ISLAM DAN HEGEMONI BARAT

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "ISLAM DAN HEGEMONI BARAT"

Transkripsi

1 RUANG KAJIAN ISLAM DAN HEGEMONI BARAT Siti Nuraini Abstrak Artikel ini membahas tentang Islam dan hegemoni Barat dalam perspekif gerakan kaum muslim yang mencoba mengadaptasi dan mengembangkan dari kemajuan yang telah dialami oleh Barat pada masa Dinasti Usmani Muda yang melakukan reformasi terhadap sistem politk. Islam sebagai sebuah agama yang dijadikan pedoman hidup tidak berubah ketentuan ajarannya. Namun hegemoni Barat mempengaruhi negara muslim dalam mengakomodasi keberhasilan yang dilakukan negara Barat. Kata Kunci: Islam, Hegemoni Barat, Reformasi Politik Pendahuluan Islam adalah agama yang diturunkan Allah SWT melalui Nabi Muhammad SAW, ajarannya terdapat pada kitab suci Alqur an dan Sunah Rasullulah. Sebagai agama, Islam memiliki watak yang shalih li kulli zamanin wa makanin (kontekstual di setiap zaman dan tempat). Islam juga universal artinya berlaku menyeluruh untuk semua bangsa, keadaan dan waktu. 1 Dasar dari watak Islam inilah yang merubah situasi dan kondisi perkembangan zaman ke arah yang lebih baik, karena dalam beberapa hal ajaran Islam dapat mengalami perubahan penafsiran sesuai konteks zaman berpedoman pada Alqur an dan sunah. 1 Didin Saefuddin,Pemikiran Modern dan Postmodern Islam, Jakarta,PT. Gramedia Widiasarana Indonesia,2003,hal.1 Ajaran Islam dalam Alqur an dan sunah yang dapat mengalami perubahan penafsiran dimaksudkan adalah ayat-ayat yang bersifat muamalah, yaitu ayat-ayat yang mengatur hubungan antar manusia dengan kehidupan dan alam sekitarnya. Dalam fikih dijelaskan muamalah berarti hukum-hukum yang berkaitan dengan tindakan manusia dalam persoalan duniawi misalnya jual beli, hutang piutang, kerjasama dagang dan sewa menyewa serta lain sebagainya, karena ruang lingkup muamalah sangat luas menyangkut seluruh aspek kehidupan manusia seperti bidang politik, hukum, ekonomi, pendidikan dan sosial 2. Walaupun muamalah kaitannya menyangkut duniawi tetapi Islam menganjurkan kepada seluruh umatnya agar aktifitas yang di- 2 Ensiklopedi Islam Untuk Pelajar, Jilid 4, PT Ichtiar Baru Van Hoeve, Jakarta, 2004, hal. 65

2 lakukannya semata-mata hanya untuk beribadah kepada Allah SWT. Firman Allah mengatakan: Dan Aku tidak menciptakan Jin dan manusia melainkan supaya mereka menyembahkan. (Q.51:56). Untuk ayat-ayat yang bersifat ubudiyah yaitu yang mengatur hubungan langsung antara manusia dan Allah SWT (ibadah) harus diambil apa adanya (taken for granted). Seperti halnya yang dikemukakan oleh Harun Nasution yang dikutip oleh Saefuddin bahwa ajaran Islam dapat dibedakan menjadi dua yaitu pertama, yang bersifat absolut, mutlak dan tidak dapat dirubah. Kedua, ajaran yang boleh mengalami perubahan dan penafsiran baru sesuai dengan konteks zaman. 3 Pada tataran ajaran Islam yang kedua itulah yang memunculkan pemikiran modern dalam Islam atau pembaruan pemikiran Islam. Pemikiran modern dalam Islam disebabkan karena faktor munculnya penafsiran baru atas ayat Qur an dan hadis Nabi karena ingin menyesuaikan dengan perkembangan baru dampak dari kemajuan bangsa Barat atau karena didorong oleh superioritas Barat (hegemoni Barat) dalam bidang teknologi dan militer, serta penetrasi dan eksploitasi ekenomi yang dilakukannya. Pemikir modern mempunyai anggapan harus dilakukan redefinisi, rekonstruksi dan reaktualisasi jika Islam tetap ingin survive sesuai dengan perkembangan zaman tetapi untuk menghadapi hegemoni barat ada juga sebagian intelektual Islam memunculkan paham (aliran) baru yang merupakan perpaduan dalam 3 Op.Cit.hal.1 46 beberapa paham (aliran) yang berbeda untuk menemui keserasian, keseimbangan dan sebagainya. Selain itu mereka beralasan bahwa beberapa ide-ide Barat juga merupakan ekspresi Islam yang sebenarnya. Untuk itu pembahasan tentang Islam dan hegemoni Barat akan menguraikan gerakan kaum muslim yang mencoba mengadaptasi dan mengembangkan ide-ide dan praktik agama dari kemajuan yang telah dialami oleh Barat pada masa Dinasti Usmani Muda yang melakukan reformasi terhadap sistem politk yang berorientasi kepada Barat ( ) Dinasti Usmani Turki adalah wilayah kekuasaan Dinasti Usmani, yang diperintah oleh Usman sebagai Sultan pertama dinasti Usmania. Kerajaan Usmani kerajaan Islam yang pernah mengalami puncak kejayaan sebagai negara adikuasa pada Sulaiman I. Usmani pada masa kejayaannya menaklukan Konstantinopel dan kekaisaran Bizantium (Romawi Timur) yang kemudian diubah namanya menjadi Istanbul. Ditaklukannya Bizantium awal dimulainya Islam merambah ke daratan Eropa. Setelah pemerintahan Sulaiman I, Usmani mengalami kemunduran, satu persatu wilayah kekuasaannya melepaskan diri. Kondisi ini diperparah ketika Napolen Bonaparte, seorang kaisar Perancis menguasai Mesir yang sebelumnya merupakan salah satu dari wilayah kekuasaan Usmani yang berdampak semakin melemahnya dinasti Usmani. Keadaan menjadi berubah dinasti Usmani yang pernah

3 menaklukan tentara Eropa akhirnya membiarkan wilayah-wilayah kekuasaannya dirampas orang atau memerdekakan diri. Tahun antara perang Crimea, Dinasti Usmania bersekutu dengan dua negara Liberal (dipihak yang menang), dan perang bersekutu dengan kerajaan Eropa- Kristen (dipihak yang kalah). Pada saat ini tercipta hubungan baik antara kalangan intelektual Islam dan pemikir Eropa, 4 pada saat negaranegara Kristen dan pasca Kristen mencoba menyebarkan pengaruhnya ke seluruh dunia seperti Inggris yang menguasai Mesir dan Sudan. Dampak dari ekspansi militer Barat sebagian besar wilayah negara Islam mengalami kemunduran dan lemah dalam percaturan politik. Modernisme pada kerajaan Usmani berawal dari program reformasi yang berorientasi ke barat yang dilakukan dengan melalui berbagai upaya untuk dapat mewujudkannya dalam bentuk, antara lain menjembatani antara tradisi pemerintahan patrimonial-tradisional dan konsep negara modern. Hegemoni barat mempengaruhi kelompok intelektual dan politik domestik di Usmani dan membandingkannya dengan kemajuan-kemajuan yang dialami oleh Barat seperti membandingkan sistem hukum dan politik Eropa yang ditetapkan oleh Raja (Eropa) diawasi dengan baik oleh semua orang. Akhirnya para reformis Usmani melihat sistem politik negara Prancis sebagai model yang baik ditiru untuk diterapkan di Usmani. 4 Antony Black, Pemikiran Politik Islam,PT Serambi Ilmu Semesta, Jakarta, 2006, Hal Atas dasar tersebut kemudian Tanzhimat (reformasi) di Usmani dilaksanakan seperti diawali dengan maklumat Tanzhimat (reformasi, reorganisasi, regulasi) dikeluarkan oleh Sultan Abdulmecit I (m ), Tanzhimat dilaksanakan dalam bidang reformasi administratif yang diumumkan dalam bahasa Turki dan Perancis. Hal tersebut merupakan dekrit resmi yang pertama kali dikeluarkan oleh pemerintahan Islam terbesar. Tujuan lain dari dekrit ini juga sebagai taktik untuk memperoleh dukungan Inggris dan Prancis di Suriah melawan Muhammad Ali (m ) pemimpin pertama Mesir yang memperoleh kemerdekaan. Muhammad Ali sendiri merespon kemajuan Eropa dengan meniru Eropa, membangun dan merubah kerajaan patrimonial menjadi negara birokratis yangsentralistis diperkuat oleh militer, mengembangkan perekonomian melalui kebijakan monopoli. Dekrit reformasi lainnya yang dikeluarkan oleh Usmani adalah upaya memperhatikan kaum minoritas agama dan juga untuk keperluan konsumsi Eropa. Dasar langkah pembaruan dilakukan oleh karena keyakinan yang tulus bahwa satu-satunya cara untuk menyelamatkan kekhalifaan yaitu dengan melakukan reformasi Eropa dan dianggap juga sebagai cara yang tepat untuk menyebarkan ajaranajaran Islam. Langkah berikutnya pembentukan dewan tertinggi reformasi untuk menjalankan legislasi agar dapat memperbaiki atau memulihkan Islam dan Negara. Keadilan dalam bidang hukum dimana semua orang muslim atau non muslim termasuk Sultan

4 48 memiliki hak dan kewajiban yang sama. Sistem hukum perdata diperbaharui dari hukum syariat yang dimodifikasi oleh para pejabat Sultan dan dijalankan melalui pengadilan negeri dan syariat diberlakukan sebagai hukum keluarga, khusus sebagai penduduk muslim. Pemerintah pusat Usmani direformasi dengan pembentukan kementerian baru, dewan permusyawaratan serta sistem hirarki provinsi dan subdivisi yang langkah dimana sebagian besar berpedoman pada tradisi Prancis. Bentuk perubahan lain muncul kata warga negara untuk penyebutan bagi penduduk yang negara sebelumnya penyebutan dengan kata muslim, petani dan sebagainya. Dekrit Tanzhimat juga menyebutkan perlu adanya jaminan untuk memastikan keamanan warga negara kami atas nyawa, kehormatan dan harta yang dimiliki. Sedangkan perbedaan agama dan sekte di antara warga negara merupakan urusan pribadi dan tidak mempengaruhi hak-hak mereka sebagai warga negara, karena kita semua hidup di negara yang sama dan di bawah pemerintahan yang sama maka tidak boleh ada tindakan diskriminasi karena hal tersebut merupakan suatu bentuk kesalahan yang besar. Langkah penghapusan beberapa sebutan yang dilakukan terhadap warga negaranya (petani, muslim dan lain sebagainya) menjadi hanya satu sebutan saja yakni warga negara adalah suatu keputusan yang tepat dan cemerlang karena dampaknya adalah penyebutan yang sama terhadap semua warganya dapat menghapuskan kesan adanya pembedaan dan lebih dapat mempererat hubungan antara Sultan sebagai penguasa dan rakyatnya sebagai warga negara, hal ini tentunya akan berdampak pada penguatan kekuasaan Sultan. Dekrit lain yang lebih vocal dikeluarkan, yaitu dekrit 1856 bahwa: Setiap pembedaan atau penyebutan yang cenderung membuat kelompok apapun di antara warga negara kami merasa lebih rendah daripada yang lain, karena perbedaan agama, bahasa atau ras mereka, akan dihapuskan selamanya dari Undang-undang Negara karena semua agama diakui dan dibolehkan untuk hidup secara bebas di wilayah kekuasaan kami, tidak ada warga negara yang akan diganggu lantaran alasan ini dan tak seorangpun yang boleh dipaksa meninggalkan agamanya. 5 Dari beberapa dekrit yang dikeluarkan oleh Sultan tergambar bagaimana sebuah kerajaan dinasti Usmani yang besar memiliki intelektual-intelektual yang luar biasa dan memimpin yang bijak dan mencoba bangkit kembali menjadi besar dengan menyesuaikan kondisi dinamis dari kehidupan manusia tanpa mengabaikan ajaran Islam. Karena hal-hal yang termaktub dalam dekrit menggambarkan ajaran-ajaran Islam yang memberikan kebebasan pada setiap manusia untuk memeluk agamanya sesuai dengan yang diyakininya. 5 Op.Cit Hal 509

5 Dalam pengangkatan pejabat kewenangan tetap berada pada Sultan, tetapi semua warga negara diberikan kesempatan yang sama untuk dapat menduduki jabatan yang sama tanpa membedakan golongan, suku atau agama. Isi dari dekrit ini menggambarkan sikap toleransi agama yang besar dan hal ini terjadi biasanya pada negara Eropa yang lebih Liberal. Inovasi yang tak kalah pentingnya digulirkan oleh Sultan adalah penggantian sistem pertanian berpajak menjadi pengumpulan pajak tersentralisasi melalui agen-agen yang digaji, semua warga negara dikenakan pajak tanpa pandang bulu. Semua langkah-langkah Tanzhimat didekritkan oleh Sultan dan untuk implementasinya dilakukan oleh para pejabat. Mereka memperluas jangkauan pemerintahan pusat (menurut apa yang dikemukakan oleh para lawan-lawan mereka). Dengan dilakukannya program reformasi terhadap sistem politik maka salah satu langkah yang dilakukan dari kaum reformis adalah menghapus perbudakan para petani Balkan. Dengan demikian hanya ada satu sebutan di dalam pemerintahan Usmani yaitu: bangsa Usmani (bangsa Usmanili). Sultan berperan sebagai khalifah, dan memiliki hubungan khusus dengan kaum muslim. Hal ini sama halnya dengan di Eropa. Dinasti memberikan jalan bagi perubahan konseptual dari masyarakat yang berdasarkan status menjadi masyarakat yang berdasarkan kewarganegaraan. Akhirnya reformasi yang dilakukan oleh Sultan memberikan hasil yang gemilang karena posisi Sultan menjadi lebih kuat. Walaupun tidak dibentuk lembaga perwakilan penguasa bertujuan untuk memperkuat Dinasti dan masyarakat juga puas dan menerima karena dekrit yang dikeluarkan memperbaiki posisi rakyat dalam kehidupan yang lebih adil. Kesimpulan Islam sebagai sebuah agama yang dijadikan pedoman hidup pemeluknya tetap tidak berubah ketentuan ajarannya walaupun hegemoni Barat dapat mempengaruhi negara-negara muslim dan negaranegara muslim mengakomodasi keberhasilan yang dilakukan negara Barat. Hal ini dapat dilihat dari pengalaman dinasti Usmani sebagai sebuah kerajaan Islam yang besar pada masanya, ketika mengalami kemunduran dan munculnya hegemoni Barat yang mempengaruhi sistem politik negara-negara Islam termasuk dinasti Usmani. Para intelektual dan Sultan Usmani mencoba untuk mengkaji dan mempelajari keberhasilan yang diperoleh bangsa Eropa dan menerapkannya tanpa merasa bahwa itu melanggar ketentuan yang berlaku dalam ajaran Islam. Hal ini dapat dilihat dari beberapa isi dekrit yang dikeluarkannya semuanya menyangkut urusan kehidupan antar manusia yang dibuat dengan konsep yang dirasakan sudah adil baik hubungan sesama warga, hubungan dengan penguasa dan hubungan dengan Tuhan. Hal ini jika dikaitkan dengan ajaran-ajaran Islam bahwa hubungan sesama manusia harus atas dasar kesepakatan yang adil dan hubungan sesama manusia harus atas dasar kesepakatan yang adil dan hubungan 49

6 kepada Tuhan maka Tuhan sendiri yang menentukannya. Oleh sebab itu toleransi agama yang diterapkan dalam salah satu dekritnya itu sesuai dengan ketentuan Islam bahwa masyarakat yang bukan muslim memiliki ketentuan atau cara tersendiri untuk beribadah pada Tuhannya dan mereka lebih tahu karena mereka memiliki alkitab sendiri yang mengatur hubungan tersebut. Jadi Sultan menyerahkan pada masing-masing individu sesuai dengan agama yang dianutnya. Selain itu ada anggapan dari kelompok kaum reformis bahwa westernisasi dibenarkan oleh prinsip fikih bahwa keadaan darurat membolehkan sesuatu yang diharamkan. Khususnya ketika hal itu memungkinkan kewajiban-kewajiban fundamental, seperti jihad dan melindungi wilayah Islam. Daftar Pustaka Black Anthony, Pemikiran Politik Islam, PT. Serambi Ilmu Semesta, Jakarta, 2006 Ensiklopedi Islam Untuk Pelajar, Jilid 4, PT Ichtiar Baru Van Hoeve, Jakarta, 2004 Saefuddin Didin, Pemikiran Modern dan Postmodern Islam, Jakarta, PT. Gramedia Widiasarana Indonesia,

Oleh: Hafidz Abdurrahman, Lajnah Tsaqafiyah DPP HTI

Oleh: Hafidz Abdurrahman, Lajnah Tsaqafiyah DPP HTI Oleh: Hafidz Abdurrahman, Lajnah Tsaqafiyah DPP HTI Ketika Rasulullah SAW wafat, seluruh Jazirah Arab telah berhasil disatukan dalam pangkuan Islam. Praktik paganisme yang ada di dalamnya pun berhasil
