalam kepengurusan Perusahaan untuk menghasilkan laba dan menjaga kelangsungan usaha Perusahaan serta mewujudkan visi Perusahaan. Pelaksanaan peran ini dipertanggungjawabkan kepada RUPS melalui laporan Direksi. Direksi bertugas menjalankan dan bertanggung jawab atas kepengurusan Perusahaan sesuai dengan maksud dan tujuan Perusahaan, dengan itikad baik, penuh tanggung jawab dan kehatihatian. Kepengurusan tersebut terutama meliputi: a. Merumuskan dan menetapkan misi, visi, dan nilai-nilai Perusahaan; b. Memilih dan menetapkan strategi dalam mewujudkan visi Perusahaan; c. Menerjemahkan misi, visi, dan nilai-nilai dan strategi Perusahaan ke dalam action plans jangka panjang dan jangka pendek; d. Mewujudkan action plans ke dalam aktivitas nyata dan memantau implementasinya. Dalam melaksanakan peran kepengurusannya Direksi berwenang untuk: a. Mewakili Perusahaan dalam hubungannya dengan pihak ketiga; b. Menjalankan segala tindakan terkait dengan kepemilikan atas aset Perusahaan dengan pembatasan-pembatasan seperti yang diatur dalam Anggaran Dasar Perusahaan, yang terdiri dari; 1) Meminjam dan meminjamkan uang yang nilainya USD1,000,000 atau kurang; 2) Mengalihkan, melepaskan hak atau menjadikan jaminan utang yang nilainya USD1,000,000 atau kurang; 3) Menjaminkan aset tetap dan aset-aset lainnya yang nilainya USD1,000,000 atau kurang; 4) Melakukan penyertaan dan pelepasan modal dan/atau mendirikan suatu usaha baru yang nilainya USD1,000,000 atau kurang; Jika nilai transaksi butir b1) sampai dengan b4) yang tersebut di atas melebihi USD1,000,000 diperlukan persetujuan Dewan Komisaris; c. Memberi kuasa tertulis kepada karyawan Perusahaan atau kepada orang lain atas nama Perusahaan untuk melakukan perbuatan hukum tertentu sebagaimana yang diuraikan dalam surat kuasa. Dalam melaksanakan peran kepengurusannya Direksi berkewajiban untuk: a. Mendesain dan mengimplementasikan sistem perencanaan strategik untuk mengelola bisnis Perusahaan; b. Mendesain dan menerapkan manajemen risiko Perusahaan; c. Mendesain dan mengoperasikan sistem pengendalian internal; d. Menjalankan tanggung jawab sosial Perusahaan sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku; e. Menyampaikan kepada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan tentang pelaksanaan peran kepengurusannya selama tahun buku yang baru lalu yang dimuat dalam laporan tahunan Perusahaan; f. Menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa yang sesuai dengan ketentuan Anggaran Dasar Perusahaan. 7 P T D a r m a H e n w a T b k

Tanggung jawab Renteng Dalam melaksanakan peran kepengurusannya, Direksi bertanggung jawab secara tanggung renteng atas kerugian yang disebabkan oleh kesalahan atau kelalaian anggota Direksi, kecuali anggota Direksi tersebut dapat membuktikan bahwa: a. Kerugian tersebut bukan karena kesalahan atau kelalaiannya; b. Tidak mempunyai benturan kepentingan baik langsung maupun tidak langsung atas tindakan pengurusan yang mengakibatkan kerugian, dan; c. Telah mengambil tindakan untuk mencegah timbul atau berlanjutnya kerugian tersebut. 2. Rapat Direksi a. Jadwal Rapat Dalam melaksanakan peran kepengurusannya, Direksi mengadakan rapat dengan ketentuan sebagai berikut: 1) Rapat dilakukan secara berkala sekurang-kurangnya satu kali dalam satu bulan dengan dihadiri oleh mayoritas anggota; 2) Selain daripada itu rapat juga dapat dilaksanakan setiap saat jika dipandang perlu: a) Oleh seorang atau lebih anggota Direksi yang disampaikan secara tertulis, atau; b) Atas permintaan tertulis dari satu orang atau lebih pemegang saham yang bersamasama mewakili satu per sepuluh atau lebih dari jumlah seluruh saham dengan hak suara. b. Tata Cara Rapat Rapat diselenggarakan dengan tata cara sebagai berikut: 1) Panggilan rapat dilakukan oleh Presiden Direktur atau yang diberi kuasa olehnya; 2) Panggilan rapat harus mencantumkan acara, tanggal, waktu dan tempat rapat; 3) Rapat diadakan di tempat kedudukan Perusahaan atau tempat kegiatan usaha Perusahaan; 4) Rapat dipimpin oleh Presiden Direktur. Apabila Presiden Direktur tidak dapat hadir atau berhalangan, rapat dipimpin oleh seorang anggota Direksi yang dipilih diantara anggota Direksi yang hadir; 5) Seorang anggota Direksi dapat diwakili dalam rapat hanya oleh anggota Direksi lainnya berdasarkan surat kuasa; 6) Rapat adalah sah dan berhak mengambil keputusan yang mengikat apabila lebih dari satu per dua dari jumlah anggota Direksi hadir atau diwakili dalam rapat; 7) Keputusan rapat diambil berdasarkan musyawarah untuk mufakat. Apabila tidak tercapai mufakat keputusan diambil dengan pemungutan suara. Apabila suara yang setuju dan yang tidak setuju berimbang, keputusan ditentukan oleh ketua rapat; 8) Direksi dapat juga mengambil keputusan yang sah tanpa mengadakan rapat, dengan ketentuan bahwa semua anggota Direksi telah diberitahu secara tertulis mengenai keputusan yang akan diambil yang memerlukan persetujuan tertulis lebih dari satu per dua dari jumlah anggota Direksi; c. Risalah Rapat Risalah rapat dibuat secara tertulis dan diedarkan kepada seluruh anggota Direksi yang ikut serta untuk disetujui dan ditandatangani. d. Rapat Gabungan Direksi dan Dewan Komisaris berkewajiban untuk mengadakan Rapat Gabungan secara berkala paling sedikit satu kali dalam empat bulan. 8 P T D a r m a H e n w a T b k

3. Pelaporan Dalam menjalankan peran kepengurusan Perusahaan, Direksi berkewajiban untuk melaporkan kepada Perusahaan mengenai kepemilikan sahamnya dan/atau keluarganya pada Perusahaan dan perusahaan lain. 4. Peningkatan dan Pemutakhiran Pengetahuan Untuk meningkatkan fungsi dan peran Direksi, anggota Direksi berkewajiban untuk menambah dan memutakhirkan pengetahuannya atas beban Perusahaan. 9 P T D a r m a H e n w a T b k

BAB IV PENUTUP Masa Berlaku dan Evaluasi Piagam ini berlaku efektif sejak tanggal 2015 dan dievaluasi secara berkala untuk disempurnakan. Apabila ketentuan dalam piagam ini tidak sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku, yang berlaku adalah ketentuan dalam peraturan perundangan. Piagam yang asli didokumentasikan di Sekretaris Perusahaan. 10 P T D a r m a H e n w a T b k