PT Elnusa Tbk. PROSPEKTUS PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM PT ELNUSA Tbk. TAHUN PT Mandiri Sekuritas (Terafiliasi)

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "PT Elnusa Tbk. PROSPEKTUS PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM PT ELNUSA Tbk. TAHUN PT Mandiri Sekuritas (Terafiliasi)"

Transkripsi

1 Tanggal Efektif : 25 Januari 2008 Tanggal Pengembalian Uang Pemesanan : 5 Pebruari 2008 Masa Penawaran : Januari 2008 Tanggal Distribusi Saham Secara Elektronik : 5 Pebruari 2008 Tanggal Penjatahan : 4 Pebruari 2008 Tanggal Pencatatan di BEI : 6 Pebruari 2008 BAPEPAM DAN LK TIDAK MEMBERIKAN PERNYATAAN MENYETUJUI ATAU TIDAK MENYETUJUI ATAS EFEK INI, TIDAK JUGA MENYATAKAN KEBENARAN ATAU KECUKUPAN ISI PROSPEKTUS INI. SETIAP PERNYATAAN YANG BERTENTANGAN DENGAN HAL-HAL TERSEBUT ADALAH PERBUATAN MELANGGAR HUKUM. Graha Elnusa Jl. TB Simatupang Kav. 1B Jakarta Telepon: (021) Faksimili: (021) corporate@elnusa.co.id W e b s i t e : w w w. e l n u s a. c o. i d PROSPEKTUS PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM PT ELNUSA Tbk. TAHUN 2008 PT ELNUSA Tbk. ( PERSEROAN ) DAN PENJAMIN PELAKSANA EMISI EFEK BERTANGGUNG JAWAB SEPENUHNYA ATAS KEBENARAN SEMUA INFORMASI ATAU FAKTA MATERIAL SERTA KEJUJURAN PENDAPAT YANG TERCANTUM DALAM PROSPEKTUS INI. SAHAM SAHAM YANG DITAWARKAN INI SELURUHNYA AKAN DICATATKAN PADA PT BURSA EFEK INDONESIA PT Elnusa Tbk. Kegiatan Usaha: Jasa Migas Terintegrasi dan Jasa Penunjang Migas Berkedudukan di Jakarta, Indonesia Kantor Pusat Graha Elnusa Jl. TB Simatupang Kav. 1B Jakarta Telepon: (021) Faksimili: (021) corporate@elnusa.co.id Website : PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM Sejumlah (satu miliar empat ratus enam puluh juta) saham biasa atas nama, dengan nilai nominal Rp100 (seratus Rupiah) setiap saham, yang ditawarkan kepada masyarakat dengan Harga Penawaran Rp400 (empat ratus Rupiah) setiap saham, yang harus dibayar penuh pada saat mengajukan Formulir Pemesanan Pembelian Saham. Jumlah Penawaran Umum adalah sebesar Rp (lima ratus delapan puluh empat miliar Rupiah). Penjamin Pelaksana Emisi Efek dan para Penjamin Emisi Efek yang namanya tercantum di bawah ini menjamin dengan kesanggupan penuh (full commitment) terhadap Penawaran Umum Perdana saham Perseroan. PENJAMIN PELAKSANA EMISI EFEK PT Mandiri Sekuritas (Terafiliasi) PENJAMIN EMISI EFEK PT Andalan Artha Advisindo PT AmCapital Indonesia PT Bahana Securities (Terafiliasi) PT Bapindo Bumi Sekuritas (Terafiliasi) PT BNI Securities (Terafiliasi) PT Bumiputera Capital Indonesia PT CIMB-GK Securities Indonesia PT Ciptadana Securities PT Danareksa Sekuritas (Terafiliasi) PT Danpac Sekuritas PT Dhanawibawa Arthacemerlang PT Dinamika Usahajaya PT Equity Securities Indonesia PT Indo Premier Securities PT Investindo Nusantara Sekuritas PT Lautandhana Securindo PT Madani Securities PT Mega Capital Indonesia PT Minna Padi Investama PT Nusadana Capital Indonesia PT Optima Kharya Capital Securities PT Panin Sekuritas Tbk. PT Reliance Securities Tbk. PT Semesta Indovest PT Sinarmas Sekuritas PT Victoria Sekuritas RISIKO UTAMA YANG DIHADAPI PERSEROAN YAITU RISIKO PERSAINGAN USAHA. RISIKO USAHA PERSEROAN SELENGKAPNYA DICANTUMKAN PADA BAB V DI DALAM PROSPEKTUS INI. PERSEROAN TIDAK MENERBITKAN SURAT KOLEKTIF SAHAM DALAM PENAWARAN UMUM INI, TETAPI SAHAM- SAHAM TERSEBUT AKAN DIDISTRIBUSIKAN SECARA ELEKTRONIK YANG AKAN DIADMINISTRASIKAN DALAM PENITIPAN KOLEKTIF PT KUSTODIAN SENTRAL EFEK INDONESIA ( KSEI ). Prospektus ini diterbitkan di Jakarta pada tanggal 28 Januari 2008 Printed by

2 Prospektus ini diterbitkan di Jakarta pada tanggal 28 Januari 2008PT Elnusa Tbk. (selanjutnya disebut Elnusa atau Perseroan ) telah menyampaikan Pernyataan Pendaftaran Emisi Efek sehubungan dengan Penawaran Umum ini kepada Ketua Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan ( Bapepam dan LK ) di Jakarta dengan surat No. L4.000D.004D pada tanggal 28 Nopember 2007 sesuai dengan persyaratan yang ditetapkan dalam Undang-Undang Republik Indonesia No. 8 Tahun 1995 tentang Pasar Modal, yang dimuat dalam Lembaran Negara Republik Indonesia No. 64 Tahun 1995, Tambahan Lembaran Negara Nomor 3608 (selanjutnya disebut Undang-Undang Pasar Modal ) dan peraturan pelaksanaannya. Saham-saham yang ditawarkan dalam Penawaran Umum ini, direncanakan akan dicatatkan pada Bursa Efek Indonesia ( BEI ) sesuai dengan Perjanjian Pendahuluan Pencatatan Efek yang telah dibuat antara Perseroan dengan BEI pada tanggal 4 Januari 2008 apabila memenuhi persyaratan pencatatan efek yang ditetapkan oleh BEI. Apabila syarat-syarat pencatatan saham di BEI tidak terpenuhi, maka Penawaran Umum ini dibatalkan dan uang pemesanan yang telah diterima dikembalikan kepada para pemesan sesuai dengan Undang-Undang Pasar Modal dan peraturan pelaksanaannya. Perseroan, Penjamin Pelaksana Emisi Efek serta Lembaga dan Profesi Penunjang Pasar Modal dalam rangka Penawaran Umum ini bertanggung jawab sepenuhnya atas semua informasi atau fakta material serta kejujuran pendapat yang disajikan dalam Prospektus ini, sesuai dengan bidang tugas masing-masing berdasarkan ketentuan yang berlaku dalam wilayah Republik Indonesia dan kode etik serta norma dan standar profesi masing-masing. Sehubungan dengan Penawaran Umum ini, setiap pihak yang terafiliasi dilarang memberikan keterangan dan/atau membuat pernyataan apapun mengenai data yang tidak tercantum dalam Prospektus ini tanpa memperoleh persetujuan tertulis terlebih dahulu dari Perseroan dan PT Mandiri Sekuritas sebagai Penjamin Pelaksana Emisi Efek. PT Mandiri Sekuritas selaku Penjamin Pelaksana Emisi Efek dan PT Danareksa Sekuritas, PT Bahana Securities, dan PT BNI Securities, selaku Penjamin Emisi Efek, adalah terafiliasi baik langsung maupun tidak langsung dengan Perseroan melalui kepemilikan saham Negara Republik Indonesia, sebagaimana dimaksud dalam Undang-Undang Pasar Modal dan peraturan pelaksanaannya, sedangkan para Penjamin Emisi Efek yang lain bukan merupakan pihak terafiliasi. PENAWARAN UMUM INI TIDAK DIDAFTARKAN BERDASARKAN UNDANG-UNDANG/PERATURAN LAIN SELAIN YANG BERLAKU DI INDONESIA. BARANG SIAPA DI LUAR INDONESIA MENERIMA PROSPEKTUS INI, MAKA DOKUMEN TERSEBUT TIDAK DIMAKSUDKAN SEBAGAI DOKUMEN PENAWARAN UNTUK MEMBELI SAHAM, KECUALI BILA PENAWARAN DAN PEMBELIAN SAHAM TERSEBUT TIDAK BERTENTANGAN, ATAU BUKAN MERUPAKAN PELANGGARAN TERHADAP UNDANG-UNDANG/PERATURAN YANG BERLAKU DI NEGARA TERSEBUT. PERSEROAN TELAH MENGUNGKAPKAN SEMUA INFORMASI YANG WAJIB DIKETAHUI OLEH PUBLIK DAN TIDAK TERDAPAT LAGI INFORMASI YANG BELUM DIUNGKAPKAN SEHINGGA TIDAK MENYESATKAN PUBLIK.

3 i

4 ii

5 DEFINISI, ISTILAH DAN SINGKATAN Anak Perusahaan : Suatu perusahaan dimana Perseroan memiliki secara langsung saham-saham yang ditempatkan dan disetor dalam perusahaan tersebut yang jumlah kepemilikan sahamnya lebih dari 50%, sehingga laporan keuangannya dikonsolidasikan dengan Perseroan sesuai dengan standar akuntansi yang berlaku di Indonesia Bapepam dan LK : Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan, sebagaimana dimaksud dalam Keputusan Menteri Keuangan Republik Indonesia No. 606/KMK.01/2005 tanggal 30 Desember 2005 tentang Organisasi dan Tata Kerja Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan atau para pengganti dan penerima hak dan kewajibannya Bbl : Barrel (sekitar 159 liter), satuan volume minyak bumi BBM : Bahan Bakar Minyak BEI : PT Bursa Efek Indonesia Biro Administrasi Efek (BAE) : Pihak yang melaksanakan administrasi saham dalam Penawaran Umum yang ditunjuk oleh Perseroan, yang dalam hal ini adalah PT Datindo Entrycom BP Migas : Badan Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi Bursa Efek : Bursa Efek Indonesia (BEI) Daftar Pemesanan Pembelian Saham (DPPS) : Daftar yang memuat nama-nama pemesan Saham Yang Ditawarkan dan jumlah Saham Yang Ditawarkan yang dipesan dan disusun berdasarkan Formulir Pemesanan Pembelian Saham yang dibuat oleh masing-masing Agen Penjualan dan/atau para Penjamin Emisi Efek EDS : PT Elnusa Drilling Services, Anak Perusahaan yang bergerak dalam bidang Integrated Drilling Services yang telah menggabungkan diri ke dalam Perseroan EPC&M : Engineering, Procurement, Construction & Maintenance ETA : PT Elnusa Telematika, Anak Perusahaan yang bergerak dalam bidang teknologi informatika terutama untuk menunjang kegiatan Migas dan telah menggabungkan diri ke dalam SCU EWS : PT EWS Oilfield Services, Anak Perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa workover sumur minyak dan jasa penunjang workover yang telah menggabungkan diri ke dalam Perseroan Formulir Konfirmasi Penjatahan Saham (FKP) Formulir Pemesanan Pembelian Saham (FPPS) : Formulir konfirmasi hasil penjatahan atas nama pemesan sebagai tanda bukti pemilikan atas bagian dari Saham Yang Ditawarkan di Pasar Perdana : Formulir pemesanan saham asli untuk pembelian Saham Yang Akan Ditawarkan atau foto kopi Formulir Pemesanan Pembelian Saham yang didapat dari Prospektus Ringkas sebagaimana dimuat dalam iklan surat kabar dan harus dibuat dalam rangkap 5 (lima) yang masing-masing harus diisi lengkap, dibubuhi tanda tangan asli pemesan serta diajukan oleh pemesan Saham Yang Akan Ditawarkan kepada Agen Penjualan dan/atau Penjamin Emisi Efek pada waktu memesan Saham Yang Akan Ditawarkan GSC : PT Elnusa Geosains, Anak Perusahaan yang bergerak dalam bidang Integrated Geophysics Service yang telah menggabungkan diri ke dalam Perseroan Harga Penawaran : Harga setiap Saham Yang Ditawarkan sebesar melalui Penawaran Umum yaitu sebesar Rp400 (empat ratus Rupiah) Hari Kalender : Setiap hari dalam satu tahun sesuai dengan kalender gregorian tanpa kecuali, termasuk hari Sabtu, Minggu dan hari libur nasional yang sewaktu-waktu ditetapkan oleh Pemerintah dan Hari Kerja biasa yang karena suatu keadaan tertentu ditetapkan oleh Pemerintah sebagai bukan Hari Kerja biasa Hari Kerja : Hari kerja pada umumnya tidak termasuk hari Sabtu dan Minggu serta hari yang ditetapkan oleh Pemerintah Republik Indonesia sebagai hari libur nasional iii

6 ICT : Information and Communication Technology Konfirmasi Tertulis : Surat konfirmasi mengenai kepemilikan saham yang dikeluarkan oleh KSEI dan/atau Bank Kustodian dan/atau Perusahaan Efek (yang dalam hal ini Penjamin Pelaksana Emisi Efek atau Penjamin Emisi Efek atau Agen Penjualan) untuk kepentingan Pemegang Rekening di pasar sekunder KSEI : PT Kustodian Sentral Efek Indonesia, berkedudukan di Jakarta, yang dalam emisi saham bertugas melakukan pengadministrasian saham berdasarkan Perjanjian Pendaftaran Saham pada Penitipan Kolektif Manajer Penjatahan : PT Mandiri Sekuritas yang bertanggung jawab atas penjatahan Saham Yang Akan Ditawarkan menurut syarat-syarat yang ditetapkan dalam Peraturan Nomor IX.A.7 tentang Tanggung Jawab Manajer Penjatahan Dalam Rangka Pemesanan Dan Penjatahan Efek Dalam Penawaran Umum, Lampiran Keputusan Ketua Bapepam Nomor Kep-48/PM/1996, tanggal tujuh belas Januari seribu sembilan ratus sembilan puluh enam ( ) sebagaimana diubah dengan Keputusan Ketua Bapepam Nomor Kep-45/PM/2000, tanggal dua puluh tujuh Oktober dua ribu ( ) Masa Penawaran : Jangka waktu dalam mana pemesanan Saham Yang Ditawarkan dapat dilakukan dan Formulir Pemesanan Pembelian Saham dapat diajukan oleh masyarakat kepada Penjamin Pelaksana Emisi Efek, Penjamin Emisi Efek dan Agen Penjualan sebagaimana ditentukan dalam Prospektus dan Formulir Pemesanan Pembelian Saham, kecuali jika masa penawaran itu ditutup lebih dini sebagaimana diatur dalam Perjanjian Penjaminan Emisi Efek Migas : Minyak dan gas bumi OCTG : Oil Country Tubular Goods, yaitu material berupa casing dan aksesorinya untuk keperluan pemboran Pasar Perdana : Penawaran dan penjualan Saham Yang Ditawarkan Perseroan kepada masyarakat selama Masa Penawaran sebelum Saham Yang Ditawarkan tersebut dicatatkan pada BEI Pemegang Rekening : Pihak yang namanya tercatat sebagai pemilik rekening Efek di KSEI, yaitu Bank Kustodian dan/atau Perusahaan Efek beserta nama pihak yang tercantum sebagai pemegang sub-rekening efek tersebut Pemerintah : Pemerintah Negara Republik Indonesia Pemesan Khusus : Mereka yang merupakan pegawai, Direksi ataupun Komisaris (kecuali Komisaris Independen) Perseroan dan Anak Perusahaan dimana Perseroan memiliki penyertaan lebih dari 50%, yang pada Masa Penawaran mengajukan pemesanan Saham Yang Ditawarkan kepada Perseroan atau pihak yang ditunjuk berdasarkan ketentuan sebagaimana disebutkan dalam Prospektus, untuk jumlah yang tidak melebihi 10% (sepuluh persen) dari jumlah Saham Yang Ditawarkan Penawaran Umum Perdana Penggabungan Horizontal : Penawaran Saham Yang Ditawarkan oleh Perseroan yang dilakukan dalam wilayah Indonesia kepada masyarakat berdasarkan tata cara yang diatur dalam Undangundang Pasar Modal : Penggabungan yang dilakukan antara Anak perusahaan Perseroan yaitu SCU, RKM dan ETA dimana RKM dan ETA menggabungkan diri ke dalam SCU Penggabungan Vertikal : Penggabungan yang dilakukan antara Perseroan, GSC, EDS, EWS dan SRD dimana GSC, EDS, EWS dan SRD menggabungkan diri ke dalam Perseroan Penitipan Kolektif : Penitipan atas efek yang dimiliki bersama oleh lebih dari satu pihak yang kepentingannya diwakili oleh KSEI Penjamin Emisi Efek : Perseroan terbatas yang mengadakan perjanjian dengan Perseroan untuk melakukan Penawaran Umum atas nama Perseroan, menjamin penjualan Saham Yang Akan Ditawarkan dan melakukan pembayaran hasil Penawaran Umum di Pasar Perdana kepada Perseroan melalui Penjamin Pelaksana Emisi Efek sesuai dengan Bagian Penjaminan, dengan memperhatikan syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan dalam Pasal 5 ayat (2) dan Pasal 12 ayat (2) Perjanjian Penjaminan Emisi Efek iv

7 Penjamin Pelaksana Emisi Efek Perjanjian Penjaminan Emisi Efek : Penjamin Emisi Efek yang melaksanakan pengelolaan dan penyelenggaraan Penawaran Umum yaitu PT Mandiri Sekuritas, berkedudukan di Jakarta : Perjanjian Penjaminan Emisi Efek termasuk segala perubahan-perubahannya dan/ atau penambahan-penambahannya dan/atau pembaharuan-pembaharuannya yang akan dibuat di kemudian hari Pernyataan Efektif : Pernyataan Bapepam dan LK yang menyatakan bahwa Pernyataan Pendaftaran menjadi efektif yang berarti pada hari ke 45 (empat puluh lima) sejak diterimanya Pernyataan Pendaftaran secara lengkap atau pada tanggal lain yang ditetapkan oleh Ketua Bapepam dan LK sebagaimana dimaksud dalam Undang-undang Pasar Modal serta peraturan pelaksanaannya Pernyataan Pendaftaran : Pernyataan Pendaftaran yang diajukan oleh Perseroan dalam rangka Penawaran Umum, yang terdiri dari dokumen-dokumen yang wajib diajukan berikut lampiranlampirannya kepada Ketua Bapepam dan LK termasuk semua perubahan, tambahan serta pembetulannya yang dibuat di kemudian hari guna memenuhi persyaratan Bapepam dan LK Perseroan : PT Elnusa Tbk., suatu Perseroan terbatas berkedudukan di Jakarta Pertamina : Perusahaan Migas yang dimiliki oleh Pemerintah Indonesia, yang berdiri sejak tanggal 10 Desember 1957 dengan nama PT Permina kemudian setelah beberapa kali mengalami perubahan nama dan berubah status hukumnya pada tanggal 17 September 2003, berdasarkan Undang-Undang Republik Indonesia No. 22 tahun 2001 tentang Minyak dan Gas Bumi, menjadi PT Pertamina (Persero) Pertamina EP : PT Pertamina EP, anak perusahaan Pertamina yang bergerak di bidang hulu (eksplorasi dan produksi) Migas Perusahaan Asosiasi : Suatu perusahaan dimana Perseroan memiliki secara langsung saham-saham yang ditempatkan dan disetor dalam perusahaan tersebut yang jumlah kepemilikan sahamnya antara 20% sampai 50%, sehingga penyertaan saham tersebut dicatat dengan menggunakan metode ekuitas Pihak Terafiliasi : Seluruh pihak baik berbentuk Perseroan terbatas, kelompok, ataupun badan usaha, yang mempunyai hubungan afiliasi dengan Perseroan sebagaimana didefinisikan dalam Undang-Undang Pasar Modal Prospektus : Dokumen tertulis final yang dipersiapkan oleh Perseroan bersama-sama dengan Penjamin Pelaksana Emisi Efek dan memuat seluruh informasi maupun fakta-fakta penting dan relevan mengenai Perseroan serta Saham Yang Akan Ditawarkan dalam Penawaran Umum sesuai dengan Undang-Undang Pasar Modal dan peraturan pelaksanaannya PSC/KKKS : Production Sharing Contract/Kontraktor Kontrak Kerja Sama, suatu bentuk kerjasama dimana kontraktor dan BP Migas membagi total produksi untuk setiap periode berdasarkan rasio tertentu. Rig : Perangkat pemboran yang terdiri dari menara bor dan perlengkapannya, yang dapat dipindah-pindahkan sesuai dengan lokasi pemboran RKM : PT Elnusa Rentrakom, Anak Perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa telekomunikasi terutama untuk menunjang kegiatan Migas dan telah menggabungkan diri ke dalam SCU Saham Yang Ditawarkan : Saham-saham biasa atas nama yang akan ditawarkan dan dijual kepada masyarakat melalui Penawaran Umum yang selanjutnya akan dicatatkan pada BEI Seismic Data Acquisition (SDA) : Merupakan bagian dari geodata acquisition yaitu pengukuran data seismik di lapangan dengan mengunakan alat-alat recording dan berbagai peralatan lainnya Slickline : Suatu alat yang digunakan untuk mengambil peralatan atau material-material yang tertinggal dalam lubang bor atau sering diistilahkan dengan nama fishing tool Snubbing : Alat untuk melakukan peningkatan produksi di suatu sumur minyak dengan cara pelubangan ulang lapisan-lapisan yang mengandung minyak (workover) dan pembersihan casing produksi v

8 SPBU : Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum SRD : PT Sinar Riau Drillindo, Anak Perusahaan yang bergerak dalam bidang pemboran Migas yang telah menggabungkan diri ke dalam Perseroan Streamer : Alat untuk melakukan pengumpulan data seismik di marine/laut baik untuk 2D (dua dimensi) ataupun 3D (tiga dimensi) Surat Kolektif Saham : Surat Saham atau Surat Kolektif Saham sebagaimana diatur dalam Anggaran Dasar Perseroan TAC : Technical Assistance Contract, suatu bentuk kerjasama dengan Pertamina di lapangan Migas milik Pertamina EP Tanggal Pembayaran : Tanggal pembayaran hasil Penawaran Umum pada Pasar Perdana (tidak termasuk hasil Penawaran Umum yang dibayar langsung oleh para Pemesan Khusus melalui Perseroan) yang harus disetor oleh Penjamin Emisi Efek kepada Perseroan melalui Penjamin Pelaksana Emisi Efek termasuk pembayaran harga atas sisa Saham Yang Akan Ditawarkan yang dibeli sendiri oleh Penjamin Emisi Efek sesuai dengan Bagian Penjaminan, sebagaimana diatur dalam Pasal 16 Perjanjian Penjaminan Emisi Efek Tanggal Pencatatan : Tanggal pencatatan Saham Yang Ditawarkan untuk diperdagangkan di BEI dalam waktu selambat-lambatnya 3 (tiga) Hari Kerja setelah Tanggal Penjatahan Tanggal Pengembalian : Tanggal pengembalian uang pemesanan pembelian Saham Yang Ditawarkan, dimana Tanggal Pengembalian tidak boleh lebih lambat dari 2 (dua) Hari Kerja setelah Tanggal Penjatahan atau 2 (dua) Hari Kerja setelah tanggal pengakhiran Perjanjian Penjaminan Emisi efek yang mengakibatkan batalnya Penawaran Umum Tanggal Penjatahan : Tanggal terakhir dari masa penjatahan yang ditetapkan oleh Manajer Penjatahan, yaitu selambat-lambatnya pada Hari Kerja kedua setelah tanggal penutupan Masa Penawaran, pada saat mana Manajer Penjatahan menetapkan penjatahan Saham Yang Ditawarkan bagi setiap pemesan Transition Zone : Zona peralihan antara daratan dan pantai atau sering diistilahkan dengan daerah pesisir pantai Trunking : Komunikasi dua arah yang memanfaatkan alokasi frekuensi tertentu Undang-Undang Pasar Modal : Undang-Undang No. 8 Tahun 1995, tanggal 10 Nopember 1995 tentang Pasar Modal, Lembaran Negara Republik Indonesia No. 64 Tahun 1995, Tambahan No serta Peraturan Pelaksanaannya VSAT : Very Small Aparatus Telecomunication, yakni salah satu alat komunikasi data dengan menggunakan satelit yang umumnya digunakan untuk daerah-daerah tertentu yang belum terjangkau oleh alat komunikasi lain ataupun untuk keperluan lainnya YHTE : Yayasan Tabungan Hari Tua Karyawan Elnusa ANAK PERUSAHAAN DAN PERUSAHAAN ASOSIASI EBE : Elnusa Bangkanai Energy Ltd. EPN : PT Elnusa Petrofin EPR : PT Elnusa Patra Retail ETR : Elnusa Tristar Ramba Ltd. IMN : PT Infomedia Nusantara JBE : PT Jabar Energi JBT : PT Jabar Telematika PBN : PT Purna Bina Nusa PKM : PT Patra Telekomunikasi Indonesia PND : PT Patra Nusa Data SCU : PT Sigma Cipta Utama vi

9 RINGKASAN Ringkasan di bawah ini merupakan bagian yang tidak terpisahkan dan harus dibaca dalam kaitannya dengan keterangan yang lebih terinci dan laporan keuangan konsolidasi serta catatan-catatan yang tercantum di dalam Prospektus ini. Ringkasan ini dibuat atas dasar fakta-fakta dan pertimbangan-pertimbangan yang paling penting bagi Perseroan. Semua informasi keuangan Perseroan disusun dalam mata uang Rupiah dan sesuai dengan prinsip akuntansi yang berlaku umum di Indonesia. 1. Keterangan Singkat Mengenai Perseroan Perseroan merupakan sebuah perusahaan induk (holding company) dengan bisnis inti (core business) dalam bidang penyediaan jasa hulu Migas terpadu (integrated upstream oil and gas services) dan jasa penunjang hulu Migas. Perseroan juga memiliki aktivitas dalam bidang jasa hilir Migas, jasa telekomunikasi dan teknologi informatika (telematika) terutama untuk menunjang kegiatan Migas. Perseroan juga memiliki aktivitas dalam bidang pengelolaan lapangan Migas yang pada saat ini masih dalam tahapan eksplorasi dan beberapa penyertaan saham di beberapa Perusahaan Asosiasi. Pada tanggal 31 Oktober 2007, Perseroan melakukan penggabungan usaha dengan beberapa Anak Perusahaannya ( Penggabungan Vertikal ) yang bergerak dalam jasa hulu Migas, yaitu PT Elnusa Geosains, PT EWS Oilfield Services, PT Elnusa Drilling Services dan PT Sinar Riau Drillindo. Dalam penggabungan tersebut, Perseroan menjadi perusahaan penerima penggabungan. Selain itu, pada tanggal 1 Nopember 2007, Anak Perusahaan Perseroan yang bergerak dalam bidang telematika, yaitu PT Elnusa Telematika dan PT Elnusa Rentrakom melakukan penggabungan usaha ke dalam PT Sigma Cipta Utama, yang juga merupakan Anak Perusahaan Perseroan ( Penggabungan Horizontal ). Setelah terjadinya Penggabungan Vertikal dan Penggabungan Horizontal, Perseroan memiliki 6 (enam) Anak Perusahaan dengan kepemilikan lebih dari 50% dan 5 (lima) Perusahaan Asosiasi dimana Perseroan memiliki penyertaan saham secara langsung antara 20% sampai dengan 50%. Keterangan mengenai Penggabungan Vertikal dan Penggabungan Horizontal dapat dilihat dalam Bab IX Prospektus ini. Berikut adalah Anak Perusahaan Perseroan dengan kepemilikan lebih dari 50%: No. Nama Perusahaan Domisili Kegiatan Pokok 1. PT Elnusa Petrofin Jakarta Jasa pengelolaan SPBU, depot, transportasi dan perdagangan, BBM dan bahan kimia 2. PT Elnusa Patra Retail Jakarta Jasa pengelolaan SPBU, depot, transportasi dan perdagangan, BBM dan bahan kimia (saat ini sedang tidak aktif) 3. PT Patra Nusa Data Jakarta Pengolahan dan penyimpanan data eksplorasi dan produksi Migas 4. PT Sigma Cipta Utama Jakarta Jasa pengelolaan dan penyimpanan data Migas serta jasa bidang telematika 5. PT Purna Bina Nusa Jakarta Jasa penguliran dan perdagangan pipa casing untuk pemboran Migas Tahun Pendirian Kepemilikan Efektif ,80% ,00% ,00% ,93% ,45% 6. Elnusa Bangkanai Energy Ltd. British Virgin Islands Pengelolaan lapangan eksplorasi di Blok Bangkanai, Kalimantan Tengah ,00% vii

10 Berikut adalah beberapa Perusahaan Asosiasi Perseroan dengan kepemilikan antara 20% sampai dengan 50% pada tiap perusahaan tersebut: No Nama Perusahaan Domisili Kegiatan Pokok Tahun Pendirian Kepemilikan Efektif 1. PT Infomedia Nusantara Jakarta Layanan direktori telepon, contact center dan ,00% content 2. PT Patra Telekomunikasi Indonesia Jakarta Sistem komunikasi VSAT ,00% 3. Elnusa Tristar Ramba Ltd. British Virgin Islands Pengelolaan lapangan produksi minyak di Blok Ramba, Sumatera Selatan 4. PT Jabar Energi Bandung Di bidang keenergian khususnya di Propinsi Jawa Barat 5. PT Jabar Telematika Bandung Di bidang telematika khususnya di Propinsi Jawa Barat ,00% ,00% ,00% 2. Penawaran Umum Perdana Jumlah saham yang ditawarkan : (satu miliar empat ratus enam puluh juta) Nilai Nominal : Rp100 (seratus Rupiah) Harga Penawaran : Rp400 (empat ratus Rupiah) Tanggal Penawaran Umum : Januari 2008 Tanggal Pencatatan di BEI : 6 Pebruari 2008 Saham-saham yang ditawarkan dalam rangka Penawaran Umum Perdana ini seluruhnya adalah saham baru yang dikeluarkan dari portepel Perseroan, dan akan memberikan kepada pemegangnya hak yang sama dan sederajat dalam segala hal dengan saham lainnya dari Perseroan yang telah ditempatkan dan disetor penuh, termasuk hak atas pembagian dividen dan hak suara dalam Rapat Umum Pemegang Saham. Keterangan selengkapnya mengenai Penawaran Umum Perdana dapat dilihat pada Bab I Prospektus ini. 3. Rencana Penggunaan Dana Dana hasil dari Penawaran Umum Perdana ini, setelah dikurangi biaya-biaya emisi, akan digunakan sebagai berikut: 1. Sekitar 25% akan dialokasikan sebagai modal kerja Perseroan yang sebagian besar untuk biaya overhead, pembelian bahan baku langsung, biaya tenaga kerja dan pembayaran kepada pemasok. 2. Sekitar 15% akan dialokasikan untuk Anak Perusahaan dengan kepemilikan lebih dari 99% untuk membiayai pengembangan dan perluasan aktivitas usaha Anak Perusahaan. 3. Sekitar 7% akan digunakan untuk membayar sebagian hutang. 4. Sekitar 53% akan dialokasikan untuk membiayai pembelian barang modal yang mendukung bisnis utama Perseroan. Pinjaman diatas setelah dipergunakan dan dikembalikan kepada Perseroan akan digunakan untuk modal kerja Perseroan. Rincian mengenai Rencana Penggunaan Dana dari hasil Penawaran Umum Perdana dapat dilihat pada Bab II Prospektus ini. 4. Risiko Usaha Risiko utama yang dihadapi oleh Perseroan adalah risiko persaingan usaha dimana hal ini dapat mempengaruhi kinerja keuangan dari Perseroan. Secara garis besar, risiko-risiko yang dihadapi oleh Perseroan adalah sebagai berikut: Risiko risiko yang berkaitan dengan kegiatan usaha Perseroan: 1. Risiko Persaingan Usaha 2. Risiko Operasional 3. Risiko Pemutusan Kontrak 4. Risiko Perkembangan Teknologi 5. Risiko Eksplorasi dan Produksi 6. Risiko Gugatan Hukum 7. Risiko sebagai Induk Perusahaan viii

11 Risiko risiko umum: 1. Risiko Ekonomi, Politik,dan Keamanan 2. Risiko Peraturan Pemerintah 3. Risiko Fluktuasi Nilai Tukar Mata Uang Asing 4. Risiko Peningkatan Suku Bunga 5. Risiko Pencemaran Lingkungan 6. Risiko Bencana Alam Risiko usaha Perseroan selengkapnya dicantumkan pada Bab V dalam Prospektus ini. 5. Ikhtisar Data Keuangan Tabel berikut ini menggambarkan ikhtisar data keuangan penting Perseroan dan Anak Perusahaan berdasarkan laporan keuangan konsolidasi Perseroan dan Anak Perusahaan untuk periode 7 (tujuh) bulan yang berakhir pada tanggal 31 Juli 2007, dan tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2006, 2005, 2004, 2003 dan Neraca Konsolidasi (dalam jutaan Rupiah) Keterangan 31 Juli 31 Desember * 2005* 2004* 2003** 2002** AKTIVA Aktiva Lancar Aktiva Tidak Lancar Jumlah Aktiva KEWAJIBAN Kewajiban Lancar Kewajiban Tidak Lancar Jumlah Kewajiban Hak Minoritas atas Aktiva Bersih Anak Perusahaan yang Dikonsolidasi Ekuitas Jumlah Kewajiban dan Ekuitas Laporan Laba Rugi (dalam jutaan Rupiah) Keterangan 31 Juli 31 Desember * 2005* 2004* 2003** 2002** Pendapatan usaha Beban pokok pendapatan usaha Laba kotor Beban usaha Laba (rugi) usaha (11.923) Penghasilan (beban) lain-lain - bersih (24.941) (37.308) (37.268) Bagian atas laba bersih Perusahaan Asosiasi - bersih Laba sebelum beban pajak penghasilan Beban pajak penghasilan - bersih (19.727) (29.617) (22.496) (12.494) (25.687) (8.807) Laba sebelum pos luar biasa Pos luar biasa Laba sebelum hak minoritas atas (rugi) laba bersih Anak Perusahaan yang dikonsolidasi Hak minoritas atas rugi (laba) bersih Anak Perusahaan yang dikonsolidasi (1.696) (5.246) (2.711) (2.301) (959) Laba bersih setelah efek penyesuaian pro forma Efek penyesuaian pro forma (303) - - Laba bersih*** *) Disajikan kembali **) Tidak mempertimbangkan dampak dari penerapan Peraturan Standar Akuntansi Keuangan No. 38 tentang Akuntansi Restrukturisasi Entitas Sepengendali ***) Untuk tahun 2004, laba bersih merupakan laba bersih sebelum efek penyesuaian proforma Rasio-rasio keuangan penting dapat dilihat pada Bab XI Prospektus ini. ix

12 6. Kebijakan Dividen Manajemen Perseroan merencanakan pembayaran dividen kas sekitar 20% dari laba bersih setelah pajak pada tahun buku bersangkutan. Keterangan mengenai Kebijakan Dividen dapat dilihat pada Bab XIII. 7. Program Alokasi Saham kepada Karyawan atau Employee Stock Allocation (ESA) Perseroan akan melakukan Program Alokasi Saham kepada Karyawan (ESA). Keterangan mengenai Employee Stock Allocation (ESA) dapat dilihat pada Bab I. Dengan terjualnya seluruh saham yang ditawarkan Perseroan dalam Penawaran Umum ini, dan dengan diimplementasikannya seluruh rencana Program Alokasi Saham kepada Karyawan dan Manajemen (Employee and Management Stock Allocation/ESA), maka susunan modal saham dan pemegang saham Perseroan sesudah Penawaran Umum ini, secara proforma menjadi sebagai berikut: Keterangan Nilai Nominal Rp100 per saham Jumlah Saham Nominal (Rp) % Modal Dasar Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh Pemegang saham: 1. PT Pertamina (Persero) ,10 2. PT Tri Daya Esta ,15 3. PT Danareksa Daiwa NIF Ventures* ,17 4. PT Danareksa (Persero) ,39 5. Karyawan Elnusa ,12 6. Yayasan Tabungan Hari Tua Karyawan Elnusa ,05 7. Koperasi Karyawan Elnusa ,01 8. Masyarakat ,00 9. Karyawan dan Manajemen (ESA) ,00 Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh ,00 Jumlah Saham dalam Portepel *) dalam proses likuidasi x

13 I. PENAWARAN UMUM Perseroan dengan ini melakukan Penawaran Umum Perdana sejumlah (satu miliar empat ratus enam puluh juta) saham biasa atas nama, dengan nilai nominal Rp100 (seratus Rupiah) setiap saham, yang ditawarkan kepada masyarakat dengan Harga Penawaran Rp400 (empat ratus Rupiah) setiap saham, yang harus dibayar penuh pada saat mengajukan Formulir Pemesanan Pembelian Saham. Jumlah Penawaran Umum adalah sebesar Rp (lima ratus delapan puluh empat miliar Rupiah). Saham-saham yang ditawarkan dalam rangka Penawaran Umum Perdana ini seluruhnya adalah saham baru yang dikeluarkan dari portepel Perseroan, dan akan memberikan kepada pemegangnya hak yang sama dan sederajat dalam segala hal dengan saham lainnya dari Perseroan yang telah ditempatkan dan disetor penuh, termasuk hak atas pembagian dividen dan hak suara dalam Rapat Umum Pemegang Saham. PT Elnusa Tbk. Kegiatan Usaha: Jasa Migas Terintegrasi dan Jasa Penunjang Migas Berkedudukan di Jakarta, Indonesia Kantor Pusat Graha Elnusa Jl. TB Simatupang Kav. 1B Jakarta Telepon: (021) Faksimili: (021) corporate@elnusa.co.id Website : RISIKO UTAMA YANG DIHADAPI OLEH PERSEROAN ADALAH RISIKO PERSAINGAN USAHA RISIKO USAHA LAINNYA DIUNGKAPKAN PADA BAB V DALAM PROSPEKTUS INI 1

14 Perseroan didirikan di Jakarta dengan nama PT Electronika Nusantara dengan Akta No. 18 tanggal 25 Januari 1969 sebagaimana diubah dengan Akta perubahan Anggaran Dasar No. 10 tanggal 13 Pebruari 1969, keduanya dibuat di hadapan Tan Thong Kie, S.H., Notaris di Jakarta. Akta pendirian ini telah mendapat pengesahan dari Menteri Kehakiman Republik Indonesia melalui surat keputusan No. J.A.5/18/24 tanggal 19 Pebruari 1969 dan telah didaftarkan dalam buku register kepaniteraan Pengadilan Negeri Jakarta di bawah No. 485 tanggal 22 Pebruari 1969 serta telah diumumkan dalam Berita Negara Republik Indonesia No. 35, Tambahan No. 58 tanggal 2 Mei Anggaran Dasar Perseroan telah mengalami beberapa kali perubahan, perubahan Anggaran Dasar terakhir kali dilakukan berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa No. 86 tanggal 18 Januari 2008, dibuat di hadapan Aulia Taufani, SH., pengganti Sutjipto, SH., Notaris di Jakarta, yang telah diberitahukan kepada Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia di bawah No. AHU-AH tanggal 22 Januari Struktur permodalan Perseroan pada saat Prospektus ini diterbitkan adalah sebagai berikut: Keterangan Nilai Nominal Rp100 per saham Jumlah Saham Nominal (Rp) % Modal Dasar Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh Pemegang saham: 1. PT Pertamina (Persero) ,38 2. PT Tri Daya Esta ,44 3. PT Danareksa Daiwa NIF Ventures* ,46 4. PT Danareksa (Persero) ,49 5. Karyawan Elnusa ,15 6. Yayasan Tabungan Hari Tua Karyawan Elnusa ,07 7. Koperasi Karyawan Elnusa ,01 Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh ,00 Jumlah Saham dalam Portepel *) dalam proses likuidasi Dengan surat Bapepam dan LK No.S-531/BL/2008 tanggal 25 Januari 2008, Pernyataan Pendaftaran Perseroan dalam rangka melakukan Penawaran Umum Perdana sejumlah (satu miliar empat ratus enam puluh juta) saham biasa atas nama dengan nilai nominal Rp100 (seratus Rupiah) setiap saham telah menjadi efektif. Dengan terjualnya seluruh saham yang ditawarkan pada Penawaran Umum Perdana ini, maka susunan modal saham Perseroan sesudah Penawaran Umum Perdana ini, secara proforma menjadi sebagai berikut: Keterangan Nilai Nominal Rp100 per saham Jumlah Saham Nominal (Rp) % Modal Dasar Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh Pemegang saham: 1. PT Pertamina (Persero) ,10 2. PT Tri Daya Esta ,15 3. PT Danareksa Daiwa NIF Ventures* ,17 4. PT Danareksa (Persero) ,39 5. Karyawan Elnusa ,12 6. Yayasan Tabungan Hari Tua Karyawan Elnusa ,05 7. Koperasi Karyawan Elnusa ,01 8. Masyarakat ,00 9. Karyawan dan Manajemen (ESA) ,00 Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh ,00 Jumlah Saham dalam Portepel *) dalam proses likuidasi Bersamaan dengan pencatatan saham yang berasal dari Penawaran Umum Perdana ini sejumlah (satu miliar empat ratus enam puluh juta) saham biasa atas nama atau sebesar 20% (dua puluh persen) dari modal ditempatkan dan disetor penuh setelah Penawaran Umum Perdana ini, maka Perseroan juga akan mencatatkan seluruh saham biasa atas nama pemegang saham sebelum Penawaran Umum sejumlah (lima miliar delapan ratus tiga puluh delapan juta lima ratus ribu) saham. Dengan demikian, jumlah saham yang akan dicatatkan oleh Perseroan di BEI adalah sejumlah (tujuh miliar dua ratus sembilan puluh delapan juta lima ratus ribu) saham, atau sebesar 100% dari jumlah modal ditempatkan atau disetor penuh sesudah Penawaran Umum Perdana ini. 2

15 Dari jumlah saham yang akan ditawarkan, sebanyak-banyaknya 10% (sepuluh persen) akan dijatahkan secara khusus untuk Program ESA Perseroan. Saham-saham yang dimiliki oleh Pertamina dan TDE tidak akan dialihkan oleh para pemiliknya ke pihak lain sampai dengan 8 (delapan) bulan setelah Pernyataan Pendaftaran sehubungan dengan Penawaran Umum Perdana ini menjadi efektif. Perseroan tidak akan mengeluarkan atau mencatatkan saham lain dan/atau efek lain yang dapat dikonversi menjadi saham dalam jangka waktu 12 bulan sejak tanggal Penawaran Umum Perdana ini menjadi efektif. Apabila di kemudian hari Perseroan bermaksud melakukan hal tersebut, maka Perseroan akan mengikuti semua ketentuan dan/atau peraturan yang berlaku. Program Alokasi Saham Karyawan dan Manajemen (Employee Stock Allocation Program / ESA) Perseroan, dengan persetujuan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa yang diadakan pada tanggal 9 Oktober 2007, telah memutuskan untuk melaksanakan Program ESA (Employee Stock Allocation Program) kepada seluruh karyawan tetap dan pengurus Perseroan dan Anak Perusahaan, kecuali Komisaris Independen. Program ESA adalah penjualan saham Perseroan kepada peserta program ESA melalui penjatahan pasti pada saat Penawaran Umum Perdana dilaksanakan. Jumlah saham dalam Program ESA sebanyak-banyaknya 10% (sepuluh persen) dari jumlah saham yang ditawarkan dalam Penawaran Umum Perdana atau sebanyak-banyaknya (seratus empat puluh enam juta) lembar saham. Peserta Program ESA mempunyai hak untuk membeli saham dengan alternatif pilihan sebagai berikut : = Program A : Pembelian saham dengan diskon sebesar 10% (sepuluh persen) dari harga Penawaran Umum Perdana dan saham tersebut tidak dapat dijual (dikenakan lock-up) selama 2 (dua) tahun sejak Tanggal Pencatatan. Biaya untuk diskon tersebut akan menjadi beban Perseroan. = Program B : Pembelian saham tanpa diskon dari harga Penawaran Umum Perdana dan saham tersebut dapat dijual (tanpa dikenakan lock-up) sejak Tanggal Pencatatan. Pembayaran atas jumlah pembelian saham tersebut harus dilakukan secara penuh oleh peserta program ESA pada saat melakukan pemesanan saham yang ditawarkan. Dalam hal jumlah saham yang dipesan dalam program ESA kurang dari (seratus empat puluh enam juta) lembar saham, maka sisa saham akan ditawarkan kembali kepada masyarakat. 3

16 II. RENCANA PENGGUNAAN DANA Dana yang diperoleh dari Penawaran Umum Perdana ini setelah dikurangi seluruh biaya-biaya emisi saham, akan digunakan sebagai berikut: 1. Sekitar 25% akan dialokasikan sebagai modal kerja Perseroan yang sebagian besar untuk biaya overhead, pembelian bahan baku langsung, biaya tenaga kerja dan pembayaran kepada pemasok. 2. Sekitar 15% akan dialokasikan untuk membiayai pengembangan dan perluasan aktivitas usaha Anak Perusahaan dengan kepemilikan Perseroan lebih dari 99%, melalui pinjaman dengan tingkat bunga wajar, yaitu kepada: (1) EBE sekitar 35% dari alokasi pembiayaan tersebut yang selanjutnya digunakan untuk biaya eksplorasi dan eksploitasi di ladang gas Bangkanai, Kalimantan Tengah. (2) EPN sekitar 28% dari alokasi pembiayaan tersebut untuk modal kerja yang mendukung operasi SPBU dan bisnis transportasi BBM. (3) SCU sekitar 25% dari alokasi pembiayaan tersebut untuk perluasan storage yang mendukung bisnis SCU. (4) SCU sekitar 12% dari alokasi pembiayaan tersebut digunakan untuk investasi peralatan radio Trunking. Pinjaman diatas setelah dipergunakan dan dikembalikan kepada Perseroan akan digunakan untuk modal kerja Perseroan. 3. Sekitar 7% akan dialokasikan untuk membayar sebagian hutang kepada: Nama pemberi pinjaman : Sercel Nantes, France Saldo pinjaman per 31 Desember 2007 : USD ,10 atau ekuivalen Rp22 miliar Saldo awal : USD ,32 atau ekuivalen Rp26,4 miliar Tingkat bunga : 9,75% efektif per tahun Jangka waktu : 3 tahun Pembayaran cicilan pokok : Triwulanan (3 bulanan) Jatuh tempo : 31 Agustus 2010 Hubungan afiliasi : tidak ada Kemungkinan pelunasan dini : dimungkinkan Nama pemberi pinjaman : PT Hewlett Packard Finance Indonesia Saldo pinjaman per 31 Desember 2007 : USD ,78 juta atau ekuivalen Rp25,9 miliar Pagu kredit : USD ,76 juta atau ekuivalen Rp36,3 miliar Tingkat bunga : 8,25% per tahun Jangka waktu : 3 tahun Pembayaran cicilan pokok : Bulanan Jatuh tempo : 1 Juli 2009, 1 Agustus 2009, 1 Maret 2010 dan 1 Mei 2010 Hubungan afiliasi : tidak ada Kemungkinan pelunasan dini : dimungkinkan 4. Sekitar 53% akan dialokasikan untuk membiayai pembelian barang modal yang mendukung bisnis utama Perseroan diantaranya adalah : (1) Peralatan survei seismik (geoscience services) sekitar 30% dari alokasi pembiayaan tersebut; (2) Peralatan pemboran (drilling services) sekitar 50% dari alokasi pembiayaan tersebut; (3) Peralatan oilfield services sekitar 20% dari alokasi pembiayaan tersebut. Sesuai dengan Surat Edaran yang diterbitkan oleh Bapepam dan LK No. SE-05/BL/2006 tanggal 29 September 2006 tentang Keterbukaan Informasi Mengenai Biaya yang Dikeluarkan Dalam Rangka Penawaran Umum, jumlah biaya yang dikeluarkan oleh Perseroan adalah sekitar 3,03% dari jumlah dana yang diperoleh dari Penawaran Umum Perdana ini, yang meliputi : 1. Biaya jasa untuk Penjamin Emisi Efek sebesar 1,49%, yang terdiri dari biaya jasa penyelenggaraan (management fee) 1,00%; biaya jasa penjaminan (underwriting fee) 0,29%; biaya jasa penjualan (selling fee) 0,20%; 2. Biaya jasa Profesi Penunjang Pasar Modal sebesar 0,66%, yang terdiri dari biaya jasa akuntan publik sebesar 0,47%; biaya jasa konsultan hukum sebesar 0,12%; biaya jasa notaris sebesar 0,01%; biaya jasa penilai sebesar 0,06%; 4

17 3. Biaya Lembaga Penunjang Pasar Modal sebesar 0,02% yang terdiri dari biaya jasa Biro Administrasi Efek; 4. Biaya lain-lain sebesar 0,86%, termasuk biaya penyelenggaraan Public Expose sebesar 0,04%, biaya percetakan prospektus, formulir, biaya iklan Koran Prospektus Ringkas dan biaya-biaya yang berhubungan dengan hal-hal tersebut sebesar 0,11% Sesuai dengan Peraturan Bapepam No. X.K.4 Lampiran Surat Keputusan Ketua Bapepam No. Kep-27/PM/2003 tanggal 17 Juli 2003 tentang Laporan Realisasi Penggunaan Dana Hasil Penawaran Umum, Perseroan akan melaporkan realisasi penggunaan dana hasil Penawaran Umum Perdana ini secara berkala kepada Bapepam dan LK dan akan mempertanggungjawabkan penggunaan dana tersebut kepada para pemegang saham Perseroan dalam Rapat Umum Pemegang Saham. Apabila penggunaan dana hasil Penawaran Umum Perdana ini akan diubah, maka rencana perubahan tersebut harus dilaporkan terlebih dahulu kepada Bapepam dan LK dengan mengemukakan alasan beserta pertimbangannya dan harus mendapatkan persetujuan terlebih dahulu dari para pemegang saham Perseroan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Perseroan. 5

18 III. PERNYATAAN HUTANG Sesuai dengan laporan keuangan konsolidasi per tanggal 31 Juli 2007 yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Purwantono, Sarwoko & Sandjaja dengan pendapat Wajar Tanpa Pengecualian, Perseroan dan Anak Perusahaan mempunyai jumlah kewajiban sejumlah Rp1,06 triliun yang terdiri dari kewajiban lancar Rp763,3 miliar dan kewajiban tidak lancar Rp301,1 miliar. Perincian lebih lanjut mengenai kewajiban tersebut adalah sebagai berikut : (dalam jutaan Rupiah) Keterangan Jumlah Kewajiban Lancar Pinjaman jangka pendek Hutang usaha Pihak ketiga Pihak yang mempunyai hubungan istimewa Hutang lain-lain pihak ketiga Hutang pajak Uang muka pelanggan Biaya masih harus dibayar Pendapatan ditangguhkan Kewajiban jangka panjang yang jatuh tempo dalam satu tahun Hutang bank Hutang sewa guna usaha Jumlah Kewajiban Lancar Kewajiban Tidak Lancar Hutang pihak yang mempunyai hubungan istimewa Kewajiban jangka panjang setelah dikurangi bagian yang jatuh tempo dalam satu tahun Hutang bank Hutang sewa guna usaha Kewajiban diestimasi atas imbalan kerja karyawan Jumlah Kewajiban Tidak Lancar Jumlah Kewajiban Penjelasan lebih lanjut mengenai kewajiban tersebut adalah sebagai berikut: 1. KEWAJIBAN LANCAR PINJAMAN JANGKA PENDEK Saldo Pinjaman Jangka Pendek Perseroan dan Anak Perusahaan pada tanggal 31 Juli 2007 adalah sebesar Rp180,6 miliar dengan rincian sebagai berikut: (dalam jutaan Rupiah) Keterangan Debitur Jumlah Kredit modal kerja Pinjaman sindikasi - Dalam Rupiah Perseroan (eks-ews) dan SCU Dalam USD Perseroan ( Elnusa, eks-gsc, eks-eds dan eks-ews) PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. dalam Rupiah EPN Jumlah Pinjaman sindikasi merupakan fasilitas kredit modal kerja yang diperoleh Perseroan (Elnusa, eks-gsc, eks-eds dan eks-ews) dan Anak Perusahaan, yaitu SCU (SCU dan eks-eta) pada bulan Oktober 2006 dengan BCA sebagai agen fasilitas. Pinjaman jangka pendek dari PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. Divisi Syariah merupakan fasilitas pembiayaan Musyarakah dan Murabahah yang diperoleh EPN pada bulan Juni Fasilitas pembiayaan Musyarakah digunakan untuk mengambil alih pinjaman EPN dari PT Bank Niaga Tbk. dan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. serta untuk modal kerja. Fasilitas Murabahah digunakan untuk tujuan pembiayaan perolehan 7 (tujuh) unit truk tangki dan pembiayaan perolehan 3 (tiga) unit truk, yaitu 2 (dua) unit truk trailer merek Nissan dan 1 (satu) unit truk trailer merek Hino. Sampai pada tanggal 31 Juli 2007, EPN belum merealisasikan pembiayaan perolehan 7 (tujuh) unit truk tangki tersebut. Jumlah keseluruhan pembiayaan tersebut disepakati sebesar Rp26,4 miliar. Jumlah yang sudah direalisasi oleh EPN adalah senilai Rp22,9 miliar, dari jumlah tersebut sebesar Rp1,3 miliar adalah hutang bank jangka panjang. 6

19 HUTANG USAHA Saldo Hutang Usaha pada tanggal 31 Juli 2007 adalah sebesar Rp223,2 miliar yang terdiri dari hutang usaha dari pihak ketiga sebesar Rp208,7 miliar dan hutang usaha dari pihak yang mempunyai hubungan istimewa sebesar Rp14,5 miliar. Hutang usaha ini merupakan kewajiban Perseroan dan Anak Perusahaan atas pembelian bahan baku dan/atau jasa yang digunakan dalam usaha dengan rincian sebagai berikut: (dalam jutaan Rupiah) Keterangan Jumlah Pihak ketiga PT Halliburton Indonesia PT Wira Insani PT Protech Asia Engineering PT Schlumberger Geophisique Nusantara PT Maleotama Sejahtera PT Gatramas Internusa Pusat Data dan Informasi PT Putra Sejati Indomakmur Lain-lain (masing-masing di bawah Rp5.000 juta) Sub Jumlah Pihak yang mempunyai hubungan istimewa Koperasi Karyawan Elnusa PT Patra Logistik PT Patra Telekomunikasi Indonesia 858 PT Pertamina (Persero) 61 Lain-lain (masing-masing di bawah Rp500 juta) 800 Sub Jumlah Jumlah HUTANG LAIN-LAIN PIHAK KETIGA Saldo Hutang Lain-lain - pihak ketiga pada tanggal 31 Juli 2007 adalah sebesar Rp55,0 miliar dengan rincian sebagai berikut: (dalam jutaan Rupiah) Keterangan Jumlah Sercel Nantes, France Partner PSC PT Info Duta Komputindo One time vendor Marubeni-Itochu Tubulars Asia Pte., Singapura Input Output Lain-lain (masing-masing di bawah Rp1.000 juta) Jumlah Hutang kepada Sercel Nantes, France akan dilunasi dengan dana hasil Penawaran Umum. HUTANG PAJAK Saldo Hutang Pajak pada tanggal 31 Juli 2007 adalah sebesar Rp46,9 miliar dengan rincian sebagai berikut: (dalam jutaan Rupiah) Keterangan Jumlah Taksiran hutang pajak penghasilan Pasal 29 (setelah dikurangi pajak penghasilan dibayar di muka) Periode berjalan Periode sebelumnya Pajak penghasilan: Pasal 4 (2) Pasal Pasal Pasal Pajak Pertambahan Nilai Jumlah

20 UANG MUKA PELANGGAN Saldo Uang Muka Pelanggan pada tanggal 31 Juli 2007 adalah sebesar Rp62,6 miliar dengan rincian sebagai berikut: (dalam jutaan Rupiah) Keterangan Jumlah PT Pertamina (Persero) Transworld Seruway Exploration Ltd. Amerika Serikat BP Indonesia Bontang Exploration Company PT Light Instrumenindo South Madura Exploration Pte. Ltd Chevron JOB PTM-COSTA International PetroChina International Ltd. China Korea National Oil Corporation, Korea Selatan Lain-lain (masing-masing di bawah Rp1.000 juta) Jumlah BIAYA MASIH HARUS DIBAYAR Saldo Biaya Masih Harus Dibayar pada tanggal 31 Juli 2007 adalah sebesar Rp108,1 miliar dengan rincian sebagai berikut: (dalam jutaan Rupiah) Keterangan Jumlah Sewa Beban proyek Gaji, bonus dan kesejahteraan karyawan Jasa sub-kontrak Jasa profesional Cadangan biaya sosial Bunga 408 Lain-lain (masing-masing di bawah Rp500 juta) Jumlah PENDAPATAN DITANGGUHKAN Saldo Pendapatan Ditangguhkan pada tanggal 31 Juli 2007 adalah sebesar Rp5,2 miliar. KEWAJIBAN JANGKA PANJANG YANG JATUH TEMPO DALAM SATU TAHUN Saldo Kewajiban Jangka Panjang yang Jatuh Tempo pada tanggal 31 Juli 2007 adalah sebesar Rp81,7 miliar dengan rincian sebagai berikut: (dalam jutaan Rupiah) Keterangan Jumlah Hutang bank Hutang sewa guna usaha Jumlah Penjelasan lengkap atas kewajiban ini ada pada bagian Kewajiban Tidak Lancar di bawah ini. 8

21 2. KEWAJIBAN TIDAK LANCAR HUTANG PIHAK YANG MEMPUNYAI HUBUNGAN ISTIMEWA Hutang pihak yang mempunyai hubungan istimewa pada tanggal 31 Juli 2007 adalah sebesar Rp64,8 miliar dengan rincian sebagai berikut: (dalam jutaan Rupiah) Keterangan Jumlah PT Pertamina (Persero) PT Tri Daya Esta Yayasan Tabungan Hari Tua Karyawan Elnusa (YHTE) Koperasi Karyawan Elnusa 108 PT Patra Logistik 6 Lain-lain (masing-masing di bawah Rp500 juta) Jumlah KEWAJIBAN JANGKA PANJANG SETELAH DIKURANGI BAGIAN YANG JATUH TEMPO DALAM SATU TAHUN Saldo Kewajiban Jangka Panjang setelah dikurangi bagian yang jatuh tempo dalam satu tahun, pada tanggal 31 Juli 2007 adalah sebesar Rp192,3 miliar yang terdiri dari hutang bank sebesar Rp140,1 miliar dan hutang sewa guna usaha sebesar Rp52,2 miliar dengan rincian sebagai berikut: (dalam jutaan Rupiah) Keterangan Jumlah Hutang bank - Dalam USD Pinjaman Sindikasi PT Bank Chinatrust Indonesia Dalam Rupiah Pinjaman Sindikasi PT Bank Muamalat Indonesia Tbk PT Bank Bukopin Tbk PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk Jumlah hutang bank Hutang sewa guna usaha Jumlah hutang bank dan hutang sewa guna usaha Dikurangi bagian yang jatuh tempo dalam waktu satu tahun: Hutang bank Hutang sewa guna usaha Jumlah bagian yang jatuh tempo dalam waktu satu tahun Bagian jangka panjang Bagian jangka panjang - Hutang bank Hutang sewa guna usaha Jumlah HUTANG BANK Saldo Hutang Bank sebelum dikurangi bagian yang jatuh tempo dalam waktu satu tahun pada tanggal 31 Juli 2007 adalah sebesar Rp194,9 miliar. Pinjaman Sindikasi Pada tanggal 10 Oktober 2006, Perseroan (Elnusa, eks-gsc, eks-eds dan eks-ews) bersama-sama Anak perusahaan yaitu SCU (SCU dan eks-eta) (seluruhnya bersama-sama disebut Debitur) menandatangani perjanjian kredit Cash loan dengan PT Bank Central Asia Tbk. ( BCA ) Berdasarkan perjanjian, BCA merupakan agen fasilitas dan agen jaminan dan bertindak untuk kepentingan dan atas nama kreditur dan kreditur tambahan seperti disebutkan dalam perjanjian. Sesuai dengan perjanjian tersebut, Debitur memperoleh fasilitas kredit dan BCA setuju untuk memberikan fasilitas pinjaman yang digunakan untuk: 9

PT Guna Timur Raya Tbk

PT Guna Timur Raya Tbk KETERBUKAAN INFORMASI DALAM RANGKA PENAWARAN UMUM INFORMASI DALAM DOKUMEN INI MASIH DAPAT DILENGKAPI DAN/ATAU DIUBAH. PERNYATAAN PENDAFTARAN EFEK INI TELAH DISAMPAIKAN KEPADA OTORITAS JASA KEUANGAN NAMUN
