1 PENDAHULUAN. Latar Belakang. Tabel 1 Pertumbuhan Pembiayaan Bank Syariah dan Kredit Bank Konvensional

dokumen-dokumen yang mirip
BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Penelitian. Pertumbuhan dan perkembangan ekonomi di Indonesia umumnya

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. memiliki fungsi intermediasi yaitu menghimpun dana dari masyarakat yang

BAB I PENDAHULUAN. perkembangan sistem keuangan dunia. perkembangan perekonomian dunia

BAB 1 PENDAHULUAN. bagian yang tidak dapat dipisahkan dari pembangunan ekonomi. Bank adalah lembaga keuangan yang kegiatan utamanya adalah

BAB I PENDAHULUAN. pembangunan ekonomi pada saat ini. Bank berfungsi sebagai lembaga

BAB I PENDAHULUAN. juga mengalami penurunan yaitu industri perbankan Indonesia. Dengan mengalami

BAB I PENDAHULUAN. konsumtif sehingga pertumbuhan ekonomi dapat terwujud.

BAB I PENDAHULUAN. Bank merupakan salah satu lembaga keuangan yang mempunyai peranan

BAB 1 PENDAHULUAN. nilai-nilai normatif dan rambu-rambu Ilahi (Antonio, 2001).

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Penelitian. Sektor perbankan merupakan bagian yang tidak dapat dipisahkan dari

BAB I PENDAHULUAN. memiliki peranan penting. Menurut Undang-Undang Nomor 10 tahun 1998

BAB I PENDAHULUAN. tersebut diatur dengan rinci landasan hukum serta jenis jenis usaha yang dapat

BAB 1 PENDAHULUAN. Bank merupakan lembaga keuangan yang sangat penting dalam menjalankan

BAB I PENDAHULUAN. harus dipenuhinya, baik kebutuhan primer, sekunder maupun tersier. Ada kalanya

BAB I PENDAHULUAN. Bank merupakan suatu lembaga atau badan usaha yang saat ini mulai

BAB I PENDAHULUAN. keberlanjutan entitas bisnis dan untuk mengukur kemampuan bersaing dalam

BAB I PENDAHULUAN. menyalurkan dana, dan memberikan jasa bank lainnya. Kegiatan menghimpun

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB 1 PENDAHULUAN. popular bukan hanya di negara-negara Islam tapi bahkan juga di negara-negara

I. PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. ditawarkan, khususnya dalam pembiayaan, senantiasa menggunakan underlying

BAB I PENDAHULUAN. kantor, 24 Unit Usaha syariah (UUS) denga n 554 kantor, dan 160 Bank

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Perbankan syariah merupakan alternatif lembaga keuangan

BAB I PENDAHULUAN. perantara keuangan (financial intermediaries), yang menyalurkan dana dari pihak

BAB 1 PENDAHULUAN. Bank pada hakikatnya merupakan lembaga perantara (intermediary) yaitu. menyalurkan kembali dana tersebut kepada masyarakat.

BAB I PENDAHULUAN. aktivitas perbankan selalu berkaitan dengan bidang keuangan. Seperti telah

BAB I PENDAHULUAN. Bank memiliki peranan yang sangat penting dalam perekonomian

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Penelitian. Dengan ditandai adanya krisis global di Amerika Serikat, pada tahun 2008

BAB I PENDAHULUAN. (Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2008). Ditinjau dari segi imbalan atau

BAB I PENDAHULUAN. perantara jasa keuangan (financial intermediary), memiliki tugas pokok yaitu

BAB I PENDAHULUAN. mengalami peningkatan yang cukup pesat dan memberikan pengaruh yang cukup

BAB I PENDAHULUAN. Menurut Undang-Undang No. 10 Tahun 1998 tentang perbankan, bank

BAB 1 PENDAHULUAN. proses dalam melaksanakan kegiatan usahanya. prinsip bagi hasil dan risiko (profit and loss sharing). Sebagai bagian dari sistem

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. pertumbuhan ekonomi dan stabilitas nasional kearah peningkatan kesejahteraan

BAB I PENDAHULUAN. negara. Ketika sektor perbankan terpuruk maka akan berdampak pada

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah 1. Gambaran Umum Perkembangan Perbankan Syariah

BAB I PENDAHULUAN. menggunakan bunga baik tabungan, deposito, pinjaman, dll.

BAB I PENDAHULUAN. pinjaman pada dunia perbankan dan inilah yang terjadi pada perekonomian

BAB I PENDAHULUAN. Bank merupakan badan usaha yang kegiatan usahanya yaitu. menghimpun dana dari pihak yang kelebihan dana (surplus) dalam bentuk

BAB I PENDAHULUAN. Pertumbuhan kelembagaan perbankan syariah di Indonesia mengalami

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. pertama kali yang berdiri di Indonesia yaitu Bank Muamalat dapat membuktikan

BAB I PENDAHULUAN. Lembaga keuangan perbankan mempunyai peranan penting dalam

BAB I PENDAHULUAN. konvensional yang tumbuh berkisar 8%. (Otoritas Jasa Keuangan, 2015).

BAB I PENDAHULUAN. bank terdiri atas bank konvensional dan bank syariah. Perbedaan yang paling

BAB I PENDAHULUAN. sejak adanya Undang-Undang No. 21 Tahun 2008 Tentang Perbankan Syariah

BAB I PENDAHULUAN. Hampir semua ahli ekonomi berpendapat bahwa modal merupakan faktor yang

sejak zaman Rasulullah, seperti pembiayaan, penitipan harta, pinjam-meminjam uang, bahkan pengiriman uang. Akan tetapi, pada saat itu, fungsi-fungsi

PENDAHULUAN. memastikan stabilitas dan pertumbuhan ekonomi (Halling dan Hayden, 2006).

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Penelitian tentang analisis pengaruh Dana Pihak Ketiga, CAR, ROA, dan

BAB I PENDAHULUAN. lembaga intermediasi keuangan (financial intermediary institution), yakni

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Penelitian. Bank merupakan salah satu lembaga keuangan yang berfungsi sebagai financial

BAB I PENDAHULUAN. dan atau bentuk-bentuk lainnya, dalam rangka meningkatkan taraf hidup. kepada masyarakat yang kekurangan dana (Abdullah, 2005:17).

I. PENDAHULUAN. Unit Usaha Syariah (UUS)

PENDAHULUAN. memastikan stabilitas dan pertumbuhan ekonomi (Halling dan Hayden, 2006).

BAB 1 PENDAHULUAN. memperoleh kepercayaan dari nasabah pun tidak dapat dihindari dalam bank

BAB I PENDAHULUAN. perbankan nasional. Bank Islam telah berkembang pesat pada dekade terakhir

BAB 1 PENDAHULUAN. hidupnya. Untuk melakukan kegiatan bisnis tersebut para pelaku usaha

BAB 1 PENDAHULUAN. Tabel 1.1 Indikator Utama Perbankan Syariah (dalam milyar rupiah)

BAB I PENDAHULUAN. Ekonomi syariah dalam beberapa tahun belakangan ini mengalami. perkembangan yang signifikan terutama di bidang perbankan.

BAB I PENDAHULUAN. pembiayaan, yaitu: (i) murabahah, (ii) salam dan salam paralel (iii) istishna

BAB I PENDAHULUAN. dan pihak yang kekurangan dana. Kelebihan dana tersebut dapat disalurkan

BAB I PENDAHULUAN. Bank merupakan lembaga perantara keuangan (financial intermediaries)

BAB I PENDAHULUAN. ditengah kondisi perekonomian yang masih dalam tahap pemulihan, membuktikan

BAB I PENDAHULUAN. menurunkan defisit transaksi berjalan ke tingkat yang sustainable. Dari sisi

BAB I PENDAHULUAN. dari orang lain, maupun dengan jalan memperedarkan alat-alat penukar uang

BAB I PENDAHULUAN. Menurut Undang-Undang Perbankan Pasal 1 ayat 2 Undang-Undang

BAB I PENDAHULUAN. kembali dana tersebut kepada masyarakat dalam bentuk kredit.

BAB I PENDAHULUAN. utama suatu bank adalah menghimpun dana dari masyarakat melalui simpanan

BAB I PENDAHULUAN. Dalam UU No.10 tahun 1998 dikatakan bahwa bank adalah badan usaha. yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan

BAB I PENDAHULUAN. intermediasi keuangan. Menurut undang-undang RI nomor 10 tahun 1998 tanggal

BAB I PENDAHULUAN. roda perekonomian di suatu negara. Pada perekonomian yang semakin

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Bank syariah sesuai dengan prinsip syariah mengedepankan

1. PENDAHULUAN. Perkembangan dan pertumbuhan ekonomi untuk mencapai peningkatan dan

BAB I PENDAHULUAN. Tentang Perubahan atas Undang Undang Nomor 7 Tahun 1992 Tentang

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Penyaluran kredit maupun pembiayaan merupakan fokus dan kegiatan

I PENDAHULUAN. Bank syariah atau Bank Islam, merupakan salah satu bentuk dari. perbankan nasional yang mendasarkan operasionalnya pada syariah (hukum)

BAB I PENDAHULUAN. (riba), serta larangan untuk berinvestasi pada usaha usaha berkategori terlarang

1 PENDAHULUAN Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. perbankan syariah, dalam undang-undang tersebut disebutkan bahwa bank syariah wajib

I. PENDAHULUAN. Kebijakan perbankan di Indonesia sejak tahun 1992 berdasarkan ketentuan

BAB I PENDAHULUAN. dilakukan sendiri maupun lembaga. Dengan kata lain, pembiayaan adalah

hidup rakyat (Anshori:2009:226). Mengingat semakin berkembangnya zaman

BAB I PENDAHULUAN. perantara keuangan antara pihak-pihak yang memiliki kelebihan dana (surplus unit)

BAB 1 PENDAHULUAN. dengan peningkatan total output dalam suatu perekonomian. Struktur. perekonomian Indonesia didominasi oleh Pulau Jawa.

I. PENDAHULUAN. yang memiliki peran penting dalam menopang perekonomian nasional. Hal ini

BAB I PENDAHULUAN. nasional Indonesia menganut dual banking system yaitu, sistem perbankan. konvensional menggunakan bunga (interest) sebagai landasan

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah. Perekonomian pasti ada hubungannya dengan dunia keuangan dan

BAB I PENDAHULUAN. triwulan I dan II 2012, dimana ekonomi tumbuh secara berturut turut sebesar

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. pengembangan keuangan syariah. Namun demikian, hingga saat ini market share

BAB I PENDAHULUAN. pembiayaan-pembiayaan yang dapat membantu masyarakat dalam


BAB I PENDAHULUAN. Islam tapi bahkan juga di negara-negara barat. Hal ini terbukti. Inggris (Ismal, 2012). Menurut Antonio (2001), bank syariah muncul

BAB I PENDAHULUAN. Muamalat pada tahun Setelah terbukti mampu bertahan pada masa krisis

BAB I PENDAHULUAN. dalam sistem keuangan di Indonesia. Pengertian bank menurut Undang-Undang

Transkripsi:

1 1 PENDAHULUAN Latar Belakang Peran perbankan dalam menggerakkan perekonomian suatu negara yang berdampak pada peningkatan pendapatan nasional adalah cermin efektifitas perbankan dalam menjalankan fungsinya sebagai lembaga intermediasi dalam sistem keuangan. Secara makro bank dapat digunakan oleh bank sentral sebagai alat untuk mengendalikan perekonomian melalui kebijakan moneternya. Disisi lain dengan sistem keuangan perbankan yang baik dan sehat bank berperan sebagai fasilitator bagi dunia usaha untuk mempercepat pertumbuhan melalui pembiayaan yang disalurkan. Fungsi utama di atas direfleksikan melalui penghimpunan dana simpanan (giro, tabungan dan deposito) dari surplus unit yang berasal dari rumah tangga, sektor usaha dan pemerintah, selanjutnya disalurkan kepada deficit unit yaitusektor usaha yang membutuhkan modal kerja dalam bentuk kredit atau pembiayaan yang dilakukan oleh bank konvensional dan syariah. Semakin besar pembiayaan atau kredit yang disalurkan semakin besar pula kontribusi perbankan dalam mempercepat pemerataan pendapatan masyarakat. Jumlahpinjaman yang disalurkan perbankan dipengaruhi oleh faktor eksternal seperti stabilitas perekonomian dan dukungan kebijakan pemerintah dan faktor internal seperti kemampuan keuangan bank, kebijakan pembiayaan dan lainnya. Dalam beberapa kajian empiris dijelaskan terdapat beberapa faktor baik eksternal maupun internal yang memegaruhi pembiayaan yang disalurkan, diantaranya adalah pertumbuhan dana pihak ketiga (DPK), pinjaman yang diterima, besarnya modal yang dimiliki, ekses likuiditas, non performing loan (NPL), inflasi, tingkat suku bunga bank sentral, perubahan nilai tukar sebagaimana diungkapkan oleh Berrospide et al. (2010), Haryati (2009), Zulverdi et al. (2007), Baum et al.(2008), Ascarya (2012). Tabel 1 Pertumbuhan Pembiayaan Bank Syariah dan Kredit Bank Konvensional Tahun Pembiayaan Pertumbuhan Kredit Pertumbuhan (miliar Rp) (%) (miliar Rp) (%) 2003 5.530 796.731 2004 11.490 107,78 932.971 17,10 2005 15.232 32,57 1.140.278 22,22 2006 20.445 34,22 1.380.373 21,06 2007 28.837 41,05 1.702.520 23,34 2008 38.199 32,47 2.015.221 18,37 2009 46.886 22,74 2.282.179 13,25 2010 68.181 45,42 2.765.912 21,20 2011 102.655 50,56 3.412.463 23,38 2012 147.505 43,69 4.172.672 22,28 2013 184.122 24,82 4.823.303 15,59 2014 199.330 8,26 5.468.910 13,39 Sumber : Statistik Perbankan Indonesia-OJK/BI

2 Dalam sepuluh tahun terakhir pertumbuhan kredit dan pembiayaan perbankan Indonesia terlihat fluktuatif. Kondisi tesebut dipengaruhi oleh berbagai faktor diantaranya adalah krisis ekonomi yang dihadapi pada tahun 2008-2009, 2012. Krisis menyebabkan suku bunga menjadi berfluktuasi yang berimbas pada kemampuan sektor perbankan dalam menjaga pertumbuhan kredit dan pembiayaannya. Pada tahun 2014 kredit bank konvensional hanya tumbuh sebesar 13,39% dan pembiayaan bank syariah tumbuh sebesar 8,26%, ini terjadi karena melambatnya pertumbuhan ekonomi sebagai imbas dari meningkatnya suhu politik di Indonesia yang sedang menggelar pemilihan presiden. Penyaluran pinjaman yang dilakukan bank konvensional hanya dalam bentuk kredit (pinjam meminjam uang), dengan tujuan penggunaan untuk memenuhi kebutuhan konsumsi, modal kerja maupun investasi. Pembiayaan yang dilakukan bank syariah berbeda dengan kredit pada bank konvesional. Pembiayaan bank syariah dibedakan menjadi 2 (dua) bentuk utama yaitu: pembiayaan berbasis utang (debt financing) dan pembiayaan berbasis bagi hasil/kerjasama (equity financing). Debt financing menggunakan akad murabahah, istishna, salam,qardhyang biasanya digunakan untuk memenuhi kebutuhan konsumsi, equity financing menggunakan akad mudharabah dan musyarakah yang biasanya digunakan untuk memenuhi kebutuhan modal kerja dan investasi. Seluruhnya pola pembiayaan yang dilakukan bank syariah harus disesuaikan dengan prinsip-prinsip syariah yang telah ditetapkan oleh Dewan Syariah Nasional-Majelis Ulama Indonesia (DSN-MUI) dan harus dipatuhi. 2007 2008 2009 2010 2011 2012 2013 2014 Murabahah 60% 60% 57% 56% 56% 60% 60% 59% Mudharabah 19% 16% 14% 12% 10% 8% 7% 7% Musyarakah 16% 19% 22% 21% 18% 19% 21% 24% Lainnya 5% 6% 8% 11% 16% 13% 11% 9% Sumber : Statistik Perbankan Indonesia-OJK/ BI Gambar 1 Tren Pembiayaan Berdasarkan Akad Esensi hadirnya bank syariah adalah untuk menciptakan praktik bisnis yang berkeadilan dan bersentuhan lansung dengan sektor riil untuk menumbuhkan sektor usaha serta pemeratan pendapatan. Pembiayaan yang dapat mendukung tujuan tersebut adalah pembiayaan yang menggunakan pola bagi hasil dengan akad mudharabah dan musyarakah sebagaimana diungkapkan oleh Ascarya (2012), Ascarya (2010), dan Rama (2013). Namun dalam perjalanannya pembiayaan bank syariah masih terkonsentrasi pada pembiayaan murabahah yang berbasis utang sekitar 60% dari total portofolio pembiayaannya sementara

pembiayaan mudharabah dan musyarakah jauh tertinggal menurutismal (2008) dan Adnan (2005). Dalam beberapa kajian yang dilakukan ditemukan beberapa hal yang menyebabkan pembiayaan mudharabah dan musyarakah belum tumbuh secara optimal diantaranya adalah adanya masalah asymmetric information yang berpotensi menimbulkan kerugian dan akan mengganggu rasio kecukupan modal bank, kualitas SDI akan pemahaman prinsip syariah dan karakteristik produk bagi hasil, kuantitas karyawan yang sebagian besar berasal dari bank konvensional, kesediaan sistem teknologi dan standar prosedur yang memadai sebagaimana diungkapkan oleh Ascarya (2010), Ascarya dan Yumanita (2005), Rajhi dan Hassairi (2012). Ismal (2008) dalam kajiannya menyatakan bahwa besarnya portofolio murabahah disebabkan pembiayaan berbasis utang secara umum memiliki 2 (dua) keuntungan, yaitu: (1) memiliki pendapatan yang tetap dan terus menerus, dan (2) proses pengawasan, pembinaan dan kordinasi yang tidak terlalu sulit. Berbeda halnya dengan pembiayaan berbasis bagi hasil, pendapatan bank didasarkan pada keuntungan usaha riil nasabah sehingga tidak terdapat kepastian bagi bank. Sehingga untuk menjaga kualitas pembiayaan dan pendapatannya bank harus melakukan upaya yang lebih keras dan intensif dalam mengawasi dan membina nasabah dalam mengelola usahanya. Tesis difokuskan pada faktor-faktor yang memengaruhi pembiayaan berbasis bagi hasil khususnya yang terjadi pada Bank Syariah X. Bank ini dinilai cukup mewakili perbankan syariah secara industri karena bank ini tercatat kedalam 4 besar bank umum syariah (BUS) di Indonesia sejak tahun 2013 dan pada Juni 2015 aset bank tercatat sebesar Rp21,6 triliun, pembiayaan Rp15,9 triliun, dan DPK Rp17,3 triliun. Eksistensinya diawali saat akuisisi dilakukan oleh salah satu Bank BUMN dan dijadikan sebagai Unit Usaha Syariah (UUS) pada tahun 2007. Kiprahnya semakin nyata setelah dilakukan pemisahan operasi (spin off) dari induknya pada tahun 2008 dan mulai beroperasi sebagai BUS pada November 2009. Namun demikian portofolio pembiayaan Bank Syariah X juga tidak jauh berbeda dengan pembiayaan yang terjadi pada industri bank syariah, dimana pembiayaan murabahah tetap mendominasi sekitar 60% sedangkan pembiayaan mudharabah dan musyarakah jauh tertinggal. Ini membuktikan bahwa Bank Syariah X dan bank-bank syariah lain masih belum fokus untuk mengembangkan pembiayaan berbasis bagi hasil. Tugas bank syariah dalam menyalurkan pembiayaan merupakan bagian penting dari peran perbankan secara keseluruhan dalam mendukung pembangunan nasional. Pertumbuhan pembiayaan yang optimal dapat mendorong tumbuhnya sektor usaha dan pemerataan pendapatan, disisi lain keberlanjutan dan profitabilitas bank juga harus tetap terjaga. Namun demikian kondisi tersebut sangat dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti kebijakan internal bank, ketersediaan likuiditas, stabilitas makroekonomi, kebijakan pemerintah dan faktor lainnya. Oleh karena itu memahami berbagai faktor yang dapat memengaruhi pembiayaan berbasis bagi hasil pada bank syariah menjadi sangat penting guna dijadikan acuan bagi bank syariah dalam meningkatkan pembiayaannya dimasa yang akan datang. Dari uraian di atas dilakukan suatu penelitian yang bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang memengaruhi pembiayaan berbasis bagi hasil pada bank syariah khususnya yang pada Bank Syariah X dengan sampel 3

4 yang digunakan adalah data keuangan dan pembiayaan Bank Syariah X periode Juni 2009 sampai dengan Juni 2015. Perumusan Masalah Ketangguhan perbankan syariah dalam menghadapi krisis keuangan global telah banyak diuji secara empiris, beberapa alasan ketangguhannya adalah karena model pembiayaan yang digunakan perbankan syariah yaitu pendanaan berjamin aset, pembiayaan berbasis profit and loss sharing dan menghindari spekulasi menurut Addawe (2012). Esensi hadirnya bank syariah untuk mewujudkan praktik bisnis yang berkeadilan direfleksikan dalam bentuk pembiayaan dengan pola bagi hasil, dimana keuntungan dan kerugian didasarkan pada hasil usaha riil dari usaha yang dibiayai. Namun demikian pembiayaan tersebut ternyata belum dioptimalkan oleh industri bank syariah dan Bank Syariah X sebagai obyek penelitian. Belum optimalnya pembiayaan berbasis bagi hasil dipengaruhi oleh banyak faktor, berdasarkan uraian di atas berikut adalah rumusan masalah yang diungkapkan dalam penelitian ini : 1. Masih rendahnya pembiayaan mudharabah pada Bank Syariah X, sehingga perlu diketahui faktor-faktor apa saja yang menyebabkan bank belum dapat meningkatkan pembiayaan tersebut. 2. Masih rendahnya pembiayaan musyarakah pada Bank Syariah X, sehingga perlu diketahui faktor-faktor apa saja yang menyebabkan bank belum dapat meningkatkan pembiayaan tersebut. 3. Kebijakan apakah yang harus dilakukan manajemen Bank Syariah X dalam mengembangkan pembiayaan berbasis bagi hasil. Tujuan Penelitian Berdasarkan latar belakang dan permasalahan di atas, terdapat beberapa tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian yang akan dilakukan, yaitu : 1. Menganalisis faktor-faktor yang dapat memengaruhi pembiayaan mudharabah Bank Syariah X. 2. Menganalisis faktor-faktor yang dapat memengaruhi pembiayaan musyarakah Bank Syariah X. 3. Merumuskan rekomendasi kebijakan yang dapat dilakukan manajemen dalam menjaga pertumbuhan pembiayaan berbasis bagi hasil Bank Syariah X. Manfaat Penelitian Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat sebagai berikut : 1. Sebagai informasi bagi manajemen Bank Syariah X untuk mengetahui faktorfaktor apa saja yang memengaruhi pembiayaan mudharabah dan musyarakah. 2. Sebagai bahan pertimbangan bagi manajemen Bank Syariah X untuk mengambil kebijakan dalam rangka meningkatkan pertumbuhan pembiayaan mudharabah dan musyarakah.

5 3. Sebagai masukan bagi industri dan lembaga keuangan sejenis yang memiliki kemiripan model bisnis dengan Bank Syariah X dalam menentukan kebijakan untuk meningkatkan pertumbuhan pembiayaan mudharabah dan musyarakah. Ruang Lingkup Penelitian Penelitian dilakukan menggunakan data bulanan periode Juni 2009 hingga Juni 2015 yang meliputi ruang lingkup sebagai berikut : 1. Untuk melihat faktor-faktor yang memengaruhi pembiayaan mudharabah dan musyarakah pada Bank Syariah X. Karena pangsa pasar Bank Syariah X yang cukup mewakili perbankan syariah dalam skala besar, maka bank syariah lain tidak menjadi fokus dalam penelitian ini. 2. BI Rate mewakili pengaruh indikator keuangan konvensional pada praktik bisnis bank syariah, namun demikian penelitian ini tidak mencakup perbankan konvensional secara khusus. 3. Sektor riil sebagai basis utama dalam pelaksanaan kegiatan operasional bank syariah sangat dipengaruhi oleh tingkat inflasi yang terjadi dalam perekonomian, sehingga berdampak langsung dan signifikan terhadap kinerja perbankan syariah termasuk juga terhadap Bank Syariah X. Untuk itu inflasi sebagai indikator makroekonomi menjadi faktor eksternal yang dianalisa dalam penelitian ini. 4. Indikator internal yang di analisa dalam penelitian ini adalah dana pihak ketiga (DPK), Capital Adequacy Ratio (CAR), jumlah karyawan, biaya pendidikan dan pelatihan, dan pendidikan dasar perbankan syariah. 2 TINJAUAN PUSTAKA DAN KERANGKA PEMIKIRAN Bank dan Pembiayaan Bank Syariah Intermediasi merupakan fungsi utama bank yang diamanatkan oleh Undang-undang No.10 Tahun 1998 yang menyatakan bahwa bank merupakan badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkannya kepada masyarakat dalam bentuk kredit atau bentuk-bentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup masyarakat. Eksistensi perbankan syariah dalam menjalankan fungsi tersebut diperkuat dengan dikeluarkannya Undang-undang No.21 Tahun 2008 tentang Perbankan Syariah. Hadirnya undangundang tersebut membedakan perbankan syariah dengan perbankan konvensional dimana bank syariah menjalankan kegiatan usahanya berdasarkan prinsip syariah. Berjalannya fungsi intermediasi menyebabkan terjadinya aliran dana dari pemberi pinjaman (lender) kepada peminjam (debitor). Bank sebagai lender akan menggunakan dana masyarakat yang dihimpunnya untuk disalurkan kepada debitor dalam bentuk pembiayaan. Dengan posisi yang berbeda seperti ini menyebabkan adanya perbedaan informasi (asymmetric information) antara lender dan debitor. Debitor sebagai pengelola dana memiliki informasi lebih banyak terkait penggunaan dana, arus kas usaha, besarnya laba rugi yang dihasilkan,

Untuk Selengkapnya Tersedia di Perpustakaan SB-IPB