BAB I PENDAHULUAN. Undang No. 16 tahun 2004 tentang Kejaksaan yang berbunyi:

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB I PENDAHULUAN. Undang No. 16 tahun 2004 tentang Kejaksaan yang berbunyi:"

Transkripsi

1 1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Salah satu peranan strategis kejaksaan dalam penegakan hukum adalah dibidang perdata dan tata usaha yang dilakukan oleh Jaksa Pengacara Negara (JPN). Lebih tegas tugas dan fungsi JPN diatur dalam Pasal 30 ayat 2 Undang- Undang No. 16 tahun 2004 tentang Kejaksaan yang berbunyi: Peranan Jaksa sebagai Jaksa Pengacara Negara (JPN) memiliki kewenangan tugas dan fungsi meliputi penegakan hukum, bantuan hukum, pertimbangan hukum dan tindakan hukum lain kepada negara atau pemerintah, lembaga/badan negara, lembaga/instansi pemerintah pusat dan daerah, Badan Usaha Milik Negara/Daerah di bidang perdata dan tata usaha negara untuk menyelamatkan, memulihkan kekayaan negara, menegakkan kewibawaan pemerintah dan negara serta memberikan pelayanan hukum kepada masyarakat. Salah satu kewenangan JPN dalam penegakan hukum di bidang perdata dan tata usaha negara adalah menyelesaian pembayaran uang pengganti dalam perkara tindak pidana korupsi melalui gugatan perdata. Proses penyelesaian uang pengganti pada perundang-undangan tindak pidana korupsi memiliki perbedaaan. Pada Undang-undang Nomor 3 Tahun tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, hanya menyatakan pembayaran uang pengganti 1 Ps 34 huruf c UU No. 3 Tahun 1971 Tentang Pemberantasan Tindak Korupsi yang sudah dicabut dan diganti dengan UU No. 31 Tahun 1999 jo UU No. 20 Tahun 2001 Tentang Pemberantasan tindak pidana korupsi, namun demikian penulis jadikan sebagai bahan acuan karena berkaitan dengan penelitian peranan Jaksa sebagai Pengacara Negara dalam Peraturan Jaksa Agung Per-20/A/07/JA/2014 tentang Petunjuk Penyelesaian Uang Pengganti Yang Diputus Pengadilan Berdasarkan UU No. 3 Tahun 1971 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, yang harus dilaksanakan oleh JPN.

2 2 sebanyak-banyaknya sama dengan harta benda yang diperoleh dari korupsi, tanpa menjelaskan kapan harus dibayar dan sanksi bila tidak dibayar. Sedangkan pada ketentuan Undang-undang Nomor 31 Tahun 1999 jo Undang- undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi telah diatur 3 (tiga) upaya yang perlu dilakukan da lam penyelesaian uang pengganti. Pasal Selain pidana tambahan sebagaimana dimaksud dalam Kitab Undang- Undang Hukum Pidana, sebagai pidana tambahan adalah a. Rampasan barang bergerak yang berwujud atau yang tidak berwujud atau barang tidak bergerak yang digunakan untuk atau yang diperoleh dari tindak pidana korupsi, termasuk perusahaan milik terpidana di mana tindak pidana korupsi dilakukan, begitu pula dari barang yang menggantikan barang-barang tersebut; b. Pembayaran uang pengganti yang jumlahnya sebanyak-banyaknya sama dengan harta benda yang diperoleh dari tindak pidana korupsi; c. Penutupan seluruh atau sebagian perusahaan untuk waktu paling lama 1 (satu) tahun; d. Pencabutan seluruh atau sebagian hak-hak tertentu atau penghapusan seluruh atau sebagian keuntungan tertentu, yang telah atau dapat diberikan oleh Pemerintah kepada terpidana. 2. Jika terpidana tidak membayar uang pengganti sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) huruf b paling lama dalam waktu 1 (satu) bulan sesudah putusan pengadilan yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap, maka harta bendanya dapat disita oleh jaksa dan dilelang untuk menutupi uang pengganti tersebut. 3. Dalam hal terpidana tidak mempunyai harta benda yang mencukupi untuk membayar uang pengganti sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) huruf b, maka dipidana dengan pidana penjara yang lamanya tidak melebihi ancaman maksimum dari pidana pokoknya sesuai dengan ketentuan dalam Undangundang ini dan lamanya pidana tersebut sudah ditentukan dalam putusan pengadilan.

3 3 Artinya, berdasarkan UU No. 31 Tahun 1999 jo UU No. 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, jika tidak bisa membayar uang pengganti dapat di subsiderkan dengan pidana badan. Berbeda halnya dengan Undang-undang Nomor 3 Tahun 1971 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi yang tidak memiliki daya paksa untuk menyelesaikan pidana uang pengganti. Dalam penjelasan pasal 34 UU No. 31 Tahun 1971 tersebut hanya menyebutkan apabila uang pengganti tidak dapat dipenuhi oleh terdakwa maka berlakulah ketentuan-ketentuan mengenai pelaksanaa pembayaran hukuman denda. Sehingga untuk mendukung tunggakan penyelesaian uang pengganti saat itu dikeluarkanlah Surat Edaran Mahkamah Agung (SEMA) yang memberikan keleluasaan eksekutorial sepenuhnya kepada kejaksaan, yang menyatakan: 2 Sehubungan masih terdapat keragu-raguan mengenai eksekusi terhadap hukum pembayaran uang pengganti berdasarkan pasal 34 sub c Undang- Undang No.3 tahun 1971, bersama ini diberikan penegasan sebagai berikut : 1. Terhadap penjatuhan pidana pembayaran uang pengganti tidak dapat ditetapkan hukuman kurungan sebagai ganti apabila uang pengganti tersebut tidak dibayar oleh terpidana; 2. Eksekusi atas pidana pembayaran uang pengganti apabila akan dilaksanakan oleh Jaksa tidak lagi memerlukan campur tangan pihak pengadilan misalnya dalam bentuk ijin penyitaan yang dituangkan dalam Penetapan dan lain-lain. Hal ini didasarkan pada pendapat bahwa penyitaan terhadap barang-barang milik terpidana adalah masih merupakan pelaksanaan dari apa yang sudah diputuskan oleh Hakim. 3. Baru apabila seandainya dalam pelaksanaan kali ini jumlah barang- barang yang dimiliki oleh terpidana sudah tidak mencukupi lagi, sisanya apabila masih akan ditagihkan oleh Kejaksaan Pada Lain Kesempatan harus diajukan melalui gugatan perdata di pengadilan. 2 Surat Edaran Mahkamah Agung No. 4 Tahun 1988 tentang Eksekusi Uang Pengganti

4 4 Untuk menyempurnakan kelemahan eksekusi uang pengganti dalam UU No. 3 Tahun 1971, kemudian diterbitkanlah UU No 31 Tahun 1999 jo UU No 21 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Namun seiring dengan waktu, tungakan uang pengganti yang telah diputus berdasarkan UU No. 3 Tahun 1971 tetap menjadi catatan merah Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK). Pada tahun 2006, BPK merekomendasikan Kejaksaan untuk menghapuskan uang pengganti dari piutang negera. Dasar pemikiran penghapusan piutang negara dirumuskan dalam alinea keenam dan ketujuh Penjelasan Umum Peraturan Pemerintah Nomor 14 Tahun 2005 tentang Tata Cara Penghapusan Piutang Negara/Daerah, yang berbunyi: 3 Pengelolaan Piutang Negara/Daerah yang menganut asas-asas umum pengelolaan keuangan negara, juga mengikuti sistem akuntansi yang sesuai dengan standar akuntasi keuangan yang berlaku. Berdasarkan standar akuntasi tersebut di dalam pengelolaan piutang dimungkinkan adanya penghapusan piutang dari pembukuan dengan tidak menghapuskan hak tagih Negara (didefinisikan sebagai penghapusbukuan secara bersyarat). Piutang-piutang yang telah dihapuskan secara bersyarat dari pembukuan tersebut, tetap dikelola dan diupayakan penyelesaiannya. Dalam hal upaya-upaya penyelesaian tersebut tidak berhasil, dan kewajiban Penanggung Utang tetap tidak terselesaikan, serta diperoleh keterangan dari Pejabat yang berwenang bahwa Penanggung Utang yang bersangkutan tidak mempunyai kemampuan lagi untuk menyelesaikan utangnya, dimungkinkan dilaksanakannya penghapusan hak tagih Negara (didefinisikan sebagai penghapusbukuan secara mutlak). 3 Penjelasan Umum Peraturan Pemerintah Nomor 14 Tahun 2005 tentang Tatacara Penghapusan Piutang Negara/Daerah

5 5 Dari uraian di atas dapat diketahui bahwa terdapat 2 (dua) jenis penghapusan piutang negara, yaitu; 1. Penghapusbukuan dan, 2. Penghapustagihan Sebagai Pertanggungjawaban Pengelolaan Keuangan Negara maka pengghapusan tunggakan uang pengganti yang diputus berdasarkan UU No 3 Tahun 1971 haruslah transparansi dan akuntabilitas mengikuti standar akuntansi pemerintah yang telah diterima secara umum. Data penghapusbukuan dan penghapustagihan dimasukkan ke dalam laporan pertanggung-jawaban pelaksanaan APBN/APBD disampaikan berupa laporan keuangan yang setidaktidaknya terdiri dari laporan realisasi anggaran, neraca, laporan arus kas dan catatan atas laporan keuangan yang disusun sesuai dengan standar akuntansi pemerintah. Pasal 32 Undang-undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara berbunyi: 4 1. Bentuk dan isi laporan pertanggungjawaban pelaksanaan APBN/APBD sebagaimana dimaksud dalam Pasal 30 dan Pasal 31 disusun dan disajikan sesuai dengan standar akuntansi pemerintahan. 2. Standar akuntansi pemerintahan sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) disusun oleh suatu komite standar yang independen dan ditetapkan dengan Peraturan Pemerintah setelah terlebih dahulu mendapat pertimbangan dari Badan Pemeriksa Keuangan. 4 UU Nomor 17 Tahun 2003 Tentang Keuangan Negara

6 6 Peghapusanbukuan dan penghapustagihan tunggakan uang pengganti haruslah di susun oleh Komite Standar Akuntansi Pemerintah. Pasal Dalam rangka transparansi dan akuntabilitas penyelenggaraan akuntansi pemerintahan dibentuk Komite Standar Akuntansi Pemerintahan. 2. Komite Standar Akuntansi Pemerintahan bertugas menyusun standar akuntansi pemerintahan yang berlaku baik untuk Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah sesuai dengan kaidah-kaidah akuntansi yang berlaku umum. Rekomendasi BPK untuk penghapusbukukan dan penghapustagihan tunggakan uang pengganti tersebut kemudian ditindaklanjuti oleh Kejaksaan melalui Surat Jaksa Agung RI Nomor B-012/A/Cu.2/01/2013 tanggal 18 Januari 2013 yang ditujukan kepada Para Kepala Kejaksaan Tinggi di seluruh Indonesia tentang Pedoman Penyelesaian Kebijakan Akutansi atas Piutang Negara Uang Pengganti Perkara Tindak Pidana Korupsi, yang menyatakan bahwa : 6 Uang pengganti dapat dihapuskan secara mutlak dari neraca atau tidak diakui lagi sebagai piutang jika terhadap uang pengganti dari perkara tindak pidana koruspsi yang inkracht berdasarkan UU No. 3 Tahun 1971, telah dilakukan upaya-upaya penyelesaian uang pengganti secara maksimal sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku yang telah dilengkapi dengan buktibukti yang dapat dipertanggung jawabkan, namun tidak berhasil maka selanjutnya diterbitkan Surat Ketetapan Penghapusan Piutang oleh Jaksa Agung RI. Banyaknya tunggakan pembayaran uang pengganti yang diputus berdasarkan UU. No. 3 Tahun 1971 menjadi catatan merah bagi kinerja 5 Ibid. 6 Surat Jaksa Agung RI Nomor B-012/A/Cu.2/01/2013 tanggal 18 Januari 2013 tentang Pedoman Penyelesaian Kebijakan Akutansi atas Piutang Negara Uang Pengganti Perkara Tindak Pidana Korupsi

7 7 kejaksaan. Merujuk hasil audit BPK atas laporan keuangan Kejagung tahun 2012 dan 2013 yang disampaikan ke pihak kejaksaan pada 30 Mei 2014, Kejaksaaan Agung mempunyai tunggakan uang pengganti Rp. 3,5 Trilyun dari Pidana Khusus dan Rp. 9,6 trilyun dari Perdata dan Tata Usaha Negara. 7 Menurut ICW, Kejaksaan lamban dan tidak menagih tunggakan uang pengganti hasil korupsi tersebut. Padahal dengan berpedoman pada Surat Edaran Mahkamah Agung (SEMA) Nomor 4 Tahun 1988 tanggal 7 Juli 1988 t entang Eksekusi Uang Pengganti, Kejaksaan bisa tegas terhadap koruptor, karena SEMA ini mengatur apabila dalam pelaksanaan eksekusi uang pengganti jumlah barang yang dimiliki terpidana tidak mencukupi lagi, harus diajukan melalui gugatan perdata di pengadilan 8. Tudingan ICW tersebut langsung disikapi oleh Plt Jaksa Agung RI saat itu (Andhi Nirwanto) yang menyatakan bahwa Kejaksaan Agung berupaya untuk menggugat perdata pelaku korupsi termasuk ahli warisnya dalam rangka melunasi tunggakan uang pengganti dari koruptor. 9 Pelaksanaannya akan dilakukan oleh Jaksa Agung Muda Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara. 10 Kejaksaan dalam melihat permasalahan penyelesaian uang pengganti yang 7 Fasabeni, Muhammad, Menagih Janji Kejagung Eksekusi Tunggakan Uang Pengganti Korupsi, di akses tanggal 06 April Ibid. 9 Dhady Irawan, 2015, Soal Tunggakan Uang Pengganti Rp 13 T, Jaksa Agung: Segera Kita Selesaikan, selesaikan, diaksek pada tanggal 11 April Ibid.

8 8 diputus berdasarkan Undang-undang Nomor 3 Tahun 1971 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi tersebut, juga telah melakukan upayaupaya secara internal dengan mengeluarkan kebijakan sebagai berikut: 11 Dalam hal bagian tindak pidana khusus mengalami kesulitan dalam penyelesaian pembayaran uang pengganti yang diputus berdasarkan UU No 3 Tahun 1971 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, maka penyelesaian penagihannya dapat diserahkan ke satuan kerja Perdata dan Tata Usaha Negara (Jaksa Agung Muda Perdata Dan Tata Usaha Negara). Terhadap eksekusi uang pengganti yang diputus berdasarkan Undangundang Nomor 3 Tahun 1971 terpidananya tidak bersedia membayar secara sukarela, maka dengan mengingat Pasal 34 sub c Undang-undang Nomor 3 Tahun 1971, perlu ditempuh upaya-upaya sebagai berikut: 12 Sebaliknya apabila ternyata masih terdapat kekurangan, maka tetap menjadi beban kewajiban yang harus dibayar oleh terpidana yang membuka peluang dilakukan gugatan perdata (tugas dan fungsi datun); Apabila ternyata langkah pelacakan/pencarian aset telah dilakukan secara optimal dan tidak ditemukan aset milik terpidana dan/atau keluarganya, maka penyelesaian selanjutnya agar dilimpahkan kepada Datun. Berdasarkan data keuangan Kejaksaan Agung tahun 2014 yang sudah di audit BPK menyebutkan bahwa dari total Rp piutang kejaksaan, sebanyak Rp adalah merupakan tunggakan dari pembayaran uang pengganti yang diputus berdasarkan Undang-undang Nomor 3 Tahun 1971 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Surat Jaksa Agung Muda Perdata dan Tata Usaha Negara (Jamdatun) Nomor: B-119/G/Gpk.3/7/2001 Mengenai Tindak Lanjut Pembayaran Uang Pengganti Dalam Perkara Korupsi", tanggal 31 Juli Surat Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Nomor: B-252/F/Fu.1/04/2004, Tentang Tindak Lanjut Pembayaran Uang Pengganti Dalam Perkara Korupsi tanggal 19 April 2004; 13 Biro Keuangan Kejaksaan Agung RI, 2014, Laporan Keuangan Kejaksaan RI Tahun (Audited), Kejaksaan Agung, Jakarta.

9 9 Beberapa penyebab lambannya penyelesaian uang pengganti yang diputus UU No. 3 Tahun 1971 tentang pemberantsan tindak pidana korupsi adalah; 1. Keterbatasan anggaran di bidang perdata dan tata usaha negara untuk penyelesaian uang pengganti yang telah inkrah bersarkan UU No 3 Tahun Putusan gugatan perdata yang dimenangkan JPN tidak dapat dieksekusi dikarenakan dalam terpidana maupun ahli warisnya tidak mempunyai cukup harta untuk membayar, terpidana meninggal dunia saat proses persidangan berlangsung. Menyikapi keadaan tersebut Kejaksaan akhirnya menerbitkan Peraturan Jaksa Agung RI Nomor: PER-020/A/ JA/07/2014 tentang Petunjuk Pelaksanaan Penyelesaian Uang Pengganti Yang Diputus Pengadilan Berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun 1971 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Langkah yang harus ditempuh JPN dalam menyelesaikan tunggakan/pembayaran uang pengganti yaitu dengan cara : 1. Inventarisasi dan Validasi 2. Pengadministrasian 3. Penyelesaian secara non litigasi

10 10 4. Penyelesaian secara litigasi dan 5. Pelaporan Laporan Keuangan Kejaksaan Agung 2016 tercatat tunggakan uang pengganti yang diputus berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun 1971, Rp ,57 (tujuh triyun, tiga ratus delapan milyard, enam puluh empat juta, lima ratus lima puluh delapan ribu, tujuh ratus tiga puluh tujuh rupiah, koma lima puluh tujuh sen). 14 Uang pengganti yang berhasil di setor ke kas negara hanya sebesar Rp ,46 ( satu milyar dua ratus dua puluh delapan juta, dua ratus dua puluh ribu, enam ratus tiga puluh satu rupiah koma empat puluh enam sen). 15 Hasil ini menunjukkan bahwa setelah berlakunya Peraturan Jaksa Agung RI Nomor: Per-020/A/JA/07/2014 tentang Petunjuk Pelaksanaan Penyesaian Uang Pengganti Yang Diputus Pengadilan Berdasarkan Undang- Undang Nomor 3 Tahun 1971 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi belum didapatkan penyelesaian pembayaran uang pengganti yang signifikan. Belum terealisasinya penyelesaian tunggakan uang pengganti secara optimal, dikhawatirkan berdampak kepada posisi administrasi perkara yang menggantung dan selalu menjadi temuan BPK. 14 Jaksa Agung Muda Perdata Dan Tata Usaha Negara, 2016, Laporan Tahunan, Jaksa Agung Muda Perdata Dan Tata Usaha Negara, Jakarta. 15 Ibid.

11 11 Berdasarkan fakta-fakta tersebut maka perlu dilakukan penelitian mengenai Optimalisasi Peranan JPN Berdasarkan Peraturan Jaksa Agung Republik Indonesia Nomor : Per-020/A/JA/07/2014 tentang Petunjuk Pelaksanaan Pembayaran Uang Pengganti Yang Diputus Pengadilan Berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun 1971 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. B. Rumusan Masalah tesis ini: Berdasarkan latar belakang di atas, diajukan permasalahan yang dalam 1. Bagaimanakah peranan JPN berdasarkan Peraturan Jaksa Agung Republik Indonesia Nomor : Per-020/A/JA/07/2014 Tentang Petunjuk Pelaksanaan Pembayaran Uang Pengganti Yang Diputus Pengadilan Berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun 1971 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi? 2. Bagaimanakah kendala dan upaya JPN dalam mengoptimalkan penyelesaian uang pengganti berdasarkan Peraturan Jaksa Agung Nomor : Per- 020/A/JA/07/2014 Tentang Petunjuk Pelaksanaan Pembayaran Uang Pengganti Yang Diputus Pengadilan Berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun 1971 Tentang Tindak Pidana Korupsi? C. Tujuan Penelitian Adapun tujuan dilaksanakan penelitian ini adalah:

12 12 1. Untuk mengetahui bagaimana peranan JPN dalam menyelesaikan pidana uang pengganti berdasarkan Peraturan Jaksa Agung Republik Indonesia Republik Indonesia Nomor : Per-020/A/JA/07/2014 Tentang Petunjuk Pelaksanaan Pembayaran Uang Pengganti Yang Diputus Pengadilan Berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun 1971 Tentang Tindak Pidana Korupsi. 2. Untuk mengetahui kendala dan upaya JPN dalam mengoptimalkan penyelesaian uang pengganti berdasarkan Peraturan Jaksa Agung Republik Indonesia Republik Indonesia Nomor : Per-020/A/JA/07/2014 Tentang Petunjuk Pelaksanaan Pembayaran Uang Pengganti Yang Diputus Pengadilan Berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun 1971 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. D. Manfaat Penelitian Penelitian ini diharapkan memberikan manfaat, baik bagi ilmu pengetahuan maupun bagi pihak yang terkait khususnya Kejaksaan Republik Indonesia. 1. Kegunaan Akademis Hasil penelitian ini diharapkan memberikan kontribusi (sumbangsih) bagi ilmu pengetahuan hukum pidana dan hukum acara perdata pada umumnya. 2. Kegunaan Praktis

13 13 Penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan, saran dan pendapat kepada Jaksa Agung Muda Perdata dan Tata Usaha Negara Kejaksaan RI, memberikan gambaran kepada insan Adhyaksa khususnya dan masyarakat pada umumnya mengenai pentingnya Peran Jaksa Pengacara Negara Berdasarkan Peraturan Jaksa Agung Republik Indonesia Republik Indonesia Nomor : Per-020/A/JA/07/2014 tentang petunjuk pelaksanaan pembayaran uang pengganti yang diputus pengadilan berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun 1971 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. E. Keaslian Penelitian Berdasarkan pengamatan peneliti pada Electronic Theses dan Dissertations (ETD) perpustakaan UGM, dan sumber lain penulis menemukan beberapa karya ilmiah yang memiliki kemiripan dengan penelitian yang penulis lakukan antara lain: 1. Judul Tesis Optimalisasi Peran Dan Tanggung Jawab Kejaksaan Dalam Penyelesaian Pembayaran Uang Pengganti Pada Tindak Pidana Korupsi. Penelitian ini dilakukan oleh Sdr. Feri Tas (NPM.1233/IV5/4/37/99) 16 pada tahun Permasalahan yang dibahas dalam penelitian tersebut adalah : 16 Feri Tas, 2001, Optimalisasi Peran Dan Tanggung Jawab Kejaksaan Dalam Penyelesaian Pembayaran Uang Pengganti Pada Tindak Pidana Korupsi, Tesis, Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada, Yoyakarta.

14 14 a. Bagaimana pelaksanaan peran dan tanggung jawab kejaksaan dalam rangka penyelesaian pembayaran uang pengganti pada tindak pidana korupsi? b. Apakah hambatan/kendala yang dihadapi kejaksaan dalam penyelesaian uang pengganti pada tindak pidana korupsi? Hasil Penelitian: 1. Disimpulkan bahwa kejaksaan tidak optimal menyelesaikan uang penggati karena kendala tehnis, kendala yuridis maupun perbedaan persepsi penegak hokum terkait terpidana tidak mampu bayar, alamat tidak diketahui, terpidana tidak mau bayar, kesulitan dalam pembuktian dan minimnya barang bukti 2. Saran yang dilakukan adalah Pedomani Fatwa Mahkamah Agung Nomor : 37/TA/88/66/Pid Tentang Tata Cara Penyitaan Eksekusi Uang Pengganti dan aktifkan peran perdata dan tata usaha negara. Penelitian tersebut memiliki perbedaan dengan penelitian yang penulis lakukan yaitu: a. Penulis melakukan penelitian yang terfokus pada peranan JPN Dalam Penyelesaian Uang Pengganti setelah diberlakukan Peraturan Jaksa Agung (Perja) Nomor : Per-20/A/JA/7/2014 Tentang Petunjuk Pelaksanaan Penyelesaian Uang Pengganti Yang

15 15 Diputus Pengadilan Berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun 1971 sementara penelitian sebelumya belum diterbitkan Perja. b. Fokus penelitian terhadap perananan JPN, yang sebelumnya fokus pada tanggung jawab kejaksaan pada umumnya. 2. Judul Tesis Eksekusi Pembayaran Uang Pengganti Dalam Perkara Tindak Pidana Korupsi. Penelitian ini dilakukan oleh Muhammad Aras Madusira 17. Rumusan Masalah yaitu : a. fokus penelitian sebelumnya secara khusus menjelaskan tentang kendala-kendala dalam proses Eksekusi Pidana dalam Putusan Pembayaran Uang Pengganti yang tidak dapat dibayar seluruhnya oleh terpidana korupsi. Hasil Peneitian a. Kesimpulan bahwa eksekusi pembayaran uang pengganti yang tidak dapat dibayar sepenuhnya disebabkan oleh Undang undang tidak mengatur apabila terpidanaya hanya membayar sebagian unag pengganti, kejaksaan belum menjalankan fungsi eksekutorialnya secara maksimal, terpidana yang tidak mampu bayar memilih menjalani subsider pidana penjara, penyitaan terhdapat harta kekayaan terpidana 17 Muh. Aras Madusira, 2011, Eksekusi Pembayaran Uang Pengganti Dalam Perkara Tindak Pidana Korupsi, Tesis, Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

16 16 tindak pidana korupsi dilakukan setelah perkara inkrah, tidak digunakannya gugatan perdata untuk menyelesaian pembayaran uang pengganti. b. Saran penulis agar kejaksaan melakukan diskresi untuk memaksimalkan pembayaran uang pengganti, memaksimalkan Non Litigasi, Meningkatkan kualitas JPN, dan melakukan penyitaan mulai dari tahap penyidikan. Perbedaan dengan penelitian yang dilakukan penulis a. Penulis fokus pada peranan JPN menyelesaian uang pengganti setelah Peraturan Jaksa Agung (Perja) Nomor : Per-20/A/JA/7/2014 Tentang Petunjuk Pelaksanaan Penyelesaian Uang Pengganti Yang Diputus Pengadilan Berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun b. Penulis sebelumnya melakukan penelitian sebelum diterbitkan Peraturan Jaksa Agung (Perja) Nomor : Per-20/A/JA/7/2014 Tentang Petunjuk Pelaksanaan Penyelesaian Uang Pengganti Yang Diputus Pengadilan Berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun Jurnal Bina Adhyaksa berjudul Optimalisasi Penyelesaian Tunggakan Uang Pengganti Yang Diputus Berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun 1971 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Sri Marsita et al. Optimalisasi Penyelesaian Tunggakan Uang Pengganti Yang Diputus Berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun 1971 Tentang Pemberantasan Korupsi, Jurnal Bina Adhyaksa, Vol.7 Edisi 1, Nopember 2016.

17 17 Rumusan masalah : a. Apakah kendala yang di hadapi Bidang Datun Kejaksaan RI dalam menyelesaikan tunggakan uang pengganti yang diputus berdasarkan UU No. 3 Tahun 1971 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. b. Bagaimana menanggulangi kendala yang ada sebagai upaya optimalisasi penyelesaian tunggakan uang pengganti yang diputus berdasarkan UU No. 3 Tahun 1971 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi? Hasil Penelitian : a. Terdapat kendala dari yuridis berupa peraturan yang belum lengkap. b. Terdapat kendala non yurisis berupa keterbatasan anggaran dan keterbatasan sumber daya manusia. Kesimpulan dan Saran a. Optimalisasi dari sisi legislasi/peraturan internal kejaksaan, penguatan sumber daya manusia, penguatan sisi anggaran, peningkatan kordinasi. b. Perlu di bentuk satuan tugas penyelesaian uang pengganti, revisi Perja-20/A/JA/07/2014 tentang Petunjuk Penyelesaian Uang Pengganti berdasarkan UU No. 3 Tahun 1971 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi.

18 18 Penelitian tersebut memiliki perbedaan dengan penelitian yang penulis lakukan yaitu : Rumusan masalah a. Bagaimanakah peranan JPN berdasarkan Peraturan Jaksa Agung Republik Indonesia Nomor : Per-020/A/JA/07/2014 Tentang Petunjuk Pelaksanaan Pembayaran Uang Pengganti Yang Diputus Pengadilan Berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun 1971 Tentang Tindak Pidana Korupsi? b. Bagaimanakah kendala dan upaya JPN dalam mengoptimalkan penyelesaian uang pengganti berdasarkan Peraturan Jaksa Agung Nomor : Per-020/A/JA/07/2014 Tentang Petunjuk Pelaksanaan Pembayaran Uang Pengganti Yang Diputus Pengadilan Berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun 1971 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi? Hasil penelitian: a. Peranan JPN belum optimal karena faktor yuridis, pengaturan yang tumpeng tindih dan fator non yuridis berupa sumber daya JPN dan biaya yang mendukung kegiatan JPN dalam menyelesaian pembayaran uang pengganti b. Solusi JPN dalam menyelesaiakan uang pengganti berdasarkan Peraturan Jaksa Agung Nomor : Per-020/A/JA/07/2014 Tentang

19 19 Petunjuk Pelaksanaan Pembayaran Uang Pengganti Yang Diputus Pengadilan Berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun 1971 Tentang Tindak Pidana Korupsi memaksimalkan SEMA No. 4 Tahun 1988 tentang Eksekusi Uang Pengganti dan mengajukan penghapusbukuan serta penghapustagihan piutang nergara berupa tunggakan uang pengganti dengan berkordinasi dengan para pihak yang terkait.. Perbedaan dengan penelitian yang penulis lakukan a. Objek dari penulisan adalah terbatas pada penyelesaian uang pengganti dilihat dari sudut pandang Peraturan Jaksa Agung (Perja) Nomor : Per- 20/A/JA/7/2014 Tentang Petunjuk Pelaksanaan Penyelesaian Uang Pengganti Yang Diputus Pengadilan Berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun 1971 sementara peneliti sebelumnya meneliti optimalisasi penyelesaian uang pengganti yang diputus berdasarkan UU No. 3 Tahun 1971 secara lebih luas. b. Subjek penelitian penulis adalah terfokus optimalisasi peranana Jaksa Pengacara Negara dalam pelaksanaan Peraturan Jaksa Agung (Perja) Nomor : Per-20/A/JA/7/2014 Tentang Petunjuk Pelaksanaan Penyelesaian Uang Pengganti Yang Diputus Pengadilan Berdasarkan Undang Undang Nomor 3 Tahun 1971 sementara penelitian subjek penelitian sebelumnya adalah Bidang Datun Kejaksaan RI secara umum.

BAB I PENDAHULUAN. keuangan negara atau perekonomian negara yang akibatnya menghambat

BAB I PENDAHULUAN. keuangan negara atau perekonomian negara yang akibatnya menghambat 1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Tindak pidana korupsi merupakan tindak pidana yang sangat merugikan keuangan negara atau perekonomian negara yang akibatnya menghambat pertumbuhan dan kelangsungan
