BAB I PENDAHULUAN. dengan lahirnya sejumlah karya yang menghadirkan eksistensi perempuan.

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB I PENDAHULUAN. dengan lahirnya sejumlah karya yang menghadirkan eksistensi perempuan."

Transkripsi

1 BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang dan Masalah Melemahnya kekuasaan laki-laki dalam karya sastra kini mulai terasa dengan lahirnya sejumlah karya yang menghadirkan eksistensi perempuan. Kebangkitan tersebut telah menunjukkan bahwa kehadiran perempuan dalam karya sastra merupakan usaha pembebasan perempuan dari kebungkaman berkepanjangan yang telah mengaburkan eksistensi mereka sebagai manusia. Perempuan dalam karya sastra pada periode-periode lalu telah dihadirkan sebagai sosok yang lain. Mereka tidak memiliki kemandirian sebagaimana laki-laki mampu memiliki diri dan tubuhnya secara bebas. Ketika menggambarkan perempuan, tiap penulis menunjukkan jurang keterpisahan antara laki-laki dan perempuan. Dalam sejumlah karya sastra, perempuan dihadirkan untuk membuat laki-laki merasa sebagai lelaki sejati (Tong, 1998: 267). Perempuan dalam karya sastra Indonesia juga cenderung dihadirkan pada posisi yang terasing. Kepatuhan terhadap nilai-nilai tradisional telah mengabadikan perempuan dalam posisinya yang rendah dan karya sastra telah mencipta ulang realitas tersebut. Menurut Langland (1984: 4), karya sastra pada umumnya dihadirkan untuk merefleksi alam dan lingkungan yang telah melahirkannya. Runtutan peristiwa serta konflik disajikan untuk membangun sebuah dunia seandainya. Imajinasi tentang dunia seandainya tersebut terbentuk oleh pola dan ide yang diperoleh pengarang dari zaman yang 1

2 2 melahirkannya. Dalam merangkai sebuah dunia fiksi, seorang pengarang mengekspresikan nilai-nilai sosial kemasyarakatan. Laksmi Pamuntjak sebagai salah seorang sastrawan Indonesia berusaha menyuguhkan gambaran sosial budaya Indonesia. Ia lahir di Jakarta, 22 Desember Keluarganya adalah pemilik usaha penerbitan yang terkenal di zaman dulu, Djambatan. Ia menyelesaikan studi formalnya Jurusan Ilmu Politik, Studi Asia, Universitas Murdoch, Perth, Australia tahun Ketika kembali ke Jakarta, ia sempat bekerja di berbagai tempat sembari menulis untuk sejumlah surat kabar dan majalah. Media-media yang pernah menerbitkan tulisannya dalam bidang politik, sastra, musik, film dan kuliner antara lain majalah Tempo, majalah Djakarta, Jurnal Sosial-Ekonomi Prisma, dan harian The Jakarta Post ( Pada tahun 2006, ia bersama enam rekannya, Amarzan Loebis, Alif Alim, Arif Zulkifli, Goenawan Mohamad, Ian White, Teguh Ostenrik yang tergabung dalam tim Buru Tujuh melakukan penelitian ke Pulau Buru untuk mencari fakta kemanusiaan yang terjadi di lokasi tersebut. Hasil penelitian inilah yang mendasari terciptanya novel karyanya yang berjudul Amba. ( Pada novel ini, ia menekankan perjuangan dan perlawanan perempuan dalam mencari eksistensinya sebagai manusia. Eksistensi yang dihadirkan Laksmi Pamuntjak adalah bentuk pembebasan dan kemampuan perempuan menunjukkan dirinya di tengah kekangan politik, budaya, dan tradisi.

3 3 Menjadi manusia yang bereksistensi pada hakikatnya adalah bagian yang paling inti dari diri setiap manusia. Eksistensi mengantarkan manusia untuk menghayati kebenaran menuju pencarian dirinya yang asli. Menurut pandangan Sartre (2002: 45), eksistensialisme menghadapkan manusia pada dirinya sendiri, tanpa referensi, tanpa titik pijak. Pertama-tama manusia ada, berhadapan dengan dirinya sendiri, dan barulah ia mendefinisikan dirinya. Seorang eksistensialis memandang dirinya sebagai eksistensi yang tidak dapat didefinisikan karena ia tahu ia memulai hidup atau eksistensinya dari ia yang bukan apa-apa. Ia tidak akan menjadi apa-apa sampai ia menjadikan hidupnya apa-apa. Manusia adalah manusia itu sendiri. Bukan bahwa ia adalah apa yang ia anggap sebagai dirinya, tetapi ia adalah apa yang ia ingini. Manusia adalah bukan apa-apa selain apa yang ia buat dari dirinya sendiri. Eksistensi menurut Sartre mendahului esensi. Keberadaan eksistensi yang mendahului esensi akan menjadikan manusia bertanggung jawab atas hidupnya. Dengan demikian, eksistensialisme menempatkan manusia pada posisinya sebagai dirinya sendiri, dan meletakkan keseluruhan tanggung jawab hidupnya sepenuhnya di atas pundak manusia itu sendiri. Manusia yang bertanggung jawab atas hidupnya sendiri tidak berarti bahwa tanggung jawabnya hanya meliputi individualitasnya sendiri, tetapi mencakup tanggung jawab atas semua manusia. Kata subjektivitas harus dipahami dalam dua pengertian. Di satu sisi, subjektivitas berarti kebebasan subjek-subjek individual, dan di sisi lain, manusia tidak dapat melampaui subjektivitas. Ketika manusia memilih dirinya sendiri, hal ini tidak berarti bahwa setiap orang dari antara kita harus memilih

4 4 dirinya sendiri, tetapi juga dalam memilih untuk diri sendiri, manusia memilih untuk semua karena efek dari tindakan-tindakan yang ia pilih adalah untuk menciptakan dirinya (Sartre, 2002: 46-47). Menjalani eksistensi diri merupakan tugas setiap individu untuk tampil dalam kesejatian hidup. Dalam eksistensi diri tersebut, manusia menemukan dirinya dalam kebebasan. Untuk mencapai hal tersebut, manusia membutuhkan pembebasan terhadap segala ketidakadilan yang membatasi ruang geraknya. Jika dikaitkan dengan perempuan, eksistensi dapat dimaknai sebagai cara perempuan memahami keberadaan dirinya sebagai manusia yang diperhadapkan dengan sejumlah pilihan. Beauvoir (2000: 102) juga mengatakan bahwa perempuan membutuhkan kebebasan sebagai syarat utama penemuan eksistensi dirinya. Ia menyadari bahwa keterbatasan menyebabkan perempuan hadir tanpa dirinya dan mereka teralienasi oleh mitos-mitos yang dibentuk masyarakat melalui sistem patriarki. Dalam segala aspek, perempuan begitu sulit menghadapi tekanan publik sehingga dibutuhkan keberanian untuk mendobrak segala pembatasan dalam diri mereka yang terinternalisasi. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan pandangan eksistensi Simone De Beauvoir untuk memahami kesadaran eksistensi dan keberadaan perempuan. Ada tiga alasan novel Amba karya Laksmi Pamuntjak menjadi sumber data dalam penelitian ini, yaitu sebagai berikut. Pertama, persoalan yang dibicarakan adalah isu tentang perempuan yang masih aktual dan memiliki relevansi dengan kehidupan masa kini, serta

5 5 dipandang bermanfaat untuk menata kehidupan masa depan yang lebih baik, khususnya bagi perempuan. Kedua, isu mengenai perempuan tersebut terkait dengan kuatnya pengaruh patriarki di dalam kehidupan modern yang sarat dengan keterbukaan. Fenomena tersebut merupakan sebuah ironi karena sistem ini memperlihatkan kuat pengaruhnya ketika feminisme sedang gencar-gencarnya menyuarakan hak-hak kedudukan perempuan dalam masyarakat. Ketiga, sosok perempuan dalam novel Amba tersebut merupakan representasi sebagian kecil perempuan yang terpinggirkan sebagai jenis kelamin kelas dua, tetapi karena kesadaran dirinya akan pentingnya intelektualitas dan kemandirian, ia mampu menunjukkan eksistensinya. Ia menolak posisi perempuan yang distereotipkan sebagai makhluk inferior, pasrah, mengalah, dan menerima nasibnya karena kodratnya sebagai perempuan. Dalam pandangan eksistensialisme, perempuan tidak dianggap sebagai manusia yang sekadar ada, tetapi juga mampu memahami dirinya dan menyadari akan keberadaan atau eksistensinya. 1.2 Rumusan Masalah Berangkat dari latar belakang di atas, permasalahan dalam penelitian ini dirumuskan dalam dua pokok bahasan, yaitu permasalahan posisi perempuan sebagai second sex atau jenis kelamin kedua dan pencapaian eksistensi perempuan untuk memperoleh jati dirinya sebagai manusia seutuhnya yang sederajat dengan laki-laki.

6 6 1.3 Tujuan Penelitian Penelitian ini mencakup dua tujuan, yaitu tujuan teoretis dan tujuan praktis. Secara teoretis, penelitian ini bertujuan untuk mengaplikasikan teori feminisme eksistensialis Beauvoir dalam mengungkapkan masalah-masalah sosial yang tercermin dalam karya sastra. Masalah-masalah sosial tersebut terkait dengan relasi antara laki-laki dan perempuan. Oleh karena itu, secara spesifik penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan keterpinggiran perempuan sebagai second sex dan cara perempuan memperoleh eksistensi dalam novel Amba dengan teori feminisme eksistensialis Beauvoir. Tujuan praktis yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. Pertama, memberikan informasi kepada pembaca dalam menyikapi ketimpangan gender yang dialami perempuan Indonesia pada era pascakemerdekaan. Kedua, menjadi bahan referensi dan solusi pada perempuan bahwa kesadaran internal untuk menggerakkan eksistensi dirinya dengan semangat kemandirian jauh lebih penting karena aktivitas tersebut dapat meminimalisasi pandangan negatif tentang perempuan yang inferior. 1.4 Tinjauan Pustaka Penelitian yang membahas tentang eksistensi diri perempuan mulai banyak dilakukan dalam karya sastra. Usman (2009) melakukan penelitian dengan judul Eksistensi Perempuan dalam Novel Atas Singgasana Karya Abidah El Khalieqy: Sebuah Kajian Kritik Sastra Feminis. Dalam analisisnya, Usman mengemukakan gambaran kehidupan dan citra perempuan, serta bagaimana

7 7 perempuan menunjukkan eksistensi dirinya sebagai pribadi yang utuh sesuai dengan kemampuan yang dimilikinya. Kemampuan perempuan untuk menunjukkan eksistensinya ditempuh melalui tiga cara, yakni melalui pilihan-pilihan perempuan, kemampuan untuk melakukan perlawanan terhadap kekerasan yang menimpanya, dan kesadaran tentang manfaat pendidikan untuk meningkatkan kualiatas hidup. Kemampuan perempuan membuat pilihan-pilihan otonom dalam kehidupannya mencerminkan bahwa perempuan bukan sekadar objek, melainkan subjek yang memiliki kesadaran terhadap keberadaan dirinya dalam mengambil keputusan yang bertanggungjawab. Pilihan-pilihan yang dimiliki tokoh perempuan dalam novel tersebut menunjukkan bahwa perempuan adalah makhluk otonom yang mampu membuat keputusan hidupnya sendiri dan tidak menggantungkan hidupnya pada laki-laki. Pilihan-pilihan perempuan sebagai perwujudan sebagai jati diri pribadi otonom tersebut sesuai pandangan feminis liberal yang menyatakan bahwa wujud dari makhluk bernalar adalah ketika manusia memiliki kemampuan untuk menentukan nasibnya sendiri sebagai pribadi otonom. Lumban Batu (2007) juga melakukan penelitian dengan judul Eksistensi Tokoh Perempuan dalam The Other Side of Midnight karya Sidney Sheldon. Penelitian tersebut menggunakan analisis feminisme eksistensialis untuk mengkaji aspek keberadaan perempuan dalam novel tersebut. Noelle Page dan Catherine Alexander adalah perempuan-perempuan yang dihadirkan dalam posisi menghadapi kekuasaan dan kekuatan laki-laki. Dalam sekilas pandang,

8 8 keduanya seolah-olah memiliki kesadaran yang cukup akan keberadaan dirinya sebagai bagian dari relasi kuasa dan menguasai. Namun, berdasarkan hasil penelitian ini, ditemukan Noelle lebih menyadari keberadaan dirinya sebagai ada yang bertanggung jawab atas keputusannya. Noelle melakukan atau bahkan menginginkan sesuatu bukan karena pengaruh drai luar dirinya. Noelle menyadari bahwa ia perlu menjadi subjek dan menyadari dengan sungguh keadaannya dan cara yang dapat dilakukannya untuk mengatasi keadaannya tersebut. Di posisi yang lain, Catherine sebagai salah seorang tokoh perempuan justru hadir dengan kondisi berbeda. Ia hadir dengan ketiadaannya. Catherine melakukan segala sesuatu dalam hidupnya karena keinginan orang lain yang telah merasuk dalam pikirannya. Ia berakhir dengan kehilangan pikirannya dan memutuskan mengisolasi dirinya dari segala jenis hubungan dengan dunia di luar dirinya. Catherine mati secara mental. Noelle yang secara ekstrim berbeda juga berakhir dengan kematian secara fisik melalui hukuman mati atas pelanggaran hukum yanga dilakukannya. Meskipun kematian Noelle bukan untuk dirinya sendiri, karena ia disebut mati oleh orang-orang di luar dirinya, kematian merupakan hal yang paling absurd dari sebuah eksistensi. Kisah dalam novel tersebut dianggap menunjukkan kegagalan perempuan dalam mencapai eksistensi dirinya karena terjebak dalam stereotip perempuan yang mengandalkan perasaan. Rasiah (2005) juga menulis penelitian dengan judul Eksistensi Perempuan dalam Novel Jane Eyre Karya Charlotte Bronte: Tinjauan Kritik Sastra Feminis. Dalam penelitiannya, Rasiah menyimpulkan bahwa perempuan dalam novel tersebut mampu membebaskan dirinya dari segala bentuk penindasan

9 9 gender. Tokoh Jane Eyre mampu menunjukkan eksistensinya sebagai manusia mandiri baik secara ekonomi maupun sosial. Untuk memperoleh eksistensi diri tersebut Jane Eyre banyak menghadapi persoalan yang mengancam kebebasan dirinya. Persoalan tersebut muncul dari masyarakat yang masih memandang dan menempatkan perempuan sebagai kelas kedua, yang muncul dari pihak laki-laki bahkan pihak perempuan sendiri. Laki-laki menyadari eksistensinya sebagai manusia superior merasa terancam dengan keinginan perempuan yang juga menuntut persamaan menuju superioritas. Secara nyata, eksistensi perempuan dalam novel Jane Eyre dapat dilihat dalam gambaran serta potensi yang dimiliki perempuan dalam novel tersebut. Gambaran perempuan yang dilihat dalam tiga hal yakni, kebebasan perempuan, pilihan-pilihan perempuan serta hubungannya dengan laki-laki, menandakan bahwa perempuan telah menyadari keberadaannya sebagai manusia, berusaha mencapai eksistensinya, sehingga ia mampu menjadi subjek yang mandiri, yang tidak lagi tergantung kepada orang lain (laki-laki). Hal ini diwujudkan dalam pilihan-pilihan yang ditetapkan terkait dengan jalan hidupnya, serta pertanggungjawaban pilihan tersebut secara moral. Perempuan tidak lagi terbelenggu oleh persepsi etika sosial budaya mengenai gender yang timpang yang membuat mereka tidak mandiri dalam segala hal. Uraian tinjauan pustaka dalam penelitian di atas pada umumnya menggambarkan cerita tokoh yang bermula pada ketiadaan eksistensi perempuan menuju kepada kehadiran eksistensi perempuan. Dalam skripsi ini, digambarkan penokohan yang bermula dari kepemilikan eksistensi pada tokoh perempuan

10 10 Amba, kemudian karena kehilangan rasionalitasnya dan mengandalkan perasaan akhirnya mengalami kejatuhan, berusaha bangkit dari kejatuhan itu. Setelah ia mampu bangkit dari kejatuhan, ia menjadi perempuan bereksistensi yang lebih hebat dan lebih tangguh daripada sebelumnya. 1.5 Landasan Teori Dalam analisis ini, penulis menggunakan pandangan Beauvoir tentang konsep second sex dan teori feminisme eksistensialis. Konsep idealisme second sex yang dikemukakan oleh beauvoir mengalienasi perempuan melalui mitos dan citra. Feminisme eksistensialis digunakan untuk memahami dan mengkaji aspekaspek yang dianggap berkaitan dengan keberadaan diri perempuan dalam mengenali pilihan-pilihan untuk menemukan hakikat hidup dan eksistensi dirinya sebagai manusia Perempuan sebagai Second Sex Simone de Beauvoir merupakan filsuf perempuan Perancis yang dianggap membangun faham feminisme eksistensialis. Melalui aliran tersebut, ia menawarkan semangat pembebasan dan kehadiran diri perempuan dari keterpisahan dan keterasingan dan mengajak perempuan untuk berperang bersama untuk meruntuhkan ketidakadilan menuju pencapaian eksistensi yang bebas. Pemikiran Beauvoir sendiri banyak mendapatkan pengaruh besar dari Jean-Paul Sartre. Mereka sama-sama menempuh pendidikan di Ecole Normale Superiere (ENS) pada tahun 1928.

11 11 Dalam The Second Sex, Beauvoir menganalisis mengenai opresi perempuan dengan idealisme yang berfokus pada mitos dan citra. Bersamaan dengan berkembangnya kebudayaan, laki-laki mendapati bahwa mereka dapat menguasai perempuan dengan menciptakan mitos tentang perempuan: irasionalitasnya, kompleksitasnya, dan mitos bahwa perempuan sulit dimengerti. Melalui analisisnya mengenai mitos yang diciptakan laki-laki tentang perempuan, Beauvoir menekankan bahwa setiap laki-laki selalu dalam pencarian akan perempuan ideal yaitu, perempuan yang akan menjadikannya lengkap. Tetapi karena kebutuhan dasar laki-laki sangatlah mirip, maka perempuan ideal yang dicari laki-laki cenderung tampak sama. Menurut Beauvoir karya sastra dapat membuktikan fakta ini (Tong, 1998: 267). Perempuan ideal yang dipuja laki-laki adalah perempuan yang percaya bahwa tugas mereka adalah untuk mengorbankan diri agar menyelamatkan lakilaki. Selain mengidealkan/mengidolakan perempuan yang rela mengorbankan diri, mitos yang diciptakan laki-laki tentang perempuan berkebalikan dengan fundamental sifat-sifat alami perempuan. Beauvoir menjelaskan cara laki-laki menghubungkan alam dengan perempuan. Perempuan dapat membuat laki-laki hidup atau mati. Perempuan dapat melindungi dan dapat menghancurkan laki-laki. Oleh karena itu, laki-laki menciptakan mitos tentang perempuan yang dapat melemahkan posisi perempuan karena laki-laki tidak ingin perempuan melampaui posisinya. Perempuan tidak dapat lepas dari citra ideal dirinya karena laki-laki telah menciptakan mitos tentang perempuan ideal dan sayangnya banyak

12 12 perempuan menginternalisasi mitos itu sebagai refleksi akurat dari makna menjadi perempuan. Dalam pokok pemikiran Sartre yang disumbangkannya kepada sang murid, Beauvoir, sejatinya kehidupan selalu dianggap milik laki-laki. Kemanusiaan adalah laki-laki dan laki-laki mendefinisikan perempuan bukan sebagai dirinya. Perempuan dianggap bukan sebagai makhluk yang mandiri. Lakilaki selalu benar karena menjadi seorang laki-laki, sementara perempuan selalu berada di pihak yang salah. Maskulin adalah tipe manusia absolut sementara perempuan memiliki ovarium dan uterus. Kekhususan ini justru memenjarakan perempuan dalam subjektivitasnya serta melingkupinya dalam batasan-batasan sifat alamiahnya. Perempuan kemudian dianggap tidak memiliki sikap rasionalitas (Tong, 1998: 263). Beauvoir (Tong, 1998:264) mengatakan bahwa sebagai sosok yang lain, perempuan didefinisikan secara negatif, yakni perempuan adalah sosok yang kurang memiliki kekuatan. Kelemahan tersebut kemudian dianggap sebagai takdir yang harus diterima perempuan tanpa bisa diubah. Perempuan kemudian disimbolkan sebagai malam, kekacauan, dan imanensi. Ketidakmampuan mereka memahami realitas dikaitkan dengan kurangnya logika dan ketidaktahuan mereka. Sebagai sang liyan atau sosok yang lain, perempuan dihadirkan sebagai sosok yang misterius. Kelemahan femininnya dianggap perangkap untuk memperdaya laki-laki. Perempuan dianggap tidak memberikan apa-apa bagi lakilaki selain membuatnya terbebani. Kehidupan perempuan dianggap bergelimang dalam imanensi yang mencegah laki-laki mendapatkan transendensi. Sang liyan

13 13 disebut yang jahat, tetapi ketika diperlukan untuk menjadi baik, ia akan berubah menjadi baik, dengannya laki-laki merasa mampu mencapai keutuhan, tetapi juga kadang-kadang memisahkan keutuhan darinya. Dengan mengadopsi bahasa ontologis dan bahasa etis eksistensialisme, Beauvoir mengemukakan bahwa laki-laki dinamai laki-laki sang diri, sedangkan perempuan sang liyan. Jika liyan adalah ancaman bagi diri, maka perempuan adalah ancaman bagi laki-laki. Karena itu, jika laki-laki ingin tetap bebas, ia harus mensubordinasi perempuan terhadap dirinya. (Tong, 1998: 262) Sebagai second sex, menjadi perempuan juga diibaratkan seperti olahraga dan petualangan, tetapi juga sebuah ujian. Ia adalah kemenangan, ia menjadi pilar kehancuran, daya pesona kutukan, sekaligus kematian. Apa pun di dunia ini menjadi signifikan karena keberadaan perempuan, ia adalah substansi perilaku dan sentimen laki-laki, penjelmaan dari semua nilai-nilai yang mengatur aktivitas mereka. Selanjutnya, opresi perempuan oleh laki-laki unik karena dua alasan. Pertama, tidak seperti opresi ras dan kelas, opresi terhadap perempuan merupakan fakta historis yang saling berhubungan, suatu peristiwa dalam waktu yang berulangkali dipertanyakan dan diputarbalikkan. Perempuan selalu tersubordinasi laki-laki. Kedua, perempuan telah menginternalisasi cara pandang asing bahwa laki-laki esensial dan perempuan adalah tidak esensial (Tong, 1998: 262). Biologi kemudian berusaha menawarkan fakta yang kemudian oleh masyarakat diinterpretasi sesuai dengan kebutuhannya sendiri. Misalnya, biologi

14 14 menjelaskan peran reproduksi jantan dan betina yang berbeda. Jantan dan betina adalah dua tipe individual yang dibedakan dalam satu spesies berdasarkan fungsi reproduksinya. Namun demikian, mesti diperhatikan bahwa pembagian suatu spesies dalam dua jenis kelamin tidaklah berlaku universal. Berbicara tentang binatang misalnya, telah banyak diketahui bahwa di antara bentuk-bentuk mikroskopik bersel tunggal yakni infusoria, amoeba, sporozoa berkembang dengan cara pembelahan sel tanpa hubungan seksual. Dalam kasus parthenogenesis, telur betina yang masih perawan berkembang dalam sebuah embrio tanpa perlu dibuahi oleh pejantan, sehingga ia sama sekali tidka berperan. Kopulasi juga terjadi pada lebah madu, namun pada saat bertelur, telurnya bisa dibuahi atau bisa juga tidak. Penelitian membuktikan bahwa di bawah kondisi yang tepat, multiplikasi aseksual dapat berlangsung dalam jangka waktu yang tidak terbatas tanpa kelihatan mengalami kemunduran. Sejumlah eksperimen berhasil menunjukkan bahwa dalam perkembangan beberapa spesies organisme peran pejantan secara fundamental tidaklah mutlak (Tong, 1998: 263). Meskipun fakta reproduksi tersebut dapat menjelaskan posisi dan peran pejantan dalam organisme makhluk hidup, akan tetapi peran kaum laki-laki sebagai pejantan masih saja kokoh dan berlaku permanen dalam relasi seksual manusia. Dalam kehidupan sosial, perempuan yang menjalani kehidupan dengan laki-laki akan begitu sulit untuk tetap menjadi diri, terutama jika ia telah mempunyai anak. Akan tetapi, fakta tersebut tidak dapat membuktikan dengan cara apa pun mitos sosial bahwa kapasitas perempuan untuk menjadi diri memang lebih rendah daripada laki-laki.

15 15 Beauvoir berulang-ulang mengatakan bahwa meskipun fakta biologis dan psikologis tentang perempuan misalnya, peran utamanya dalam reproduksi psikologis relatif terhadap peran sekunder laki-laki, kelemahan fisik perempuan relatif terhadap kekuatan fisik laki-laki, dan peran tidak aktif yang dimainkannya dalam hubungan seksual adalah relatif terhadap peran aktif laki-laki dapat saja benar, namun bagaimana kita menilai fakta bergantung kepada kita sebagai makhluk sosial Eksistensi Perempuan Beauvoir menspesifikasi peran sosial sejalan dengan mekanisme utama yang digunakan oleh diri sebagai subjek. Mekanisme utama tersebut digunakan untuk menguasai liyan sebagai objek. Tindakan perempuan yang menerima ke-liyanan mereka adalah misteri feminin yang diturunkan dari generasi ke generasi melalui sosialisasi perempuan yang dibingkai oleh tradisi. Perempuan menyadari perbedaan tubuhnya dengan tubuh laki-laki dari usia yang sangat muda. Dengan pubertas, semakin tumbuhnya payudara, dan dimulainya siklus menstruasi, anak-anak perempuan dipaksa untuk menerima dan menginternalisasi tubuhnya sebagai liyan yang memalukan dan inferior. Menurut Beauvoir, ke-liyanan ini direkatkan dalam lembaga perkawinan dan motherhood (Tong, 1998: 269). Motherhood tidak hanya mengimplikasikan fungsi reproduksi seperti hamil, melahirkan, dan menyusui, tetapi juga fungsi pengasuhan sebagai relasi

16 16 mutlak antara ibu dan anak. Motherhood menjadi lembaga karena fungsi-fungsi tersebut diatur dalam konteks kebudayaan patriarki. Jika peran sebagai istri membatasi pengembangan diri perempuan, peran sebagai ibu lebih membatasi lagi. Beauvoir menyatakan bahwa mengasuh dan membesarkan anak hingga dewasa dapat bersifat mengikat eksistensi seorang perempuan, sedangkan kehamilan mengalienasi perempuan dari dirinya sendiri sehingga hal itu menyulitkan perempuan dalam menentukan arah takdirnya tanpa terganggu. Dalam pandangan Beauvoir, menjadi istri dan ibu adalah dua peran feminin yang membatasi kebebasan perempuan, tetapi hal yang sama juga berlaku bagi peran perempuan pekerja. Perempuan pekerja tidak dapat melepaskan diri dari batasan feminitas. Perempuan pekerja diharuskan menjadi dan bersikap sebagai perempuan, di samping tugas-tugas profesionalnya, ia juga berkewajiban untuk tampil menarik. Pada akhirnya perempuan pekerja menyadari bahwa ia adalah pekerja lapis kedua setelah laki-laki, yang tidak dituntut untuk membangun narsisme sebagaimana dirinya (Tong, 1998: 271). Meskipun semua perempuan terlibat dalam aktifitas feminin, ada tiga jenis perempuan yang terlibat feminitas ekstrim, yaitu pelacur, narsis, dan perempuan mistis. Di satu sisi, pelacur merupakan paradigma perempuan sebagai liyan, sebagai objek yang dieksploitasi. Dalam hal ini eksploitasi yang dimaksud adalah eksploitasi tubuh. Di sisi lain pelacur adalah diri, subjek yang mengeksploitasi.

17 17 Pelacur mendapatkan imbalan karena menjadikan tubuhnya sebagai alat pemenuhan keinginan laki-laki. Narsisme pada perempuan merupakan hasil ke-liyanannya. Narsisme menghambat kemajuan diri perempuan. Perempuan narsis menjadi terikat oleh kebutuhan untuk memenuhi hasrat laki-laki dan untuk menyesuaikan diri dengan selera masyarakat. Penghargaan diri narsis bergantung kepada persetujuan lakilaki dan masyarakat terhadap dirinya. Ia hanya cantik jika masyarakat menyatakan bahwa ia cantik. Ia sendiri tidak mempunyai kekuatan atau kekuasaan untuk menyatakan kecantikannya. Perempuan mistis menurut Beauvoir tidak dapat membedakan Tuhan dengan laki-laki dan laki-laki dengan Tuhan. Perempuan mistis pertama-tama menjadi perempuan narsis yang menganggap dirinya sebagai diri. Diri ini adalah manusia biasa yang kemudian mencita-citakan laki-laki tak hanya sebagai diri melainkan sebagai Dewa. Perempuan mistis mengagungkan dirinya untuk dapat menjadi pantas dimiliki laki-laki yang dianggapnya teragung. Tidak mudah bagi perempuan untuk menghindarkan diri dari imanensi perempuan pembatasan, definisi, dan peran dalam masyarakat yang telah direkatkan laki-laki terhadap perempuan. Meskipun demikian, perempuan dapat menghentikan kondisinya sebagai jenis kelamin kedua atau liyan dengan mengatasi kekuatan-kekuatan dari lingkungan. Perempuan harus mempunyai pendapat dan cara seperti laki-laki. Menurut Beauvoir, dalam proses menuju transendensi untuk mendapatkan eksistensi diri, ada tiga strategi yang dapat dilakukan oleh perempuan.

18 18 Pertama, perempuan dapat bekerja. Dengan bekerja di luar rumah bersama dengan laki-laki, perempuan akan mendapatkan kembali transendensinya. Perempuan secara konkret akan menegaskan statusnya sebagai subjek, sebagai seseorang yang secara aktif menentukan arah nasibnya. Kedua, perempuan dapat menjadi seorang intelektual. Kegiatan intelektual adalah kegiatan ketika seseorang berpikir, melihat, dan mendefinisi, dan bukan nonaktivitas ketika seseorang menjadi objek pemikiran, pengamatan, dan pendefinisian. Ketiga, perempuan dapat bekerja untuk mencapai transformasi sosialis masyarakat. Beauvoir berpendapat bahwa salah satu kunci pembebasan perempuan adalah dengan kekuatan ekonomi yang menciptakan kemandirian perempuan secara ekonomi. Secara garis besar, eksistensi perempuan mencakup eksistensi tubuh dan eksistensi diri. Eksistensi tubuh meliputi perempuan pelacur, perempuan narsis, dan perempuan mistis, sedangkan eksistensi diri meliputi perempuan pekerja, perempuan berintelektual, dan perempuan mandiri ekonomi. Meskipun demikian, Beauvoir berpendapat bahwa idealisme eksistensi perempuan yang dipandang sebagai cara eksistensi yang positif dan realistis adalah eksistensi perempuan yang melibatkan diri, bukan tubuh. Beauvoir menyatakan bahwa setiap perempuan harus menggariskan nasibnya sendiri. Meskipun situasi hukum, politik, ekonomi, sosial, dan kebudayaan menghambat perempuan dan perempuan membiarkan dirinya terikat dan terhambat oleh situasi tersebut, tidak ada satupun dari pembatasan itu yang

19 19 dapat memenjarakan perempuan secara total. Beauvoir ingin perempuan mentransendensi pembatas imanensi mereka untuk melepaskan beban yang menghambat kemajuan perempuan menuju diri yang autentik. Tidak seorangpun atau sesuatupun yang dapat menghambat perempuan yang berketetapan hati untuk maju (Tong, 1998:282). 1.6 Metode Penelitian Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif. Penelitian dengan metode kualitatif memanfaatkan cara-cara penafsiran dengan menyajikannya dalam bentuk deskripsi. Pada ilmu sastra, sumber datanya adalah karya, naskah, data penelitian, sebagai data formal adalah kata, kalimat, dan wacana (Ratna, 2008: 46-47). Dalam penelitian feminisme, diperlukan metode bantu yaitu konsep reading as a woman yang diperkenalkan oleh Jonathan Culler. Reading as a woman adalah membaca dengan kesadaran membongkar praduga dan ideologi kekuasan laki-laki yang androsentris dan patriarkhat. Konsep reading as a woman yang dirumuskan Culler (1983: 43-64) adalah membaca dengan penuh kesadaran untuk membongkar ideologi patriarki dan menentang konstruksi gender dalam upaya pencapaian kesejahteraan dan keadilan sosial, terutama memperbaiki nasib dan masa depan kaum perempuan. Terkait dengan konsep kritik sastra feminis, Culler menyatakan bahwa kritik sastra feminis bukan berarti pengkritik perempuan atau kritik tentang pengarang perempuan. Arti sederhana kritik sastra feminis adalah pengkritik memandang

20 20 sastra dengan kesadaran khusus yakni kesadaran bahwa ada jenis kelamin yang berhubungan dengan budaya, sastra, dan kehidupan. Konsep membaca sebagai perempuan tersebut juga merupakan tindakan politik. Fetterly, yang dikutip Culler (1983: 52), menegaskan bahwa feminisme merupakan sebuah tindakan politik karena bertujuan mengubah kesadaran pembaca terhadap apa yang mereka baca. Pernyataan ini mengandung makna bahwa pembaca yang membaca karya sastra dengan kesadaran feminis akan melahirkan kesadaran untuk menghargai perempuan berdasarkan pemahamannya terhadap perempuan dalam karya sastra. Tujuan ini sejalan dengan Donovan (dalam Newton, 1990: 191) yang menganggap membaca sebagai perempuan adalah pola pembacaan untuk memahami perempuan. Adapun langkah-langkah penelitian adalah sebagai berikut. Pertama, menentukan objek material yaitu novel Amba karya Laksmi Pamuntjak. Kedua, menentukan rumusan masalah yaitu bagaimana mitos dan citra perempuan Jawa pascakemerdekaan dalam novel Amba yang mencerminkan posisi perempuan saat itu sebagai penentu arah penelitian. Ketiga, melakukan studi kepustakaan untuk mencari dan mengumpulkan bahan-bahan yang mendukung objek penelitian. Data berupa kalimat-kalimat yang terdapat dalam novel Amba. Pengumpulan data dilakukan dengan cara membaca secara berulang-ulang untuk mendapatkan data yang diperlukan. Keempat, melakukan analisis dan interpretasi terhadap novel Amba yang dijadikan objek. Kelima, menganalisis mitos dan citra perempuan Jawa pascakemerdekaan yang mencerminkan posisi perempuan saat itu. Keenam,

21 21 menganalisis perjuangan eksistensi perempuan yang meliputi eksistensi tubuh dan eksistensi diri. Ketujuh, mengambil kesimpulan dan melaporkannya. 1.7 Sistematika Penyajian Bab I merupakan pendahuluan yang terdiri atas latar belakang masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian, tinjauan pustaka, landasan teori, metode dan teknik penelitian, dan sistematika penyajian.pada Bab II, penulis akan menjabarkan tentang keterpinggiran perempuan sebagai second sex atau jenis kelamin kedua dalam novel Amba karya laksmi pamuntjak. Pada Bab III, penulis akan menjabarkan mengenai eksistensi perempuan dalam novel Amba karya laksmi pamuntjak. Selanjutnya, Bab IV merupakan penutup yang berisi kesimpulan dan saran tentang penelitian ini.

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA DAN TELAAH KONSEPTUAL. Penelitian tentang perempuan etnis Tionghoa muslim belum

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA DAN TELAAH KONSEPTUAL. Penelitian tentang perempuan etnis Tionghoa muslim belum BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA DAN TELAAH KONSEPTUAL 2.1. Tinjauan Pustaka Penelitian tentang perempuan etnis Tionghoa muslim belum pernah ditulis di penelitian-penelitian di Kajian Wanita Universitas Indonesia.
