ANALISIS KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS BERDASARKAN GAYA BELAJAR VISUAL

dokumen-dokumen yang mirip
Ika Puspita Sari Kemampuan Komunikasi Matematika Berdasarkan Perbedaan Gaya Belajar Siswa Kelas X SMA Negeri 6 Wajo pada Materi Statistika

KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS SISWA GAYA KOGNITIF REFLEKTIF-IMPULSIF DALAM MENYELESAIKAN MASALAH OPEN-ENDED

PENINGKATAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN PENDEKATAN REALISTIK

ANALISIS TINGKAT BERPIKIR KREATIF SISWA GAYA BELAJAR VISUAL DALAM MEMECAHKAN MASALAH PERSEGI PANJANG DAN PERSEGI

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS

PENGARUH PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE CORE TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA

ANALISIS KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS MAHASISWA PADA MATERI KULIAH GEOMETRI ANALITIK DI PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA IKIP PGRI PONTIANAK

KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA DALAM MATERI SISTEM PERSAMAAN LINEAR DUA VARIABEL DI KELAS VIII SMP

IDENTIFIKASI GAYA BELAJAR (VISUAL, AUDITORIAL, KINESTETIK) MAHASISWA PENDIDIKAN MATEMATIKA UNIVERSITAS BUNG HATTA

PENERAPAN MODEL PBL UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS SISWA

Unnes Journal of Mathematics Education

EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NHT DITINJAU DARI KEMAMPUANKOMUNIKASI MATEMATIS SISWA

DESKRIPSI KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA MTs. NEGERI BOJONG PADA MATERI STATISTIKA. Zuhrotunnisa ABSTRAK

DESKRIPSI KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA

KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS MENYELESAIKAN SOAL OPEN-ENDED MENURUT TINGKAT KEMAMPUAN DASAR MATERI SEGIEMPAT DI SMP

BAB V PEMBAHASAN. analisis deskriptif. Berikut pembahasan hasil tes tulis tentang Kemampuan. VII B MTs Sultan Agung Berdasarkan Kemampuan Matematika:

BAB II LANDASAN TEORI

KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA PADA MATERI BANGUN DATAR DI SMP

Ikeu Dwi Astuti*) Purwati Kuswarini Suprapto*)

Jurnal Elektronik Pembelajaran Matematika ISSN:

Yekti Fajar Hutami, Amir, Hadiyah.

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING

Keywords: Mathematical communication, emotional intelligence, quadrilaterals.

PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE CIRC TERHADAP KEMAMPUAN KONEKSI MATEMATIS SISWA SMP

EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN THINK-TALK-WRITE DALAM MENINGKATKAN KOMUNIKASI MATEMATIS MAHASISWA PENDIDIKAN MATEMATIKA

PENERAPAN METODE PENEMUAN TERBIMBING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS PADA MATERI TRIGONOMETRI

P2M STKIP Siliwangi Jurnal Ilmiah UPT P2M STKIP Siliwangi, Vol. 2, No. 1, Mei 2015

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA

EFEKTIVITAS MODEL PROBLEM BASED LEARNING DITINJAU DARI KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA

IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN SAINTIFIK BERBANTUAN ALAT PERAGA TERHADAP KEMAMPUAN KONEKSI MATEMATIS

IMPLEMENTASI STRATEGI THINK-TALK-WRITE (TTW) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS SISWA KELAS VIII SMP 1 KARAWANG TIMUR

KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA DITINJAU DARI GAYA BELAJAR PADA SMA NEGERI 10 PONTIANAK

PENERAPAN PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS SISWA

Unnes Journal of Mathematics Education

PENGARUH PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN THINK TALK WRITE TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CREATIVE PROBLEM SOLVING (CPS) TERHADAP KEMAMPUAN PENALARAN ADAPTIF MATEMATIS SISWA

DESKRIPSI KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIKA PESERTA DIDIK KELAS VII SMP NEGERI 1 LIMBOTO DALAM MENYELESAIKAN SOAL PADA MATERI HIMPUNAN JURNAL

PENGGUNAAN MODEL GROUP INVESTIGATION

Pengaruh penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe student facilitator and explaining terhadap pemahaman matematik peserta didik

BAB V PEMBAHASAN PENELITIAN

Kata Kunci: Model Pembelajaran Kooperatif Teknik Kepala Bernomor, Pemahaman Konsep

Kemampuan Penalaran Matematis Siswa SMP dalam Belajar Garis dan Sudut dengan GeoGebra

Nola Despita Sari*), Zulfitri Aima**), Mulia Suryani**).

PENINGKATAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THREE-STEP INTERVIEW

Pembentukan Karakter dan Komunikasi Matematika Melalui Model Problem Posing Berbantuan Scaffolding Materi Segitiga

Penggunaan Model Kooperatif Tipe CIRC Berbasis Konstruktivisme Untuk Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa

PENGARUH STRATEGI MIND MAPPING TERHADAP KEMAMPUAN KONEKSI MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA FOTO TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS PARAGRAF PERSUASI SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 PANCUNG SOAL ABSTRACT

PENGEMBANGAN BAHAN AJAR KOMIK BERBASIS PENDIDIKAN KARAKTER UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH PADA MATERI SEGIEMPAT

Penerapan Model Pembelajaran Think-Pair-Share untuk Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa SMP

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

DESKRIPSI KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS DITINJAU DARI RASA PERCAYA DIRI MAHASISWA. Oleh :

Eko Wahyu Andrechiana Supriyadi 1, Suharto 2, Hobri 3

RESPONS SISWA TERHADAP SAJIAN SIMBOL, TABEL, GRAFIK DAN DIAGRAM DALAM MATERI LOGARITMA DI SMA

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN MIND MAPPING TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VII SMP TUNAS BARU JIN-SEUNG BATAM TAHUN AJARAN

PENGARUH PENDEKATAN KONTEKSTUAL TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS DAN BELIEF SISWA

PENGARUH PENDEKATAN PROBLEM POSING TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Matematika merupakan mata pelajaran yang memiliki peranan penting

EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN PROBING-PROMPTING DITINJAU DARI PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA

PENGARUH PENERAPAN TEKNIK SPOTLIGHT TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISIWA KELAS VIII SMPN 1 BATANG ANAI PADANG PARIAMAN

47 l JURNAL INSPIRATIF p-issn : , e-issn :

dapat menggabungkan keistimewaankeistimewaan

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEAD TOGETHER (NHT) TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 53 BATAM

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

PENGGUNAAN MEDIA MONOPOLI TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS PESERTA DIDIK KELAS V SEKOLAH DASAR

PROFIL KEMAMPUAN KOMUNIKASI VISUAL-VERBAL DALAM PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA PADA SISWA SMAN 17 MAKASSAR

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TPS BERBASIS RME UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA SMP

BAB I PENDAHULUAN. mengembangkan potensi dan kreativitasnya melalui kegiatan belajar. Oleh

PENGARUH MODEL PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN BERPIKIR KREATIF SISWA PADA PEMBELAJARAN BIOLOGI

KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN SAVI TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIKA

Anna Pertiwi, Purwati Kuswarini Suprapto

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN VISUALIZATION AUDITORY KINESTHETIC (VAK)TERHADAP KEMAMPUAN KONEKSI MATEMATIS SISWA KELAS VIII MTS AL-I ANAH KOSAMBI

PENERAPAN PENDEKATAN MODEL ELICITING ACTIVITIES (MEAS) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS SISWA SMP

PENGARUH PENGGUNAAN TEKNIK THINK-TALK-WRITE (TTW) TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS TEKS PIDATO SISWA KELAS X SMA NEGERI 3 LUBUK BASUNG KABUPATEN AGAM

PENGARUH PEMBELAJARAN MATEMATIKA REALISTIK TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA

PEMETAAN TINGKAT BERPIKIR KREATIF MAHASISWA PENDIDIKAN MATEMATIKA DALAM PEMECAHAN MASALAH SOAL ANALISIS REAL 2 DITINJAU DARI GAYA BELAJAR

Analisis Kemampuan Pemahaman Konsep Siswa Kelas VII Berdasarkan Gaya Belajar dalam Model Knisley

Andre Yohendra Pendidikan Teknik Informatika Komputer Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Bung Hatta

BAB II KAJIAN TEORI. 1. Pengertian Kemampuan Komunikasi Matematis

ANALISIS KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS SISWA SMP KELAS VII PADA PENERAPAN OPEN-ENDED

DESKRIPSI KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS MAHASISWA PADA MATA KULIAH GEOMETRI ANALITIKA BIDANG

KEMAMPUAN KONEKSI MATEMATIS SISWA PADA MODEL PEMBELAJARAN CONNETED MATHEMATICS PROJECT (CMP)

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Perkembangan dunia pendidikan menuntut guru untuk efektif dalam

Rusli P.D. Kolnel, Rully Charitas Indra Prahmana, Samsul Arifin, Pengaruh Pembelajaran...

KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN STRATEGI REACT DENGAN MODEL SSCS TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIKA DAN PERCAYA DIRI SISWA KELAS VIII

PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK TALK WRITE

KEEFEKTIFAN HUKUMAN TERHADAP MOTIVASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS III SD N 1 MAGELUNG KENDAL

PENGARUH PENGGUNAAN TEKNIK OBJEK LANGSUNG TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS PUISI SISWA KELAS VII SMP NEGERI 2 SUTERA ARTIKEL ILMIAH

Keefektifan Pembelajaran Model Quantum Teaching Berbantuan Cabri 3D Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TERHADAP KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS DAN BELIEF SISWA

PENGARUH PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA KELAS VIII SMPN 3 PARIAMAN ABSTRACT

EFEKTIFITAS MODEL PEMBELAJARAN CTL (CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING)

INOVASI PENDIDIKAN Bunga Rampai Kajian Pendidikan Karakter, Literasi, dan Kompetensi Pendidik dalam Menghadapi Abad 21

UJME 5 (1) (2016) Unnes Journal of Mathematics Education.

Jurnal Elektronik Pembelajaran Matematika ISSN:

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY TWO STRAY PADA KONSEP EKOSISTEM DI KELAS VII SMP NEGERI 15 KOTA TASIKMALAYA JURNAL

PENGARUH PENERAPAN MODEL TREFFINGER TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA KELAS VIII SMPN 5 SIJUNJUNG JURNAL

Suci Rahmayani*), Sefna Rismen**), Tika Septia**)

ABSTRACT. Key words: Brain based learning approach, Student s achievement

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Fisika STKIP PGRI Sumatera Barat 2

Transkripsi:

CORE Provided by Jurnal Unswagati Cirebon (Jurnal Universitas Swadaya Gunung Jati) Metadata, citation and similar papers at core.ac.uk Euclid, Vol.7, No.1, pp. 1 ANALISIS KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS BERDASARKAN GAYA BELAJAR VISUAL Masrifah 1), Rina Dwi Setyowati 2), Nurina Happy 3) 1,2,3) Universitas PGRI Semarang; masrifah.tkj30@gmail.com Abstract This study aims to investigate the effect of the problem-based learning model and students' worksheets on the ability to understand mathematical concepts of learners. This is a quantitative study using a quasi-experimental with the nonequivalent type posttest only control group design. The population are all students of class VII SMP 174 Jakarta in the 2018/2019 school year. The samples are 71 students from classes VII-D and VII-G. The sampling technique is a cluster random sampling. Data collected using instruments of understanding mathematical concepts. The distribution of experimental and the control class are normal. Hypothesis testing produces a t-test of 1.9521, which is rejected H0 at a significance level of 5% with an effect size of 0.5343 which is classified as moderate. The results of this study indicate that there is an effect of the problem-based learning model based on student worksheets on the ability to understand mathematical concepts with moderate criteria. Keywords. Mathematical communication skill, Visual learning style 1. Pendahuluan Pendidikan merupakan suatu langkah awal untuk mengembangkan potensi yang dimiliki oleh seseorang. Dalam mengembangkan potensi diri dapat melalui upaya pengajaran. Menurut Sholihah (2015) salah satu bidang studi yang mempunyai peranan penting dalam dunia pendidikan dan dalam menghadapi masalah kehidupan sehari-hari adalah matematika. Seperti yang tercantum dalam Permendiknas Nomor 22 Tahun 2006 bahwa salah satu tujuan pembelajaran matematika yaitu mengomunikasikan gagasan mengenai objek-objek matematika. Dalam konteks ini, komunikasi yang dimaksud adalah komunikasi lisan/verbal dan komunikasi tertulis/ nonverbal. Selanjutnya, komunikasi tersebut disebut komunikasi matematis. Menurut Asikin yang dikutip Darkasyi (2014), komunikasi matematis dapat diartikan sebagai suatu dialog yang terjadi dalam suatu lingkungan kelas,

Euclid, Vol.7, No.1, pp. 2 dimana terjadi pengalihan pesan. Pesan yang dialihkan berisi tentang materi matematika yang dipelajari di kelas. Penyampaian pesan atau materi oleh guru ke siswa ditujukan untuk saling berinteraksi, sehingga proses pembelajaran berjalan dengan lancar. Sebaliknya, komunikasi antara siswa dan guru yang tidak baik mengakibatkan rendahnya kemampuan komunikasi matematis. Setiap siswa memiliki karakter yang berbeda dalam hal berkomunikasi. Sehingga, seorang guru hendaknya mengetahui masing-masing karakter siswanya sesuai dengan kemampuan siswa mengomunikasikan ide-ide matematisnya yang diduga berkaitan dengan cara atau gaya belajar siswa dalam menyerap, mengolah dan mengatur informasi yang diperolehnya pada pembelajaran. Menurut DePorter dan Hernacki (2005: 110) gaya belajar adalah kecenderungan seseorang dalam menerima, menyerap, dan memproses informasi. Salah satu gaya belajar adalah gaya belajar visual. Gaya belajar visual adalah gaya belajar dengan cara melihat (DePorter & Hernacki, 2005: 113), mengamati, memandang, dan sejenisnya (Papilaya dan Huliselan, 2016). Gaya belajar visual dilakukan seseorang untuk memperoleh informasi seperti melihat gambar, diagram, peta, poster, grafik, teks (tulisan dan huruf) dan sebagainya. Seorang yang bertipe visual, akan cepat mempelajari bahanbahan yang disajikan secara tertulis, bagan, grafik, dan gambar (Gilakjani dan Branch, 2012: 105). Menurut Sari (2017) subjek bergaya belajar visual mampu dalam (1) mengeskpresikan ide-ide atau permasalahan melalui tulisan; (2) menggunakan istilah, notasi, dan simbol matematika dalam menyajikan ide; (3) menginterpretasikan ide-ide atau permasalahan matematika dengan bahasa sendiri dan (4) menarik kesimpulan dari pernyataan matematika. Namun, tidak mampu menyatakan ide atau permasalahan matematika secara visual dalam grafik/diagram/ tabel. Berdasarkan uraian di atas, tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan kemampuan komunikasi matematis siswa yang memiliki gaya belajar visual. Kemampuan komunikasi matematis yang dimaksud adalah kemampuan komunikasi matematis tertulis berdasarkan gaya belajar visual untuk menyelesaikan soal-soal pada materi segitiga dan segiempat kelas VII SMP. Adapun aspek dan indikator kemampuan komunikasi tertulis

Euclid, Vol.7, No.1, pp. 3 yang digunakan dalam penelitian ini mengacu pada NCTM (2000)dapat dilihat pada Tabel 1. Tabel 1. Aspek dan Indikator Kemampuan Komunikasi Matematis Aspek Indikator 1.Mengekspresikan ide-ide matematis melalui tulisan 1.1.Mengekspresikan ide-ide matematis dalam bentuk cerita melalui tulisan. dan 1.2.Mendemonstrasikan ide matematis mendemonstrasikannya yang telah dituliskan. serta menggambarkannya secara visual. 1.3.Menggambarkan ide matematis secara visual. 2. Memahami, menginterpretasikan, dan mengevaluasi ide-ide matematis secara tulisan 2.1.Memahami keterlaksanaan ide yang dimiliki dengan menuliskan kendala. 2.2.Menginterpretasikan objek ke dalam suatu ukuran tertentu. maupun dalam bentuk 2.3.Mengevaluasi ide yang tidak visual lainnya. terlaksana menjadi ide baru untuk menyelesaikan masalah. 3.Menggunakan istilah, notasi matematis dan strukturnya untuk menyajikan ide, menggambarkan hubungan dengan modelmodel 3.1.Menggunakan istilah nama bangun dalam segitiga dan segiempat. 3.2.Menggunakan notasi-notasi matematis untuk mencari luas bangun. 3.3.Menjelaskan hubungan dari situasi yang dimiliki dengan situasi baru. situasi. 2. Metodologi Penelitian Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang dilakukan di SMP N 28 Semarang. Penelitian ini dilakukan pada 30 April-13 Mei 2019 yang terdiri dari pemberian angket gaya belajar, pemilihan subjek penelitian, serta pemberian soal tes kemampuan komunikasi matematis terhadap subjek penelitian. Peneliti terlibat langsung dalam semua tahap penelitian. Instrumen yang digunakan adalah angket gaya belajar, dan lembar tes tertulis kemampuan komunikasi matematis yang masing-masing telah divalidasi oleh validator.

Euclid, Vol.7, No.1, pp. 4 Penentuan subjek penelitian dilakukan dengan memberikan angket gaya belajar kepada siswa kelas VII F SMP N 28 Semarang pada tanggal 30 April 2019 yang berjumlah 32 siswa dan diperoleh hasil, yaitu: 12 orang bergaya belajar visual, 9 orang bergaya belajar auditorial, 5 orang bergaya elajar kinestetik, 3 orang bergaya belajar visual-auditorial, dan 3 orang tidak hadir saat pelaksanaan. Selanjutnya, dari 12 orang bergaya belajar visual dipilih yang memiliki nilai UTS matematika pada rentang 80 85. Hasil penelusuran dilihat pada tabel 2. Berdasarkan nilai UTS dan pertimbangan guru, terpilih subjek SP-V9 sebagai subjek penelitian. Tabel 2. Nilai UTS Siswa dengan Gaya Belajar Visual No Kode Siswa Nilai UTS No Kode Siswa Nilai UTS No Kode Siswa Nilai UTS 1. SL-V1 52 5. SL-V5 51 9. SP-V9 81 2. SL-V2 43 6. SL-V6 65 10. SL-V10 49 3. SP-V3 41 7. SL-V7 74 11. SL-V11 45 4. SP-V4 38 8. SP-V8 49 12. SL-V12 48 Setelah itu, peneliti menggunakan teknik tes, yaitu memberikan soal tahap pertama kepada subjek SP-V9 untuk mengetahui kemampuan komunikasi matematisnya pada tanggal 10 Mei 2019. Selanjutnya, pada tanggal 13 Mei 2019 dilakukan pemberian soal tes tahap. Peneliti juga melakukan dokumentasi. Setelah semua data terkumpul dilakukan analisis data dan triangulasi waktu untuk mendeskripsikan kemampuan komunikasi matematis siswa berdasarkan gaya belajar visual dengan membandingkan data yang diperoleh dari pengerjaan soal tahap pertama dan pengerjaan soal tahap kedua dengan waktu yang berbeda agar mendapatkan data yang kredibel (Sugiyono, 2017). 3. Hasil Penelitian dan Pembahasan Hasil tes kemampuan komunikasi subjek SP-V9 pada aspek 1 disajikan pada tabel 3 sebagai berikut: Tabel 3. Kemampuan komunikasi matematis subjek SP-V9 aspek 1

Euclid, Vol.7, No.1, pp. 5 Aspek 1. Mengekspresikan ide-ide matematis melalui tulisan dan mendemonstrasikannya serta menggambarkannya secara visual. Indikator Tahap 1 Tahap 2 1.1. Mengekspre sikan ideide matematis dalam bentuk cerita melalui tulisan. 1.2. Mendemons trasikan ide matematis yang telah dituliskan. Subjek dapat menceritakan Subjek dapat menceritakan langkah yang dilakukan, yaitu: langkah yang dilakukan, a) 3 bangun jajargenjang yaitu: a) 16 bangun segitiga disusun di bawah kepala; b) 1 sama kaki dan dijadikan buah trapesium untuk disusun muka kepala beruang; b) 2 di atas jajargenjang; c) 1 buah buah segitiga siku-siku segitiga sama sisi dan 1 buah disusun dibagian telinga persegi panjang diletakkan di beruang sebelah kanan dan atas trapesium; d) segitiga kiri; c) subjek membutuhkan sama kaki ditaruh dibagian 2 buah segitiga siku-siku lagi pipi kiri dan layang-layang di untuk diletakkan dibagian atas segitiga sama kaki; e) 2 telinga beruang kanan dan buah segitiga sama sisi kiri, namun bangun yang disusun menjadi telinga; f) dibutuhkan tidak ada dalam Terdapat sisi yang belum terisi model-model geometri yang dan bangun tidak tersedia. tersedia. Subjek SP-V9 dapat mengekspresikan ide-ide matematis dalam bentuk cerita melalui tulisan secara detail. Siswa dapat Siswa dapat mendemonstrasikan cara mendemonstrasikan cara menyusun objek. Hasil menyusun objek. Hasil demonstrasi pada gambar 1. demonstrasi pada gambar 2. Gambar 1. Hasil demonstrasi Gambar 2. Hasil demonstrasi Subjek SP-V9 dapat mendemonstrasikan ide-ide matematis yang telah diceritakan secara tertulis. 1.3. Dalam menggambar ide secara Dalam menggambar ide

Euclid, Vol.7, No.1, pp. 6 Aspek 1. Mengekspresikan ide-ide matematis melalui tulisan dan mendemonstrasikannya serta menggambarkannya secara visual. Indikator Tahap 1 Tahap 2 Menggamb visual, subjek SP-V9 tidak kepala beruang secara arkan ide menggunakan penggaris visual, subjek SP-V9 matematis (berupa sketsa). Banyaknya menggunakan jangka dan secara bangun pada gambar visual penggaris, tetapi siswa visual. tidak sesuai dengan objek yang kurang menggambar 1 buah dibuat. Subjek kurang segitiga sama kaki pada menggambar 2 buah segitiga bagian muka. Adapun sama sisi pada telinga. jawaban siswa dapat dilihat Jawaban subjek dapat dilihat pada gambar 4 sebagai pada gambar 3 sebagai berikut. berikut. Gambar 3. Hasil menggambar Gambar 4. Hasil menggambar Subjek SP-V9 tidak dapat menggambarkan ide-ide matematis yang dimiliki sebelumnya secara visual dengan benar. Secara umum, subjek SP-V9 dapat mengekspresikan ide-ide matematisnya dalam bentuk cerita melalui tulisan (indikator 1.1) secara detail, hal ini selaras dengan karakteristik seseorang dengan gaya belajar visual yaitu akan lebih teliti terhadap detail (DePorter & Hernacki, 2005: 116). Subjek SP-V9 dapat menuliskan langkah mengekspresikan ide matematisnya dalam bentuk cerita. Hal ini sesuai dengan hasil penelitian Sari (2017) yaitu subjek dengan gaya belajar visual mampu dalam mengekspresikan ide-ide atau permasalahan matematika melalui tulisan. Dalam mendemonstrasikan ide matematis yang telah dituliskan (indikator 1.2), secara umum subjek SP-V9 dapat mendemonstrasikan ide-ide matematis yang telah dituliskan menjadi objek konkrit dengan baik. Namun, subjek SP-V9 tidak dapat menggambarkan ide matematis secara visual (indikator 1.3) yang ditunjukkan subjek SP-V9 tidak dapat menggambarkan objek konkrit

Euclid, Vol.7, No.1, pp. 7 menjadi gambar visual menggunakan penggaris sehingga membentuk gambar yang tidak sesuai dengan gambar saat mendemonstrasikan dan juga masih bangun yang digambar tidak komplit. Hal ini sesuai dengan penelitian Sari (2017) bahwa subjek gaya belajar visual tidak mampu menyatakan ide-ide atau permasalahan matematika secara visual. Hasil tes kemampuan komunikasi subjek SP-V9 aspek 2 disajikan pada Tabel 4 sebagai berikut: Tabel 4. Kemampuan komunikasi matematis subjek SP-V9 aspek 2 Aspek 2. Memahami, menginterpretasikan, dan mengevaluasi ide-ide matematis secara tulisan maupun dalam bentuk visual lainnya. Indikator Tahap 1 Tahap 2 2.1. Memahami Saat menyusun model Saat menyusun model keterlaksanaan geometri subjek SP-V9 geometri subjek SP-V9 ide dengan memahami bangun yang memahami bangun yang menuliskan tersedia tidak dapat disusun tersedia tidak dapat disusun kendala yang menjadi kepala panda dan menjadi kepala beruang dan dihadapi. butuh bangun tambahan. butuh bangun tambahan. Subjek SP-V9 memahami idenya tidak dapat terlaksana dan menyadari kendala yang dihadapi dalam penyelesaian tugas. 2.2. Siswa membutuhkan Siswa membutuhkan ukuran Menginterpreta ukuran kertas minimal kertas minimal sikan bangun yang dibentuk ke dalam suatu ukuran tertentu. 2.3. Mengevaluasi ide yang tidak terlaksana menjadi ide yang yang diperoleh diperoleh dengan dengan mengukur dengan mengukur menggunakan penggaris dari panjang dan penggaris panjang dan lebar lebar kepala beruang. kepala panda. Subjek SP-V9 dapat menginterpretasikan ukuran minimal kertas yang dibutuhkan untuk bangun yang dibentuk. Subjek SP-V9 mengevaluasi Subjek SP-V9 mengevaluasi pekerjaannya dengan pekerjaannya dengan menambah bangun menambahkan bangun berwarna merah yaitu 1 menggunakan kertas trapesium, 1 segitiga berwarna hijau yaitu 2 buah

Euclid, Vol.7, No.1, pp. 8 baru untuk menyelesaikan masalah. samakaki, 1 persegi bangun segitiga siku-siku. panjang, dan 2 layanglayang. Subjek SP-V9 mampu mengevaluasi ide dengan menambahkan bangun yang dibutuhkan untuk menyelesaikan masalah sesuai yang direncanakan. Subjek SP-V9 dapat memahami kendala yang dihadapi dengan menuliskan bangun yang dibutuhkan untuk melengkapi susunan yang sudah dibuatnya (indikator 2.1). Hal ini sesuai dengan Astuti (2017) yaitu kemampuan memahami dan menginterpretasikan ide-ide matematis melalui tulisan tergolong sangat baik karena siswa bergaya belajar visual mampu mengekspresikan ide-ide yang dimilikinya dengan rapi dan teratur sehingga siswa mampu menyelesaikan dan menjawab permasalahan dengan sangat baik. Pada indikator 2.2 subjek SP-V9 dapat menginterpretasikan ukuran minimal kertas yang dibutuhkan untuk bangun yang dibentuk dengan cara mengukur susunan bangun menggunakan penggaris. Hal ini sesuai dengan hasil penelitian Sari (2017) bahwa subjek dengan gaya belajar visual mampu dalam menginterpretasikan ide-ide atau permasalahan matematika dengan bahasanya sendiri. Selanjutnya pada indikator 2.3 yaitu mengevaluasi ide yang tidak terlaksana menjadi ide baru untuk menyelesaikan masalah, subjek SP-V9 dapat mengevaluasi ide dengan menambahkan bangun yang dibutuhkan untuk menyelesaikan masalah dengan membuat bangun tambahan menggunakan kertas yang disediakan peneliti. Hal ini sejalan dengan Astuti (2017) yaitu kemampuan mengevaluasi ide matematis secara tulisan siswa bergaya belajar visual tergolong baik karena siswa mampu menyelesaikan permasalahan dan dapat menuliskan jawaban dengan baik. Hasil tes kemampuan komunikasi subjek SP-V9 pada aspek 3 disajikan pada tabel 5 sebagai berikut. Tabel 5. Kemampuan komunikasi matematis subjek SP-V9 pada aspek 3 Aspek 3. Menggunakan istilah-istilah, notasi-notasi matematis dan strukturstrukturnya untuk menyajikan ide-ide, menggambarkan hubungan-hubungan dengan model-model situasi.

Euclid, Vol.7, No.1, pp. 9 Indikator Tahap 1 Tahap 2 3.1. Menggunak an istilah nama bangun dalam segitiga dan segiempat. 3.2. Menggunak an notasinotasi matematis untuk mencari luas bangun. Subjek SP-V9 dapat Subjek SP-V9 dapat menyebutkan istilah nama menyebutkan istilah nama bangun kepala panda, yaitu bangun yang menyusun jajargenjang, trapesium, layang kepala beruang, yaitu -layang, segitiga samakaki dan sama sisi, persegi panjang. bangun segitiga samakaki dan segitiga siku-siku. Subjek SP-V9 dapat menggunakan istilah nama bangun segitiga dan segiempat dengan benar. Subjek SP-V9 tidak dapat Subjek SP-V9 tidak dapat menggunakan notasi menggunakan notasi matematis untuk mencari luas matematis untuk mencari bangun dan ada kesalahan luas bangun dan terdapat pengukuran bangun sehingga kesalahan dalam mengukur luas bangun salah. Jawaban masing-masing bangun subjek pada gambar 5. sehingga luas bangun salah. Jawaban subjek disajikan pada gambar 6. Gambar 6. Ukuran bangun salah 3.3. Menjelaskan hubungan dari situasi yang dimiliki dengan situasi baru. Gambar 5. Ukuran bangun Subjek SP-V9 tidak dapat menggunakan notasi matematis untuk mencari luas bangun dan terdapat kesalahan dalam mencari ukuran bangun sehingga ukuran luasnya salah. Subjek SP-V9 menuliskan Subjek SP-V9 menuliskan ukuran tidak ukuran cukup cukup untuk menggambar untuk menggambar kepala kepala panda karena ukuran beruang karena ukuran kertas minimal adalah kertas minimal adalah. Hal ini benar.. Hal ini benar. Subjek SP-V9 dapat menjelaskan hubungan minimal kertas yang dibutuhkan dengan ukuran kertas yang ada dalam soal.

Euclid, Vol.7, No.1, pp. 10 Subjek SP-V9 mampu menggunakan istilah nama bangun segitiga dan segiempat dengan benar (indikator 3.1) dengan menuliskan nama-nama bangun yang menyusun objek. Namun, subjek SP-V9 tidak dapat menggunakan notasi matematis untuk mencari luas bangun dan juga terdapat kesalahan dalam mengukur masing-masing bangun sehingga membuat ukuran luasnya salah (indikator 3.2). Hal ini sesuai dengan hasil penelitian Khairunnisa (2018) dimana subjek dengan gaya belajar visual memiliki kemampuan kurang baik pada saat menyatakan peristiwa seharihari dengan simbol-simbol matematika dalam menyajikan ide-ide matematik secara tertulis. Pada indikator 3.3 subjek SP-V9 mampu menjelaskan hubungan dari minimal kertas yang dibutuhkan dengan ukuran kertas yang terdapat dalam soal. Siswa dapat menyimpulkan kertas yang dibutuhkan untuk menyusun cukup atau tidak sesuai dengan ukuran kertas pada soal. Hal ini sesuai dengan hasil penelitian Sari (2017) bahwa subjek dengan gaya belajar visual mampu dalam menarik kesimpulan dari pernyataan matematika. 4. Simpulan dan Saran Kemampuan komunikasi matematis berdasarkan gaya belajar visual sangat baik ditunjukkan dengan dapat menyelesaikan 7 indikator, yaitu: 1.1 mengekspresikan ide-ide matematis dalam bentuk cerita melalui tulisan, indikator 1.2 mendemonstrasikan ide matematis yang telah dituliskan, indikator 2.1 memahami ide yang dimiliki dapat terlaksana atau tidak dengan menuliskan kendala yang dihadapi, indikator 2.2 menginterpretasikan bangun yang dibentuk ke dalam suatu ukuran tertentu yang dibutuhkan, indikator 2.3 mengevaluasi ide yang tidak terlaksana menjadi ide baru untuk menyelesaikan masalah, indikator 3.1 menggunakan istilah nama bangun dalam segitiga dan segiempat, indikator 3.3 menjelaskan hubungan dari situasi yang dimiliki dengan situasi yang baru. Namun, tidak dapat menggambarkan ide matematis secara visual (indikator 1.3), dan menggunakan notasi-notasi matematis untuk mencari luas bangun (indikator 3.2). Guru perlu memberikan kesempatan kepada siswa bergaya belajar visual untuk mengomunikasikan gagasannya dengan cara menyediakan penjelasan atau masalah dalam bentuk visual.

Euclid, Vol.7, No.1, pp. 11 Daftar Pustaka Astuti, I. B. 2017. Analisis Kemampuan Komunikasi Matematis Ditinjau Dari Gaya Belajar Siswa Pada Materi Pola Bilangan Kelas VIII SMP N 2 Mranggen. Skripsi. Semarang: Universitas PGRI Semarang. Darkasyi, M., Johar, R., Ahmad, A. 2014. Peningkatan Kemampuan Komunikasi Matematis Dan Motivasi Siswa Dengan Pembelajaran Pendekatan Quantum Learning Pada Siswa SMP Negeri 5 Lhokseumawe. Jurnal Didaktik Matematika, Vol. 1, No. 1, Hal. 21-34. Depdiknas. 2006. Permendiknas Nomor 22 Tahun 2006 Tentang Standar Isi Sekolah Menengah Atas. Jakarta: Depdiknas. DePorter, B & Hernacki, M. 2005. Quantum Learning. Bandung: Kaifa. Gilakjani, A.P., & Branch, L. 2012. Visual, Auditory, Kinaesthetic Learning Styles and Their Impact of English Language Teaching. Journal of Studies Education, Vol.2, No.1. Hal. 104-113. Tersedia di http://brainbutter.com.au/wp/wpcontent/uploads/2013/01/ Visual- Auditory-Kinaesthetic-.pdf [diakses 6 desember 2018]. Khairunnisa. 2018. Analisis Kemampuan Komunikasi Matematis Ditinjau Dari Gaya Belajar Siswa Kelas VIII MTs S Islamiyah Urung Pane. Skripsi.Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan. NCTM. 2000. Principles and Standards for School Mathematics. USA: NCTM. Osterholm, M. 2006. Metakognition and reading-criteria for comprehension of mathematics texts. In Novotna, J., Moraova, H.Kratka, M.& Stehlikova, N. (Eds.). Proceeding 30th Conference of the International Group for the Psychology of Mathematics Education, Vol. 4, pp.289-296.prague: PME. Papilaya, J. O., Huliselan, N. 2016. Identifikasi Gaya Belajar Mahasiswa. Jurnal Psikologi Undip, Vol. 15, No. 1. Hal. 56-63. Sari, Ika. P. 2017. Kemampuan Komunikasi Matematika Berdasarkan Perbedaan Gaya Belajar Siswa Kelas X SMA Negeri 6 Wajo Pada Materi Statistika. Jurnal Nalar Pendidikan, Vol. 5, No. 2, hal. 88-89. Sholihah, Dyahsih. A. 2015. Keefektifan Experiential Learning Pembelajaran Matematika MTs Materi Bangun Ruang Sisi Datar. Jurnal Riset Pendidikan Matematika, Vol.2-Nomor 2, hal. 175-185. Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.