PENGARUH PENERAPAN LKS BERORIENTASI PENDEKATAN KONSTRUKTIVISTIK TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA SISWA KELAS XI SMA NEGERI 4 PADANG

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "PENGARUH PENERAPAN LKS BERORIENTASI PENDEKATAN KONSTRUKTIVISTIK TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA SISWA KELAS XI SMA NEGERI 4 PADANG"

Transkripsi

1 PILLAR OF PHYSICS EDUCATION, Vol. 3. April 2014, PENGARUH PENERAPAN LKS BERORIENTASI PENDEKATAN KONSTRUKTIVISTIK TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA SISWA KELAS XI SMA NEGERI 4 PADANG Silvia Ramadani 1, Yurnetti 2, Fatni Mufit 2 1 Mahasiswa Jurusan Fisika FMIPA Universitas Negeri Padang 2 Staf Pengajar Jurusan Fisika FMIPA Universitas Negeri Padang silviaramadani_pfisika@yahoo.co.id ABSTRACT The article based on research that title Influence of using student worksheet oriented to constructivistic approach to the ability of the students in grade XI of senior high school 4 Padang. This research based of demand curriculum to teaching and learning process is maximizing the students involment in the clasroom. The students can build their own knowledge not only by getting the final result from the teacher but also by doing another approaches. One of approaches is constructivistic. By those reasons, that is why this research was conducted to observe the influence of using student worksheet oriented to constructivistic approach to the ability of the students in grade XI of senior high school 4 Padang. Quasiexsperiment research was developed which randomized control group only design. The population of the research was grade XI IPA in senior high school 4 Padang and sample was selected by applying purposive sampling technique. The data of this research were the final result test of study in cognitive, affective and psikomotor aspect. The instrument of the research were written test to asses cognitive aspect, observation test to asses affective aspect and check list to asses the psychomotor aspect. The data analysis for these three aspect was done by equality test of two averages which use t test that meant that the applying of student worksheet oriented to the constructivistic approach to the students final test of the study in physics in senior high school 4 Padang was about 0,05 in real standard. Keywords: Student worksheet, Constructivistic approach, ability of students. PENDAHULUAN Pembelajaran fisika di SMA idealnya menarik bagi siswa karena banyak fenomenafenomena alam yang dapat dijelaskan dari ilmu fisika. Kegiatan pembelajaran yang dilaksanakan dapat menjadikan siswa lebih aktif dan mandiri, peran guru semakin lama semakin dikurangi. Siswa mampu menggali pengetahuannya secara mandiri baik melalui kegiatan diskusi kelompok maupun secara sendiri, siswa berusaha mencari informasi dari berbagai sumber yang ada dan mampu mengaitkan materi yang dipelajari dengan fenomena di lingkungan. Aktivitas seperti ini hendaknya dapat menciptakan siswa tuntas dalam belajar atau hasil belajarnya menjadi lebih meningkat. Berdasarkan hasil observasi yang peneliti lakukan di SMA Negeri 4 Padang bahwa hasil belajar siswa masih rendah. Masih banyak hasil ulangan siswa yang tidak mencapai KKM (tidak tuntas), rata-rata kelas siswa rendah, siswa masih bergantung kepada guru dalam memahami materi fisika (belum mandiri), belum mampu membangun materi sendiri, jarang berdiskusi dengan teman sebaya dalam memahami suatu masalah, serta kurang termotivasi untuk mencari materi terkait dari berbagai sumber. Kenyataan ini mendorong peneliti untuk melakukan suatu inovasi dalam pembelajaran. Inovasi yang dilakukan adalah melalui penerapan pendekatan konstruktivistik dalam pembelajaran. Pembelajaran merupakan kegiatan interaksi antara seorang guru dengan siswa dalam membicarakan suatu proses yang terarah untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan sehingga dapat merubah prilaku kearah yang lebih baik [1]. Dalam kegiatan pembelajaran perlu melibatkan komunikasi dua arah untuk menerapkan metode, materi dan evaluasi. Guru berperan dalam mengkondisikan lingkungan belajar agar menunjang terjadinya perubahan prilaku tersebut. Pendekatan pembelajaran berarti cara memandang terhadap pembelajaran [2]. Salah satu pendekatan yang diterapkan adalah pendekatan konstruktivistik, berarti memandang suatu proses pembelajaran sebagai kegiatan membangun pamahaman sendiri. Pembelajaran pada pendekatan konstruktivistik menjelaskan bahwa pengetahuan itu bukanlah sesuatu yang diberikan oleh alam karena hasil kontak manusia dengan alam, tetapi pengetahuan merupakan hasil konstruksi (bentukan) aktif manusia itu sendiri [3]. Siswa dapat membentuk pengetahuannya sendiri melalui hasil konstruksi yang dilakukannya sehingga mereka lebih mandiri dalam proses pembelajaran. Kegiatan pembelajaran yang dilakukan mengacu pada komponen 97

2 pendekatan konstruktivistik yang dilaksanakan secara sistematis dan dibantu dengan bahan ajar yang sesuai dengan tuntutan komponen tersebut. Pendekatan konstruktivistik merupakan pendekatan yang memandang bahwa belajar itu merupakan pemaknaan pengetahuan dan mengajar merupakan kegiatan menggali makna. Belajar berdasarkan pendekatan konstruktivistik melibatkan proses mental siswa secara aktif dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran dan membangun pengetahuannya [3]. Siswa dapat diibatkan secara aktif dalam pembelajaran sehingga ia dapat memahami suatu pengetahuan berdasarkan pemahaman yang dikonstruk dalam fikirannya. Kegiatan pembelajaran dapat dilakukan siswa dengan mengajukan pertanyaan, menggali pengetahuan, dan menguji pengetahuan yang telah dipelajari sehingga tergambar sejauh mana tujuan pembelajaran dapat tercapai melalui pendekatan konstruktivisik. Tujuan Pembelajaran pada pendekatan konstruktivistik adalah agar siswa dapat menemukan, memahami pelajaran secara mandiri dan menggunakan pengetahuan yang telah didapat. Guru hanya berperan sebagai fasilitator, merancang dan menciptakan pengalaman belajar untuk membantu siswa menanamkan konsep ilmu yang dipelajari. Karena pengetahuan bukanlah sesuatu yang diberikan dari alam karena hasil kontak manusia dengan alam, tetapi pengetahuan merupakan hasil konstruksi (bentukan) aktif manusia itu sendiri dengan lingkungan. Semakin aktif siswa menggali ilmu dari berbagai sumber, maka semakin paham dan banyak materi yang dikonstruksi, sehingga pengetahuannya semakin bertambah. Newby dkk (2000) dalam [3] mengutarakan hal-hal yang harus diperhatikan dalam melaksanakan pendekatan konstruktivistik terhadap siswa adalah: 1. Dalam proses pembelajaran siswa diberi kesempatan untuk belajar dalam konteks nyata. 2. Guru merancang kegiatan pembelajaran dalam bentuk belajar kelompok. 3. Guru memberikan model dan contoh untuk mengarahkan siswa dalam memahami materi. Kegiatan pembelajaran dapat dilaksanakan secara bersama dengan mengarahkan siswa dalam contoh nyata selama kegiatan belajar. Memberikan contohcontoh aplikasi yang dapat membantu siswa mengkonstruksi materi. Gagnon dan Collay (2001) dalam [3] mengemukakan sebuah desain sistem pembelajaran yang menggunakan pendekatan konstruktivistik. Desain yang dikemukakan terdiri atas beberapa komponen penting dalam pendekatan konstruktivistik yaitu: (1)Situasi, (2) Pengelompokkan, (3) Pengaitan, (4) Pertanyaan, (5) Eksibisi, (6) Refleksi. Komponen-komponen diatas, sangat penting diterapkan dalam pendekatan konstruktivistik. Namun yang harus diperhatikan guru adalah tetap memberi kebebasan kepada siswa untuk membangun pengetahuan dengan menggunakan beragam sumber belajar yang tersedia. Guru dan siswa dapat mengunakan sumber belajar yang bervariasi untuk membantu penggalian pengetahuan dalam proses konstruksi. Mutu pembelajaran masih rendah ketika guru hanya terpaku pada bahan ajar yang konvensional tanpa ada kreativitas untuk mengembangkan bahan ajar tersebut secara inovatif.. Bahan ajar konvensional adalah bahan ajar tinggal pakai, tinggal beli, instan serta tanpa upaya merencanakan, menyiapkan dan menyusun sendiri [4]. Bahan ajar merupakan segala bahan (baik informasi, alat, maupun teks) yang disusun secara runtut, menampilkan seluruh struktur dari kompetensi yang akan dikuasai siswa dan digunakan dalam proses pembelajaran [4]. Guru dituntut untuk kreatif mendesain suatu bahan ajar yang memungkinkan peserta didik secara langsung memanfaatkan sumber belajar yang tersedia. Guru juga dapat membuat bahan ajar yang tepat, sesuai dengan tuntutan dan kompetensi untuk diterapkan dalam kegiatan pembelajaran. Bahan ajar yang sesuai dengan pendekatan konstruktivistik adalah LKS. Proses pembelajaran dengan menggunakan bahan ajar tersebut dapat lebih membantu siswa untuk melakukan kegiatan tertentu sehingga pada akhir kegiatan, siswa dapat menguasai satu atau lebih kompetensi dasar. LKS merupakan lembar kerja yang berisi petunjuk pelaksanaan tugas pembelajaran yang harus dikerjakan siswa untuk mencapai kompetensi yang diharapkan. Pembuatannya dapat disesuaikan dengan tujuan tertentu baik dalam proses pembelajaran di dalam kelas maupun di luar kelas. LKS berdasarkan kondisi tersebut dibagi menjadi dua bentuk yaitu LKS Eksperimen dan non Eksperimen. LKS eksperimen digunakan untuk membimbing siswa dalam kegiatan praktikum atau menemukan konsep dengan kerja ilmiah di laboratorium. Sedangkan yang non eksperimen lebih ditekankan untuk landasan diskusi pembelajaran dalam menemukan konsep [5]. Keduanya dibutuhkan siswa untuk lebih membantu memahami konsep yang telah dipelajari baik melalui diskusi maupun praktikum di laboratorium. Disamping itu, pembuatannya juga didasarkan pada materi dan tugas tertentu yang dikemas sedemikian rupa untuk tujuan tertentu [3]. Untuk tujuan ini, LKS juga memiliki berbagai macam bentuk, diantaranya adalah LKS yang membantu peserta didik menemukan konsep, menerapkan dan mengintegrasikan berbagai konsep yang telah ditemukan, sebagai penuntun belajar, penguatan dan petunjuk praktikum. 98

3 LKS yang digunakan haruslah memuat semua struktur penting yang diminta. Struktur tersebut secara umum adalah sebagai berikut: (1) Judul, (2) Petunjuk belajar, (3) kompetensi dasar, (4) Informasi pendukung, (5) latihan, (6) Langkahlangkah kerja dan (7) Penilaian [5]. Penyusunan LKS didasarkan pada struktur penting diatas dan dapat dikembangkan sesuai dengan tujuan tertentu dengan memperhatikan syarat-syarat penting dalam membuatnya. LKS Fisika yang akan dibuat mengacu pada kutipan diatas, dirancang berdasarkan komponenkomponen pada pendekatan konstruktivik dan mengacu pada jenis LKS yang membantu peserta didik menemukan konsep. Berdasarkan tujuan tersebut, maka LKS yang peneliti buat berorientasi pada komponen pendekatan konstruktivistik tersebut. LKS disusun secara sistematis sehingga siswa lebih mudah memamahmi setiap materi yang dikonstruksinya secara runtut, jelas dan membuat siswa lebih aktif dalam kegiatan pembelajaran. Sesuai dengan prinsip konstruktivistik, seorang akan belajar jika ia aktif mengkonstruksi pengetahuan didalam otaknya. Salah satu cara mengaplikasikannya dikelas adalah dengan mengemas materi pelajaran dalam bentuk LKS yang memiliki ciri-ciri mengetengahkan terlebih dahulu suatu fenomena yang bersifat konkret, sederhana, dan berkaitan dengan konsep yang akan dipelajari. Sehingga dari hasil pengamatan yang dilakukan, peserta didik diajak untuk mengkonstruksi pengetahuan yang didapat tersebut. Siswa dapat menggali dan mengeksplorasikan pengalaman awal berkaitan dengan topik fisika yang akan dipelajari. Struktur LKS yang ditampilkan dalam pendekatan konstruktivistik dengan mengacu pada pengembangan bahan ajar (2008) adalah sebagai berikut: (1) halaman identitas yang memuat identitas LKS serta identitas pengguna LKS, (2) petunjuk belajar untuk pedoman bagi siswa, (3) situasi yang menggambarkan keadaan konkret yang berhubungan dengan kehidupan sehari-hari dan disajikan dalam bentuk tugas-tugas, (4) pengelompokkan untuk membantu kegiatan diskusi, (5) pengaitan dalam bentuk kegiatan menghubungkan pengetahuan yang telah dipelajari dengan pengetahuan baru, (6) pertanyaan yang disajikan dalam bentuk pertanyaan menggali untuk membantu proses konstruksi materi bagi siswa, (7) eksibisi merupakan kegiatan penunjukan hasil belajar sejauh mana materi dapat dikonstruksi oleh siswa, dan (8) refleksi yang dilaksanakan dalam bentuk aplikasi tentang materi yang dipelajari agar proses kontsruksi yang telah dilakukan tidak dilupakan begitu saja. Seluruh komponen di atas disusun dalam LKS sesuai dengan materi yang diteliti yaitu getaran harmonis sederhana sampai impuls dan momentum, dengan tujuan untuk mengetahui Pengaruh Penerapan LKS Berorientasi Pendekatan Konstruktivistik terhadap Hasil Belajar Fisika Siswa Kelas XI SMA Negeri 4 Padang baik untuk ranah kognitif, afektif maupun psikomotor. METODE PENELITIAN Jenis penelitian yang digunakan adalah Pre Experimental Desaign (eksperimen semu). Penelitian yang dilakukan dapat diusahakan untuk memenuhi syarat penelitian eksperimental, namun taraf tercapainya syarat-syarat tersebut tidak cukup memadai, sehingga penelitian yang demikian dapat disebut eksperimental semu [6] dengan rancangan Randomized Control Group Only Design. Sekelompok subjek yang diambil dari populasi tertentu dikelompokkan secara rambang menjadi dua kelompok yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol dengan rancangannya dapat dilihat pada tabel 1: Tabel 1. Rancangan Penelitian Kelas Pretest Perlakuan Protest Eksperimen X T 2 Kontrol - T 2 X adalah perlakuan yang diterapkan dalam penelitian berupa penerapan LKS berorientasi pendekatan konstruktivistik dan T 2 adalah tes akhir yang diberikan untuk kedua kelas dalam bentuk tes tertulis untuk mengukur hasil belajar ranah kognitif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas XI IPA SMA Negeri 4 Padang yang terdaftar pada semester 1 tahun ajaran 2013/ 2014 yang terdiri dari 223 orang siswa. Sampel dalam penelitian terdiri dari dua kelas, yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Teknik untuk mendapatkan dua kelas sampel ini digunakan teknik nonprobabilitas. Teknik pengambilan sampel secara nonprobabilitas pada prinsipya menggunakan pertimbangan tertentu yang digunakan peneliti [7]. Teknik yang peneliti gunakan yaitu purposive sampling. Mengambil subjek bukan didasarkan atas strata, random atau daerah, tetapi didasarkan atas adanya tujuan tertentu. Penelitian ini mempunyai tiga variabel yaitu (1) variabel bebas yang merupakan penerapan LKS berorientasi pendekatan konstruktivistik, (2) variabel terikat yang merupakan hasil belajar fisika siswa kelas XI IPA, (3) variabel kontrol yaitu pendekatan Konsrtukstivistik, kurikulum KTSP, Kemampuan awal siswa antara kedua kelas sama, Guru, buku sumber dan waktu yang digunakan adalah sama, jumlah dan jenis soal yang diujikan pada kedua kelas sampel adalah sama. Data dalam penelitian ini didapat melalui data hasil belajar fisika siswa dalam ranah kognitif, afektif dan psikomotor. Data pada Ranah kognitif diperoleh langsung oleh peneliti terhadap responden 99

4 melalui tes tertulis, untuk ranah afektif diperoleh melalui pengamatan menggunakan lembar observasi selama proses pembelajaran dan untuk ranah psikomotor diperoleh melalui daftar cek unjuk kerja selama kegiatan praktikum. Prosedur penelitian dibagi menjadi tiga yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan dan tahap penyelesaian. Tahap persiapan meliputi persiapan dalam melaksanakan penelitian seperti: pembutan RPP, penyelesaian LKS yang akan diteliti, membuat kisi-kisi soal uji coba. Tahap pelaksanaan dilakukan selama penelitian dengan waktu 5JP untuk masing-masing kelas eksperimen maupun kontrol. Sedangkan tahap penyelesaian meliputi kegiatan penganalisisan data yang telah didapat untuk ditarik kesimpulan dan menjawab hipotesis yang ada. Instrumen adalah alat untuk mengumpulkan data dengan memperhatikan prosedur yang ada. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes hasil belajar. Instrumen ini mencakup pada tiga ranah yaitu kognitif, afektif dan psikomotor. Instrument penilaian untuk ranah kognitif adalah tes objektif yang terdiri dari 35 soal dengan 5 pilihan jawaban. Ranah afektif menggunakan lembar observasi yang melibatkan 2 orang observer, dan ranah psikomotor menggunakan daftar cek unjuk kerja. Agar instrument untuk ranah kognitif yang digunakan baik, maka dibuat kisi-kisi soal uji coba sebanyak 40 butir soal. Kemudian dilakukan analisis untuk mengetahui validitas, reliabilitas, daya beda dan indeks kesukaran soal. Instrumen tes yang benarbenar valid dapat diperoleh jika instrumen tes dibuat memiliki kecocokan dengan muatan kurikulum yang telah diterapkan. Reliabilitas tes adalah sejauh mana suatu tes hasil belajar dapat dipercaya kebenarannya, konsisten dan stabil kapan saja, dimana saja dan oleh siapa saja ujian itu dilaksanakan, diperiksa, dan dinilai. Untuk menentukan reliabilitas hasil tes objektif dapat digunakan pendekatan Single Test- Single Trial dengan menggunakan formula Kuder Richardson dengan kode KR 21 [8] : ]...(1)...(2) Dengan r adalah relibilitas secara keseluruhan, n adalah banyaknya butir soal, M adalah rata-rata hitung dari skor total, adalah varians dan N adalah banyaknya peserta tes. Soal yang digunakan oleh peneliti adalah soal yang memiliki nilai reliabilitas pada klasifikasi 0,41-1,00 dengan reliabilitas sedang sampai sangat tinggi. Setelah dilakukan analisis soal uji coba, didapat besar reliabilitas soal 1 dengan kriteria sangat tinggi. Menurut Naga (1992) dalam [9], taraf kesukaran butir soal diukur melalui skor butir yang dihasilkan oleh jawaban sejumlah peserta tes. Makin banyak yang berhasil menjawab dengan benar, maka butir soal semakin mudah. Soal dapat dinyatakan sebagai soal yang baik apabila soal tersebut tidak terlalu sukar dan tidak terlalu mudah. Angka derajat kesukaran item itu dapat diperoleh dengan menggunakan rumus yang dinyatakan oleh Linn dan Gronlund (1995):...(3) Dengan P adalah angka indeks kesukaran item, R adalah banyak siswa yang menjawab soal dengan betul terhadap butir item yang bersangkutan, T adalah jumlah peserta tes yang mengikuti tes hasil belajar [9]. Soal yang digunakan oleh peneliti adalah soal yang memiliki indeks kesukaran pada klasifikasi 0,3-0,7 dengan indeks kesukaran sedang. Hasil analisis data yang telah dilakukan didapat hasil yaitu 3 soal dengan kriteria mudah, 28 soal kriteria sedang, 9 soal kriteria sukar, dan tidak ada soal dengan kriteria sangat sukar. Menurut Gregory (2000) dalam [9], daya beda soal merupakan kemampuan suatu butir soal dengan skornya dapat membedakan peserta tes yang berkemampuan tinggi dengan peserta tes yang berkemampuan rendah. Indeks daya beda butir soal dinyatakan dalam bentuk D yang diperoleh melalui rumus: D = P A - P B...(4) Dengan P A = B A dan PB = J A B J B B...(5) Soal yang digunakan oleh peneliti adalah soal yang memiliki indeks daya beda pada 0,2-0,4 dengan daya beda direvisi-diterima. Setelah dianalisis dari 40 buah soal yang diuji cobakan didapat 4 butir soal berdaya beda jelek, 2 butir soal berdaya beda cukup, 32 butir soal berdaya beda baik, dan 2 butir soal berdaya beda baik sekali. Hasil analisis data terhadap 40 butir soal uji coba tes akhir diperoleh 36 butir soal dapat dipakai dan 4 butir soal tidak dapat dipakai untuk tes akhir. Pada tes akhir digunakan 35 soal, dimana ada 1 soal yang hampir sama dibuang. Instrument untuk ranah afektif menyangkut sikap atau perilaku siswa selama pembelajaran berlangsung setiap pertemuan yang dinilai oleh 2 orang observer. Instrument ini dibuat dan dikembangkan dengan mengacu pada indikator yang ada dalam Juknis Penyusunan Perangkat Penilaian Afektif di SMA (2010) yang meliputi 6 indikator penilaian dan terdiri dari beberapa kriteria. Sedangkan instrument untuk ranah psikomotor adalah daftar cek unjuk kerja yang dilakukan selama kegiatan praktikum dengan mengacu pada aspek 100

5 penilain unjuk kerja menurut Grondlund (1993) dan indikatornya peneliti kembangkan sesuai dengan kriteria tersebut. Analisis data bertujuan untuk menguji apakah hipotesis yang dikemukakan dalam penelitian diterima atau ditolak. Analisis data yang peneliti lakukan berdasarkan hipotesis peneliti untuk ketiga ranah adalah uji kesamaan dua rata-rata. Analisis data untuk ranah kognitif dilakukan dengan menguji secara statistik data tes akhir yang telah dilakukan untuk kedua kelas sampel. Sedangkan untuk ranah afektif dan psikomotor dilakukan terlebih dahulu dengan menghitung poin total yang diperoleh siswa untuk setiap indikator yang telah diisi obesrver selama 6 kali pertemuan untuk ranah afektif dan 3 kali pertemuan untuk ranah psikomotor menggunakan rumus berikut:...(6) N adalah nilai siswa, R adalah poin yang didapat siswa dan SM adalah skala nilai maksimum. Skala maksimum untuk ranah afektif adalah 120 dan untuk ranah psikomoor adalah 52. Selanjutya dilakukan uji statistik yang sama dengan ranah kognitif. Apabila kedua kelas sampel terdistribusi normal dan variansnya homogen, maka uji hipotesis yang digunakan adalah uji t. Oleh sebab itu, langkah-langkah untuk melakukan uji t adalah: 1. Uji normalitas Merupakan uji statistik yang bertujuan untuk melihat apakah kelas sampel terdistribusi normal atau tidak. Untuk menguji normalitas digunakan uji Liliefors [10] dengan langkah-langkah yang telah ditentukan, dimana jika L o < dari L tabel, maka dapat disimpulkan bahwa sampel dalam penelitian berasal dari populasi yang terdistribusi normal. 2. Uji homogenitas Merupakan uji statistik yang bertujuan untuk melihat apakah sebaran data kelas sampel homogen atau tidak. Uji homogenitas yang dipakai adalah uji F. Berdasarkan langkah-langkah yang telah ditetapkan, jika F tabel > F hitung, berarti data pada kedua kelas sampel mempunyai varians yang homogen. Sebaran nilai antara siswa adalah merata. Kriteria pengujian adalah terima H o jika nilai -t 1-1/2α < t t 1 1/ 2 pada taraf signifikan 0,05, sedangkan untuk harga lainnya H o ditolak. Berdasarkan pengujian hipotesis secara statistik, jika Ho ditolak hipotesis kerja (H 1 ) diterima. Hal ini berarti terdapat pengaruh penerapan LKS berorientasi pendekatan Konstruktivistik dalam upaya peningkatan hasil belajar siswa. HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN A. Hasil Penelitian Data yang diperoleh dalam penelitian yang telah peneliti lakukan mulai dari tanggal 28 Oktober sampai tanggal 7 Desember 2013 berupa hasil belajar fisika kelas XI SMAN 4 Padang pada ranah kognitif, afektif dan psikomotor untuk kedua kelas sampel. Data hasil belajar Fisika siswa dapat dilihat pada tabel 2 berikut: Tabel 2. Data hasil belajar fisika kelas sampel Tabel 2 memperlihatkan bahwa rata-rata untuk ketiga ranah kelas eksperimen lebih tinggi dari pada kelas kontrol. Varians kelas eksperimen lebih rendah dibandingkan kelas kontrol, ini menunjukkan bahwa kelas eksperimen memiliki kemampuan lebih merata bila dibandingkan kelas kontrol. Untuk mengetahui perbedaan hasil tes akhir antara kedua kelas sampel ini, telah dilakukan uji hipotesis sebagai berikut: 1. Uji normalitas Untuk melihat apakah data pada kedua kelas sampel terdistribusi normal atau tidak digunakan uji Normalitas (Uji Lilliefors). Dari uji normalitas yang dilakukan, maka didapatkan harga L o dan L tabel seperti terlihat pada Tabel 3: Tabel 3. Hasil uji normalitas kelas sampel 3. Uji hipotesis Jika data terdistribusi normal dan variansnya homogen, maka uji hipotesis yang digunakan adalah uji t....(7) Tabel 3 menunjukkan bahwa kedua kelas sampel mempunyai nilai L o < L t pada taraf nyata 0,05, 101

6 berarti data hasil tes akhir kedua kelas sampel berasal dari populasi yang tersebar secara normal. 2. Uji homogenitas Uji homogenitas dilakukan untuk melihat apakah data hasil belajar kelas sampel mempunyai varians yang homogen atau tidak. Pada uji homogenitas digunakan uji F. Setelah dilakukan perhitungan pada kedua kelas sampel diperoleh hasil seperti terlihat pada Tabel 4: Tabel 4. Hasil uji homogenitas kelas sampel. B. Pembahasan 1. Pencapaian Hasil Belajar pada Ranah Kognitif Pencapaian kompetensi pada ranah kognitif menunjukan hasil yang lebih baik. Ketuntasan belajar siswa secara individu pada kelas eksperimen jauh lebih tinggi, siswa yang nilainya di atas Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) lebih banyak jika dibanding kelas kontrol. Pada gambar 1 dapat dilihat bahwa ketuntasan siswa kelas eksperimen jauh lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol begitu juga jumlah siswa yang tidak tuntas untuk kelas eksperimen lebih kecil dari pada kelas kontrol. Tabel 4 memperlihatkan bahwa hasil uji homogenitas yang dilakukan terhadap data hasil belajar untuk ketiga ranah menunjukkan bahwa F h < F t, berarti data kedua kelas sampel mempunyai varians yang homogen. Berdasarkan hasil uji normalitas dan uji homogenitas yang dilakukan, didapatkan bahwa data terdistribusi normal dan variansnya homogen. Oleh karena itu dilakukan analisis untuk menguji hipotesis menggunakan uji kesamaan dua rata-rata. Hasil uji t yang telah dilakukan dapat dilihat pada tabel 5: Tabel 5. Analisis data dengan uji t Tabel 5 memperlihatkan bahwa t hitung > t tabel dengan kriteria pengujian terima Ho jika -t (1-1/2α) < t h < t (1-1/2α) dan tolak Ho jika diluar harga tersebut pada taraf signifikan 0,05 dengan derajat kebebasan dk = (n 1 + n 2 ) 2. Hasil analisis data memperlihatkan keberartian perbedaan, bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol. Perbedaan ini disebabkan karena semua variabel dikontrol, kecuali variabel bebasnya yaitu penerapan LKS Berorientasi pendekatan Konstruktivistik di Kelas XI IPA 6 SMAN 4 Padang. Berdasarkan analisis data tes akhir hasil belajar siswa dari ketiga ranah yaitu ranah kognitif, afektif dan psikomotor menunjukkan bahwa penerapan LKS Berorientasi pendekatan Konstruktivistik memiliki pengaruh berarti terhadap hasil belajar fisika siswa kelas XI SMA Negeri 4 Padang. Gambar 1. Ketuntasan hasil belajar Kognitif kelas sampel. Gambar 1 menunjukkan hasil belajar berbeda yang dapat dicapai oleh kelas eksperimen dan kelas kontrol. Perbedaan ketuntasan yang dicapai pada KKM 76 terjadi karena perbedaan perlakuan yang diberikan. Pengunaan LKS Berorientasi pendekatan konstruktivistik meningkatkan hasil belajar siswa pada ranah kognitif. Siswa lebih memahami materi fisika berdasarkan apa yang dikonstruksinya, konsep yang telah dipahaminya tidak mudah dilupakan begitu saja karena mereka yang menemukannya sendiri (lebih mandiri). Ini sesuai dengan tujuan pendekatan konstruktivistik yang dikemukakan oleh Pribadi [3] yaitu siswa mempunyai kemampuan menggali pengetahuan sendiri berdasarkan apa yang dipelajari. Siswa dibantu untuk menemukan, memahami konsep-konsep dari LKS yag diberikan. LKS beorientasi pendekatan konstruktivistik ditampilkan dengan menarik, jelas dan detail. Materi ditampilkan secara bertahap dengan jelas berdasarkan komponen-komponen dalam pendekatan konstruktivistik. Sehingga selain dibantu dengan pendekatan konstruktivistik dari tahap pembelajaran yang diberikan guru, lebih detailnya siswa juga menemukan komponenkomponen pendekatan tersebut dalam LKS yang membantu tahap konstruksi lebih mudah. Kondisi inilah yang menjadikan salah satu faktor penyebab 102

7 perbedaan hasil belajar ranah kognitif yang dapat dicapai siswa kelas eksperimen 2. Pencapaian Hasil Belajar pada Ranah Afektif Hasil belajar siswa pada ranah afektif diperoleh dari rata-rata penilaian sikap selama proses pembelajaran. Aspek yang dinilai terdiri dari 6 indikator yang terbagi lagi menjadi beberapa kriteria. Indikator-indikator itu secara umum melingkupi partisipasi siswa dalam belajar, interaksi siswa dengan guru dan sesamanya dalam kelompok, serta kemampuan menyimpulkan hasil yang telah dibahas dalam kelompok. Dari hasil yang didapat, disimpulkan bahwa masing-masing indikator dapat dicapai siswa dengan baik, namun hasilnya untuk kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol. Hasil pencapaian siswa tiap indkator dapat dilihat seperti gambar 2 untuk indikator 1: Gambar 2. Hasil pencapaian afektif siswa untuk indikator 1 (mengikuti pembelajaran). Gambar 2 menunjukkan bahwa hasil pencapaian afektif siswa untuk indikator 1 lebih tinggi di kelas eksperimen dibandingkan dengan kelas kontrol untuk setiap kali pertemuannya. Namun hasil pencapaian tiap kali pertemuan tidak stabil karena observer peneliti tidak selalu berkesempatan masuk saat penelitian sehingga kadang diganti dengan observer lain. Kesiapan siswa dalam belajar dapat ditunjukan siswa dengan menyiapkan buku sumber, mengeluarkan buku fisika yang dipelajari, dan membawa LKS baik LKS yang sudah dibagikan untuk kelas eksperimen maupun LKS biasa untuk kelas kontrol. Selama proses pembelajaran di kelas eksperimen, siswa lebih mandiri dalam belajar, siswa sudah terpacu untuk mengaktifkan dirinya sendiri dalam belajar sehingga di antara mereka timbul persaingan yang sehat. Siswa aktif selama diskusi serta selalu berusaha memecahkan suatu permasalahan yang dirasa cukup sulit secara bersama-sama baik dalam diskusi kelompok maupun diskusi kelas. Begitupun ketika guru menjelaskan, perhatian siswa sudah mulai terfokus pada apa yang disampaikan guru. Kondisi ini sesuai dengan pendapat Pribadi [3] bahwa pendekatan konstruktivistik dapat menciptakan sistem belajar aktif, siswa terlibat dalam aktivitas pembelajaran, serta peran guru dalam pembelajaran hanya sebagai fasilitator yang membantu siswa dalam mengkonstruksi pengetahuannya. Keadaan ini telah peneliti jabarkan dalam indikator afektif sesuai dengan kebutuhan, yang dinilai oleh 2 orang observer. Namun selama penelitian, peneliti mengalami kesulitan dalam menentukan observer, karena observer yang tetap hanya guru pamong saja sedangkan observer lainnya terkendala pada jam mengajar yang sama. Namun lebih dari itu, peneliti dapat menyimpulkan bahwa hasil yang didapat untuk masing-masing indikator afektif lebih baik dikelas eksperimen jika dibanding kelas kontrol. 3. Pencapaian Hasil Belajar pada Ranah Psikomotor Hasil belajar siswa pada ranah psikomotor diperoleh dari rata-rata penilaian unjuk kerja selama proses pembelajaran. Aspek yang dinilai terdiri dari 3 indikator yang terbagi lagi menjadi beberapa kriteria. Indikator-indikator itu secara umum melingkupi identifikasi, konstruksi dan hasil. Indikator ini peneliti kembangkan sesuai kebutuhan di kelas yang mengacu pada pendapat Pribadi [3] menyatakan bahwa jenis instrumen yang sesuai untuk digunakan dalam menerapkan pendekatan konstruktivistik adalah performance test (unjuk kerja), yang dapat mengkur hasil belajar secara efektif dan melingkupi 3 aspek yaitu kemampuan mengidentifikasi, mengkonstruksi dan kemampuan mendemontrasikan. Hasil analisis data yang telah dilakukan, dapat dilihat bahwa setiap indikator dapat dicapai siswa dengan maksimal untuk kelas eksperimen. Ini dapat dilihat pada gambar 3 berikut: Gambar 3. Pencapaian Indikator psikomotor kelas sampel. Gambar 3 menunjukan grafik berbeda yang dapat dicapai antara kedua kelas. Rata-rata pencapaian indikator kelas eksperimen lebih tinggi 103

8 dari rata-rata pencapaian indikator kelas kontrol. Siswa pada kelas eksperimen memiliki kemampuan mengidentifikasi dan mengkonstruksi lebih baik dari pada kelas kontrol, mereka sudah mampu mengikuti langkah-langkah konstruksi yang diberikan dengan baik. Begitu juga saat mendemontrasikan atau menyampaikan hasil diskusi. Masing-masing kelompok lebih aktif presentasi dan berusaha untuk menanggapi apa yang ditanyakan kelompok lain. Berdasarkan grafik yang telah diberikan dapat dilihat untuk indikator mengkontruksi ratarata kedua kelas sama-sama rendah bila dibandingkan dua indikator lain. Ini terjadi karena pendekatan konstruktivistik merupakan pendekatan yang baru mereka gunakan, sehingga perlu penyesuian dalam pembelajaran. Dan selama proses pembelajaran kegiatan konstruksi dijalani dalam waktu yang lebih lama jika dibandingkan indikator lainnya. Selama kegiatan praktikum, siswa sudah mampu menunjukan kemampuan yang baik. Siswa lebih tertantang membuktikan hasil konstruksi yang telah dilakukannya sehingga dapat bekerja lebih giat dan aktif dalam kelompok. Mengenai alat-alat praktikum beserta prosedurnya telah dilaksanakan dengan baik, sudah mampu mengolah dan menganalisis data dengan maksimal. KESIMPULAN DAN SARAN A. Kesimpulan Setelah melakukan penelitian terhadap penerapan LKS Berorientasi pendekatan Konstruktivistik di SMA Negeri 4 Padang, kemudian melakukan analisis data, dapat ditarik kesimpulan bahwa penerapan LKS Berorientasi Pendekatan Konstruktivistik memberikan pengaruh berarti terhadap hasil belajar Fisika siswa kelas XI SMAN 4 Padang pada tiga ranah penilaian. B. Saran Berdasarkan dari kesimpulan yang telah didapatkan pada penelitian, maka penulis menyarankan hal-hal sebagai berikut : 1. Penelitian ini masih terbatas pada materi Getaran, Usaha, Energi dan Momentum saja, diharapkan ada penelitian lanjutan untuk materi lainnya baik di kelas X, XI, XII. 2. Selama melakukan pengamatan aktivitas siswa terkadang sulit dilakukan karena jumlah observernya masih kurang dari yang diharapkan, oleh karena itu sebaikya sebelum melaksanakan penelitian, peneliti hendaknya merancang jadwal observer dengan baik agar observer yang mengamati tetap dan dapat mengamati setiap siswa secara baik serta mendapatkan penilaian yang maksimal. 3. Sebaiknya ada pengembangan dari penelitian ini, pengembangannya dapat dilakukan pada penggunaan bahan ajar, pemanfaataan media dan sumber belajar, perluasan cakupan tentang beberapa model yang menggunakan pendekatan Konstruktivistik. Sehingga pada akhirnya dapat dijadikan pedoman dalam menentukan model atau strategi yang tepat dalam pembelajaran dan pengajaran fisika khususnya. UCAPAN TERIMA KASIH Penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada dosen pembimbing I yang sekaligus dosen PA penulis yaitu Ibu Dra. Yurnetti, M.Pd yang telah sabar dan mencurahkan ilmu yang dimiliki selama ananda bimbingan, Ibu Fatni Mufit, S.Pd,M.Si selaku pembimbing II yang telah membimbing ananda sampai terselesaikannya jurnal ini, Ibu Dra. Nilmelli selaku guru pamong selama ananda PL dan penelitian di SMA Negeri 4 Padang. DAFTAR PUSTAKA [1] Trianto Mendesain Model Pembelajaran Inovatif-Progresif. Jakarta : Kencana Prenada Media Group. [2] Iru, La Penerapan Pendekatan, Metode, Strategi, dan Model-model Pembelajaran. Kendari: Multi Presindo. [3] Pribadi, Benny A Model Desain Sistem Pembelajaran. Jakarta:Dian Rakyat. [4] Prastowo, Andi Panduan Kreatif Membuat Bahan Ajar Inovatif. Yogyakarta: Diva Press. [5] Depdiknas Panduan Pengembangan Bahan Ajar. Jakarta: Direktorat Jenderal Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah. [6] Suryabrata, Aumardi Metodologi Penelitian. Jakarta: Raja Gravindo Persada [7] Sukardi Metodologi Penelitian Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara [8] Slameto Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara. [9] Anwar, Stafri Penilaian Berbasis Kompetensi. Padang: UNP [10] Sudjana Metoda Statistik. Bandung: Tarsito 104

PENGARUH LKS DALAM PEMBELAJARAN PROBLEM BASED INSTRUCTION TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA SISWA KELAS XI SMA N 2 PARIAMAN

PENGARUH LKS DALAM PEMBELAJARAN PROBLEM BASED INSTRUCTION TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA SISWA KELAS XI SMA N 2 PARIAMAN PILLAR OF PHYSICS EDUCATION, Vol.. Oktober 013, 65-7 PENGARUH LKS DALAM PEMBELAJARAN PROBLEM BASED INSTRUCTION TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA SISWA KELAS XI SMA N PARIAMAN Diani Asyhari 1), Syakbaniah ),
