Implikasi Yuridis Berlakunya Undang Undang Nomor 30 Tahun 2014 Tentang Administrasi Pemerintahan Terhadap Keputusan Tata Usaha Negara Abstract :

dokumen-dokumen yang mirip
KEPUTUSAN TATA USAHA NEGARA BERDASAR UU PERADILAN TATA USAHA NEGARA DAN UU ADMINISTRASI PEMERINTAHAN

PERTENTANGAN SURAT EDARAN MAHKAMAH AGUNG NOMOR 7 TAHUN 2014 DENGAN PUTUSAN MAHKAMAH KONSTITUSI NOMOR 34/ PUU-XI/ 2013 TERKAIT PENINJAUAN KEMBALI

Keywords : Hukum Acara, Pelaksanaan Putusan, Upaya Paksa.

Keywords : Hukum Acara, Peradilan Administrasi, Paradigma.

Keywords: Position, Authority, Governor, Local Government Administration

h. 17. h.1. 4 Ibid, h C.S.T Kansil dan Christine S.T., 2008, Hukum Tata Negara Republik Indonesia (Pengertian

TINJAUAN YURIDIS PERMASALAHAN DAN AKIBAT HUKUMNYA ATAS KEPUTUSAN MAJELIS PENGAWAS NOTARIS SEBAGAI OBJEK GUGATAN DI PENGADILAN TATA USAHA NEGARA

ABSTRACT. Keyword : Legal status, Applicant, Disputed Elections of Regional Heads, Constitutional Court ABSTRAK

KEWENANGAN BEBAS (FREIES ERMESSEN) DALAM KEBIJAKAN KARTU INDONESIA SEHAT DITINJAU DARI SISTEM ADMINISTRASI DI INDONESIA

PERLINDUNGAN HUKUM BAGI USAHA MIKRO, KECIL DAN MENENGAH (UMKM) YANG BERBENTUK BUKAN PERSEROAN TERBATAS (PT)

ANALISIS YURIDIS AKTA DI BAWAH TANGAN YANG DI WAARMEKING DAN DI LEGALISASI

PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP KONSUMEN DARI PELAKU USAHA YANG TUTUP TERKAIT DENGAN PEMBERIAN LAYANAN PURNA JUAL/GARANSI

FAKTOR PENYEBAB PUTUSAN PENGADILAN TATA USAHA NEGARA TIDAK DAPAT DILAKSANAKAN SECARA SEMPURNA (NON EXECUTABLE)

KEKUATAN HUKUM PEMBUKTIAN PIDANA MELALUI MEDIA ELEKTRONIK BERDASARKAN KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM ACARA PIDANA (KUHAP)

Keywords: UNCLOS 1982, Laut Yuridiksi Nasional, Pembajakan dan Perompakan

KEWENANGAN MAHKAMAH KONSTITUSI PADA SENGKETA HASIL PEMILIHAN KEPALA DAERAH

PERALIHAN HAK MILIK ATAS SAHAM DALAM TRANSAKSI EFEK MELALUI SCRIPLESS TRADING DI PASAR MODAL

Oleh Febriansyah Fredi Alsabah Siluh Putu Dawisni Manik Pinatih Bagian Hukum Bisnis Fakultas Hukum Universitas Udayana ABSTRAK

SAHAM SEBAGAI OBJEK PEWARISAN DITINJAU DARI UNDANG- UNDANG NOMOR 40 TAHUN 2007 TENTANG PERSEROAN TERBATAS

Oleh. Kadek Tegar Wacika. Ni Nengah Adiyaryani Program Kekhususan Hukum Penyelenggara Negara, Fakultas Hukum, Universitas Udayana

PROBLEMATIKA YURIDIS UNDANG-UNDANG NOMOR 26 TAHUN 2000 TENTANG PENGADILAN HAK ASASI MANUSIA

BAB I PENDAHULUAN. 48 Tahun 2009 tentang Kekuasaan Kehakiman menyatakan bahwa kekuasaan

ANALISIS YURIDIS TERKAIT PEMEKARAN DAERAH BERDASARKAN PRINSIP OTONOMI DAERAH

KEWENANGAN PEMERINTAH DAERAH DALAM PENGADAAN TANAH BAGI PELAKSANAAN PEMBANGUNAN UNTUK KEPENTINGAN UMUM

TINJAUAN YURIDIS TERHADAP KEPEMILIKAN HAK ATAS TANAH PADA SATUAN RUMAH SUSUN

KAJIAN NORMATIF PUTUSAN UPAYA PAKSA DALAM PASAL 116 UNDANG-UNDANG NOMOR 51 TAHUN 2009 TENTANG PERADILAN TATA USAHA NEGARA

PENGATURAN KEWENANGAN DESA DALAM PENGELOLAAN PARIWISATA

PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PEMENANG LELANG TERKAIT KEPEMILIKAN TANAH SECARA ABSENTEE

PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP KONSUMEN YANG MENGKONSUMSI PAKAIAN IMPOR BEKAS

PENGATURAN PENGALIHAN JAMINAN FIDUSIA DI INDONESIA

TANGGUNG JAWAB ANGGOTA DEWAN KOMISARIS DALAM PERSEROAN ATAS KELALAIAN MELAKSANAKAN TUGAS PENGAWASAN

KEWENANGAN DEWAN PERWAKILAN DAERAH DI BIDANG LEGISLASI

BUKTI ELEKTRONIK CLOSED CIRCUIT TELEVISION (CCTV) DALAM SISTEM PEMBUKTIAN PIDANA DI INDONESIA

KEKUATAN PEMBUKTIAN ALAT BUKTI PENGAKUAN YANG DIBERIKAN DI LUAR PERSIDANGAN

BAB III METODE PENELITIAN

PERAN PERADILAN TUN DALAM PENYELENGGARAAN GOOD GOVERNANCE PASCA UU NO. 30 TAHUN 2014 TENTANG ADMINISTRASI PEMERINTAHAN

Ketetapan atau Keputusan Tata Usaha Negara

Keywords: Role, UNCITRAL, Harmonization, E-Commerce.

HARMONISASI KEWENANGAN OTORITAS JASA KEUANGAN (OJK) TERHADAP BANK INDONESIA

BAB III METODE PENELITIAN

Oleh Ni Wayan Anggita Darmayoni I Gede Yusa. Bagian Hukum Perdata, Fakultas Hukum Universitas Udayana ABSTRACT

KEWENANGAN BADAN PETANAHAN NASIONAL TERHADAP KEPUTUSAN PENGADILAN TATA USAHA NEGARA YANG MEMBATALKAN SERTIFIKAT HAK ATAS TANAH

PENGATURAN HUKUM WAJIB DAFTAR PESERTA BPJS BAGI TENAGA KERJA PERUSAHAAN

KEWENANGAN PEMERINTAH PROVINSI BALI TERHADAP PERLINDUNGAN DISABILITAS

Keywords: Abortion, Victims, Rape, Criminal Code, Law No. 36 of 2009.

PERBANDINGAN TANGGUNG JAWAB DIREKSI BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 40 TAHUN 2007 DENGAN UNDANG-UNDANG NOMOR 1 TAHUN 1995 TENTANG PERSEROAN TERBATAS

Oleh Agus Gede Santika Subawa Ni Nyoman Mas Aryani Bagian Hukum Perdata Fakultas Hukum Universitas Udayana

KEWENANGAN SERTA OBYEK SENGKETA DI PERADILAN TATA USAHA NEGARA SETELAH ADA UU No. 30 / 2014 TENTANG ADMINISTRASI PEMERINTAHAN

PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PELAKU USAHA KECIL DALAM KEGIATAN BERUSAHA Oleh : I Putu Denny Pradnyana Putra Cokorde Dalem Dahana

Oleh: Topan Bayu Sakti Wijaya * I Made Subawa ** Nyoman Mas Aryani *** Program Kekhususan Hukum Pemerintahan Fakultas Hukum Universitas Udayana

LUH PUTU SWANDEWI ANTARI

PERTANGGUNGJAWABAN PIDANA PENGATUR LALU LINTAS UDARA DALAM HAL TERJADINYA KECELAKAAN PESAWAT UDARA

I Ketut Partha Cahyadi I Made Arya Utama Kadek Sarna. Hukum Pemerintahan Fakultas Hukum Universitas Udayana. Abstract

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian ini menggunakan pendekatan yuridis normatif (normative legal

EKSEKUSI KREDIT MACET TERHADAP HAK TANGGUNGAN

PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP KONSUMEN DALAM MELAKUKAN TRANSAKSI ONLINE

PENYELESAIAN SENGKETA KONSUMEN APABILA TIDAK HANYA SATU KONSUMEN YANG MERASA TELAH DIRUGIKAN OLEH PRODUK YANG SAMA

PERLINDUNGAN KONSUMEN DALAM PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN DI INDONESIA

PENDEKATAN DINAMIS PRINSIP OTONOMI DAERAH TERHADAP KEBIJAKAN PAJAK DAERAH

ANALISIS YURIDIS MENGENAI KEISTIMEWAAN BAGI PELAKU USAHA KECIL TERKAIT DENGAN PERSAINGAN USAHA TIDAK SEHAT

PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP TENAGA KERJA INDONESIA DI LUAR NEGERI

BAB I PENDAHULUAN. peradilan yang baru ada, melainkan sudah lama ada di Indonesia. Peradilan ini

KESEPAKATAN PEMUTUSAN HUBUNGAN KERJA (PHK) MELALUI PERJANJIAN BERSAMA DITINJAU DARI ASPEK HUKUM KETENAGAKERJAAN

Oleh : I Gusti Ngurah Bima Prastama I Gusti Ketut Ariawan A.A. Ngurah Wirasila Bagian Hukum Pidana Fakultas Hukum Universitas Udayana.

ABSTRACT. Keywords : Compensation, Restitution, Rehabilitation, Terrorism.

PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP HAK CIPTA DI BIDANG PROGRAM KOMPUTER

PELAKSANAAN CONTRA LEGEM

TINJAUAN YURIDIS TERHADAP PENGATURAN MEMORANDUM OF UNDERSTANDING DALAM KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA

TINJAUAN YURIDIS TERHADAP TINDAK PIDANA PEMALSUAN IJAZAH

SYARAT-SYARAT PEMBENTUKAN PERJANJIAN WARALABA BERDASARKAN PERATURAN PEMERINTAH NOMOR 42 TAHUN 2007 TENTANG WARALABA

PENDAFTARAN KEMBALI HAK MEREK BARANG INDIKASI GEOGRAFIS

Pengantar Ilmu Hukum Materi Sumber Hukum. Disampaikan oleh : Fully Handayani Ridwan

ABSTRAK. Kata Kunci : Informed Consent dalam keadaan darurat, Perlindungan Hukum bagi Dokter

UPAYA YANG DAPAT DITEMPUH OLEH KREDITOR APABILA OBJEK JAMINAN FIDUSIA YANG AKAN DILELANG DIKUASAI OLEH PIHAK KETIGA

TINJAUAN TENTANG HAKIM AD-HOC TERKAIT DENGAN ASPEK IMPARSIAL DALAM PRAKTEK PERADILAN HUBUNGAN INDUSTRIAL

KEWENANGAN PENYELESAIAN SENGKETA KEPAILITAN YANG DALAM PERJANJIANNYA TERCANTUM KLAUSUL ARBITRASE

PERANAN DESA PAKRAMAN DALAM PENYELENGGARAAN OTONOMI PEMERINTAHAN DESA

SKRIPSI PENGATURAN PENETAPAN KEPUTUSAN TATA USAHA NEGARA (KTUN) YANG BATAS WAKTU PENETAPANNYA TIDAK DITENTUKAN OLEH PERATURAN PERUNDANG UNDANGAN

PENOLAKAN EKSEKUSI PUTUSAN ARBITRASE INTERNASIONAL DI PENGADILAN NASIONAL INDONESIA. Oleh: Ida Bagus Gde Ajanta Luwih I Ketut Suardita

PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PELANGGARAN PRIVASI KONSUMEN DALAM BERTRANSAKSI ONLINE

KEPASTIAN HUKUM PENANAMAN MODAL ASING DALAM BENTUK PERSEROAN TERBATAS (NAAMLOZE VENNOTSCHAP)

KEBIJAKAN PENGATURAN PERIMBANGAN KEUANGAN DALAM KONSEPSI DAN PERSPEKTIF KEADILAN

FUNGSI LEGISLASI DPR DALAM PEMBENTUKAN UNDANG-UNDANG

DIPONEGORO LAW REVIEW Volume 5, Nomor 2, Tahun 2016 Website :

PENGATURAN HAK MENGAJUKAN UPAYA HUKUM PENINJAUAN KEMBALI OLEH JAKSA PENUNTUT UMUM

Keywords: Financial loss of countries, corruption, acquittal, policy, prosecutor

PENGADAAN PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA (PPPK) DALAM FORMASI APARATUR SIPIL NEGARA (ASN) MENURUT UNDANG-UNDANG NOMOR 5 TAHUN 2014

KEWENANGAN PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN BADUNG MEMUNGUT BEA PEROLEHAN HAK ATAS TANAH DAN BANGUNAN

PENGARUH UNDANG-UNDANG KEPAILITAN DAN UNDANG- UNDANG HAK TANGGUNGAN TERHADAP KEDUDUKAN KREDITUR PEMEGANG HAK TANGGUNGAN APABILA DEBITUR PAILIT

Disusun sebagai salah satu syarat menyelesaikan Program Studi Strata 1 pada Jurusan Ilmu Hukum Fakultas Hukum. Oleh:

BAB III METODE PENELITIAN. eksistensi fatwa Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia dalam tata

Keywords: Permission, Permission System, Living Environment ABSTRAK

TINJAUAN YURIDIS MENGENAI PENERAPAN SANKSI PIDANA PERUNDANG-UNDANGAN DI LUAR KODIFIKASI HUKUM PIDANA DALAM PENYELESAIAN KONFLIK PERTANAHAN

CARA MENGAJUKAN GUGATAN DAN PERUBAHAN GUGATAN DALAM PRAKTEK PERADILAN HUKUM ACARA PERDATA

TINJAUAN YURIDIS TERHADAP KLAUSULA DALAM PERJANJIAN WARALABA YANG DAPAT MENIMBULKAN PRAKTIK MONOPOLI

Keywords : Local Authorities, The Principle of Decentralization, Natural Resource

PROBLEMATIKA CALON INDEPENDEN DALAM PEMILIHAN UMUM KEPALA DAERAH Oleh : Ni Putu Eka Martini AR Ibrahim R. Program Kekhususan : Hukum Pemerintahan,

LEGALITAS SHORT MESSAGE SERVICE (SMS)

STATUS KEWARGANEGARAAN INDONESIA BAGI PENDUKUNG ISIS (ISLAMIC STATE OF IRAQ AND SYRIA)

PERGESERAN KOMPETENSI ABSOLUT PTUN DALAM SISTEM HUKUM INDONESIA

Transkripsi:

Implikasi Yuridis Berlakunya Undang Undang Nomor 30 Tahun 2014 Tentang Administrasi Pemerintahan Terhadap Keputusan Tata Usaha Negara Oleh : A. A. Gde Agung Dananjaya I Putu Sudarma Sumadi Program Kekhususan Hukum Pemerintahan Fakultas Hukum Universitas Udayana Abstract : This paper is entitled The Understanding of State Administrative Decisions After The Enactment of Law Number 30 Year 2014 Concerning The Administration of Government The background of this paper is the defference of understanding the State Administrative Decisions after enactment of The Administration of Government Act. The purpose of writing this paper is todetermine whether the juridical implications from the changes in understanding of the State Administrative Decisions.This paper uses normative method to analyze the problems by using acts and relevant literature. The conclusion of this paper is the definition of State Administrative Decisions in State Administration Courts Act has narrower criteria, compared with the criteria listedin The Administration of Government Actthat is experiencing an expansion of meaning. Where is the expansion of the meaning has led to the juridical implications i.e astate Administrative Decisions that could potentially adverse has been able filled a lawsuit in TheState Administration Courts andexpand the citizen's or group's legal standing opportunities in filing a lawsuit in TheState Administration Courts. Keywords :The Juridical Implications, State Administrative Decisions, Law Number 30 Year 2014 and The Expansion of Meaning. Abstrak : Karya ilmiah ini berjudul Pengertian KTUN Pasca Berlakunya Undang Undang Nomor 30 Tahun 2014 Tentang Administrasi Pemerintahan. Latar belakang dari tulisan ini adalah perbedaan pengertian KTUN setelah berlakunya UU AP. Tujuan penulisan karya ilmiah ini adalah untuk mengetahui apakah implikasi yuridis dari perubahan pengertian KTUN. Tulisan ini menggunakan metode normative dengan menganalisis permasalahan dengan undang-undang dan literature terkait. Kesimpulan dari tulisan ini yaitu pengertian KTUN pada UU PTUN memiliki kriteria yang lebih sempit, dibandingkan dengan yang tercantum dalam UU APyang mengalami perluasan makna. Dimana perluasan makna tersebut telah menimbulkan implikasi yuridis yaitu sebuah KTUN yang berpotensi merugikan telah dapat diajukan gugatan di PTUN dan memperluas peluang legal standing warga masyarakat atau kelompok dalam mengajukan gugatan di PTUN. Kata Kunci :Implikasi Yuridis, Keputusan Tata Usaha Negara, Undang Undang Nomor 30 Tahun 2014dan Perluasan Makna. I. PENDAHULUAN 1.2 Latar Belakang Undang Undang Nomor 5 Tahun 1986 tentang Peradilan Tata Usaha Negara sebagaimana telah diubah dengan Undang Undang Nomor 9 Tahun 2004 tentang 1

Perubahan Atas Undang Undang Nomor 5 Tahun 1986 tentang Peradilan Tata Usaha Negara dan diubah kembali dengan Undang Undang Nomor 51 Tahun 2009 tentang Perubahan Kedua Atas Undang Undang Nomor 5 Tahun 1986 tentang Peradilan Tata Usaha Negara (selanjutnya disebut UU PTUN) merupakan dasar pengaturan tentang KTUN beserta kriterianya. Keputusan Tata Usaha Negara (selanjutnya disebut KTUN) sebagai salah satu instrumen hukum pemerintahan merupakan suatu instrumen yang sangat penting sebagai ujung tombak ketika pejabat tata usaha negara menghadapi permasalahan konkret, dilapangan undang undang yang sifatnya umum abstrak yang tidak dapat langsung diterapkan sehingga harus dikejewantahkan ke dalam suatu KTUN. KTUN menurut Pasal 1 angka 3 UU PTUN disebutkan bahwa KTUN adalah suatu penetapan tertulis yang dikeluarkan oleh Badan atau Pejabat Tata Usaha Negara yang berisi tindakan hukum Tata Usaha Negara yang berdasarkan peraturan perundang undangan yang berlaku, yang bersifat konkret, individual dan final yang menimbulkan akibat hukum bagi seseorang atau badan hukum perdata. Permasalahan timbul ketika lahirnya Undang Undang Nomor 30 Tahun 2014 tentang Administrasi Pemerintahan (selanjutnya disebut UU AP) yang memberikan penjelasan berbeda mengenai KTUN, dimana dalam UU AP tersebut dinyatakan bahwa KTUN adalah ketetapan tertulis yang dikeluarkan oleh Badan dan/atau Pejabat Pemerintahan dalam penyelenggaraan pemerintahan. Pergeseran tersebut memberikan suatu dampak terhadap konsepsi dan kriteria KTUN. sehingga beranjak dari hal-hal tersebut, penulis tertarik untuk mengkaji perubahan atau pergeseran pengertian yang terjadi. 1.2 Tujuan Tujuan dari penulisan karya ilmiah ini adalah untuk mengetahui apakah implikasi yuridis dari perubahan atau pergeseran pengertian KTUN dari UU PTUN ke UU AP. II. ISI MAKALAH 2.1 Metode Penulisan 2

Metode 1 yang digunakan dalam penulisan karya ilmiah ini yaitu metode normatif dengan menganalisis undang-undang dan literatur.sedangkan pendekatan 2 yang digunakan dalam karya ilmiah ini adalah Statute Approach yaitu pendekatan perundangundangan yang berlaku di Indonesia yang berkaitan dengan masalah hukum yang terjadi. 2.2 Hasil dan Pembahasan 2.2.1 Pengertian KTUN Pra dan Pasca Berlakunya UU AP Konsepsi tentang KTUN beserta kriterianya diatur dalam UU PTUN sebelum disahkannya UU AP. Dalam Pasal 1 angka 3 UU PTUN sebagaimana yang dijelaskan diawal yang pada intinya KTUN merupakan suatu penetapan tertulis. Dalam penjelasan pasal UU PTUN, dijelaskan bahwa istilah "penetapan tertulis" terutama menunjuk pada isi dan bukan pada bentuk keputusan yang dikeluarkan oleh Badan atau Pejabat Tata Usaha Negara. Keputusan tersebut memang diharuskan tertulis, tetapi yang disyaratkan tertulis bukanlah bentuk formalnya seperti surat keputusan mutasi, pengangkatan dan sebagainya. Persyaratan tertulis tersebut diharuskan untuk kemudahan pada segi pembuktian. Maka dari itu sebuah nota atau memo dapat memenuh isyarat tertulis tersebut dan akan menjadi suatu Keputusan Badan atau Pejabat Tata Usaha Negara menurut Undang-undang ini apabila telah dengan jelas memenuhi a. Badan atau Pejabat Tata Usaha Negara mana yang mengeluarkannya; b. maksud serta mengenai hal apa isi tulisan itu; c. kepada siapa tulisan itu ditujukan dan apa yang ditetapkan di dalamnya. Badan atau Pejabat Tata Usaha Negara adalah Badan atau Pejabat di pusat dan daerah yang melakukan kegiatan yang bersifat eksekutif. Tindakan hukum Tata Usaha Negara adalah perbuatan hukum Badan atau Pejabat Tata Usaha Negara yang bersumber pada suatu ketentuan hukum Tata Usaha Negara yang dapat menimbulkan hak atau kewajiban pada orang lain. Bersifat konkret, artinya objek yang diputuskan dalam Keputusan Tata Usaha Negara itu tidak abstrak, tetapi berwujud, tertentu atau dapat ditentukan. Bersifat individual artinya Keputusan Tata Usaha Negara itu tidak 1 Dalam sebuah penelitian hukum, menurut Soerjono Soekanto dapat dilakukan melalui penelitian hukum normatif, penelitian hukum sosiologis/empiris atau kedua-duanya. Soerjono Soekanto, 1984, Pengantar Penelitian Hukum, UI Press, Jakarta, Hal. 201. 2 Pendekatan diartikan sebagai usaha dalam rangka aktivitas penelitian untuk mengadakan hubungan dengan orang yang diteliti atau metode-metode untuk mencapai pengertian tentang masalah penelitian. Salim H.S. dan Erlies Septiana Nurbani, 2013,Penerapan Teori Hukum Pada Penelitian Tesis dan Disertasi, Rajawali, Jakarta, Hal.17. 3

ditujukan untuk umum, tetapi tertentu baik alamat maupun hal yang dituju. Kalau yang dituju itu lebih dari seorang, tiap-tiap nama orang yang terkena keputusan itu disebutkan. Bersifat final artinya sudah definitive dan karenanya dapat menimbulkan akibat hukum. Keputusan yang masih memerlukan persetujuan instansi atasan atau instansi lain belum bersifat final karenanya belum dapat menimbulkan suatu hak atau kewajiban pada pihak yang bersangkutan. Konstruksi pengertian KTUN mengalami perubahan signifikan pasca diundangkannya UU AP. Perluasan makna KTUN dapat dilihat dalam pengertian KTUN yang tercantum dalam Pasal 1 angka 7 UU AP sebagaimana yang telah disebutkan diawal. Pengertian tersebut menunjukan makna yang cukup luas tentang definisi sebuah KTUN dibandingkan dengan apa yang tercantum dalam Pasal 1 angka 3 UU PTUN, yaitu hanya menggunakan 3 kriteria saja, yakni berupa ketetapan tertulis, dikeluarkan oleh Badan atau Pejabat Pemerintahan dan ketetapan tersebut dalam rangka penyelenggaraan Pemerintahan. Apabila ditelaah lebih dalam, tiga kreteria tersebut dapat dimaknai sebagai berikut: a. Penetapan tertulis yang juga mencakup tindakan faktual; b. Keputusan Badan dan/atau Pejabat Tata Usaha Negara di lingkungan eksekutif, legislatif, yudikatif, dan penyelenggara negara lainnya; c. Berdasarkan ketentuan perundang-undangan dan asas-asas umum pemerintahan yang baik; d. Bersifat final dalam arti lebih luas; e. Keputusan yang berpotensi menimbulkan akibat hukum; dan/atau f. Keputusan yang berlaku bagi Warga Masyarakat. Yang dimaksud dengan final dalam arti luas mencakup Keputusan yang diambil alih oleh Atasan Pejabat yang berwenang. 2.2.2 Implikasi Yuridis dari Perubahan Pengertian KTUN Berdasarkan UU AP Perluasan makna yang terjadi telah menimbulkan implikasi yuridis antara lain: Pertama, dengan adanya klausul berpotensi menimbulkan akibat hukum mengakibatkan terjadinya perluasan makna pada legal standing orang atau badan hukum perdata yang mengajukan gugatan di PTUN. Sebuah KTUN yang berpotensi merugikan telah dapat diajukan gugatan di PTUN, meskipun kerugian tersebut belum nyata dan bersifat langsung. Kedua, yakni memperluas peluang legal standing warga masyarakat atau kelompok dalam mengajukan gugatan di PTUN apabila merasa dirugikan atas terbitnya suatu KTUN. Hal tersebut terlihat dengan hilangnya redaksi 4

individual yang menunjukan semangat KTUN yang diharapkan oleh UU AP bukan hanya sekedar KTUN yang menunjukan relasi sempit antara negara dengan privat seorang warga negara. UU AP memberikan kandungan makna yang lebih luas yakni bahwa meskipun KTUN tersebut secara teks terkait pada individu tertentu, namun tetap KTUN tersebut secara universal berlaku bagi warga masyarakat secara keseluruhan. Terkait dengan adanya perubahan pengertian KTUN dari UU PTUN ke UU AP tersebut, agar tidak menimbulkan kerancuan terhadap pengertian KTUN yang dijadikan acuan, berdasarkan asas preferensi lex posterior derogat legi priori 3 dimana undang undang yang baru mengesampingkan undang undang yang lama, maka yang diterapkan adalah pengertian KTUN sebagaimana yang diatur dalam UU AP. III. KESIMPULAN Pengertian KTUN sebelum berlakunya UU AP adalah suatu penetapan tertulis yang dikeluarkan oleh Badan atau Pejabat Tata Usaha Negara yang berisi tindakan hukum Tata Usaha Negara yang berdasarkan peraturan perundang undangan yang berlaku, yang bersifat konkret, individual dan final yang menimbulkan akibat hukum bagi seseorang atau badan hukum perdata (Pasal 1 angka 3 UU PTUN). Pengertian KTUN pasca berlakunya UU AP adalah ketetapan tertulis yang dikeluarkan oleh Badan dan/atau Pejabat Pemerintahan dalam penyelenggaraan pemerintahan (Pasal 1 angka 7 UU AP). Implikasi yuridis yang timbul dari perluasan makna tersebut adalah sebuah KTUN yang berpotensi merugikan telah dapat diajukan gugatan di PTUN, meskipun kerugian tersebut belum nyata dan bersifat langsung dan memperluas peluang legal standing warga masyarakat atau kelompok dalam mengajukan gugatan di PTUN. Pengertian KTUN yang dijadikan acuan, berdasarkan asas preferensi lex posterior derogat legi priori dimana undang undang yang baru mengesampingkan undang undang yang lama, maka yang diterapkan adalah pengertian KTUN sebagaimana yang diatur dalam UU AP. DAFTAR PUSTAKA Buku H.S., Salim dan Septiana Nurbani, Erlies, 2013,Penerapan Teori Hukum Pada Penelitian Tesis dan Disertasi, Rajawali, Jakarta. Mertokusumo, Sudikno, 2002, Hukum Acara Perdata, Liberty, Yogyakarta. Soekanto,Soerjono, 1984, Pengantar Penelitian Hukum, UI Press, Jakarta. 3 Sudikno Mertokusumo, 2002, Hukum Acara Perdata, Liberty, Yogyakarta, Hal. 33 5

PeraturanPerundang-Undangan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 5 tahun 1986 Tentang Peradilan Tata Usaha Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1986 Nomor 77, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor Tahun 1986 Nomor 3344) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 9 Tahun 2004 Tentang Perubahan Undang- Undang Nomor 5 Tahun 1986 Tentang Peradilan Tata Usaha Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 35, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor Tahun 2004 Nomor 4380) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 51 Tahun 2009 tentang Perubahan Kedua Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1986 Tentang Peradilan Tata Usaha Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 160, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor Tahun 2009 Nomor 5079) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 30 Tahun 2014 tentang Administrasi Pemerintahan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 292, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor Tahun 2014 Nomor 5601) 6