ANALISIS PENGARUH STRUKTUR PASAR TERHADAP KINERJA INDUSTRI MINYAK GORENG SAWIT DI INDONESIA OLEH RUTH BONGGASAU H

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "ANALISIS PENGARUH STRUKTUR PASAR TERHADAP KINERJA INDUSTRI MINYAK GORENG SAWIT DI INDONESIA OLEH RUTH BONGGASAU H"

Transkripsi

1 ANALISIS PENGARUH STRUKTUR PASAR TERHADAP KINERJA INDUSTRI MINYAK GORENG SAWIT DI INDONESIA OLEH RUTH BONGGASAU H DEPARTEMEN ILMU EKONOMI FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2006

2 RINGKASAN RUTH BONGGASAU. Analisis Pengaruh Struktur Pasar Terhadap Kinerja Industri Minyak Goreng Sawit di Indonesia (dibimbing HENNY REINHARDT). Salah satu industri pengolahan yang berkembang di Indonesia yaitu industri minyak goreng, salah satunya adalah minyak goreng sawit yang merupakan produk hilir dari minyak kelapa sawit. Kebutuhan minyak goreng terus meningkat seiring dengan pertumbuhan penduduk sehingga mendorong bertambahnya produsen-produsen yang bergerak dalam bisnis ini untuk terus memasuki pasar. Minyak goreng juga merupakan salah satu dari sembilan bahan kebutuhan pokok masyarakat indonesia. Oleh karena itu, peningkatan kebutuhan minyak goreng dalam negeri mengharuskan pemerintah untuk menjaga kesediaan pasokan dalam negeri salah satunya dengan meningkatkan produksi. Perkembangan industri minyak goreng sawit pada dasawarsa terakhir mengalami peningkatan sejalan dengan beralihnya pola konsumsi masyarakat dari minyak goreng kelapa ke minyak goreng kelapa sawit. Ini tercermin dari pertumbuhan volume produksi CPO dan minyak gorengnya. Indonesia saat ini merupakan produsen dan eksportir CPO terbesar di dunia, setelah negeri jiran, Malaysia. Oleh karena itu, penulis tertarik untuk menganalisis bagaimana pengaruh struktur pasar terhadap kinerja industri minyak goreng sawit di Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh struktur pasar terhadap kinerja industri minyak goreng sawit di Indonesia. Kemudian penelitian ini juga bertujuan untuk menganalisis bagaimana pengaruh krisis ekonomi terhadap keuntungan total industri, pada industri minyak goreng sawit di Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder dalam bentuk deret waktu (time series) dari tahun Data yang digunakan meliputi biaya input, nilai output industri, data produksi minyak sawit nasional, data konsumsi minyak sawit nasional, nilai tambah, data penjualan masing-masing perusahaan minyak sawit nasional dan sebagainya. Data diperoleh dari Asosiasi Industri Minyak Makan Indonesia (AIMMI), Biro Pusat Statistik (BPS), media elektronik yakni internet dan bukubuku yang berkaitan dengan penelitian. Analisis yang dilakukan untuk menguji pengaruh struktur pasar terhadap kinerja industri minyak goreng sawit yaitu dengan menggunakan model persamaan regresi. Ordinary Least Square (OLS) adalah metode yang digunakan dalam menganalisis kuantitatif dalam penelitian yang dilakukan, metode ini diestimasi dengan menggunakan Microsoft Excel, dan kemudian diolah menggunakan program e-views 4.1. Hal yang mungkin terjadi dan perlu diperhatikan dalam menganalisis model persamaan regresi adalah masalah pelanggaran asumsi pada model. Pelanggaran asumsi yang harus dihindari dalam analisis ini ialah kemungkinan terjadinya multikolinearitas, autokorelasi dan heteroskedastisitas. Tetapi setelah melakukan pengujian pelanggaran asumsi yang ada diatas dapat dihindari atau model ini tidak mengandung multikolinearitas, autokorelasi dan heteroskedastisitas. Hasil uji-f didapatkan bahwa variabelvariabel eksogen mampu menerangkan variabel endogen yang ditunjukkan oleh

3 nilai P-value = yang lebih kecil dari taraf nyata yang digunakan yaitu sebesar sepuluh persen (α = 10%). Nilai ini menandakan bahwa persamaan diatas telah mendukung keabsahan model atau dengan kata lain bahwa pengaruh yang ditimbulkan oleh keseluruhan variabel penjelas terhadap variabel dependennya adalah baik. Dari uji-t menunjukkan ada empat variabel eksogen yang berpengaruh signifikan terhadap variabel dependennya, pada taraf nyata sepuluh persen. Variabel-variabel tersebut adalah GROWTH, CR4, XEFF dan Dummy krisis ekonomi. Sedangkan variabel lainnya yakni MES tidak signifikan mempengaruhi variabel tak bebasnya (PCM) pada taraf nyata sepuluh persen (α = 10%). Variabel respon model ini adalah Price Cost Margin (PCM) sebagai proksi keuntungan. Variabel bebas yang digunakan antara lain Concentration Ratio untuk empat perusahaan terbesar (CR4), Efisiensi internal (XEFF), Pertumbuhan nilai barang yang dihasilkan (GROWTH), Skala Ekonomis Minimum (MES), serta Dummy krisis ekonomi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Rasio konsentrasi (CR4) industri minyak goreng sawit secara signifikan mempengaruhi total keuntungan industri (PCM). Efisiensi internal berhubungan positif dengan total keuntungan industri (PCM) karena adanya biaya produksi yang ditekan oleh perusahaan. Tingkat pertumbuhan nilai barang yang dihasilkan (GROWTH) yang turut menggambarkan kondisi permintaan dan kondisi perekonomian memiliki hubungan positif dengan total keuntungan industri (PCM). MES berpengaruh negatif terhadap tingkat keuntungan industri minyak goreng sawit tetapi secara statistik tidak signifikan pada taraf nyata 10 persen (α = 10%). Pengaruh krisis akan menurunkan keuntungan total industri karena adanya peningkatan biaya produksi yang mengakibatkan peningkatan harga minyak goreng sawit hingga mengakibatkan turunnya konsumsi. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan maka saran yang dapat diberikan penulis yaitu dalam penelitian selanjutnya, perlu ditambahkan variabel-variabel lain yang dapat mempengaruhi kinerja pada industri minyak goreng sawit, yang belum dijelaskan pada penelitian ini seperti strategi promosi misalnya iklan yang dilakukan oleh perusahaan-perusahaan minyak goreng sawit dan utilitas kapasitas yang menggambarkan kondisi produksi minyak goreng sawit di Indonesia.

4 PERNYATAAN DENGAN INI SAYA MENYATAKAN BAHWA SKRIPSI INI BENAR- BENAR HASIL KARYA SENDIRI DAN BELUM PERNAH DIAJUKAN SEBAGAI KARYA ILMIAH PADA PERGURUAN TINGGI ATAU LEMBAGA MANAPUN. Bogor, Agustus 2006 Ruth Bonggasau H

5 RIWAYAT HIDUP Penulis bernama Ruth Bonggasau lahir pada tanggal 07 November 1983 di Mamasa, sebuah kota kecil yang berada di provinsi Sulawesi Barat. Penulis anak pertama dari empat bersaudara, dari pasangan Markus Bonggasau dan Hermina Daniel. Jenjang pendidikan penulis dilalui tanpa suatu hambatan, penulis menamatkan sekolah dasar pada SDN II Mamasa Kabupaten Mamasa. Kemudian melanjutkan ke SLTP Frater Mamasa dan lulus pada tahun Pada tahun yang sama penulis diterima di SMUN I Mamasa dan lulus pada tahun Pada tahun 2002 penulis meninggalkan Kabupaten Mamasa untuk melanjutkan studi kejenjang yang lebih tinggi. Institut Pertanian Bogor (IPB) menjadi pilihan terbaik. Penulis masuk IPB melalui Jalur Undangan Seleksi Masuk IPB (USMI) dan diterima sebagai mahasiswa program Studi Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan pada Fakultas Ekonomi dan Manajemen. Selama mengikuti perkuliahan penulis pernah mengikuti organisasi Komkes PMK IPB dan Organisasi IKAMI SULSEL.

6 ANALISIS PENGARUH STRUKTUR PASAR TERHADAP KINERJA INDUSTRI MINYAK GORENG SAWIT DI INDONESIA OLEH RUTH BONGGASAU H SKRIPSI Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Departemen Ilmu Ekonomi DEPARTEMEN ILMU EKONOMI FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2006

7 KATA PENGANTAR Puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas segala berkat kasih karunia dan pertolongan-nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penyusunan skripsi ini. Judul skripsi ini adalah Analisis Pengaruh Struktur Pasar Terhadap Kinerja Industri Minyak Goreng Sawit di Indonesia. Topik penelitian ini dipilih karena perkembangan industri minyak goreng sawit pada dasawarsa terakhir mengalami peningkatan sejalan dengan beralihnya pola konsumsi masyarakat dari minyak goreng kelapa ke minyak goreng kelapa sawit. Ini tercermin dari pertumbuhan volume produksi CPO dan minyak gorengnya. Indonesia saat ini merupakan produsen dan eksportir CPO terbesar di dunia, setelah negeri jiran, Malaysia. Berdasarkan fenomena tersebut, muncul keinginan penulis untuk meneliti bagaimana pengaruh struktur pasar terhadap kinerja industri minyak goreng sawit di Indonesia. Disamping itu, skripsi ini juga merupakan salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Departemen Ilmu Ekonomi, Fakultas Ekonomi dan Manajemen, Institut Pertanian Bogor. Penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu dalam proses penulisan skripsi ini, antara lain: 1. Ibu Henny Reinhardt, S.P., M.Sc selaku dosen pembimbing skripsi penulis yang telah membimbing dan membantu penulis dalam penyelesaian skripsi ini 2. Bapak Alla Asmara, S.Pt, M.Si selaku dosen penguji skripsi yang telah memberi banyak saran yang membangun demi kebaikan karya ini 3. Muhammad Findi A, S.E, M.Si selaku komosi pendidikan yang telah memberi saran mengenai tata cara penulisan yang baik 4. Kedua orang tua penulis Markus Bonggasau dan Hermina Daniel serta Adik penulis Janawati Bonggasau, Welyem Bonggasau dan Mega Sriani Bonggasau yang selalu setia memberikan doa, dukungan dan moril kepada penulis. 5. Teman-teman satu bimbingan dan sahabat penulis Novryanto RS, Granson TL Reinhard dan Sri Bahaduri yang selalu setia mendukung penulis dan tempat bertukar pikiran

8 6. Semua pihak yang telah membantu kelancaran dalam penulisan skripsi ini Akhir kata, penulis mohon maaf apabila ada kesalahan pada kata-kata yang penulis gunakan. Semoga karya ini dapat bermanfaat bagi penulis dan pihak lain yang membutuhkan. Bogor, Agustus 2006 Ruth Bonggasau H

9 I. PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Di era globalisasi perdagangan dunia, industri dituntut untuk meningkatkan kemampuan dan keunggulan sesuai standar dan persyaratan internasional. Maka dalam hal ini unsur-unsur pokok dari keunggulan kompetitif, struktur, perilaku dan kinerja suatu industri harus diperhatikan. Struktur perekonomian yang sudah maju ditandai dengan peranan sektor industri pengolahan dan jasa yang semakin besar dalam menopang suatu sistem perekonomian. Sektor ini berangsur-angsur menggantikan peranan sektor tradisional (sektor pertanian) dalam menyerap tenaga kerja dan sumber pendapatan negara. Sektor perekonomian yang tercakup dalam kategori sektor ini antara lain industri pengolahan, restoran dan hotel, lembaga keuangan, dan jasa. Di Indonesia industri pengolahan merupakan penggerak utama dalam pembangunan perekonomian. Ini terbukti sejak pemerintahan orde baru sampai sekarang telah membawa perubahan yang fundamental dalam struktur perekonomian nasional dan sekaligus memberikan sumbangan yang besar terhadap perekonomian. Namun ketika krisis pada tahun 1997, sumbangan industri pengolahan terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) mengalami penurunan, akan tetapi sumbangan industri pengolahan masih merupakan yang tertinggi dibanding sektor lainnya. Terbukti pada tahun 2000 sumbangan industri terhadap PDB sebesar persen dari total PDB ,8 milyar rupiah, persen pada tahun

10 dari total PDB sebesar dan persen pada tahun 2002 dari total PDB sebesar ,5 (BPS, 2002). Salah satu industri pengolahan yang berkembang di Indonesia yaitu industri minyak goreng, salah satunya adalah minyak goreng sawit yang merupakan produk hilir dari minyak kelapa sawit. Kebutuhan minyak goreng terus meningkat seiring dengan pertumbuhan penduduk sehingga mendorong bertambahnya produsen-produsen yang bergerak dalam bisnis ini untuk terus memasuki pasar. Minyak goreng juga merupakan salah satu dari sembilan bahan kebutuhan pokok masyarakat indonesia. Oleh karena itu, peningkatan kebutuhan minyak goreng dalam negeri mengharuskan pemerintah untuk menjaga kesediaan pasokan dalam negeri salah satunya dengan meningkatkan produksi. Secara keseluruhan, volume produksi minyak goreng di Indonesia pada 1998 mencapai 2.18 juta ton. Lima tahun kemudian, volume produksinya sudah meningkat menjadi 6.43 juta ton. Peningkatan produksi minyak goreng dapat dilihat pada Gambar Produksi Minyak Goreng Sumber : AIMMI, 2005 Gambar 1.1. Perkembangan Produksi Minyak Goreng Indonesia (juta ton)

11 3 Perkembangan industri minyak goreng sawit pada dasawarsa terakhir mengalami peningkatan sejalan dengan beralihnya pola konsumsi masyarakat dari minyak goreng kelapa ke minyak goreng kelapa sawit. Ini tercermin dari pertumbuhan volume produksi CPO dan minyak gorengnya. Jika pada tahun 1998 volume produksi CPO baru mencapai juta ton, tahun 2004 meningkat signifikan menjadi juta ton. Indonesia saat ini merupakan produsen dan eksportir CPO terbesar di dunia, setelah negeri jiran, Malaysia. Tingkat konsumsi minyak goreng di Indonesia sejak tahun 1998 hingga tahun 2005 terus mengalami peningkatan. Ini tercermin dari tingkat konsumsi per kapita yang meningkat dari 10.7 kilogram per kapita pada tahun 1998 menjadi 16.5 kilogram pada tahun Peningkatan konsumsi per kapita minyak goreng Indonesia dapat dilihat pada Gambar Konsumsi per Kapita Minyak Goreng Sumber : AIMMI, 2005 Gambar 1.2. Peningkatan Konsumsi per Kapita Minyak Goreng Indonesia (Kilogram)

12 4 Volume produksi minyak goreng di Indonesia boleh dikatakan hanya cukup untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri. Ini tampak dari tingkat konsumsinya. Pada tahun 1998 konsumsi minyak goreng di Indonesia mencapai 3.22 juta ton (produksinya cuma 2.18 juta ton), sementara pada tahun 2005 menjadi 6.04 juta ton (produksi 6.43 juta ton). Volume produksi yang terus meningkat menyebabkan Indonesia mampu mengekspor sebagian minyak goreng sawitnya. Maka, tak heran jika sejak tahun 1998 hingga tahun 2005 volume ekspornya terus meningkat dari 0.37 juta ton ke 1.58 juta ton. Semasa krisis ekonomi 1998, volume produksi minyak goreng sawit mencapai 2.07 juta ton. Namun, dalam waktu tujuh tahun kemudian, volume produksinya sudah meningkat cukup signifikan menjadi 5.39 juta ton. Pertumbuhan semacam ini tidak terjadi pada minyak goreng kelapa, yang pada 1998 volume produksinya baru mencapai 0.11 juta ton, tetapi lima tahun kemudian hanya menjadi 1.04 juta ton. Perkembangan produksi minyak goreng sawit dan kelapa dapat dilihat pada Gambar Minyak Goreng Sawit Minyak Goreng Kelapa Sumber : AIMMI, Gambar 1.3. Perkembangan Produksi Minyak Goreng Sawit dan Kelapa Indonesia (juta ton)

13 Perumusan Masalah Masyarakat Indonesia secara umum mengkonsumsi dua jenis minyak goreng, yaitu minyak goreng nabati dan minyak goreng hewani. Angka-angka statistik menunjukkan bahwa tingkat konsumsi minyak goreng hewani sangat kecil dibanding minyak goreng nabati. Minyak goreng nabati dikelompokkan menjadi dua yakni minyak goreng kelapa dan minyak goreng sawit. Sebelum orde baru sampai pada awal pembangunan jangka panjang tahap I, minyak goreng yang dikonsumsi masyarakat didominasi oleh minyak kelapa. Namun sejak tahun 1970-an bersamaan dengan meningkatnya produksi kelapa sawit, minyak goreng kelapa mulai tergeser oleh minyak goreng sawit. Mulai akhir tahun 1970-an, konsumsi minyak goreng sawit pun terus mengalami peningkatan. Indonesia saat ini merupakan produsen dan eksportir CPO terbesar di dunia, setelah negeri jiran, Malaysia, dan ini memberikan sumbangan yang cukup besar terhadap perekonomian disamping sumbangannya terhadap penyerapan tenaga kerja. Oleh karena itu, penulis tertarik untuk menganalisis bagaimana pengaruh struktur pasar terhadap kinerja industri minyak goreng sawit di Indonesia. Dari uraian di atas, dapat dirumuskan beberapa masalah sebagai berikut: 1. Bagaimana pengaruh struktur pasar terhadap kinerja industri minyak sawit di Indonesia? 2. Bagaimana pengaruh krisis ekonomi terhadap keuntungan total industri (PCM), pada industri minyak goreng sawit di Indonesia?

14 Tujuan Penelitian Adapun tujuan dari penelitian ini adalah: 1. Menganalisis pengaruh struktur pasar terhadap kinerja industri minyak goreng sawit di Indonesia. 2. Menganalisis pengaruh krisis ekonomi terhadap keuntungan total industri, pada industri minyak goreng sawit di Indonesia Manfaat Penelitian Penelitian ini diharapkan dapat memberi manfaat kepada berbagai pihak, antara lain: 1. Dapat meningkatkan pengetahuan penulis tentang analisis pengaruh struktur pasar terhadap kinerja industri minyak goreng sawit di Indonesia. 2. Dapat digunakan sebagai data dasar bagi peneliti lebih lanjut yang tertarik dalam masalah yang sama, yaitu terkait dalam industri minyak goreng sawit di Indonesia. 3. Dapat menjadi dasar pertimbangan dan bahan masukan bagi perusahaan dan pemerintah dalam pengambilan kebijakan sebagai upaya pengembangan industri minyak sawit di Indonesia.

15 II. TINJAUAN PUSTAKA DAN KERANGKA PEMIKIRAN 2.1. Konsep Ekonomi Industri Ekonomi industri merupakan suatu keahlian khusus dalam ilmu ekonomi. Ilmu ekonomi ini membantu menjelaskan mengapa pasar perlu diorganisir dan bagaimana pengorganisasiannya mempengaruhi cara kerja pasar industri. Definisi ekonomi industri adalah bahwa pada dasarnya teori-teori yang terdapat dalam ekonomi industri menekankan pada ilmu ekonomi studi empiris dan faktor-faktor yang mempengaruhi struktur pasar, perilaku dan kinerja sehingga tercapai tingkat efisiensi bagi perusahaan, industri serta perekonomian secara keseluruhan (Jaya, 2001) Pengertian Industri Pengolahan Usaha industri pengolahan adalah usaha yang melakukan kegiatan mengubah barang dasar (bahan mentah) menjadi barang jadi/setengah jadi dan atau barang yang lebih tinggi nilainya sehingga lebih dekat kepada pemakai akhir untuk tujuan komersial, termasuk dalam sektor ini adalah perusahaan yang melakukan jasa industri, rancang bangun, perekayasaan serta pekerjaan perakitan (assembling) dari suatu barang. Suatu usaha yang melakukan sebagian proses industri demi suatu usaha industri atas dasar kontrak atau balas jasa juga dimasukkan sebagai industri pengolahan (BPS, 2004).

16 Struktur Pasar Struktur pasar dapat dijelaskan sebagai lingkungan dimana perusahaan berada untuk melakukan operasinya dalam pasar tertentu (Jaya, 2001). Secara umum struktur pasar memiliki beberapa elemen yang menggambarkan ukuran perusahaan-perusahaan yang bersaing dalam pangsa pasar diantaranya adalah : 1. Pangsa Pasar Pangsa pasar sering digunakan sebagai indikator proksi untuk melihat adanya kekuatan pasar dan menjadi indikator tentang seberapa pentingnya suatu perusahaan di dalam pasar. Derajat kekuatan pasar umumnya akan muncul ketika pangsa pasar mencapai 15 persen, pada tingkat yang lebih tinggi yaitu persen derajat monopoli menjadi signifikan pada tingkat persen biasanya perusahaan mempunyai kekuatan pasar yang kuat. Kesuksesan suatu perusahaan biasanya selain digambarkan oleh profit dan harga saham juga ditentukan oleh besarnya pangsa pasar. 2. Konsentrasi Konsentrasi merupakan kombinasi pangsa pasar dari perusahaanperusahaan oligopolis dimana mereka menyadari adanya saling ketergantungan. Kombinasi pangsa pasar membentuk suatu tingkat pemusatan dalam pasar. Penerimaan (return) rata-rata industri terkonsentrasi akan lebih tinggi daripada penghasilan dari jenis industri yang kurang terkonsentrasi. Pemusatan merupakan tingkat oligopoli. Para oligopolis dapat melakukan kordinasi secara ketat seakan-akan mereka merupakan monopolis sejati, persaingan hebat bisa terjadi diantara mereka atau mungkin mengikuti suatu pola

17 9 lebih lanjut. Kombinsi kekuatan pasar mereka perlahan-lahan mengurangi pengaruh perusahaan yang mempunyai pangsa pasar utama. Pemusatan dapat menghasilkan suatu bentuk industri yang secara rasio dapat diterima. Alat yang digunakan untuk mengukur konsentrasi perusahaan adalah Concentration Ratio (CR4), yaitu alat ukur paling sederhana untuk mengukur tingkat konsentrasi dari perusahaan-perusahaan yang memiliki pangsa pasar terbesar. CR4 dirumuskan : CR 4 = Jumlah penjualan 4 perusahaan terbesar Total penjualan industri X 100% (2.1) Nilai CR4 yang dihasilkan antara nol sampai satu. Semakin besar nilai CR4 yang dihasilkan maka struktur pasar semakin monopoli, sebaliknya jika nilainya semakin kecil (mendekati nol) maka persaingannya semakin sempurna. Hubungan antara konsentrasi rasio dengan pertumbuhan pasar itu sendiri mempunyai hubungan yang positif, yang berarti bahwa pada saat konsentrasi rasio turun pertumbuhan pendapatan cenderung turun. Peningkatan konsentrasi bisa disebabkan karena perluasan yang terjadi pada establishment dan berkurangnya jumlah perusahaan. Keuntungan dan tingkat konsentrasi berhubungan positif ini merupakan halangan masuk yang besar bagi perusahaan baru. Karena dengan keuntungan yang mereka dapatkan perusahaan-perusahaan yang ada pada industri itu berusaha untuk meningkatkan lagi konsentrasinya. Semakin meningkatnya konsentrasi rasio tetapi jumlah perusahaan naik, berarti skala establishment yang masuk lebih banyak berskala sedang dan kecil (Jaya, 2001).

18 10 3. Kondisi entry Hambatan masuk ke dalam pasar merupakan unsur yang sangat penting dalam struktur pasar. Kondisi ini akan dihadapi pesaing potensial jika ingin berpartisipasi dalam pasar. Pesaing potensial adalah perusahaan-perusahaan di luar pasar yang mempunyai kemungkinan untuk masuk dan menjadi pesaing yang sebenarnya (Jaya, 2001). Segala sesuatu yang memungkinkan terjadinya penurunan kesempatan atau kecepatan masuknya pesaing baru merupakan hambatan untuk masuk. Penghambat untuk masuk ke dalam industri dapat bersifat alami seperti biaya investasi yang tinggi, penguasaan teknologi baru, tingkat produksi minimal yang tinggi dan adanya peningkatan sunk cost. Hambatan masuk juga dapat bersifat legal berupa perangkat-perangkat peraturan yang dibuat oleh pemerintah. Hal lain yang dapat dijadikan faktor hambatan masuk adalah dengan pengukuran Minimum Efficiency Scale (MES). Pesaing baru tidak akan masuk, kecuali yakin akan memperoleh keuntungan setelah masuk ke dalam pasar. Jika MES relatif besar terhadap pasar, perusahaan baru tidak akan dapat membuka pabrik yang beroperasi secara efisien tanpa meningkatkan output industri. Perusahaan yang memasuki pasar dengan kondisi di bawah MES tidak akan sanggup bersaing dengan perusahaan yang ada di pasar. Beberapa ukuran yang dapat dijadikan proksi bagi MES yaitu output dari pabrik terbesar, ukuran rata-rata dari seluruh pabrik yang berada pada kelas distribusi tinggi dan ukuran rata-rata dari beberapa pabrik yang terbesar yang menguasai 50 persen output industri. Adanya hubungan yang positif antara

19 11 keuntungan dan tingkat konsentrasi merupakan halangan masuk yang besar bagi perusahaan baru. Karena dengan keuntungan yang mereka dapatkan, perusahaanperusahaan yang ada pada industri itu berusaha untuk meningkatkan lagi konsentrasinya Kinerja Industri Kinerja pasar atau industri adalah hasil kerja yang dipengaruhi oleh struktur dan perilaku industri (Hasibuan, 1993). Kinerja dalam kaitannya dengan ekonomi memiliki banyak aspek, namun dipusatkan pada tiga aspek pokok yaitu efisiensi, kemajuan teknologi, dan keseimbangan dalam distribusi (Jaya, 2001). Kinerja pasar dapat diartikan sebagai sebuah usaha yang disesuaikan dengan struktur dan perilaku pasar untuk tujuan akhir memperoleh keuntungan. Selain itu tujuan yang ingin dicapai oleh perusahaan dalam hal kinerja adalah efisiensi, inovasi atau kualitas produk yang lebih baik karena perkembangan teknologi, serta distribusi yang merata. Dalam hubungan dengan ekonomi organisasi industri istilah efisiensi berhubungan dengan cara yang paling efektif untuk memanfaatkan sumberdaya yang langkah. Efisiensi secara sederhana adalah nilai maksimum output yang dihasilkan dari input yang minimal. Efisiensi biasanya dibedakan menjadi dua macam, yaitu efisiensi teknologi (teknik) dan efisiensi ekonomi (alokatif). Sebuah perusahaan mungkin secara teknologi lebih efisien dari yang lain kalau perusahaan itu memproduksi tingkat output yang sama dengan satu atau lebih

20 12 sedikit input fisik. Adanya proses produksi yang berbeda menyebabkan tingkat semua perusahaan dapat efisien secara teknologi. Efisiensi ekonomi timbul apabila input dimanfaatkan sedemikian rupa sehingga suatu tingkat output diproduksi dengan biaya serendah mungkin. Kemampuan perusahaan dalam menekan biaya produksi, dapat menciptakan kontribusi terhadap nilai tambah yang diperoleh. Peningkatan dalam efisiensi terjadi bila output yang ada atau tingkat suatu output dihasilkan dengan biaya yang lebih rendah. Elemen-elemen yang terdapat di dalam kinerja pasar adalah sebagai berikut (Legowo, 1996) : 1. Efisiensi dalam produksi, artinya kemampuan berproduksi secara efisien dengan menggunakan sejumlah input tertentu untuk menghasilkan nilai output yang maksimum. 2. Efisiensi dalam penyaluran, artinya kemampuan mendistribusikan hasil produksi dengan biaya rendah. 3. Efisiensi dalam mengalokasikan sumberdaya sehingga harga yang dikenakan kepada pembeli bisa rendah sesuai dengan rendahnya biaya produksi termasuk keuntungan yang normal bagi produsen. 4. Kemampuan dalam memanfaatkan kemajuan teknologi, sehingga dapat diperoleh biaya produksi yang rendah dan teknik distribusi yang lebih tepat. 5. Kinerja berupa mutu, harga dan jumlah (variasi produk) yang sesuai dan bisa memuaskan konsumen.

21 13 Konsumen atau masyarakat mengharapkan adanya kinerja yang bisa memberikan kesejahteraan kepada mereka antara lain dapat memperoleh harga yang murah, bermutu tinggi, jumlah yang cukup kesediaannya, serta mudah dan cepat diperoleh. Hal tersebut bisa diperoleh jika alokasi sumberdaya produksi (bahan input), distribusi hasil produksi, dan kemampuan kemajuan teknologi semuanya dilakukan secara efisien. Semua ini dapat diperoleh jika struktur dan perilaku pasar mendukung kinerja untuk memberikan kontribusi yang baik demi kesejahteraan masyarakat (Legowo, 1996). Pendekatan operasional yang sering dilakukan untuk menilai kinerja suatu industri adalah menggunakan tingkat keuntungan. Pada dasarnya tidak memungkinkan untuk mengukur besarnya pendapatan atau keuntungan perusahaan secara akurat. Banyak kendala yang dihadapi untuk mendapatkan ketepatan dalam pengukuran, karena data perusahaan tidak semuanya diduplikasikan, sehingga digunakanlah Price Cost Marginal (PCM) sebagai proksi dari tingkat keuntungan, maka tingkat PCM yang tinggi hanya akan tercipta apabila terdapat kekuatan monopoli atau rasio konsentrasi perusahaan yang tinggi. PCM didefinisikan sebagai suatu indikator kinerja yang merupakan perkiraan kasar dari keuntungan perusahaan. PCM dapat diperoleh dengan membagi selisih antara nilai tambah dikurangi upah yang harus dibayarkan terhadap nilai pengiriman (Jaya, 2001). Nilai tambah adalah nilai total output dikurangi dengan nilai total input. Upah yang dibayarkan merupakan total pengeluaran perusahaan untuk membayar tenaga kerja. Sedangkan nilai barang

22 14 yang dihasilkan adalah bagian dari nilai output perusahaan yang menunjukkan jumlah total dari hasil produksi. Pertumbuhan nilai produksi atau GROWTH diduga dapat mempengaruhi kinerja industri variabel ini dapat mempengaruhi kinerja industri karena variabel ini dapat menunjukkan permintaan pasar (market demand). Jika permintaan pasar terhadap suatu barang meningkat, maka perusahaan maka akan meningkatkan produksinya untuk memenuhi permintaan yang ada. Adanya peningkatan dalam jumlah produksi akan berdampak terhadap meningkatnya keuntungan yang dialami perusahaan. Growth= NilaiBarang dihasilkan tahun t Nilai Barang dihasilkan tahun t 1 Nilai Barang dihasilkan tahun t 1 x100% (2.2) 2.5. Dummy Variabel Dummy menurut Gujarati (1997) merupakan variabel penjelas dalam analisis regresi yang digunakan untuk mewakili variabel kualitatif. Variabel ini sering disebut variabel binary atau variabel dikotomi (variabel yang membagi dua). Dalam penelitian ini, variabel dummy yang digunakan adalah variabel Dummy untuk kondisi perekonomian Indonesia, yaitu sebelum dan sesudah krisis. Biasanya variabel Dummy ini bernilai satu jika variabel kualitatifnya berpengaruh dan bernilai nol jika tidak berpengaruh.

23 Kerangka Hubungan Struktur- Perilaku-Kinerja Pada ilmu ekonomi industri merupakan ilmu ekonomi yang membantu menjelaskan pengorganisasian pasar yang mempengaruhi cara kerja pasar industri. Ilmu ini menelaah struktur pasar perusahaan yang secara relatif lebih menekankan pada studi empiris dari faktor-faktor yang mempengaruhi pasar, perilaku, dan kinerja pasar (Jaya, 2001). Pada gambar 2.4. terlihat bahwa terdapat saling keterkaitan antara masingmasing unsur yaitu struktur, perilaku, dan kinerja pasar. Ketiga unsur tersebut saling berinteraksi yang mempengaruhi proses alokasi hasil produksi kepada masyarakat dengan efektif dan efisien. Keterkaitan itu dapat terlihat dari garis panah dan garis putus-putus yang menghubungkan antara unsur satu dengan unsur lainnya. Hubungan ini tidak hanya bersifat satu arah, tetapi dapat berhubungan timbal balik.

24 16 KONDISI DASAR Sisi Permintaan Elastisitas Tingkat pertumbuhan Strategi perusahaan Cara pembelian Sifat-sifat siklis dan musiman Substitusi Sisi Penawaran Bahan baku Teknologi Ketahanan produk Nilai atau berat Sikap bisnis Organisasi buruh Jumlah pembeli Skala pembeli Diferensiasi produk Kondisi entry Konglomerasi STRUKTUR PASAR Jumlah penjual Kondisi ongkos Integrasi vertikal Integrasi horizontal Organisasi buruh Strategi harga Strategi produk Strategi promosi PERILAKU Paksaan Taktik legal Advertensi Penelitian dan inovasi Efisiensi alokatif Efisiensi teknis Efek inflasi Pemerataan KINERJA Kemajuan teknologi Kualitas produk Kesempatan kerja Laba Sumber : Hasibuan, 1993 Gambar 2.4. Kerangka Analisis Struktur, Perilaku dan Kinerja

25 Hasil Penelitian Terdahulu Busriawaty (2004), menganalisis hubungan struktur pasar dan kinerja industri pupuk di Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif antara variabel utama struktur pasar, yaitu CR2 dengan PCM sebagai variabel kinerja. Tingginya rasio konsentrasi yang ada pada industri pupuk telah mampu menciptakan kekuatan pasar sehingga berdampak terhadap perolehan keuntungan. Begitu pula dengan variabel struktur pasar yang lain. XEFF dan GROWTH juga memiliki hubungan positif dengan PCM. Perusahaan pada industri pupuk telah mampu menciptakan efisiensi internal dengan menekan biaya input dalam berproduksi. Keadaan ini membuat nilai tambah yang diperoleh menjadi besar sehingga keuntungan yang diperoleh pun akan meningkat. Dengan kata lain analisis yang dilakukan berhasil menyimpulkan bahwa pada industri pupuk telah terjadi hubungan positif antara struktur pasar dengan kinerja yang tinggi, efisiensi internal dalam berproduksi, dan peningkatan pertumbuhan produksi pupuk, telah berpengaruh terhadap pencapaian keuntungan bagi industri pupuk. Penelitian lain mengenai analisis SCP dilakukan Putri (2004) mengenai bagaimana kondisi dasar, struktur dan kinerja, hubungan struktur dan kinerja, dan perilaku industri rokok kretek di Indonesia. Hasil penelitian mengenai kondisi dasar dari permintaan menunjukkan bahwa harga rokok kretek, harga rokok putih, jumlah penduduk dan permintaan tahun sebelumnya memberikan pengaruh nyata terhadap jumlah permintaan rokok kretek, sedangkan pendapatan masyarakat tidak berpengaruh. Sedangkan struktur pasar industri rokok adalah oligopoli ketat

26 18 yang berdasarkan peraturan yang berlaku tidak memiliki hambatan masuk bagi perusahaan baru untuk masuk ke pasar. Hasil analisis hubungan struktur dan kinerja, variabel bebas yang memiliki pengaruh terhadap tingkat keuntungan (PCM) adalah tingkat konsentrasi (CR4), efisiensi internal (X-eff), dan skala ekonomis (MES). Variabel utilitas kapasitas produksi (CU) tidak berpengaruh terhadap PCM. Variabel yang memiliki hubungan yang positif adalah CR4 dan X-eff, sedangkan variabel MES memiliki hubungan negatif dengan tingkat keuntungan. Untuk analisis perilaku perusahaanperusahaan dalam industri rokok kretek dilihat dari strategi harga dan produksi, strategi promosi, dan kemungkinan adanya kolusi. Dalam menentukan harga jual perusahaan-perusahaan rokok kretek dipengaruhi oleh Keputusan Menteri Keuangan No.449/KMK.04/2002 yang mengatur tentang harga jual eceran (HEJ) minimum dan tarif cukai berdasarkan skala produksi setiap perusahaan. Sama halnya dalam bidang promosi, masih dipengaruhi oleh Peraturan Pemerintah (PP) No. 19 Tahun Untuk dapat mempertahankan pangsa pasarnya perusahaan besar lebih sensitif dan efisiensi dalam berproduksi. Adanya tingkat diferensiasi produk yang tinggi dari peruusahaan besar untuk mempertahankan pangsa pasarnya melemahkan adanya dugaan kolusi terselubung diantara perusahaan besar dalam industri rokok kretek. Ratri (2004), dalam penelitiannya tentang analisis permintaan dan penawaran industri minyak goreng kelapa di Indonesia melakukan pendugaan fungsi penawaran, permintaan dan ekspor dengan menggunakan persamaan simultan (2SLS) karena variabel-variabel yang terdapat dalam persamaan-

27 19 persamaan tersebut saling terkait satu sama lain. Penelitian ini juga menggunakan persamaan identitas dimana penawaran merupakan hasil penjumlahan dan permintaan, ekspor dan stok. Selain itu dihitung elastisitas masing-masing variabel dari setiap persamaan sehingga dapat diketahui respon variabel tersebut terhadap suatu persamaan. Data-data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data yang sudah diriilkan dengan menggunakan indeks harga perdagangan besar dengan tahun dasar Hasil estimasi persamaan penawaran menunjukkan bahwa harga minyak goreng kelapa, harga minyak kelapa kasar dan stok tahun sebelumnya tidak berpengaruh nyata pada penawaran sedangkan upah dan trend berpengaruh nyata terhadap penawaran. Semua variabel tidak responsif dalam jangka pendek. Hasil estimasi persamaan permintaan dan persamaan ekspor menunjukkan bahwa semua variabel berpengaruh nyata namun tidak responsif dalam jangka pendek. Juwita (2004) melakukan analisis ekonomi industri semen dan Undang- Undang Persaingan Usaha. Penelitian tersebut dilatarbelakangi oleh industri semen nasional yang pada waktu itu dalam pengawasan Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) karena adanya indikasi melanggar undang-undang persaingan usaha. Dalam penelitian ini struktur pasar dinilai dengan menghitung konsentrasi 4 perusahaan terbesar (CR4) dan Indeks Herfindahl. Hasil yang diperoleh bahwa industri semen memiliki konsentrasi tinggi dengan nilai CR4 pada tahun 2001 sebesar persen dan Indeks Herfindahl sebesar yang menunjukkan tidak terjadi persaingan tidak sehat karena dikatakan persaingan tidak sehat jika penguasaan pangsa pasar 3 perusahaan terbesar lebih dari 75

28 20 persen. Struktur pasar industri semen merupakan oligopoli ketat dengan produk homogen serta hambatan masuk yang tinggi. Perilaku industri dianalisis melalui strategi harga, strategi produksi serta hal-hal yang diawasi KPPU. Hubungan antara struktur dengan kinerja industri semen nasional dianalisis dengan menggunakan model regresi berganda. Variabel tidak bebas yang digunakan adalah Price Cost Margin yang merupakan proksi tingkat keuntungan perusahaan. Variabel bebas yang digunakan adalah indeks Herfindahl, extra efisiensi, utilitas kapasitas produksi, dan tingkat pertumbuhan nilai barang yang dihasilkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa indeks Herfindahl, ekstra efisiensi dan pertumbuhan nilai barang yang dihasilkan secara signifikan mempengaruhi tingkat keuntungan dan hubungannya positif Kerangka Pemikiran Penelitian Industri minyak goreng sawit merupakan industri yang akhir-akhir ini memberikan kontribusi yang cukup besar dalam perekonomian negara ditambah lagi sebagai salah satu komoditi ekspor andalan dan merupakan juga salah satu dari sembilan bahan kebutuhan pokok masyarakat Indonesia. Peningkatan kebutuhan minyak goreng dalam negeri mengharuskan pemerintah untuk menjaga kesediaan pasokan dalam negeri, salah satunya dengan meningkatkan produksi, terbukti pada tahun 1998 produksi minyak goreng dari 2.18 juta ton menjadi 6.43 juta ton pada tahun Hal ini dapat terbukti juga dengan tingkat konsumsi minyak goreng di Indonesia sejak tahun 1998 hingga tahun 2005 terus tumbuh. Ini tercermin dari tingkat konsumsi per kapitanya yang

29 21 meningkat dari 10.7 kilogram per kapita (tahun 1998) menjadi 16.5 kilogram (tahun 2005). Berdasarkan perkembangan berbagai variabel terkait seperti peningkatan konsumsi minyak goreng untuk keperluan rumah tangga maupun industri diperkirakan total konsumsi minyak goreng dalam negeri tahun 2005 mencapai 6 juta ton dimana 83.3 persen terdiri dari minyak sawit. Penelitian akan diawali dengan menganalisis bagaimana pengaruh struktur pasar terhadap kinerja industri minyak goreng sawit Indonesia. Dalam konteks ini, akan dilihat bagaimana pengaruh struktur pasar (dengan variabel tingkat konsentrasi (CR4) dan skala ekonomis (MES)) dapat mempengaruhi kinerja dari industri (yang diproksi dengan tingkat manfaat-biaya atau PCM). Selain itu, PCM digunakan sebagai proksi yang mencerminkan tingkat keuntungan dari suatu industri, maka variabel Efisiensi internal (XEFF), GROWTH dan Dummy dimasukkan ke dalam fungsi untuk menganalisis bagaimana pengaruh Efisiensi, GROWTH dan Dummy terhadap PCM atau tingkat keuntungan industri. Hasil kajian pengaruh struktur pasar terhadap kinerja tersebut akan memberikan hasil keterkaitan dari masing-masing variabel serta dapat diketahui besarnya pengaruh signifikasi.

30 22 Industri minyak goreng sawit di Indonesia PCM (Variabel dependen) pengaruh struktur pasar terhadap kinerja industri minyak goreng sawit nasional Analisis kuantitatif Ordinary Least Square (OLS). - CR4 - MES - XEFF - GROWTH - Dummy ( Variabel indipenden) Interpretasi : - Pengaruh struktur pasar terhadap kinerja - Pengaruh krisis ekonomi Keterangan : Variabel independent Variabel dependet Hubungan satu arah Gambar 2.5. Kerangka Pemikiran Penelitian 2.9. Hipotesis Penelitian Rumusan jawaban sementara mengenai permasalahan dari tulisan ini adalah : 1. CR4, XEFF, GROWTH dan MES diduga berpengaruh positif terhadap PCM. 2. Dummy krisis diduga berpengaruh negatif terhadap PCM.

31 III. METODE PENELITIAN 3.1. Jenis dan Sumber Data Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder dalam bentuk deret waktu (time series) dari tahun Data yang digunakan meliputi biaya input, nilai output industri, data produksi minyak sawit nasional, data konsumsi minyak sawit nasional, nilai tambah, data penjualan masingmasing perusahaan minyak sawit nasional dan sebagainya. Data diperoleh dari Asosiasi Industri Minyak Makan Indonesia (AIMMI), Biro Pusat Statistik (BPS), media elektronik (internet) dan buku-buku yang berkaitan dengan penelitian Metode Analisis Ordinary Least Square (OLS) adalah metode yang digunakan dalam menganalisis kuantitatif dalam penelitian yang dilakukan, metode ini diestimasi dengan menggunakan Microsoft Excel, dan kemudian diolah menggunakan program e-views Analisis Pengaruh Struktur Pasar Terhadap Kinerja Industri Minyak Goreng Sawit Struktur Pasar Industri Minyak Goreng Sawit Concentration Ratio (CR4) adalah suatu alat ukur untuk mengetahui besarnya tingkat konsentrasi dari empat perusahaan terbesar dari suatu pangsa pasar atau industri tertentu. Rasio konsentrasi adalah perhitungan konsentrasi

32 24 yang menggambarkan jumlah perusahaan dan ketidakseimbangan dalam pangsa pasarnya. Pangsa pasar tersebut biasanya diambil dari jumlah penjualan, jumlah aset, jumlah tenaga kerja, dan nilai tambah yang dihitung dari jumlah absolut perusahaan terbesar di dalam struktur pasar atau industri. CR 4 = Jumlah penjualan 4 perusahaan terbesar Total penjualan industri X 100% (3.3) Nilai rasio konsentrasi CR4 100 persen mengindikasikan terjadinya monopoli sedangkan nilai CR4 lebih besar dari 60 persen, perusahaan tersebut adalah pasar oligopoli (Jaya, 2001). Selain melihat tingkat konsentrasi dan pangsa pasar dalam menganalisis struktur pasar industri minyak goreng sawit juga akan melihat bagaimana tingkat hambatan masuk bagi perusahaan-perusahaan baru. Untuk menganalisis hambatan masuk akan dilakukan secara deskriptif dengan menggunakan variabel Minimum Efficiency (MES). Semakin tinggi rasio konsentrasi pada suatu industri maka menunjukkan adanya potensi kekuatan pasar yang dimiliki oleh perusahaan untuk memperoleh keuntungan. Rumus yang digunakan dalam memperoleh nilai MES adalah sebagai berikut: MES = Nilai ouput dari perusahaan Total output industri terbesar (3.4) Analisis Kinerja Industri Minyak Goreng Sawit Penjelasan kinerja suatu industri akan dilakukan secara valuatif dan deskriptif. Variabel yang digunakan untuk mengikuti kinerja industri minyak goreng sawit Indonesia meliputi efisiensi internal digunakan dalam model

33 25 persamaan karena kemampuan perusahaan dalam menekan biaya produksi, dapat menciptakan kontribusi terhadap nilai tambah yang diperoleh. Rumus yang digunakan dalam mencari nilai efisiensi internal adalah sebagai berikut: X - Efisiensi = Nilai Tambah Industri Biaya Input (3.5) Variabel Price Cost Margin (PCM) diperoleh dengan membagi selisih antara nilai tambah yang dikurangi pengeluaran upah dibagi nilai barang jadi (output) yang dihasilkan atau dengan rumus sebagai berikut: PCM = Nilai tambah Pengeluaran untuk Total nilai ouput tenaga kerja (3.6) Varabel GROWTH diduga dapat mempengaruhi kinerja industri karena variabel ini dapat mempengaruhi kinerja industri karena variabel ini dapat menunjukkan permintaan pasar (market demand). Jika permintaan pasar terhadap suatu barang meningkat, maka perusahaan maka akan meningkatkan produksinya untuk memenuhi permintaan yang ada. Adanya peningkatan dalam jumlah produksi akan berdampak terhadap meningkatnya keuntungan yang dialami perusahaan. Variabel Dummy menurut Gujarati (1997) variabel Dummy merupakan variabel penjelas dalam analisis regresi yang digunakan untuk mewakili variabel kualitatif. Variabel ini sering disebut varabel binary atau variabel dikotomi (variabel yang membagi dua). Biasanya variabel Dummy ini bernilai satu jika variabel kualitatifnya berpengaruh dan bernilai nol jika tidak berpengaruh.

34 Analisis Pengaruh Struktur Pasar terhadap Kinerja Analisis hubungan struktur dan kinerja dari industri minyak goreng sawit dilakukan analisis secara kuantitatif dengan menggunakan metode analisis Regresi Berganda (Ordinary Least Square). Dalam menganalisis model persamaan PCM, digunakan program Eviews 4.1 dan Microsoft Excel. Estimasi tanda dari koefisien variabel bebas adalah a 1 >0, a 2 >0, a 3 >0, a 4 >0, a 5 <0, yang artinya masing-masing variabel bebas memiliki hubungan positif terhadap PCM. Persamaan yang digunakan dalam penelitian ini dapat dirumuskan sebegai berikut : PCM t = a 0 + a 1 CR4 t-1 + a 2 MES t-1 + a 3 LOU t + a 4 XEFF t +a 5 DK t + ε t (3.7) dimana : PCM t CR t-1 : Proksi keuntungan total industri tahun t (persen) : Konsentrasi 4 perusahaan terbesar dalam industri minyak goreng sawit Indonesia tahun t-1 (persen) MES t-1 LOU (GROWTH) XEFF t DK t (Dummy) : Skala ekonomis minimum tahun t-1 (persen) : Log pertumbuhan nilai barang yang dihasilkan tahun t : Efisiensi internal dalam suatu industri tahun t (persen) : Variabel Dummy krisis ekonomi tahun 1997, sebelum krisis = 0 dan sesudah krisis = 1 a 0 a 1,a 2, a 3, a 4, a 5 ε t : intersep : Nilai koefisien pada masing-masing variabel bebas : Residual

35 Pengujian Ekonometrik Pengujian ekonometrik digunakan untuk melihat ada atau tidaknya pelanggaran terhadap asumsi klasik pada penggunaan metode OLS. Pengujian ekonometrik meliputi uji multikolinearitas, uji autokorelasi, uji heteroskedastisitas, dan uji normalitas. Apabila terjadi pelanggaran maka diperoleh hasil estimasi yang tidak valid Uji Multikolinearitas Multikolinearitas adalah istilah yang mula-mula ditemukan oleh Ragnar Frish. Pada mulanya multikolinearitas berarti adanya hubungan linear yang sempurna atau pasti diantara beberapa variabel atau semua variabel yang menjelaskan dari model regresi. Tetapi saat ini istilah multikolinearitas digunakan dalam pengertian yang lebih luas (Gujarati, 1997). Multikolinearitas didefinisikan sebagai adanya korelasi yang kuat antara variabel bebas pada model persamaan. Jika terjadi multikolinearitas dapat mempengaruhi tanda koefisien, sehingga tanda koefisien tidak sesuai dengan yang diharapkan. Multikolinearitas dapat menyebabkan hasil kesimpulan variabel bebas cenderung tidak signifikan terhadap variabel respon. Ada beberapa cara untuk mengetahui multikolinearitas dalam model, salah satunya adalah uji Manquardt, yaitu dengan melihat nilai Variance Inflation Factor (VIF) pada masing-masing variabel eksogen. Jika nilai VIF kurang dari delapan maka dapat disimpulkan bahwa dalam persamaan tidak terdapat mulkolinearitas. Sebaliknya, jika nilai VIF lebih besar dari sepuluh maka terdapat multikolinearitas dalam persamaan tersebut.

36 Uji Autokorelasi Autokorelasi didefenisikan sebagai korelasi yang terjadi antara unsur gangguan (galat) pada tahun sekarang dengan galat pada tahun sebelumnya. Autokorelasi bisa terjadi pada deret waktu (time series). Uji autokorelasi bertujuan untuk menguji apakah hasil estimasi model tidak mengandung korelasi serial di antara disturbance term. Pengujian autokorelasi dapat diketahui dengan menggunakan Breusch-Godfrey Serial Correlation LM Test, yang hasil kesimpulannya dapat diketahui dari nilai probability Obs*R-squared. Hipotesis : H 0 : ρ = 0 H 1 : ρ 0 Kriteria uji : Probability Obs*R-squared < α, maka tolak H 0 Probability Obs*R-squared > α, maka terima H 0 Jika H 0 ditolak maka terjadi autokorelasi (positif atau negatif) dalam model. Sebaliknya jika H 0 diterima maka tidak ada autokorelasi dalam model Uji Heteroskedastisitas Heteroskedastisitas merupakan pelanggaran asumsi yang terjadi jika penyebaran varians tiap unsur galat tidak konstan atau berbeda-beda. Model persamaan regresi linear klasik harus memiliki varians yang sama untuk semua unsur galat. Heteroskedastisitas biasa terjadi pada pemakaian data Cross section.

37 29 Pengujian masalah heteroskedasitas dilakukan dengan menggunakan uji White Heteroscedasticity Test. Pengujian ini dilakukan dengan cara melihat probabilitas Obs*R-squared-nya. Hipotesis : H 0 : ρ = 0 H 1 : ρ 0 Kriteria uji Probability Obs*-Square < taraf nyata (α), maka tolak H o Probability Obs*- Square > taraf nyata (α), maka terima H o Jika H 0 ditolak, maka terdapat gejala heteroskedastisitas pada model. Sebaliknya jika H 0 diterima, maka pada model tidak terdapat gejala heteroskedastisitas Uji Normalitas Uji normalitas digunakan karena jumlah data yang digunakan kurang dari 30. Uji ini digunakan untuk melihat apakah error telah mendekati distribusi normal. Pada Software Eviews uji normalitas dilakukan dengan menggunakan Descriptive Statictic Test. Jika nilai Prababilitas Jarque Bera lebih besar dari taraf nyata yang digunakan, maka model persamaan OLS yang digunakan tidak mempunyai masalah normalitas atau error term terdistribusi secara normal Uji Kriteria Ekonomi dan Uji Statistik Uji ekonomi adalah uji kesesuaian tanda pada setiap koefisien variabelvariabel eksogen, apakah tandanya sudah sesuai dengan asumsi dasar. Sedangkan uji statistik seperti uji F, uji t, dan uji koefisien determinasi (R 2 ).

38 Uji Koefisien Determinasi (R 2 ) R 2 digunakan untuk mengukur sampai sejauh mana besar keragaman yang dapat diterangkan oleh variabel bebas terhadap variabel tak bebas. Diketahui R 2 akan bertambah tinggi dengan bertambahnya variabel bebas. R 2 memilki dua sifat (Gujarati, 1995), diantaranya, pertama R 2 merupakan besaran non negatif, dan kedua, besarnya adalah 0 R 2 1. Jika R 2 sebesar 1 berarti variabel bebas memiliki kecocokan sempurna dengan variabel endogen, sedangkan jika R 2 bernilai nol berarti tidak terdapat kesesuaian Uji F Uji ini dilakukan untuk mengetahui apakah model penduga yang diajukan sudah layak untuk menduga parameter yang ada dalam fungsi. Hipotesis : H 0 : b 1 = b 2 =...= b i = 0 H1: minimal ada salah satu b i 0 Kriteria uji: Probability F-Statistik < taraf nyata (α), maka tolak H 0 Probability F-Statistik > taraf nyata (α), maka terima H 0 Jika H 0 ditolak berarti minimal ada satu variabel bebas yang berpengaruh nyata terhadap variabel terikat dan model layak digunakan. Sebaliknya jika H 0 diterima maka tidak ada satu pun variabel bebas yang berpengaruh nyata.

39 ... (7) Uji t Uji ini ditujukan untuk mengetahui tingkat signifikan variabel bebas. H 0 : b 1 = b 2 =...= b i = 0 H1: b i 0 Kriteria uji: Probability t-statistik < taraf nyata (α), maka tolak H 0 Probability t-statistik > taraf nyata (α), maka terima H 0 Jika H 0 ditolak, berarti variabel bebas berpengaruh nyata pada taraf α terhadap variabel tak bebasnya. Sebaliknya jika H 0 diterima berarti variabel bebas tidak berpengaruh nyata terhadap variabel tak bebas.

40 IV. GAMBARAN UMUM INDUSTRI MINYAK GORENG SAWIT 4.1. Sejarah Singkat Kelapa Sawit Tanaman kelapa sawit (Elaeis guinensis Jack), berasal dari Nigeria, Afrika Barat. Meskipun demikian, ada yang menyatakan bahwa kelapa sawit berasal dari Amerika Selatan yaitu Brazil karena lebih banyak ditemukan spesies kelapa sawit di hutan Brazil dibandingkan dengan Afrika. Pada kenyataannya tanaman kelapa sawit hidup subur di luar daerah asalnya, seperti Malaysia, Indonesia, Thailand, dan Papua Nugini. Bahkan mampu memberikan hasil produksi per hektar yang lebih tinggi. Kelapa sawit pertama kali diperkenalkan di Indonesia oleh pemerintah kolonial Belanda pada tahun Ketika itu ada empat batang bibit kelapa sawit yang dibawa Mauritus dan Amsterdam dan ditanam di Kebun Raya Bogor. Tanaman kelapa sawit mulai diusahakan dan dibudidayakan secara komersial pada tahun Perintis usaha perkebunan kelapa sawit di Indonesia adalah Adrien Hallet, seorang Belgia yang telah belajar banyak tentang kelapa sawit di Afrika. Budidaya yang dilakukannya diikuti oleh K. Schadt yang menandai lahirnya perkembangan kelapa sawit di Indonesia mulai berkembang. Perkebunan kelapa sawit pertama berlokasi di Pantai Timur Sumatera (Deli) dan Aceh. Luas areal perkebunannya mencapai ha. Indonesia mulai mengekspor minyak sawit pada tahun 1919 sebesar 576 ton ke negara-negara eropa, kemudian tahun 1923 mulai mengekspor minyak inti sawit sebesar 850 ton ( Fauzi, et al., 2006).

Msi = x 100% METODE PENELITIAN

Msi = x 100% METODE PENELITIAN 20 III. METODE PENELITIAN 3.1. Jenis dan Sumber Data Jenis dan sumber data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data sekunder yang diperoleh dari Biro Pusat Statistik (BPS), Perpustakaan IPB,
