BAB III METODE PENELITIAN DAN KAJIAN OBJEK PENELITIAN

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB III METODE PENELITIAN DAN KAJIAN OBJEK PENELITIAN"

Transkripsi

1 BAB III METODE PENELITIAN DAN KAJIAN OBJEK PENELITIAN A. Jenis Penelitian Jenis penelitian yang digunakan berupa penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Ini digunakan untuk mendapatkan pemahaman bagaimana penilaian guru terhadap buku ajar dan menganalisis apakah buku ajar tersebut sudah memenuhi syarat kelayakan bahan ajar menurut Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP). Ketika pendekatan kasus digunakan dalam analisis kualitatif, langkah yang harus diambil adalah mengumpulkan bersama data yang berkaitan dengan setiap kasus dan menulis secara berlainan, kajian kasus yang menyeluruh. Data kasus terdiri dari semua informasi yang dimiliki tentang kasus, termasuk semua data wawancara, data pengamatan, rekaman, kesan-kesan dan pernyataan yang lainnya tentang kasus dalam akibat, semua informasi telah terkumpulkan tentang pertanyaan kasus tertentu 1. Penelitian tersebut untuk mengetahui penilaian guru terhadap status isi buku ajar biologi yang sering digunakan sebagai penunjang guru Madrasah Aliyah (MA) di Kabupaten Kendal kelas X semester genap. Metode yang digunakan dalam penelitian ini berupa metode observasi, kuesioner atau angket dan dokumentasi. Dalam penelitian ini, variabel yang digunakan meliputi: (a). komponen kelayakan isi, (b). komponen kebahasaan, (c). komponen penyajian, dan (d). komponen kegrafikan. Ini semua diuji menurut standar kelayakan pada Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP). Kategori variabel komponen kelayakan isi meliputi tercapainya standar kompetensi (SK) dan kompetensi dasar (KD) dari mata pelajaran biologi, dinilai dari kelengkapan materi, keluasan materi dan kedalaman materi. Kedalaman materi merupakan uraian materi mendukung tercapainya minimum Budi Puspo Priyadi, Metode Evalusi Kualitatif, (Yogyakarta: Pustaka Belajar. 2009), hlm. 30

2 kompetensi dasar (KD) dan sesuai dengan tingkat pendidikan peserta didik. Keluasan materi merupakan materi yang disajikan mencerminkan jabaran yang mendukung pencapaian semua kompetensi dasar (KD) dan sesuai dengan tingkat pendidikan peserta didik. Kelayakan isi dinilai dari kesesuaian materi dengan standar kompetensi (SK) dan kompetensi dasar (KD), keakuratan materi, kemutakhiran materi, mendorong keingintahuan, praktikum dan pengayaan 2. Kategori variabel komponen kebahasaan harus ditulis mengikuti kaidah Bahasa Indonesia dan peristilahan yang benar dan jelas, sesuai dengan tingkat perkembangan dan jenjang pendidikan peserta didik, komunikatif, Runtut dan memiliki kesatuan gagasan. Ini dinilai dari bahasa yang lugas, komunikatif, dialogis dan interaktif, kesesuaian dengan perkembangan peserta didik, dan kesesuaian dengan kaidah bahasa 3. Katagori komponen penyajian meliputi organisasi penyajian umum, organisasi penyajian per bab, mempertimbangkan kebermaknaan dan kebermanfaatan, melibatkan siswa secara aktif, mengembangkan proses pembentukan pengetahuan. Selain itu, harus ada variasi dalam cara penyampaian informasi, kemampuan meningkatkan kualitas pembelajaran, memperhatikan kode etik dan hak cipta 4. Katagori komponen kegrafikan meliputi ukuran buku (kesesuaian ukuran buku dan keesuaian ukuran dengan materi isi buku), bagian kulit buku (penampilan unsur tata letak pada kulit muka, belakang dan punggung memiliki kasatuan) dan bagian isi buku (bentuk proposional, dinamis, ilustrasi materi dan mampu menangkap makna/arti dari objek) 5. 2 Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) 2006, Instrumen Pnilaian Tahap II Buku Teks Pelajaran Komponen Kegrafikan, (tt.p., BSNP. 2006), hlm Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) 2006, Instrumen Pnilaian Tahap II Buku Teks Pelajaran Komponen Kegrafikan, (tt.p., BSNP. 2006), hlm Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) 2006, Instrumen Pnilaian Tahap II Buku Teks Pelajaran Komponen Kegrafikan, (tt.p., BSNP. 2006), hlm Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) 2006, Instrumen Pnilaian Tahap II Buku Teks Pelajaran Komponen Kegrafikan, (tt.p., BSNP. 2006), hlm

3 B. Tempat dan Waktu Penelitian 1. Tempat Penelitian Penelitian analisis penilaian guru terhadap buku ajar biologi kelas X semester genap di Madrasah Aliyah (MA) se-kabupaten Kendal ini memfokuskan pengambilan data pada guru-guru biologi di Madrasah Aliyah (MA) se-kabupaten Kendal. Surve yang dilakukan peneliti di Kementrian Agama Kabupaten Kendal tercatat 12 Madrasah Aliyah (MA) yang ada di Kabupaten Kendal. Nama-nama MA se-kabupaten Kendal yang tercatat di Kementrian Agama Kabupaten Kendal sebagai berikut: a) Madrasah Aliyah Negeri (MA N) Kendal b) Madrasah Aliyah (MA) Darul Amanah c) Madrasah Aliyah (MA) Darus Sa adah d) Madrasah Aliyah Nahdlotul Ulama (MA NU) 10 Sukorejo e) Madrasah Aliyah (MA) Muhammadiyah Weleri f) Madrasah Aliyah Nahdlotul Ulama (MA NU) 02 Mu allimin g) Madrasah Aliyah Nahdlotul Ulama (MA NU) 03 Sunan Katong h) Madrasah Aliyah Nahdlotul Ulama (MA NU) 04 Al-Ma arif Boja i) Madrasah Aliyah Nahdlotul Ulama (MA NU) 05 Gemuh j) Madrasah Aliyah Nahdlotul Ulama (MA NU) 06 Cepiring k) Madrasah Aliyah Nahdlotul Ulama (MA NU) 08 Pageruyung l) Madrasah Aliyah Nahdlotul Ulama (MA NU) 07 Salafiyah Karang Malang. 2. Waktu Penelitian Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Januari sampai bulan Maret. Surve awal dilakukan pada bulan Januari. Surve awal untuk mengetahui buku ajar apa saja yang digunakan guru biologi sebagai penunjang. Untuk pemberian kuisioner atau angket dan lembar analisis dokumen untuk dokumentasi dilaksanakan pada bulan Februari sampai bulan Maret. Kuisioner atau angket digunakan untuk mengetahui penilaian guru terhadap buku ajar yang sering digunakan sebagai penunjang dalam proses 32

4 belajar mengajar. Analisis dokumen untuk mengetahui alasan guru biologi dalam pemilihan buku ajar. Penelitian ini dilakukan melalui beberapa tahap sebagai berikut: a) Tahap persiapan Tahap-tahap persiapan penelitian yang dilakukan adalah melakukan observasi awal ke beberapa Madrasah Aliyah (MA) di Kabupaten Kendal. 1) Memilih Madrasah Aliyah (MA) yang akan dijadikan Objek pengamatan, 12 Madrasah Aliyah (MA) di Kabupaten Kendal. 2) Membuat lembar kuesioner untuk observasi. 3) Memilih buku ajar Biologi yang paling banyak digunakan oleh Madrasah Aliyah (MA) se-kabupaten Kendal. 4) Membuat lembar kuesioner dan lembar analisis dokumen untuk Penilaian Guru terhadap Buku Ajar IPA Biologi kelas X Semester Genap di Madrasah Aliyah (MA) se Kabupaten Kendal. b) Tahap pelaksanaan Mengadakan pengambilan data melalui kuesioner, lembar observasi dan dokumentasi. Tiap satu Madrasah Aliyah (MA) diambil satu guru biologi kelas X sebagai responden. Pengambilan sampel tiap satu sekolah satu guru sebagai responden dikarenakan tiap Madrasah Aliyah (MA) hanya memiliki satu orang guru mata pelajaran biologi, kecuali Madrasah Aliyah Negeri (MA N) Kendal yang memiliki guru mata pelajaran biologi lebih dari satu c) Tahap analisis data dan penyusunan laporan Hasil dari pengumpulan dan pengambilan data dari kuesioner, observasi dan analisis dokumen dianalisis. Sehingga diketahui bagaimana penilaian guru terhadap buku ajar Biologi kelas X semester genap di Madrasah Aliyah (MA) se-kabupaten Kendal tahun pelajaran 2010/

5 C. Sumber Penelitian a) Penggunaan Buku Ajar IPA Biologi kelas X semester genap di Madrasah Aliyah (MA) se-kabupaten Kendal Penggunaan buku ajar Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) biologi kelas X semester genap di Madrasah Aliyah (MA) se-kabupaten Kendal oleh guru biologi sangat diperlukan datanya dalam penelitian. Buku ajar yang dimaksud adalah buku penunjang biologi yang digunakan oleh guru dalam proses pembelajaran kelas X semester genap. Batasan tahun terbit buku 2005 sampai sekarang. Waktu penelitian atau lingkupnya dilaksanakan pada tahun pelajaran 2010/2011 semester genap. 34

6 Data mengenai penggunaan buku ajar Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Biologi kelas X semester genap di Madrasah Aliyah (MA) se-kabupaten Kendal tersebut dimasukkan kedalam tabel seperti berikut. Tabel 2. Penggunaan buku ajar IPA Biologi kelas X di dua belas MA se-kabupaten Kendal No Nama Sekolah Buku yang dipakai Terbitan 1. MA N Kendal a) Biologi 1, karangan Istamar Syamsuri, dkk.. b) Biologi 1, karangan Diah Aryulina, Choirul M, dkk. c) Biologi 1, karangan Moh. Amin d) Biologi SMA kelas X, karangan H. Slamet Prawiro, dkk. e) Kamus biologi, karangan Groop Depdiknas a) Erlangga b) Esis c) Depdiknas d) Yudhistira e) Balai Pustaka 2. MA Darul Amanah a) Biologi 1, karangan Istamar Syamsuri, dkk b) Dunia Biologi 1, karangan Sri Pujiyanto a) Erlangga b) Platinum 3. MA Darus Sa adah a) Biologi untuk SMA kelas X, karangan Istamar Syamsuri, dkk. b) Biologi kelas X jilid 1b SMA, karangan Drs. Suwarno Hadi a) Erlangga b) Sunda Kelapa Susanto, M. S. 4. MA NU 10 Sukorejo a) Biologi bilingual untuk kelas X, karangan Nunung N. b) LKS fokus untuk biologi kelas X, karangan Bekti R, Sawaldi. a) Yrama Widya b) Sindunata 5. MA Muhammadiyah Weleri a) Biologi untuk SMA kelas X, karagan Istamar Syamsuri, dkk. b) Biologi Untuk SMA kelas X, karangan Istamar Syamsuri, dkk c) Seribu Pena Biologi SMA, karangan Saktiyono a) Erlangga b) Erlangga th c) Erlangga 30

7 6. MA NU 02 Mu allimin a) Panduan Pembelajaran Biologi 2 SMA, karangan Suwarno b) Biologi SMA 1 b, karangan Istamar Syamsuri, dkk. c) Praktis Belajar Biologi X, karangan Fictor Ferdinan, dkk. d) Sains Biologi SMA/MA 1, karangan Eko Styaningsih e) Biologi sains dalam kehidupan, karangan Bagod Sudjadi dan Siti Laela 7. MA NU 03 a) Biologi kelas X, karangan Drs. Sudjiono Sunan Katong b) Biologi 1, for hight school, karangan Arif P. 8. MA NU 04 a) Menjelajah Dunia Biologi 1, karangan Sri Pujiyanto Al-Ma arif Boja b) Biologi untuk kelas X b, karangan Langkah Sembiring, dkk. c) Biologi untuk SMU semester II, karangan Istamar Syamsuri, dkk. d) Dan Alampun Bertasbih, karangan Abdul Aziz, dkk. e) Menjelajah Alam dengan Biologi, karangan Pipit Pitriana, dkk. 9. MA NU 05 Gemuh a) Biologi untuk SMA kelas X, karangan Srikini, dkk. b) Star Idola Biologi 1, karangan Widodo, S.Pd. 10. MA NU 06 Cepiring a) Panduan Pembelajaran Biologi kelas X, karangan Sunarno b) Biologi 1, karangan Istamar Syamsuri, dkk. a) Pusat Perbukuan Depdiknas b) Erlangga c) Pusat Perbukuan Depdiknas d) Sinar Grafindo e) Yudhistira a) Sunda Kelapa b) Yudhistira a) Platinum b) Sunda Kelapa c) Erlangga d) Balai Pustaka e) Jatra Graphics a) Erlangga b) Putra K. a) Pusat Perbukuan Depdiknas b) Erlangga 31

8 11. MA NU 08 Pageruyung a) Biologi 1, sains dalam kehidupan, karagan Drs. Bagod Sudjadi, M.Ed., Dra. Siti Laela, M.Pd. b) Biologi untuk SMA kelas X, karangan D. A. Pratiwi, dkk. c) BIOEKSPO, menjelajah alam dengan biologi, karangan Pipit Pitriana, dkk. d) Biologi Insight, mengkaji kehidupan memupuk keimanan, karangan Arif Kurniawan, dkk. e) Biologi, mahluk hidup dan lingkungan untuk kelas X SMA/MA, a) Yudhistira b) Erlangga c) Jatra Graphics d) Hamudha Prima Media e) Pusat Perbukuan karangan Idun K, dkk. 12. MA NU 07 Salafiyah Karang Malang a) Sains Biologi kelas X, karangan Henny Riandari a) Tiga Serangkai 32

9 5. Guru sebagai responden Penelitian ini memfokuskan pada penilaian guru terhadap buku ajar biologi kelas X semester genap di Madrasah Aliyah (MA) se- Kabupaten Kendal. Penelitian dilakukan di Madrasah Aliyah (MA) se- Kabupaten Kendal, yang terdiri dari 12 Madrasah Aliyah (MA). Guru biologi disini adalah sebagai responden, tiap satu Madrasah Aliyah (MA) diambil satu guru biologi sebagai responden untuk mengisi angket. Pengambilan sampel tiap satu sekolah satu guru dikarenakan tiap Madrasah Aliyah (MA) hanya memiliki satu orang guru mata pelajaran biologi, kecuali Madrasah Aliyah Negeri (MA N) Kendal yang memiliki guru mata pelajaran biologi lebih dari satu. Dalam penelitian yang dilakukan di 12 Madrasah Aliyah (MA) se-kabupaten Kendal tidak terlepas dari peran guru dalam pengambilan data. Guru-guru biologi inilah sumber data yang sangat berpengaruh dalam menentukan hasil penelitian. Tabel 3. Daftar nama-nama guru biologi kelas X di Madrasah Aliyah (MA) se- Kabupaten Kendal yang diminta sebagai responden No. Nama Sekolah Nama Guru Biologi 1. MA N Kendal S. Wulandari, S. Pd. 2. MA Darul Amanah Supriyadi B. 3. MA Darus Sa adah Siti Umnah, S. Pd. I. 4. MA NU 10 Sukorejo Teguh Prakoso, S. Pd. 5. MA Muhammadiyah Weleri Rahmawati, S. Pd. 6. MA NU 02 Mu allimin Fahrur Rozi 7. MA NU 03 Sunan Katong Tumiyati, Amd. 8. MA NU 04 Al-Ma arif Boja Restu Astuti, S. Pd. 9. MA NU 05 Gemuh Edi Sutanto, S. Pd.L. 10. MA NU 06 Cepiring Moh. Nur Wahib, Sp. 11. MA NU 08 Pageruyung Kristanto, Sp. 30

10 12. MA NU 07 Salafiyah Karang Malang Ustofiyah, S. Si. D. Fokus Penelitian Fokus dalam pengamatan penelitian kualitatif merupakan suatu studi yang penting. Fokus atau bagian dari masalah penelitian digunakan untuk mengarahkan pelaksanaan suatu pengamatan 6. Penelitian ini akan memfokuskan pada penilaian guru terhadap buku ajar biologi kelas X semester genap di Madrasah Aliyah (MA) se-kabupaten Kendal. Penelitian ini dilakukan di semua MA se-kabupaten Kendal, yang terdiri dari 12 Madrasah Aliyah (MA) Guru biologi disini adalah sebagai responden. Tiap satu Madrasah Aliyah (MA) diambil satu guru biologi sebagai responden untuk mengisi angket. Pengambilan sampel tiap satu sekolah satu guru dikarenakan tiap Madrasah Aliyah (MA) hanya memiliki satu orang guru mata pelajaran biologi, kecuali Madrasah Aliyah Negeri (MA N) Kendal yang memiliki guru mata pelajaran biologi lebih dari satu. Buku ajar yang dimaksud adalah buku penunjang biologi yang digunakan oleh guru dalam proses pembelajaran kelas X semester genap. Batasan terbit buku dari tahun 2005 sampai sekarang. Waktu penelitian atau lingkupnya dilaksanakan pada tahun pelajaran 2010/2011 semester genap. Dalam penelitian ini, difokuskan pada alasan guru dalam pemilihan buku ajar yang digunakan dalam proses kegiatan belajar mengajar, yaitu faktor-faktor yang mempengaruhi dalam pemilihan buku ajar, baik kekurangan dan kelebihan buku dan difokuskan pada penilaian guru terhadap buku ajar biologi kelas X semester genap di Madrasah Aliyah (MA) se-kabupaten Kendal berdasarkan syarat kelayakan bahan ajar menurut Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP), yaitu memenuhi penilaian tahap I dan II. Tahapan penilaian buku teks pelajaran terdapat komponen dan butir-butir penilaian yang dapat dijabarkan sebagai berikut: 6 Lexy j. Moleong, M.A., Metodologi Penelitian Kualitatif, (Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2007), hlm

11 a. Instrumen penilaian tahap I 1. Komponen kelayakan isi a) Standar kompetensi (SK) tercantum secara implisit b) Kompetensi dasar (KD) tercantum secara implisit c) Kesesuaian isi buku dengan Standar kompetensi (SK) dan Kompetensi dasar (KD) Komponen penyajian a) Daftar isi b) Tujuan setiap bab c) Peta konsep atau ringkasan d) Kata kunci (key-words) e) Pertanyaan/soal latihan pada setiap bab f) Daftar pustaka Komponen kegrafikan a) Kulit buku b) Isi buku c) Keterbacaan (kesesuaian dalam pemilihan huruf, ilustrasi dan format) d) Kualitas cetakan (kejelasan, kerataan, dan warna cetakan) e) Kekuatan fisik buku (kertas isi, bahan kulit, dan sistem penjilidan) 9. b. Instrumen penilaian tahap II (Sub Komponen) 1. Komponen kelayakan isi a) cakupan materi b) akurasi materi c) kemutakhiran 7 Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) 2006, Instrumen Penilaian Tahap I Buku Teks Pelajaran Pendidikan Dasar Dan Menengah, (tt.p., BSNP. 2006), hlm Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) 2006, Instrumen Penilaian Tahap I Buku Teks Pelajaran Pendidikan Dasar Dan Menengah, (tt.p., BSNP. 2006), hlm Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) 2006, Instrumen Penilaian Tahap I Buku Teks Pelajaran Pendidikan Dasar Dan Menengah, (tt.p., BSNP. 2006), hlm

12 d) mengandung wawasan produktivitas e) merangsang keingintahuan (curiosity) f) mengembangkan kecakapan hidup (life skills) g) mengembangkan wawasan kebinekaan (sense of diversity) h) mengandung wawasan kontekstual Komponen kebahasaan a) sesuai dengan tingkat perkembangan peserta didik b) komunikatif c) dialogis dan interaktif d) lugas e) koherensi dan keruntutan alur pikir f) kesesuaian dengan kaidah bahasa indonesia g) penggunaan istilah dan simbol/lambang Komponen penyajian a) teknik penyajian b) pendukung penyajian materi c) penyajian pembelajaran Komponen kegrafikan a) ukuran buku b) bagian kulit buku c) bagian isi buku Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) 2006, Instrumen Penilaian Tahap II Buku Teks Biologi SMA/MA, (tt.p., BSNP. 2006), hlm Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) 2006, Instrumen Penilaian Tahap II Buku Teks Biologi SMA/MA, (tt.p., BSNP. 2006), hlm Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) 2006, Instrumen Penilaian Tahap II Buku Teks Biologi SMA/MA, (tt.p., BSNP. 2006), hlm Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) 2006, Instrumen Penilaian Tahap II Buku Teks Pelajaran SMP/MTS Dan SMA/MA, (tt.p., BSNP. 2006), hlm

13 E. Teknik Pengumpulan Data 1) Jenis Data Jenis Data penelitian disini adalah kualitatif deskriptif, yaitu peneliti ingin mengetahui status sesuatu. Penelitian ini bersifat deskriptif yaitu menjelaskan atau menerangkan peristiwa 14. 2) Teknik Pengumpulan Data a) Metode Observasi Observasi ialah metode atau cara-cara menganalisis dan mengadakan pencatatan secara sistematis mengenai tingkah laku dengan melihat atau mengamati individu atau kelompok secara langsung 15. Pengamatan atau observasi ini lebih lebih mengoptimalkan kemampuan peneliti dari segi motif, kepercayaan, perhatian, perilaku tak sadar, kebiasaan, dan sebagainya 16. Metode Observasi digunakan untuk mengambil data sampel bacaan pada buku ajar yang akan dianalisis dan data hasil analisis penilaian guru tehadap buku ajar pada kelayakan isi, kelayakan bahasa, kelayakan penyajian dan kegrafikan. Metode ini juga digunakan untuk mengetahuai alasan guru dalam pemilihan buku ajar dalam proses kegiatan belajar mengajar, beserta pendapat guru mengenai kekurangan dan kelebihan pada buku ajar yang sering digunakan dalam pembelajaran. b) Metode Kuesioner atau Angket Kuesioner adalah sejumlah pertanyaan tertulis yang digunakan untuk memperoleh informasi dari responden dalam arti laporan tentang pribadinya, atau hal-hal yang ia ketahui 17. Metode kuesioner dalam 14 Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik.(Jakarta: PT Rineka Cipta.2006), cet. 12. hlm M. Ngalim Purwanto, Prinsip-prinsip dan Teknik Pengajaran, (Bandung : PT Remaja Rosdakarya, 2004), hlm Lexy j. Moleong, M.A., Metodologi Penelitian Kualitatif, (Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2007), hlm

14 penelitian ini digunakan sebagai data pelengkap untuk mengambil data penggunaan buku ajar Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Biologi kelas X semester genap dari beberapa Madrasah Aliyah (MA) yang ada di Kabupaten Kendal. Data sampel diperoleh dari Madrasah Aliyah (MA) yang ada di Kabupaten Kendal, berjumlah 12 Madrasah Aliyah (MA). Kuesioner juga untuk memperoleh data mengenai penilaian guru terhadap buku ajar Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) biologi kelas X semester genap dari 12 Guru yang mengajar di Madrasah Aliyah (MA) Kabupaten Kendal. c) Metode Dokumentasi Dokumen ialah setiap bahan tertulis ataupun film 18. Dalam melaksanakan metode dokumentasi, diharapkan peneliti dapat memeperoleh informasi yang dibutuhkan serta mendukung penelitian baik berupa catatan, foto, peraturan dan sebagainya 19. Dengan metode ini dibuat instrumen berupa lembar analisis dokumen penilaian guru terhadap buku ajar yang digunakan. Pemilihan buku ajar yang akan diteliti diperoleh dari buku ajar biologi yang paling sering digunakan guru biologi di Madrasah Aliyah (MA) se-kabupaten Kendal dalam proses kegiatan belajar mengajar. F. Teknik Analisis Data Analisis data kualitatif menurut (Bogdan dan Biken, 1982) adalah upaya yang dilakukan dengan jalan bekerja dengan data, mengorganisasi data, 17 Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik.(Jakarta: PT Rineka Cipta.2006), cet. 13. hlm Lexy j. Moleong, M.A., Metodologi Penelitian Kualitatif, (Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2007), hlm Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik.(Jakarta: PT Rineka Cipta.2006), cet. 13. hlm Lexy j. Moleong, M.A., Metodologi Penelitian Kualitatif, (Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2007), hlm Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik.(Jakarta: PT Rineka Cipta.2006), cet. 13. hlm

15 memilah-milahnya menjadi satuan yang dapat dikelola, mensintesiskannya, mencari dan menemukan apa yang penting dan apa yang dipelajari, dan memutuskan apa yang dapat diceritakan kepada orang lain 20. Secara garis besar, analisis data meliputi; (1). Persiapan, (2). Tabulasi, dan (3). Penerapan data sesuai dengan pendekatan penelitian 21. Penyusunan data dilakukan dengan menggolongkan data dalam tema atau kategori sesuai variabel yang diteliti. Analisis data dalam penelitian kualitatif telah dilakukan sejak awal penelitian dan selanjutnya sepanjang penelitian. Supaya hasil penelitian sesuai yang diharapkan dan cocok dengan pendekatan maka analisis data yang digunakan adalah pendekatan induktif. Analisis induktif artinya bahwa pola, tema, dan katagori analisis datang dari data. Mereka muncul keluar dari data daripada menjadi diputuskan utamanya ke pengumpulan data analisis 22. Secara rinci dalam proses analisis data meliputi hal-hal sebagai berikut: 1. Persiapan a) Mengecek nama dan kelengkapan identitas pengisi. b) Mengecek kelengkapan data. c) Mengecek macam isian data. 2. Tabulasi Memberikan skor (scoring) terhadap item-item yang perlu diberi skor. Didalam penelitian ini adalah untuk menghitung angket rating scale. 3. Penerapan data sesuai dengan pendekatan penelitian Analisis data untuk angket pemilihan buku ajar oleh guru dan penilaian guru terhadap buku ajar digunakan langkah-langkah sebagai berikut: a) Menghitung frekuensi untuk tiap-tiap kategori jawaban yang ada pada masing-masing faktor. 22 Budi Puspo Priyadi, Metode Evalusi Kualitatif, (Yogyakarta: Pustaka Belajar. 2009), hlm Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik.(Jakarta: PT Rineka Cipta.2006), cet. 13. hlm

16 b) Menghitung skor yang diperoleh ke dalam bentuk presentase. Teknik ini sering disebut teknik deskriptif kualitatif dengan presentase 24. 1) Untuk menghitung angket penelitian tahap I No Butir Nilai dari aspek Tabel 4. Rekapitulasi data penilaian tahap I Persentase Akhir Jawaban Responden Nilai yang harus dicapai (Butir penilaian terdapat dalam angket penilaian BSNP) N (%) kriteria Keterangan: n = nilai yang diperoleh N = nilai ideal yang semestinya diperoleh responden % = presentase pemilihan buku ajar dan penilaian buku ajar oleh guru 2) Untuk menghitung angket penelitian tahap II No Butir Nilai dari aspek Tabel 5. Rekapitulasi data penilaian tahap II Persentase Akhir Jawaban Responden Nilai yang harus dicapai (Butir penilaian terdapat dalam angket penilaian BSNP) N (%) kriteria 24 H. Mohammad Ali, Strategi Penelitian Pendidikan, (Bandung: Angkasa,1993), hlm

17 Keterangan: n = nilai yang diperoleh N = nilai ideal yang semestinya diperoleh responden % = presentase pemilihan buku ajar dan penilaian buku ajar oleh guru Untuk mengetahui tingkat kesesuaian buku ajar yaitu, pada buku Biologi terbitan Erlangga 2006 digunakan oleh 2 orang guru, Biologi untuk SMA kelas X semester 2 terbitan Erlangga 2007, Biologi Bilingual terbitan Yrama Widya 2007, Biologi untuk SMA kelas X terbitan Erlangga 2004, Praktis belajar biologi X SMA/MA terbitan Pusat Perbukuan Depdiknas 2009, Biologi I terbitan Yudhistira 2006, Biologi untuk kelas Xb terbitan Sunda Kelapa 2006, Biologi untuk SMA/MA kelas X terbitan Erlangga 2006, Panduan pembelajaran biologi terbitan Pusat Perbukuan Depdiknas 2009, BIOESPO, menjelajah alam dengan biologi terbitan Jatra Graphics 2008, dan buku Sains biologi terbitan Tiga Serangkai 2007 dengan syarat kelayakan bahan ajar berdasarkan Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP). Maka dilakukan perhitungan rata-rata dari masing-masing penilaian, yaitu tiap data yang diambil dari satu guru dari satu sekolahan dibuat penilaian tahap I dan penilaian tahap II, kemudian dilanjutkan dengan rekapitulasi data penilaian tahap I dan tahap II. Hasil rekapitulasi data penilaian tahap I dan II dimasukkan dalam tabel berikut. Tabel 6. Rekapitulasi data penilaian tahap I dan II No Penilaian Persentase kriteria Rata-rata persentase akhir 38

18 Untuk mengetahui Hasil akhir rekapitulasi tingkat kesesuaian buku ajar tersebut diambil rata-rata persentase akhir dari 12 data rekapitulasi penilaian tahap I dan tahap II. Data rekapitulasi akhir penilaian buku ajar berdasarkan Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) pada buku ajar biologi kelas X semester genap yang banyak digunakan di Madrasah Aliyah (MA) se-kabupaten Kendal semua dimasukkan dalam tabel berikut. Tabel 7. Rekapitulasi akhir penilaian buku ajar berdasarkan Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) pada buku ajar biologi kelas X semester genap yang banyak digunakan di Madrasah Aliyah (MA) se-kabupaten Kendal No Penilaian Persentase kriteria Rata-rata persentase akhir c) Hasil analisis deskriptif presentase diintepretasikan dengan tabel kriteria deskriptif presentase yang menggunakan skala Rating Scale, yaitu data mentah yang diperoleh berupa angka kemudian ditafsirkan dalam pengertian kualitatif 25. Tabel kriteria deskriptif presentase dikelompokkan dalam 4 katagori yaitu: (1). Sangat tidak sesuai, (2). Cukup sesuai, (3). Sesuai, dan (4). Sangat sesuai. Angka skor 4 diberikan apabila apa yang diminta butir setidaknya mencapai 81% ke atas dari pemenuhan maksud butir. Skor 3 diberikan jika kelayakan isi terpenuhi antara 71%-80%. Skor 2 diberikan jika kelayakan isi terpenuhi antara 61%- 70%. Skor 1 diberikan jika kelayakan ini tidak pernah terpenuhi atau 25 Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D, (Bandung: Alfa Beta, 2008), hlm

19 kurang dari 60% 26. Kriteria untuk masing-masing interval dapat dilihat pada tabel berikut: Tabel 8. Kriteria Deskriptif Presentase Pemilihan Buku Ajar oleh Guru dan penilaian Guru terhadap Buku Ajar Interval Kriteria < 60% Sangat tidak sesuai 61% - 70% Cukup sesuai 71% - 80% Sesuai > 81% Sangat sesuai 5. Analisis akhir hasil penilaian guru terhadap buku ajar biologi kelas X semester genap di Madrasah Aliyah (MA) se-kabupaten Kendal. Data-data yang telah terkumpul, yaitu hasil analisis penilaian guru terhadap buku ajar biologi kelas X semester genap di Madrasah Aliyah (MA) se-kabupaten Kendal kemudian diklasifikasikan menjadi dua kelompok data. Data kuantitatif yang berbentuk angka-angka dan data kualitatif yang dinyatakan dalam kata-kata atau simbol 27. Hasil analisis guru tersebut kemudian dibuat tabel keseluruhan untuk dapat dianalisis kembali oleh peneliti, sehingga dapat diambil kesimpulan akhir mengenai penilaian guru terhadap buku ajar biologi kelas X semester genap di Madrasah Aliyah (MA) se-kabupaten Kendal. 26 Zaenal Arifin, M.Pd., Evaluasi Pembelajaran, (Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2009), hlm Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik.(Jakarta: PT Rineka Cipta.2006), cet. 13. hlm

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Seiring dengan perkembangan zaman terjadi pula perkembangan teknologi yang menjadikan perubahan di segala bidang. Salah satu bidang yang mengalami perubahan
