Biografi Intelektual Badiuzzaman Said Nursi. Transformasi Dinasti Usmani Menjadi Republik Turki

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "Biografi Intelektual Badiuzzaman Said Nursi. Transformasi Dinasti Usmani Menjadi Republik Turki"

Transkripsi

1 Biografi Intelektual Badiuzzaman Said Nursi Transformasi Dinasti Usmani Menjadi Republik Turki

2 Sanksi Pelanggaran Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2002 tentang HAK CIPTA, sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang No. 7 Tahun 1987 jo. Undang- Undang No. 12 Tahun 1997, bahwa: 1. Barangsiapa dengan sengaja dan tanpa hak mengumumkan atau menyebarkan suatu ciptaan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat (1) atau Pasal 49 ayat (1) dan ayat (2) dipidana dengan pidana penjara masing-masing paling singkat 1 (satu) bulan dan/atau denda paling sedikit Rp ,- (satu juta rupiah), atau pidana penjara paling lama 7 (tujuh) tahun dan/atau denda paling banyak Rp ,- (lima miliar rupiah). 2. Barangsiapa dengan sengaja menyiarkan, memamerkan, mengedarkan, atau menjual kepada umum suatu ciptaan atau barang hasil pelanggaran Hak Cipta atau Hak Terkait sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dipidana dengan pidana penjara paling lama 5 (lima) tahun dan/atau denda paling banyak Rp ,- (lima ratus juta rupiah).

3 Biografi Intelektual Badiuzzaman Said Nursi Transformasi Dinasti Usmani Menjadi Republik Turki ŞÜkran Vahide

4 Biografi Intelektual Badiuzzaman Said Nursi Transformasi Dinasti Usmani Menjadi Republik Turki Edisi Pertama Copyright 2007 Perpustakaan Nasional: Katalog Dalam Terbitan (KDT) ISBN x 23 cm xx, 528 hlm Cetakan ke-2, Mei 2013 Cetakan ke-1, Mei 2007 Anatolia Penulis Sukran Vahide Desain Cover tambra23@yahoo.com Penata Letak Jeffry Percetakan Kharisma Putra Utama Penerbit A N A T O L I A PRENADA MEDIA GROUP Jl. Tambra Raya No. 23 Rawamangun - Jakarta Telp: (021) Faks: (021) pmg@prenadamedia.com INDONESIA Dilarang mengutip sebagian atau seluruh isi buku ini dengan cara apa pun, termasuk dengan cara penggunaan mesin fotokopi, tanpa izin sah dari penerbit.

5 catatan penulis tentang sumber penulisan Sumber utama tentang kehidupan Badiuzzaman Said Nursi adalah bio grafi yang disusun oleh beberapa murid pada masa-masa akhir hi dupnya. Selain bagian pertama mengenai awal masa hidupnya, sebagian besar dari karya penting ini berisi kutipan-kutipan panjang dari beberapa surat dan karya Nursi sendiri, dengan pengantar pendek saja pada masing- masing bagian yang memberi fakta ringkas mengenai Nursi sendiri. Alas an penggunaan metode penulisan biografi yang tak biasa seperti ini ada lah karena Nursi ingin agar yang lebih dipentingkan bukanlah dirinya sebagai pribadi, melainkan Risalah Nur, karya besarnya yang ditulis pada masa penting kedua dalam kehidupannya, yaitu pada masa Said Baru. Maka dari itu, dia tidak memberitahukan kepada mereka hal-hal yang kecil, bahkan menyuruh membuang bagian-bagian yang dia anggap tidak relevan. Bagian pertama kehidupan Nursi, yaitu masa Said Lama, adalah versi singkat dari biografi yang diterbitkan oleh keponakannya, Abdurrahman, pada tahun 1919 dengan tambahan berupa petikan dari karya-karyanya pada masa itu. Biografi setebal 39 halaman yang disusun di bawah pengawasan pamannya itu merupakan pengembangan dari rangkuman sembilan halaman kehidupan Nursi yang ditulis oleh muridnya, Hamza, dan disertakan sebagai lampiran dalam tafsir Al-Qur an pada masa peran g yang diberi judul Isarat-ul I caz (Keajaiban Al-Qur an) dan diterbitkan pada tahun Dengan banyak detail menarik, tujuan kedua karya ini ada lah untuk melukiskan karier akademis Said Muda yang luar biasa dan prestasi akademisnya selama masa-masa awal kehidupannya. Karena alasan itulah, banyak ketidakjelasan dan rantai yang hilang mengenai awal kehidupan Nursi. Bagian-bagian kosong yang menggelitik di dalam kisahnya ini harus bisa dipenuhi oleh dokumen-dokumen yang

6 biografi intelektual bediuzzaman said nursi baru saja ditemukan di antara sisa-sisa arsip negara Usmani dan sumbersumber pribadi. Temuan-temuan ini juga menguatkan aktivitas Nursi yang telah diketahui. Penelitian lebih lanjut dapat melengkapi gambaran tersebut. Banyak sekali ingatan, cerita, dan kenangan yang dikumpulkan oleh penulis biografi Necmetin Sahiner selama bertahun-tahun menjadi sumber penting lain tentang kehidupan Nursi. Dia mendapatkannya melalui pelacakan dan wawancara yang tidak kenal lelah dengan ratusan orang yang pernah bertemu atau mengenal Nursi; tidak bisa dihindari, kebanyakan di antara mereka berhubungan dengan masa Said Baru. Selain itu, sumber-sumber lain yang menjadi tambahan adalah biografi Nursi yang berjumlah sangat banyak dan hasil-hasil penelitian lain yang sudah diterbitkan. Karya Sahiner yang tak ternilai harganya itu diperkuat dengan penerbitan biografi tiga volume dalam bahasa Turki juga pada tahun 1990 oleh Abdulkadir Badilli, seorang murid Nursi, yang di samping menggambarkan sumber-sumber di atas juga menyertakan bahan-bahan orisinal. Masa rezim pemerintahan republik memberikan masalah tersendiri bagi peneliti, karena catatan negara, kepolisian, dan pengadilan tidaklah terbuka untuk dipelajari umum. Terlebih lagi, karena segala sesuatu yang berbau oposisi ditekan selama era partai tunggal ( ), pers benarbenar dijadikan sarana propaganda pemerintah dan berita-berita tentang berbagai kejadian yang memojokkan oposisi tidak bisa diandalkan. Kebanyakan berita tentang Nursi dan murid-muridnya hanya bisa disebut pencemaran nama baik. Karya-karya Nursi sendiri juga menjadi sumber penting, yang setelah dipelajari dengan saksama menghasilkan fakta-fakta yang terlewat dari perhatian para penulis biografi terdahulu. Analisis terhadap gagasangagasan Nursi mendapatkan ruang yang cukup berarti, dan kami telah berusaha meletakkan gagasan-gagasan ini serta kegiatan-kegiatan yang berkaitan dengannya dalam konteks sejarah. Dengan demikian, tidak tersedia bahan sumber dalam beberapa bidang, kami harap pembaca bisa mendapatkan gambaran yang lengkap tentang kehidupan dan pemikiran Nursi. vi

7 kata pengantar oleh: ibrahim m. abu-rabi Biografi Ustaz Badiuzzaman Said Nursi karya Şükran Vahide mungkin telah menjadi sebuah karya klasik dalam studi Islam dan perbandingan agama. Dalam karya ini, penulis melacak kehidupan dan pemikiran Nursi sejak kelahiran dan masa kecilnya di bagian timur Turki hingga wafatnya pada tahun Penguasaan Vahide atas sumber-sumber asli sungguh tanpa cela, dan pemahamannya tentang sejarah keagamaan dan intelektual Turki sungguh tak tertandingi. Sebagaimana dia tunjukkan dengan cakap dalam buku ini, Nursi adalah salah satu pemikir Islam paling cemerlang di zaman modern, seseorang yang konsisten memperjuangkan gagasan-gagasannya dengan tetap menjadikan Islam sebagai agama yang dinamis di dunia modern. Meskipun beberapa sarjana melupakan Nur si dalam pembahasan-pembahasan mereka mengenai sejarah intelektua l Islam modern, pengaruh Nursi pada semua generasi cendekiawan keaga maan Turki pada era pemerintahan republik sungguh besar. Sejak wafatnya pada tahun 1960, para pengikut Nursi sudah mengambil risiko menyebarkan gagasan-gagasannya ke seluruh dunia. Ada banyak sumber dalam bahasa Barat mengenai Jamaluddin al-afgani, Sir Ahmad Khan, Muhammad Abduh, Rasyid Rida, Muhammad Iqbal, dan para intelektual terkemuka lainnya di dunia Islam. Sudah waktunya Nursi digolongkan ke dalam tokoh-tokoh ini, dan dipandang sebagai salah satu yang terpenting di antara mereka. Penelitian Vahide dengan tepat menunjukkan mengapa Nursi layak mendapatkan kedudukan semacam itu dalam pemikiran dan praktik Islam modern. Sebagaimana Vahide tunjukkan secara mendetail pada bagian pertama buku ini, kita harus memahami pembentukan pengetahuan dan agama Nursi dalam konteks tradisi intelektual Usmani abad ke-19, yang ketika

8 biografi intelektual bediuzzaman said nursi itu menjadi sasaran beraneka ragam kekuatan dan aliran intelektual dan ideologi. Pemahaman kita mengenai masa pembentukan Nursi harus berpegangan pada ilmu-ilmu Islam klasik semacam tafsir Al-Qur an, Sunnah, kalam, dan mistisisme, khususnya karena para cendekiawan Usmani mengembangkan hal-hal itu pada masa-masa akhir pertemuan antara negara Usmani dan Barat pada abad ke-19. Ustaz Nursi menyerap ilmuilmu Islam klasik semacam tafsir, hadis, sejarah, dan sebagainya, serta menjadi seorang komentator brilian atas hal-hal tersebut dengan menjadikannya relevan dengan tuntutan dan permasalahan zaman modern. Pemikiran teologisnya masih mengilhami seluruh generasi kaum Muslim di seluruh dunia. Dalam biografi karya Vahide, Nursi tampil sebagai seorang teolog aktif dengan visi yang kukuh yaitu menyatukan dunia Islam yang retakretak. Kegiatan-kegiatan intelektual serta keagamaannya berlangsung sepanjang enam dasawarsa kehidupan produktifnya, meskipun dia dipenjara selama fase pemerintah Republik Turki. Kehidupan Nursi adalah sebuah narasi sejarah yang melambangkan kehidupan, bukan hanya kehidupan bangsa Turki, melainkan juga kehidupan seluruh umat Islam di zaman mo dern. Dengan demikian, banyak pelajaran sejarah dan pandangan yang bisa dipetik dengan mengikuti kehidupan Nursi ketika dia berkembang dan pindah dari kawasan pedesaan di bagian timur Kekaisaran Usmani hingga ke Kota Istanbul yang semarak. Karier dan tulisan Nursi memberi kita wawasan yang mendalam menge nai sejarah masa-masa pasca-tanzimat di Kekaisaran Usmani, keadaan sulit yang dialami para ulama tradisional, kegagalan gerakan reformasi Islam pada abad ke-19 untuk memberikan sebuah solusi islami demi menghadapi ancaman westernisasi, landasan filsafat dan politik munculnya nasionalisme sekuler di Turki, penghapusan kekhalifahan Usmani pada tahun 1924, dan nasib agama di Turki pada masa pemerintahan Kemal. Karya besar Nursi, Risalah Nur (selanjutnya disebut Risalah), ditulis selama enam dasawarsa dan menunjukkan jangkauan dinamisme intelektual dan keagamaan Nursi. Karya ini juga mencerminkan transisi institusional serta ideologis penting di Turki dari sebuah kekaisaran yang memiliki berbagai bahasa, suku, dan agama menjadi tetapi republik sekuler. Perubahan besar ini tidak terjadi secara tiba-tiba, tetapi berlangsung secara berangsur-angsur, setidaknya, sejak awal abad ke-19. viii

9 kata pengantar Dengan latar belakang hal ini, Vahide melacak kedua masa kehidupan Nursi yang rumit, kehidupan Usmani dan Turki, dan memperlihatkan dina mika politik, sosial, dan keagamaan yang memengaruhi pemikirannya pada kedua masa itu. Pada masa Usmani, Nursi benar-benar menyadari kelemahan dan kemerosotan institusi-institusi Usmani yang terus terjadi itu, yang mati-matian dia coba hentikan. Sebelum Perang Dunia I, Nursi menganggap kebangkitan Kekaisaran Usmani merupakan kebangkitan Islam sendiri dan kemampuannya untuk bertahan terhadap perubahan hebat di seputar kehidupan Usmani. Pada saat ini, dia mewakili upayaupaya kaum cendekiawan Muslim yang tercerahkan, yang sejak jauh-jauh hari pada awal abad ke-19 sudah memahami bahwa reformasi institusiinstitusi Usmani adalah kunci untuk menyelamatkan Kekaisaran Usmani dalam perpolitikan dunia modern yang bergolak itu. Namun, Perang Dunia I dan rentetannya telah mengubah semuanya, dan kita bisa melihat bahwa perubahan-perubahan ini tergambar dalam perjuangan-perjuangan Nursi sendiri. Meskipun Nursi mencoba mengikuti sarana-sarana politik dan militer untuk menghentikan kemerosotan kekaisaran sebelum kekalahan tentara Usmani di Perang Dunia I, setelah perang dia menjadi semakin yakin bahwa Islamlah yang sedang akan menerima dampaknya. Maka, dia mulai memusatkan upaya-upayanya dalam melestarikan etos dan keyakinan Islam dalam situasi-situasi politik dan sosial yang berubah dengan cepat itu. Hal ini bisa dilihat dalam kehidupan keagamaan Nursi pada fase Turki pasca-usmani atau pemerintahan republik. Selama masa ini, Nursi rela mengorbankan nyawanya untuk sebuah usaha yang dia anggap sebagai pemeliharaan Islam dalam lingkungan sekuler yang berbahaya. Mungkin bagian paling menarik dalam karier Nursi, sebagaimana ditelaah beberapa dasawarsa setelah kematiannya, adalah perlawanan yang dia lancarkan kepada sistem sekuler dan nasionalis yang dibangun oleh Kemal Ataturk. Perlawanan inilah yang menjadi jantung dari Risalah. Namun, tidak pernah sekalipun Nursi menerjemahkan perlawanannya ini menjadi pemberontakan terbuka terhadap sistem, kapan pun dan di mana pun. Setelah terbentuknya Republik Turki, tampaknya dia sendiri sudah puas dengan gagasan bahwa berjalan bersama sistem sekuler Turki tidaklah mustahil, asalkan landasan keyakinan Islam tidak terancam oleh negara. Vahide mendokumentasikan penderitaan dan harapan Nursi secara ix

10 biografi intelektual bediuzzaman said nursi mendetail selama masa Republik Turki. Meskipun telah menghadapi berbagai persidangan dan kesengsaraan, Nursi tidak pernah berhenti menganjurkan persatuan Muslim sebagai sarana untuk bertahan terhadap tantangan-tantangan berat abad ke-20. Secara umum, kita bisa berargumen bahwa Nursi digerakkan oleh masalah-masalah yang muncul di dunia Islam dan juga oleh warisan tradisi Muslim hebat yang telah mengakar kuat. Dia benar-benar menyadari pentingnya menjaga tetap hidupnya tradisi Islam di zaman modern. Pada saat yang sama, dia menanggapi secara serius persoalan modernitas dan bagaimana ia bisa memengaruhi masyarakat Muslim pada abad ke-20. Dengan demikian, pemahaman Nursi tentang agama Kristen bukanlah cerminan begitu unggulnya teologi agama ini hingga dia mempertimbangkan peran agama Kristen dalam modernitas. Dia menganjurkan dilakukannya semacam persesuaian antara Barat Kristen dengan Islam, karena dia memahami bahwa Islam bukanlah pulau tersendiri namun ia ada karena interaksinya dengan pandangan dunia dan masyarakat lain. Yang jelas-jelas muncul di dalam biografi ini adalah konsep-konsep Nursi mengenai identitas Islam di zaman modern, yakni bagaimana ilmuilmu Islam tradisional bisa dibangkitkan kembali untuk menyelesaikan persoalan-persoalan kekuasaan dan penguasa, modernitas dan tradisi, serta bagaimana ilmu-ilmu Islam berhubungan dengan kehidupan ini dan kehidupan selanjutnya. Salah satu perhatian utama Nursi adalah bagaimana menghidupkan kembali etika Islam dalam dunia yang sangat sekuler. Dalam pengertian yang lebih dalam, Nursi yakin bahwa tidaklah mustahil bagi etos islami untuk hidup bersama-sama kehidupan kontempo rer dan bahwa Muslim bisa menjalankan Islamnya tanpa bantuan penguasa politik. Di sini, pemikiran islami Nursi, sebagaimana diabadikan dalam tulisan-tulisannya pada masa pasca-usmani, secara mendasar bertentangan dengan pemikiran banyak pemikir Islam pada masa itu. Para pemikir kontemporer semacam Muhammad Iqbal, Allama Maududi, Hassan Banna, dan Seyyid Qutub bisa dibilang menyokong kebangkitan kembali Islam sebagai politik dan bukan hanya Islam sebagai iman. Setelah Perang Dunia I, Nursi tidak lagi tertarik kepada politik sebagai sarana untuk menjaga Islam. Dia berpikir bahwa hal itu mungkin dilakukan tanpa politik dan orang-orang di dunia ini. Dengan demikian kita bisa berargumen x

11 kata pengantar bahwasanya di Barat Nursi tidak banyak menarik perhatian karena dia tidak menyokong Islam politis per se. Bagaimanapun, tampaknya ada keter tarikan baru terhadap karya Nursi, khususnya di kalangan sarjan a Barat yang tertarik dengan spiritualitas, perbandingan agama, serta persoalan agama dan modernitas secara umum. Bisa atau tidakkah Islam dipelihara tanpa campur tangan politik selalu menjadi pertanyaan yang menarik. Dengan kata lain, apakah kita membutuhkan negara Islam untuk membangun keyakinan Islam atau menyebarkan gagasan-gagasan Islam? Setelah berdirinya Republik Turki tampaknya Nursi menjawab tidak. Maksudnya, Islam bisa hidup tanpa negara Islam. Bahkan dia menulis bahwa Islam dan keyakinan rakyat banyak di dunia Muslim lebih baik ketika kekuasaan yang ada tidak mengganggu mereka. Dengan menunjukkan pemikiran dan kehidupan Nursi, Vahide membantu kita memahami kehidupan pengikut Nursi kontemporer, yang bisa ditemukan di seantero Turki dan juga di berbagai belahan dunia, yang paling tampak adalah di Eropa dan Australia. Pengikut Nursi kebanyakan dipandu oleh etika Al-Qur an sebagaimana ditafsirkan dan dipraktikkan Nursi sendiri. Tak ada yang meragukan bahwasanya Nursi adalah sosok yang karismatik. Sejak wafatnya pada tahun 1960, banyak pembaca yang mengakui adanya karisma dalam bukunya. Namun, sebagaimana Vahide tunjukkan, Risalah tidaklah dimaksudkan dan tidak berfungsi sebagai pengganti Al-Qur an; sebaliknya, ia adalah penjelasan Al-Qur an dengan kacamata ilmu-ilmu modern dan dikaitkan dengan tantangan-tantangan berat yang memengaruhi dunia Islam modern. Vahide menyajikan sebuah gambaran yang menarik serta mencerahkan tentang Nursi dan Turki modern. Dia menggunakan semua sumber yang sahih untuk menciptakan sebuah gambaran yang sedetail dan seautentik mungkin. Di sini, dia telah berhasil secara mengagumkan. Terlebih lagi, kesetiaannya terhadap topik ini menjadikannya ahli internasional terkemuka di bidang ini. Untuk ini, dia layak diberi selamat. xi

12

13 modernisasi, bukan westernisasi oleh: dr. nur rofiah, bil. uzm. Said Nursi lahir pada tahun 1876 dan wafat pada Selama 84 tahun masa hidupnya, Said Nursi menyaksikan banyak peristiwa penting dalam sejarah Islam, mulai dari rapuhnya Kerajaan Islam yang terakhir hingga jatuh dan berubah menjadi Republik sekuler. Pada tahun kelahiran Said Nursi, Sultan Abdul Hamid II dibaiat sebagai Khalifah Kerajaan Usmaniyah yang pada saat itu mulai turun pamornya. Lemahnya Kerajaan Turki Usmaniyah merupakan cermin buram kondisi negara-negara Muslim di belahan dunia lainnya yang sedang berada di bawah koloni negara-negara Barat. Pada tahun 1877, Tunisia melancarkan revolusi atas Kerajaan Usmaniyah dan berhasil memisahkan diri. Namun, empat tahun kemudian negara tersebut dijajah Perancis. Pada 1882, Inggris menjajah Mesir, India, Sudan, dan Malaysia. Pada saat itu, Indonesia dijajah oleh Belanda dan Asia Tengah dikuasai oleh Rusia. Rapuhnya dinasti Islam yang terakhir dan pengalaman pahit masyarakat Muslim sebagai bangsa yang dijajah oleh non-muslim menimbulkan dilema yang cukup serius di kalangan masyarakat Muslim, khususnya menyangkut hubungan antara Islam dan negara, yakni apakah Islam masih efektif dijadikan sebagai dasar negara ataukah tidak. Perdebatan mengenai hal ini mencapai puncaknya pada saat kolonialisme berakhir. Ada tiga model yang berkembang, yaitu tetap mempertahankan Islam sebagai dasar negara seperti Mesir dan Sudan; menolak sama sekali otoritas Islam sebagai dasar negara seperti Tunisia dan Turki; dan tidak menjadikan Islam sebagai dasar negara secara formal tetapi hanya menggunakan prinsip-prinsip Islam sebagai dasar dalam bernegara, seperti Indonesia dan Malaysia. Hal yang menjadi perdebatan cukup sengit juga saat itu adalah

14 biografi intelektual bediuzzaman said nursi hubungan antara Islam dan modernitas. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi (Iptek) yang menjadi ciri modernitas telah berkembang pesat di dunia Barat dan sebaliknya tidak berkembang dengan baik di dunia Timur, termasuk negara-negara Muslim. Kekalahan di bidang Iptek, yang ditengarai sebagai biang terjadinya kolonialisme, melahirkan sikap yang beragam terhadap modernitas di kalangan Muslim. Pertama, menolak modernitas karena merupakan produk Barat yang menjadi musuh Islam. Modernisasi dipandang sebagai westernisasi yang berlawanan dengan Islam. Kedua, menerima modernitas sebagai cara untuk sejajar dengan Barat dan memandang westernisasi sebagai syarat untuk mencapainya. Ketiga, menerima modernitas sebagai cara untuk maju tetapi menolak westernisasi sebagai syaratnya. Meskipun Turki tidak dijajah oleh negara lain, namun bangsa Turki juga mengalami dilema yang sama, bahkan lebih keras lagi. Hal ini disebabkan karena pada masa Kerajaan Usmaniyah, Turki pernah menjadi bangsa besar dan menjadi simbol kejayaan Islam. Fakta bahwa Kerajaan Islam Usmaniyah tidak lagi jaya bahkan telah berada di ambang kehancurannya kala itu, telah menimbulkan gejolak religiopolitik (sebuah gejolak yang bahkan hingga hari ini masih terasa). Ancaman negara-negara besar terhadap Turki di satu sisi, dan melemahnya kekuatan kerajaan akibat terus bertambahnya wilayah yang memisahkan diri, telah melahirkan kebutuhan untuk menegaskan jati diri atau identitas diri sebagai bangsa Turki. Sementara itu, sebagai sebuah Kerajaan Islam, Turki Usmani memiliki banyak atribut negara lain (Arab). Tidak mengejutkan jika pencarian jati diri ini dibarengi dengan penolakan terhadap tradisi Arab yang dalam banyak hal juga berarti penolakan terhadap tradisi Islam. Kegagalan Turki dalam memilah antara tradisi Islam dan Arab terulang kembali dalam kegagalannya dalam memilah antara modernitas dan westernisasi. Kebutuhan untuk sejajar dengan negara Barat seperti Eropa menyebabkan Turki, di bawah komando Mustafa Kemal Ataturk, melakukan modernisasi dengan cara westernisasi di segala aspek mulai politik, hukum, pendidikan, hingga budaya. Perubahan dari sistem kerajaan menjadi republik diikuti dengan perubahan dari penerapan hukum Islam menjadi hukum negara-negara Eropa, pendidikan agama menjadi pendidikan umum, alfabet Arab (hijaiyah) menjadi latin, kalender Hijriyah menjadi Masehi, bahkan jilbab menjadi topi ala Eropa. xiv

15 modernisasi, bukan westernisasi Revolusi yang bergulir begitu cepat mengharuskan Said Nursi untuk melakukan perubahan cukup drastis dalam sikap dan pemikirannnya. Setelah lama aktif sebagai politikus, masuk dalam struktur pemerintahan dan dekat dengan kelompok rasionalis, akhirnya pada tahun 1919 atau empat tahun menjelang Revolusi Turki, Said Nursi menarik diri dari pentas politik yang semakin panas dan tidak bersahabat dengan kelompok agama. Pada akhirnya beliau memilih sikap untuk melakukan gerakan moral dengan pendekatan kultural sebagai jalur perjuangan. Dalam situasi di mana agama dipandang sebagai musuh negara, maka bergerak di bidang moral menjadi pilihan yang lebih bertanggung jawab daripada mengasingkan diri (uzlah). Meskipun telah mundur dari pentas politik, bukan berarti Said Nursi luput dari incaran pemerintah karena karisma ulama seperti dirinya dipandang sebagai ancaman serius bagi pemerintahan sekuler yang baru saja lahir. Sekalipun mengalami pergolakan pemikiran, kebiasaan berpikir rasional menyelamatkan Said Nursi dari sikap-sikap ekstrem. Beliau cukup arif dalam menanggapi polemik Islam dan modernitas yang sedang melanda Turki. Pada umumnya ulama menolak mentah-mentah modernitas dan westernisasi karena keduanya dianggap sebagai peradaban kafir yang bertentangan dengan ajaran Islam. Sebaliknya, kelompok sekuler mensyaratkan modernitas dan westernisasi bagi kemajuan Turki. Seakan menyintesiskan keduanya, menurut Said Nursi ruh modernitas berupa pentingnya ilmu pengetahuan dan teknologi tidak bisa ditolak dan tidak bertentangan dengan ajaran Islam, tetapi westernisasi bukanlah syarat mutlak dalam menerima modernitas. Dengan kata lain, masyarakat Muslim bisa menerima modernitas tanpa harus kehilangan jati dirinya sebagai Muslim. Latar belakang sosial Turki yang tengah mabuk dengan Iptek dan rasionalisme ini menantang Muslim Turki untuk menunjukkan bahwa Islam tidak bertentangan dengan perkembangan Iptek. Salah satu tokoh Muslim Turki yang aktif meladeni tantangan ini adalah Harun Yahya (lahir 1956) dengan berbagai buku dan VCD tentang dukungan Islam pada Iptek, dan bahwa Iptek dapat membuat Muslim menjadi semakin bertakwa. Said Nursi menyambut tantangan tersebut dengan cara yang berbeda, yaitu dengan memadukan metode tafakkur dan tadabbur. Dalam berbagai tulisannya, Said Nursi menekankan pentingnya alam semesta sebagai sebuah xv

16 biografi intelektual bediuzzaman said nursi teks Tuhan yang juga perlu dibaca dan dipelajari. Penjelasan ayat-ayat suci dalam tafsirnya dilakukan secara rasional dengan menarik peristiwa dalam Al-Qur an menuju konteks yang lebih umum dan universal. Metode ini diharapkan dapat menjadi penyeimbang bagi kecenderungan pola pikir materialistik yang berkembang dalam Iptek, sehingga tercipta kesimbangan antara perkembangan Iptek dan keyakinan agama. Spirit ajaran Said Nursi menekankan pentingnya ilmu pengetahuan dan teknologi bagi Muslim. Gagasan pendirian Universitas Zahra (Medresetuz Zehra) yang memadukan Iptek dan agama meskipun hingga kini belum terwujud, namun gagasan tersebut telah menginspirasikan metode pendidikan yang me-madukan keduanya. Metode ini menjadi pelengkap bagi sistem pendidikan yang telah ada di berbagai negara Muslim di mana lembaga pendidikan agama pada umumnya tidak mengembangkan Iptek dengan baik. Sebaliknya, lembaga pendidikan umum tidak membekali siswa dengan tradisi keagamaan yang baik. Buku biografi intelektual Said Nursi yang ada di tangan pembaca saat ini dapat memberikan inspirasi dalam banyak hal seperti menjawab dilema hubungan agama dan negara, juga Islam dan modernitas yang hingga kini belum terpecahkan bagi banyak masyarakat agama. Said Nursi, sebagaimana komentar Gus Dur, telah memberikan cara yang positif dalam merespons tantangan modernitas. Jakarta, 15 Mei 2007 Dr. Nur Rofiah, Bil. Uzm. Dosen Kajian Islam Istitut PTIQ Jakarta, Alumni Universitas Ankara, Turki xvi

17 daftar isi Catatan Penulis tentang Sumber Penulisan... v Kata Pengantar... vii Modernisme Bukan Westernisme...xiii Bagian Pertama: Said Lama 1 Masa Kanak-kanak dan Masa Muda Istanbul Badiuzzaman dan Insiden 31 Maret Masa Depan Milik Islam Medresetuz Zehra Perang dan Penangkapan Masa-masa Gencatan Senjata (1): Persetujuan dengan Darul Hikmetil Islamiye dan Perlawanan dengan Inggris Masa-masa Gencatan Senjata (2): Lahirnya Said Baru dan Keberangkatan ke Ankara Bagian Dua: Said Baru 9 Van Barla Eskisehir Kastamonu Denizli

18 biografi intelektual bediuzzaman said nursi 14 Emirdag Afyon Bagian Ketiga: Said Ketiga 16 Konsolidasi Gerakan Nur dan Jihad dengan Kata-kata Bulan-Bulan Terakhir Kesimpulan Bibliografi Indeks xviii

19

20

PENDAHULUAN. Turki merupakan negara Islam yang merupakan salah satu tempat bersejarah

PENDAHULUAN. Turki merupakan negara Islam yang merupakan salah satu tempat bersejarah PENDAHULUAN Turki merupakan negara Islam yang merupakan salah satu tempat bersejarah perkembangan Islam di Dunia. Turki juga merupakan wilayah yang terdiri dari dua simbol peradaban di antaranya peradaban
