BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang"

Transkripsi

1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Pada era desentralisasi, pendidikan ini ditekankan pada kebijakan setiap sekolah untuk mengatur rumah tangganya sendiri. Hal ini dapat dikatakan sebagai implementasi Manajemen Berbasis Sekolah (MBS). Dalam pelaksanaannya, MBS ini memerlukan pengaturan yang mandiri namun terarah. Sejauhmana stakeholder mampu meningkatkan kinerja dan menghasilkan kualitas, sehingga mampu memberikan kepuasan di mata masyarakat. Dalam hal ini muncul pula pengaturan yang berasaskan desentralisasi yang terarah. Mulyasa (2012: 14) memaparkan lebih jauh mengenai Manajemen Berbasis Sekolah (MBS) yaitu: Kebijakan Manajemen Berbasis Sekolah sangat erat kaitannya dengan UU No. 20 dan No. 25 Th Undangundang tersebut akan mengubah mekanisme pengambilan kebijakan, jika selama ini dilakukan dari pusat, akan berubah dan dilimpahkan menjadi kewenangan daerah kabupaten dan kota. Kebijakan tersebut tampaknya merupakan paradigma baru yang lebih memungkinkan memperbaiki sistem sentralisasi yang terlalu kaku. Desentralisasi pendidikan memberikan kewenangan kepada sekolah dan masyarakat setempat untuk mengelola pendidikan. Hal ini memungkinkan adanya kerjasama yang erat antara staf sekolah, kepala sekolah, guru, personel lain dan maysrakat dalam upaya pemerataan, efisisensi, efektivitas, dan peningkatan kualitas, serta produktivitas pendidikan. Model ini juga akan menyerahkan fungsi kontrol yang berada pada pemerintah kepada masyarakat melalui dewan sekolah, sementara fungsi monitor tetap pada pemerintah. Kebijakan-kebijakan pendidikan dewasa ini lebih menekankan pada pengaturan mandiri, namun pada kenyataannya kebijakan sekolah akan selalu menjadikan bumerang tersendiri bagi sekolah tersebut. Misalnya, pada pemungutan liar diluar yang sudah ditetapkan pemerintah. Namun, kebutuhan sekolah yang tidak terpenuhi oleh pendanaan dari pemerintah merupakan alasan yang paling kuat adanya pemungutan liar 1

2 2 tersebut. Dengan kebijakan-kebijakan yang dibuat, maka diperlukan penguat-penguat kebijakan dari sekolah itu sendiri. Manajemen Peningkatan Mutu Berbasis Sekolah (MPMBS) dapat dikatakan sebagai bentuk dari otonomi sekolah dalam membuat kebijakan peningkatan mutu pendidikan. Tidak hanya dilihat dari hasil dari pendidikan, tetapi juga dari input dan proses penyelenggaraan pendidikan itu sendiri harus bermutu. Disinilah peran manajemen mutu pendidikan. Dengan adanya manajemen mutu pendidikan, maka segala sesuatu akan baik sejak awal, setiap waktu, sampai pada akhir produk tersebut sampai di tangan masyarakat dan dapat memberikan kepuasan. Kualitas atau mutu pendidikan dapat dikatakan sebagai tolak ukur keberhasilan suatu bangsa. Hal ini akan terlihat apabila suatu bangsa memiliki pendidikan yang bermutu, maka akan menghasilkan pertumbuhan bangsa yang bermutu pula. Ketika mutu pendidikan ingin dicapai, maka diperlukan perencanaan yang matang. Dewasa ini, mengingat mengenai mutu maka yang akan terlintas adalah barang atau jasa yang jauh dari kata cacat. Barang atau jasa yang bermutu tidak muncul begitu saja. Tetapi, mutu ini akan tercapai apabila ada manajemen yang dilakukan oleh pihak terkait. Usaha untuk pencapaian mutu ini dilakukan dengan manajemen mutu. Hal ini sangat terbukti dalam dunia pendidikan. Dengan kata lain, mutu pendidikan dapat dikatakan sebagai gambaran mengenai jasa pendidikan yang dapat memenuhi kebutuhan pelanggan pendidikan dengan pelayanan yang optimal. Mutu barang maupun jasa dapat dilihat dari sejauhmana mendapatkan kepuasan dari konsumen. Kepuasan inilah yang menjadi tolak ukur keberhasilan mengenai produk atau jasa yang bermutu. Sekolah dikatakan sebagai suatu sistem yang dimulai dari menginput sumber daya manusia yang akan diproses, sehingga menghasilkan output yang akan dikembalikan kembali kepada lingkungan/masyarakat. Hal tersebut sangat menunjukkan bahwa tumbuh kembangnya sekolah sangat memerlukan keterlibatan lingkungan untuk mencapai tujuan yang

3 3 diharapkan dan dapat memuaskan masyarakat sebagai pelanggan dari sekolah. Dalam pelaksanaan Manajemen Peningkatan Mutu Berbasis Sekolah (MPMBS) dibutuhkan suatu wadah masyarakat untuk menyalurkan aspirasi dan dapat berpartisipasi langsung dalam penyelenggaraan pendidikan. Hal ini dikatakan sebagai sebuah ide yang baik, dimana komite sekolah dijadikan jembatan antara pihak sekolah dengan masyarakat, sehingga dapat memajukan pendidikan. Peran dari Komite Sekolah ini tidak dapat dipisahkan dari penyelenggaraan Manajemen Berbasis Sekolah. Hal ini dituangkan dalam Undang-Undang Republik Indonesia No. 20 Tahun 2003, pasal 56 ayat 3, disebutkan bahwa: Komite sekolah/madrasah, sebagai lembaga mandiri, dibentuk dan berperan dalam meningkatkan mutu pelayanan dengan memberikan pertimbangan, arahan dan dukungan tenaga, sarana dan prasarana, serta pengawasan pendidikan pada tingkat satuan pendidikan. Untuk mengetahui lebih jauh mengenai peran Komite Sekolah, penulis mengadakan studi pendahuluan ke salah satu SMK Negeri di Kota Bandung. Berdasarkan wawancara dengan salah satu Wakil Kepala Sekolah SMK tersebut pada April 2014, bahwa permasalahan yang masih ditemukan menyangkut Komite Sekolah yaitu bahwa Komite Sekolah belum memiliki program kerja sendiri dan belum dapat melaksanakan perannya dengan baik. Namun, sering terdengar Komite Sekolah dengan fenomena muncul pada saat-saat tertentu. Dengan adanya fenomena yang telah dipaparkan sebelumnya, perlu diteliti kembali peran dan fungsi dari adanya Komite Sekolah. Hal ini lebih ditekankan pada lembaga swasta dimana, wewenang dalam pembentukan kebijakan dapat dikatakan lebih luas. Salah satu tujuan dibentuknya Komite Sekolah yaitu mampu memfasilitasi upaya peningkatan kinerja dan profesionalisme kepala sekolah, guru dan staf lain yang teribat dalam proses pendidikan anak sekolah sesuai dengan visi, misi, dan tujuan yang hendak dicapai oleh sekolah.

4 4 Berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan Nasional No. 044 Tahun 2002, dipaparkan bahwa: Komite Sekolah adalah badan mandiri yang mewadahi peran serta masyarakat dalam rangka meningkatkan mutu, pemerataan, dan etisiensi pengelolaan pendidikan di satuan pendidikan, baik pada pendidikan pra sekolah, jalur pendidikan sekolah maupun jalur pendidikan luar sekolah; yang berperan sebagai badan pemberi pertimbangan (advisory agency), badan pendukung (supporting agency), badan pengontrol (controlling agency), dan mediator antara pemerintah dengan masyarakat (eksekutif). Implementasi Manajemen Berbasis Sekolah (MBS) dapat dikatakan sebagai usaha peningkatan mutu pendidikan. Namun, dengan adanya peran Komite Sekolah sebesar apa kontribusi yang dapat diberikan oleh mereka selaku perwakilan dari masyarakat dalam upaya peningkatan kinerja dan profesionalisme kepala sekolah, guru dan staf lain yang terlibat dalam proses pendidikan anak sekolah sesuai dengan visi, misi, dan tujuan yang hendak dicapai oleh sekolah. Mutu pendidikan akan didapatkan apabila adanya sinergi dari semua pihak terkait. Kepala sekolah, guru, siswa dan tidak lupa komite sekolah. Mereka adalah pihak yang memiliki peran penting dalam menjamin kepuasan dari konsumen pendidikan. Mutu dapat dikatakan sebagai langkah dalam menentukan apakah produk terakhir sesuai dengan standar atau belum. Jika diaplikasikan kedalam dunia pendidikan, maka standar ini dikenal dengan Standar Nasional Pendidikan (SNP). Dalam memenuhi standar yang telah ditetapkan diperlukan sinergi antara sekolah dengan masyarakat. Berdasarkan PP No.19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan, terdapat 8 standar yang wajib dalam Sistem Penjaminan Mutu yaitu: 1. Standar Isi 2. Standar Sarana dan Prasarana 3. Standar Proses 4. Standar Pengelolaan 5. Standar Kompetensi Lulusan

5 5 6. Standar Pembiayaan 7. Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan 8. Standar Penilaian Peningkatan mutu pendidikan merupakan tanggung jawab antara sekolah dan masyarakat sebagai mitra terdekat dalam meningkatkan pendidikan. Komite sekolah yang diharapkan dapat menjembatani proses komunikasi antara yang diharapkan oleh masyarakat sebagai kebutuhan mereka selaku mitra dan implementasi penyelenggaraan pendidikan di sekolah. Inilah peranan penting komite sekolah dalam manajemen mutu pendidikan. Komite Sekolah dibentuk dan berperan dalam mewadahi peran serta masyarakat dalam penyelenggaraan pendidikan. Di era desentralisasi ini, masyarakat dapat berperan secara langsung dalam peningkatan mutu pendidikan. Hal ini dapat dilakukan baik memberikan pandangan maupun aspirasi kepada pihak sekolah. Tidak hanya itu, pihak sekolah juga dapat menggali potensi masyarakat untuk mengetahui apa yang sebenarnya dibutuhkan oleh masyarakat. Hal ini dilakukan untuk menjamin demokratis, tranparansi dan akuntabilitas penyelenggaraan pendidikan melalui suatu wadah yang disebut dengan komite sekolah. Tidak hanya dalam Undang-Undang Republik Indonesia No. 20 Tahun 2003, dalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No. 66 Tahun 2010 Pasal 1 ayat 42 disebutkan bahwa komite sekolah/madrasah adalah lembaga mandiri yang beranggotakan orang tua/wali peserta didik, komunitas sekolah, serta tokoh masyarakat yang peduli pendidikan. Dalam mendapatkan kepuasan konsumen pendidikan, maka diperlukan manajemen mutu atas penyelenggaraan pendidikan. Standar Nasional Pendidikan (SNP) dijadikan sebagai sebuah acuan penyelenggaraan pendidikan untuk meningkatkan mutu pendidikan. Menurut Deming (1982) dalam Engkoswara (2010: 306) mengatakan bahwa untuk membangun sistem mutu harus dilakukan perbaikan secara terus menerus (continous quality improvement). Oleh karena itu, perlu

6 6 adanya manajemen yang baik agar mutu yang diharapkan dapat berjalan secara terus menerus dan tetap mengutamakan kepuasan pelanggan. Abdul Hadis (2010:81) mengemukakan bahwa faktor kepuasan guru, siswa, staf sekolah, kepala sekolah, orang tua siswa, masyarakat, dunia kerja dan pemerintah serta para stakeholders lainnya sebagai pelanggan pendidikan terhadap hasil pendidikan, merupakan barometer bagi pendidikan yang bermutu. Namun, berdasarkan studi pendahuluan yang dilakukan oleh penulis di salah satu SMK, praktek pembelajaran yang diberikan kepada siswa kurang implementatif dengan dunia kerja. Hal tersebut membuktikan bahwa dalam pelaksanaannya, sekolah kurang dalam mengidentifikasi kebutuhan pelanggan (dunia industri). Oleh karena itu, masalah tersebut akan berpengaruh pada mutu lulusan. Pendidikan yang bermutu bukan hanya dilihat dari mutu lulusannya, tetapi bagaimana lembaga tersebut mampu memenuhi kebutuhan pelanggan sesuai dengan standar pendidikan yang berlaku. Pelanggan yang dimaksud disini adalah baik itu pelanggan internal (tenaga pendidik dan kependidikan) ataupun pelanggan eksternal (siswa, orang tua siswa, masyarakat, dan pemakai lulusan). Khususnya, lulusan dari SMK adalah mereka yang sudah siap untuk mengaplikasikan ilmunya di dunia kerja. Hal ini mencerminkan bahwa kemajuan pendidikan kejuruan khususnya di SMK masih kurang dibandingkan dengan kemajuan dunia industri. Pada kenyataannya, tuntutan masyarakat akan ilmu yang aplikatif dari lulusan SMK, mengharapkan lulusan SMK ini dapat langsung mengaplikasikan ilmunya di dunia kerja. Manajemen mutu pendidikan ini diharapkan dapat memperbaiki mutu pendidikan khususnya mengenai penyelenggaraan pendidikan di sekolah, sehingga dapat memberikan pelayanan optimal. Keterlibatan semua pihak termasuk masyarakat akan dapat mempermudah pencapaian mutu pendidikan. Lembaga masyarakat yang dibentuk untuk dapat ikut berperan serta dalam pengelolaan pendidikan yaitu komite sekolah.

7 7 Komite sekolah, mereka adalah salah satu pihak yang memiliki peran penting dalam manajemen mutu pendidikan sehingga menghasilkan outcome yang diharapkan oleh lembaga pendidikan lanjut ataupun dunia industri yang berada di lingkungan masyarakat. Dengan kata lain, komite sekolah diharapkan dapat menjadi pihak yang menjembatani antara masyarakat dengan pihak sekolah. Tidak hanya itu, komite sekolah harus pihak yang mendukung proses penyelenggaraan pendidikan di sekolah. Hal ini dilakukan agar mutu yang diinginkan dapat tercapai. Manajemen Berbasis Sekolah (MBS) dapat memberikan kebebasan kepada pihak sekolah untuk meningkatkan mutu pendidikannya. Hal ini didukung dengan adanya kebijakan pemerintah mengenai Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan (SPMP). Dewasa ini, banyak institusi pendidikan menggunakan sistem manajemen mutu berstandar internasional Sistem Manajemen Mutu` (SMM) ISO 9001:2008 sebagai sistem pengelolaan manajemen sekolah. Sistem ini dapat memberikan jaminan mutu bahwa manajemen dan kinerja sekolah dapat berjalan secara optimal. Dalam implementasi manajemen mutu berorientasi pada peningkatan kualitas pelayanan sehingga diharapkan dapat memuaskan pelanggan pendidikan yang pada akhirnya akan berdampak pada peningkatan mutu sekolah. Sehingga, dalam menunjang ketercapaian manajemen mutu pendidikan harus didukung oleh kesadaran dari semua pihak yang terlibat mengenai mutu dalam proses penyelanggaraan pendidikan di sekolah. Namun, Komite Sekolah adalah pihak yang paling menarik perhatian penulis sesuai dengan konteks Manajemen Peningkatan Mutu Berbasis Sekolah (MPMBS) dan didukung dengan fenomena yang telah dipaparkan sebelumnya. Hal ini yang menjadi perhatian penulis, kontribusi seperti apa yang telah dilakukan oleh Komite Sekolah dalam mendukung manajemen mutu pendidikan, khususnya di tingkat Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), sehingga tetap dapat memberikan kepuasan berdasarkan kepercayaan yang diberikan oleh pelanggan dari pendidikan. Berdasarkan latar belakang

8 8 permasalahan yang telah dipaparkan diatas, penulis mengambil judul Kontribusi Peran Komite Sekolah Sebagai Badan Pendukung Terhadap Manajemen Mutu Pendidikan di SMK se- Kota Bandung. B. Identifikasi Masalah Berdasarkan latar belakang yang telah dipaparkan diatas, agar masalah penelitian tidak menyimpang dari apa yang ingin diteliti dan tetap menjadi fokus dalam penelitian. Dalam penelitian ini, peneliti memberi batasan secara konseptual dan kontekstual, diantaranya adalah: 1. Secara konseptual, penelitian ini dilakukan untuk mengetahui lebih lanjut mengenai kontribusi komite sekolah sebagai badan pendukung terhadap manajemen mutu pendidikan. 2. Secara kontekstual, penelitian ini dilakukan di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri se- Kota Bandung. Dari batasan masalah yang sudah tercantum diatas, maka adapun rumusan masalah yang akan dibahas dalam penelitian ini diantaranya: 1. Bagaimana peranan komite sekolah sebagai badan pendukung di SMK Negeri se- Kota Bandung? 2. Bagaimana manajemen mutu pendidikan di SMK Negeri se- Kota Bandung? 3. Seberapa besar kontribusi peran komite sekolah sebagai badan pendukung terhadap manajemen mutu pendidikan SMK Negeri se- Kota Bandung? C. Tujuan Penelitian 1. Tujuan Umum Tujuan umum penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran tentang Kontribusi Peran Komite Sekolah sebagai Badan Pendukung terhadap Manajemen Mutu Pendidikan di SMK Negeri se- Kota Bandung.

9 9 2. Tujuan Khusus Dari adanya penelitian ini, adapun tujuan khusus diantaranya adalah: a. Mengetahui impementasi kontribusi peran komite sekolah sebagai badan pendukung di SMK Negeri se- Kota Bandung. b. Mengetahui manajemen mutu pendidikan di SMK Negeri se- Kota Bandung. c. Mengetahui kontribusi peran komite sekolah sebagai badan pendukung terhadap manajemen mutu pendidikan di SMK Negeri se- Kota Bandung. D. Manfaat Penelitian Penelitian ini memiliki manfaat baik pada tataran teoritis maupun praktis. 1. Pada tataran teoritis, hasil penelitian ini diharapkan ikut memperkaya pembendaharaan teoritis tentang peran komite sekolah sebagai badan pendukung dalam hal manajemen mutu pendidikan. 2. Secara operasional, penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan manajemen mutu pendidikan yang didukung oleh peran komite sekolah di SMK Negeri se- Kota Bandung. E. Struktur Organisasi Skripsi Judul Judul skripsi ini adalah Kontribusi Peran Komite Sekolah sebagai Badan Pendukung terhadap Manajemen Mutu Pendidikan SMK Negeri se- Kota Bandung Halaman Pengesahan Skripsi ini telah disetujui dan disahkan oleh Tim Pembimbing: 1) Pembimbing I : Prof. Dr. H. Johar Permana, M.A NIP

10 10 2) Pembimbing II : Dr. Nugraha Suharto, M.Pd NIP ) Dan diketahui oleh Bpk. Dr. H. Endang Herawan, M.Pd selaku Ketua Departemen Administrasi Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia Pernyataan Tentang Keaslian Karya Ilmiah Penulis telah menyatakan dengan sebenar-benarnya bahwa Skripsi ini merupakan Karya Tulis Ilmiah asli karya penulis yang merupakan hasil pemikiran penulis dengan dibimbing oleh dosen pembimbing Kata Pengantar Berisi kalimat-kalimat pengantar dalam skripsi. Ucapan Terima Kasih Bentuk apresiasi yang setinggi-tingginya serta ungkapan rasa syukur kepada seluruh pihak yang telah membantu dalam penyelesaian karya tulis ilmiah ini. Abstrak Uraian singkat yang termuat dalam abstrak adalah: judul, hakikat penelitian, metode penelitian yang dipakai dan teknik pengumpulan datanya, serta hasil temuan, kesimpulan dan saran. Daftar Isi Memuat penyajian sistematika isi skripsi secara rinci agar mempermudah para pembaca mencari judul atau subjudul bagian yang ingin dibaca. Daftar Tabel Menyajikan tabel secara berurutan mulai dari tabel pertama sampai dengan tabel yang terakhir yang tercantum dalam skripsi. Daftar Gambar Menyajikan gambar secara berurutan mulai dari tabel pertama sampai dengan tabel yang terakhir yang tercantum dalam skripsi. Daftar Lampiran Menyajikan gambar secara berurutan mulai dari tabel pertama sampai dengan tabel yang terakhir yang tercantum dalam skripsi.

11 11 BAB I Latar Belakang Penelitian, dalam Bab ini membahas mengenai latar belakang penelitian, identifikasi masalah, tujuan penelitian, dan manfaat atau signifikansi penelitian. BAB II Kajian Pustaka, Kerangka Pikir Penelitian, dan Hipotesis Penelitian, dalam Bab ini mengemukakan teori yang relevan dengan judul penelitian serta diuraikan mengenai kerangka pikir penelitian dan hipotesis penelitian. BAB III Metode Penelitian, dalam Bab ini mengemukakan mengemukakan mengenai metodologi penelitian yang dilakukan oleh penulis yang meliputi: Definisi operasional, metode penelitian, populasi dan sampel, pengumpulan data, pengolahan data, dan analisis data. BAB IV Hasil Penelitian dan Pembahasan, dalam Bab ini mengemukakan mengenai deskripsi dari hasil penelitian yang meliputi gambaran umum objek penelitian, gambaran variabel yang diamati, analisis data, dan pengujian hipotesis serta pembahasannya. BAB V Simpulan dan Saran, dalam Bab ini mengemukakan simpulan dari hasil penelitian yang dilakukan dan mengemukakan saran yang berhubungan dengan objek penelitian untuk dijadikan referensi bagi pihak yang berkepentingan. Daftar Pustaka Berisi daftar referensi baik berupa buiu, artikel, jurnal, dokumen resmi, atau sumber-sumber lain dari internet yang pernah dikutip dan digunakan dalam penulisan skripsi. Lampiran Berisi semua dokumen yang digunakan dalam penelitian.

PENDAHULUAN. pendidikan bagus, maka bagus pula kualitas peradaban bangsa tersebut. Salah satu

PENDAHULUAN. pendidikan bagus, maka bagus pula kualitas peradaban bangsa tersebut. Salah satu BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Mutu pendidikan merupakan cerminan dari mutu sebuah bangsa, jika mutu pendidikan bagus, maka bagus pula kualitas peradaban bangsa tersebut. Salah satu yang menjadi indikator
