BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang"

Transkripsi

1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Malaria merupakan penyakit menular yang masih menjadi masalah kesehatan masyarakat dan menjadi perhatian global. Malaria termasuk dalam 3 penyebab kematian tertinggi akibat penyakit menular (Sachs & Malaney, 2002). Malaria menjadi masalah sosial ekonomi di berbagai negara karena menimbulkan kerugian ekonomi, kemiskinan dan keterbelakangan (Achmadi, 2010). Pada kelompok penyakit menular penyebab kemiskinan, malaria berada pada urutan ke- 2 dengan kerugian ekonomi sebesar 1,3% per tahun di negara dengan transmisi berat dan menyebabkan 33,96 juta disability adjustes life years (DALYs) hilang (World Health Organization south east asia region [WHO-SEARO], 2010). World Health Organization [WHO] (2011), memprediksi 3,3 milyar penduduk dunia berisiko terkena malaria dan 1,2 milyar diantaranya tinggal di daerah risiko tinggi yaitu wilayah Afrika (47%) dan wilayah Asia Tenggara (37%). Jumlah penderita malaria dunia pada tahun 2010 kurang lebih 216 juta dengan 655 ribu kematian. Sebagian besar kasus dan kematian terjadi di Afrika yaitu 81% dan 91%, kematian sebagian besar (86%) terjadi pada anak-anak usia kurang dari 5 tahun. Kawasan Asia Tenggara sebagian besar merupakan daerah endemik malaria (90,6%) dengan penduduk berisiko sebesar 60% dan 20% diantaranya berada di daerah risiko tinggi (WHO, 2010). Malaria di Asia Tenggara berada pada urutan ke-2 setelah Sub-Saharan Afrika dan kebanyakan kasus merupakan kelompok usia produktif yang miskin. Penderita malaria yang dilaporkan pada tahun 2010 sebanyak 2,4 juta dengan kematian, sementara prediksi WHO lebih tinggi yaitu 28 juta penderita dengan kematian. (WHO-SEARO, 2012). Indonesia adalah negara penyumbang ke-3 jumlah penderita dan kematian akibat malaria di kawasan Asia Tenggara, yaitu sebesar 10% dari 94% penderita dan 17,8% dari 93% kematian (WHO, 2011). Annual parasite incidence 1

2 2 (API) Indonesia pada tahun 2010 sebesar 2,0 per 1000 peduduk dan berada pada posisi ke-3 setelah Timor Leste dan Myanmar (WHO-SEARO, 2010). Malaria termasuk dalam 10 besar penyebab kematian akibat penyakit menular di Indonesia, berada pada urutan ke-6 (4,6%) pada kelompok semua umur dan menduduki urutan ke-3 (9,4%) pada umur 4-15 tahun (Departemen Kesehatan RI [Depkes RI], 2008). Hasil survei riset kesehatan dasar (Riskesdas) mendapatkan prevalensi malaria di Indonesia meningkat 4 kali lipat pada tahun 2010 (10,6%) dibandingkan dengan hasil Riskesdas tahun 2007 (2,85%) (Depkes RI, 2010). Upaya pengendalian dan penurunan kasus malaria menjadi komitmen internasional dalam millennium development golds (MDGs) (Depkes RI, 2009a). Komitmen global untuk eliminasi malaria juga telah disepakati pada world health assembly (WHA) ke-60 tahun Tujuan utama tahap eliminasi adalah menghilangkan fokus aktif dan menghentikan penularan setempat di satu wilayah minimal kabupaten/kota, sedangkan tujuan akhir adalah tidak ditemukannya kasus penularan setempat (indigenous). Upaya eliminasi malaria di Indonesia dilaksanakan secara bertahap sampai dengan tahun 2030 dan Provinsi Jawa Tengah ditargetkan eliminasi pada tahun 2015 (Depkes RI, 2009b). Berdasarkan hasil Riskesdas tahun 2010, prevalensi malaria Jawa Tengah menduduki peringkat ke-4 untuk wilayah Jawa Bali (7,7%) (Depkes RI, 2010). annual parasite incidence (API) Provinsi Jawa Tengah pada tahun 2010 cenderung meningkat dibandingkan kondisi 5 tahun terakhir (0,102 per 1000 penduduk). Kabupaten atau kecamatan dengan kriteria high case insidence (HCI) sudah tidak ditemukan namun masih terdapat 31 desa HCI dengan API lebih dari 5 per 1000 penduduk, angka ini meningkat dibandingkan tahun 2008 sebanyak 22 desa dan tahun 2009 sebanyak 16 desa (Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, 2011). Kabupaten Purbalingga merupakan 1 dari 5 wilayah di Provinsi Jawa Tengah yang masih memiliki desa HCI dan memiliki API tertinggi di Provinsi Jawa Tengah pada tahun 2010 sebesar 1,03 per 1000 penduduk (Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, 2011). Annual parasite incidence Kabupaten Purbalingga pada tahun 2010 merupakan angka tertinggi dibanding tahun-tahun sebelumnya

3 3 dan tersebar di 13 dari 22 kecamatan yang ada, proporsi kasus tertinggi di Kecamatan Rembang (38,5%) dan Kecamatan Pengadegan (32,3%) (Dinas Kesehatan Kabupaten Purbalingga, 2011). Hasil Riskesdas tahun 2007 mendapatkan prevalensi malaria di Kabupaten Purbalingga sama dengan prevalensi malaria di tingkat Provinsi Jawa Tengah (0,4%) (Depkes RI, 2008). Kecenderungan kasus malaria di Provinsi Jawa Tengah dan Kabupaten Purbalingga periode 4 tahun terakhir dapat dilihat pada grafik berikut: Jawa Tengah Purbalingga Sumber : Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, 2011 Gambar 1. Annual parasite incidence (API) per 1000 Penduduk di Kabupaten Purbalingga dan Provinsi Jawa Tengah Tahun Kejadian malaria di Kabupaten Purbalingga disebabkan dua jenis parasit yaitu Plasmodium falciparum dan Plasmodium vivax. Data Bidang Pemberantasan Penyakit dan Penyehatan Lingkunan (P2PL) Dinas Kesehatan Kabupaten Purbalingga tahun 2012 menyebutkan proporsi Plasmodium falciparum dominan pada tahun 2010 (88,9%) dan pada tahun 2011 proporsi Plasmodium falciparum dan Plasmodium vivax hampir sama (48,9% dan 48,3%). Berdasarkan jenis penularan sebagian besar kasus adalah penularan setempat (79,4%). Annual parasite incidence (API) Kabupaten Purbalingga pada tahun 2011 sebesar 0,36 per 1000 penduduk, Puskesmas Pengadegan memiliki angka tertinggi

4 4 dibandingkan Puskesmas yang lain yaitu 4,68 per 1000 penduduk (Dinas Kesehatan Kabupaten Purbalingga, 2012). Kejadian malaria di Puskesmas Pengadegan terdapat di 3 dari 9 desa, proporsi tertinggi dari Desa Tetel yaitu 93,6% (Puskesmas Pengadegan, 2012). Data Bidang Pemberantasan Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P2PL) Dinas Kesehatan Kabupaten Purbalingga tahun 2011 menunjukkan Desa Tetel termasuk desa dengan kriteria HCI sejak tahun 2009 dan pada tahun 2011 memiliki API tertinggi di Kabupaten Purbalingga (39,11 per 1000 penduduk).. Desa Tetel merupakan 1 dari 9 desa yang ada di Kecamatan Pengadegan, dengan luas 3,45 m 2 atau 8,3% dari luas kecamatan. Sebagian besar lahan diperuntukan sebagai tegal/kebun (58,62%) dan pemukiman (36,09%). Mata pencaharian utama penduduk sebagian besar adalah petani (41,29%) dan sebanyak 43% penduduk termasuk kategori miskin. Sebagian masyarakat Desa Tetel memelihara ternak terdiri yaitu sapi (0,52%), kerbau (2,44%) dan kambing (97,03%) (Badan Pusat Statistik [BPS] Kabupaten Purbalingga, 2011). Topografi sebagian besar wilayah Desa Tetel adalah perbukitan dan dikelilingi sungai berbatu yang pada musim kemarau memiliki debit air sangat sedikit. Topografi yang berbukit-bukit menyebabkan akses masyarakat untuk mendapatkan air bersih tidak mudah, terutama di musim kemarau. Warga yang kesulitan mendapatkan air bersih kemudian menggali belik (sumber air bersih) yang ada disekitar sungai untuk mendapatkan air bersih. Kondisi lingkungan Desa Tetel sangat mendukung sebagai breeding dan resting place vektor malaria. Kondisi wilayah yang berbukit dengan beberapa aliran sungai sangat potensial untuk perkembangbiakan vektor malaria. Pada wilayah perbukitan nyamuk Anopheles maculatus dan Anopheles balabacencis merupakan spesies yang paling dominan (Ndoen et al., 2010). Nyamuk Anopheles maculatus berkembang biak di pegunungan dan di sungai (Susana, 2011) serta menyukai pereng-pereng (tanah miring) yang lembab dan terlindung untuk beristirahat (Barodji, 2000). Sedangkan nyamuk Anopheles balabacencis, memiliki habitat asli di hutan, menyukai semak-semak di sekitar pekarangan rumah dan berkembang biak di genangan air tawar (Achmadi, 2010). Tempat

5 5 berkembang biak yang disukai Anopheles balabacencis adalah genangan air yang tertutup semak berupa kobakan atau cekungan air di dasar sungai dan di kolam yang rimbun dengan air yang jernih dan daun mati (Chwatt, 1985). Kejadian malaria melibatkan interaksi ekologi yang kompeks antara manusia, parasit, vektor nyamuk dan lingkungan di tingkat regional maupun lokal (Gubler, 2002). Terdapat 3 kelompok fakor risiko kejadian malaria yang bersifat spesifik lokal yaitu berhubungan dengan nyamuk, kependudukan dan lingkungan. Faktor sosial dalam hal ini perilaku penduduk, kebiasaan, adat istiadat dan cara mencari nafkah memegang peranan yang penting dibandingkan faktor lainnya (Achmadi, 2010). Perilaku pencegahan dengan penggunaan kelambu, penggunaan kawat kasa dan penggunaan zat penolak nyamuk akan secara langsung mempengaruhi kejadian malaria karena dapat mengurangi angka gigitan nyamuk (Mardihusodo, 1999). Selain perilaku, pengetahuan masyarakat tentang penyakit malaria juga merupakan faktor yang penting. Hasil penelitian di Sabah mendapatkan hubungan yang signifikan antara pengetahuan dengan tindakan pencegahan terhadap penularan malaria (Kin, 2000). Jenis ternak sapi dan kerbau yang dapat berperan sebagai cattle barrier di Desa Tetel sangat sedikit (2,96%). Sebagian besar ternak yang dipelihara adalah kambing. Keberadan kambing disekitar rumah justru akan meningkatkan risiko kejadian malaria (Ernst et al., 2009). Ternak yang dapat berperan sebagai cattle barrier hanya terbatas pada ternak besar yaitu sapi babi dan kerbau, menurut Gunawan (2000) jika dikandangkan tidak jauh dari rumah ternak ini akan mengurangi gigitan nyamuk. Karakteristik penduduk Desa Tetel ditinjau dari segi ekonomi yaitu masih ditemukannya penduduk miskin sebesar 43% merupakan salah satu faktor risiko terjadinya malaria. Penduduk yang tinggal pada rumah tangga dengan status sosial ekonomi rendah akan lebih berisiko terkena malaria (Depkes RI, 2008; Baragatti et al., 2009; Coleman et al., 2009). Penduduk Desa Tetel memiliki kebiasaan berada di luar rumah pada malam hari untuk sekedar mengobrol maupun melakukan kegiatan keagamaan. Kebiasaan penduduk berada di luar rumah pada malam hari meningkatkan risiko terkena malaria (Waluyo, 1995).

6 6 Keberadaan Desa Tetel sebagai desa HCI selama 3 tahun berturut-turut dengan API tertinggi di Kabupaten Purbalingga pada tahun 2011 menunjukkan tingkat penularan malaria yang sangat tinggi. Pada daerah hiperendemik banyak ditemukan penderita dengan parasitemia tanpa menunjukkan gejala kasus (Harijanto, 2010) yang akan menjadi sumber infeksi secara terus menerus (Kin, 2000). Hal inilah yang memotivasi penulis untuk melakukan penelitian tentang kejadian malaria, faktor risiko lingkungan dan sosial budaya di Desa Tetel. Kajian ini perlu dilakukan mengingat penyebaran malaria sangat dipengaruhi oleh karakterisitik lokal dan pemutusan mata rantai penularan malaria hanya dapat dilakukan berbasis wilayah secara spesifik. B. Perumusan Masalah Berdasarkan uraian pada latar belakang, rumusan masalah yang didapatkan adalah sebagai berikut : 1. Bagaimana prevalensi malaria di Desa Tetel, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga? 2. Bagaimana faktor lingkungan (dinding rumah, keberadaan penghalang, keberadaan plafon, keberadaan kandang ternak dan tempat berkembang biak vektor) di Desa Tetel, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga? 3. Dimanakah tempat berkembang biak vektor tersangka malaria di Desa Tetel, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga? 4. Jenis vektor apa yang ditemukan, bagaimana kepadatan dan perilaku vektor malaria di Desa Tetel Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga? 5. Apakah karakteristik individu (umur, jenis kelamin dan pendidikan) berhubungan dengan kejadian malaria di Desa Tetel, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga? 6. Apakah pengetahuan berhubungan dengan kejadian malaria di Desa Tetel, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga 7. Apakah perilaku (keluar malam, penggunaan kelambu dan penggunaan obat nyamuk/repellent) berhubungan dengan kejadian malaria di Desa Tetel, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga?

7 7 C. Tujuan Penelitian 1. Tujuan Umum Mengetahui gambaran prevalensi malaria, faktor lingkungan dan sosial budaya yang berhubungan dengan kejadian malaria di Desa Tetel Kecamatan Pengadegan Kabupaten Purbalingga. 2. Tujuan Khusus a. Mengetahui gambaran kejadian malaria di Desa Tetel, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga b. Mendeskripsikan kondisi lingkungan (dinding rumah, keberadaan penghalang, keberadaan plafon, keberadaan kandang ternak, tempat berkembang biak) yang mendukung kejadian malaria di Desa Tetel, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga c. Mengetahui tempat berkembang biak jentik vektor malaria di Desa Tetel, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga d. Mengetahui jenis, kepadatan dan perilaku vektor malaria Desa Tetel Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga e. Mengetahui hubungan karakteristik individu (umur, jenis kelamin, pendidikan) dengan kejadian malaria di Desa Tetel, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga f. Mengetahui hubungan pengetahuan dengan kejadian malaria di Desa Tetel, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga g. Mengetahui hubungan perilaku (keluar malam, penggunaan kelambu dan penggunaan obat nyamuk/repellent) dengan kejadian malaria di Desa Tetel, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga D. Manfaat Penelitian 1. Masyarakat Desa Tetel Sebagai informasi dalam upaya pencegahan dini penyakit malaria 2. Program malaria Hasil penelitian dapat memberikan informasi yang dapat dijadikan sebagai salah satu dasar penyusunan intervensi dan kebijakan dalam

8 8 pemberantasan, pengendalian serta pemutusan mata rantai penularan penyakit malaria dengan mempertimbangkan karakteristik lokal wilayah 3. Ilmu pengetahuan Memberikan tambahan data tentang karakteristik lokal yang berbuhungan dengan kejadian malaria di Kabupaten Purbalingga dan tambahan informasi untuk pengembangan penelitian selanjutnya tentang karakteristik lokal yang berperan dalam kejadian malaria 4. Peneliti Menambah pengetahuan dan pengalaman dalam program pemberantasan malaria khususnya peran karakteristik lokal lingkungan dan sosial budaya dengan kejadian malaria E. Keaslian Penelitian Penelitian tentang faktor lingkungan dan sosial budaya yang berhubungan dengan kejadian malaria di Desa Tetel, sepengetahuan peneliti belum pernah dilakukan. Beberapa penelitian terkait yang telah dilakukan oleh peneliti terdahulu yaitu : 1. Waluyo (1995) berjudul Hubungan Faktor Faktor Pengetahuan Persepsi dan Perilaku Penduduk dengan Kejadian Malaria di Kecamatan Kokap Kabupaten Kulon Progo Persamaan dengan penelitian ini pada beberapa variabel bebas dan variabel terikat. Perbedaan terletak pada desain penelitian, sumber variabel terikat dan bionomik vektor. Hasil penelitian mendapatkan kebiasaan keluar malam dan kebiasaan tidur tidak menggunakan kelambu berhubungan dengan kejadian malaria. 2. Marai (2006) berjudul Faktor Faktor Yang Berhubungan Dengan Dinamika Penularan Penyakit Malaria Falciparum di Kecamatan Babire Kota Tahun Persamaan dengan penelitian ini pada desain studi, beberapa variabel bebas dan kepadatan vektor. Perbedaan terletak pada variabel terikat, subjek penelitian, analisis dan bionomik vektor. Hasil penelitian mendapatkan terdapat hubungan antara kondisi penduduk (struktur umur, pekerjaan, pengetahuan, sikap, dan tindakan penduduk), kondisi lingkungan (tempat

9 9 beraktivitas, kepadatan nyamuk Anopheles, kondisi rumah, jarak kandang, jarak sawah, jarak kebun, jarak rawa, jarak sungai, jarak vegetasi, dan suhu udara) dan kepadatan vektor dengan kejadian malaria falciparum di Kecamatan Nabire Kota. 3. Ernawati et. al. (2011) berjudul Hubungan Faktor Individu dan Lingkungan Rumah dengan Malaria di Punduh Pedada Kabupaten Pesawaran Provinsi Lampung Indonesia 2010 Persamaan dengan penelitian ini terletak pada desain studi, variabel terikat dan beberapa variabel bebas. Perbedaan terletak pada subjek penelitian, jenis bionomik vektor dan analisis. Hasil penelitian mendapatkan prevalensi malaria sebesar 52,2% (Plasmodium vivax) Faktor risiko yang berhubungan dengan kejadian malaria adalah pemakaian repellent, pemakaian obat anti nyamuk, pekerjaan dan kondisi rumah. 4. Alemu et al. (2011) berjudul Urban Malaria and Associated Risk Factors in Jimma Town, South-West Ethiopia. Persamaan pada penelitian ini pada desain penelitian, variabel terikat, variabel bebas dan analisa data. Perbedaan terletak pada subyek penelitian, jenis dan bionomik vektor. Hasil penelitian mendapatkan prevalensi malaria 5,2% (Plasmodium vivax, Plasmodium falciparum dan mix). Faktor risiko yang berhubungan dengan kejadian malaria adalah kelambu berinsektisida (ITN) dan tinggal di daerah ada genangan air dengan jarak < 1 km. 5. Thang et al. (2008) berjudul Malaria in Central Vietnam: Analysis of Risk Factors by Multivariate Analysis and Classification Tree Models Persamaan dengan penelitian ini terletak pada desain penelitian, variabel bebas dan variabel terikat. Perbedaan terletak pada analisis data, jenis dan bionomik vektor. Hasil penelitian mendapatkan prevalensi malaria sebesar 14,2%. Faktor risiko yang berhubungan dengan kejadian malaria pada analisis multivariat adalah kegiatan hutan, tidur menggunakan kelambu, usia dan pendidikan, sedangkan pada CHART adalah status ekonomi, kegiatan di hutan dan penggunaan kelambu. 6. Haque et al. (2011b) Malaria Prevalence, Risk Factors and Spatial Distribution in a Hilly Forest Area of Bangladesh Persamaan dengan

10 10 penelitian ini terletak pada desain penelitian, beberapa variabel bebas dan variabel terikat. Perbedaan terletak pada analisis data, jenis serta bionomik vektor dan metode pemeriksaan sediaan darah yang dilakukan. Hasil penelitian mendapatkan prevalensi malaria sebesar 11,3% (Plasmodium falciparum 11.3% sedangkan or Plasmodium vivax 0.8%). Faktor risiko yang berhubungan kejadian malaria adalah jenis kelamin, umur, jumlah kelambu, penutup, ketinggian dan kedekatan rumah tangga dengan hutan, terdapat kluster pada penyebaran kasus

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Malaria merupakan salah satu penyakit yang masih mengancam kesehatan masyarakat dunia. Penyakit ini menjadi masalah kesehatan lama yang muncul kembali (re-emerging).
