RENCANA STRATEGIS (Renstra )

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "RENCANA STRATEGIS (Renstra )"

Transkripsi

1 RENCANA STRATEGIS (Renstra ) DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH (DPPKAD) TAHUN PEMERINTAH KABUPATEN BANTUL DINAS PENDAPATAN,PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH (DPPKAD) Jl.Robert Wolter Monginsidi Bantul telp/fax (0274) , kode pos Website : dppkad@bantulkab.go.id

2 BAB I P E N D A H U L U A N I.1 LATAR BELAKANG Dalam sistem akuntabilitas kinerja instansi pemerintah, perencanaan stratejik merupakan langkah pertama yang harus dilaksanakan oleh instansi pemerintah agar mampu menjawab tuntutan perubahan lingkungan stratejik lokal, nasional dan global serta tetap berada dalam tatanan Sistem Administrasi Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan pendekatan stratejik yang jelas dan sinergis. Guna mendukung terselenggaranya good governance dibutuhkan perencanaan yang terstruktur dan terukur dalam batas waktu tertentu sehingga aspirasi masyarakat dan cita-cita bangsa dan negara terwujud melalui terselenggaranya pemerintahan dan pembangunan dapat berlangsung secara berdaya guna, berhasil guna, bersih dan bertanggungjawab. Dengan menggunakan Undang-undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional pada pasal 15 ayat (1) dan Pasal 19 ayat (2) disebutkan bahwa setiap SKPD mempunyai kewajiban untuk menyusun Rencana Strategis SKPD (RENSTRA-SKPD) untuk menjamin keterkaitan dan konsistensi antara perencanaan, penganggaran, pelaksanaan, dan pengawasan serta menjamin tercapainya penggunaan sumber daya secara efisien, efektif, berkeadilan, dan berkelanjutan. Di samping itu, juga sesuai dengan Diktum Kedua Instruksi Presiden Nomor 7 tahun 1999 tentang Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah, disebutkan setiap instansi pemerintah sampai tingkat 1

3 Eselon II wajib menyusun Rencana Strategis untuk melaksanakan akuntabilitas kinerja instansi pemerintah sebagai wujud pertanggungjawaban kinerja instansi pemerintah. Semua SKPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bantul berkewajiban membuat Rencana Strategis Satuan Kerja Perangkat Daerah (Renstra) dengan menggunakan Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 01 Tahun 2011 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Bantul tahun sebagai dasar penyusunan. Rencana Strategi (RENSTRA) SKPD memuat visi, misi, tujuan, sasaran dan strateji (cara yang digunakan untuk mewujudkan tujuan dan sasaran yang dijabarkan ke dalam kebijakan-kebijakan dan program-program) disesuaikan dengan bidang kewenangan dan atau fungsi SKPD tersebut dalam pemerintahan dalam periode waktu lima tahunan. Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul dibentuk berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 17 Tahun 2011 tentang Perubahan Ketiga Atas Peraturan Daerah Nomor 16 Tahun 2007 Tentang Pembentukan Organisasi Dinas Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bantul. Dalam pasal 31 Peraturan Daerah Nomor 17 Tahun 2011 disebutkan Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah merupakan unsur pelaksana Pemerintah Daerah di bidang pendapatan, pengelolaan keuangan dan aset dipimpin oleh Kepala Dinas dan berkedudukan di bawah dan bertanggungjawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah dengan tugas melaksanakan urusan rumah tangga Pemerintahan Daerah dan tugas pembantuan di bidang pendapatan, pengelolaan keuangan dan aset. 2

4 Berdasarkan hal-hal tersebut diatas Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah dalam menyusun Rencana Stratejik (RENSTRA) dengan tetap memperhitungkan keunggulan Sehubungan dengan hal tersebut diatas Rencana Stratejik yang disusun oleh Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul dengan memaksimalkan keunggulan kompetitif dan meminimalkan kelemahan internal dengan tetap mengacu dan memperhatikan peraturan perundang-undangan yang berlaku. I.2 MAKSUD DAN TUJUAN Rencana Stratejik (RENSTRA) Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul memuat berbagai pilihan-pilihan program dan kegiatan yang akan dilaksanakan setiap tahun. Adapun maksud dari disusunnya Rencana Strategis Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul yaitu sebagai dokumen yang digunakan sebagai dasar perencanaan dalam mengarahkan dan menyelaraskan seluruh dimensi kebijakan pembangunan khususnya pada bidang pendapatan, pengelolaan keuangan dan aset daerah. Sehingga program dan kegiatan yang dilakukan oleh Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul setiap tahun dalam periode waktu 5 (lima) tahun terlaksana secara optimal. Sehingga Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul dapat mendukung guna terwujudnya misi Pemerintah Kabupaten Bantul khususnya misi 3 yaitu Meningkatkan kapasitas pemerintah daerah menuju tata kelola pemerintahan yang empatik. 3

5 Tujuan dari penyusunan Rencana Stratejik Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul Tahun adalah memberikan arah yang jelas dalam upaya mewujudkan terselenggaranya sebagian urusan otonomi daerah dan pemerintahan umum dalam pengelolaan pada bidang pendapatan, keuangan dan aset daerah dalam kurun waktu 5 (lima) tahun. Sehingga melalui dokumen Rencana Stratejik Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul Tahun visi dan misi Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Bantul dituangkan kedalam bentuk visi, misi, strategi, kebijakan, program dan kegiatan SKPD dengan mengoptimalkan segala sumber daya atau potensi yang ada guna mewujudkan visi dan misi. I.3 LANDASAN HUKUM RENSTRA Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul dalam menyusun Rencana Stetejik (Renstra) menggunakan sejumlah aturan sebagai landasan atau rujukan, yaitu sebagai berikut : 1. Landasan idiil Pancasila; 2. Landasan konstitusional Undang-Undang Dasar (UUD) 1945; 3. Landasan operasional: a) Undang-undang No. 17 tahun 2003 tentang Keuangan Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia tahun 2003 No. 47, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia No. 4286); b) Undang-undang No. 25 tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional; 4

6 c) Undang-undang No. 32 tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia tahun 2004 No. 125, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia No. 4437); d) Undang-undang No. 33 tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia tahun 2004 Nomor 126, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4438); e) Peraturan Pemerintah No. 25 tahun 2000 tentang Kewenangan Pemerintah dan Kewenangan Propinsi Sebagai Daerah Otonom; f) Peraturan Pemerintah No. 20 tahun 2001 tentang Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah; g) Peraturan Pemerintah No. 56 tahun 2001 tentang Pelaporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia No. 4124; h) Peraturan Pemerintah Nomor 105 tahun 2000, tentang Pengelolaan dan Pertanggungjawaban Keuangan Daerah; i) Peraturan Pemerintah Nomor 108 tahun 2000 Tentang Tata Cara Pertanggungjawaban Kepala Daerah; j) Peraturan Pemerintah No. 21 tahun 2004 tentang Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran Kementrian Negara/Lembaga; k) Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah (Lembaga Negara Republik 5

7 Indonesia Tahun 2005, Nomor 140,Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4578 ); l) Peraturan Pemerintah RI Nomor 06 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Mlik Negara/Daerah; m) Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 59 Tahun 2007 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah ; n) Instruksi Presiden Nomor 7 tahun 1999 Tentang Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah; o) Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 050/2020/SJ tanggal 11 Agustus 2005 tentang Petunjuk Penyusunan Dokumen RPJP Daerah dan RPJM Daerah; p) Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 14 tahun 2005 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Kabupaten Bantul Tahun ; q) Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 10 tahun 2007 tentang Pokok-Pokok Pengelolaan Keuangan Daerah Kabupaten Bantul; r) Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 13 Tahun 2007 tentang Penetapan Urusan Pemerintahan Wajib dan Pilihan Kabupaten Bantul; s) Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor Nomor 17 Tahun 2011 tentang Perubahan Ketiga Atas Peraturan Daerah Nomor 16 Tahun 2007 Tentang Pembentukan Organisasi Dinas Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bantul; 6

8 t) Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 01 Tahun 2011 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kabupaten Bantul tahun ; u) Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 24 Tahun 2008 tentang tata Cara Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah, Rencana Strategis Satuan Kerja Perangkat Daerah, Rencana Strategis Satuan Kerja Perangkat Daerah, dan Pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah. v) Peraturan Bupati Bantul Nomor 80 Tahun 2011 tentang Rincian Tugas Pokok dan Tatakerja Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul. I.4 HUBUNGAN RPJMD KABUPATEN BANTUL TAHUN DENGAN RENSTRA DINAS PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH KABUPATEN BANTUL Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul berkewajiban menyusun Renstra dengan tetap mengacu Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Bantul Tahun Guna mewujudkan misi dan tujuan seperti yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Bantul Tahun dengan berdasarkan dengan tugas, pokok, fungsi dan tata kerja yang melekat pada Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul yaitu dengan melaksanakan kewenangan pada bidang pengelolaan pendapatan, keuangan dan aset daerah. Dengan demikian diharapkan terwujud hasil akhir dari proses penyusunan 7

9 dokumen Renstra Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul dapat menghasilkan dokumen rencana yang sinergis dan terpadu dalam aspek pengelolaan pendapatan, keuangan dan aset daerah sebagai salah satu modal dasar terselenggaranya pembangunan daerah dapat berlangsung secara berdaya guna dan berhasil guna. Hubungan antara Renstra SKPD dengan dokumen lainnya disajikan dalam gambar di bawah ini. Gambar 1.1 Hubungan Renstra SKPD dengan Dokumen Perencanaan Lainnya RPJP NAS/PROP & RTR NAS Pedoman RPJM NAS/PROP & RTR PROP Dijabarkan RKP NAS/PROP PUSAT/ PROPINSI Acuan Memperhatikan RPJP DAERAH Pedoman RPJM DAERAH Dijabarkan RKP DAERAH Pedoman RAPBD APBD Acuan RTRW KAB. Pedoman RENSTRA SKPD Pedoman Diacu RENJA SKPD Pedoman RKA SKPD RINCIAN APBD DAERAH UU. No. 25/04 SPPN UU. No. 17/03 KN Renstra Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul setiap tahun akan dijabarkan ke dalam 8

10 Rencana Kerja (Renja) Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul digunakan sebagai dasar/acuan dalam menentukan program dan kegiatan tahunan yang akan dilaksanakan. I.5 SISTEMATIKA PENULISAN RENCANA STRATEGI Rencana Strategis (Renstra) Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul ini disusun dengan sistematika penulisan sebagai berikut: BAB I PENDAHULUAN. Bab ini berisi tentang latarbelakang, maksud dan tujuan, landasan hukum, serta hubungan RPJMD Kabupaten Tahun dengan Renstra DPPKAD. BAB II TUGAS, POKOK DAN FUNGSI Bab ini menguraikan statistik dan gambaran umum masa kini masing-masing bidang dan atau fungsi pemerintahan yang menjadi sektor binaan setiap SKPD. Sebagai dasar perencanaan kegiatan selama lima tahun, diuraikan pula statistik tentang proyeksi kondisi yang diharapkan lima tahun ke depan, sehingga kondisi masa kini dapat dibandingkan dengan kondisi yang diharapkan lima tahun ke depan. Bab ini juga akan menguraikan rumusan tugas pokok dan fungsi Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah menurut Peraturan Bupati Bantul Nomor 80 Tahun Tugas pokok dan fungsi bersama sama dengan prediksi perjalanan organisasi 9

11 pada tahun yang akan datang, akan digunakan sebagai landasan menyusun indikasi rencana program/kegiatan. BAB III VISI, MISI, TUJUAN, SASARAN Bab ini memuat rumusan visi dan misi unit kerja (SKPD) dalam rangka mencapai visi dan misi daerah sebagaimana diuraikan dalam RPJM dengan sejauh mungkin menggunakan ungkapan dan pernyataan yang bersifat matematis dan konkrit sehingga mudah menentukan target kinerja yang diharapkan. Selanjutnya, visi dan misi dijabarkan ke dalam tujuan, kebijakan dan strategi. BAB IV STRATEGI PENGELOLAAN KEAUANGAN DAN ASET DAERAH Dalam bab ini diuraikan mengenai analisis lingkungan strategis, faktor-faktor penentu keberhasilan, langkahlangkah strategis, dan analisis skala prioritas serta strategi (cara untuk mencapai tujuan dan sasaran) pengelolaan keuangan dan aset daerah yang dituangkan dalam bentuk kebijakan. BAB V RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN INDIKATIF Dalam bab ini diuraikan mengenai matrik indikasi program dan kegiatan yang akan dilaksanakan oleh Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah. 10

12 Bab ini menjelaskan tentang arah kebijakan pengelolaan keuangan daerah (arah pengelolaan pendapatan daerah, kebijakan belanja daerah, kebijakan akuntansi daerah dan kebijakan pembiayaan), kebijakan umum anggaran dan kebijakan pengelolaan aset daerah. BAB VI PENGUKURAN DAN EVALUASI KINERJA. Bab ini menguraikan tentang kerangka pengukuran kinerja (penetapan indikator kinerja, penetapan capaian kinerja), evaluasi kinerja (evaluasi kinerja kegiatan, evaluasi kinerja program, evaluasi capaian sasaran), kesimpulan hasil evaluasi dan analisis pencapaian akuntabilitas kinerja. BAB VII PENUTUP. 11

13 BAB II TUGAS, POKOK DAN FUNGSI II.1 STRUKTUR ORGANISASI Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul dibentuk berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 17 Tahun 2011 tentang Perubahan Ketiga Atas Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 16 Tahun 2007 Tentang Pembentukan Organisasi Dinas Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bantul, dengan susunan organisasi yaitu sebagai berikut : 1. Kepala Dinas; 2. Sekretariat, terdiri dari : a. Sub Bagian Umum; b. Sub Bagian Program; dan c. Sub Bagian Keuangan dan Aset. 3. Bidang Pendaftaran dan Penetapan, terdiri atas : a. Seksi Pendataan, Pendaftaran dan Pelayanan; b. Seksi Verifikasi dan Informasi Pendapatan; dan c. Seksi Penetapan. 4. Bidang Penagihan, terdiri atas : a. Seksi Penagihan dan Piutang; b. Seksi Keberatan; dan c. Seksi Pengendalian Operasional, Pemeriksaan dan Penindakan. 5. Bidang Anggaran, terdiri atas : a. Seksi Perencanaan Anggaran; dan 12

14 b. Seksi Pengendalian Anggaran. 6. Bidang Perbendaharaan, terdiri atas : a. Seksi Belanja Tidak Langsung; dan b. Seksi Belanja Langsung. 7. Bidang Akuntansi, terdiri atas : a. Seksi Pembukuan; dan b. Seksi Pengolahan Data dan Laporan. 8. Bidang Aset, terdiri atas : a. Seksi Inventarisasi dan Penghapusan; b. Seksi Penilaian dan Optimalisasi; c. Seksi Pengolahan Data dan Pengendalian. Bagan susunan organisasi Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul sesuai dengan Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 17 Tahun 2011 yaitu sebagai berikut : 13

15 Kepala Dinas Sekretariat Kelompok Jabatan Fungsional Sub Bagian Umum Sub Bagian Program Sub Bagian Keuangan dan Aset Bidang Pendaftaran dan Penetapan Bidang Penagihan Bidang Anggaran Bidang Perbendaharaan Bidang Akuntansi Bidang Aset Seksi Pendataan, Pendaftaraan dan Pelayanan Seksi Penagihan dan Piutang Seksi Perencanaan Anggaran Seksi Belanja Tidak Langsung Seksi Pembukuan Seksi Inventarisasi & Penghapusan Seksi Verifikasi dan Informasi Pendapatan Seksi Keberatan Seksi Pengendalian Anggaran Seksi Belanja Langsung Seksi Pengolahan Data dan Laporan Seksi Penilaian & Optimalisasi Seksi Penetapan Seksi Pengendalian Operasional, Pemeriksaan dan Penindakan UPT Seksi Pengolahan data dan Pengendalian 14

16 II.2 TUGAS, FUNGSI DAN TATA KERJA Tugas, pokok dan fungsi Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah diatur dengan Peraturan Bupati Bantul Nomor 80 Tahun 2011 tentang Rincian Tugas, Fungsi dan Tata Kerja Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul sesuai dengan ketentuan Pasal 36 Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 16 Tahun 2007 tentang Pembentukan Organisasi Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bantul sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Daerah Nomor 17 Tahun Dalam melaksanakan tugasnya, Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten mempunyai 4 fungsi yaitu sebagai berikut : a. Perumusan kebijakan teknis di bidang pendapatan, pengelolaan keuangan dan aset; b. Penyelenggaraan urusan pemerintahan dan tugas pembantuan di bidang pendapatan, pengelolaan keuangan dan aset; c. Pelaksanaan kesekretaruatan Dinas; dan d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Bupati sesuai dengan tugas dan fungsinya. Adapun rincian tugas yang diatur dalam Peraturan Bupati Nomor 80 tahun 2011 yaitu sebagai berikut : Kepala Dinas mempunyai tugas : a. Memimpin penyelenggaraan tugas dan fungsi Dinas sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku; dan b. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Bupati sesuai tugas dan fungsinya. 15

17 Sekretariat mempunyai tugas : a. Menyusun rencana kegiatan; b. Menyiapkan bahan kerja; c. Merumuskan kebijakan teknis dalam menentukan sasaran kegiatan sekretariat; d. Mengkoordinasikan perumusan kebijakan, pedoman dan petunjuk teknis semua bidang; e. Menyelenggarakan pengumpulan, pengolahan dan penyajian data rencana anggaran dan belanja kegiatan semua bidang; f. Mengkoordinasikan semua bidang dalam rangka kelancaran pelaksanaan tugas dinas; g. Menyelenggarakan urusan umum, surat-menyurat, perlengkapan dan rumah tangga, urusan hukum, kepegawaian, gaji pegawai, monitoring dan pelaporan, tata naskah dinas, organisasi dan tatalaksana; h. Menyelenggarakan pembinaan dan pelayanan naskah dinas, kepegawaian, keuangan, sarana dan prasarana, serta perpustakaan dinas; i. Menyusun dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; j. Menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan di bidang tugasnya; k. Memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; l. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasn sesuai bidang tugasnya; dan m. Mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. 16

18 Sub Bagian Umum mempunyai tugas a. Menyusun rencana kegiatan; b. Menyiapkan bahan kerja; c. Menyiapkan dan memfasilitasi urusan hukum yang berkaitan dengan pelaksanaan dinas; d. Melaksanakan tata naskah dinas, humas dan protokol, kearsipan, kepustakaan, surat-menyurat, dan alat tulis unit kerja; e. Mengelola kebersihan, ketertiban, keamanan ruanh kerja serta lingkungan kerja Dinas; f. Menyimpan, mendistribusikan dan memelihara barang dinas; g. Memelihara kendaraan dinas; h. Melaksanakan adminsitrasi perjalanan dinas bagi pejabat dan staf di lingkungan Dinas yang akan melakukan perjalanan dinas; i. Menyiapkan perlengkapan rapat dan melayani tamu dinas; j. Menghimpun, menelaah dan mendolumentasikan peraturan perundang-undangan di bidang kepegawaian; k. Menyiapkan bahan pembinaan dan pengembangan pegawai; l. Melaksanakan administrasi kepegawaian; m. Menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; n. Menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; o. Memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; p. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan q. Mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. 17

19 Sub Bagian Program mempunyai tugas : a. Menyusun rencana kegiatan; b. Menyiapkan bahan kerja; c. Menghimpun, menelaah, menganalisis, mengklarifikasi dan mendokumentasikan peraturan perundang-undangan yang berkaitan dengan program dan kegiatan dinas; d. Merencanakan dan melaksanakan pengembangan program dan kegiatan dinas; e. Mengkoordinasikan penyusunan Renstra, Renja, Kebijakan Umum APBD (KUA), Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) dan Prioritas dan Plafon Anggaran (PPA) SKPD; f. Mengkoordinasikan penyusunan bahan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (LPPD), Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati, Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah Daerah (LAKIP), dan Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM); g. Mengkoordinasikan penyusunan rencana kebutuhan barang; h. Menginventarisasi, mengindentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; i. Memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; j. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan k. Mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Sub Bagian Keuangan dan Aset mempunyai tugas : a. Menyusun rencana kegiatan; b. Menyiapkan bahan kerja; 18

20 c. Melaksanakan penatausahaan dan pembayaran gaji pegawai; d. Melaksanakan penatausahaan pengelolaan keuangan sesuai SAP; e. Mengkoordinasikan penyusunan DPA; f. Melaksanakan administrasi penerimaan, penyetoran dan pelaporan pajak; g. Menyusun laporan pertanggungjawaban pengelolaan keuangan; h. Melaksanakan administrasi, inventarisasi, dan laporan pertanggungjawaban pengelolaan aset; i. Mengusulkan penghapusan BMD; j. Menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; k. Menginventarisasi, mengindentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang usahanya; l. Memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; m. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan n. Mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Bidang Pendaftaran dan Penetapan mempunyai tugas a. Menyusun rencana kegiatan; b. Menyiapkan bahan kerja; c. Merumuskan kebijakan, pedoman dan petunjuk teknis pendaftaran, penetapan, pendataan dan pelayanan di bidang pajak daerah sesuai bidangnya; d. Menyelenggarakan dan mengkoordinasikan pendaftaran, penetapan, pendataan dan pelayanan di bidang pajak daerah; 19

21 e. Menyelenggarakan pengelolaan pajak daerah; f. Menyelenggarakan perencanaan dan pengembangan pendapatan daerah; g. Menyelenggarakan evaluasi dan pelaporan realisasi hasil penerimaan pendapatan daerah; h. Menyusun dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; i. Memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; j. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan k. Mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Seksi Pendataaan, Pendaftaran dan Pelayanan mempunyai tugas : a. Menyusun rencana kegiatan; b. Menyiapkan bahan kerja; c. Melaksanakan pengamatan potensi pajak daerah, pendataan objek subjek pajak, penilaian pajak dalam rangka ekstensifikasi pajak daerah; d. Menyiapkan bahan koordinasi penyusunan data dasar pendapatan daerah; e. Menyusun data dasar perkembangan subjek dan objek pajak daerah; f. Memproses dan menyampaikan Surat Pemberitahuan Pajak Daerah (SPTPD) atau Surat Pemberitahuan Objek Pajak (SPOP) kepada wajib pajak daerah; g. Menerima dan meneliti Surat Setoran Pajak Daerah (SSPD) atau Surat Pemberitahuan Pajak Daerah (SPTPD) atau Surat 20

22 Pemberitahuan Objek Pajak (SPOP) dari wajib pajak daerah beserta dokumen pendukungnya; h. Memproses dan menyampaikan surat peringatan/teguran kepada wajib pajak daerah yang belum mengirimkan Surat Pemberitahuan Pajak Daerah (SPTPD)/Surat Pemberitahuan Objek Pajak (SPOP) kepada wajib pajak daerah; i. Memproses pembetulan atas Surat Pemberitahuan Pajak Terutang (SPPT), Surat Ketetapan Pajak Daerah (SKPD), Surat Ketetapan Pajak Daerah Kurang Bayar (SKPDKB), Surat Ketetapan Pajak Daerah Kurang Bayar Tambahan (SKPDKBT), Surat Tagihan Pajak Daerah (STPD), Surat Ketetapan Pajak Daerah Nihil (SKPDN) dan Surat Ketetapan Pajak Daerah Lebih Bayar (SKPDLB); j. Mengkoordinasikan pelaksanaan pendataan sumber-sumber pendapatan pajak dan retribusi daerah serta sumber pendapatan lain yang sah; k. Melaksanakan validasi data sumber-sumber pendapatan pajak dan retribusi daerah serta sumber pendapatan lain yang sah; l. Mendokumentasikan berkas layanan pajak daerah; m. Menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; n. Menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; o. Memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; p. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan q. Mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. 21

23 Seksi Verifikasi dan Informasi Pendapatan mempunyai tugas : a. Menyusun rencana kegiatan; b. Menyiapkan bahan kerja; c. Melaksanakan verifikasi data subjek dan objek pajak daerah; d. Menyusun data base subjek dan objek pajak daerah; e. Melaksanakan konfirmasi dan klarifikasi terhadap perubahan dan ketidaksesuaian data pajak daerah; f. Melaksanakan koordinasi dan pengolahan data dalam rangka perhitungan perolehan pendapatan asli daerah; g. Melaksanakan pengelolaan sistem informasi pengolahan data pendapatan daerah; h. Melaksanakan penatausahaan penerimaan pajak, bagi hasil pajak dan dana perimbangan; i. Menyiapkan sarana prasarana teknologi informasi; j. Menyiapkan bahan koordinasi, sosialisasi, dan sinkronisasi bagi hasil pajak; k. Menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; l. Menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; m. Memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; n. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan o. Mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Seksi Penetapan mempunyai tugas : a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; 22

24 c. menyiapkan nota perhitungan dan penetapan pajak daerah; d. menyiapkan Surat Ketetapan Pajak Daerah (SKPD); e. memproses dan menyampaikan Surat Ketetapan Pajak Daerah (SKPD); f. melaksanakan penatausahaan, monitoring, dan evaluasi Surat Ketetapan Pajak Daerah (SKPD); g. melaksanakan legalisasi benda berharga dan objek pajak daerah; h. menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; i. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; j. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; k. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan l. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Bidang Penagihan mempunyai tugas : a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. merumuskan kebijakan, pedoman dan petunjuk teknis penagihan, piutang, pengurangan/keringanan, keberatan dan banding, pengendalian operasional, pemeriksaan dan penindakan di bidang pajak daerah; d. menyelenggarakan dan mengkoordinasikan penagihan, piutang, pengurangan/keringanan, keberatan dan banding, pengendalian operasional, pemeriksaan dan penindakan di bidang pajak daerah; 23

25 e. menindaklanjuti surat pengurangan/keringanan, keberatan dan surat permohonan banding atas materi penetapan pajak daerah; f. menyelenggarakan evaluasi tunggakan pajak daerah, penghapusan piutang, penundaaan pembayaran, angsuran tunggakan, pengurangan/keringanan, keberatan dan banding pengendalian operasional, pemeriksaan dan penindakan di bidang pajak daerah; g. menyelenggarakan koordinasi pelaksanaan, pemberdayaan, pengawasan dan pengendalian retribusi daerah; h. menyusun dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; i. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; j. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; k. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan l. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Seksi Penagihan dan Piutang mempunyai tugas : a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. melaksanakan kegiatan penagihan terhadap pajak daerah; d. melaksanakan penatausahaan piutang pajak, penundaan pembayaran dan angsuran tunggakan pajak; e. menyiapkan usulan penghapusan piutang pajak; f. menyiapkan surat tagihan pajak daerah yang telah melampaui batas akhir pembayaran; 24

26 g. menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; h. menyiapkan bahan koordinasi pelaksanaan penagihan pajak daerah; i. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; j. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; k. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan l. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Seksi Keberatan mempunyai tugas : a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. memproses permohonan pengurangan/keringanan pajak daerah; d. memproses permohonan keberatan dan banding atas materi penetapan pajak daerah; e. menyiapkan bahan pertimbangan keputusan terhadap permohonan pengurangan/keringanan dan keberatan dan banding pajak daerah; f. menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; g. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; h. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; 25

27 i. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan j. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Seksi Pengendalian Operasional, Pemeriksaan dan Penindakan mempunyai tugas : a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. menyiapkan bahan koordinasi pengendalian operasional, pemeriksaan dan penindakan; d. memproses permohonan pengajuan restitusi atau pengembalian pembayaran pajak daerah; e. melaksanakan penelitian dan pemeriksaan kesesuaian penetapan pajak daerah terhadap objek pajak dan subjek pajak daerah; f. melaksanakan pemeriksaan pembukuan, pelaporan dan penyetoran pajak dan retribusi daerah; g. menyusun laporan hasil pemeriksaan subjek dan objek pajak daerah secara berkala; h. melaksanakan penindakan atas pelanggaran pajak daerah; i. melaksanakan monitoring dan evaluasi pemungutan pajak daerah; j. melaksanakan intensifikasi pajak daerah; k. menyiapkan bahan koordinasi untuk pelaksanaan, pemberdayaan dan pengendalian retribusi daerah; l. menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; m. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; 26

28 n. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; o. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan p. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Bidang Anggaran mempunyai tugas : a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. merumuskan kebijakan dan pedoman pelaksanaan APBD; d. menyelenggarakan pengendalian pelaksanaan pengelolaan keuangan daerah; e. mengkoordinasikan penyusunan APBD dan perubahan APBD. f. menerbitkan DPA, DPPA-SKPD, dan SPD; g. menyusun Analisis Standar Belanja (ASB) dan Standar Harga Barang dan Jasa (SHBJ); h. menyusun manajemen anggaran kas; i. mengkoordinasikan penyusunan anggaran rencana pencapaian Standar Pelayanan Minimal (SPM); j. menyusun dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; k. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; l. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; m. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan n. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. 27

29 Seksi Perencanaan Anggaran mempunyai tugas : a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. menyiapkan bahan koordinasi dan perencanaan APBD dan perubahan APBD; d. menyiapkan bahan penyusunan kebijakan dan pedoman pelaksanaan APBD; e. menyiapkan penyusunan Analisis Standar Belanja (ASB); f. menyusun APBD dan perubahan APBD; g. menyusun standarisasi harga barang dan jasa daerah; h. menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; i. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; j. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; k. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan l. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Seksi Pengendalian Anggaran mempunyai tugas : a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. menyiapkan bahan koordinasi dan pengendalian pelaksanaan pengelolaan keuangan daerah; d. menyiapkan bahan penyusunan manajemen anggaran kas; e. menyiapkan bahan penerbitan DPA dan DPPA-SKPD; f. menyiapkan bahan penerbitan SPD; 28

30 g. menyiapkan bahan koordinasi penyusunan anggaran rencana pencapaian Standar Pelayanan Minimal (SPM); h. menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; i. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; j. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; k. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan l. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Bidang Perbendaharaan mempunyai tugas : a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. merumuskan kebijakan, pedoman dan petunjuk teknis di bidang perbendaharaan; d. menyelenggarakan kebijakan manajemen investasi; e. menyelenggarakan penerbitan SP2D; f. menyelenggarakan pengendalian pencairan APBD; g. menyelenggarakan rekonsiliasi dan pelaporan dana perimbangan; h. menyusun dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; i. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; j. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; 29

31 k. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan l. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Seksi Belanja Tidak Langsung mempunyai tugas: a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. menyiapkan bahan kebijakan, pedoman dan petunjuk teknis yang berkaitan dengan pengelolaan belanja tidak langsung; d. melaksanakan penatausahaan dan pembayaran gaji; e. melaksanakan pembinaan administrasi pengelolaan keuangan daerah yang berkaitan dengan belanja tidak langsung; f. melaksanakan pengujian SPM belanja tidak langsung; g. memproses penerbitan SP2D belanja tidak langsung; h. melaksanakan pengendalian pencairan dana belanja tidak langsung; i. melaksanakan pemotongan, penyetoran dan pelaporan Iuran Wajib Pegawai (IWP), PPh Pasal 21 gaji PNS dan Tabungan Perumahan (Taperum); j. melaksanakan sistem informasi gaji; k. memproses penerbitan Surat Keterangan Pemberhentian Pembayaran (SKPP) bagi pegawai yang pindah dan pensiun; l. menyiapkan bahan penyelesaian Tuntutan Perbendaharaan dan Tuntutan Ganti Rugi (TPTGR) dalam pelaksanaan anggaran; m. menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; n. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; 30

32 o. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; p. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan q. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Seksi Belanja Langsung mempunyai tugas : a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. menyiapkan bahan kebijakan, pedoman dan petunjuk teknis yang berkaitan dengan pengelolaan belanja langsung d. melaksanakan pembinaan administrasi pengelolaan keuangan daerah yang berkaitan dengan belanja langsung; e. melaksanakan pengujian SPM belanja langsung; f. memproses penerbitan SP2D belanja langsung; g. melaksanakan pengendalian pencairan dana belanja langsung; h. melaksanakan penatausahaan dokumen SP2D belanja langsung; i. menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; j. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; k. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; l. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan m. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. 31

33 Bidang Akuntansi mempunyai tugas : a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. merumuskan kebijakan, pedoman dan petunjuk teknis di bidang akuntansi; d. menyelenggarakan penatausahaan pendapatan, belanja dan pembiayaan secara sistematis dan kronologis sesuai SAP; e. mengkoordinasikan laporan keuangan SKPD dan tugas pembantuan; f. menyelenggarakan koordinasi dan pembinaan penyusunan neraca. g. menyelenggarakan rekonsiliasi bank dan evaluasi realisasi APBD; h. menyelenggarakan penatausahaan keuangan selain kas; i. menyusun dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; j. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; k. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; l. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan m. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Seksi Pembukuan mempunyai tugas: a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. melaksanakan penatausahaan pendapatan, belanja dan pembiayaan secara sistematis dan kronologis sesuai SAP; 32

34 d. melaksanakan penelitian bukti kas penerimaan dan pengeluaran dari kas daerah; e. menyiapkan bahan koordinasi dan pembinaan penyusunan neraca; f. menyiapkan bahan koordinasi dan pelaporan pengelolaan dana tugas pembantuan; g. menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; h. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; i. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; j. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan k. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Seksi Pengolahan Data dan Laporan mempunyai tugas : a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. menyiapkan bahan penyusunan kebijakan akuntansi pengelolaan keuangan daerah; d. menyiapkan bahan dalam rangka penyusunan laporan pertanggungjawaban pelaksanaan APBD; e. menyiapkan bahan penyusunan laporan semesteran; f. menyiapkan bahan penyusunan laporan neraca daerah; g. menyiapkan bahan penyusunan laporan realisasi anggaran dan laporan alur kas; h. menyusun naskah pengantar penyampaian laporan pertanggungjawaban pelaksanaan APBD; 33

35 i. menyiapkan bahan informasi keuangan daerah; j. menyiapkan bahan evaluasi pelaksanaan APBD; l. menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; m. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; n. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; o. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan p. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Bidang Aset mempunyai tugas : a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. merumuskan kebijakan, pedoman sistem dan prosedur pengelolaan aset dan petunjuk sistem dan prosedur penatausahaan persediaan teknis di bidang pengelolaan BMD; d. menyelenggarakan pengelolaan BMD; e. mengkoordinasikan penyusunan laporan pengelolaan BMD; f. menyelenggarakan koordinasi dan pembinaan pengeloaan BMD; g. menyusun dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; h. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; i. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; 34

36 j. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan k. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Seksi Inventarisasi dan Penghapusan mempunyai tugas: a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. melaksanakan inventarisasi dan verifikasi BMD; d. melaksanakan pengamanan administrasi, fisik dan hukum atas seluruh BMD; e. menyusun buku induk inventaris dan rekapitulasi BMD; f. menyiapkan bahan koordinasi dan pembinaan pelaksanaan inventarisasi dan mekanisme penghapusan BMD; g. mengumpulkan, menyusun, dan mengolah data rencana penghapusan dan pemindahtanganan BMD; h. menyiapkan administrasi pelaksanaan penghapusan dan pemindahtanganan BMD; i. melaksanakan penatausahaan, inventarisasi, verifikasi penyerahan hasil pengadaaan BMD dari SKPD; j. menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; k. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; l. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; m. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan n. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. 35

37 Seksi Penilaian dan Optimalisasi mempunyai tugas : a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. menyiapkan bahan penyusunan tata cara penilaian BMD; d. menyiapkan bahan koordinasi dan pelaksanaan penilaian, optimalisasi dan pemeliharaan BMD; e. menyiapkan bahan dalam rangka pengadaan BMD sesuai dengan peraturan yang berlaku; f. melaksanakan pengadaan barang/jasa sesuai dengan peraturan yang berlaku; g. melaksanakan penatausahaan BMD hasil pengadaan dan penerimaan hibah; h. melaksanakan penyimpanan, penyaluran, penggunaan, pemanfaatan, pengawasan serta pelaporan BMD; i. menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; j. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; k. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; l. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan m. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas. Seksi Pengolahan Data dan Pengendalian mempunyai tugas : a. menyusun rencana kegiatan; b. menyiapkan bahan kerja; c. menyiapkan bahan penyusunan Rencana Kebutuhan Barang Milik Daerah (RKBMD), Rencana Kebutuhan Pemeliharaan 36

38 Barang Milik Daerah (RKPBMD), Daftar Kebutuhan Barang Milik Daerah (DKBMD) dan Daftar Kebutuhan Pemeliharaan Barang Milik Daerah (DKPBMD) dari masing-masing SKPD; d. menyiapkan bahan penyusunan pedoman dan petunjuk teknis pengelolaan BMD; e. menyiapkan bahan penyusunan standarisasi sarana prasarana kerja; f. menyusun rekapitulasi mutasi BMD dan laporan pengguna barang, serta pemeliharaan BMD dari masing-masing SKPD secara berkala; g. menyiapkan bahan pembinaan, pengawasan dan pengendalian pada pengurus barang dan penyimpanan barang di SKPD; h. menyiapkan keputusan tentang pengurus dan penyimpanan barang atau sebutan lainnya; i. menyiapkan dan mengevaluasi SOP sesuai bidang tugasnya; j. menginventarisasi, mengidentifikasi dan menyiapkan bahan pemecahan permasalahan sesuai bidang tugasnya; k. memberikan saran dan/atau pertimbangan kepada atasan mengenai langkah atau tindakan yang diambil sesuai bidang tugasnya; l. melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang tugasnya; dan m. mengevaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan tugas 37

39 II.3 SUMBER DAYA MANUSIA, SARANA DAN PRASARANA KERJA Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul merupakan institusi yang dibentuk dengan menggabungkan 3 (tiga) instansi yaitu Bagian Keuangan, Bagian Perlengkapan dan Dinas Pendapatan Daerah Kabupaten Bantul. Demikian juga untuk sumber daya manusia, sarana dan prasarana yang terdapat pada Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul merupakan gabungan dari sumber daya, sarana dan prasarana yang terdapat pada Bagian Keuangan, Bagian Perlengkapan dan Dinas Pendapatan Daerah Kabupaten Bantul serta terdapat penambahan sumber daya manusia yang berasal dari luar ke 3 (tiga) instansi tersebut dan sarana prasarana melalui pengadaan yang dilaksanakan. Sampai tahun 2012 sebagai gambaran umum kondisi sumber daya manusia, sarana dan prasarana pada Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah dapat dilihat sebagai berikut : 1. Sumber Daya Manusia Jumlah pegawai Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul pada tahun 2012 sebanyak 119 orang. Adapun kondisi kepegawaian Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul dapat dilihat sebagai berikut : 38

40 a. Berdasarkan latar belakang pendidikan terdiri : Komposisi PNS Berdasarkan Jenjang Pendidikan JUMLAH JENJANG PENDIDIKAN SD SMP SMA SMA KEJURUAN DIPLOMA S1 S Berdasarkan golongan ruang terdiri : Komposisi PNS Berdasarkan Golongan Ruang Gol IV Gol III Gol II Gol I Jumlah b a d c b a d c b a d c b a Berdasarkan pendidikan dan pelatihan penjenjangan Pegawai pada Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul yang telah mengikuti Pendidikan dan Pelatihan Penjenjangan sebanyak 12 pegawai. 39

41 4. Jabatan Struktural Berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 17 Tahun 2011 pada Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul terdapat 26 jabatan struktural dengan perincian yaitu sebagai berikut : a. Eselon II sebanyak 1 jabatan struktural b. Eselon III sebanyak 7 jabatan struktural c. Eselon IV sebanyak 18 jabatan struktural. Keadaan jabatan struktural pada Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bantul yaitu sebagai berikut : 40

42 Tabel 2.1 KEADAAN JABATAN STRUKTURAL DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH KABUPATEN BANTUL NO NAMA NIP GOL PANGKAT TMT JABATAN Drs. Trisaktiyana, M.Si IV/b 1-Oct-11 Kepala DPPKAD Kab. Bantul 2 Ari Purwaningsih, S.E, M.Si IV/a 1-Oct-09 Sekretaris DPPKAD Kab. Bantul 3 Drs. R. Moelyosubagio, M.Si IV/a 1-Oct-09 Kepala Bidang Belanja DPPKAD Kab. Bantul 4 Suyono, S.E IV/a 1-Oct-10 Kepala Bidang Anggaran DPPKAD Kab. Bantul 5 Dian Mutiara Sri Rahmawati, S.H, MM III/d 1-Apr-08 Kepala Bidang Pendaftaran dan Penetapan DPPKAD Kab. Bantul 6 Sujarwo, S.E III/d 1-Apr-09 Kepala Bidang Aset DPPKAD Kab. Bantul 7 M. Anas Jauhari, S.E III/d 1-Apr-10 Kepala Bidang Akuntansi DPPKAD Kab. Bantul 8 Drs. Trisna Manurung, M.Si III/c 1-Oct-08 Kepala Bidang Penagihan DPPKAD Kab. Bantul 9 Andus Sarwana, S.H III/d 1-Apr Ani Suryani, S.E III/d 1-Apr-08 Kepala Seksi Penilaian dan Optimalisasi pada Bidang Aset DPPKAD Kab. Bantul Kepala Sub Bagian Keuangan dan Aset pada Sekretariat DPPKAD Kab. Bantul 41

43 NO NAMA NIP PANGKAT JABATAN GOL TMT Indrijati, S.E III/d 1-Apr-09 Kepala Sub Bagian Program pada Sekretariat DPPKAD Kab. Bantul 12 Niken Iriani, S.IP III/d 1-Apr-10 Kepala Seksi Pengolahan Data dan Pengendalian pada Bidang Aset DPPKAD Kab. Bantul 13 Arum Bidayati, S.IP, MPA III/d 1-Apr-10 Kepala Seksi Belanja Langsung pada Bidang Perbendaharaan DPPKAD Kab. Bantul 14 Jugo N Subarkah, S.E, M.Si III/d 1-Apr-11 Kepala Seksi Pengendalian Anggaran pada Bidang Anggaran DPPKAD Kab. Bantul 15 Yunis Marlina Nasution, S.E, M.Ec.Dev III/d 1-Apr-11 Kepala Seksi Belanja Tidak Langsung pada Bidang Perbendaharaan DPPKAD Kab. Bantul 16 Dewi Nurharjanti, S.E III/c 1-Apr Muhammad Baried, S.Sos III/c 1-Oct Sugeng Prihatin, S.H III/c 1-Apr-10 Kepala Seksi Inventarisasi dan Penghapusan pada Bidang Aset DPPKAD Kab. Bantul Kepala Seksi Penagihan dan Piutang pada Bidang Penagihan DPPKAD Kab. Bantul Kepala Seksi Verifikasi, Informasi dan Pelayanan pada Bidang Pendaftaran dan Penetapan DPPKAD Kab. Bantul 19 Mulyatmi, S.E III/c 1-Oct-10 Kepala Sub Bagian Umum pada Sekretariat DPPKAD Kab. Bantul 20 Nurhidayati, S.E III/c 1-Oct-11 Kepala Seksi Pembukuan pada Bidang Akuntansi DPPKAD Kab. Bantul 21 Ramiyana, S.IP III/c 1-Oct-11 Kepala Seksi Pendataan, Pendaftaran, dan Pelayanan pada Bidang Pendaftaran dan Penetapan DPPKAD Kab. Bantul 22 Unik Prastiwi Yudiari, S.E III/c 1-Oct R. Surana Nugraha, A.Md III/b 1-Apr-08 Kepala Seksi Pengolahan Data dan Laporan pada Bidang Akuntansi DPPKAD Kab. Bantul Kepala Seksi Perencanaan Anggaran pada Bidang Anggaran DPPKAD Kab. Bantul 24 Jonet Rohmanyu, S.E, MSE III/b 1-Oct-09 Kepala Seksi Keberatan pada Bidang Penagihan DPPKAD Kab. Bantul 42

44 NO NAMA NIP GOL PANGKAT TMT JABATAN Ambar Sutadi, S.H III/b 1-Oct-09 Kepala Seksi Penetapan pada Bidang Pendaftaran dan Penetapan DPPKAD Kab. Bantul 26 Anggit Nur Hidayat, S.H, M.AP III/b 1-Oct-09 Kepala Seksi Pengendalian Operasional, Pemeriksaan dan Penindakan pada Bidang Penagihan DPPKAD Kab. Bantul 43

PERATURAN BUPATI BANTUL NOMOR 80 TAHUN 2011 T E N T A N G

PERATURAN BUPATI BANTUL NOMOR 80 TAHUN 2011 T E N T A N G PERATURAN BUPATI BANTUL NOMOR 80 TAHUN 2011 T E N T A N G RINCIAN TUGAS, FUNGSI DAN TATA KERJA DINAS PENDAPATAN, PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH KABUPATEN BANTUL DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA
