HUBUNGAN ANTARA AKTIVITAS FISIK DAN OBESITAS DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI DI WILAYAH PUSKESMAS CIBEUREUM KOTA TASIKMALAYA

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "HUBUNGAN ANTARA AKTIVITAS FISIK DAN OBESITAS DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI DI WILAYAH PUSKESMAS CIBEUREUM KOTA TASIKMALAYA"

Transkripsi

1 HUBUNGAN ANTARA AKTIVITAS FISIK DAN OBESITAS DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI DI WILAYAH PUSKESMAS CIBEUREUM KOTA TASIKMALAYA Fepi Pebrianti 1 Siti Novianti dan Lilik Hidayanti 2 Mahasiswa Fakultas Kesehatan Peminatan Gizi Kesehatan Masyarakat Universitas Siliwangi (pebriantif.yahoo.co.id) 1 Dosen Pembimbing Bagian Gizi Kesehatan Masyarakat Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Siliwangi 2 ABSTRAK Perubahan gaya hidup terkait dengan munculnya penyakit degeneratif adalah perubahan pola makan dan berkurangnya aktivitas fisik. Pola makanan siap saji yang umumnya mengandung lemak, protein dan garam tinggi, tapi rendah serat menjadi salah satu pemicu utama penyakit degeneratif salah satunya adalah hipertensi. Salah satu faktor risiko dari hipertensi yaitu obesitas yang di tandai dengan nilai Indeks Massa Tubuh (IMT) 27. Diduga peningkatan berat badan memiliki peranan penting pada mekanisme timbulnya hipertensi. Orang yang obesitas, jantungnya bekerja lebih keras dalam memompa darah. Hal ini dapat dipahami karena biasanya pembuluh darah orang-orang yang gemuk terjepit kulit yang berlemak. Keadaan ini diduga dapat mengakibatkan naiknya tekanan darah. Orang yang obesitas, tubuhnya bekerja keras untuk membakar kelebihan kalori yang masuk. Pembakaran kalori ini memerlukan suplai oksigen dalam darah yang cukup. Semakin banyak kalori yang dibakar, semakin banyak pula pasokan oksigen dalam darah. Banyaknya pasokan darah tentu menjadikan jantung bekerja lebih keras. Dampaknya tekanan darah orang yang obesitas cenderung tinggi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara aktivitas fisik dan obesitas dengan kejadian hipertensi pada wanita umur tahun di wilayah Puskesmas Cibeureum Kota Tasikmalaya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey analitik dengan pendekatan Cross Sectional. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 64 orang, teknik pengambilan sampel dengan menggunakan quota sampling. Hasil uji statistik aktivitas fisik dengan menggunakan Chi-Square diperoleh nilai p value = 0,343 > 0,05 yang artinya tidak ada hubungan antara aktivitas fisik dengan kejadian hipertensi dan obesitas diperoleh nilai p value = 0,04 < 0,05 yang artinya ada hubungan antara obesitas dengan kejadian hipertensi yang dibuktikan pula dengan nilai POR 5,818. Saran yang diajukan bagi instansi kesehatan diharapkan memberikan penyuluhan gizi mengenai pencegahan hipertensi dan kesadaran pemeriksaan tekanan darah secara rutin. Kata Kunci : Aktivitas Fisik, Obesitas dan Hipertensi Kepustakaan : 9 ( )

2 RELATIONSHIP BETWEEN PHYSICAL ACTIVITY AND OBESITY HYPERTENSION WITH EVENTS IN THE CITY HEALTH CIBEUREUM TASIKMALAYA Fepi Pebrianti 1 Siti Novianti and Lilik Hidayanti 2 Students of the Faculty of Health Specialisation in Public Health Nutrition Siliwangi University (pebriantif@yahoo.co.id) 1 Section Supervisor Public Health Nutrition Faculty of Health Sciences University of Siliwangi 2 ABSTRACT Lifestyle changes associated with the emergence of degenerative diseases is a change in diet and reduced physical activity. Pattern prepared foods generally contain fat, high protein and salt, but low in fiber to be one of the main triggers of degenerative diseases one of which is hypertension. One of the risk factors of hypertension is obesity is on the mark with the value of Body Mass Index (BMI) 27. Anticipated increase in body weight has an important role in the mechanism of the onset of hypertension. People who are obese, the heart works harder to pump blood. This is understandable because the blood vessels are usually people who are obese fatty skin pinched. This situation could be expected to result in increased blood pressure. People who are obese, the body works harder to burn excess calories in. Burning calories requires a supply of oxygen in the blood is sufficient. The more calories burned, the more oxygen in the blood supply. The amount of blood supply makes the heart work harder. The impact of blood pressure who are obese are likely to be high. The purpose of this study was to determine the relationship between physical activity and obesity with incident hypertension in women aged years in the Health Center Cibeureum Tasikmalaya. The method used in this study is the method of analytic survey with Croos Sectional approach. The sample in this study as many as 64 people, the sampling technique using quota sampling. The results of statistical tests of physical activity using the Chi-Square obtained p value = > 0.05, which means there is no relationship between physical activity and obesity with incident hypertension obtained p value = 0.04 < 0.05, which means that there is a relationship between obesity with hypertension who also demonstrated the value of POR. Suggestions put forward for health agencies are expected to provide nutrition counseling on the prevention of hypertension and awareness of regular blood pressure checks. Keywords : Physical Activity, Obesity and Hypertension Bibliography : 9 ( )

3 A. PENDAHULUAN Penyakit degeneratif adalah istilah medis yang menjelaskan suatu penyakit yang muncul akibat proses kemunduran fungsi tubuh. Fungsi tubuh mengalami perubahan dari keadaan normal menjadi lebih buruk. Penyakit jenis ini memiliki hubungan yang sangat kuat dengan bertambahnya umur seseorang, namun penyebab utama yang mempercepat penyakit degeneratif adalah perubahan gaya hidup. Perubahan gaya hidup terkait dengan munculnya penyakit degeneratif adalah perubahan pola makan dan berkurangnya aktivitas fisik seperti olahraga. Pola makanan siap saji yang umumnya mengandung lemak, protein dan garam tinggi, tapi rendah serat menjadi salah satu pemicu utama penyakit degeneratif salah satunya adalah hipertensi (Nur, 2012). Hipertensi merupakan salah satu penyakit yang dapat menyebabkan kematian dan gangguan kardiovaskular, selain itu hipertensi dapat pula menimbulkan komplikasi pada organ jantung, otak dan ginjal. Hipertensi dikenal oleh orang awam sebagai penyakit darah tinggi, yang terkadang tidak disadari penderitanya sebelum memeriksakan tekanan darahnya. Keluhan juga tidak dirasakan mengganggu, hanya pusing-pusing sedikit, namun setelah diukur tekanan darahnya ternyata sudah melewati batas normal (Karyadi E, 2006). Tekanan darah dipengaruhi oleh aktivitas fisik. Aktivitas fisik yang kurang akan meningkatkan risiko obesitas yang juga merupakan salah satu faktor risiko dari hipertensi dan penyakit degeneratif lainnya. Orang dengan aktifitas fisik yang kurang cenderung memiliki frekuensi denyut nadi yang lebih tinggi, sehingga otot jantung memompa darah lebih keras dan sering. Hal ini akan menyebabkan tekanan pada dinding arteri semakin besar. Aktivitas fisik yang kurang menyebabkan pembuluhpembuluh darah yang halus dapat tertutup. Aktivitas fisik pada tingkat tertentu sangatlah diperlukan untuk menjaga mekanisme tekanan darah pada seseorang dapat berjalan seperti seharusnya. Orang yang tidak aktif juga cenderung mempunyai frekuensi denyut jantung yang lebih tinggi sehingga otot jantungnya harus bekerja lebih keras pada setiap kontraksi. Makin keras dan sering otot jantung harus memompa, makin besar tekanan yang dibebankan pada arteri (Aris, 2007).

4 Aktifitas fisik secara teratur tidak hanya menurunkan tekanan darah, juga menyebabkan perubahan yang signifikan. Aktifitas fisik meningkatkan aliran darah ke jantung, kelenturan arteri dan fungsi arterial. Aktivitas fisik juga melambatkan arterosklerosis dan menurunkan risiko serangan jantung dan stroke. Aktivitas fisik yang baik dan rutin akan melatih otot jantung dan tahanan perifer yang dapat mencegah peningkatan tekanan darah. Menurut penelitian yang dilakukan pada usia tahun di kota Pariaman, aktivitas fisik berhubungan bermakna dengan kejadian hipertensi. Tingkat aktivitas fisik rendah akan berisiko mengalami hipertensi ringan 4,06 kali lebih besar dibandingkan dengan tingkat aktivitas fisik tinggi, sedangkan tingkat aktivitas fisik sedang mangalami hipertensi ringan 1,34 kali lebih besar (Hayyu, 2012). Obesitas adalah penumpukan jaringan lemak tubuh yang berlebihan. Obesitas merupakan ciri dari populasi penderita hipertensi. Fakta menyebutkan bahwa beberapa orang yang obesitas memiliki risiko hipertensi lebih besar daripada yang lainnya. Orang yang obesitas, jantungnya bekerja lebih keras dalam memompa darah. Hal ini dapat dipahami karena biasanya pembuluh darah orang-orang yang gemuk terjepit kulit yang berlemak. Keadaan ini diduga dapat mengakibatkan naiknya tekanan darah. Orang yang obesitas, tubuhnya bekerja keras untuk membakar kelebihan kalori yang masuk. Pembakaran kalori ini memerlukan suplai oksigen dalam darah yang cukup. Semakin banyak kalori yang dibakar, semakin banyak pula pasokan oksigen dalam darah. Banyaknya pasokan darah tentu menjadikan jantung bekerja lebih keras. Dampaknya tekanan darah orang yang obesitas cenderung tinggi (Rika, 2014). Berdasarkan hasil laporan data penyakit tahun 2013 di Puskesmas Cibeureum, diperoleh total kunjungan rawat jalan hipertensi pada tahun 2013 sebanyak 17% dan termasuk kedalam 10 besar penyakit. Berdasarkan golongan umurnya, pada tahun 2013 penderita hipertensi yang berumur tahun (18%), tahun (23%), tahun (21%), tahun (23%) dan 70 tahun ke atas (15%). Dari tahun umur tahun penderita hipertensi mengalami peningkatan yaitu pada tahun 2011 sebanyak 14%, tahun 2012 sebanyak 16% dan tahun 2013 sebanyak 18%. Kasus paling banyak adalah wanita. Dari survey pendahuluan 15 orang yang berkunjung ke Puskesmas

5 Cibeureum, kebanyakan umur kurang dari 40 tahun didapat 9 (60%) yang hipertensi dengan tensinya di atas 140/90 mmhg, 8 (53%) termasuk obesitas dan hasil dari wawancara aktivitas fisik 9 (60%) melakukan aktifitas fisik sedang. Berdasarkan data dan permasalahan peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tentang Hubungan Antara Aktivitas Fisik Dan Obesitas Dengan Kejadian Hipertensi Pada Wanita Umur Tahun di Wilayah Puskesmas Cibeureum Kota Tasikmalaya. B. METODE PENELITIAN Metode yang digunakan adalah metode survei, yang jenis penelitiannya adalah survei analitik dengan menggunakan pendekatan Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah wanita umur tahun, bukan akseptor KB hormonal, bukan perokok. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 64 orang, teknik pengambilan sampel dengan menggunakan Quota Sampling. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder karena diambil dari data yang ada di Puskesmas, wawancara recall aktivitas fisik dan pengukuran berat badan, tinggi badan dan tekanan darah. Analisis bivariat dilakukan untuk menguji hipotesis uji hubungan antara aktivitas fisik dan obesitas dengan kejadian hipertensi pada wanita umur tahun, selanjutnya hipotesis dilakukan uji hubungan antara variabel bebas dengan variabel terikatnya menggunakan Uji Chi-Square untuk mengetahui hubungan antara aktivitas fisik dan obesitas dengan kejadian hipertensi pada wanita umur tahun. C. HASIL 1. Aktivitas Fisik Distrribusi Frekuensi Aktivitas Fisik Sampel Wanita Umur Tahun di Puskesmas Cibeureum Kota Tasikmalaya Aktivitas Fisik f % Ringan 14 21,88 Sedang 31 48,43 Berat 19 29,69 Jumlah %

6 Hasil penelitian diperoleh untuk aktivitas fisik dari 64 responden, 21,88% beraktivitas ringan, 48,43% beraktivitas sedang dan 29,69% beraktivitas berat. 2. Obesitas Distrribusi Frekuensi Obesitas Sampel Wanita Umur Tahun di Puskesmas Cibeureum Kota Tasikmalaya Obesitas f % Obesitas 43 67,19 Tidak Obesitas 21 32,81 Jumlah % Hasil penelitian diketahui dari 64 responden bahwa yang mengalami obesitas sebanyak 67,19% dan tidak obesitas sebanyak 32,81%. 3. Hipertensi Distrribusi Frekuensi Obesitas Sampel Wanita Umur Tahun di Puskesmas Cibeureum Kota Tasikmalaya Hipertensi f % Hipertensi 39 60,94 Tidak Hipertensi 25 39,06 Jumlah % Setelah dilakukan wawancara pada responden diketahui bahwa responden yang telah melakukan pemeriksaan dan mengalami hipertensi sebanyak 39 responden (60,94%) sedangkan responden yang tidak hipertensi sebanyak 25 responden (39,06%). D. PEMBAHASAN 1. Hubungan Aktivitas Fisik dengan Hipertensi Pada Wanita Umur Tahun di Puskesmas Cibeureum

7 Hubungan Aktivitas Fisik dengan Kejadian Hipertensi Pada wanita Umur Tahun di Puskesmas Cibeureum Hipertensi No Aktivitas Tidak Total Hipertensi Fisik Hipertensi f % f % f % 1 Ringan 9 64,3 5 35, Sedang 21 67, , Berat 9 47, , Jumlah 39 60, , Nilai p 0,343 Berdasarkan aktivitas responden dikategorikan menjadi 3 yaitu ringan, sedang dan berat, hasil penelitian diperoleh aktivitas fisik pada responden yang hipertensi lebih banyak pada aktivitas sedang sebanyak 67,7%, sedangkan paling sedikit pada aktivitas berat sebanyak 47,4%. Hasil uji statistik dengan menggunakan Chi-Square diperoleh nilai p value = 0,343 > 0,05 yang artinya tidak ada hubungan antara aktivitas fisik dengan kejadian hipertensi. Walaupun aktifitas fisik tidak ada hubungan dengan kejadian hipertensi, namun menurut teori kurangnya aktivitas fisik diketahui sebagai faktor risiko berbagai penyakit tidak menular seperti hipertensi, jantung, stroke, DM dan kanker (Sihombing, 2010). Penelitian yang dilakukan di Puskesmas Cibeureum ternyata berdasarkan uji statistik aktivitas fisik bukan merupakan faktor risiko dari kejadian hipertensi dikarenakan kebanyakan pasien hipertensi beraktifitas fisik sedang. Berdasarkan hasil penelitian dengan menggunakan Chi-Square diperolah bahwa ada hubungan antara aktifitas fisik dengan kejadian hipertensi pada pasien rawat jalan di RSUP. Dr. Wahidin Sudirohusodo. Sebanyak 64,4% responden yang memiliki aktivitas ringan menderita hipertensi, sedangkan 100% responden yang beraktifitas sedang tidak menderita hipertensi (Muliyati, 2011). Aktivitas fisik sedang dan berat dapat mencegah kejadian stroke, misalnya berjalan kaki dan aktivitas aerobik dapat menurunkan tekanan darah pada orang dewasa. Peningkatan intensitas aktivitas fisik, menit per hari penting dilakukan sebagai strategi untuk pencegahan dan pengelolaan hipertensi. Aktivitas fisik yang mampu membakar kalori kalori akan meningkatkan high

8 density lipoprotein (HDL) sebesar 4.4 mmhg (Khomsan, 2004). Aktifitas fisik secara teratur tidak hanya menurunkan tekanan darah, juga menyebabkan perubahan yang signifikan. Aktifitas fisik meningkatkan aliran darah ke jantung, kelenturan arteri dan fungsi arterial. Aktivitas fisik juga melambatkan arterosklerosis dan menurunkan resiko serangan jantung dan stroke (Rika, 2014) 2. Hubungan Obesitas dengan Hipertensi Pada Wanita Umur Tahun di Puskesmas Cibeureum Hubungan Obesitas dengan Kejadian Hipertensi Pada wanita Umur Tahun di Puskesmas Cibeureum Hipertensi No Obesitas Hipertensi Tidak Hipertensi Total f % f % f % 1 Obesitas 32 74, , Tidak Obesitas 7 33, , Jumlah 39 60, Nilai p 0,004 Nilai POR 5,818 (Cl = 95% 1,867 18,135) Hasil penelitian pada responden yang mengalami hipertensi lebih banyak pada obesitas sebanyak 74,4% dibandingkan dengan tidak obesitas sebanyak 33,3%. Hasil uji statistik dengan menggunakan Chi-Square diperoleh nilai p value = 0,04 < 0,05 yang artinya ada hubungan antara obesitas dengan kejadian hipertensi yang dibuktikan pula dengan nilai POR 5,818 yang berarti bahwa risiko mengalami hipertensi pada responden yang obesitas 5,818 kali lebih besar daripada responden yang tidak mengalami obesitas. Hasil penelitian sesuai dengan teori obesitas bahwa penumpukan jaringan lemak tubuh yang berlebihan dapat menyebabkan pembuluh darah menyempit. Jaringan lemak akan menekan pembuluh darah, sehingga tidak bisa mengembang secara sempurna (kurang elastis). Selain itu, penderita obesitas biasanya memiliki kadar lemak darah yang tinggi. Kondisi tersebut memicu adanya penumpukan lemak dalam pembuluh darah menjadi sempit. Dampaknya, aliran darah ke seluruh tubuh pun terganggu. Hal ini memaksa jantung memompa lebih keras, sehingga tekanan darah meningkat dan terjadilah hipertensi. Seseorang yang pola makannya

9 tidak terkontrol dan mengakibatkan kelebihan berat badan atau bahkan obesitas, merupakan pencetus awal untuk terkena penyakit tekanan darah tinggi (Nur, 2012). Walaupun risiko hipertensi meningkat dengan jumlah berat badan berlebihan, turunnya berat badan dapat menurunkan tekanan darah atau bahkan menormalkannya (Wolf, 2008). E. SIMPULAN Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan terhadap 64 responden di Puskesmas Cibeureum Kota Tasikmalaya, terdapat 60,94% responden hipertensi dan 39,06% tidak hipertensi. Responden aktivitas fisik ringan sebanyak 21,88%, aktivitas sedang sebanyak 48,43% dan aktivitas berat sebanyak 29,69%. Responden obesitas sebanyak 67,19% dan tidak obesitas 32,81%. Jadi terbukti bahwa tidak ada hubungan antara aktivitatas fisik dengan kejadian hipertensi dengan nilai p value = 0,343 dan terbukti ada hubungan antara obesitas dengan kejadian hipertensi dengan nilai p value = 0,04 yang dibuktikan pula dengan nilai POR 5,818. F. SARAN Bagi instansi kesehatan diharapkan memberikan penyuluhan gizi mengenai pencegahan hipertensi dan kesadaran pemeriksaan tekanan darah secara rutin, serta bagi peneliti lain perlu penelitian lanjut mengenai faktor-faktor risiko dari hipertensi. G. DAFTAR PUSTAKA Aris, Sugiharto, Faktor-Faktor Risiko Hipertensi Grade II Pada Masyarakat (Studi di Kabupaten Karanganyar), Undip Semarang Hayyu, Sari, E, Hubungan Indeks Massa Tubuh dan Faktor Lain dengan Kejadian Hipertensi Pada kelompok Usia Tahun di Kelurahan Sukamaju Depok, FKM UI, Karyadi, E, Hidup Bersama Penyakit Hipertensi, Asam Urat, dan Penyakit Jantung, Intisari Mediatama, Jakarta, Khomsan, A., et al, Pengantar Pangan dan Gizi. Penebar Swadaya, Jakarta, 2004.

10 Muliyati, Hubungan Pola Konsumsi Natrium dan Kalium Serta Aktifitas Fisik dengan Kejadian Hipertensi Pada Pasien Rawat Jalan Di RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar, FKM Universitas Hasanuddin Makassar, Nur, Khasanah, Waspadai Beragam Penyakit Degeneratif Akibat Pola Makan. Laksana, Jogjakarta, Rika, Dwi, A, Hubungan Indeks Massa Tubuh, Aktivitas Fisik, Rokok, Konsumsi Buah, Sayur Dan Kejadian Hipertensi Pada Lansia Di Pulau Kalimantan (Analisis Data Riskesdas 2007), Skripsi, Sihombing, Marice, Hubungan Perilaku Merokok, Konsumsi Makanan atau Minuman, dan Aktivitas Fisik dengan Penyakit Hipertensi Pada Responden Obes Usia Dewasa di Indonesia. Majalah kedokteran Indonesia Vol 60, Wolf, Peter H, Hipertensi, Bhuana Ilmu Popular, Jakarta, 2008.

BAB I PENDAHULUAN. pada beban ganda, disatu pihak penyakit menular masih merupakan

BAB I PENDAHULUAN. pada beban ganda, disatu pihak penyakit menular masih merupakan BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Pembangunan bidang kesehatan di Indonesia saat ini dihadapkan pada beban ganda, disatu pihak penyakit menular masih merupakan masalah kesehatan masyarakat karena banyak
