Bagian 1 Semua Karena Cinta

dokumen-dokumen yang mirip
Foto: Kahar. Buruh Menggugat

Strategi Gerakan untuk Kepentingan Perempuan Surya Tjandra Unika Atma Jaya Jakarta, 10 Maret 2016

Menuju Pemilu Demokratis yang Partisipatif, Adil, dan Setara. Pusat Kajian Politik (Puskapol) FISIP Universitas Indonesia Jakarta, 16 Desember 2015

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Penelitian Dudih Sutrisman, 2015

I. PENDAHULUAN. melalui penghargaan terhadap perbedaan-perbedaan yang ada, khususnya

Kenapa Isu PKI Muncul

PELAJAR, POLITIK, DAN PEMILU Oleh: Pan Mohamad Faiz

Pemilu 2009, Menjanjikan tetapi Mencemaskan

3 (TIGA) PILAR MENSEJATERAHKAN RAKYAT/BURUH

K168. Konvensi Promosi Kesempatan Kerja dan Perlindungan terhadap Pengangguran, 1988 (No. 168)

KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN KARANGANYAR KEPUTUSAN KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN KARANGANYAR. NOMOR : 13 /Kpts-K/KPU-Kab-012.

Askeskin (Asuransi Kesehatan Masyarakat Miskin) Kemanakah Engkau? Masyarakat Miskin Membutuhkanmu

BAB I PENDAHULUAN. menyangkut kepentingan rakyat harus didasarkan pada kedaulatan rakyat. Pemilu

Tentu saja bukan hanya Amerika, menurut saya banyak negara, bahkan negara sekecil Singapura saja punya kepentingan.

JK: Tradisi Golkar di Pemerintahan

I. PENDAHULUAN. akuntabilitas bagi mereka yang menjalankan kekuasaan. Hal ini juga

BAB I PENDAHULUAN. Presiden dan kepala daerah Pilihan Rakyat. Pilihan ini diambil sebagai. menunjukkan eksistensi sebagai individu yang merdeka.

BAB I PENDAHULUAN. Simbol manifestasi negara demokrasi adalah gagasan demokrasi dari

RINGKASAN PERMOHONAN PERKARA Nomor 63/PUU-XIV/2016 Pengampunan Pajak

I. PENDAHULUAN. pemimpin negara dan secara langsung atau tidak langsung mempengaruhi

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

KOMISI PEMILIHAN UMUM

Antara Harapan dan Kecemasan Menyusup di Celah Sempit Pemilu 2004

Naskah ini telah diproses oleh Pusat Studi Hukum & Kebijakan Indonesia dan ditampilkan di

EKONOMI POLITIK SUMBERDAYA ALAM DAN LINGKUNGAN (ESL 426 )

Kwin Kian Gie Tentang Kontroversi Pilkada Langsung

BAB I PENDAHULUAN. melaluinya masyarakat dapat menyalurkan, menitipkan mandat dan harapan.

I. PENDAHULUAN. pengaruh yang ditimbulkan oleh media massa (Effendy, 2003: 407).

Menjadi manajer di rumah sendiri, jauh lebih terhormat

BAB II PERKEMBANGAN DEMOKRASI DI INDONESIA YANG DITUANGKAN DALAM UNJUK RASA (DEMONSTRASI) SEBAGAI HAK DALAM MENGEMUKAKAN PENDAPAT

KEWAJIBAN PELAPORAN DANA KAMPANYE PESERTA PEMILIHAN UMUM LEGISLATIF 2014

BAB I PENDAHULUAN. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) merupakan partai yang menjadikan. Islam sebagai asas partai. PKS memiliki tujuan untuk mewujudkan

Enjoy Financial Independence

DARI PABRIK KE PARLEMEN: GERAKAN BURUH INDONESIA PASCA- REFORMASI

Peningkatan Kualitas dan Peran Perempuan, serta Kesetaraan Gender

1. Konsisten akan visi dan misi yang telah dia buat semenjak kampanye.

BAB I PENDAHULUAN. Media massa berkembang pada tahun 1920-an atau 1930-an (McQuail,

2014 PEMILIHAN UMUM DAN MEDIA MASSA

Transformasi Menuju Indonesia Baru

BAB I PENDAHULUAN. ketenagakerjaan hanya pada bagaimana cara untuk menangani masalah-masalah

KOMISI PEMILIHAN UMUM KOTA PONTIANAK

BAB I PENDAHULUAN. Tahun 1945 disebutkan bahwa negara Indonesia adalah Negara Kesatuan yang

BAB 1 PENDAHULUAN. Universitas Pendidikan Indonesia repository.upi.edu perpustakaan.upi.edu

Adam Smith Sebuah Primer Bagian 4: Tentang Wealth of Nations. Upah bergantung pada pertumbuhan ekonomi

BAB V PENUTUP. dipilih melalui pemilihan umum. DPR memegang kekuasaan membentuk. undang-undang. Setiap rancangan undang-undang dibahas oleh DPR dan

Sosialisme Indonesia

Manifesto Aidit dalam Peranan Koperasi Dewasa Ini

Pemerintah Baru, Masalah Lama Kamis, 04 September :12 - Terakhir Diperbaharui Kamis, 04 September :49

Muhammad Ismail Yusanto, Jubir Hizbut Tahrir Indonesia

BAB I PENDAHULUAN. efektifnya orang-orang bekerja sama dan mengkoordinasikan usaha-usaha mereka

BAB I PENDAHULUAN. mencapai cita-cita bangsa tersebut, pembangunan nasional disemua bidang

Materi Bahasan. n Definisi Partai Politik. n Fungsi Partai Politik. n Sistem Kepartaian. n Aspek Penting dalam Sistem Kepartaian.

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. perbincangan yang hangat, sebab dalam Undang-Undang ini mengatur sistem

BAB V KESIMPULAN. serangan Paris oleh kaum Islamis dengan pandangan-pandangan SYRIZA terhadap

TUGAS ILMUWAN POLITIK DALAM PENGAWALAN POTENSI RESIKO JELANG PEMILUKADA 2015

I. PENDAHULUAN. Pemilihan Umum (Pemilu) di Negara Indonesia merupakan sarana pelaksanaan

BAB IV PENUTUP. tersebut, peneliti berhasil menemukan frame Jurnal Nasional terkait dengan sosok

BAB I PENDAHULUAN. No.20 tahun 2003 juga memuat hakikat pendidikan yang menjadi tolok ukur

Head to Head Jokowi-JK Versus Prabowo Hatta Dan Kampanye Negatif. Mei 2014

KEPUTUSAN KOMISI PEMILIHAN UMUM KOTA PANGKALPINANG. NOMOR : 10/Kpts/KPU-Kota /2013 TENTANG

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. Pemilihan Umum (Pemilu) adalah salah satu cara dalam sistem

HASIL SURVEI NASIONAL PROGRAM PARTAI POLITIK DAN KOMPETENSI CALON PRESIDEN 2014 SURVEI DAN POLING INDONESIA

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Kekalahan jepang oleh sekutu memberikan kesempatan bagi kita untuk

BAB I PENDAHULUAN. DPR atau MPR. Karena pergantian sistem pemerintahan, banyak wajah wajah

BAB I PENDAHULUAN. berjumlah 101 daerah, yang terdiri dari 7 provinsi, 18 kota, dan 76 kabupaten. Banten, Gorontalo, Sulawesi Barat, dan Papua Barat.

Antara Harapan dan Kecemasan Menyusup di Celah Sempit Pemilu 2004

Keterwakilan Perempuan, Ketidakadilan dan Kebijakan Keadilan ke depan 1 oleh Dian Kartikasari 2

KOMISI PEMILIHAN UMUM

SEKILAS PEMILU PARTAI POLITIK PESERTA PEMILU

BAB I PENDAHULUAN. diwujudkan dengan adanya pemilihan umum yang telah diselenggarakan pada

I. PENDAHULUAN. wilayah dan tataran kehidupan publik, terutama dalam posisi-posisi pengambilan

2015 MODEL REKRUTMEN PARTAI POLITIK PESERTA PEMILU 2014 (STUDI KASUS DEWAN PIMPINAN DAERAH PARTAI NASDEM KOTA BANDUNG)

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

KISAH PILU KAUM PEREMPUAN INDONESIA SEPANJANG MASA Jumat, 23 Desember :17 - Terakhir Diperbaharui Jumat, 23 Desember :20

06ILMU. Komunikasi Pemasaran Politik. Product Development and Political Branding. Dr. Achmad Jamil M.Si KOMUNIKASI. Modul ke: Fakultas

PENGELOLAAN PARTAI POLITIK MENUJU PARTAI POLITIK YANG MODERN DAN PROFESIONAL. Muryanto Amin 1

ADVOKASI UNTUK PEMBAHASAN RUU PEMILU

Headline Berita Hari Ini Periode: 02/05/2014 Tanggal terbit: 02/05/2014

ADAKAH PARPOL YANG PEDULI LINGKUNGAN? Yustinus Farid Setyobudi

I. PENDAHULUAN. pemilu yang bermartabat. rangka menunaikan amanat para konstituennya dan melaksanakan tugas

DEMOKRASI & POLITIK DESENTRALISASI

Kamar Kecil. Merokok. Agenda. Telepon selular

Smile Indonesia LOBI LO DAN NEGO DAN SIASI NEGO

BAB I PENDAHULUAN. konsep suci penyelenggaran Negara telah membawa perubahan bagi

Asal Muasal Dana Partai

Peningkatan Keterwakilan Perempuan dalam Politik pada Pemilu Legislatif Nurul Arifin

BERITA ACARA NOMOR :. TENTANG

Perjuangan Front dan Perjuangan Demokratisasi Kampus

BAB I PENDAHULUAN. Bolaang Mongondow adalah sebuah suku bangsa di Indonesia. Dimana suku

Efek Jokowi: Peringatan Penting dari Survei Eksperimental

Pemilu yang ada bahkan tidak membawa perubahan orang. Sebagian besar akan tetap orang dan muka lama.

Ada Apa dengan Milenial? Orientasi Sosial, Ekonomi dan Politik. Rilis dan Konferensi Pers Survei Nasional CSIS 2017 Jakarta, 2 November 2017

BAB I PENDAHULUAN. tak terkecuali sektor ekonomi. Berbagai sektor dalam perekonomian ini

ABSTRAK (RINGKASAN PENELITIAN)

UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 2 TAHUN 2011 TENTANG PERUBAHAN ATAS UNDANG-UNDANG NOMOR 2 TAHUN 2008 TENTANG PARTAI POLITIK

12 kriteria calon anggota DPR yang ideal : 1. Jujur.

LAPORAN PELAKSANAAN KEGIATAN HARMONISASI PERATURAN DAERAH DKI JAKARTA NOMOR 8 TAHUN 2007 TENTANG KETERTIBAN UMUM

BAB I PENDAHULUAN. Latar Belakang Penulisan

Menunaikan Janji TAK HILANG DITELAN ZAMAN

Transkripsi:

Bagian 1 Semua Karena Cinta Bagian pertama ini adalah pandangan Said Iqbal (Presiden KSPI) tentang mengapa kita harus berpolitik. Pandangan beliau menjadi ruh dan nafas perjuangan. Menjadi penyemangat bagi buruh Indonesia untuk terus bergerak dan berjuang. Mengapa KSPI berpolitik? Mengapa harus memberikan dukungan kepada Prabowo Hatta? Pertanyaan itu tidak bisa dijawab dengan singkat. Ada proses panjang yang menjadi latar belakang, mengapa KSPI akhirnya mengambil keputusan itu. Banyak perdebatan yang dilakukan. Berbagai diskusi, seminar, dan kajian yang mendalam sudah diselenggarakan. Semua rangkaian itu, kami di KSPI menyebutnya sebagai upaya untuk menata ulang Indonesia: mewujudkan negara sejahtera. Dalam banyak kesempatan, Presiden KSPI Said Iqbal menegaskan, bahwa dirinya sangat optimis pada satu titik tertentu buruh akan menjadi penentu bagi terwujudnya kesejahteraan di negeri ini. Optimisme dan semangat Said Iqbal menular. Kami pun tersemangati. Bekerja dengan keras untuk membuktikan bahwa kata-kata itu bukan sekadar retorika. 1

Buruh yang memiliki kesadaran idiologis, tidak ingin selamanya hanya menjadi penonton, saya ingat, pernyataan ini disampaikan Said Iqbal dalam sebuah seminar yang diselenggarakan oleh Mahasiswa FISIP UI, di Depok. Dengan kata lain, buruh harus ikut serta menjadi penentu bagi arah pembangunan. Faktanya, ekonomi bisa tumbuh seperti yang kita nikmati sekarang, tidak bisa lepas dari peran buruh. Tanpa buruh, pilar-pilar ekonomi akan roboh. Mesin-mesin tidak bisa bergerak sendiri. Kendaraan tidak bisa berjalan tanpa kemudi. Manusia adalah manusia, yang tak akan mungkin tergantikan keberadaannya. Ini artinya, buruh adalah pelaku utama dalam sebuah pembangunan. Sama pentingnya dengan keberadaan pengusaha dan elemen masyarakat yang lainnya. Rasanya hanya di Indonesia (dan negara berkembang), posisi buruh yang penting itu direduksi. Buruh hanya sekadar menjadi objek dari sebuah proses produksi. Ia tidak lagi ditempatkan sebagai subjek. Berkaca pada sejarah, berdirinya republik ini tidak lepas dari keberadaan kaum buruh. Salah satu yang berani meneriakkan revolusi secara radikal adalah gerakan buruh. Kita pernah mengenal nama-nama hebat seperti Suryopranoto, Haji Agus Salim, hingga Tan Malaka. Namanama itu memiliki idiologi buruh. Inilah yang kita lakukan sekarang. Mengembalikan gerakan buruh yang idiologis. Sesuatu yang pernah ada di negeri ini, tetapi sekian lama menghilang. Kalau Anda hanya melihat hari kemarin (orde baru), maka bisa jadi benar, bahwa posisi buruh tidak menjadi penting. Ia hanya menjadi sekrup pembangunan. Dibutuhkan 2

saat pemilu sebagai vote gater, kemudian ditinggal dan dipunggungi ketika pemilu selesai. Dalam konteks kekinian dan ke depan, saya termasuk orang yang sangat optimis. Kaum buruh akan menjadi penting, demikian kata Said Iqbal. Partai Buruh Harus Lahir dari Kepentingan Kaum Buruh Said Iqbal memberi catatan, pada saat Pemilu 1999, terdapat empat partai buruh yang ikut Pemilu. Partai Solidaritas Pekerja, Partai Buruh Nasional, Partai Solidaritas Pekerja Seluruh Indonesia, dan Partai Pekerja Indonesia. Pemilu 2004, ada dua partai buruh yang menjadi peserta. Mereka adalah Partai Buruh Sosial Demokrat dan Partai Pengusaha dan Pekerja Indonesia. Dalam Pemilu 2009, tinggal tersisa satu Partai Buruh. Tahun 2014, tidak ada satu pun partai buruh yang ikut pemilu. Partai yang menamakan dirinya sebagai partai buruh dan pernah ikut dalam Pemilu tahun 1999, 2004, dan 2009 adalah partai nol koma. Karena, memang, suara yang mereka dapatkan hanya nol koma sekian persen. Menjadi partai yang dikesampingkan dan tidak dijadikan pilihan, bahkan oleh kaum buruh itu sendiri. Kritik Said Iqbal terhadap partai buruh yang pernah ada dan kemudian gagal, karena partai itu lahir dari elite buruh. Menurut Iqbal, mereka tidak melibatkan konstituen yang lebih luas. Tidak pernah bertanya kepada kaum buruh, apakah sesungguhnya buruh membutuhkan sebuah partai politik? Untuk bisa menjadi partai buruh yang kuat, yang 3

dibutuhkan bukan sekadar elite buruh yang bergerak. Tetapi semua element yang bergerak. Ketika kemudian pada tahun 2014 ini tidak ada lagi partai politik yang berbasis buruh, Iqbal percaya hal itu bukan karena buruh trauma untuk mendirikan partai politik. Ini semacam jeda perenungan. Satu saat nanti, Iqbal sangat optimis akan lahir sebuah partai politik yang penyokong utamanya adalah kaum buruh. Satu hal yang menarik untuk dicermati, meskipun tidak ada partai politik yang berbasis buruh, bukan berarti kaum buruh menjadi apolitis. Menurut Said Iqbal, masih ada pilihan yang bisa dilakukan sekarang. Pilihan pertama, buruh memberikan konsep atau isu-isu perjuangan kepada partai politik tertentu. Ada semacam kontrak politik, sehingga isu-isu kaum buruh bisa menjadi agenda yang juga diperjuangkan oleh partai tersebut. Pilihan kedua, dengan menempatkan perwakilannya ke beberapa partai politik. Inilah yang dilakukan KSPI. Kader-kader KSPI menyebar ke beberapa partai politik. Dengan demikian, kita berharap isu perjuangan serikat buruh bisa dieksekusi oleh kader buruh yang nantinya duduk di parlemen melalui beberapa partai politik tadi. Iqbal berpendapat, cara-cara seperti ini haruslah bersifat sementara. Tidak boleh selamanya kaum buruh menitipkan suaranya kepada partai lain. Oleh karena itu, mendirikan partai politik adalah langkah penting yang harus diupayakan. Dalam pandangan Iqbal, mendirikan partai politik tidak bisa dilakukan dengan mengumpulkan sekelompok orang lalu mengadakan deklarasi. Jika itu yang dilakukan, pasti yang kita terima adalah sebuah kegagalan. 4

Seperti ketika serikat buruh di Inggris dan Asutralia mendirikan partai buruh, ketika DGB menjadi penyokong utama partai politik di Jerman, atau korelasi politik ketika serikat buruh di Jepang mendukung partai, bahkan yang terjadi di Malaysia ketika serikat buruh di negara itu melakukan penetrasi politik dengan mendukung partai oposisi. Seperti itulah kita akan mendirikan partai. Semua berawal dari keinginan buruh (bukan elite) untuk terlibat dalam proses politik. Tetapi harus dicatat, serikat buruh harus tetap independen. Perjuangan di tingkat pabrik tidak bisa ditinggalkan. Ia berpolitik atas dasar untuk memperjuangkan kepentingannya, bukan sekadar menjadikan buruh sebagai pendulang suara. Kriteria Presiden Pilihan Buruh Pemilihan legislatif dan presiden menjadi momentum yang sangat penting bagi rakyat Indonesia. Tak terkecuali bagi kaum buruh. Pemilu bukan saja menentukan siapa yang akan terpilih sebagai pemimpin. Pemilu, juga menjadi pertarungan atas berbagai kepentingan. Kepentingan buruh harus mendapatkan prioritas dalam Pemilu tahun 2014 ini. KSPI berpendapat, jaminan pensiun wajib bagi seluruh buruh per 1 Juli 2015 sebagaimana amanat UU BPJS adalah hal mutlak yang harus dijalankan. Saat ini hanya 0,05 persen buruh yang mempunyai jaminan pensiun. Dengan kata lain, 99,95 persen buruh tidak mempunyai jaminan pensiun. Sehingga ketika buruh dipecat dari perusahaan, meskipun sudah bekerja selama berpuluh-puluh tahun, ia akan kehilangan masa depan. Situasi ini sangat tidak ideal bagi buruh. Sudah bekerja dengan upah yang murah, setelah 5

mereka tidak bekerja, tidak ada jaminan pensiun. Di samping ingin memastikan pada pertengahan tahun 2015 mendapatkan jaminan pensiun, kita juga ingin calon Presiden yang berorientasi kepada peningkatan daya beli masyarakat. Caranya, melalui kebijakan penetapan upah layak yaitu dengan cara mengubah 60 item KHL (kebutuhan hidup layak) menjadi 86 item KHL. Dalam 60 item KHL yang saat ini digunakan sebagai acuan untuk menetapkan upah minimum, terdapat item yang tidak masuk akal. Mana mungkin buruh dalam satu bulan mengonsumsi beras hanya 10 kilogram, 5 potong ikan segar, 3/4 kg daging, tidak mempunyai televisi, tidak membeli bedak (untuk buruh perempuan), dan lain-lain. Sebagai langkah awal untuk mewujudkan upah layak tersebut, maka di tahun 2015 upah minimum harus naik sebesar 30 persen. Hal ini dilakukan agar Indonesia dapat mengejar ketertinggalan upah. Untuk masuk dalam kategori Presiden KSPI, Said Iqbal. (Foto: Rohman) 6

negara maju, maka upah buruh di Indonesia harus dinaikkan secara signifikan. Jika ada calon presiden yang bersedia memperjuangkan isu itu, buruh akan mendukungnya. Dukungan itu disampaikan secara terbuka pada saat perayaan mayday. Ini akan menjadi babak baru, di mana buruh Indonesia tidak lagi menjadi penonton. Buruh akan tampil ke depan untuk ikut serta menentukan arah pembangunan bangsa, menuju Indonesia sejahtera bagi semua. Bukan kesejahteraan bagi sekelompok elite saja. Bukan hanya jaminan pensiun dan upah yang diperjuangkan. Setelah melakukan kajian, ternyata ada sepuluh isu penting yang menjadi perjuangan serikat buruh. Kelak, sepuluh isu ini disebut sebagai sepuluh tuntutan buruh dan rakyat (Sepultura). Indonesia Bukan Hanya Milik Orang Kaya Kamu boleh kaya. Kamu boleh untung. Pabrik boleh dibangun. Investasi boleh masuk ke negeri ini. Ekonomi boleh tumbuh. Tetapi secara bersamaan, kamu tidak boleh memiskinkan kaum buruh. Ini adalah pernyataan Said Iqbal yang sangat terkenal. Banyak di antara kami hafal kalimat itu. Di luar kepala. Rasa keadilan dan nilai-nilai kemanusiaan yang direndahkan dengan sistem kerja outsourcing dan upah murah. Adanya jurang pemisah antara orang kaya dan miskin yang makin lebar. Tidak adanya persamaan hak bagi warga negara. Semua ini membuat resah. Resah bukan ingin menyerah. Tetapi keresahan yang membuat darah mendidih. Tidak sabar ingin segera melihat semua diskriminasi dan ketidakadilan itu berakhir. 7

Itulah sebabnya, KSPI mengambil sikap yang tegas. Selalu bersemangat dalam mengorganisir kekuatan kaum buruh. Bahagia ketika melakukan perlawanan. Kami tidak peduli mau dibilang setan, hantu, atau apa pun itu. Yang kami peduli adalah tiga hal ini: keadilan, kemanusiaan, dan persamaan, demikian Said Iqbal menegaskan. Presiden KSPI, bahkan secara terang-terangan berani melakukan kritik tajam kepada Jokowi, saat Gubernur DKI Jakarta itu menetapkan upah murah pada tahun 2014. Saya tahu, kritik itu bukan didasarkan pada kebencian sebagai pribadi. Dalam konteks itu, Said Iqbal sedang menyuarakan suara ratusan ribu buruh DKI Jakarta yang tidak puas atas kinerja orang nomor satu di Jakarta itu. Selama para pemimpin itu tidak berpihak kepada rakyat kecil, kita akan menolak untuk diam. Kritik kita akan tetap tajam! Tegasnya. Jika Soekarno disebut sebagai penyambung lidah rakyat, rasanya tidak berlebihan jika kepada Said Iqbal kita menyebutnya sebagai penyambung lidah buruh. Suatu ketika, di media, ada yang memberitakan buruh sudah bisa beli motor ninja. Itu tanda buruh sudah sejahtera. Buruh tidak lagi miskin, kata mereka. Sedih membaca berita itu. Seolah-olah dengan nominal yang ada sekarang, gaji buruh sudah cukup tinggi. Tidak perlu naik lagi. Kita sedih bukan karena buruh tidak boleh memiliki motor. Kita sedih, karena sesungguhnya yang harus didapat buruh lebih dari sekadar motor. Seandainya ada transportasi publik yang layak dan murah, buruh pasti akan berpikir dua kali ketika hendak membeli motor. Jika saja mereka tahu, buruh bisa membeli motor setelah mengambil porsi yang besar dari upahnya. Buruh 8

berhemat untuk kredit motor, yang seharusnya dengan uang itu mereka bisa makan dengan layak. Anak-anak mereka bisa mendapatkan pendidikan dengan layak. Tetapi ia rela menyisihkan itu semua untuk membayar cicilan motor. Karena kalau ia naik angkot, naik ojek, gajinya bisa habis untuk membayar transportasi. Buruh membeli motor karena pemerintah tidak memiliki kebijakan publik. Transportasi mahal. Harga rumah mahal. Akhirnya mereka berhemat dengan membeli motor, meskipun dengan cara mencicil. Terkait dengan hal ini, Said Iqbal pernah mempertanyakan. Mengapa kalian tidak pernah mempersoalkan para pengusaha, dari mana mereka mendapatkan uang untuk hidup mewah? Jika kalian tahu, mereka bisa hidup mewah dari menghisap keringat buruhburuhnya yang bekerja sepanjang waktu! Rapat pimpinan FSPMI tanggal 15-17 Februari 2014, memutuskan untuk terlibat aktif dalam Pemilu 2014. (Foto: Kristian Lelono) 9

Kami tidak heran ketika mereka kaget dengan gerakan kaum buruh semakin menguat dan mulai berani menggugat. Karena zona nyaman mereka sudah terusik. Apalagi, selama ini mereka memberikan kesejahteraan buruhnya dengan minim. Mereka tidak pernah memberikan pensiun kepada buruh-buruhnya. Karena itulah, kita mempertanyakan perusahaan-perusahaan besar itu. Mengapa kalau kamu investasi di Singapura, kamu bersedia membayar pensiun kepada buruh di sana? Kalau kamu investasi di Thailand, kenapa kamu mau membayar pensiun buruh di sana? Tetapi begitu kamu datang ke Indonesia, mengapa kamu tidak mau membayar pensiun? Karena tidak ada aturan yang mewajibkannya, kirakira, seperti inilah jawaban mereka. Kalau alasannya tidak ada aturan yang mewajibkan pengusaha harus membayar pensiun, untuk apa kamu datang ke negara kami? Berarti kamu hanya memanfaatkan kelemahan negara kami! Kamu datang hanya untuk mengeksploitasi negeri ini! Atas dasar hal-hal seperti itulah kita tetap tegak berdiri. Buruh Indonesia mempunyai gagasan dan cita-cita. Republik ini bukan hanya milik pengusaha dan orang kaya. Kaum buruh, orang-orang kecil seperti kita, juga mempunyai hak yang sama untuk bisa sejahtera. Sesungguhnya negeri ini bukanlah negeri yang miskin. Negeri ini adalah sebuah negeri yang nilai kekayaannya nomor lima belas se-jagad raya. Bahkan, pada tahun 2025 nanti, Indonesia diprediksi akan menjadi negara terkaya nomor sepuluh. Memasuki tahun 2030, kekayaan Indonesia menempati peringkat enam atau tujuh dunia. Kekayaan 10