BAB II KERANGKA TEORI

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB II KERANGKA TEORI"

Transkripsi

1 BAB II KERANGKA TEORI 2.1 Perilaku Konsumen Pengertian Perilaku Konsumen Perilaku konsumen adalah perilaku dari konsumen akhir, individu dan rumah tangga, yang membeli barang dan jasa untuk konsumsi pribadi (Kotler dan Keller, 2007:214). Perilaku konsumen dapat diartikan sebagai semua kegiatan, tindakan, serta proses psikologis yang mendorong tindakan tersebut pada saat sebelum membeli, ketika membeli, menggunakan, menghabiskan produk dan jasa setelah melakukan hal-hal diatas atau kegiatan mengevaluasi (Sumarwan, 2004:26). Schiffman dan Kanuk (Sumarwan, 2004:26) mendefinisikan perilaku konsumen sebagai berikut. The term consumer behaviour refers to the behaviour that consumers display in searching for, purchasing, using, evaluating, and disposing of products and services that they expect will satisfy their needs Istilah perilaku konsumen diartikan sebagai perilaku yang diperlihatkan konsumen dalam mencari, membeli, menggunakan, mengevaluasi, dan menghabiskan produk dan jasa yang mereka harapkan akan memuaskan kebutuhan mereka. 7

2 Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Perilaku Konsumen Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi perilaku konsumen antara lain faktor kebudayaan, faktor sosial, faktor pribadi dan faktor psikologis (Kotler dan Keller, 2007:214). 1. Faktor kebudayaan Faktor-faktor budaya memberikan pengaruh yang luas dan dalam pada tingkah laku konsumen. Pemasar harus mengetahui peran yang dimainkan oleh budaya, subbudaya dan kelas sosial pembeli. a. Budaya adalah kumpulan nilai-nilai dasar, persepsi, keinginan, dan tingkah laku yang dipelajari oleh seorang anggota masyarakat dari keluarga dan lembaga penting lainnya. Setiap budaya terdiri dari beberapa subbudaya yang lebih kecil. b. Subbudaya adalah sekelompok orang yang mempunyai sistem nilai sama berdasarkan pada pengalaman hidup dan situasi. Subbudaya termasuk nasionalitas, agama, kelompok ras, dan wilayah geografi. Banyak subbudaya membentuk segmen pasar penting dan pemasar sering kali merancang produk dan program pemasaran yang disesuaikan dengan kebutuhan mereka. c. Kelas sosial adalah divisi masyarakat yang relatif permanen dan teratur dengan para anggotanya menganut nilai-nilai, minat dan tingkah laku yang serupa. Kelas sosial bukan ditentukan oleh satu faktor tunggal, seperti pendapatan, tetapi diukur sebagai kombinasi dari pekerjaaan, pendapatan, pendidikan, kekayaan dan variabel lain. Pemasar tertarik

3 9 pada kelas sosial karena orang dalam kelas sosial tertentu cenderung menunjukkan tingkah laku membeli yang serupa. 2. Faktor sosial Faktor sosial merupakan faktor yang berkaitan dengan kesatuan sosial yang menjadi tempat individu berinteraksi satu sama lain karena adanya hubungan antara mereka. Faktor sosial terdiri dari: a. Kelompok referensi merupakan kelompok-kelompok yang memberikan pengaruh langsung atau tidak langsung terhadap sikap dan perilaku seseorang. b. Keluarga merupakan kelompok yang terdiri dari dua atau lebih yang berhubungan melalui darah, perkawinan atau adopsi dan tinggal bersama. c. Peran dan status, peran meliputi kegiatan yang diharapkan akan dilakukan oleh seseorang dan masing-masing peran menghasilkan status. Status dan peran dapat berhubungan dengan kedudukan seseorang dalam masyarakat, setiap peranan yang dimainkan akan mempengaruhi perilaku pembelinya. 3. Faktor pribadi Faktor pribadi meliputi usia dan tahap siklus hidup, pendidikan, pekerjaan, keadaan ekonoi, gaya hidup serta kepribadian dan konsep diri pembeli. a. Usia dan tahap siklus hidup Pembelian seseorang terhadap barang dan jasa akan berubah-ubah selama hidupnya. Demikian halnya dengan selera seseorang berhubungan dengan usianya.

4 10 b. Pekerjaan Dengan adanya kelompok-kelompok pekerjaan, perusahaan dapat memproduksi produk sesuai dengan kebutuhan kelompok pekerjaan tertentu. c. Keadaan ekonomi Keadaan ekonomi seseorang dapat dilihat dari tingkat pendapatan yang dapat berpengaruh terhadap pilihan produk. d. Gaya hidup Gaya hidup seseorang adalah pola hidup seseorang yang turut menentukan perilaku pembelian. e. Kepribadian dan konsep diri Kepribadian adalah ciri-ciri psikologis yang membedakan setiap orang sedangkan konsep diri lebih kearah citra diri. 4. Faktor psikologis Faktor psikologis merupakan faktor dasar dalam perilaku konsumen yang dapat mempengaruhi keputusan pembelian. Ada beberapa faktor yang terkait dengan faktor psikologis ini yaitu: a. Motivasi Motivasi merupakan suatu dorongan kebutuhan dan keinginan individu yang diarahkan pada tujuan untuk memperoleh kepuasan. b. Persepsi Persepsi merupakan sebagai proses bagaimana seseorang menyeleksi, mengatur dan menginterpretasikan masukan-masukan informasi untuk menciptakan gambaran keseluruhan yang berarti.

5 11 c. Pembelajaran Pembelajaran bisa diartikan sebagai perubahan-perubahan perilaku yang terjadi sebagai akibat adanya pengalaman. d. Keyakinan dan sikap Keyakinan merupakan gambaran pemikiran seseorang tentang suatu hal. Sikap merupakan evaluasi, perasaan emosional, dan kecenderungan tindakan yang menguntungkan atau tidak menguntungkan dan bertahan lama dari seseorang terhadap suatu objek atau gagasan. 2.2 Negara Asal (Country Of Origin) Country of origin merupakan penilaian konsumen secara umum terhadap negara asal merek produk berdasarkan informasi yang diterima dari berbagai sumber (Yasin dkk., 2007). Country of origin effect adalah segala pengaruh dari negara asal terhadap persepsi positif maupun negatif konsumen atas produk dan merek tertentu. Persepsi masing-masing individu di setiap negara berbeda-beda terhadap seberapa penting dampak negara asal bagi keputusan pembelian yang mereka lakukan. Implikasinya, reputasi suatu negara bisa berbeda-beda di setiap negara dan bisa berubah seiring perubahan waktu (Tjiptono dan Chandra, 2012:444). Efek negara asal ini yang biasanya dikomunikasikan dengan frasa made in mempunyai pengaruh besar pada persepsi sebuah produk. Manufaktur produk di negara-negara tertentu dipengaruhi oleh jenis streotipe terpasang positif atau negatif menyangkut mutu produk. Banyak produk yang menyertakan label dibuat

6 12 inisial/made in karena label ini penting untuk konsumen. Konsumen sering bergantung pada negara asal sebagai syarat untuk mengevaluasi produk (Simamora, 2000:554). Banyak penelitian yang membuktikan bahwa evaluasi yang dilakukan konsumen atas suatu produk tidak hanya didasarkan pada daya tarik dan karakteristik fisik produk saja, tetapi juga berdasarkan negara yang memproduksinya. Negara asal juga didefinisikan sebagai pengaruh yang dimiliki negara yang memproduksi, merangkai, atau mendesain terhadap persepsi positif maupun negatif konsumen atas produk. Konsumen biasanya memiliki persepsi umum atas produk yang dinilai baik yang berasal dari suatu negara, misalnya parfum dari Perancis, jam dari Swiss, kulit dari Italia, mobil dari Jerman, sutra dari China, dan seterusnya (Cateora dan Graham, 2007:71). Dengan demikian, label made in masih menjadi atribut yang memegang peranan penting dalam kegiatan pemasaran internasional. Perusahaan juga dituntut melakukan pemasaran yang efektif dengan memperhatikan penilaian konsumen atas citra negara asal produk, serta mempertimbangkan perbedaan sikap mereka dalam proses evaluasi produk secara keseluruhan. Persepsi konsumen terhadap negara asal suatu produk meliputi (Laroche, dkk., 2005): 1. Komponen kognitif, yang meliputi kepercayaan konsumen mengenai perkembangan industri dan kemajuan teknologi suatu negara tersebut. 2. Komponen afektif, yang menjelaskan respon konsumen terhadap masyarakat atau orang di negara tersebut.

7 13 3. Komponen konatif, terdiri dari tingkat keinginan konsumen untuk berinteraksi dengan negara tersebut. Keyakinan konsumen atas suatu negara dapat diukur dari tujuh hal berikut yakni inovasi negara dalam berproduksi, kemajuan teknologi, desain produk, kreativitas berproduksi, kualitas produksi, prestise, dan citra atau reputasi yang dimiliki suatu negara (Yasin dkk ). 2.3 Merek (Brand) Pengertian Merek Merek adalah nama, istilah, simbol, rancangan atau kombinasi dari hal-hal tersebut yang dimaksudkan untuk mengidentifikasi barang atau jasa dari seorang atau sekelompok penjual dan untuk membedakannya dari produk pesaing (Kotler dan Keller, 2007:332). Konsumen melihat merek sebagai bagian produk yang penting dan merek dapat menambah nilai produk. Pemerekan membantu pembeli dalam berbagai cara. Nama merek juga memberitahu konsumen seberapa tinggi kualitas produk. Pembeli yang selalu membeli merek yang sama mengetahui bahwa mereka akan mendapat fitur, manfaat, dan kualitas yang sama setiap kali mereka melakukan pembelian. Nama merek menjadi dasar utama dalam mengenali kualitas khusus yang dimiliki produk tersebut. Merek merupakan janji penjual untuk secara konsisten memberikan tampilan, manfaat dan jasa tertentu pada pembeli. Merek-merek terbaik memberikan mutu, tetapi merek lebih dari sekedar simbol. Merek adalah nama penting bagi sebuah produk atau jasa. Merek adalah simbol dan indikator kualitas dari sebuah produk. Merek-merek produk yang sudah lama dikenal oleh

8 14 konsumen telah menjadi sebah citra bahkan simbol status bagi produk tersebut. Maka tidaklah mengherankan jika merek seringkali dijadikan kriteria dalam mengevaluasi suatu produk (Sumarwan, 2004:303). Merek mengidentifikasikan sumber atau pembuat produk dan memungkinkan konsumen untuk menuntut tanggung jawab atas kinerjanya kepada pabrikan atau distributor tertentu. Konsumen dapat mengevaluasi produk yang sama secara berbeda tergantung pada bagaimana pemerekan produk tersebut. Merek juga menandakan tingkat kualitas tertentu sehingga pembeli yang puas dapat dengan mudah memiliki produk kembali. Bagi perusahaan, merek mempresentasikan bagian properti hukum yang sangat berharga dan dapat memengaruhi perilaku konsumen, dapat dibeli dan dijual, dan memberikan keamanan pendapatan masa depan yang langgeng bagi pemiliknya Manfaat Merek Merek bermanfaat bagi produsen dan konsumen. Bagi produsen, merek berperan penting sebagai (Tjiptono, 2011:43): a. Sarana identifikasi untuk memudahkan proses penanganan atau pelacakan produk bagi perusahaan. b. Bentuk proteksi hukum terhadap fitur atau aset produk yang unik. c. Signal tingkat kualitas bagi para pelnggan yang puas, sehingga mereka bisa dengan mudah memilih dan membeli lagi di lain waktu. d. Sarana menciptakan asosiasi dan makna unik yang membedakan produk daripara pesaing.

9 15 e. Sumber keunggulan kompetitif terutama melalui perlindungan hukum, loyalitas pelanggan dan citra yang unik terbentuk dalam benak konsumen. f. Sumber financial returns, terutama menyangkut pendapatan masa datang. Bagi konsumen, merek bisa memberikan beraneka macam nilai melalui sejumlah fungsi dan manfaat potensial. 2.4 Kesadaran Merek (Brand Awareness) Kesadaran merek (brand awareness) adalah suatu ukuran seberapa banyak pelanggan potensial mengetahui sebuah merek (Simamora, 2000:543). Menurut Aaker (Rangkuti, 2009:39) brand awareness adalah kemampuan konsumen untuk mengenali atau mengingat bahwa sebuah merek merupakan anggota dari kategori produk tertentu. Strategi yang lazim dalam pemasaran dan periklanan adalah mempertinggi tingkat kesadaran merek. Pada hakikatnya, orang tidak akan membeli produk yang tidak mereka ketahui, namun keakrabannya dengan produk juga merupakan pengaruh pembelian yang kuat. Para pembeli jauh lebih merasa nyaman dengan produk yang dikenal dibandingkan dengan produk yang tidak dikenalnya. Peran brand awareness dalam brand equity adalah sebagai berikut (Durianto dkk, 2004:7): 1. Jangkar yang menjadi cantolan asosiasi, artinya suatu merek dapat digambarkan seperti jangkar dengan beberapa rantai. Rantai menggambarkan asosiasi dari merek tersebut. 2. Familier atau rasa suka, artinya dengan mengenal merek akan menimbulkan rasa terbiasa terutama untuk produk-produk yang bersifat

10 16 low involvement (keterlibatan rendah). Suatu keterbiasan akan menimbulkan keterkaitan kesukaan yang terkadang dapat menjadi suatu pendorong dalam membuat keputusan. 3. Substansi/komitmen, yaitu kesadaran akan nama dapat menandakan keberadaan, komitmen dan inti yang sangat penting bagi suatu perusahaan. Secara logika, suatu nama dikenal karena beberapa alasan, mungkin karena program iklan perusahaan yang ekstensif, jaringan distribusi yang luas, ekstensi dalam industri yang sudah lama dan lain-lain. Jika kualitas dua merek sama, brand awareness akan menentukan dalam keputusan pembelian konsumen. 4. Mempertimbangkan merek, yaitu langkah pertama dalam suatu proses pembelian dengan menyeleksi dari suatu merek yang dikenal untuk mempertimbangkan merek mana yang akan diputuskan dibeli. Merek yang memiliki top of mind yang tinggi mempunyai nilai yang tinggi. Jika suatu merek tidak tersimpan dalam ingatan, merek tersebut tidak dipertimbangkan di benak konsumen. Kesadaran merek akan mempengaruhi persepsi dan tingkah laku seorang konsumen. Oleh karena itu meningkatkan kesadaran konsumen terhadap merek merupakan prioritas perusahaan untuk membangun ekuitas merek yang kuat. Tingkat kesadaran konsumen terhadap suatu merek dapat ditingkatkan melalui upaya-upaya sebagai berikut (Durianto dkk, 2004:57): 1. Suatu merek harus dapat menyampaikan pesan yang mudah diingat oleh para konsumen. Pesan yang disampaikan harus berbeda dibandingkan

11 17 merek lainnya. Selain itu pesan yang disampaikan harus memiliki hubungan dengan merek dan kategori produknya. 2. Perusahaan disarankan memakai slogan yang menarik agar merek lebih mudah diingat oleh konsumen. 3. Simbol yang digunakan perusahaan sebaiknya memiliki hubungan dengan mereknya. 4. Perusahaan dapat menggunakan merek untuk melakukan perluasan produk, sehingga merek tersebut akan semakin diingat oleh konsumen. 5. Perusahaan dapat memperkuat kesadaran merek melalui suatu isyarat yang sesuai dengan kategori produk, merek, atau keduanya. 6. Membentuk ingatan dalam pikiran konsumen akan lebih sulit dibandingkan dengan memperkenalkan suatu produk baru, sehingga perusahaan harus selalu melakukan pengulangan untuk meningkatkan ingatan konsumen terhadap merek. Pengukuran Brand Awareness didasarkan kepada pengertian-pengertian dari brand Awareness yang mencakup tingkatan Brand Awareness menurut Aaker (Rangkuti, 2009:40), yaitu unaware of brand (tidak menyadari merek), brand recognition (pengenalan merek), brand recall (pengingatan kembali merek) dan top of mind (puncak pikiran). 1. Unaware of brand (tidak menyadari merek) adalah tingkatan paling rendah dalam piramida brand awareness dimana konsumen tidak menyadari adanya suatu brand.

12 18 2. Brand recognition (pengenalan merek) adalah tingkat minimal brand awareness dimana pengenalan suatu brand muncul lagi setelah dilakukan pengingatan kembali lewat bantuan (aided recall). 3. Brand recall (pengingatan kembali merek) adalah pengingatan kembali terhadap merek didasarkan pada permintaan seseorang untuk menyebutkan merek-merek tertentu dalam suatu kelas produk. Hal ini diistilahkan dengan pengingatan kembali tanpa bantuan (unaided recall), karena berbeda dari tugas pengenalan, responden tidak perlu dibantu untuk memunculkan merek tersebut. 4. Top of mind (puncak pikiran) adalah brand yang disebutkan pertama kali oleh konsumen atau yang pertama kali muncul dalam benak konsumen. Top of Mind Brand Recall Brand Recognition Unaware of Brand Gambar 2.1 Piramida Brand Awareness 2.5 Keputusan Pembelian Pengertian Keputusan Pembelian Para pemasar harus mendalami berbagai pengaruh mengenai pembelian konsumen dan mengembangkan pemahaman mengenai bagaimana sebenarnya

13 19 para konsumen membuat keputusan pembelian mereka. Konsumen tidak langsung memutuskan membeli suatu produk akan tetapi konsumen memiliki banyak pertimbangan yang pada akhirnya akan memutuskan membeli atau tidak produk tersebut. Keputusan pembelian adalah suatu tindakan konsumen untuk membentuk referensi diantara merek-merek dalam kelompok pilihan dan membeli produk yang paling disukai (Kotler dan Keller, 2007:223). Terdapat lima peran yang mungkin terjadi dalam suatu keputusan membeli (Kotler dan Keller, 2007:225), yakni: 1. Orang yang mengambil inisiatif (initiator) adalah orang yang pertama kali menyarankan membeli suatu produk atau jasa tertentu. 2. Orang yang mempengaruhi (influencer) adalah seseorang yang pendangan atau nasihatnya memiliki pengaruh terhadap keputusan akhir. 3. Orang yang mengambil keputusan (decider) adalah orang yang memutuskan pada salah satu atau seluruh komponen atau keputusan membeli, apakah membeli atau tidak, apa yang akan dibeli, bagaimana membelinya, atau dimana membeliya. 4. Orang yang membeli (buyer) adalah orang yang akan melakukan pembelian sesungguhnya. 5. Orang yang memakai (user) adalah orang yang akan mengkonsumsikan atau memakai produk atau jasa Tahapan-Tahapan Proses Pembelian Terdapat tahapan-tahapan dalam proses pengambilan keputusan pembelian yaitu (Kotler dan Keller, 2007:235):

14 20 1. Pengenalan masalah Proses pembelian dimulai dengan pengenalan masalah oleh karena itu pemasar perlu mengenal beberapa hal yang dapat menggerakkan kebutuhan atau minat yang dirasakan konsumen. Apakah kebutuhan konsumen menyebabkan seseorang mencari produk tertentu, karena dengan menghimpun informasi dari beberapa konsumen, pemasar dapat memberi rangsangan untuk membangkitkan minat terhadap produk tertentu. 2. Pencarian informasi Ketika seseorang telah sadar akan kebutuhannya, maka akan berusaha untuk mencari informasi tentang bagaimana memenuhi kebutuhannya. Dalam tahap ini konsumen dapat dibedakan menjadi dua level, yakni heightened attention, konsumen yang termasuk dalam level ini cenderung mau menerima informasi apa saja yang terkait dengan produk yang ingin dibeli dan juga active information search, konsumen akan secara aktif mencari semua informasi yang terkait dengan produk yang ingin dibeli. Sumber informasi konsumen terbagi dalam empat kelompok yaitu: a. Sumber pribadi : Keluarga, teman, tetangga. b. Sumber niaga : periklanan, petugas penjual, kemasan. c. Sumber umum : media massa, organisasi konsumen. d. Sumber pengalaman : pernah menangani, menggunakan produk. 3. Evaluasi alternatif Setelah pencarian informasi sebanyak mungkin, konsumen menggunakan informasi untuk mengevaluasi beberapa merek alternatif dalam satu

15 21 susunan pilihan. Pada tahap ini konsumen akan memperhatikan ciri-ciri atau sifat yang berkaitan langsung dengan kebutuhan mereka dan juga akan menggalli kembali ingatannya pada suatu merek. Mereka mencoba menyeleksi persepsinya sendiri mengenai citra suatu merek yang akan menciptakan minat untuk membeli. 4. Keputusan pembelian Jika keputusan yang diambil adalah membeli, maka pembeli akan menjumpai serangkaian keputusan yang menyangkut jenis pembelian, waktu pembelian, dan cara pembelian. Pada tahap ini konsumen benarbenar membeli produk. 5. Perilaku pasca pembelian Setelah membeli suatu produk, konsumen akan mengalami beberapa tingkatan kepuasan atau ketidakpuasan yang dirasakan. Ada kemungkinan bahwa pembeli memiliki ketidakpuasan setelah melakukan pembelian karena tidak sesuai dengan keinginan atau gambaran sebelumnya dan lain sebagainya. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh pemasar setelah produk terjual, antara lain: a. Keputusan pasca pembelian, yaitu keadaan dimana konsumen merasa puas dengan produk yang dibelinya. Kepuasan pembeli erupakan suatu fungsi kedekatan antara harapan pembeli terhadap suatu kinerja produk yang dirasakan. Apabila kinerja produk kurang dari apa yang diharapkan maka pelanggan akan kecewa, tetapi bila kinerja produknya sesuai dengan yang diharapkan maka planggan akan puas.

16 22 b. Tindakan pasca pembelian, yaitu tindakan yang akan diambil konsumen setelah melakukan pembelan. Apabila konsumen merasa puas maka kemungkinan besar mereka akan membeli produk itu dan juga akan mengatakan hal-hal yang baik mengenai merek tersebut pada orang lain. Sebaliknya, jika konsumen tidak puas maka akan meninggalkan atau mengembalikan produk tersebut. Bahkan konsumen akan mengadukan keluhan pada perusahaan tersebut. c. Pemakaian dan pembuangan pasca pembelian, yaitu keadaan dimana konsumen menggunakan, menghabiskan suatu produk. Jika konsumen menggunakan kegunaan baru produk tersebut, pemasar harus mengiklankan kegunaan-kegunaan ini. Jika konsumen membuang produk, pemasar harus mengetahui bagaimana mereka membuangnya, terutama jika produk tersebut merusak lingkungan. Tingkat kepuasan konsumen merupakan suatu fungsi dari keadaan produk yang sebenarnya dengan keadaan produk yang diharapkan konsumen. Kepuasan atau ketidakpuasan akan mempengaruhi aktivitas konsumen untuk melakukan pembelian berikutnya, tetapi jika konsumen tidak puas maka konsumen akan beralih ke merek lain. 2.6 Penelitian Terdahulu Untuk mengadakan penelitian, tidak terlepas dari penelitian yang dilakukan oleh peneliti terdahulu dengan tujuan untuk memperkuat hasil dari penelitian yang sedang dilakukan, selain itu juga bertujuan untuk membandingkan

17 23 dengan penelitian yang dilakukan sebelumnya. Berikut ringkasan hasil penelitian terdahulu yang dilakukan oleh peneliti selama melakukan penelitian: Tabel 2.1 Penelitian Terdahulu No Nama Peneliti Tahun Judul Penelitian 1. Fitria Indri 2009 Pengaruh Negara Hapsari Asal, Harga, Iklan, Kesadaran Merek dan Pendapatan Konsumen Terhadap Keputusan Pembelian Televisi LG (Studi Kasus Pada Masyarakat Surakarta) Masalah Penelitian Apakah variabel negara asal, harga, iklan, kesadaran merek dan faktor demografi (pendapatan) berpengaruh terhadap keputusan pembelian produk non Jepang. Hasil Penelitian Terdapat pengaruh yang signifikan oleh negara asal, harga, kesadaran merek, iklan dan pendapatan terhadap keputusan pembelian. Variabel yang paling dominan mempengaruhi keputusan pembelian adalah variabel negara asal. 2. Primi 2001 Pengaruh Citra Bagaimana persepsi Terdapat pengaruh Infantyasning Negara Asal atau sikap konsumen antara citra negara asal Produk Terhadap Indonesia terhaap produk terhadap Keinginan produk telepon keinginan membeli Membeli seluler yang berasal konsumen telepon Konsumen Sebuah dari berbagai negara seluler di Kota Studi Empiris yang memasuki Semarang, semakin Pembelian Telepon pasar Indonesia dan bagus citra negara asal Seluler di Kota pengaruhnya produk maka semakin Semarang terhadap keinginan besar keinginan membeli konsumen. konsumen untuk membeli.

18 24 3. Dedy Setianto 2008 Pengaruh Country Of Origin Suatu Merek Terhadap Repurchase Intention (Studi Pada produk Lea Jeans). 4. Putri Wahyu 2015 Pengaruh Country Tati, Suharyono, Of Origin Dan dan Edy Yulianto Global Brand Image Terhadap Minat Beli Dan Keputusan Pembelian (Survey Pada Konsumen Yang Membeli Smartphone Samsung Galaxy di Asia Tenggara) 5. Wulan 2012 Pengaruh Brand Suciningtyas Awareness, Brand Image, dan Media Communication Terhadap Keputusan Pembelian Apakah kualitas produk jeans Indonesia, persepsi konsumen, citra merek terhadap variabel repurchase intention. Apakah country of origin dan global brand image memiliki pengaruh terhadap minat beli dan keputusan pembelian smartphone Samsung Galaxy di Indonesia, Singapura, Malaysia, Filipina, dan Thailand. Apakah brand awareness, brand image, dan media communication terhadap keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio Sporty. Variabel kualitas produk jeans Indonesia, persepsi konsumen, citra merek berpengaruh terhadap variabel repurchase intention. COO memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap minat beli dan memiliki pengaruh langsung yang tidak signifikan terhadap keputusan pembelian. Global brand image memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli dan keputusan pembelian. Brand awareness, brand image dan media communication berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio Sporty

19 Kerangka Berfikir Dalam penelitian ini dapat dibuat suatu kerangka pemikiran yang dapat menjadi landasan dalam penelitian dan penulisan yang pada akhirnya dapat diketahui variabel-variabel yang paling dominan mempengaruhi keputusan pembelian konsumen iphone. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah country of origin (negara asal) dan brand awareness (kesadaran merek) sebagai variabel independen. Sedangkan yang menjadi variabel dependen adalah keputusan pembelian. Variabel-variabel tersebut akan dianalisis dalam penelitian ini sehingga dapat diketahui berapa besar masing-masing variabel tersebut dapat mempengaruhi keputusan pembelian konsumen. Kerangka pemikiran ini dapat digambarkan sebagai berikut: Country of origin (X 1 ) H 1 H 3 Keputusan pembelian (Y) Brand awareness (X 2 ) H 2 Gambar 2.2 Kerangka Pemikiran Keterangan: H 1 : Hipotesis 1 H 2 : Hipotesis 2 H 3 : Hipotesis 3 : Mempengaruhi

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. produk atau jasa yang dihasilkan oleh suatu perusahaan. produk para penjual dan membedakannya dari produk pesaing.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. produk atau jasa yang dihasilkan oleh suatu perusahaan. produk para penjual dan membedakannya dari produk pesaing. BAB II TINJAUAN PUSTAKA 1. Landasan Teori A. Definisi Merek Menurut Durianto, dkk (2001:1) Merek adalah nama, istilah, tanda, simbol, desain, ataupun kombinasinya yang mengidentifikasikan suatu produk
