TINJAUAN PUSTAKA Kandungan Nutrisi dan Penggunaan Dedak Padi dalam Pakan Unggas

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "TINJAUAN PUSTAKA Kandungan Nutrisi dan Penggunaan Dedak Padi dalam Pakan Unggas"

Transkripsi

1 22 TINJAUAN PUSTAKA Kandungan Nutrisi dan Penggunaan Dedak Padi dalam Pakan Unggas Semenjak dahulu kala hingga sekarang, beras (ryza sativa Linn) merupakan makanan utama bagi rakyat Indonesia. Pengolahan gabah hingga menghasilkan beras untuk konsumsi juga diperoleh menir (pecahan-pecahan butiran beras) dan rupa-rupa hasil ikutan yang keseluruhannya disebut dedak padi (Lubis 1958). Dedak padi mempunyai potensi yang sangat besar untuk penyediaan bahan pakan ternak, baik bagi ternak ruminansia seperti sapi, kerbau, domba, kambing maupun ternak unggas/non ruminansia. Salah satu keuntungan dari dedak padi adalah tidak bersaing dengan makanan manusia (Tangendjaja 1991). Dedak padi merupakan hasil ikutan penggilingan padi yang jumlahnya sekitar 10% dari padi yang digiling. Pemanfaatan dedak padi sebagai bahan pakan ternak sudah umum dilakukan dimana kandungan energi dan proteinnya cukup tinggi. Komposisi kimia dedak sangat bervariasi, bergantung dari faktor agronomis padi dan proses penggilingannya. Disamping latar belakang agronomis seperti pemupukan dan tanah, varietas padi juga menentukan variasi komposisi kimia dedak. Creswell (1987) dalam Tangendjaja (1991) melaporkan bahwa hasil analisis dari 4 sampel dedak padi yang berasal dari Indonesia memiliki kandungan protein kasar dengan kisaran %, lemak % dan serat kasar %. National Research Council (1994) melaporkan bahwa dedak padi mengandung energi metabolis 2980 Kkal/kg, protein kasar 12.9%, serat kasar 11.4%, Ca 0.07% dan fosfor tersedia sebesar 0.22%. Selanjutnya Matius & Sinurat (2001) melaporkan bahwa kandungan nutrisi dedak padi mempunyai kandungan protein kasar 12.0%, lemak kasar 12.1%, serat kasar 13.0%, energi metabolisme 2400 Kkal/kg, Ca 0.20%, P 1.0%, metionin 0.25%, dan lisin 0.45%. Ravindran et al. (1995) melaporkan bahwa dedak padi memiliki kandungan fitat yang cukup tinggi yaitu sekitar 60 80% dari total fosfor. Dedak padi mengandung fitat 1.28% dibandingkan dengan jagung 0.2%. Negara-negara yang memproduksi banyak dedak padi dapat memanfaatkan fitase untuk

2 23 meningkatkan penggunaan bahan tersebut, dengan demikian mengurangi suplemen inorganik P dan mengurangi polusi lingkungan (Munaro et al. 1996). Asam Fitat Asam fitat (phytate), yaitu bentuk simpan fosfor dalam biji-bijian, merupakan campuran garam myoinositol asam heksafosfor. Asam fitat dapat membentuk komplek dengan bermacam-macam kation atau dengan protein yang mempengaruhi derajat kelarutan suatu komponen. Hewan-hewan monogastrik dapat menggunakan fosfor yang telah dihidrolisa. Asam fitat pada ph = 7.4, akan membuat komplek dengan mineral-mineral berikut (dengan urutan menurun): Cu ++ >Zn ++ >Co ++ >Mn ++ >Fe ++ >Ca ++ (Piliang 2007). Kornegay et al. (1999) melaporkan bahwa asam fitat berpotensi untuk membentuk komplek dengan berbagai kation seperti Ca, Mg, Zn dan Cu. Asam fitat juga mempunyai kemampuan untuk mengikat kation multivalen termasuk Ca, Mg, Zn, dan Cu. Kandungan asam fitat dalam bahan makanan bervariasi seperti tertera pada Tabel 1. Tabel 1 Kandungan asam fitat bahan pakan Bahan Pakan Asam Fitat (%) Bahan Pakan Asam Fitat (%) Jagung 0.89* Gandum utuh * Triticale utuh * Gandum, dedak * Kedelai 1.40* Gandum halus 1.13* Kacang tanah 1.70* Gandum, tepung 0.83* Wijen 5.18* Gandum hitam * Biji kapas 4.80* Gandum hitam, 0.92* tepung Buncis 2.52* Shite, tepung 0.10* Buncis, toge 1.78* ats utuh * Tepung manitoba 0.86* Beras, utuh 0.48* Kelapa 2.38* Beras, tepung * Millet * Beras, halus 0.21* Bunga matahari, biji 1.70* Beras merah 0.89* Dedak padi 6.90** Tepung beras 0.08** Bungkil kedelai 0.39 ( )*** Bungkil kelapa 0.27 ( )*** Bungkil kacang tanah 0.42 ( )*** Bungkil inti sawit 0.39 ( )*** Sumber *) : Cheryan 1980 **) : Sumiati 2005 ***) : Ravindran 1999 Hasil samping serealia seperti dedak gandum dan dedak padi mengandung asam fitat dalam jumlah yang besar. Serealia dan biji leguminosa mengandung asam fitat sedang, sementara umbi dan akar mengandung asam fitat rendah.

3 24 Bagian daun mengandung asam fitat paling sedikit atau bahkan tidak ada (Ravindran 1999). Asam fitat dapat dihidrolisis oleh enzim fitase untuk menghasilkan fosfor dan garamnya. Enzim ini terdapat dalam beberapa bahan makanan dan diproduksi oleh mikroorganisme atau dapat ditemukan dalam usus halus hewan-hewan tertentu. Aktifitas enzim fitase yang terdapat dalam beberapa macam serealia dan biji-bijian dapat dilihat pada Tabel 2. Tabel 2 Aktifitas enzim fitase dalam serealia dan biji-bijian Bahan Makanan Fosfor-fitat (Phytic-P) dipecah dalam waktu 2 jam oleh enzim fitase (%) Gandum 100 Dedak Gandum (wheat) 100 Beras Belanda (rye) 100 Jewawut (barley) Jagung (maize) 0 4 Gandum (oats) 8 Bungkil kacang kedelai 0 Sumber : Mollgaard (1946) dalam Piliang (2007) Aktivitas enzim-enzim pencernaan di dalam saluran pencernaan akan terhambat dengan adanya ikatan antara fitat dan protein. Aktivitas enzim protease dalam saluran pencernaan akan rendah karena protein diikat oleh fitat. Cendawan dan ragi ternyata mengandung enzim fitase seperti halnya mikroba yang terdapat dalam saluran pencernaan beberapa hewan tertentu. Hewan ruminansia dilaporkan mempunyai mikroorganisme yang dapat menghidrolisis asam fitat secara baik dalam saluran pencernaannya. Kadar kalsium yang tinggi dalam ransum dapat menurunkan aktifitas enzim fitase dan juga dapat menurunkan penggunaan asam fitat meskipun terdapat enzim fitase. Sebastian et al. (1997) menyatakan bahwa jika asam fitat dihidrolisis oleh enzim fitase asal mikroba, maka semua mineral seperti Ca, Mg, Fe, dan Zn akan dilepaskan. Struktur asam fitat dapat dilihat pada Gambar 2.

4 25 Fe H -P= H =P- H =P H Ca Mg H -P= H H -P= H Zn =P H Gambar 2 Struktur asam fitat (Coelho 1999). Penggunaan Enzim dalam Pakan Ternak Enzim adalah katalis hayati. Katalis, walaupun dalam jumlah yang amat sedikit, mempunyai kemampuan unik untuk mempercepat berlangsungnya reaksi kimiawi tanpa perubahan struktur enzim (Pelczar & Chan 2006). Enzim adalah suatu protein yang bertindak sebagai katalisator reaksi biologis, dan digunakan dalam proses pengolahan berbagai industri, baik industri pangan seperti pembuatan keju dan sari buah maupun bukan pangan seperti detergen, penyamakan kulit dan lain sebagainya. Enzim banyak digunakan dalam aplikasi komersial yaitu sebagai biokatalisator, bekerja secara spesifik dan sangat efisien. Enzim dapat dihasilkan dari semua sel hidup antara lain tanaman, hewan dan mikroba, namun yang banyak digunakan saat ini dan lebih menguntungkan adalah penggunaan enzim dari mikroba (Thenawijaya 1989). Akhir-akhir ini enzim banyak digunakan pada pakan ternak. Enzim umumnya mengkatalis suatu reaksi yang mengarah pada penguraian suatu bahan pakan pada saluran pencernaan. Enzim telah digunakan selama kurang lebih 20 tahun pada industri pakan, sebagian besar untuk meningkatkan penggunaan energi pada biji-bijian pada non-starch-polysaccharides (NSP) yang dapat larut seperti gandum, barley, oats dan rye (Yu et al. 2007).

5 26 Keuntungan suplementasi enzim dalam mendegradasi polisakarida bukan pati dalam ransum telah diketahui beberapa tahun yang lalu (Annison 1992). Komponen utama dinding sel adalah polisakarida bukan pati terutama mengandung ß-glukan yang terdapat pada barley dan oat dan arabinoxylan yang terdapat pada gandum, rye dan triticale. Bahan-bahan tersebut termasuk ke dalam polisakarida bukan pati dalam ransum, dan telah dibuktikan dapat menghambat kecernaan pati, nutrisi lain dan peningkatan visikositas digesta (Campbell & Bedford 1992). Beberapa peneliti telah melaporkan bahwa penambahan ß-xilanase kedalam ransum dengan bahan dasar gandum dan barley dapat menurunkan kekentalan dari digesta di dalam saluran pencernaan (Silva & Smithard 1997; Yasar & Forbes 1997). Suplementasi enzim xilanase pada pakan dasar gandum dapat menurunkan visikositas dari digesta dan meningkatkan pertumbuhan unggas (Brenes et al. 1993). Efisiensi ransum pada ayam broiler dengan suplementasi enzim dalam fase starter lebih baik dibandingkan dengan fase grower. Efisiensi penambahan enzim eksogenus dalam ransum bervariasi sesuai dengan periode pertumbuhan (Yin et al. 2000). Penggunaan Enzim Fitase Enzim fitase atau myo-inositol hexaphosphate hydrolases adalah phosphomonoesterase yang mampu menghidrolisis asam fitat (myo-inositol 1,2,3,4,5,6-hexakisphosphate) untuk menghasilkan orthophosphate in organik dan serangkaian phosphoric yang lebih rendah (inositol pentaphosphate menjadi monophosphate) dan akhirnya menjadi myo-inositol bebas. Enzim fitase terdistribusi secara luas dalam jaringan tanaman dan hewan, serta ditemukan pula dalam mikroorganisme (fungi, ragi, bakteri). Aktivitas 1 (satu) unit enzim didefinisikan sebagai jumlah enzim yang membebaskan 1 mikromol P-inorganik per menit dari mol/l sodium fitat pada ph 5.5 dan suhu 37 o C. Saat ini enzim fitase mikrobial telah menarik perhatian perusahaan yang memproduksi enzim sebagai feed supplement untuk menghidrolisis asam fitat dalam ransum, terutama untuk ternak monogastrik. Beberapa sumber mikroba telah dipurifikasi, dikarakterisasi dan dipelajari untuk diproduksi dan saat ini telah tersedia secara komersial untuk ditambahkan ke dalam pakan ternak. Enzim fitase yang

6 27 diproduksi oleh fungus Aspergillus ficcum NRRL 3135 mempunyai aktivitas enzim fitase tertinggi, sehingga sangat cocok digunakan sebagai feed additive (Nys et al. 1999). Degradasi asam fitat dalam saluran pencernaan unggas berhubungan dengan aksi enzim fitase dari satu atau tiga sumber enzim. Fitase yang ada di dalam saluran pencernaan berasal dari 1) fitase usus yang terdapat dalam saluran pencernaan, 2) fitase asal tumbuhan, dan 3) fitase asal mikroba. Hidrolisis fitat terjadi di dalam usus halus unggas sehingga memungkinkan fitase aktif di dalam saluran pencernaan unggas dengan kondisi tertentu (Davies et al dalam Setiyatwan 2007). Berdasarkan hasil-hasil penelitian (Tabel 4) diketahui bahwa enzim fitase dapat mengatasi efek negatif dari asam fitat terhadap performan ternak. Suplementasi enzim fitase Natuphos sebanyak 500 U/kg pada ransum ayam broiler yang mengandung P-tersedia rendah (0.22% untuk umur 1 hari 3 minggu dan 0.14% untuk ayam umur 3 6 minggu), mampu memperbaiki performan dan meningkatkan penggunaan P, Ca, Mg dan Zn (Viveros et al. 2002). Suplementasi enzim fitase sebanyak 1000 FTU/kg ke dalam ransum nyata meningkatkan rataan bobot badan akhir ayam broiler yang dipelihara dari umur 1 42 hari. Hal ini membuktikan bahwa suplementasi enzim fitase ke dalam ransum mampu meningkatkan pertambahan bobot badan dan ketersediaan nutrien sehingga mampu meningkatkan pertumbuhan (Setiyatwan 2007). Industri merekomendasikan bahwa level suplementasi enzim fitase adalah 900 FTU/kg (Ribeiro et al. 2003). Baidoo et al. (2003) melaporkan bahwa suplementasi fitase 500 PU/kg pakan meningkatkan daya cerna dan memperbaiki saluran pencernaan pada induk babi (Tabel 4). Zimmermann et al. (2003) juga melaporkan bahwa penambahan fitase dapat meningkatkan daya cerna dan pengembangan saluran pencernaan pada induk babi. Penambahan fitase 500 PU/kg ke dalam pakan yang mengandung tepung jagung kedelai dan 50% fosfor inorganik efektif dalam meningkatkan daya cerna fosfor, protein kasar, dan bahan organik. Suplementasi fitase 600 U/kg dalam ransum ayam broiler berbasis jagungbungkil kedelai dapat memperbaiki pemanfaatan fosfor secara lebih efektif pada

7 28 ransum yang mengandung level Ca rendah (0.6%) dari pada ransum yang mengandung level Ca normal (1%) yang direkomendasikan. Suplementasi fitase 600 U/kg dalam ransum yang mengandung 1.25% Ca menurunkan pemanfaatan fosfor. Hal ini disebabkan oleh pembentukan kompleks Ca-fitat yang sukar larut pada level Ca yang tinggi. Enzim fitase yang ditambahkan dalam ransum akan berkompetisi dengan Ca dalam mengambil posisi aktif dari fitat, kompetisi ini mengakibatkan fitat tidak terhidrolisis secara sempurna (Sebastian et al. 1996). Kornegay et al. (1999) melaporkan bahwa suplementasi enzim fitase (600, 1200 U/kg ransum) pada ransum broiler yang defisien Zn (13 mg Zn/kg ransum) dapat meningkatkan pertambahan bobot badan, konsumsi ransum, berat tibia dan kandungan Zn tibia. Suplementasi enzim fitase 1000 FTU/kg ransum dengan bahan dasar jagung dan kedelai memberikan hasil yang lebih baik pada peningkatan konsumsi ransum, pertambahan bobot badan dan ketersediaan hayati mineral pada unggas dibandingkan dengan penggunaan 500 FTU/kg ransum (Augspurger et al. 2003). Penggunaan Enzim Pemecah Serat (Bacillus pumilus dan Eupenicillium javanicum) Pencernaan serat atau lignoselulosa terjadi karena aktivitas sinergistik selulase, hemiselulase dan ligninase. Isolasi mikroba dari tubuh rayap menunjukkan bakteri Bacillus pumilus PU-42 menghasilkan aktivitas tinggi xilanase (hemiselulase) sedangkan isolat kapang dari bungkil kelapa Eupenicillium javanicum BS4 menghasilkan aktivitas tinggi mannanase (Purwadaria et al. 2003a). Aktivitas ß-mananase yang lebih tinggi dihasilkan oleh E javanicum pada bungkil kelapa 3% yang diinkubasi selama 5 hari. Selain itu E javanicum juga menghasilkan δ-d-galaktosidase dan ß-D-manosidase lebih bermanfaat dalam menguraikan substrat yang mengandung manan dan galaktomanan (Haryati et al. 1995). Hasil penelitian lanjutan yang dilakukan Purwadaria et al. (2003b) melaporkan bahwa produksi enzim E javanicum yang paling baik dilakukan pada kadar bungkil kelapa 3% dengan waktu inkubasi 5 hari. Enzim tersebut mempunyai ph optimum sesuai dengan ph duodenum, sedangkan

8 29 aktivitas pada ph 4.5 relatif rendah. Walaupun aktivitas enzim berkurang pada ph 4.5, enzim masih aktif selama 4 jam. Aktivitas enzim cukup stabil pada ph 5.8 dan ph 6.5. Suhu optimum aktivitas enzim adalah 50 o C, yang lebih tinggi daripada suhu tubuh unggas (40 o C). Pengurangan aktivitas enzim pada suhu 40 o C dapat diatasi dengan penambahan lebih banyak enzim. Enzim cukup stabil pada inkubasi 4 jam pada suhu ruang 28 dan 40 o C, tetapi aktivitas enzim berkurang banyak setelah inkubasi 60 detik pada suhu 90 o C. Suhu pada alat pencernaan unggas tidak mempengaruhi aktivitas enzim, tetapi dalam pembuatan pelet dengan suhu 90 o C harus dibatasi tidak melebihi 30 detik. Ekstraksi enzim pada rayap dibatasi oleh produksi rayap, sedangkan produksi enzim mikroba membutuhkan waktu yang lebih singkat dan teknologi produksinya sudah sangat maju, oleh karena itu isolasi mikroba pemecah serat dari rayap akan lebih menguntungkan (Purwadaria et al. 2003a). Jenis mikroba pada rayap yang berperan dalam penguraian selulosa dapat berupa bakteri atau protozoa yang umumya terdapat pada saluran pencernaan rayap (Brune 1998) atau kapang yang terdapat pada sarangnya (Sands 1970). Shimizu et al. (1998) dan Ardiningsih (2002) telah mengisolasi bakteri xilanolitik Bacillus sp. dan Bacillus pumilus PU-42 masing-masing dari perut C formosanus dan usus rayap Termitidae. Kedua bakteri ini dilaporkan dapat memproduksi xilanase dengan baik. Bacillus pumilus PU-42 merupakan salah satu bakteri terbaik dari 30 yang berhasil diisolasi di Balai Penelitian Ternak. Purwadaria et al. (2001) melaporkan bahwa kecernaan energi dalam dedak cenderung meningkat dengan suplementasi enzim 0.01% selulase mikroba rayap (SR) dan % xilanase komersial atau gabungan antara 0.01% SR % xilanase mikroba rayap dengan peningkatan kecernaan energi antara %. Ketaren et al. (2002) melaporkan bahwa penambahan xilanase dalam ransum dengan bahan dedak terjadi perbaikan konversi ransum sebesar 1.2%. Hasil-hasil penelitian (Tabel 3) menunjukkan bahwa: (1) Enzim komersial (Natugrain) yang mengandung enzim xilanase dan ß-glukanase hanya efektif digunakan pada pakan yang mengandung polar dan tidak efektif jika menggunakan dedak sebagai pakan dasar; (2) Enzim Balai Penelitian Ternak (enzim Balitnak) yang diproduksi dari berbagai mikroba termasuk mikroba yang

9 30 berasal dari rayap cukup efektif digunakan dalam pakan yang mengandung dedak; (3) Enzim Balitnak dicampur dengan Natugrain dapat digunakan dalam pakan ayam yang mengandung dedak; (4) Enzim dari ekstrak mikroba Eupenicillium javanicum BS4 + SS240 yaitu campuran enzim Balitnak Bacillus pumilus PU-42 dengan Natugrain mampu meningkatkan efisiensi penggunaan pakan ayam broiler. Efektivitas enzim Balitnak meningkat jika digunakan dalam pakan yang mengandung kadar air tinggi; (5) Enzim dari ekstrak mikroba campuran BS4 dan SS240 tidak mampu meningkatkan efisiensi penggunaan pakan itik petelur yang mengandung dedak dengan kadar air yang berbeda (Ketaren et al. 2004). Beberapa hasil penelitian lainnya (Tabel 3) melaporkan bahwa penambahan enzim ß-xilanase dan ß-glukanase pada ransum yang mengandung dedak 15% terhadap performans ayam broiler sampai umur 3 minggu dapat memperbaiki konversi ransum dan pemberian 0.05% ß-glukanase meningkatkan konversi ransum 7.55% lebih baik dibanding kontrol (Bintang et al. 2006). Ketaren et al. (2008) melaporkan bahwa energi metabolis dedak yang paling tinggi dihasilkan oleh kombinasi enzim yang berasal dari kombinasi BS4+PU42 yaitu 2718 kkal EM/kg pakan. Dosis optimal penggunaan kombinasi sumber enzim BS4+PU42 dalam meningkatkan nilai EM pakan mengandung dedak 30% adalah dosis 7.5 U/kg pakan. Suplementasi enzim pemecah serat BS4+PU42 dengan dosis U/kg pakan serta enzim komersial tidak nyata berpengaruh terhadap performan, karkas dan jeroan ayam pedaging. Hasil penelitian diatas menunjukkan bahwa masih terdapat variasi hasil suplementasi enzim ke dalam pakan unggas. Jenis bahan pakan, sumber enzim dan dosis enzim dan kemungkinan bentuk pakan menentukan efektifitas enzim tersebut. Berdasarkan hasil-hasil penelitian enzim diatas maka perlu dilakukan penelitian berfokus pada bahan pakan lokal dan efektivitas enzim pemecah serat (Bacillus pumilus + Eupenicillium javanicum) yang dikombinasikan dengan fitase dalam pakan ayam broiler yang diberi dedak padi. Rangkuman perkembangan penelitian yang sudah dilakukan untuk enzim pemecah serat dapat dilihat pada Tabel 3 dan untuk enzim fitase dapat dilihat pada Tabel 4.

10 31 Tabel 3 Rangkuman hasil penelitian penggunaan enzim pemecah serat No. Jenis Ternak Jenis Perlakuan Hasil Penelitian Peneliti 1. Ayam broiler Suplementasi enzim selulase dalam bahan ransum ayam broiler berbasis biji-bijian Suplementasi enzim selulase pada pakan dasar gandum, barley, oats dan rye dapat memperbaiki berat badan, konversi ransum, dan pertumbuhan performans anak ayam broiler 2. Ayam broiler Penambahan enzim xilanase dalam bahan ransum ayam broiler berbasis gandum 3. Ayam broiler Penambahan enzim xilanase dan ß-glukanase dalam ransum berbasis wheat, barley,corn,oats 4. Ayam broiler Suplementasi enzim xilanase dalam ransum basal dedak atau polar 5. Ayam broiler Suplementasi enzim xilanase dan ß-glukanase dalam ransum basal dedak atau polar Suplementasi enzim xilanase pada pakan dasar gandum dapat menurunkan visikositas dari digesta dan meningkatkan pertumbuhan performans unggas Penambahan enzim kedalam ransum ayam pedaging menurunkan bobot relatif tembolok, pankreas, hati, usus, dan rempela suplementasi enzim xilanase dapat meningkatkan efisiensi ransum basal polar dan tidak berpengaruh pada ransum basal dedak. Penambahan enzim ß-xilanase dan ß-glukanase pada ransum yang mengandung dedak padi 15% terhadap performans ayam broiler sampai umur 3 minggu dapat memperbaiki konversi ransum Enzim komersial (Natugrain) yang mengandung enzim xilanase dan ß- glukanase hanya efektif digunakan pada pakan yang mengandung polar dan tidak efektif jika menggunakan dedak sebagai pakan dasar Enzim Balai Penelitian Ternak (enzim Balitnak) yang diproduksi dari berbagai mikroba termasuk mikroba yang berasal dari rayap cukup efektif digunakan dalam pakan yang mengandung dedak Friesen et al. (1992) Brenes et al. (1993) Marquardt et al. (1996) Ketaren et al. (2002) Ketaren et al. (2004)

11 32 Tabel 3 Rangkuman hasil penelitian penggunaan enzim pemecah serat (lanjutan) No. Jenis Ternak Jenis Perlakuan Hasil Penelitian Peneliti Enzim Balitnak dicampur dengan Natugrain dapat digunakan dalam pakan ayam yang mengandung dedak Enzim dari ekstrak mikroba Eupenicillium javanicum BS4 + SS240 yaitu campuran enzim Balitnak Bacillus pumilus PU-42 dengan Natugrain mampu meningkatkan efisiensi penggunaan pakan ayam broiler. Efektivitas enzim Balitnak meningkat jika digunakan dalam pakan yang mengandung kadar air tinggi Enzim dari ekstrak mikroba campuran BS4 dan SS240 tidak mampu meningkatkan efisiensi penggunaan pakan itik petelur yang mengandung dedak dengan kadar air yang berbeda 6. Ayam broiler Penambahan enzim ß-xilanase dan ß-glukanase pada ransum mengandung dedak 15% 7. Ayam broiler Suplementasi berbagai sumber enzim dan dosis (7.5 U U/kg) dalam pakan mengandung dedak 30% penambahan enzim ß-xilanase dan ß-glukanase pada ransum yang mengandung dedak 15% terhadap performans ayam broiler sampai umur 3 minggu dapat memperbaiki konversi ransum dan pemberian 0.05% ß-glukanase meningkatkan konversi ransum 7.55% lebih baik dibanding kontrol Suplementasi berbagai sumber enzim dan dosis kedalam pakan mengandung dedak tinggi tidak nyata meningkatkan konsumsi pakan, pbb dan fcr ayam pedaging umur 4 minggu Bintang et al. (2006) Ketaren et al. (2008)

12 33 Tabel 4 Rangkuman hasil penelitian penggunaan enzim fitase dalam ransum No. Jenis Ternak Jenis Perlakuan Hasil Penelitian Peneliti 1. Ayam broiler Suplementasi fitase 600 U/kg dalam ransum ayam broiler berbasis jagungbungkil kedelai 2. Ayam broiler Suplementasi fitase dalam ransum berbasis jagung-bungkil kedelai 3. Ayam broiler Suplementasi enzim fitase (600 dan 1200 U/kg ransum) pada ransum defisiensi Zn (13 mg Zn/kg ransum) 4. Ayam broiler a. Suplementasi enzim fitase (0,400,800 U/kg ransum), tanpa bahan pakan hewani, kandungan asam fitat (1.04, 1.32, 1.57%) b. Suplementasi enzim fitase (0 dan 625 U/kg ransum), tanpa bahan pakan hewani, kandungan asam fitat (0.46, 0.82, 1.18%) 5. Ayam broiler Suplementasi enzim fitase Natuphos sebanyak 500 U/kg pada ransum ayam broiler yang mengandung P-tersedia rendah (0.22% untuk umur 1 hari 3 minggu dan 0.14% untuk ayam umur 3 6 minggu), 6. Induk Babi Suplementasi fitase 500 PU/kg pada ransum berbasis jagung dan bungkil kedelai Suplementasi fitase 600 U/kg dalam ransum ayam broiler berbasis jagung-bungkil kedelai dapat memperbaiki pemanfaatan fosfor secara lebih efektif pada ransum yang mengandung level Ca rendah (0.6%) dari pada ransum yang mengandung level Ca normal (1%) yang direkomendasikan. Suplementasi fitase 600 U/kg dalam ransum yang mengandung 1.25% Ca menurunkan pemanfaatan fosfor. Kecernaan asam amino terutama metionin meningkat secara linier sesuai dengan penambahan enzim fitase pada semua tingkat protein ransum ayam broiler Meningkatkan pertambahan bobot badan, konsumsi ransum, berat tulang tibia, dan kandungan Zn tibia a. Meningkatkan pertambahan bobot badan b. Meningkatkan pertambahan bobot badan dan efisiensi penggunaan ransum Suplementasi enzim fitase Natuphos sebanyak 500 U/kg pada ransum ayam broiler yang mengandung P-tersedia rendah (0.22% untuk umur 1 hari 3 minggu dan 0.14% untuk ayam umur 3 6 minggu), mampu memperbaiki performan dan meningkatkan penggunaan P, Ca, Mg dan Zn. Suplementasi fitase 500 PU/kg meningkatkan daya cerna dan memperbaiki saluran pencernaan pada induk babi. Sebastian et al. (1996) Kornegay et al. (1996) Kornegay & Yi (1999) Ravindran et al (1999) Viveros et al. (2002) Baidoo et al. (2003)

13 34 Tabel 4 Rangkuman hasil penelitian penggunaan enzim fitase dalam ransum (lanjutan) No. Jenis Ternak Jenis Perlakuan Hasil Penelitian Peneliti 7. Ayam Columbian Plymouth Rock Suplementasi fitase (500 dan 1000 FTU/kg ransum) dalam ransum berbasis jagung dan bungkil kedelai Suplementasi fitase 1000 FTU/kg lebih baik dari 500 FTU/kg. Suplementasi 1000 FTU/kg meningkatkan pbb dan ketersediaan hayati Augspurger et al. (2003) 8. Ayam broiler 9. Ayam petelur 10. Ayam broiler Suplementasi enzim fitase (90, 500, 750 U/kg ransum) dalam ransum berbasis jagung-bungkil kedelai, P-tersedia rendah (0.35%) Suplementasi enzim fitase (300 dan 400 U fitase/kg ransum) dan Zn (252 dan 567 mg Zn/kg ransum) Suplementasi kombinasi enzim fitase 1000 FTU/kg, Zn ppm, dan CuS ppm dalam ransum mineral Meningkatkan kecernaan asam amino dan mineral P Suplementasi fitase dan Zn tidak mempengaruhi produksi telur, konsumsi ransum, konversi ransum dan berat telur Suplementasi kombinasi enzim fitase sebanyak 1000 FTU/kg, Zn ppm, dan CuS ppm dalam ransum nyata meningkatkan rataan bobot badan akhir, pertambahan bobot badan dan konversi ransum Rutherfurd et al. (2004) Sumiati (2005) Setiyatwan (2007)

KOMBINASI ENZIM PEMECAH SERAT DAN FITASE DALAM RANSUM TERHADAP PENAMPILAN AYAM BROILER SISKA TIRAJOH

KOMBINASI ENZIM PEMECAH SERAT DAN FITASE DALAM RANSUM TERHADAP PENAMPILAN AYAM BROILER SISKA TIRAJOH KOMBINASI ENZIM PEMECAH SERAT DAN FITASE DALAM RANSUM TERHADAP PENAMPILAN AYAM BROILER SISKA TIRAJOH SEKOLAH PASCASARJANA INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR 2009 2 PERNYATAAN MENGENAI TESIS DAN SUMBER INFORMASI
