BAB I PENDAHULUAN. dan binatang), yang berada di atas dan bawah wilayah tersebut. Lahan

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB I PENDAHULUAN. dan binatang), yang berada di atas dan bawah wilayah tersebut. Lahan"

Transkripsi

1 BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Lahan merupakan suatu wilayah di permukaan bumi yang meliputi semua benda penyusun biosfer (atmosfer, tanah dan batuan induk, topografi, air, tumbuhtumbuhan dan binatang), yang berada di atas dan bawah wilayah tersebut. Lahan juga merupakan akibat aktifitas manusia pada masa lalu maupun masa sekarang, yang memilki pengaruh nyata terhadap penggunaan lahan oleh manusia pada masa sekarang maupun masa yang akan datang (Vink, 1975). Definisi penggunaan lahan menurut Malingreau (1978) dalam Giyarsih (2001) adalah segala macam bentuk campur tangan manusia, baik secara menetap ataupun berpindah-pindah terhadap suatu kelompok sumberdaya alam dan buatan, yang secara keseluruhan disebut lahan, dengan tujuan untuk mencukupi kebutuhan baik material maupun spiritual ataupun kedua-duanya. Dalam usaha memenuhi kebutuhannya manusia mengolah dan memperlakukan lahan untuk produksi pertanian dan kegiatan usaha lainnya yang bisa berdapak pada kerusakan lingkungan. Salah satu kerusakan lingkungan adalah adanya erosi. Erosi tanah adalah peristiwa alam yang lazim terjadi di muka bumi, yakni peristiwa terkikisnya permukaan tanah oleh media air permukaan/limpasan yang besarnya sangat tergantung dari faktor-faktor alam dan peran manusia. Faktor alam yang mempengaruhi erosi tersebut adalah karakteristik tanah, geometrik muka tanah, iklim dan vegetasi sedangkan faktor oleh campur tangan manusia adalah jenis tanaman dan pengelolaan tanah (Asdak, 2001). 1

2 Erosi menyebabkan hilangnya lapisan atas tanah yang subur dan baik untuk pertumbuhan tanaman serta mengurangi kemampuan tanah untuk menyerap dan menahan air. Tanah yang terangkut air akan diendapkan di tempat lain antara lain, dalam sungai, waduk, danau, saluran irigasi dan lain-lain. Oleh karena itu erosi akan mempengaruhi tingkat produktifitas lahan pada daerah aliran sungai bagian hulu dan dapat memberikan dampak negatif pada daerah aliran sungai bagian hilir berupa hasil sedimen (Rinaldy, 2011) Kerugian yang disebabkan akibat erosi antara lain (Rinaldy, 2011) : 1. Terjadinya akumulasi penumpukan dan pendangkalan sedimen pada waduk sehingga memperpendek umur layan waduk. 2. Terganggunya siklus hidrologi yang sering menyebabkan terjadinya banjir besar di musim penghujan dan kekeringan di musim kemarau. 3. Pendangkalan bagian hilir sungai dan terbentuknya delta pada muara sungai dapat menghambat transportasi sungai dan menimbulkan banjir. 4. Hilangnya unsur hara pada lapisan tanah atas yang akan menyababkan kemerosotan produktifitas tanah dan pemiskinan petani. 5. Berkurangnya alternatif penggunaan lahan yang menimbulkan keinginan membuka lahan baru. 6. Dapat meningkatkan potensi bencana tanah longsor. Waduk dibangun pada pada 1993 dan mulai beroperasi tahun 1997 dengan target usia operasi 50 tahun. Manfaat utama pembangunannya adalah untuk penyediaan air irigasi, penyediaan air baku, dan untuk penggelontoran kota (BPSDA Waduk ). Waduk dengan panjang bendungan 190 m dan 2

3 tinggi puncak bendungan 58,6 m didesain untuk menampung ± 25 juta m 3 air. Daerah tangkapan air waduk sermo kurang lebih 22 km 2 yang merupakan bagian dari Daerah Aliran Sungai Ngrancah. Keberadaan waduk merupakan aset yang sangat vital bagi kelangsungan sektor pertanian sebagai suplay air irigasi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitar kawasan waduk. Permasalahan yang ditemui di daerah tangkapan air Waduk adalah besarnya laju sedimen yang masuk dalam waduk. Studi yang dilakukan oleh PT Tatareka (1998) menyebutkan bahwa erosi lahan yang terjadi sebesar 8,42 mm/tahun dan 59 % sedimen tersebut masuk ke dalam waduk. Jika laju sedimentasi tidak menurun pada tahun-tahun berikutnya maka usia operasi hanya 33 tahun, sehingga masih dibutuhkan pengendalian erosi melalui penerapan sistem konservasi yang lebih baik, diantaranya pengendalian erosi permukaan lahan secara vegetatif maupun mekanik, penataan sabuk hijau di sekeliling genangan waduk, dan pembuatan chek dam untuk pengendalian sedimen. Penelitian Suharno (1999) menunjukan bahwa berbagai aktivitas penduduk dalam mengelola lahan kurang memperhatikan kelestarian lingkungan sehingga menyebabkan terjadinya kecenderungan penurunan kualitas sub DAS. Penelitian tersebut juga menyimpulkan bahwa Sub Das Ngrancah berada dalam kondisi yang menghawatirkan, ditandai dengan buruknya kualitas lahan (85 % luas sub DAS tergolong kualitas buruk sampai dengan sangat buruk). Hasil penelitian Kusumandari (2008) menyimpulkan bahwa 48 % sub DAS Ngrancah tergolong mempunyai kelas kerawanan longsor yang tinggi. 3

4 Untuk tercapainya kelestarian pemanfaatan lahan, maka di wilayah studi diperlukan pemikiran yang seksama karena kerusakan yang diakibatkan dampaknya buruk ditinaju dari aspek ekologi maupun ekonomi, dan bila proses itu dibiarkan berlangsung lebih lama maka penanggulangannya akan memerlukan biaya yang cukup besar. Oleh karena itu permasalahan dampak perubahan penggunaan lahan, erosi di daerah tangkapan air Waduk merupakan permasalahan yang penting untuk dikaji diteliti dan ditanggulangi supaya kecepatan degradasi lahan dapat dihambat. 1.2.Perumusan Masalah Berdasarkan latar belakang di atas perumusan masalah pada penelitian ini adalah sebagai berikut : a. Seperti apakah perubahan penggunaan lahan yang terjadi di daerah tangkapan air Waduk? b. Seperti apakah dampak perubahan penggunan lahan terhadap erosi permukaan lahan yang terjadi di daerah tangkapan air Waduk? c. Seperti apakah dampak perubahan penggunaan lahan terhadap umur manfaat layanan Waduk? 1.3. Tujuan Penelitian a. Mengkaji perubahan penggunaan lahan yang terjadi di daerah tangkapan air waduk sermo 4

5 b. Menganalisa erosi permukaan lahan yang terjadi di daerah tangkapan air waduk sermo c. Mengetahui perubahan umur manfaat layanan Waduk berdasarkan perubahan penggunaan lahan. d. Memberikan masukan usaha-usaha konservasi lahan yang masih mungkin untuk dilaksanakan sesuai hasil analisa erosi lahan dan kondisi di lapangan Manfaat Penelitian a. Dapat memberikan wacana dan masukan penting kepada pemerintah, masyarakat, dan pihak swasta terkait dengan pengaruh perubahan penggunaan lahan di DTA Waduk terhadap erosi. b. Memberikan masukan kepada pemerintah daerah dalam hal penyusunan kebijakan tata ruang berbasis lingkungan terutama dalam upaya perlindungan DTA Waduk. c. Memberikan kontribusi bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan sebagai acuan bagi peneliti berikutnya yang berkaitan dengan dampak perubahan penggunaan lahan terhadap erosi Keaslian Penelitian Dalam kegiatan survey pustaka terhadap berbagai hasil penelitian terdahulu, ditemukan beberapa penelitian yang berkaitan dengan sedimentasi waduk. Beberapa penelitian mengenai sedimentasi yang telah ada sebelumnya 5

6 menggunakan berbagai jenis metode atau teknik analisis, belum ditemukan penelitian mengenai dampak perubahan penggunaan lahan terhadap erosi di Daerah Tangkapan Air Waduk yang di kaitkan juga dengan Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Kulon Progo. Adapun penelitian yang relevan dengan penelitian ini dapat dilihat pada Tabel 1 sebagai berikut : 6

7 Tabel 1. Penelitian Sejenis Yang Pernah Dilakukan No Nama Peneliti Tahun dan Lokasi Judul Tujuan Penelitian Metode Hasil 1 Sita Murti 2012 Deduktif 1. Erosi besar terjadi pada lahan DAS Garang Hulu pemukiman sedangkan Jawa Tengah Prediksi Erosi Dan Upaya Penanganannya (Studi Kasus Di Sub Das Garang Hulu Jawa Tengah) Mengetahui erosi pada satuan lahan di Sub DAS Garang Hulu berdasarkan hasil pemodelan. Mengetahui laju erosi total Sub DAS Garang Hulu berdasarkan hasil pemodelan dan verifikasinya dengan erosi aktual berdasarkan data dari pengamatan penggunaan lahan berupa hutan dan sawah erosinya kecil 2. Bentuk-bentuk perlakuaan rehabilitasi dan konservasi di Sub DAS Garang Hulu adalah kombinasi sipil teknis dan vegatatif yang sesuai untuk daerah dengan tekanan penduduk tinggi pada kawasan lindung (FL) dan kawasan budidaya tanaman tahunan 2 Chandra Setyawan 2011 Waduk Pb. Soedirman Jawa Tengah Kajian Pengendalian Sedimentasi Di Waduk Pb. Soedirman Dengan Bangunan Pengendali Sedimen Dan Pengaturan Tata Guna Lahan Mengetahui signifikansi pengendalian sedimentasi di Waduk PB. Sudirman dengan membangun BPS dan meningkatkan tutupan vegetasi Deduktif 1. Pengendalian sedimentasi dengan pengaturan tata guna lahan memberikan hasil yang lebih signifikan dari pada pengendalian menggunakan BPS. 2. Pengendalian sedimentasi dengan pengaturan tata guna lahan saja memerlukan penutupan vegetasi permanen sebesar 46 % dari total luas daerah tangkapan dan dengan menggunakan BPS saja memerlukan 27 BPS per tahun. 7

8 3. Doddy Rinaldi 2011 Waduk Cirata Jawa Barat 4. Arman Manalu 2012 Waduk Saguling Jawa Barat 5. PT. Tatareka 1998 Waduk Yogyakarta Kajian Pengaruh Erosi Lahan Terhadap Sedimentasi Waduk Cirata Jawa Barat Kajian Sedimentasi Waduk Saguling Propinsi Jawa Barat Studi SedimantasinWaduk dan Penanggulangannya Mengidentifikasi daerah potensi erosi melalui pemetaan. Memprediksi besar tingkat bahaya erosi daerah tangkapan waduk Cirata dan pengaruhnya Memberi arahan pengendalian lahan 1. Mencari besaran nilai erosi yang terjadi di Waduk Saguling 2. Mencari nilai SDR Tahun 1994 dan Tahun Memprediksi umur layanan waduk metode tampungan mati 1. Memperoleh informasi kuantitatif tentang prediksi laju sedimentasi di Waduk 2. Menyusun pola pengendalian sedimentasi di Waduk Deduktif 1. Erosi yang terjadi di daerah tangkapan Waduk Cirata berdasarkan tata guna lahan 2008 sebesar 5,61 mm/tahun 2. Erosi terbesar pada ladang atau tegalan sebesar ,61 ton/tahun Kualitatif 1. Terjadi peningkatan erosi sebesar 0,24 selama kurun waktu 15 tahun 2. Terjadi peningkatan SDR sebesar 0,012 di sub das saguling selama kurun waktu 15 tahun 3. Dengan metode tampungan mati umur layanan waduk saguling tinggal 23 tahun terhitung tahun 2009 Deduktif kuantitatif 1. Selama 2 tahun operasi waduk telah terjadi pengendapan sedimen sebesar m3 atau sebesar m3/tahun 2. Jika laju sedimentasi tidak mengalami penurunan maka usia operasi waduk hanya akan mencapai 33 tahun 8

9 6. Sigit Setiawan 2010 Waduk Yogyakarta Kajian Sedimentasi Waduk Berdasarkan Kondisi Tata Guna Lahan 1. Menganalisis erosi permukaan lahan dan SDR di Cathment Area 2. Hasil hitungan SDR akan dikaji dengan SDR tahun 1998 Deduktif kuantitatif 1. Nilai SDR 1998 sebesar 42% dan SDR %. 2. Usaha konservasi secara struktural dengan membangun cekdam dan non struktural dengan perbaikan teras serta perubahan komposisi tanaman 7. Prasetya 2012 Waduk Yogyakarta Dampak Perubahan Penggunaan Lahan Terhadap Erosi Di Daerah Tangkapan Air Waduk 3. Mengkaji perubahan penggunaan lahan yang terjadi di DTA Waduk 4. Mengkaji erosi permukaan lahan yang terjadi di daerah tangkapan air waduk sermo Deskriptif kualitatif Perubahan penggunaan lahan periode seluas 27,85 Ha dari penggunan lahan kebun campur menjadi ladang dan seluas 0,21 Ha dari kebun campur menjadi permukiman menyebabkan peningkatan erosi sebesar ,96 ton dan mengurangi umur manfaat waduk selama 3 tahun. Perubahan penggunaan lahan periode seluas 22,72 Ha dari penggunaan lahan kebun campur menjadi ladang menyebabkan peningkatan erosi sebesar 6.980,36 ton dan mengurangi umur manfaat waduk selama 2 tahun. 9

10 1.6. Sistematika Penulisan Tesis Penulisan Tesis ini, urutan sistematika serta teknis penulisannya disusun dengan maksud untuk mempermudah perolehan hasil seperti yang diharapkan maka sistimatikanya di jabarkan sebagai berikut : BAB I PENDAHULUAN Bab ini menguraikan tentang latar belakang, perumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, keaslian penelitian dan sistematika penulisan. Bab ini merupakan pengantar yang akan memudahkan untuk memahami bab-bab selanjutnya. BAB II KAJIAN PUSTAKA Bab ini berisi tentang konsep-konsep dan teori yang mendasari serta berkaitan dengan dampak, penggunaan lahan, perubahan penggunaan lahan, erosi, perhitungan erosi, tingkat bahaya erosi, sedimen delivery ratio, dan rencana pemanfaatan ruang. Bab ini menjadi acuan teoritis dan dasar dalam memecahkan masalah serta menjawab pertanyaan penelitian. BAB III METODOLOGI PENELITIAN Bab ini menguraikan tentang desain penelitian, deskripsi lokasi penelitian, definisi konsep dan operasional, teknik pengumpulan dan perolehan data serta teknik analisis data dan penyajian hasil penelitian. 10

11 BAB IV. DESKRIPSI WILAYAH PENELITIAN Bab ini menguraikan tentang kondisi gambaran umum wilayah penelitian, meliputi posisi geografis, kependudukan, ekonomi, sosial dan budaya di Daerah Tangkapan Air Waduk BAB VI. HASIL DAN PEMBAHASAN Bab ini membahas tentang hasil dan temuan tentang perubahan penggunaan lahan di DTA Waduk serta analisanya. Juga membahas tentang erosi yang terjadi di DTA Waduk meliputi pemetaan satuan lahan, hasil perhitungan erosi pada DTA Waduk, erosi tiap jenis lahan. Dibahas juga tentang nilai Sedimen Dilevery Ratio (SDR) dan tingkat bahaya erosi. Selanjutnya pembahasan tentang umur manfaat waduk, dampak perubahan penggunaan lahan terhadap erosi di daerah tangkapan air Waduk, konservasi tanah untuk mengurangi erosi dan faktor penyebab perubahan penggunaan lahan yang terjadi. BAB VII. KESIMPULAN DAN REKOMENDASI Bab ini berisi hasil temuan dan intisari analisis perubahan penggunaan lahan terhadap erosi di daerah tangkapan air Waduk, disingkronkan dengan tujuan penelitian serta menjawab pertanyaan penelitian, adapun rekomendasi yang diberikan tidak terlepas dari optimalisasi manfaat yang diharapkan dari pelaksanaan penelitian ini 11

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Daerah Aliran Sungai (DAS) merupakan daerah yang berfungsi sebagai daerah resapan, daerah penyimpanan air, penampung air hujan dan pengaliran air. Yaitu daerah dimana
