Dasar-Dasar Pemrograman Dengan Delphi 7. Janner Simarmata

dokumen-dokumen yang mirip
Dasar-Dasar Pemrograman Dengan Delphi 7. Janner Simarmata

URAIAN POKOK PERKULIAHAN

Krisna D. Octovhiana. 1.1 Mengenal Struktur Kontrol.

Praktikum Pemrograman 1. Mengenal Delphi

Algoritma Pemrograman A

PENGENALAN DELPHI A. PENGENALAN DELPHI

Delphi Cara membuka aplikasi Delphi 7. Start All Programs Borland Delphi 7 Delphi Perkenalan jendela Delphi 7. syahada.blogspot.

Pengenalan IDE Delphi. 1 By : Eko Budi Setiawan

PRAKTIKUM 1 2 MENGENAL DELPHI

Pernyataan Berkondisi / Percabangan

Pemrograman Visual (Borland Delphi 7.0)

Krisna D. Octovhiana. 1.1 Apa itu Operator?

Krisna D. Octovhiana. 1.1 Mengenal Data dan Variabel.

Krisna D. Octovhiana. 1.1 Mengenal Struktur Kontrol.

Bekerja dengan FORM dan EVENTS

Pemrograman dengan C++ Builder 2004 Taryana S Pendahuluan C++ Builder adalah sebuah aplikasi yang digunakan untuk pengembangan dengan

Cepat Mahir Visual Basic 6.0. Cepat Mahir Visual Basic 6.0. Bab 10 Penggunaan Kontrol Array. Krisna D. Octovhiana

Modul Isikan di caption dari kotak yang ditandai garis File lalu tekan enter, lalu isi lagi dikanan dengan Menu

Struktur Percabangan. Sesi. 2.1 Statement if

[Type the document. title] subtitle] rinei

MODUL 1 IDE (Integrated Development Environment )

Krisna D. Octovhiana. 1.1 Apa itu Array?

MODUL III PILIHAN RadioButton dan RadioGroup

Praktikum 14 Pemrograman Delphi 7 Imam Gunawan, M. Kom MEMBUAT LAPORAN TRANSAKSI PERSEWAAN VCD

Krisna D. Octovhiana

BAB I Pengenalan Microsoft Visual Basic 6.0

PEMROGRAMAN DASAR XI TKJ SMK NEGERI 1 KUPANG

PEMROGRAMAN DELPHI 7.0

Identitas dosen POKOK BAHASAN. mendemonstrasikan tentang membuat project aplikasi dengan database access dengan benar (C3) Suherman,, ST Address

PENGGUNAAN DATA DAN VARIABEL

ricak.wordpress.com Component Name & Interface

Universitas Komputer Indonesia. Pemrograman dengan C++ Builder

Pemrograman Delphi. Gambar.1. Form. Menu utama. Editor code. Jendela object inspector

MENU DAN TOOLBOX. Menu PopUp merupakan pengembangan dari menu yang ditampilkan di luar form, lepas dari menu bar.

Sistem informasi penjualan barang

Modul Praktikum Ke-2

Krisna D. Octovhiana. 1.1 Membuat User Interface (UI)

[Tutorial VB6] Bab 4 Penggunaan Data dan Variabel

FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA LAB SHEET (KOMUNIKASI DATA)

Tutorial Lazarus Pemrograman Pascal Console, Visual dan Database Husni, husni.trunojoyo.ac.id, komputasi.wordpress.com

Krisna D. Octovhiana. 1.1 Membuat User Interface (UI)

Di susun oleh : Team Penyusun Modul Visual Basic

LANJUTAN APLIKASI DATABASE

Mencari Akar-akar persamaan kuadrat AX 2 + BX + C = 0

Visual Basic 6.0 For Beginners

Pengenalan Borland Delphi 7.0

MODUL VI Penggunaan Struktur Kontrol Pengulangan

A. MAKSUD DAN TUJUAN 1. MAKSUD

Perekam video dengan Delphi menggunakan komponen video grabber

BAB-3 MEMBUAT DAN MENGATUR QUERY

Perkuliahan Pemrograman II (Teori / Praktikum) Minggu 4

FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA LAB SHEET (KOMUNIKASI DATA)

PERTEMUAN KE-6 STRUKTUR PERULANGAN (menggunakan Loop dan Timer)

PRAKTIKUM 1 INPUT - OUTPUT

Mengelola Database Menggunakan Macro Excel

IMPLEMENTASI ERD KE PROGRAM DATABASE DENGAN DELPHI MENGGUNAKAN DB ACCESS

PRAKTIKUM 2 KONDISI DAN PILIHAN

Krisna D. Octovhiana. 1.1 Membuat User Interface (UI)

MEMBUAT LAPORAN (DATA REPORT)

Panduan membuat aplikasi sederhana pada Smartphone berbasis Windows Mobile 5

Membuat File Database & Tabel

MODUL 2 SELECTION & LOOPING PADA FORM

SEM. 4 KOMUNIKASI DATA

Membuat report pada Delphi 7.0 dengan menggunakan komponen Rave Report

Menggunakan grafik / chart pada Borland Delphi 7

BAB II LANDASAN TEORI

MODUL IX PEMROGRAMAN DATABASE DENGAN DELPHI. Untuk praktikum ini kita menggunakan Ms. Access sebagai databasenya.

Membuat Add In Terbilang Untuk Microsoft Excel

MODUL PRAKTIKUM 1 DASAR VISUAL BASIC 6.0

BAB II LANDASAN TEORI Konsep Dasar Sistem Informasi Manajemen (SIM) umum semua manajer dalam organisasi atau dalam tingkatan manajemen.

Bab I Pengenalan Visual BASIC

Excel Sebagai Output VB 3.1 Excel Sebagai Output VB

BAB 2 LANDASAN TEORI. Istilah komputer ( computer ) berasal dari bahasa latin computere yang berarti

MODUL I. A. Instalasi Borland Delphi Buka file instalasi Borland Delphi Klik Run Program. 3. Klik Next

Borland Delphi 7. Created By 1

Motion detection / deteksi gerakan dengan Delphi memanfaatkan komponen Video grabber (Share ware Version)

BAB V Pengenalan Komponen-Komponen (object) pada VB

Membuat Dialog Killer dengan Delphi 7.0

Mengenal Tabel, Membuat Tabel, Mengedit Tabel, Memasukkan Data Kedalam Tabel

Membuat Template Interaktif pada Microsoft Word 2010

Modul Praktikum Ke-1

Modul Database dan Pengaksesannya dari FORM #1

Membuat Proteksi File Excel Tingkat Tinggi dengan Kode VBA. By. Samsudin_Batolay

BAB 2 LANDASAN TEORI

BAB II LANDASAN TEORI

Menu & Toolbar. Danu Wira Pangestu 1. Menu. Lisensi Dokumen:

Struktur Perulangan. Sesi. 3.1 Pernyataan while do. 3.2 Pernyataan repeat... until

STRUKTUR KENDALI PERULANGAN

TUGAS DELPHI 7. Caption Name Text Form1 Tugas 1 Tohari Ck frmlooping -

FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA LAB SHEET (KOMUNIKASI DATA)

Modul 3 Pembuatan Form dengan Wizard dan Penambahan kode VBA

Spesifikasi: Ukuran: 14x21 cm Tebal: 68 hlm Harga: Rp Terbit pertama: Februari 2005 Sinopsis singkat:

FieldName DataType FieldSize Status UserPass Text 40 Primary Key Nama_User Text 30 Password Text 10

E-Trik Visual C++ 6.0

Sistem Informasi Royalti

Pengantar Delphi (IDE Delphi ) & Konsep OOP

DATABASE. Visual Data Manager

Memasukkan file Flash Ke Delphi 7

BAB I Pemrograman (Komponen Standar)

MODUL I. A. Landasan Teori. Modul Praktimum Pemrograman Visual II D3 Manajemen Informatika UNIJOYO

Transkripsi:

Dasar-Dasar Pemrograman Dengan Delphi 7 Janner Simarmata 07 Januari 2008 Dipublikasikan dan didedikasikan untuk perkembangan pendidikan di Indonesia melalui MateriKuliah.Com Lisensi Pemakaian Artikel: Seluruh artikel di MateriKuliah.Com dapat digunakan, dimodifikasi dan disebarkan secara bebas untuk tujuan bukan komersial (nonprofit), dengan syarat tidak menghapus atau merubah atribut Penulis. Hak Atas Kekayaan Intelektual setiap artikel di MateriKuliah.Com adalah milik Penulis masing-masing, dan mereka bersedia membagikan karya mereka semata-mata untuk perkembangan pendidikan di Indonesia. MateriKuliah.Com sangat berterima kasih untuk setiap artikel yang sudah Penulis kirimkan.

182 Dasar-Dasar Pemrograman Dengan Delphi 7 Janner Simarmata Bab 8 Memilih Data Menggunakan Range dan Filter 8.1 Dasar Pemikiran Bab ini membahas cara memilih data dengan menggunakan Range dan filter. Setelah semuanya selesai dipraktekkan, Anda diharapkan dapat menangani cara memilih data pada tabel berdasarkan kriteria yang dikehendaki. 8.2 Tujuan Topik Diharapkan dapat menangani cara memilih data pada tabel berdasarkan kriteria yang dikehendaki. 8.3 Membuat Proyek Dan Form Diasumsikan bahwa proyek kalkulasi dan form kalkulasi dalam keadaan terbuka, lalu ikuti langkah-langkah di bawah ini: 1. Pilih menu File Save Project As 2. Ketikkan Range pada kotak edit File name: dan klik tombol Save. 3. Pilih menu File Save AS 4. Ketikkan FRange pada kotak Edit File name: dan klik tombol Save.

Bab 8 Memilih Data Menggunakan Range Dan Filter 183 5. Melalui jendela Object Inspector, lakukan perubahan-perubahan properti seperti dibawah ini: Properti Isi Caption Program Range Name FormRange 6. Lalu simpan dengan perintah File Save All. 8.3.1 Menambah Kode Kejadian OnCreate Milik Form Ikuti langkah-langkah sebagai berikut ini: 1. Klik pada daerah form yang tidak mengandung komponen sama sekali. 2. Klik tab Events pada jendela Object Inspector. 3. Klik ganda pada sel OnCreate. 4. Tuliskan kode berikut ini, sehingga kode lengkap untuk kejadian OnCreate menjadi seperti berikut ini. begin TabelDosen.Open; // Menentukan range record TabelDosen.SetRange([2],[7]); end; 5. Klik tombol Minimize atau F12 untuk menyembunyikan editor kode. Kode di atas untuk menampilkan record dengan KD_DOSEN sama dengan 2 hingga 7, Setelah Anda pilih maka langsung dieksekusi (RUN) dengan F9 maka akan menampilkan tampilan gambar 8.1 seperti di bawah ini.

184 Dasar-Dasar Pemrograman Dengan Delphi 7 Janner Simarmata Gambar 8.1 Gambar record kode dosen 2 hingga 7 Selanjutnya ubahlah kode pada kejadian OnCreate milik form menjadi: begin TabelDosen.Open; // Menentukan range record // Dengan Indexnamadosen TabelDosen.IndexName := 'IndexNamaDosen'; TabelDosen.SetRange(['A'],['K']); End; Kode di atas, kunci yang digunakan untuk menentukan range NAMA DOSEN dari Huruf awal A hingga K, untuk lebih jelasnya lihat gambar 8.2 di bawah ini. Gambar 8.2 Gambar dua record ditampilkan

Bab 8 Memilih Data Menggunakan Range Dan Filter 185 8.3.2 SetRangeStart, SetRangeEnd, ApplyRange dan KeyExclusive Pernyataan yang menggunakan metode SetRangeStart digunakan untuk mengawali defenisi kriteria awal range yang akan dibentuk. Pernyataan berikutnya digunakan untuk mengisikan nilai awal range yang dikehendaki. Untuk melihat berbagai efek metode di atas, ubah kode pada kejadian OnCreate milik form sebagai berikut: begin TabelDosen.Open; // Menentukan range record TabelDosen.SetRangeStart; TabelDosen.FieldByName('KODE_DOSEN').Value := 1; TabelDosen.KeyExclusive := False; TabelDosen.SetRangeEnd; TabelDosen.FieldByName('KODE_DOSEN').Value := 4; TabelDosen.KeyExclusive := False; TabelDosen.ApplyRange; End; Sesuaikan dengan kode dosen di Tabel Kalau program dijalankan maka hasilnya seperti gambar 8.3 di bawah ini. Gambar 8.3 Record Kode Dosen 1 hingga 4

186 Dasar-Dasar Pemrograman Dengan Delphi 7 Janner Simarmata Selanjutnya ubahlah kode program berikut : TabelDosen.SetRangeEnd; TabelDosen.FieldByName('KODE_DOSEN').Value := 4; TabelDosen.KeyExclusive := False; menjadi TabelDosen.SetRangeEnd; TabelDosen.FieldByName('KODE_DOSEN').Value := 4; TabelDosen.KeyExclusive := True; Dengan menggunakan kode di atas, program akan menghasilkan record-record seperti berikut ini. Gambar 8.4 Record Kode Dosen 1 dan 3 saja Selanjutnya ubah juga KeyExclusive pada SetRangeStart menjadi bernilai True, sehingga kodenya menjadi: TabelDosen.SetRangeEnd; TabelDosen.FieldByName('KD_DOSEN').Value := 3; TabelDosen.KeyExclusive := False; Menjadi TabelDosen.SetRangeEnd; TabelDosen.FieldByName('KOED_DOSEN').Value := 3; TabelDosen.KeyExclusive := True; Dengan menggunakan kode di atas, program akan menghasilkan record-record seperti berikut ini.

Bab 8 Memilih Data Menggunakan Range Dan Filter 187 Gambar 8.5 Hanya menampilkan record yang ketiga saja 8.4 Memfilter Data Bila Anda bermaksud memilih record tertentu berdasarkan field yang tidak berkedudukan sebagai kunci, Anda perlu menanganinya dengan cara menuliskan kriteria pada kejadian OnFilterRecord milik komponen Table. Oleh karena itu, buka kembali file Kalkulasi. 8.4.1 Membuat Proyek Dan Form Diasumsikan bahwa proyek kalkulasi dan form kalkulasi dalam keadaan terbuka, lalu ikuti langkah-langkah dibawah ini : 1. Pilih menu File Save Project As 2. Ketikkan Filter pada kotak edit File name: dan klik tombol Save. 3. Pilih menu File Save AS 4. Ketikkan FFilter pada kotak Edit File name: dan klik tombol Save. 5. Melalui jendela Object Inspector, lakukan perubahan-perubahan properti seperti dibawah ini: Properti Isi Caption Program Filter Name FormFilter 6. Lalu simpan dengan perintah File Save All.

188 Dasar-Dasar Pemrograman Dengan Delphi 7 Janner Simarmata 8.4.2 Menuliskan Kode Kejadian Pada OnFilterRecord Untuk melihat berbagai efek metode di atas, ubah kode pada kejadian OnFilterRecord milik form sebagai berikut: 1. Klik pada komponen Table yang terdapat pada form. 2. Klik tab Events pada jendela Object Inspector. 3. Klik ganda pada sel OnFilterRecord. 4. Tuliskan kode berikut ini, sehingga kode lengkap untuk kejadian OnFilterRecord menjadi seperti berikut ini. begin Accept := TabelDosen.FieldByName('JENKEL').Value = True; end; 5. Klik tombol Minimize atau F12 untuk menyembunyikan editor kode. 6. Klik pada CheckBox yang terdapat pada Component Palette. 7. Letakkan penunjuk mouse di bawah pojok kiri bawah tombol berjudul Awal dan kemudian kliklah. Hasil langkah ini seperti gambar 6.6 di bawah ini. Gambar 8.6 Keadaan setelah checkbox di tambahkan 8. Melalui Object Inspector, lakukan perubahan properti dengan ketentuan : Properti Isi Caption Penerapan Filter Name CheckBoxFilter

Bab 8 Memilih Data Menggunakan Range Dan Filter 189 Jika berhasil maka akan tampil seperti gambar 8.7 di bawah ini. Gambar 8.7 Tulisan pada CheckBox telah diubah 9. Anda perlu menuliskan kode pada kejadian OnClick milik CheckBox. 10. Klik pada komponen CheckBox dan pada tab Event serta tambahkan kode seperti di bawah ini. begin If checkboxfilter.checked then TabelDosen.Filtered := True Else TabelDosen.Filtered := False; end; 11. Klik tombol Minimize atau F12 untuk menyembunyikan editor kode. Kode yang Anda tuliskan pada kejadian OnClick hanya akan memberikan efek memfilter kalau properti Filtered milik TabelDosen dibuat menjadi True. Untuk lebih jelasnya, coba Anda jalankan program tersebut, maka akan tampil seperti gambar 8.8 di bawah ini.

190 Dasar-Dasar Pemrograman Dengan Delphi 7 Janner Simarmata Gambar 68.8 Sebelum Penerapan Filter digunakan Setelah itu, coba Anda Klik Penerapan Filter, maka akan tampil tampilan seperti gambar 8.9 di bawah ini. Gambar 8.9 Setelah Penerapan Filter Terlihat, bahwa hanya Dosen yang berjenis Kelamin Pria saja yang ditampilkan. 8.4.3 Memfilter Lebih Dari Satu Bentuk suatu kondisi, di mana Anda juga dapat membuat dua pilihan atau lebih. Misalkan Anda ingin menampilkan Dosen yang berjenis kelamin Pria dan berstatus Dosen Tidak Tetap, maka Anda dapat menuliskan kode program sebagai berikut:

Bab 8 Memilih Data Menggunakan Range Dan Filter 191 Accept := (TabelDosen.FieldByName('JENKEL').Value = True) And (TabelDosen.FieldByName('STATUS').Value = False) ; Caranya adalah: 1. Klik tabel yang ada pada form. 2. Klik tab Event dan ubah kode kejadian OnFilteredRecord milik TabelDosen dan tuliskan perintah diatas. 3. Lakukan penyimpanan dengan dengan memilik File Save. 4. Selanjutnya eksekusi program Anda dengan menekan F9, jika berhasil maka akan tampil seperti gambar 8.10 di bawah ini. Gambar 8.10 Setelah dua kodisi diterapkan 8.5 Program Pemilih Record Sekarang Anda akan dibimbing untuk membuat program yang dapat menggabungkan penggunaan range dan filter. Ketika program dijalankan, pemakai dapat memilih kriteria pilihan record berdasarkan tombol radio yang telah disediakan. 8.5.1 Membuat Proyek Dan Form Diasumsikan bahwa proyek kalkulasi dan form kalkulasi dalam keadaan terbuka, lalu ikuti langkah-langkah dibawah ini:

192 Dasar-Dasar Pemrograman Dengan Delphi 7 Janner Simarmata 1. Pilih menu File Save Project As 2. Ketikkan Pilih pada kotak edit File name : dan klik tombol Save. 3. Pilih menu File Save AS 4. Ketikkan FPilih pada kotak Edit File name: dan klik tombol Save. 5. Melalui jendela Object Inspector, lakukan perubahan-perubahan properti seperti di bawah ini: Properti Isi Caption Program Record Name FormPilih 6. Lalu simpan dengan perintah File Save All. 8.5.2 Menambah Komponen RadioGroup Langkah selanjutnya Anda perlu menambah sebuah komponen RadioGroup yang berada pada halaman Standart ke form dengan desain gambar 8.11 sebagai berikut: Gambar 8. 11 Desain yang telah dilengkapi dengan tiga record Ikuti langkah-langkah sebagai berikut ini: 1. Pada halaman Standart pada komponen Palette, kliklah ikon RadioGroup. 2. Aturlah komponen seperti gambar 8.11 di atas. 3. Melalui Object Inspector, lakukan perubahan properti dengan ketentuan :

Bab 8 Memilih Data Menggunakan Range Dan Filter 193 Properti Caption Name Isi Kriteria RadioGroupKriteria 4. Sorot properti Items dan kemudian klik pada. 5. Ketikkan : Semua Record Pria Wanita Seperti gambar 8.12 di bawah ini: Gambar 8.12 String List Editor 6. Klik tombol OK. 7. Agar salah satu record langsung terpilih, maka pada properti ItemIndex ubah menjadi 0 (Item Index milik RadioGroup) dan Columns menjadi 3. 8. Jika berhasil, maka akan tampil seperti gambar 8.13 berikut ini: Gambar 8.13 Setelah dilengkapi dengan pemilih record

194 Dasar-Dasar Pemrograman Dengan Delphi 7 Janner Simarmata 8.5.3 Menuliskan Kode Kejadian Pada FilterRecord Untuk melihat berbagai efek metode di atas, ubah kode pada kejadian FilterRecord milik TabelDosen sebagai berikut: 1. Klik pada komponen Table yang terdapat pada form. 2. Klik tab Events pada jendela Object Inspector. 3. Klik ganda pada sel OnFilterRecord.. 4. Tuliskan kode berikut ini, sehingga kode lengkap untuk kejadian FilterRecord menjadi seperti berikut ini. Accept := TabelDosen.FieldByName('JENKEL').Value; 5. Klik tombol Minimize atau F12 untuk menyembunyikan editor kode. 8.5.4 Menuliskan Kode Kejadian OnClick Milik RadioGroup. Untuk melihat berbagai efek metode di atas, ubah kode pada kejadian OnClick milik RadioGroup sebagai berikut: 1. Klik pada komponen RadioGroup yang terdapat pada form. 2. Klik tab Events pada jendela Object Inspector. 3. Klik ganda pada sel OnClick.. 4. Tuliskan kode berikut ini, sehingga kode lengkap untuk kejadian FilterRecord menjadi seperti berikut ini. Case RadioGroupKriteria.ItemIndex of 0: begin TabelDosen.CancelRange; TabelDosen.Filtered :=True; end; 1: begin TabelDosen.SetRangeStart; TabelDosen.FieldByName('KD_DOSEN').Value :=1; TabelDosen.KeyExclusive := False; TabelDosen.SetRangeEnd; TabelDosen.FieldByName('KD_DOSEN').Value :=6; TabelDosen.KeyExclusive := True; TabelDosen.ApplyRange;

Bab 8 Memilih Data Menggunakan Range Dan Filter 195 end; 2: begin TabelDosen.CancelRange; TabelDosen.Filtered := True; end; End; 5. Klik tombol Minimize atau F12 untuk menyembunyikan editor kode. 6. Setelah itu, eksekusi form Anda dengan tombol F9. Jika berhasil, maka akan tampil sesuai dengan gambar 8.14 di bawah ini. Gambar 8.14 Tiga Pemilih Recod 8.6 Program Dinamis Sekarang Anda dituntun agar dapat membuat program yang dinamis, yang dapat menerima batas awal dan batas akhir dari suatu range ketika program dijalankan. 8.6.1 Membuat Proyek Dan Form Diasumsikan bahwa proyek kalkulasi dan form kalkulasi dalam keadaan terbuka, lalu ikuti langkah-langkah dibawah ini: 1. Pilih menu File Save Project As 2. Ketikkan Dinamis pada kotak edit File name: dan klik tombol Save.

196 Dasar-Dasar Pemrograman Dengan Delphi 7 Janner Simarmata 3. Pilih menu File Save AS 4. Ketikkan FDinamis pada kotak Edit File name: dan klik tombol Save. 5. Melalui jendela Object Inspector, lakukan perubahan-perubahan properti seperti dibawah ini: Properti Isi Caption Program Dinamis Name FormDinamis 6. Lalu simpan dengan perintah File Save All. 8.6.2 Menambah Komponen BitBtn Langkah selanjutnya Anda perlu menambah tiga komponen bitbtn yang berada pada halaman Additional pada Component Palette ke form dengan desain gambar sebagai berikut: 1. Melalui Object Inspector, lakukan perubahan properti dengan ketentuan: Properti Isi Caption Batas Awal Name BitBtnBAwal Caption Batas Akhir Name BitBtnBAkhir Caption Proses Name BitBtnProses Apabila berhasil, akan menghasilkan gambar sebagai berikut: Gambar 8.15 Ketiga tombol BitBtn telah ditambahkan

Bab 8 Memilih Data Menggunakan Range Dan Filter 197 2. Program ini menggunakan dua buah variabel yaitu BAwal dan BAkhir yang akan dituliskan pada bagaian Privat milik form. Untuk melakukannya, ikuti langkah-langkah sebagai berikut: 3. Carilah baris yang berisi Private, kemudian tuliskan seperti di bawah ini: private { Private declarations } BAwal, BAkhir : Integer; 8.6.3 Menambah Kode Batas Awal Ikuti langkah-langkah berikut ini : 1. Klik tombol Batas Awal 2. Klik tab Events pada jendela Object Inspector. 3. Klik ganda pada sel OnClick 4. Tuliskan kode program sebagai berikut: Var StringMasukan : String; begin StringMasukan := InputBox('BAwal','Masukkan Kode Dosen :',''); if StringMasukan ='' then Exit; Try BAwal := StrToInt(StringMasukan); Except MessageDlg('Nilai Yang Anda Masukkan Salah' + Chr(10)+ Chr(13)+ 'Kode Dosen Dianggap Sama Dengan Nol', mtinformation, [mbok], 0); BAwal := 0; End; End;

198 Dasar-Dasar Pemrograman Dengan Delphi 7 Janner Simarmata 5. Klik tombol Minimize atau F12 untuk menyembunyikan editor kode. 6. Simpan program di atas, lalu jalankan, bila berhasil akan menampilkan gambar 8.16 sebagai berikut: Gambar 8.16 Memasukkan Kode Awal Dosen 8.6.4 Menambah Kode Batas Akhir Ikuti langkah-langkah berikut ini: 1. Klik tombol Batas Akhir 2. Klik tab Events pada jendela Object Inspector. 3. Klik ganda pada sel OnClick 4. Tuliskan kode program sebagai berikut: Var StringMasukan : String; begin StringMasukan := InputBox('BAkhir','Masukkan Kode Dosen :',''); if StringMasukan ='' then Exit; + Try BAkhir := StrToInt(StringMasukan); Except MessageDlg('Nilai Yang Anda Masukkan Salah' Chr(10)+ Chr(13)+ 'Kode Dosen Dianggap Sama Dengan Nol', mtinformation, [mbok], 0); Bakhir := 0; end;

Bab 8 Memilih Data Menggunakan Range Dan Filter 199 end; 5. Klik tombol Minimize atau F12 untuk menyembunyikan editor kode. 6. Simpan program di atas, lalu jalankan, bila berhasil akan menampilkan gambar 8.17 sebagai berikut: Gambar 8.17 Memasukkan Kode Akhir Dosen 8.6.5 Menambah Kode Kejadian Tombol Proses Ikuti langkah-langkah berikut ini: 1. Klik tombol Proses 2. Klik tab Events pada jendela Object Inspector. 3. Klik ganda pada sel OnClick 4. Tuliskan kode program sebagai berikut: begin TabelDosen.SetRangeStart; TabelDosen.FieldByName('KD_DOSEN').Value := BAwal; TabelDosen.KeyExclusive := False; TabelDosen.SetRangeEnd; TabelDosen.FieldByName('KD_DOSEN').Value := BAkhir; TabelDosen.KeyExclusive := False; TabelDosen.ApplyRange; end; 5. Klik tombol Minimize atau F12 untuk menyembunyikan editor kode. 6. Setelah selesai, maka tahap selanjutnya adalah menjalankan (mengeksekusi) program, jika berhasil maka akan muncul tampilan seperti gambar 8.18 di bawah ini.

200 Dasar-Dasar Pemrograman Dengan Delphi 7 Janner Simarmata Gambar 8.18 Program ketika pertama kali dijalankan 7. Misalkan kode dosen yang mau ditampilkan adalah 2 6 8. Maka pada tombol Batas Awal ketikkan angka 2 dan Batas Akhir ketikkan angka 6, setelah itu tekan tombol Proses untuk mengeksekusi masukan program, seperti gambar berikut: Gambar 8.19 Batas Awal dengan nilai 2 Gambar 8.20 Batas Akhir dengan nilai 6

Bab 8 Memilih Data Menggunakan Range Dan Filter 201 Gambar 8.21 Hasil dari masukan gambar di atas Dari hasil program di atas, maka kode dosen yang ditampilkan hanya kode dosen 2 sampai dengan 6. Janner Simarmata ooo^ooo