PEDOMAN PENELITIAN TENAGA KEPENDIDIKAN

dokumen-dokumen yang mirip
PANDUAN PENELITIAN INSTITUT TEKNOLOGI NASIONAL TAHUN 2013

C. PENELITIAN FUNDAMENTAL

PANDUAN PENELITIAN INSTITUT TEKNOLOGI NASIONAL TAHUN 2015

PANDUAN PENELITIAN PEMULA TAHUN 2017/2018

PENELITIAN DOSEN PEMULA

PANDUAN PENYUSUNAN PROPOSAL PROGRAM HIBAH KOMPETISI INTERNAL PENELITIAN MANDIRI UNIVERSITAS KATOLIK DARMA CENDIKA

PANDUAN PENELITIAN DOSEN UNIVERSITAS BUDI LUHUR

PANDUAN SISTEMATIKA PENGUSULAN PROPOSAL PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT

B. PENELITIAN TIM PASCASARJANA

1. JADWAL PELAKSANAAN HIBAH PENELITIAN ITENAS TAHUN 2016

PANDUAN PENELITIAN DOSEN PEMULA

E. PENELITIAN KERJASAMA ANTAR PERGURUAN TINGGI (PEKERTI)

PANDUAN PENYUSUNAN PROPOSAL PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

USULAN PENELITIAN PROGRAM STUDI/JURUSAN/FAKULTAS

PANDUAN PENELITIAN DOSEN PEMULA STIKES KARYA HUSADA SEMARANG

BUKU PANDUAN PENELITIAN DIPA

DRAFT PANDUAN PENELITIAN DOSEN STIKES WIDYA HUSADA TAHUN 2014

PANDUAN PROPOSAL PENELITIAN DANA DIPA PPNS. p3m.ppns.ac.id

PANDUAN PELAKSANAAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT (PPM)

FORMAT PROPOSAL PENELITIAN REGULER

PANDUAN PROPOSAL PENELITIAN DANA DIPA PPNS. p3m.ppns.ac.id

PANDUAN SISTEMATIKA PENGUSULAN PROPOSAL PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT

TATA CARA USUL PENELITIAN HIBAH KOMPETITIF PENELITIAN KERJASAMA INTERNASIONAL DALAM RANGKA PUBLIKASI INTERNASIONAL

PENULISAN PROPOSAL PEDOMAN HIBAH PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT PENGEMBANGAN DESA BINAAN. Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

PEDOMAN PENYUSUNAN PENELITIAN DANA PNBP UNIVERSITAS SUMATERA UTARA LEMBAGA PENELITIAN

PANDUAN PENELITIAN DOSEN SEKOLAH TINGGI KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN (STKIP) HAMZANWADI SELONG

PANDUAN PENELITIAN UNGGULAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS UDAYANA

C. PENELITIAN STRATEGIS NASIONAL

PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

PEDOMAN PENELITIAN DANA DPP/SPP

PANDUAN PELAKSANAAN PENELITIAN KERJASAMA DOSEN DAN MAHASISWA

PANDUAN PELAKSANAAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT PENGEMBANGAN DESA MITRA DAN PENARIKAN MINAT MASYARAKAT PADA BIDANG PERTANIAN

PENELITIAN LITMUD UNIVERSITAS PADJADJARAN

PANDUAN PENYUSUNAN PROPOSAL HIBAH KOMPETITIF PENELITIAN FAKULTAS PERTANIAN

PANDUAN PENYUSUNAN PROPOSAL HIBAH KOMPETITIF UNIVERSITAS PADJADJARAN

PANDUAN PENELITIAN TERAPAN POLITEKNIK NEGERI PONTIANAK TAHUN 2018

PANDUAN PENELITIAN DOSEN UNIVERSITAS BUDI LUHUR

PANDUAN PENELITIAN PERCEPATAN GURU BESAR TAHUN 2017/2018

LPPM Universitas Andalas,

UNIVERSITAS MUARA BUNGO LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT PEDOMAN PELAKSANAAN PENELITIAN DOSEN INTERNAL KAMPUS 2012

PEDOMAN PENGELOLAAN PENELITIAN AKADEMI FARMASI SAMARINDA

PANDUAN PENELITIAN FUNDAMENTAL DAN PENELITIAN PRODUK TERAPAN TAHUN 2017/2018 I. PENDAHULUAN Kegiatan Penelitian Fundamental dan Penelitian Produk

PANDUAN PELAKSANAAN HIBAH PENGEMBANGAN KAPASITAS RISET DOSEN DI UNIVERSITAS PADJADJARAN

PANDUAN PENELITIAN KELEMBAGAAN

PANDUAN PENYUSUNAN LAPORAN PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

PANDUAN PELAKSANAAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT PENGEMBANGAN DESA MITRA DAN PENARIKAN MINAT MASYARAKAT PADA BIDANG PERTANIAN

PANDUAN PENELITIAN DOSEN MUDA STAH DHARMA SENTANA SULAWESI TENGAH

PANDUAN PENELITIAN THESIS DAN DISERTASI PROGRAM PPM - PRODUKTIF LOGO UNPAD

PANDUAN PENGABDIAN PADA MASYARAKAT POLITEKNIK NEGERI PONTIANAK TAHUN 2017

PANDUAN HIBAH KOMPETISI PENELITIAN TESIS. Oleh: Gugus Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

TATA CARA USUL PENELITIAN USULAN PENELITIAN

PANDUAN PENELITIAN TERAPAN POLITEKNIK NEGERI PONTIANAK TAHUN 2017

PANDUAN PENYUSUNAN PROPOSAL PENELITIAN UNGGULAN FAKULTAS UNIVERSITAS PADJADJARAN

PANDUAN PENGAJUAN USULAN PROGRAM PENELITIAN HIBAH KOMPETITIF DANA DIPA FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS SRIWIJAYA TAHUN 2015

PANDUAN PENELITIAN DOSEN UNIVERSITAS BUDI LUHUR

PANDUAN PENGABDIAN PADA MASYARAKAT FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN TAHUN 2012

PANDUAN PENGAJUAN PROPOSAL PENELITIAN PRANATA LABORATORIUM DI LINGKUNGAN UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT

PANDUAN PENGAJUAN USULAN PROGRAM PENELITIAN HIBAH KOMPETITIF DANA DIPA FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS SRIWIJAYA TAHUN 2016

PANDUAN PENYUSUNAN PROPOSAL PPM PRODUKTIF T.A HIBAH KOMPETITIF UNIVERSITAS PADJADJARAN

PEDOMAN PELAKSANAAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

BAB 14 PENELITIAN DOSEN PEMULA

PANDUAN PENELITIAN POLITEKNIK NEGERI PONTIANAK TAHUN 2012

PEDOMAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA TAHUN 2014

C. Hibah Penelitian Utama

BUKU PANDUAN PEDOMAN PELAKSANAAN PENELITIAN DI LINGKUNGAN UNIVERSITAS ISLAM 45 BEKASI

KATA PENGANTAR. Sukaraja, 6 Agustus 2017 Ketua LPPM. Thoha Firdaus, M.Pd.Si

Kriteria pengusulan Penelitian ini dijabarkan sebagai berikut:

@YndAgs03 PANDUAN PELAKSANAAN PROGRAM INSENTIF HIBAH PASCASARJANA UNSYIAH TAHUN 2014

PANDUAN PELAKSANAAN PENELITIAN KERJASAMA DOSEN DAN MAHASISWA

PEDOMAN PENULISAN PROPOSAL HIBAH PENELITIAN INOVATIF FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN UNIVERSITAS GADJAH MADA

TOR PROGRAM PPM PENGEMBANGAN WILAYAH LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT TAHUN 2015

PANDUAN PENULISAN PROPOSAL HIBAH PENELITIAN FAKULTAS PERTANIAN TAHUN ANGGARAN 2016

TOR PENELITIAN PENDIDIKAN KARAKTER UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA TAHUN 2015

PEDOMAN PELAKSANAAN PENELITIAN

PANDUAN PELAKSANAAN PROGRAM PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SKIM PEMBINAAN UNIVERSITAS BENGKULU

PANDUAN PENGABDIAN PADA MASYARAKAT POLITEKNIK NEGERI PONTIANAK TAHUN 2018

PEDOMAN PENELITIAN KAJIAN WANITA

HIBAH PENELITIAN PROGRAM DIA-BERMUTU Tahun Fiskal 2012/2013

PANDUAN PELAKSANAAN PENELITIAN HIBAH INTERNAL DIPA UNIVERSITAS SINGAPERBANGSA KARAWANG

BAB 8 PENELITIAN DISERTASI DOKTOR

PANDUAN SISTEMATIKA & FORMAT PROPOSAL

TOR PROGRAM PPM BERBASIS HASIL PENELITIAN TAHUN 2016

PEDOMAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

JADWAL KEGIATAN PENGAJUAN HAK PATEN/HKI, PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT UNIVERSITAS SAINS AL QUR AN (UNSIQ)

PANDUAN PROGRAM HIBAH PEMANFAATAN IPTEKS BAGI MASYARAKAT. Oleh: TIM LPPM

PENULISAN PROPOSAL PEDOMAN HIBAH PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT PENGEMBANGAN DESA BINAAN. Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT KERJASAMA DOSEN-MAHASISWA

PANDUAN PENELITIAN KERJASAMA ANTAR LEMBAGA DAN PERGURUAN TINGGI

PANDUAN KOMPETISI PENELITIAN MAHASISWA FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA TAHUN 2017 A. PENDAHULUAN

PANDUAN PENYUSUNAN PROPOSAL PENELITIAN FAKULTAS PERTANIAN

PANDUAN PENGABDIAN PADA MASYARAKAT (PPM) DOSEN STIE ASIA MALANG

PANDUAN KEGIATAN PENELITIAN. Oleh: TIM PENYUSUN PANDUAN KEGIATAN PENELITIAN

PANDUAN PENULISAN PROPOSAL HIBAH PENELITIAN DOSEN FAKULTAS PERTANIAN TAHUN ANGGARAN 2017

PANDUAN HIBAH KOMPETITIF PENELITIAN SESUAI PRIORITAS NASIONAL

PANDUAN PELAKSANAAN PENELITIAN DOSEN TAHUN 2013

IV. PENELITIAN HIBAH KOMPETENSI

PANDUAN PENYUSUNAN USULAN & LAPORAN PENELITIAN INTERNAL AKADEMI FARMASI ISFI BANJARMASIN

BAB IV. SKIM PENELITIAN DESENTRALISASI

PENGUSUL LP3M REVIEWER SEMINAR PROPOSAL

II. MEKANISME PELAKSANAAN PENELITIAN

Transkripsi:

PEDOMAN PENELITIAN TENAGA KEPENDIDIKAN UNIT PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT POLITEKNIK NEGERI BANDUNG 2018

KATA PENGANTAR Skim Penelitian Tenaga Kependidikan di Politeknik Negeri Bandung (Polban) dimulai sejak tahun 2017. Program ini merupakan pemenuhan Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003, tentang Sistem Pendidikan Nasional dan Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (Permen PAN dan RB) nomor 34 tahun 2011 tentang Pedoman Evaluasi Jabatan. Skim Penelitian Tenaga Kependidikan ini dimaksudkan untuk meningkatkan kinerja dari Tenaga Kependidikan Polban dalam mendukung pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang harus dilaksanakan oleh Polban sebagai salah satu Pendidikan Tinggi di Indonesia. Tenaga kependidikan yang diberikan fasilitas penelitian dengan sumber dana DIPA Polban pada saat ini adalah tenaga fungsional kependidikan yakni Pranata Laboratorium Pendidikan (PLP) dan tenaga fungsional Perpustakaan. Dengan adanya pelaksanaan tugas penelitian bagi tenaga fungsional ini diharapkan akan terjadi peningkatan kualitas layanan pendidikan tinggi, terutama dalam bidang tata kelola dan administrasi yang mendukung pelaksanaan tri dharma dan peningkatan koordinasi pelaksanaan tugas yang positif dengan tenaga pendidik (dosen). Dengan demikian suasana akademik Pendidikan Tinggi akan lebih terasa peningkatannya dan memacu kinerja serta koordinasi tenaga pendidik dengan tenaga kependidikan Polban dalam melaksanakan pendidikan dan pengajaran, penelitian, serta pengabdian kepada masyarakat. Buku Panduan ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi tenaga kependidikan dalam mengusulkan dan melaksanakan Penelitian Tenaga Kependidikan. Buku Panduan ini tidak mungkin diselesaikan tanpa bantuan dari berbagai pihak. Untuk itu disampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah berinisiatif dan mendorong skim penelitian tenaga kependidikan sampai dengan tersedianya buku panduan ini. Bandung, April, 2018 UPPM-POLBAN ii

DAFTAR ISI Kata Pengantar... ii Daftar Isi... iii 1. Pendahuluan... 1 2. Tujuan... 2 3. Luaran Penelitian... 2 4. Sumber Dana dan Jangka Waktu Penelitian... 2 5. Kriteria dan Persyaratan Pengusul... 3 6. Sistematika Proposal Penelitian... 4 7. Seleksi dan Evaluasi Proposal... 6 Lampiran... iv 1. Justifikasi Anggaran Penelitian... iv 2. Susunan Organisasi Tim Peneliti dan Pembagian Tugas... iv 3. Ketersediaan Sarana dan Prasarana Penelitian... iv 4. Biodata Tim Peneliti... iv 5. Halaman Pengesahan... vi iii

1. PENDAHULUAN Berdasarkan peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia No. 44 Tahun 2015 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi, tenaga kependidikan adalah anggota masyarakat yang mengabdikan diri dan diangkat untuk menunjang penyelenggaraan pendidikan tinggi antara lain, pustakawan, tenaga administrasi, laboran dan teknisi, serta pranata teknik informasi. Tenaga kependidikan mempunyai peranan yang penting dalam pengelolaan pelaksanaan pendidikan tinggi, sebagaimana yang dimaksud dengan tenaga kependidikan dan pendidik menurut Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003, tentang Sistem Pendidikan Nasional, pasal 39 ayat (1). Tenaga Kependidikan bertugas melaksanakan administrasi, pengelolaan, pengembangan, pengawasan, dan pelayanan teknis untuk menunjang proses pendidikan pada satuan pendidikan. Gambaran ini menunjukkan kompleksitas dalam tata kelola Pendidikan Tinggi. Atmosfer akademik akan tercipta jika civitas akademika yang merupakan 3 unsur utama dalam Pendidikan Tinggi yaitu dosen, mahasiswa dan pegawai bisa bersinerji dalam memainkan peranannya. Pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat merupakan Tri Dharma Pendidikan Tinggi yang tugasnya diemban oleh setiap dosen sebagai tenaga pendidik/tendik/fungsional. Untuk pengelolaan sumber daya (SDM, keuangan, aset, data, sistem informasi, dan lainnya) ditugaskan kepada pegawai sebagai tenaga kependidikan/distendik/struktural. Hal ini senada dengan Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (Permen PAN dan RB) nomor 34 tahun 2011 tentang Pedoman Evaluasi Jabatan. Sedangkan mahasiswa sangat jelas sekali posisinya sebagai objek yang sangat vital dalam Pendidikan Tinggi. Untuk kelancaran pelaksanaan tugas tenaga kependidikan dalam menunjang tugas Tri Dharma Pendidikan Tinggi maka diperlukan pelaksanaan tugas Penelitian. Hasil-hasil skim penelitian terutama dapat diaplikasikan untuk mendukung pelayanan dan kelancaran: Manajemen akademik, 1

Manajemen penelitian, Manajemen pengabdian kepada masyarakat, Manajemen Perpustakaan, Kehumasan, Keuangan, Dan tugas-tugas administrasi yang lainnya. 2. TUJUAN Tujuan Penelitian Tenaga Kependidikan antara lain adalah: 1. Meningkatkan peran serta tenaga kependidikan untuk pencapaian standar kualitas layanan pendidikan tinggi, terutama dalam bidang tata kelola dan administrasi yang mendukung pelaksanaan tri dharma, 2. Membangun awareness tenaga kependidikan untuk meningkatkan produktifitas kerja dan membangun kualitas akademik atmosfer yang kondusif 3. Meningkatkan standar kinerja dan kualitas tenaga kependidikan di Polban menuju perguruan tinggi skala internasional 3. LUARAN PENELITIAN Luaran penelitian dapat berupa rancangan suatu sistem tata kelola, atau usulan peningkatan kinerja peralatan, peningkatan layanan kepada stakeholder, masukan mengenai aplikasi dan penyempurnaan standar pelayanan di laboratorium, peningkatan standar K3 di laboratorium sesuai dengan standar industri, tatakelola perawatan dan perbaikan peralatan di laboratorium, perbaikan peralatan di laboratorium, pengembangan standar pelayanan di perpustakaan, atau strategi peningkatan produktifitas karyawan, peningkatan kualitas unit pendukung, dsb. 4. SUMBER DANA DAN JANGKA WAKTU PENELITIAN Sumber dana program penelitian tenaga kependidikan berasal dari anggaran DIPA Politeknik Negeri Bandung. Biaya maksimum yang dapat diusulkan untuk satu judul penelitian adalah sebesar Rp 10,000,000.00 (sepuluh juta rupiah). Persetujuan terhadap biaya penelitian ditetapkan dengan mengevaluasi aspek-aspek kuantitatif dan 2

kualitatif yang dinyatakan dalam proposal. Tim evaluator berwenang memberikan rekomendasi tentang perubahan biaya penelitian. Penelitian dilaksanakan dalam jangka waktu maksimum (6) enam bulan sesuai yang tercantum dalam kontrak penelitian. Untuk keperluan seleksi, setiap tahun proposal harus dimasukkan pada akhir bulan Mei atau tanggal lain yang ditetapkan. 5. KRITERIA DAN PERSYARATAN PENGUSUL a. Ketua peneliti minimal berpendidikan S1 atau D4. b. Ketua peneliti mempunyai pangkat/golongan minimal 3B. c. Ketua peneliti berstatus Pegawai tetap Polban (bukan pegawai kontrak atau pegawai honorer) d. Biodata pengusul mencerminkan latar belakang pendidikan yang relevan dengan penelitian yang diusulkan. Biodata tim peneliti ditandatangani dengan tinta warna biru. e. Jumlah tim peneliti maksimum 3 orang (1 orang ketua dan 2 orang anggota). Tugas dan peran setiap peneliti diuraikan dengan jelas dan disetujui oleh yang bersangkutan, disertai bukti tanda tangan dengan tinta warna biru pada setiap biodata yang dilampirkan. f. Apabila karena kepakarannya diperlukan dalam penelitian yang diajukan, maka diperbolehkan untuk melibatkan staf pengajar/dosen sebagai narasumber. g. Seorang pengusul dimungkinkan mengajukan proposal penelitian tenaga kependidikan maksimum 3 periode. Dengan catatan pengusul tersebut mempunyai reputasi yang sangat baik pada usulan sebelumnya. h. Tiap pengusul hanya boleh mengusulkan 1 proposal pada skim dan tahun yang sama, baik sebagai ketua maupun sebagai anggota. i. Bagi tenaga kependidikan yang sedang belajar/sekolah, diperkenankan mengikuti skim penelitian ini namun hanya sebagai anggota saja. 3

6. SISTEMATIKA PROPOSAL PENELITIAN Proposal yang diusulkan disusun berdasarkan rumusan sebagai berikut: Judul Penelitian Judul penelitian hendaknya singkat dan spesifik, tetapi cukup jelas untuk memberi gambaran mengenai penelitian yang diusulkan. Konsensus jumlah kata maksimum 15 kata. Halaman Pengesahan (Lampiran 5) Daftar Isi Abstrak Kemukakan tujuan dan target penelitian yang ingin dicapai serta metode yang akan dipakai dalam pencapaian tujuan tersebut. Abstrak harus mampu menguraikan secara cermat dan singkat tentang rencana kegiatan yang diusulkan. Abstrak diketik dengan jarak baris 1 spasi. Bab 1. Pendahuluan Uraikan latar belakang dan urgensi (keutamaan) penelitian, perumusan masalah yang akan diteliti, tujuan, dan hipotesis (jika ada). Pada umumnya penelitian dilakukan untuk menjawab keingintahuan peneliti dalam mengungkapkan suatu konsep/dugaan dalam kaitan kepentingan penerapannya untuk suatu tujuan. Dalam hal ini perlu dikemukakan latar belakang tentang pentingnya dilakukan penelitian, serta uraian tentang proses dalam mengidentifikasikan masalah penelitian. Permasalahan yang akan diteliti dirumuskan dengan jelas. Uraikan pokok permasalahan yang akan diteliti, urgensi dan rencana solusi. Dalam perumusan masalah dapat dijelaskan definisi, asumsi, dan hipotesa yang menjadi batasan penelitian. Pada bagian ini juga perlu dijelaskan tujuan penelitian secara ringkas dan target luaran yang ingin dicapai. Penelitian dapat bertujuan untuk menjajagi penerapan suatu ide 4

dan atau kebijakan, menguraikan atau menerangkan suatu kebijakan atau peraturan, mengevaluasi sistem tata kelola yang sedang berjalan, atau dugaan, atau membuat suatu model. Bab 2. Tinjauan Pustaka Pustaka yang digunakan diusahakan yang terbaru (maksimum 10 tahun terahir), relevan, dan asli, misalnya Jurnal Ilmiah. Kajian Pustaka yang menimbulkan gagasan dan mendasari penelitian yang akan dilakukan diuraikan dengan jelas. Tinjauan Pustaka memberikan gambaran tentang teori, temuan, dan bahan penelitian lain yang diperoleh dari acuan, yang dijadikan landasan untuk melakukan penelitian yang diusulkan. Uraian dalam tinjauan pustaka diarahkan untuk menyusun kerangka atau konsep yang akan digunakan dalam penelitian. Tinjauan Pustaka disusun dengan mengacu pada Daftar Pustaka. Bab 3. Metode Penelitian Metode yang digunakan dalam penelitian diuraikan secara rinci. Uraian dapat meliputi variabel dalam penelitian, model yang digunakan, rancangan penelitian, teknik pengumpulan data dan analisis data, cara penafsiran dan penyimpulan hasil penelitian. Untuk penelitian yang menggunakan metode kualitatif, dapat dijelaskan pendekatan yang digunakan, proses pengumpulan dan analisis informasi, proses penafsiran dan penyimpulan hasil penelitian. Bab 4. Jadwal Pelaksanaan Jadwal kegiatan penelitian meliputi kegiatan persiapan, pelaksanaan, dan penyusunan laporan penelitian dalam bentuk bar-chartyang memberikan rincian kegiatan dan jadwal maksimum selama 6 (enam) bulan pelaksanaan penelitian tersebut. Jadwal pelaksanaan mengacu pada Metode Penelitian seperti diuraikan dalam Bab 3. Bab 5. Perkiraan Biaya Penelitian Rekapitulasi biaya penelitian disusun dalam bentuk tabel sebagai berikut: 5

No. Jenis Pengeluaran Biaya yang Diusulkan (Rp.) 1. Bahan habis pakai 2. Komponen peralatan 3. Perjalanan 4. Lain-lain (sosialisasi, uji coba, laporan, lainnya sebutkan) Jumlah Daftar Pustaka Daftar pustaka disusun dengan menggunakan sistem nama penulis, judul dan edisi, nama penerbit, kota, dan tahun penerbitan. Urutan penulisan didasarkan pada abjad nama pengarang dan tahun penulisan. Hanya pustaka yang dikutip dalam proposal penelitian yang dicantumkan dalam Daftar Pustaka. 7. SELEKSI DAN EVALUASI PROPOSAL Proposal penelitian tenaga kependidikan dikumpulkan di unit/jurusan masing-masing dalam bentuk hard copy sebanyak 3 (tiga) rangkap, selanjutnya jurusan mengirimkan proposal tersebut secara kolektif ke UPPM. Satu rangkap hard copy proposal berisi Proposal lengkap dengan sistematika sesuai Sistematika Proposal Penelitian (Sub Bab 6) dilengkapi dengan Lampiran-lampiran yang diperlukan. Dua rangkap hard copy proposal berisi Proposal lengkap tanpa identitas peneliti dan Lampiran-lampiran yang diperlukan tanpa identitas peneliti. Jumlah halaman proposal dibatasi maksimum 15 halaman, tidak termasuk halaman i Dalam rangka menjaga kualitas penelitian yang akan dilakukan serta keterbatasan anggaran yang tersedia, maka tidak semua proposal penelitian yang diajukan dapat didanai. Untuk itu semua proposal yang diajukan akan diseleksi berdasarkan kriteria penilaian yang telah ditetapkan. Formulir penilaian seleksi proposal dapat dilihat pada Lampiran 6. Seleksi proposal dilakukan melalui desk evaluasi (tidak ada presentasi proposal). Evaluasi dan seleksi dilaksanakan oleh tim evaluator yang dipilih dan 6

ditugaskan oleh Direktur POLBAN melalui surat keputusan Direktur. Hasil Penelitian bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat. Penilaian akan berdasarkan pada aspek teknis (kelayakan penelitian yang diusulkan) dan aspek administratif. Jumlah judul penelitian yang dibiayai ditentukan berdasarkan jumlah proposal yang memenuhi persyaratan dan ketersediaan dana anggaran penelitian untuk tahun berjalan. Selanjutnya pelaksanaan penelitian untuk proposal yang disetujui diatur dengan kontrak kerja sama antara Ketua Peneliti yang bersangkutan dengan Ketua Unit Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (UPPM) POLBAN. Kontrak kerja sama mengatur tentang mekanisme dan persyaratan penelitian, serta hak dan kewajiban masing-masing pihak. Monitoring dilaksanakan oleh tim evaluator dan Koordinator Bidang Penelitian UPPM POLBAN pada bulan ketiga pelaksanaan penelitian. Monitoring dimaksudkan untuk memantau substansi, proses dan kemajuan penelitian serta kemungkinan adanya kendala-kendala yang dihadapi oleh peneliti. Ketua Peneliti wajib melaporkan kegiatan penelitian yang telah dilaksanakan dan hasil penelitian yang telah dicapai sesuai dengan jadwal kegiatan yang dijanjikan dalam bentuk presentasi. Evaluasi akhir dilaksanakan oleh tim evaluator setelah penelitian selesai, melalui presentasi laporan oleh Ketua Peneliti. Cakupan dari evaluasi adalah hasil penelitian seperti yang tercantum dalam laporan serta yang disampaikan melalui presentasi. Setelah penelitian selesai, para peneliti diwajibkan membuat laporan akhir dan mempublikasikan hasil penelitiannya dalam Seminar Nasional dan atau Jurnal Ilmiah. 7

LAMPIRAN Lampiran 1. Justifikasi Anggaran Penelitian Justifikasi anggaran biaya ditulis dengan terperinci dan jelas. Anggaran biaya yang diajukan berkisar antara Rp. 5.000.000,- s/d Rp. 10.000.000,-/judul, dengan komponen sebagai berikut: No. Jenis Pengeluaran Persentase 1. Bahan habis pakai ditulis secara terperinci sesuai dengan kebutuhan 2. Komponen peralatan ditulis secara terperinci sesuai dengan kebutuhan 3. Perjalanan (jelaskan ke mana dan untuk tujuan apa) 4. Lain-lain (publikasi, seminar, laporan, lainnya sebutkan) Jumlah Lampiran 2. Susunan organisasi tim peneliti dan pembagian tugas No. Nama NIP/NIK Bidang Ilmu 1. 2. 3. Alokasi Waktu (Jam/Minggu) Uraian Tugas Lampiran 3. Ketersediaan Sarana dan Prasarana Penelitian Jelaskan sarana dan prasarana utama yang diperlukan dalam penelitian ini dan ketersediaannya di Jurusan/Unit pengusul. Apabila tidak ada bagaimana cara mengatasinya. Lampiran 4. Biodata Tim Peneliti (Ketua dan anggota) Dalam biodata perlu dicantumkan antara lain: a) Keterangan diri b) Tugas pokok/utama c) Riwayat pendidikan iv

d) Pengalaman memangku jabatan e) Pengalaman terlibat dalam kegiatan perumusan kebijakan/evaluasi program/pengembangan institusi/kepanitiaan, dsb. f) Riwayat hidup dari ketua dan anggota peneliti harus dibubuhi tanggal dan tanda tangan yang asli dengan tinta warna biru. v

Lampiran 5. Halaman Pengesahan Judul Penelitian Bidang Kajian Ketua Peneliti a. Nama Lengkap. b. NIP/NIK :... c. Pangkat/Golongan :... e. Jabatan :... f. Unit :... g. Alamat :... i. Telpon/Faks/E-mail :... Jumlah anggota Anggota 1 Unit NIK Anggota 2 Unit NIK Biaya yang diusulkan : Rp.... Kota, tanggal, bulan, tahun Mengetahui, Atasan Peneliti Ketua Jurusan/UP MKU dengan paraf Ka.KBK & Kalab, Cap dan tanda tangan (Nama Jelas) NIP/NIK Ketua Peneliti Tanda tangan (Nama Jelas) NIP/NIK Menyetujui, Ketua UPPM Cap dan tanda tangan (Nama Jelas) NIP/NIK vi