TEKNIK MENYUSUN SKRIPSI YANG BEBAS PLAGIAT *Salam, M.Pd



dokumen-dokumen yang mirip
Pengembangan Berpikir Kreatif melalui CTS (Catatan: Tulis dan Susun) Oleh: Salam, S.Pd, M.Pd.

Menulis yang Indah dan Menyenangkan *Salam, M.Pd

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. dalam pembelajaran bahasa Indonesia, keterampilan menulis merupakan

PLAGIASI DAN KEJUJURAN ILMIAH

PLAGIARISME DALAM PENELITIAN

MENYUSUN KARYA TULIS ILMIAH

PANDUAN PENCEGAHAN PLAGIARISME UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah

ESSAY BEBAS MUDA AIRLANGGA YANG BUTUH PENDIDIKAN ANTI KORUPSI ( ANTI PLAGIARISM! ) Oleh : Rif atul Qomariyah ( ) DEPARTEMEN KOMUNIKASI

ETIKA DAN KODE ETIK PENULISAN ILMIAH. Oleh : Achmad Arifin, M.Eng [Editor JPTK]

FORMAT PENYUSUNAN KARYA ILMIAH Oleh: Lia Yuliana, M.Pd

Untuk penulisan skripsi/tesis, minimal harus duduk dulu mencari dan membaca buku sekurangnya 50 jam di perpustakaan.

BAB I PENDAHULUAN. diberikan di Sekolah Dasar (SD). Mata pelajaran Bahasa Indonesia juga

Penjelasan tentang Pemilihan Mawapres Tahun 2014 Tingkat Universitas Muhammadiyah Malang

KEPUTUSAN DIREKTUR JENDERAL PENDIDIKAN ISLAM NOMOR 7142 TAHUN 2017 TENTANG PENCEGAHAN PLAGIARISM DI PERGURUAN TINGGI KEAGAMAAN ISLAM

PENYUSUNAN KARYA TULIS ILMIAH HASIL PENELITIAN DAN GAGASAN ILMIAH. Oleh: Supartinah, M.Hum.

Jurnal Pedagogika dan Dinamika Pendidikan

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

PENYUSUNAN LAPORAN PENELITIAN DALAM BENTUK TULISAN ILMIAH DAN POPULER

UPAYA PENINGKATAN PEMBELAJARAN MENULIS CERPEN DENGAN MENGGUNAKAN METODE KOLABORASI PADA SISWA KELAS X SEMESTER II SMA N 9 PURWOREJO

KARYA TULIS ILMIAH DALAM PILMAPRES 2017

BAB I PENDAHULUAN PEDOMAN PENULISAN KARYA ILMIAH ( SKRIPSI, TESIS, DISERTASI, ARTIKEL, MAKALAH, DAN LAPORAN PENELITIAN )

PANDUAN PENCEGAHAN PLAGIARISME

SEKOLAH MENULIS DAN KAJIAN MEDIA

Penjelasan tentang Pemilihan Mawapres Tahun 2016 Tingkat Universitas Muhammadiyah Malang

Lazimnya, orang mempunyai kemauan dan termotivasi

Memperhatikan : Surat Dirjen DIKTI Nomor:217/E/KM/2013 tentang PLAGIASI dalam Rangka Peningkatan Mutu Akademik Perguruan Tinggi.

BUKU PANDUAN PENCEGAHAN DAN PENANGGULANGAN PLAGIARISME. Disusun Oleh : TIM LPPM

Tips 4: Ingat Syarat Buku Bermutu

PPKn. Dosen PJMK : Mohammad Adib. Artikel Ilmiah Populer/Essay Bebas. Pendidikan Anti Korupsi. Kelas D

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Berita (news) merupakan sajian utama sebuah media massa di samping views

UNIT PENJAMIN MUTU PROGRAM STUDI PENDIDIKAN JASMANI KESEHATAN DAN REKREASI UNIVERSITAS NUSANTARA PGRI KEDIRI ANTI PLAGIARISME

PANDUAN PEMILIHAN MAHASISWA BERPRESTASI PROGRAM SARJANA TINGKAT FAKULTAS PERTANIAN TAHUN 2015

TUGAS PPKN. BY : Deanty Chandra Pertiwi ILMU KOMUNIKASI FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS AIRLANGGA

PENYUSUNAN KARYA TULIS ILMIAH Oleh: Supartinah PGSD FIP UNY

KODE ETIK di Lingkungan Program Pascasarjana- Universitas Terbuka (Bahan OSMB dan BTR)

Seminar Pendidikan Matematika

PPKN DOSEN PJMK: DRS. H. MOHAMMAD ADIB, MA. PLAGIAT = KEJAHATAN AKADEMIK

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

PEDOMAN TEKNIS PELAKSANAAN LKTI FASILKOM UNSRI 2016

STRATEGI KARYA TULIS ILMIAH: Program Kreativitas Mahasiswa

PEMILIHAN MAHASISWA BERPRESTASI 2016

EKSPERIMENTASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN PENDEKATAN SAVI DAN RME PADA POKOK BAHASAN KUBUS DAN BALOK DITINJAU DARI KREATIVITAS BELAJAR SISWA

PANDUAN PENCEGAHAN DAN PENANGANAN PLAGIASI AKADEMI KEBIDANAN BAKTI UTAMA PATI TAHUN 2017

Hasil Rapat Tim RIP 19 April 2016 mengenai Pelaksanaan RIP UMJ. MEMUTUSKAN

Pengembangan Strategi Pemanfaatan Inkubator Akademik Untuk Meningkatkan Karya Akademik Mahasiswa di Lingkungan Fakultas Ekonomi

Berpikir & Menulis Ilmiah

BUKU PEDOMAN PENANGANAN PLAGIASI BAGI DOSEN DAN MAHASISWA UNIVERSITAS NGUDI WALUYO TAHUN 2017

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

34. Mata Pelajaran Bahasa Indonesia untuk Sekolah Menengah Atas Luar Biasa Tunarungu (SMALB B)

Lampiran 1 Pengajuan Proposal Ringkas Penelitian

BAB I PENDAHULUAN. pernah lepas dari pendidikan. Pendidikan dapat meningkatkan kualitas manusia

Livia Melda Christanti

PERATURAN MENTERI PENDIDIKAN NASIONAL REPUBLIK INDONESIA NOMOR 17 TAHUN 2010 TENTANG PENCEGAHAN DAN PENANGGULANGAN PLAGIAT DI PERGURUAN TINGGI

Disusun Oleh : Handris Krisnayana ( )

KATA PENGANTAR. Ungaran, Desember Ketua LPPM UNW. Sigit Ambar Widyawati, S.KM,M.Kes

Tinjauan Umum & Tata Tertib

Menjamurnya Mahasiswa Plagiator

TEKNIK PENULISAN KARYA ILMIAH SCIENTIFIC WRITING TECHNIQUES

DIKLATPIM TK. II PANDUAN LAPORAN INDIVIDUAL. (Disertai Panduan Mengenal dan Mencegah Plagiarisme)

33. Mata Pelajaran Bahasa Indonesia untuk Sekolah Menengah Atas Luar Biasa Tunanetra (SMALB A)

BAB I PENDAHULUAN. sekolah. Dalam kegiatan ini, seorang penulis harus terampil memanfaatkan

BAB I PENDAHULUAN. pendidikan, manusia dapat menemukan hal-hal baru yang dapat dikembangkan dan

BAB I PENDAHULUAN. kemampuan intelektual. Oleh karena itu mereka tidak dapat terlepas dari. menyimak, berbicara, membaca, dan menulis.

A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. mahasiswa ialah makalah. Penyusunan makalah dimaksudkan untuk memenuhi

BAB III METODE PENELITIAN. Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan kepemimpinan

BAB I PENDAHULUAN. Keterampilan menulis merupakan salah satu keterampilan berbahasa yang sangat

BAB I PENDAHULUAN. Bahasa jurnalistik merupakan ragam bahasa tersendiri yang dipakai dalam

I. PENDAHULUAN. Keterampilan berbahasa terdiri atas empat komponen penting yaitu keterampilan

KUESIONER PENELITIAN TINGKAT LITERASI INFORMASI MAHASISWA PROGRAM STUDI PSIKOLOGI UNIVERSITAS HKBP NOMMENSEN MEDAN

BAB I PENDAHULUAN. karena keterampilan menulis selalu digunakan dalam dunia pendidikan, mulai

BAB I PENDAHULUAN. berkembang dalam ilmu pendidikan. Kemajuan di dunia pendidikan sangatlah

PERPUSTAKAAN DAN PLAGIARISME Purwani Istiana, SIP., M.A. Pustakawan Fakultas Geografi UGM INTISARI

PERSYARATAN KARYA TULIS ILMIAH

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

Strategi Pembelajaran Tatap Muka 1 Diskusi/tanya. 1 X 100 Terlampir memahami fungsi bahasa. jawab

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Berdasarkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) yang

Etika Dalam Penulisan Ilmiah dan jenis-jenis penelitian

TATA TULIS DALAM RAGAM ILMIAH

SOP PEKAN ILMIAH NUSANTARA (PIN)

BAB I PENDAHULUAN. budayanya dan budaya orang lain, serta mengemukakan gagasan dan

Teknik Penulisan Ilmiah 5. Faoeza Hafiz Saragih

KODE ETIK DOSEN MUKADIMAH BAB I KETENTUAN UMUM. Pasal 1

BAB I PENDAHULUAN. tulisan. Keterampilan dan kemampuan berbahasa sangat berhubungan erat dengan

BAB 1 PENDAHULUAN. Kegiatan menulis merupakan aspek keempat dalam keterampilan berbahasa.

STUDI MAGISTER TERAPAN

Kuliah Pendahuluan Lab Instruksional Teknik Kimia Tinjauan Umum & Tata Tertib. Koordinator: Dr. Ardiyan Harimawan

KUTIPAN DAN PARAPRASI (Quoting and Paraphrasing)

Universitas Maritim Raja Ali Haji

KODE ETIK DOSEN STIKOM DINAMIKA BANGSA

Perbandingan Publikasi Internasional Indonesia di Scopus Periode 2010-April 2016

BAB I PENDAHULUAN. memiliki pengetahuan, nilai, sikap, dan kemampuan terhadap empat

PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN PENDIDIKAN KARAKTER SEBAGAI LANGAKAH AWAL PENCEGAHAN PLAGIARISME. Dosen PJMK: Mohammad Adib, drs, M.Si

BAB I PENDAHULUAN. empat aspek, yakni mendengarkan, berbicara, membaca dan menulis. Dalam

KEPUTUSAN REKTOR UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO Nomor : 61/KEP/UDN-01/VI/2007. tentang KODE ETIK DOSEN UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO

BAB I PENDAHULUAN. Studi (Wajib) bagi mahasiswa program S-1 Ilmu komputer. Setelah. mendapatkan persetujuan dari tim pembina mata kuliah seminar Ilmu

PERATURAN UNIVERSITAS SRIWIJAYA. Nomor: 0536 /UN9/PP/2013. Tentang PEDOMAN INTEGRITAS KARYA ILMIAH UNIVERSITAS RIWIJAYA REKTOR UNIVERSITAS SRIWIJAYA

ETIK UMB MANAJEMEN WAKTU DAN MENYUSUN SKALA PRIORITAS. Modul ke: Fakultas EKONOMI DAN BISNIS. Program Studi AKUNTANSI.

BIRO HUKUM DAN ORGANISASI KEMENTERIAN PENDIDIKAN NASIONAL

Transkripsi:

TEKNIK MENYUSUN SKRIPSI YANG BEBAS PLAGIAT *Salam, M.Pd A. Pendahuluan Ketika seorang mahasiswa sudah masuk pada semester VII, terasa ada beban yang mulai menyelimuti pikirannya. Pikiran itu mengarah pada tugas akhir yang harus dibuat untuk mengakhiri studinya, yakni skripsi. Hal itupun terjadi pada Anda yang berada di dalam ruangan ini. Mulai dari penentuan judul, penulisan proposal, presentasi ketika seminar, objek mana yang harus diteliti, cara pengambilan data, cara analisis data, melakukan pembahasan, dan terakhir harus mempertahankan di depan sidang penguji. Bila Anda telah berhasil mendapatkan judul yang akan dikaji dan diajukan pada kegiatan seminar, muncul pula masalah baru yaitu bagaimana cara menulis/ menyusun proposal? Mulai dari kalimat apa untuk mengawali tulisan? Bukan hanya itu, mahasiswa selalu dihantui dengan isu plagiat. Apalagi dengan isu SKS atau SBKS (Skripsi Bukan Karya Sendiri). Inilah berbagai tantangan yang harus Anda jawab dengan menunjukkan kemampuan dan kompetensi Anda di bidang keterampilan menulis. Memperhatikan hal-hal di atas, pimpinan jurusan memiliki tanggung jawab yang tinggi untuk membantu Anda mengatasi masalah yang sementara dan atau yang Anda akan hadapi. Bentuk tanggung jawab itu adalah menyelenggarakan kegiatan bimbingan teknik penyusunan karya ilmiah. Melalui kegiatan ini, dibuat tulisan dengan judul Teknik Menyusun Skripsi yang Bebas Plagiat. Dengan hadirnya tulisan ini, dapat menjadi bahan pencerahan pikiran dan kreativitas Anda ketika menyusun skripsi. B. Kita Semua adalah Penulis Subjudul ini ada yang setuju dan ada pula yang tidak setuju. Yang setuju adalah mereka yang yakin dengan kemampuannya untuk menulis. Sementara yang tidak setuju berlaku bagi mereka yang tidak yakin dengan kemampuannya untuk menulis. Apabila ditelaah, maka pasti Anda sepakat apabila saya mengatakan bahwa kita semua adalah penulis. Pernyataan ini didasarkan pada kenyataan bahwa rata-rata mahasiswa telah memiliki alat komunikasi berupa hand phone. Dengan alat komunikasi tersebut, terjalin komunikasi melalui pesan tertulis (sms). Mahasiswa sejak pagi, siang, dan malam melakukan aktivitas menulis pesan Bimtek Penulisan Karya Ilmiah; 10 Oktober 2012 Page 1

(sms), baik menulis konsep sendiri maupun membalas sms orang lain. Dengan demikian, mahasiswa, Anda adalah penulis. Kembangkanlah kemampuan menulis Anda, sebagaimana Anda menulis pesan (sms) kepada orang lain. Seseorang menulis gagasan, pikiran, dan pengalaman untuk diketahui oleh orang lain. Menurut Jakob Sumarjo yang dikutip Komaidi (2007: 6) menulis merupakan suatu proses melahirkan tulisan yang berisi gagasan. Kaitannya dengan tugas akhir mahasiswa dalam bentuk skripsi merupakan tulisan yang berisi gagasan mahasiswa. Menghasilkan suatu tulisan tidak terlepas dari fungsi tangan, otak, dan telinga. Tangan berarti tulis angan dan gagasan. Angan dan gagasan diproses melalui otak, yakni olah kata-kata dan kalimat. Dengan otak, maka kita dapat mengolah dan menata setiap angan dan gagasan yang dihasilkan oleh tangan dalam bentuk kata-kata dan kalimat. Kata dan kalimat akan dipahami lewat telinga, teliti lalu ingat gagasannya. Dengan demikian jika Anda memfungsikan tangan, otak, dan telinga secara maksimal akan diperoleh banyak tulisan. Apabila kita terbiasa menulis, banyak manfaat yang dapat diperoleh seperti yang dikemukakan oleh Pennebacker dalam Komaidi (2007: 14-15) berikut. 1) Menulis menjernihkan pikiran. 2) Menulis mengatasi trauma. 3) Menulis membantu mendapatkan dan mengingat informasi baru. 4) Menulis membantu memecahkan masalah. 5) Menulis bebas membantu kita ketika terpaksa harus menulis. Dengan menulis-bebas yang biasa dilakukan, seseorang akan terlatih dalam kondisi apapun sehingga dapat menulis secara sistematis dan runtut. C. Menulis Skripsi vs Plagiat Pada subjudul ini diketengahkan dua hal yakni menulis skripsi dan plagiat. Bagian awal diuraikan konsep skripsi termasuk persyaratan ilmiah yang harus diperhatikan. Kemudian terkait plagiat dikemukakan pengertian, ruang lingkup, pentingnya mengutip, dan kiat menghindari plagiat. Dengan adanya uraian ini, maka Anda diharapkan dapat menyusun skripsi secara jujur. Jujur dalam arti (1) skripsi harus dibuat sendiri, dan (2) setiap data dan kutipan harus dicantumkan sumbernya. Skripsi merupakan bagian dari karya ilmiah yang disusun oleh mahasiswa S1 ketika akan mengakhiri studinya. Sebagai karya ilmiah, Bimtek Penulisan Karya Ilmiah; 10 Oktober 2012 Page 2

skripsi merupakan suatu tulisan yang membahas suatu permasalahan yang berdasarkan penyelidikan, pengamatan, dan pengumpulan data yang diperoleh melalui suatu penelitian (UNG, 2010: 3). Terdapat empat persyaratan karya ilmiah yang dikenal dengan akronim APIK (Asli, Perlu, Ilmiah, dan Konsisten). Asli (original) berarti karya yang dihasilkan merupakan karya sendiri sesuai dengan bidang ilmu. Perlu/bermanfaat (useful) berarti karya yang dihasilkan harus dirasakan manfaatna secara langsung oleh penulis dalam meningkatkan kualitas kinerja. Ilmiah (scientific) berarti karya yang dihasilkan harus disusun secara ilmiah, sistematis, runtut dan memenuhi persyaratan penulisan karya ilmiah. Konsisten (concistency) berarti karya ilmiah yang dihasilkan memperlihatkan konsistensi pemikiran yang utuh, baik secara keseluruhan maupun hubungan antar bab dan bagian karya tulis yang disajikan (UNG, 2010: 5). Di dalam kegiatan penelitian dan penulisan skripsi mahasiswa dituntut untuk mengerahkan kemahiran berpikir, bersikap, dan bertindak dalam usaha menggali dan mengembangkan pengetahuan ilmiah yang baru, untuk disumbangkan dalam bidang keahliannya (Bisri, 1998: 13). Dari pandangan tersebut, maka kreativitas seorang mahasiswa sangat dituntut, baik dalam hal pengambilan data maupun ketika melakukan penguraian/pembahasan tulisan. Berpikir, bersikap, dan bertindak yang diharapkan adalah yang ilmiah dan jujur. Kejujuran ilmiah merupakan ciri utama bahwa karya yang dihasilkan bukan plagiat. Di dalam Kamus Bahasa Indonesia (2008: 1193) plagiat bermakna pengambilan karangan (pendapat dsb) orang lain dan disiarkan sebagai karangan (pendapat dsb) sendiri; penjiplakan. Pendapat yang senada dikemukakan oleh Putra (2011: 11) plagiat adalah tindakan mencuri (gagasan/karya intelektual) orang lain dan mengklaim atau mengumumkannya sebagai miliknya. Istilah plagiat harus kita hati-hati sebab memiliki sinonim atau nama lainnya. Putra (2011: 11-12) mengemukakan bahwa plagiat memiliki sinonim atau nama lainnya, yakni: meminjam, pencurian, pelanggaran, pembajakan, pemalsuan, pengambilan untuk diri sendiri atau autoplagiat, mencuri. Apakah tulisan yang telah kita buat termasuk plagiat atau tidak, perlu diteliti. Untuk meneliti hal tersebut dapat dilakukan melalui pengecekan ruang lingkup plagiat. Jika terdapat salah satu di antara ruang lingkup berikut, berarti tulisan yang kita buat merupakan Bimtek Penulisan Karya Ilmiah; 10 Oktober 2012 Page 3

plagiat. Adapun ruang lingkup plagiat (Putra, 2011: 12) adalah sebagai berikut. 1) Mengambil mentah-mentah karya orang lain dan menyebutnya sebagai karya sendiri. 2) Menulis kembali karya orang lain dan menerbitkannya. 3) Mempekerjakan atau memakai jasa orang lain untuk menulis suatu karya lalu mempublikasikannya dengan nama sendiri. 4) Menggunakan gagasan orang lain dan mempublikasikannya dengan nama sendiri. 5) Menggunakan kata-kata yang diucapkan orang lain apa adanya dan mempublikasikannya dengan nama sendiri. 6) Melakukan parafrase dan atau meringkas gagasan orang serta kata-kata mempublikasikannya dengan nama sendiri. 7) Menggunakan karya tulis yang didapat dari orang lain kemudian mempublikasikannya dengan nama sendiri. 8) Menggunakan karya tulis yang dibeli dan atau diunduh dari internet dan kemudian mempublikasikannya dengan nama sendiri. 9) Mengopi informasi atau data dari sumber elektronik (web, laman web, sumber elektronik lainnya) dan menggunakannya sebagai milik sendiri. Pada dasarnya kutip-mengutip di dalam penulisan karya ilmiah khususnya skripsi tidak dilarang. Sebab dengan mengutip seseorang telah menunjukkan kejujuran ilmiah di dalam menyajikan gagasan dan pemikirannya. Paling tidak terdapat delapan pertimbangan (alasan) mengutip sumber (Putra, 2011: 26) sebagai berikut. (1) Untuk mendukung pernyataan. (2) Untuk menambah kredibilitas sebuah tulisan. (3) Sebagai acuan karya (skripsi) yang tengah Anda kerjakan sekarang. (4) Memberikan contoh dari beberapa titik pandang tentang suatu topik tertentu. (5) Menyatakan posisi Anda, apakah Anda setuju atau tidak setuju dengan gagasan/wacana tersebut. (6) Memberikan perhatian pada frasa tertentu, kalimat, atau bagian dengan mengutip aslinya. (7) Jujur pada pembaca bahwa kata-kata yang Anda tulis bukan asli dari Anda sendiri. (8) Memperluas atau memperdalam gagasan Anda. Memperhatikan alasan pengutipan di atas, maka setiap karya ilmiah tidak dapat dipisahkan dari kegiatan kutip-mengutip. Yang terpenting adalah adanya sikap jujur untuk menyebutkan sumbernya. Apabila seorang penulis menggunakan falsafah baju, maka akan diperoleh satu karya berbobot dan orisinil. Baju anak umur lima tahun tidak dapat dipakai oleh orang yang berumur 50 tahun. Begitu pula sebaliknya, baju orang yang berumur 50 tahun tidak dapat Bimtek Penulisan Karya Ilmiah; 10 Oktober 2012 Page 4

dipakai oleh anak yang berumur lima tahun. Demikan juga dalam hal warna tidak akan pernah berubah-ubah ketika Anda gunakan. Baju dalam konteks tulisan ini diartikan bahasa jujur. Kejujuran sang penulis sangat dituntut sehingga terhindar dari julukan sebagai plagiator. Di dalam Kamus Bahasa Indonesia (2008: 1193) plagiator berarti orang yang mengambil karangan (pendapat dsb) orang lain dan disiarkan sebagai karangan (pendapat dsb) sendiri; penjiplak. Sampai dengan uraian ini, tentu Anda masih bertanya-tanya, bagaimana caranya menulis skripsi yang bebas plagiat? Untuk menjawab hal tersebut, maka Putra (2011: 27) mengetengahkan upaya menghindari plagiat seseorang haruslah dengan jujur mencantumkan: 1) ide dan gagasan orang lain; 2) teori orang lain; 3) temuan orang lain; 4) hasil riset orang lain; 5) ucapan langsung orang lain; 6) parafrasa informasi; 7) fakta dan data yang dikumpulkan dari berbagai sumber; atau 8) statistik yang dikeluarkan lembaga atau badan tertentu. Apabila Anda sudah jujur mengungkapkan hal-hal tersebut jika terdapat di dalam tubuh tulisan, maka berarti tulisan Anda merupakan karya pribadi, bukan karya orang lain. Harus diingat dan direnungkan bahwa setiap skripsi mahasiswa terdapat pernyataan akan keaslian skripsi. Pernyataan itu tentu bukan hanya pelengkap, namun memiliki dampak yang luar biasa, yakni gelar kesarjanaan akan dicabut ketika skripsi yang bersangkutan diketahui merupakan hasil plagiat atau karya orang lain. D. Penutup Demikianlah materi ini disampaikan kepada Anda, semoga menjadi bahan renungan sehingga kreativitas menulis Anda menjadi lebih baik. Sebagai penulis pemula mulailah tulisan Anda dengan apa yang Anda rasakan bukan pada apa yang Anda pikirkan. Anda semua adalah penulis. Buktikan kemampuan itu melalui penyusunan skripsi sebagai tugas akhir Anda. Bimtek Penulisan Karya Ilmiah; 10 Oktober 2012 Page 5

E. Daftar Referensi Alwasilah, Chaedar dan Senny Suzanna Alwasilah 2007 Pokoknya Menulis. Bandung: PT. Kiblat Buku Utama Bisri, Cik Hasan 1998 Penuntun Penyusunan Rencana Penelitian dan Penulisan Skripsi: Bidang Ilmu Agama Islam. Jakarta: Logos Komaidi, Didi 2007 Aku Bisa Menulis: Panduan Praktis Menulis Kreatif Lengkap. Bandung: Sabda Media Putra, Masri Sareb 2011 Kiat Menghindari Plagiat. Jakarta: PT. Indeks Universitas Negeri Gorontalo 2010 Buku Panduan Penulisan Karya Ilmiah. Gorontalo: UNG Wahab, Abdul dan Lies Amin Lestari 1999 Menulis Karya Ilmiah. Surabaya: Airlangga University Press Bimtek Penulisan Karya Ilmiah; 10 Oktober 2012 Page 6