UJI EFEK EKSTRAK ETANOL DAUN TAPAK DARA (Catharantus roseus L) TERHADAP KADAR KOLESTEROL TOTAL DARAH MENCIT PUTIH JANTAN

dokumen-dokumen yang mirip
EFEK INFUS DAUN SELEDRI (Apium graviolens L.) TERHADAP KADAR KOLESTEROL

EFEKTIVITAS EKSTRAK ETANOL DAUN TAPAK DARA (Catharantus roseus L ) SEBAGAI PENURUN KADAR KOLESTEROL TERHADAP TIKUS PUTIH JANTAN galur Sprague Dawley

I PENDAHULUAN. banyak peternakan yang mengembangkan budidaya puyuh dalam pemenuhan produksi

BAB I PENDAHULUAN. Universitas Kristen Maranatha

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian tentang pengaruh pemberian ekstrak biji jintan hitam (Nigella

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB III METODE PENELITIAN

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK ETANOL DAUN TAPAK LIMAN (Elephantopus scaber L.) TERHADAP KADAR LDL (LOW DENSITY LIPOPROTEIN) DARAH MENCIT PUTIH JANTAN

BAB I PENDAHULUAN. Hampir setiap orang yang tinggal di negara maju maupun negara berkembang

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Penelitian R. Mia Ersa Puspa Endah, 2015

BAB III BAHAN DAN CARA KERJA. Departemen Farmasi FMIPA UI dari Januari 2008 hingga Mei 2008.

Prosiding Seminar Nasional dan Workshop Perkembangan Terkini Sains Farmasi dan Klinik IV tahun 2014

BAB III METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN

BAB I PENDAHULUAN. Usaha pemerintah dan pihak swasta untuk meningkatkan keadaan gizi

Kolesterol selain diperoleh dari makanan, juga diproduksi di hati dari lemak jenuh. Jadi, penurunan kadar kolesterol serum dapat dicapai dengan

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB 3 METODE PENELITIAN

BAB I PENDAHULUAN. hal dasar dalam kehidupan untuk menunjang semua aktivitas mahkluk hidup. Kesehatan

BAB III METODE PENELITIAN

BAB I PENDAHULUAN. menyukai makanan siap saji yang memiliki kandungan gizi yang tidak seimbang.

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian tentang pengaruh pemberian ekstrak daun sirsak (Annona

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian yang dilakukan bersifat eksperimental dengan rancangan penelitian

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

UJI TOKSISITAS SUB KRONIS DARI EKSTRAK ETANOL DAUN SIRSAK (Annona muricata.l) TERHADAP HATI DAN GINJAL PADA MENCIT PUTIH

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian tentang pengaruh pemberian ekstrak buah jambu biji (Psidium guajava)

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian tentang pengaruh pemberian ekstrak etanol daun sirsak (Annona

METODE PENELITIAN. test design. Pretest adalah pengukuran kadar kolesterol total darah

III. METODOLOGI PENELITIAN. Hewan penelitian adalah tikus jantan galur wistar (Rattus Norvegicus), umur

BAB III BAHAN DAN CARA KERJA. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Farmakologi. Departemen Farmasi FMIPA UI Depok selama tiga bulan dari Februari

BAB I PENDAHULUAN. Secara global, prevalensi penderita diabetes melitus di Indonesia

BAB I PENDAHULUAN. terjadinya penyempitan, penyumbatan, atau kelainan pembuluh nadi

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Eva Anriani Lubis, 2013

PERBAIKAN KADAR LIPID DARAH PADA MENCIT

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang

Efek Ekstrak Etanol Biji Rambutan (Nephelium Lappaceum L.) dalam Menurunkan Kadar Glukosa Darah Puasa Mencit Model Diabet

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Penelitian

Lampiran 1 Rekomendasi persetujuan etik penelitian kesehatan

BAB III BAHAN DAN CARA KERJA

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental yang menggunakan

III. METODOLOGI PENELITIAN. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental, yaitu suatu metode

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

ABSTRAK. EFEK EKSTRAK ETANOL DAUN KEMUNING (Murraya paniculata (L.) Jack) TERHADAP KADAR TRIGLISERIDA TIKUS WISTAR JANTAN

diteliti untuk melihat kandungan kimia dan khasiat dari tanaman tersebut. Tanaman yang digunakan sebagai antidiabetes diantaranya daun tapak dara

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

III. METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juni - Juli 2015 di Laboratorium Zoologi

BAB III METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian pengaruh ekstrak etanol daun sirsak (Annona muricata L.)

BAB III METODE PENELITIAN. penelitian post test only controlled group design. Universitas Lampung dalam periode Oktober November 2014.

HASIL DAN PEMBAHASAN Hasil Ekstraksi dan Penapisan Fitokimia

BAB III METODE PENELITIAN. laboratorik dengan rancangan penelitian pretest and posttest with control

BAB I PENDAHULUAN. peningkatan prevalensi penyakit kardiovaskular dan berakibat kematian. 1

BAB I PENDAHULUAN. terutama di masyarakat kota-kota besar di Indonesia menjadi penyebab

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

I. PENDAHULUAN. sekaligus sebagai upaya memelihara kesehatan dan kebugaran. Latihan

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. 2014). Penyakit metabolik dan degeneratif saat ini tidak hanya menyerang usia lanjut,

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian ini adalah penelitian di bidang ilmu Gizi Klinik, Farmakologi,

Penyakit diabetes mellitus digolongkan menjadi dua yaitu diabetes tipe I dan diabetes tipe II, yang mana pada dasarnya diabetes tipe I disebabkan

HASIL DAN PEMBAHASAN. Gambar 6. Kondisi Kandang Penelitian

UJI AKTIVITAS EKSTRAK DAUN SEPAT (Mitragyna speciosa) TERHADAP PENURUNAN KADAR GLUKOSA DARAH MENCIT (Mus Musculus)

BAB III METODE PENELITIAN

Bab IV Hasil dan Pembahasan

I. PENDAHULUAN. penyakit jantung koroner (Rahayu, 2005). Hiperkolesterolemia adalah suatu

BAB I PENDAHULUAN. terdiri dari kolesterol total, trigliserida (TG), Low Density Lipoprotein (LDL) dan

BAB IV METODE PENELITIAN. Penelitian ini adalah penelitian di bidang Farmakologi, Farmasi, dan

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. yang dihadapi oleh masyarakat indonesia dalam 10 tahun belakangan ini. Hal

ABSTRAK. EFEK EKSTRAK ETANOL DAUN JAMBU BIJI (Psidium guajava Linn.) DALAM MENURUNKAN KADAR TRIGLISERIDA TIKUS WISTAR JANTAN

UJI EFEKTIVITAS EKSTRAK ETANOL DAUN KELOR (MORINGA OLEIFERA L) TERHADAP PENURUNAN KADAR KOLESTEROL DARAH PADA MENCIT (MUS MUSCULUS) JANTAN

Kata kunci: Kolesterol LDL, kolesterol HDL, daun jambu biji (Psidium guajava Linn.), tikus wistar

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian yang dilakukan bersifat eksperimental dengan rancangan penelitian

BAB IV METODE PENELITIAN

PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK ETANOL DAUN PATIKAN KEBO (Euphorbia hirta L.) TERHADAP KADAR LDL PADA MENCIT PUTIH JANTAN ABSTRACT ABSTRAK

5. Rancangan perlakuan hewan uji.. 6. Metode Analisa Kadar HDL dan LDL C. Analisis Hasil...

BAB I PENDAHULUAN. Asam urat merupakan senyawa kimia hasil akhir dari metabolisme nucleic

Mitos dan Fakta Kolesterol

Lampiran 2. Gambar Hasil Makroskopik. Universitas Sumatera Utara

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. I.1 Latar Belakang. Dislipidemia adalah kelainan metabolisme lemak. yang ditandai peningkatan salah satu atau lebih dari

BAB I PENDAHULUAN. mengidap penyakit ini, baik kaya, miskin, muda, ataupun tua (Hembing, 2004).

ABSTRAK. PENGARUH EKSTRAK ETANOL DAUN JAMBU BIJI (Psidium guajava Linn.) TERHADAP KADAR KOLESTEROL TOTAL TIKUS Wistar JANTAN

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. timbul dapat berupa peningkatan dari kadar kolesterol total, kadar low density

I. PENDAHULUAN. semakin meningkat. Prevalensi DM global pada tahun 2012 adalah 371 juta dan

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang

BAB III METODE PENELITIAN

Jurnal Pengajaran MIPA, Vol. 12 No. 2 Desember 2008

UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK DAUN SIRIH HITAM (Piper sp.) TERHADAP DPPH (1,1-DIPHENYL-2-PICRYL HYDRAZYL) ABSTRAK

ABSTRAK ABSTRACT KATA PENGANTAR

BAB III METODE PENELITIAN. (RAL). Perlakuan dikelompokkan menjadi 7 kelompok dengan 5 kali ulangan.

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. Objek atau bahan penelitian ini adalah daging buah paria (Momordica

INTISARI UJI AKTIVITAS ANTIKOLESTEROL EKSTRAK ETANOL DAUN SIRSAK

Transkripsi:

UJI EFEK EKSTRAK ETANOL DAUN TAPAK DARA (Catharantus roseus L) TERHADAP KADAR KOLESTEROL TOTAL DARAH MENCIT PUTIH JANTAN Surya Dharma*, Detri Cory Fitri D**, Eka Fitrianda** *Fakultas farmasi Universitas Andalas Padang **Sekolah Tinggi Farmasi Indonesia ABSTRACT The research had been done to investigate the influence of ethanolic extract of Catharantus roseus L on decreasing amount of total blood cholesterol on mice. The amount of total blood cholesterol was optimided by giving high cholesterol diet (HCD), PTU tablet and chicken bile for 30 days. The ethanolic extract of Catharantus roseus L was given daily in dispersed form of Na CMC 0,5% with various doses of 30, 100,and 300 mg/kg WB of mice. Amount of total blood cholesterol of mice was measured at the 10 th, 20 th, and 30 th day by using enzimatical method with Spektrofotometer Microlab. The result showed that ethanolic extract of Catharantus roseus L leaves at three variety doses of 30, 100, and 300 mg/kg WB could decrease amount of total blood cholesterol of mice significantly (P<0,05). Keywords : total cholesterol, Catharantus roseus, female albino mice Tanaman tapak dara (Catharantus roseus L) umumnya ditanam sebagai tanaman hias dan merupakan jenis tanaman yang dapat tumbuh di tempat terbuka atau terlindung pada bermacam-macam iklim, ditemukan dari dataran rendah sampai ketingggian 800 diatas permukaan laut. Tanaman ini mengandung flavonoid, saponin, tanin, dan berbagai macam alkaloid seperti alkaloid vinblastin, vinkristin, dan leurosidin. Tapak dara (Catharantus roseus L) adalah salah satu dari sekian banyak tanaman yang telah dimanfaatkan sebagai obat. Secara tradisional telah digunakan untuk pengobatan penyakit malaria, sembelit, diuretika, diabetes melitus, hipertensi dan hiperkolesterol (Dalimartha, 2008; Depkes, 1995; Ganiswara, 1995; Champe, 2010). Kolesterol adalah salah satu lipid plasma yang utama dibutuhkan tubuh karena merupakan komponen struktural membran sel dan bahan awal pembentukan asam PENDAHULUAN 311 empedu serta hormon steroid. Senyawa ini diperoleh tubuh dari kolesterol yang terdapat dalam makanan dan dari biosintesis dalam tubuh terutama di hati. Sumber pembentukkan kolesterol adalah asetil-koa yang dapat berasal dari senyawa karbohidrat (glukosa) dan lemak, terutama asam lemak jenuh. Menurut Murray (1997), kolesterol seperti halnya juga lipid plasma lainnya ditranspor dalam bentuk lipoprotein, terutama Low Density Lypoprotein (LDL), dan Hight Density Lypoprotein (HDL). LDL merupakan lipoprotein utama pembawa kolesterol dalam plasma, mengandung ± 50% kolesterol dan berfungsi mengangkut kolesterol dari darah ke jaringan parifer. Kadar LDL dapat meningkat bila pemasukan kolesterol ke dalam tubuh tinggi, karena sebagian besar kolesterol darah berada dalam bentuk LDL,. sedangkan HDL adalah lipoprotein yang mempunyai densitas lebih tinggi dari LDL karena komponen proteinnya lebih besar ± 50% dari pada trigliserida dan

kolesterolnya. HDL berperan sebagai pembawa kolesterol dari jaringan perifer ke hati untuk selanjutnya di buang ke dalam empedu dan diekskresikan melalui feses. HDL sering disebut sebagai faktor pelindung dan homeostasis sirkulasi kolesterol dalam tubuh (Murray,1997, Kamaludin,1993,Katzung,2010). Apabila terjadi peningkatkan kadar kolesterol darah yang tidak diikuti oleh pengeluaran yang seimbang maka akan terjadi penumpukan senyawa ini pada dinding pembuluh darah, dimana lama kelamaan akan menimbulkan penyempitan pembuluh darah tersebut. Jika hal ini terjadi pada pembuluh darah koroner, maka akan mengganggu suplai darah ke otot jantung yang dapat mengganggu fungsi jantung. Gangguan fungsi jantung dapat menimbulkan penyakit jantung koroner yang merupakan penyebab kematian utama di dunia, termasuk Indonesia (Rifdah, 2012, Goodman, 2007, Guyton, 2007) Berdasarkan hal-hal tersebut diatas penelitian ini dilakukan pengujian untuk mengetahui sejauh mana pengaruh pemberian ekstrak etanol daun tapak dara (Catharantus roseus L) terhadap kadar kolesterol total darah mencit putih jantan dengan pemberian campuran makanan lemak tinggi (MLT). METODE PENELITIAN Bahan-Bahan Bahan yang digunakan adalah daun tapak dara (Catharantus roseus L) segar, etanol 96%, Natrium (Chlor Metyl Cellulose (Na CMC), Makanan Lemak Tinggi (MLT), cairan empedu ayam 2%, propil Tio Urasil (PTU) 1%, dan larutan pereaksi kolesterol. Alat-Alat Alat yang digunakan adalah botol maserasi, timbangan analitik, kandang mencit, timbangan hewan, spektrofotometer Mikrolab, sentrifuge, tabung sentrifuge, pipet mikro, gelas ukur, sonde, tisue, silet, rotary evaporator, lumpang dan stamfer. Prosedur penelitian Pada penelitian ini digunakan dosis 30, 100, dan 300 mg/kg BB. Sediaan uji dibuat dengan cara disuspensikan ekstrak etanol daun tapak dara dengan Na CMC 0.5 %. Pemberian perlakuan pada hewan percobaan Hewan percobaan yang telah dikelompokkan menjadi 5 kelompok masing masing diperlakukan sebagai berikut: Kelompok I : Adalah kelompok kontrol yang hanya diberikan makanan standar saja (kontrol negatif) Kelompok II : Diberikan makanan Lemak Tinggi (MLT), cairan empedu, dan PTU. Kelompok III : Diberikan MLT, cairan empedu, dan PTU + ekstrak etanol daun tapak dara dosis 30 mg/kgbb Kelompok IV : Diberikan MLT, cairan empedu, dan PTU + ekstrak dosis 100 mg/kg BB Kelompok V : Diberikan MLT, cairan empedu, dan PTU + ekstrak dosis 300 mg/kg BB Pemberian campuran MLT dan ekstrak etanol daun tapak dara sekali sehari per oral menggunakan sonde, selama 29 hari. Pengukuran kadar kolesterol total darah Metode pengukuran yang akan digunakan adalah metoda enzimatis, dengan periode pengukuran setiap 10 hari dengan cara sebagai berikut : Darah diambil dengan cara memotong pembuluh darah leher mencit dan ditampung dalam tabung sentrifus sebanyak 2 ml. Darah tersebut didiamkan selama ± 20 menit dan disentrifus selama 15 menit pada kecepatan 3000 rpm diperoleh serum. Serum dipipet 312

sebanyak 10 µl dimasukkan dalam tabung reaksi, kemudian ditambahkan larutan pereaksi kolesterol sebanyak 1000µl lalu dicampurkan. Diukur kadarnya dengan spektrofotometer viseble dengan panjang gelombang 520 nm. Analisa Data Analisa data dilakukan dengan menggunakan ANOVA dua arah dan dilanjutkan dengan uji jarak berganda Duncan. HASIL DAN DISKUSI Sebelum penelitian dilaksanakan, sebelumnya mencit yang digunakan diaklimatisasi selama 7 hari. Proses ini bertujuan untuk membiasakan mencit pada kondisi percobaan dan menentukan kelayakan mencit yang digunakan. Dimana mencit yang digunakan tidak mengalami penurunan berat badan lebih dari 10% selama aklimatisasi. Selama aklimatisasi maupun pada saat perlakuan, mencit diberi makanan standar dan minum yang cukup. Untuk pengoptimalan kadar kolesterol total mencit diberikan cairan empedu ayam 2% dan PTU 1% dan MLT MLT yang digunakan merupakan campuran lemak daging sapi dengan minyak goreng dengan perbandingan 1 : 5 yang terbukti dapat meningkatkan kadar kolesterol darah secara signifikan setelah pemberian 10 hari. Perbandingan ini digunakan karena menghasilkan MLT dengan konsistensi cair dan stabil pada suhu kamar sehingga memudahkan dalam pemberiannya secara per oral menggunakan sonde pada mencit percobaan Dari hasil penelitian diperoleh kadar kolsterol mencit yang cukup beragam tiap kelompok dengan standar deviasi yang beragam pula. Hal ini kemungkinan disebabkan perbedaan kondisi fisik dan fisiologis tiap individu mencit selama penelitian. Penurunan kadar kolesterol tiap perlakuan tidak dapat diamati langsung tiap minggunya karena menggunakan mencit yang berbeda tiap minggunya. Tetapi penurunan kadar kolesterol diamati dengan perbandingan terhadap kontrol positif. Pada pengamatan hari ke-10 kelompok kontrol positif kadar kolesterol totalnya lebih tinggi dari pada kelompok kontrol negatif dan pada kelompok yang diberikan ekstrak etanol daun tapak dara dengan dosis 30, 100 dan 300 mg/kg BB mengalami penurunan kadar kolesterol total jika di bandingkan dengan kontrol positif dengan penurunan persentase secara berturutturut adalah 1,29 %, 6,58 % dan 8,73 % Dimana pada dosis 300 mg/kg BB merupakan persentase yang tinggi dalam penurunan kadar kolesterol total jika dibandingkan dengan kelompok dosis lainnya. Pada pengamatan hari ke-20 kelompok kontrol negatif menunjukan kadar kolesterol total rata-ratanya adalah 112,6 mg/dl, kemudian mengalami peningkatan pada kelompok kontrol positif dan pada kelompok yang diberikan ekstrak etanol daun tapak dara dengan dosis 30, 100 dan 300 mg/kg BB mengalami penurunan kadar kolesterol total jika di bandingkan dengan kontrol positif. Pada pengamatan hari ke-30 kelompok kontrol negatif menunjukan kadar kolesterol total rata-ratanya adalah 115 mg/dl, kemudian mengalami peningkatan pada kelompok kontrol positif yang kadar kolesterol total rata-ratanya adalah 189,2 mg/dl pada kelompok yang diberikan ekstrak etanol daun tapak dara dengan dosis 30, 100 dan 300 mg/kg BB mengalami penurunan kadar kolesterol total jika di bandingkan dengan kontrol positif. Semua data kadar kolesterol total yang diperoleh, kemudian dilakukan uji analisa varian (ANOVA) dua arah dengan SPSS 17.0 for Windows. Hasil analisa menunjukan bahwa faktor perlakuan dosis 313

memberikan pengaruh yang signifikan (p<0,05) terhadap kadar kolesterol total darah mencit putih jantan. Faktor waktu pengukuran (lamanya pemberian sediaan) juga memperlihatkan hasil yang signifikan (p< 0,05) terhadap kadar kolesterol total darah mencit putih jantan. Dari analisa statistik ini juga dapat dilihat bahwa tidak ada ketergantungan faktor hubungan antara dosis dengan lama pemberian (variabel saling bebas, p<0,05). Setelah dilanjutkan dengan uji Duncan s Multiple Range Tests (DMRT), memperlihatkan pengaruh kadar kolesterol total pada dosis 100 mg/kg BB tidak berbeda nyata dengan dosis 300 mg/kg BB, bisa jadi dikarenakan pemberian makan lemak tinggi setiap hari membuat kemampuan ekstrak etanol daun tapak dara tidak mampu lagi untuk menurunkan kadar kolesterol dan terjadinya efek toleransi. ekstrak etanol daun tapak dara pada dosis 100 dan 300 mg/kg BB menunjukan penurunan kadar kolesterol total rata-rata yang baik dan yang memberikan efek penurunan kadar kolesterol total ratarata yang optimal adalah pada hari ke-20. Secara keseluruhan dapat dilihat bahwa semakin besar dosis yang digunakan maka kadar kolesterol total darah mencit rata-ratanya semakin kecil pula jika di bandingkan dengan kontrol positif. Mekanisme penurunan kadar kolesterol oleh daun tapak dara ini diduga mirip resin pengikat garam empedu. Dimana resin mengikat asam empedu dalam saluran cerna dan kemudian dikeluarkan melalui feses. Penurunan asam empedu ini akan meningkatkan produksinya dihati yang mana bahan bakunya (prekusornya) adalah kolesterol sehingga akan meningkatkan pengambilan terhadap kolesterol dalam darah (kadar kolesterol darah akan berkurang) (Ganiswara, 1995). Dari hasil penelitian bahwa pemberian ekstrak etanol daun tapak dara dapat menurunkan kadar kolesterol total darah mencit putih jantan. Sehingga kecenderungan pengendapan kolesterol LDL dalam pembuluh darah dapat dicegah dan kemungkinan terjadinya atherosklerosis dapat dihindari. Kadar kolesterol total (mg/dl) 200 180 160 140 120 100 80 60 40 20 0 Hari ke 10 Hari ke 20 Hari ke 30 Kontrol negatif Kontrol positif Dosis 30 mg/kg BB Dosis 100 mg/kg BB Dosis 300 mg/kg BB Gambar 1. Diagram batang kadar kolesterol total darah mencit putih jantan setelah pemberian ekstrak etanol daun Catharanthus roseus L pada berbagai dosis. 314

KESIMPULAN Dari penelitian yang telah dilakukan mengenai pengaruh ekstrak etanol daun tapak dara terhadap kadar kolesterol total darah mencit putih jantan, maka dapat disimpulkan: 1. Pemberian ekstrak etanol daun tapak dara dengan variasi dosis 30, 100, dan 300 mg/kg BB dapat menurunkan kadar kolesterol total darah mencit putih jantan dengan signifikan (P < 0,05). 2. Efek maksimal penurunan kadar kolesterol darah mencit diperlihatkan pada pemberian dosis 100 dan 300 mg/kg BB pada pengamatan hari ke-20. DAFTAR PUSTAKA Champe, P.C, Harley, R.A.Harey, Denise R.Ferrier, 2010, Biokimia Ulasan Bergambar, Edisi III, Penerbit Buku Kedokteran EGC, Jakarta. Dalimartha, S., 2008, Atlas Tumbuhan Obat Indonesia, Jilid I, Trubus Agriwidya, Jakarta. Departemen kesehatan Republik Indonesia, 1995, Materia Medika Indonesia, (Jilid VI), Depkes RI, Jakarta. Ganiswara, S.G, 1995, Farmakologi dan terapi, edisi 4, Bagian Farmakologi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Jakarta. Goodman dan Gilman, 2007, Dasar Farmakologi Terapi, Volume I, Penerbit Buku Kedokteran, EGC, Jakarta. Guyton and Hall, 2007, Buku Ajar Fisiologi Kedokteran, Edisi Ke-9, Penerbit Buku Kedokteran, EGC, Jakarta. Kamaludin, M. Totong., 1993, Cermin Dunia Kedokteran, Farmakoogi Obat Anti Hiperlipidemia, Laboratorium Farmakologi Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya, Palembang. Katzung, B. G., 2010, Farmakoogi Dasar dan Klinik, Edisi 10, Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga, Salemba Medika, Jakarta. Murray, R.K, D.K Granner, P.A. Mayes and V.W.Rodwell. 1997, Biokima Harper, edisi ke-24, Diterjemahkan oleh A.Hartono. Penerbit Buku Kedokteran EGC, Jakarta. Rifdah, S, 2012, Pahami Waspadai Cegah dan musnahkan kolesterol, Cable Book, Klaten. 315