BAB I PENDAHULUAN. dan pada dunia bisnis. Keadaan ini yang menuntut suatu perusahaan untuk selalu

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB I PENDAHULUAN. dan pada dunia bisnis. Keadaan ini yang menuntut suatu perusahaan untuk selalu"

Transkripsi

1 BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah Perkembangan era globalisasi ini mengakibatkan kemajuan pada teknologi dan pada dunia bisnis. Keadaan ini yang menuntut suatu perusahaan untuk selalu memperbaiki dan meningkatkan usahanya agar mampu bersaing dengan perusahaan lainnya. Setiap perusahaan mempunyai tujuan untuk memperoleh keuntungan atau laba yang maksimum. Dalam mencapai tujuan tersebut dibutuhkan modal yang besar. Maka dari itu pada saat menjalankan aktivitas perusahaan selalu dibutuhkan kas. Menurut PSAK No.2 (2016), arus kas merupakan arus masuk dan keluar kas atau setara kas. Laporan arus kas ialah revisi dari mana uang kas diperoleh perusahaan dan bagaimana membelanjakannya. Laporan arus kas dinilai banyak memberikan informasi tentang kemampuan perusahaan dalam mendapatkan laba dan kondisi likuiditas perusahaan dimasa yang akan datang. Laporan arus kas memberikan informasi tentang penerimaan kas dan pengeluaran kas perusahaan selama suatu periode. Laporan arus kas melaporkan penerimaan kas, pembayaran kas, dan perubahan bersih kas dari kegiatan operasi, investasi, serta pembiayaan perusahaan selama suatu periode, dalam bentuk yang dapat merekonsiliasi saldo kas awal dan akhir ( Kieso, et al,2008). Perusahaan diharuskan menyusun laporan arus kas sebagai bagian yang tak terpisahkan dari laporan keuangan untuk setiap akhir periode penyajian laporan keuangan (PSAK 2016). Dengan dibuatnya laporan arus kas 1

2 2 perusahaan dapat memprediksi kemajuan perusahaan dari tiap tahunnya serta tidak mengalami kebangkrutan dan kerugian. Secara internal bagi manajamen perusahaan, dengan menganalisa laporan arus kas akan dapat mengetahui apakah kebijakan yang dilakukan sudah berjalan dengan baik dalam mendapatkan dan penggunaan kas tersebut pada suatu periode tertentu. Secara eksternal bagi pihak investor dan kreditur, laporan arus kas digunakan dalam menilai berbagai aspek dari posisi keuangan perusahaan. Dalam perkembangan dunia usaha yang semakin maju, bidang keuangan sangat penting bagi perusahaan yang mempunyai skala besar ataupun kecil. Perusahaan yang mengalami kebangkrutan disebabkan karena kondisi perekonomian yang tidak menentu dan ketatnya persaingan antar perusahaan. Maka dari itu, perusahaan harus melihat kondisi dan kinerja perusahaan agar dapat bersaing dengan perusahaan lain dan mampu mengembangkan usahanya. Kinerja ialah kemampuan kerja suatu perusahaan dalam periode waktu tertentu untuk mewujudkan tujuan perusahaan. Dalam hal mewujudkan tujuan, seharusnya kinerja disusun dalam unitunit yang lebih kecil,dengan pembagian sistem, dan mekanisme kerja yang jelas. Setiap perusahaan harus membuat laporan keuangan tahunan yang didalamnya berisikan laporan arus kas yang membuat pengguna informasi laporan arus kas sebagai alat untuk menganalisis kinerja keuangan perusahaan semakin penting. Pengukuran kinerja keuangan dilakukan dengan cara menganalisis laporan keuangan dengan menggunakan rasio-rasio keuangan perusahaan khususnya laporan rasio arus kas (Stevania, 2012). Dalam menilai kinerja keuangan perusahaan, salah satu cara yang dilakukan adalah menganalisis laporan arus kas perusahaan. Analisis kinerja keuangan dengan

3 3 menggunakan laporan arus kas dapat membantu pada saat pengambilan keputusan atas kebijakan untuk masa yang akan datang demi tercapainya sebuah peningkatan hasil dari kinerja keuangan perusahaan. Analisis mengenai kinerja keuangan dengan menggunakan laporan arus kas telah banyak dilakukan oleh peneliti terdahulu, antara lain oleh Kaunang (2013) dengan judul Analisis laporan arus kas sebagai alat ukur menilai kinerja pada PT. Pegadaian (Persero) cabang Manado Timur. Hasil evaluasi pada PT. Pegadaian (Persero) cabang Manado Timur pada dasarnya aktivitas perusahaan dalam hal ini adalah baik karena sumber kas yang terbesar berasal dari aktivitas operasi yaitu laba bersih yang merupakan sumber kas utama bagi perusahaan. Menurut Subani (2015) yang meneliti Analisis arus kas untuk mengukur kinerja keuangan pada KUD Sido Makmur Lumajang. Dalam penelitiannya menunjukan bahwa kondisi likuiditas selama 4 (empat) periode mengalami fluktuasi, hal ini disebabkan oleh meningkatnya aktiva lancar yang disertai dengan meningkatnya hutang lancar dan kas dalam jumlah yang besarnya terkadang tidak stabil. Pada tahun yang sama Arief dan Stefan (2015) melakukan penelitian dengan judul Analisis Kinerja Perusahaan berdasarkan Laporan Arus Kas pada PT. Indomobil Sukses Internasional Tbk. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan kondisi keuangan perusahaan dalam keadaan kondisi kurang baik. Berdasarkan analisis laporan arus kas diketahui bahwa perusahaan memiliki tingkat likuiditas dan solvabilitas yang kurang baik. Dareho (2016) dengan judul penelitian Analisis laporan arus kas untuk menilai kinerja keuangan pada PT. ACE Hardware Indonesia Tbk. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa PT. ACE Hardware Indonesia Tbk dalam keadaan cukup

4 4 baik, meskipun rasio arus kas menunjukan angka yang rendah, namun angka rasio semakin meningkat pada akhir tahun penelitian. Perusahaan rokok di Indonesia dianggap salah satu industri yang berkontribusi bagi perekonomian. Industri rokok dapat menyumbang 1,66% total Pendapatan Domestik Bruto (PDB) Indonesia, dan devisa negara melalui ekspor ke dunia yang nilainya pada tahun 2013 mencapai US$ 700 juta. Selain itu, industri rokok juga menjadi sumber penghidupan bagi 6,1 juta orang yang bekerja di industri rokok secara langsung dan tidak langsung, termasuk 1,8 juta petani tembakau dan cengkeh. Di dalam negeri peranan rokok sebagai sumber pemasukan negara yang cukup besar diambil dari peneriamaan bea dan cukai hasil tembakau dan rokok. Saat ini masih banyak pro-kontra yang terjadi dalam masyarakat dalam menanggapi peraturan yang terkait industri rokok. Masyarakat yang pro menyambut positif wacana ini. Dengan meningkatnya harga rokok, mereka berharap keluarga dan orang terdekat di lingkungannya dapat menghentikan kebiasaan merokok. Tak sedikit pula masyarakat yang kontra, tentu saja dari perokok itu sendiri. Regulasi industri rokok didalam negeri maupun internasional makin ketat karena pertimbangan perlindungan konsumen dan kesehatan. Kondisi ini yang menyebabkan industri rokok nasional tertekan. PT. Gudang Garam Tbk adalah salah satu perusahaan terkemuka dibidang industri rokok kretek di Indonesia. Perusahaan berdiri sejak tahun 1958 di Kota Kediri, Jawa Timur.PT. Gudang Garam memproduksi berbagai variasi, mulai dari sigaret kretek klobot (SKL), sigaret kretek linting-tangan (SKT), hingga sigaret kretek linting-mesin (SKM). PT. Gudang Garam Tbk pada tanggal 27 Agustus 1990, telah disetujui untuk dicatatkan di Bursa Efek Surabaya (BES) dengan jumlah saham

5 Tanggal 24 Juni 1992, telah disetujui untuk dicatatkan di Bursa Efek Jakarta (BEJ) dengan jumlah saham yang sama. Terhitung sejak tanggal 30 November 2007, BES telah efektif digabung kedalam BEJ, selanjutnya BEJ berubah nama menjadi Bursa Efek Indonesia (BEI). ( /tentang_kami/perjalanan) PT. Hanjaya Mandala Sampoerna Tbk merupakan salah satu pemimpin produsen rokok di Indonesia.PT. HM Sampoerna didirikan pada tahun 1913 di Surabaya, Jawa Timur. Perusahaan pertama kali memproduksi dan memasarkan rokok kretek dengan merek Dji Sam Soe. Di tahun 1959 kepemiminan Sampoerna beralih ke generasi kedua, yang berfokus pada produksi SKT Premium. Pertumbuhan Sampoerna kian melaju dibawah pimpinan generasi ketiga keluarga Sampoerna pada tahun 1978.Tahun 1989 Sampoerna meluncurkan merk A Mild yang kemudian dikenal luas di Indonesia. Pada tahun 1990 HM Sampoerna melakukan penawaran umum perdana saham kepada masyarakat sebanyak dengan nilai nominal Rp1.000,- per saham dengan harga penawaran Rp ,- per saham. Saham-saham tersebut dicatatkan pada Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tanggal 15 Agustus ( Berdasarkan penelitian terdahulu yang menggunakan analisis rasio arus kas, maka peneliti ingin menguji kembali berdasarkan penilaian arus kas apakah dengan menggunakan rasio arus kasmasih dapat menghasilkan kinerja yang baik atau tidak di PT. Gudang Garam Tbk dan PT. HM Sampoerna Tbk. Oleh karena itu, peneliti ingin mereplikasi dari penelitian yang dilakukan Dareho (2016) yang berjudul Analisis Laporan Arus Kas untuk Menilai Kinerja Keuangan pada PT. ACE Hardware Indonesia Tbk.

6 6 Meskipun penelitian ini mereplikasi tetapi terdapat perbedaan dan persamaan dengan penelitian yang dilakukan sebelumnya. Persamaan dari penelitian ini adalah penulis sama - sama meneliti laporan arus kas dengan menggunakan rasio arus kas untuk menilai kinerja keuangan perusahaan. Perbedaan penelitian ini terletak pada objek dan periode laporan arus kas perusahaan, jika penelitian terdahulu menganalisis laporan arus kas pada perusahaan ritel yang bergerak dalam bidang perlengkapan rumah dan gaya hidup yaitu PT. ACE Hardware Indonesia Tbk tahun , sedangkan penelitian sekarang menganalisis laporan arus kas pada perusahaan yang bergerak di sektor industri rokok yaitu PT. Gudang Garam Tbk dan PT. HM Sampoerna Tbk tahun Penelitian ini dipilih karena penulis ingin mengetahui apakah dengan adanya regulasi pada industri rokok dapat mempengaruhi kinerja keuangan perusahaan melalui laporan arus kas. Berdasarkan uraian latar belakang diatas, maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul Analisis Laporan Arus Kas untuk Menilai Kinerja Keuangan pada PT. Gudang Garam Tbk dan PT. Hanjaya Mandala Sampoerna Tbk Tahun Rumusan Masalah Dari latar belakang yang telah diuraikan diatas, maka perumusan masalah pada penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Bagaimana analisis rasio laporan arus kas pada PT. Gudang Garam Tbk dan PT. Hanjaya Mandala Sampoerna Tbk tahun ? 2. Bagaimana kinerja keuangan PT. Gudang Garam Tbk dan PT. Hanjaya Mandala Sampoerna Tbk tahun berdasarkan analisis laporan arus kas?

7 7 1.3 Tujuan Penelitian Adapun yang menjadi tujuan dilakukannya penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Untuk menganalisis laporan arus kas PT. Gudang Garam Tbk dan PT. Hanjaya Mandala Sampoerna Tbk. 2. Untuk mengetahui kinerja keuangan PT. Gudang Garam Tbk dan PT. Hanjaya Mandala Sampoerna Tbk. 1.4 Batasan Masalah Dilihat dari luasnya permasalahan yang dapat dibahas, maka diperlukan batasan masalah. Oleh karena itu lingkup pembahasan hanya terbatas pada masalah arus kasnya terkait dalam hal dana operasionalnya. 1.5 Manfaat Penelitian Adapun manfaat yang diharapkan dari penelitian ini adalah 1. Bagi penulis Penelitian ini diharapkan dapat memperdalam pengetahuan tentang kinerja keuangan dengan menggunakan analisis rasio arus kas. 2. Bagi pembaca Penelitian ini dapat dijadikan bahan referensi atau acuan penelitian bagi penulis selanjutnya dalam penelitian sejenis dimasa yang akan datang, khususnya mahasiswa UDINUS Semarang. 3. Bagi investor Penelitian ini dapat memberikan informasi tentang kinerja keuangan dalam suatu perusahaan. 4. Bagi perusahaan

8 8 Penelitian ini dapat dijadikan sebagai suatu masukan dan evaluasi bagi perusahaan bagaimana meningkatkan kinerja perusahaan yang dilihat dari kinerja keuangan perusahaan dengan menggunakan analisis rasio arus kas terutama untuk pengambilan keputusan. 1.6 Sistematika penulisan Penulisan skripsi ini akan disajikan lima bab dengan sistematika sebagai berikut: BAB I : PENDAHULUAN Bab ini berisi latar belakang masalah, perumusan masalah, tujuan penelitian, batasan masalah, manfaat penelitian, dan sistematika penulisan. BAB II : TINJAUAN PUSTAKA Bab ini menjelaskan tentang landasan teori yang bisa digunakan untuk mendukung penulisan skripsi dan kerangka konseptual. BAB III : METODE PENELITIAN Bab ini berisi sumber data, jenis penelitian, objek penelitian, metode pengumpulan data, definisi operasional variabel serta metode analisis data. BAB IV : HASIL DAN PEMBAHASAN Bab ini berisi deskripsi objek penelitian dan analisis data serta pembahasan hasil penelitian. BAB V : PENUTUP Pada bab terakhir ini berisi tentang kesimpulan, batasan masalah, dan saran yang terkait dengan hasil penelitian.

BAB I PENDAHULUAN. Arus globalisasi yang terjadi di Indonesia sangat berdampak pada dunia bisnis

BAB I PENDAHULUAN. Arus globalisasi yang terjadi di Indonesia sangat berdampak pada dunia bisnis BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah Arus globalisasi yang terjadi di Indonesia sangat berdampak pada dunia bisnis dan perkembangan teknologi, hal ini berdampak pada tingkat persaingan yang sangat
