BAB I PENDAHULUAN. Negara. Tanpa pajak, Negara tidak akan bisa melaksanakan kegiatan pembangunan

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB I PENDAHULUAN. Negara. Tanpa pajak, Negara tidak akan bisa melaksanakan kegiatan pembangunan"

Transkripsi

1 BAB I PENDAHULUAN I.1 Latar Belakang Masalah Pajak pada hakikatnya memiliki peran yang sangat penting bagi sebuah Negara. Tanpa pajak, Negara tidak akan bisa melaksanakan kegiatan pembangunan karena pajak adalah salah satu sumber kas Negara yang sangat besar (Ngadiman, 2015). Kurang lebih dua per tiga dari penerimaan Negara saat ini berasal dari pajak. Pajak merupakan iuran rakyat kepada Negara yang sudah diatur di dalam undangundang. Oleh karena itu, rakyat tidak mendapatkan balas jasa secara langsung karena rakyat tidak pernah tahu wujud nyata imbalan dari uang yang mereka keluarkan untuk membayar pajak tersebut dan pajak mempunyai sifat yang dapat dipaksakan. Pemungutan pajak bukan merupakan suatu pekerjaan yang terbilang cukup mudah. Disamping merupakan tugas bagi petugas perpajakan, tetapi pemungutan pajak membutuhkan peran yang aktif bagi Wajib Pajak itu sendiri. Menurut Ketentuan Umum dan Tata Cara Perpajakan Undang Undang no 28 tahun 2007 pasal 2 ayat 1 menyatakan bahwa, Setiap Wajib Pajak yang telah memenuhi persyaratan subjektif dan objektif sesuai dengan ketentuan peraturan perundangundangan perpajakan wajib mendaftarkan diri pada kantor Direktorat Jenderal Pajak yang wilayah kerjanya meliputi tempat tinggal atau tempat kedudukan Wajib Pajak dan kepadanya diberikan Nomor Pokok Wajib Pajak. Sesuai dengan sistem pemungutan pajak, di Negara Indonesia menganut sistem self assessment. Negara Indonesia menganut sistem self assessment yang

2 memberi kepercayaan terhadap Wajib Pajak untuk menghitung, menyetor, dan melaporkan sendiri pajaknya. Dalam sistem ini, Wajib Pajak harus terbuka dan jujur dalam melaporkan kewajiban perpajakannya kepada petugas perpajakan. Wajib Pajak dianggap bisa menghitung pajak, memahami undang-undang perpajakan yang sedang berlaku serta menyadari arti pentingnya membayar pajak. Alasan Wajib Pajak tidak mau membayar pajaknya secara benar dan tepat karena wajib pajak sendiri tidak merasakan langsung hasil pemungutan pajak tersebut. Negara Indonesia mempunyai lembaga pemerintah yang tugasnya mengelola perpajakan di Indonesia yaitu Direktorat Jenderal Pajak (DJP). DJP merupakan salah satu direktorat jenderal yang berada di bawah naungan Departemen Keuangan Republik Indonesia yang mempunyai tugas merumuskan serta melaksanakan kebijakan dan standardisasi teknis di bidang perpajakan. Dalam menjalankan tugasnya, banyak sekali ditemukan masalah yang terjadi terkait pungutan pajak yaitu mengenai kemauan membayar pajak (willingness to pay). Menurut Tatiana dkk (2012) menyatakan bahwa, willingness to pay dapat diartikan sebagai seseorang yang rela mengkontribusikan suatu nilai (yang ditetapkan dengan peraturan) yang digunakan untuk membiayai pengeluaran umum Negara dengan tidak mendapat jasa timbal (kontraprestasi) secara langsung. Kemauan Wajib Pajak dalam membayar kewajiban perpajakannya merupakan hal yang sangat penting dalam rangka mengoptimalkan penerimaan pajak. Hal ini dapat diartikan bahwa kemauan membayar pajak adalah suatu nilai dimana Wajib Pajak rela dan mau mengorbankan, membayar, atau menukarkan sesuatu untuk memperoleh barang atau jasa. Sebagai faktor yang penting bagi peningkatan penerimaan dari sektor pajak,

3 maka kemauan membayar pajak perlu dikaji lebih lanjut mengenai faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi kemauan Wajib Pajak membayar pajak. Menurut Handayani dkk (2012), kemauan membayar pajak dipengaruhi oleh tiga faktor. Faktor - faktor tersebut adalah kesadaran membayar pajak, pengetahuan dan pemahaman terhadap peraturan perpajakan, dan persepsi yang baik atas efektivitas sistem perpajakan. Faktor yang pertama adalah kesadaran membayar pajak oleh Wajib Pajak. Menurut Handayani dkk (2012), kesadaran merupakan unsur dalam manusia dalam memahami realitas dan bagaimana cara bertindak atau menyikapi terhadap realitas. Salah satu pendorong Wajib Pajak dalam membayar pajaknya secara tepat adalah timbulnya kesadaran dalam diri sendiri. Terdapat empat bentuk indikator utama terkait kesadaran membayar pajak. Pertama, Pajak merupakan sumber penerimaan Negara terbesar. Hal ini menunjukkan bahwa sumber penerimaan negara memiliki peran yang penting bagi suatu negara. Kedua, pajak merupakan bentuk partisipasi dalam menunjang pembangunan Negara. Wajib Pajak menyadari bahwa dengan diadakannya pemungutan pajak, hal ini membuat Wajib Pajak merasa tidak dirugikan karena pajak yang mereka bayarkan sebagai sumber penerimaan Negara yang digunakan untuk pembangunan Negara yang sangat berguna bagi masyarakat Indonesia. Indikator ketiga terkait kesadaran membayar pajak yaitu penundaan pembayaran pajak sangat merugikan Negara. Wajib Pajak menyadari bahwa dengan menunda atau tidak membayar pajak maka akan berdampak pada terhambatnya pembangunan negara yang dapat merugikan negara secara finansial. Keempat yaitu

4 pajak yang dibayarkan tidak sesuai dengan jumlah yang telah ditetapkan oleh undang-undang. Wajib Pajak membayar pajak karena pajak memiliki peraturan dan landasan hukum yang kuat berdasarkan undang-undang dan merupakan kewajiban bagi setiap warga negara untuk membayar pajaknya sesuai dengan jumlah yang seharusnya dibayarkan kepada Negara. Faktor kedua yang mempengaruhi kemauan membayar pajak yaitu pengetahuan dan pemahaman terhadap peraturan perpajakan. Pengetahuan serta pemahaman yang baik sangat diperlukan oleh Wajib Pajak dalam membayar pajaknya. Hal ini karena apabila Wajib Pajak tidak memiliki pengetahuan yang cukup maka Wajib Pajak berpotensi tidak ingin membayar pajak dengan baik yang mengakibatkan akan merugikan penerimaan Negara. Terdapat empat indikator terkait dengan pengetahuan dan pemahaman terhadap peraturan perpajakan. Salah satu indikator tersebut adalah memperoleh pengetahuan perpajakan dari KPP dan training. Hal ini sangat penting apabila diikuti oleh Wajib Pajak karena akan menambah wawasan serta pemahaman lebih mengenai membayar pajak secara benar dan tepat. Faktor ketiga adalah persepsi yang baik atas efektivitas sistem perpajakan. Menurut Tedi dkk (2013), persepsi wajib pajak atas ketersediaan barang dan jasa (fasilitas) untuk kepentingan umum meningkatkan kepatuhan pajak oleh Wajib Pajak dimana kemauan membayar pajak termasuk didalamnya. Terdapat lima indikator terkait dengan persepsi yang baik atas efektivitas sistem perpajakan. Salah satu indikator tersebut adalah pembayaran pajak dapat dilakukan dengan aman, mudah, terpercaya dengan menggunakan e-banking. Pada jaman yang serba canggih ini,

5 Wajib Pajak dapat membayar pajak dimanapun hanya dengan menghubungkan perangkat Anda dengan internet. Indikator lain yaitu peraturan pajak terbaru dengan mudah dapat diakses melalui internet. Hal ini dapat memudahkan Wajib Pajak agar cepat mendapat informasi terbaru mengenai peraturan pajak terbaru hanya dengan mengakses melalui internet. Berkaitan dengan faktor-faktor yang mempengaruhi kemauan membayar pajak, pemerintah baru - baru ini mengeluarkan peraturan baru dalam perpajakan yaitu menerapkan program tax amnesty (pengampunan pajak). Menurut Undang- Undang nomor 11 tahun 2016 tentang pengampunan pajak menyatakan bahwa, kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam melaksanakan kewajiban perpajakannya masih perlu ditingkatkan karena terdapat harta, baik di dalam maupun di luar negeri yang belum atau belum seluruhnya dilaporkan dalam Surat Pemberitahuan Tahunan Pajak Penghasilan. Selain untuk meningkatkan penerimaan negara dan pertumbuhan perekonomian serta kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam pelaksanaan kewajiban perpajakan, maka pemerintah perlu menerbitkan kebijakan pengampunan pajak. Tax amnesty yaitu pengampunan pajak dimana terdapat penghapusan pajak yang seharusnya terutang. Program Tax amnesty tidak dikenai sanksi administrasi perpajakan dan sanksi pidana di bidang perpajakan, dengan cara mengungkapkan harta yang Anda miliki dan membayar uang tebusan dengan jumlah tertentu sebagaimana diatur dalam Undang-Undang nomor 11 tahun 2016 tentang pengampunan pajak.

6 Pengampunan pajak ini dilaksanakan berdasarkan kepastian hukum, keadilan, kemanfaatan, dan kepentingan nasional. Terdapat fasilitas program tax amnesty yang akan didapat oleh Wajib Pajak yang mengikuti program amnesti pajak antara lain: penghapusan pajak yang seharusnya terutang (PPh dan PPN dan/atau PPn BM), sanksi administrasi, dan sanksi pidana, yang belum diterbitkan ketetapan pajaknya; penghapusan sanksi administrasi atas ketetapan pajak yang telah diterbitkan; tidak dilakukan pemeriksaan pajak, pemeriksaan bukti permulaan, dan penyidikan tindak pidana di bidang perpajakan; penghentian pemeriksaan pajak, pemeriksaan bukti permulaan, dan penyidikan tindak pidana di bidang perpajakan, dalam hal Wajib Pajak sedang dilakukan pemeriksaan pajak, pemeriksaan bukti permulaan, dan penyidikan tindak pidana di bidang perpajakan; dan penghapusan PPh final atas pengalihan harta berupa tanah dan/atau bangunan serta saham. Sebelumnya negara Indonesia pernah melakukan program tax amnesty pada tahun 1984, tetapi pelaksanaannya tidak efektif karena kurangnya respon dan pengetahuan Wajib Pajak, kurangnya sosialisasi oleh pemerintah dan tidak diikuti dengan sistem administrasi perpajakan secara menyeluruh. Oleh karena itu, pelaksanaan program tax amnesty tahun ini harus dipersiapkan secara matang dan dilaksanakan secara hati-hati. Perlunya dukungan dan persetujuan masyarakat secara penuh dan adanya landasan hukum yang kuat juga menjadi faktor penting keberhasilan pelaksanaan program tax amnesty di Indonesia. Selain itu, program tax amnesty juga memiliki tantangan yang besar yaitu mensosialisasikan program ini ke masyarakat luas agar Wajib Pajak ikut mengerti dan mensukseskan program pemerintah ini demi membantu pertumbuhan pembangunan Negara Indonesia.

7 Namun, dalam pelaksanaan program tax amnesty di Indonesia terjadi pro dan kontra. Bagi pendapat pro terhadap program tax amnesty, kebijakan pengampunan pajak ini bisa menjadi solusi yang efektif untuk meningkatkan penerimaan pajak dan jumlah Wajib Pajak baru. Namun, pendapat kontra berpendapat bahwa kebijakan tersebut merupakan suatu peraturan yang tidak memihak pada Wajib Pajak yang selama ini taat dalam menjalankan perpajakannya menjadi tidak taat karena ada faktor kecemburuan. Pemasukan pajak yang didapat dari program tax amnesty juga tidak seimbang dengan besarnya sanksi yang diberlakukan kepada mereka yang lalai dalam hal perpajakan. Selain itu, diadakannya program tax amnesty di Indonesia membuat pemerintah dinilai oleh masyarakat sudah putus asa dalam menjalankan dan menarik iuran pajak dari Wajib Pajak akibat banyak masyarakat yang tidak membayar pajaknya dengan baik dan benar. Penelitian ini berbeda dengan penelitian yang sudah dilakukan sebelumnya. Dalam penelitian terdahulu yaitu Handayani dkk (2012) tidak mencantumkan tax amnesty tetapi hanya menjelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi kemauan membayar pajak. Penelitian Tatiana dkk (2012), variabel dependen yang digunakan adalah program sunset policy dan objek penelitian menggunakan Wajib Pajak orang pribadi pelaku usaha. Hasil dari penelitian Tatiana (2012), sunset policy berpengaruh secara positif terhadap kesadaran membayar pajak, pemahaman akan peraturan perpajakan, dan persepsi yang baik terhadap sistem perpajakan. Tetapi pada penelitian ini terdapat perbedaan yaitu penulis menggunakan program tax amnesty sebagai variabel dependen, kesadaran membayar pajak, pengetahuan dan pemahaman terhadap peraturan perpajakan, persepsi yang baik terhadap sistem

8 perpajakan sebagai variabel independen, serta objek penelitian ini menggunakan Wajib Pajak orang pribadi yang melakukan pekerjaan bebas. Berdasarkan latar belakang yang telah penulis uraikan di atas, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kesadaran membayar pajak, pengetahuan dan pemahaman terhadap peraturan perpajakan, serta persepsi yang baik atas efektivitas sistem perpajakan mempengaruhi terhadap program tax amnesty. Responden pada penelitian ini adalah Wajib Pajak orang pribadi yang melakukan pekerjaan bebas. Jumlah responden dalam penelitian ini yaitu sebanyak 100 responden. Oleh sebab itu, penulis tertarik untuk menulis skripsi dengan judul Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kemauan Membayar Pajak terhadap Program Tax Amnesty I.2 Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang penelitian yang telah dibahas pada sub bab 1.1, rumusan masalah yang peneliti rumuskan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Apakah kesadaran membayar pajak berpengaruh terhadap program tax amnesty? 2. Apakah pengetahuan dan pemahaman terhadap peraturan perpajakan berpengaruh terhadap program tax amnesty? 3. Apakah persepsi yang baik atas efektivitas sistem perpajakan berpengaruh terhadap program tax amnesty?

9 I.3 Tujuan Penelitian Berdasarkan pokok permasalahan yang telah dirumuskan dalam rumusan masalah, maka tujuan dari penelitian sebagai berikut: 1. Untuk menganalisis pengaruh kesadaran membayar pajak terhadap program tax amnesty. 2. Untuk menganalisis pengaruh pengetahuan dan pemahaman terhadap peraturan perpajakan terhadap program tax amnesty. 3. Untuk menganalisis pengaruh persepsi yang baik atas efektivitas sistem perpajakan terhadap program tax amnesty. I.4 Manfaat Penelitian Setiap penelitian dapat bermanfaat bagi semua pihak yang membacanya maupun yang secara langsung terkait di dalamnya. Penulis mengharapkan penelitian ini dapat berguna bagi banyak pihak dengan tujuan positif. Adapun manfaat penelitian yang dapat diperoleh dari penelitian ini, antara lain: a. Manfaat Teoritis Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan dan wawasan serta dapat dimanfaatkan sebagai referensi penelitian dalam mengembangkan pengetahuan tentang tax amnesty untuk kemajuan akademis. b. Manfaat Praktis Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi yang bermanfaat untuk pertimbangan pemerintah dalam proses pengambilan keputusan serta tax amnesty sebagai bahan evaluasi dan komunikasi kepada wajib pajak.

10 c. Peneliti selanjutnya Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat sebagai bahan referensi dan pendukung bagi peneliti selanjutnya yang akan melakukan penelitian terhadap program tax amnesty. I.5 Sistematika Penulisan Skripsi Agar dapat memberikan penelitian yang baik, benar, dan sistematis sehingga dapat memudahkan pembaca dalam memahami masalah-masalah yang ada dalam penelitian ini, berikut sistematika penulisan terdiri atas lima bab yang masing-masing uraian dapat dijelaskan sebagai berikut : BAB I : PENDAHULUAN Bab ini menguraikan tentang latar belakang, perumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, dan sistematika penulisan. BAB II : TINJAUAN PUSTAKA Bab ini menjelaskan mengenai tinjauan literatur, kerangka konseptual, peneliti terdahulu, serta pengembangan hipotesis. BAB III : METODE PENELITIAN Bab ini menjelaskan mengenai metode yang berisikan rancangan penelitian, definisi operasional variable dan pengukuran, prosedur pengumpulan data dan metode analisis data.

11 BAB IV : ANALISIS DAN PEMBAHASAN Bab ini menjelaskan mengenai data penelitian, statistic deskriptif, uji kualitas data, pengujian hipotesis dan pembahasan mengenai hasil penelitian. BAB V : SIMPULAN, KETERBATASAN & IMPLIKASI Bab ini terdiri dari simpulan, keterbatasan dan implikasi.

12

BAB I PENDAHULUAN. diperbaharui. Berbeda dengan pajak yang mempunyai umur tidak terbatas, dengan melihat semakin bertambahnya jumlah penduduk.

BAB I PENDAHULUAN. diperbaharui. Berbeda dengan pajak yang mempunyai umur tidak terbatas, dengan melihat semakin bertambahnya jumlah penduduk. BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Pajak merupakan penerimaan negara terbesar. Kurang lebih 2/3 penerimaan Negara saat ini dihasilkan dari pajak. Pajak sebagai sumber penerimaan merupakan satu
