BAB I PENDAHULUAN. yang sangat ketat untuk mendapatkan konsumen. Persaingan itu membuat para

dokumen-dokumen yang mirip
BAB I PENDAHULUAN. membuat para pelaku usaha untuk berlomba-lomba memberikan pelayanan yang

BAB II LANDASAN TEORI. penjualan adalah aspek pemasaran (Kotler, 2009:10) mengemukakan pengertian

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. kelompok mendapatkan apa yang mereka butuhkan dan inginkan melalui. Kotler, 2000) dalam bukunya (Tjiptono, 2007:2)

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

EVALUASI TINGKAT KEPUASAN PASIEN RAWAT JALAN TERHADAP KUALITAS PELAYANAN DI INSTALASI FARMASI RUMAH SAKIT NIRMALA SURI SUKOHARJO SKRIPSI

BAB 1 PENDAHULUAN. Suatu hal yang banyak menarik perhatian manusia dewasa ini adalah

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. sesuatu yang bernilai dengan orang atau kelompok lain. Sedangkan menurut

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. A. Kepuasan Pelanggan. membandingkan kinerja (hasil) yang ia rasakan dibandingkan dengan harapannya.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. dapat dilihat dari banyaknya Coffee Shop saat ini yang bermunculan, seperti

BAB I PENDAHULUAN. dihindari dalam industri. Hal ini ditandai dengan perubahan perubahan yang

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Penelitian

negeri akan hilang diterjang arus liberalisasi. Produk dari luar negeri akan bebas masuk

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II LANDASAN TEORI

BAB I PENDAHULUAN. Kepraktisan sudah menjadi tuntutan utama masyarakat perkotaan saat ini.

BAB III METODE PENELITIAN. berlokasi di Jl. Kimaja no.2 Way Halim Bandar Lampung. dan dapat memberikan gambaran yang menyeluruh. Maka jenis data yang

1. PENDAHULUAN. Persaingan ini muncul karena semakin banyaknya perusahaan yang menawarkan

BAB I PENDAHULUAN. Artinya keberhasilan sebuah bisnis kuliner dalam. tepat serta hubungan baik yang dijalani dengan konsumen.

BAB I PENDAHULUAN. minat pelanggan terhadap produk (barang) yang ditawarkan. Sesuai. Sehingga makin luas sektor bisnis yang berusaha untuk memenuhi

BAB I PENDAHULUAN. mendapatkan setiap informasi bisnis tanpa dibatasi ruang dan waktu. Bagi

BAB 1 PENDAHULUAN. Ndubisi dan Moi (2005) mengatakan bahwa pembelian ulang (repurchase)

ANALISA PENGARUH KUALITAS JASA TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA LEMBAGA PENDIDIKAN ALFABANK DI SURAKARTA

BAB II KERANGKA TEORI Pengertian Strategi Pemasaran One Stop Shopping. Menurut Kotler (dalam : 81)

BAB I PENDAHULUAN. Sektor jasa dewasa ini telah mengalami peningkatan yang cukup pesat. Dinamika

BAB I PENDAHULUAN. dengan pesat. Banyak negara-negara didunia menjadikan pariwisata sebagai

UKDW BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah. Perkembangan dunia usaha saat ini yang mengalami persaingan begitu

BAB I PENDAHULUAN. yang semakin pesat dan persaingan pasar semakin. Apabila perusahaan sudah menetapkan strategi pemasarannya khususnya

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah. Kegiatan usaha pada era globalisasi saat ini banyak diminati dan

BAB I PENDAHULUAN. Dalam dunia hiburan pada kehidupan sekarang sudah semakin maju, maka

I. PENDAHULUAN. Pasar menjadi semakin luas dan peluang ada dimana-mana, namun sebaliknya

BAB I PENDAHULUAN. Perkembangan sektor jasa di seluruh dunia dewasa ini telah mengalami

yang akan datang (Anderson et al.,1994). Menurut Hoffman dan Bateson (1997) kepuasan pelanggan dipengaruhi oleh kualitas layanan dari suatu

BAB I PENDAHULUAN. kemajuan teknologi, gaya hidup dan pola pikir masyarakat berkembang yang. konsumen yang berhasil menarik konsumen.

BAB I PENDAHULUAN. Universitas Kristen Maranatha

BAB I PENDAHULUAN. untuk melakukan pembelian atas produk ataupun jasa tertentu. Minat konsumen

BAB I PENDAHULUAN. retail. Khususnya penjualan pada produk sabun antiseptik, para penjual harus

BAB 1 PENDAHULUAN. manajemen di masing-masing perusahaan juga dituntut agar dapat

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Penelitian Dewasa ini orientasi pemasaran untuk setiap bidang usaha mulai terlihat

Adanya perubahan gaya hidup dan mobilitas yang semakin tinggi menyebabkan masyarakat lebih menyukai makanan yang praktis tetapi memiliki nilai gizi

BAB I PENDAHULUAN. usaha yang memiliki prospek yang cukup menjanjikan oleh para pelaku bisnis

BAB I PENDAHULUAN. Perkembangan dunia kuliner baik yang berorientasi pada makanan, roti

BAB I PENDAHULUAN. memposisikan produknya sesuai dengan kebutuhan dan keinginan pasar. variabel yang mempengaruhi kepercayaan terhadap produk.

BAB II KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA PEMIKIRAN DAN HIPOTESIS

BAB III KERANGKA KONSEPTUAL DAN HIPOTESIS PENELITAN. semakin ketat yang membuat berbagai rumah sakit berlomba-lomba dalam

MAKALAH MANAJEMEN KUALITAS DALAM PERUSAHAAN JASA. Disusun Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Manajemen Mutu Dosen Pengampu: Drs. Ketut Sudharma, M.

BAB I PENDAHULUAN. membuat persaingan menjadi kuat dan saling berkompetisi dengan perusahaan lain

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang. Semakin berkembangnya masyarakat modern seringkali dikaitkan dengan

I. PENDAHULUAN. Situasi perekonomian dewasa ini berkembang dengan cepat dan pesat, terlebih

I. PENDAHULUAN. Lembaga pendidikan Indonesia dikategorikan ke dalam dua bagian, yaitu

1 PENDAHULUAN. Latar belakang

BAB II LANDASAN PUSTAKA. kepemilikan sesuatu (Kotler, 1999 : 195). Selanjutnya menurut Kotler, Bowen,

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Memiliki pelanggan yang loyal adalah tujuan akhir dari semua bisnis

BAB I PENDAHULUAN BAB I PENDAHULUAN

BAB I PENDAHULUAN. Dewasa ini banyak pihak yang menaruh perhatian terhadap kepuasan atau

BAB I PENDAHULUAN. pembelian secara berulang-ulang dan untuk membangun kesetiaan konsumen

BAB I PENDAHULUAN. tetapi karena budaya maka kebutuhan tersebut ikut berbeda. Dalam

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. menunjukkan peningkatan yang signifikan pada periode pasca krisis moneter

BAB I PENDAHULUAN. Perkembangan dunia fashion akhir-akhir ini mengakibatkan banyak persaingan

BAB 1 PENDAHULUAN. keinginan konsumen serta perubahan yang terjadi dalam menempatkan orientasi. kepada kepuasan pelanggan sebagai tujuan utama.

BAB II KAJIAN PUSTAKA, RERANGKA PEMIKIRAN DAN HIPOTESIS

BAB 1 PENDAHULUAN. mampu bersaing dan harus memperhatikan kepuasaan konsumen. Masalah

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

I. PENDAHULUAN. sebaliknya persaingan menjadi semakin ketat dan sulit diprediksikan. Kondisi ini

BAB I PENDAHULUAN. Peningkatan kegiatan di bidang pemasaran harus dilaksanakan secara

BAB I PENDAHULUAN. kebutuhan pokok dan kebutuhan sehari hari dengan luas ruang penjualan ±

BAB I PENDAHULUAN. perusahaan untuk senantiasa berusaha menambah dan mempertahankan

BAB I PENDAHULUAN. Pada zaman sekarang ini banyak sekali kemajuan dan perubahan yang

BAB I PENDAHULUAN. bidang usaha menjadi semakin ketat. Hal ini dapat kita lihat khususnya di

BAB I PENDAHULUAN. Indonesia merupakan lahan subur bagi pemasaran berbagi macam produk

BAB I PENDAHULUAN. menjadi bisnis modern maupun munculnya bisnis ritel modern yang baru seperti

BAB 1 PENDAHULUAN. pemulihan ekonomi Indonesia. Seiring dengan perkembangan bisnis toko ritel,

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. penduduk serta penyelenggaraannya sesuai dengan kode etik dan standar

BAB 1 PENDAHULUAN A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. Pasar menjadi semakin luas dan peluang ada dimana-mana, namun sebaliknya

BAB I PENDAHULUAN. para konsumen mempunyai banyak alternatif pilihan dalam menggunakan produk

I. PENDAHULUAN. Perkembangan usaha dewasa ini telah memasuki era globalisasi dan perdagangan

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. sangat ketat ditandai dengan adanya berbagai usaha dilakukan untuk mendapatkan

BAB III PERUMUSAN MASALAH

BAB I PENDAHULUAN. tujuannya. Salah satunya terjadi di bidang otomotif. Makin banyaknya

ANALISIS TINGKAT KEPUASAN PASIEN TERHADAP PELAYANAN DI APOTEK KIMIA FARMA 63 SURAKARTA TAHUN 2009 SKRIPSI

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian

BAB I PENDAHULUAN. kepada kepuasan pelanggan sebagai tujuan utama. Tidak terkecuali usaha dalam

BAB I PENDAHULUAN. Kota Medan merupakan salah satu kota besar di Indonesia.Terdapat

BAB I PENDAHULUAN. macam perubahan yang terjadi. Beberapa unsur penting yang berkaitan dan

BAB I PENDAHULUAN. Bisnis jasa banyak dijumpai dalam kehidupan sehari-hari, berkembang

BAB II LANDASAN TEORI

BAB I PENDAHULUAN. pembelian dan mengkonsumsi. Untuk memenuhi ketiga aktivitas tersebut, terjangkau terutama bagi masyarakat berpenghasilan sedang.

BAB 1 PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. Seiring dengan berkembangnya jaman, persaingan dalam dunia usaha saat ini

BAB I PENDAHULUAN. pelanggan telah semakin besar. Semakin banyak pihak yang menaruh perhatian

BAB I PENDAHULUAN. ketatnya persaingan. Masing-masing restoran harus mampu menyediakan

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian

BAB I PENDAHULUAN. Pada dekade terakhir, kualitas jasa semakin mendapatkan banyak

BAB I PENDAHULUAN. pelanggannya. Perusahaan harus menempatkan orientasi pada kepuasan pelanggan

Transkripsi:

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian Pada saat sekarang ini perkembangan dunia usaha penyajian makanan dan minuman (food service) membawa para pelaku dunia usaha tersebut ke persaingan yang sangat ketat untuk mendapatkan konsumen. Persaingan itu membuat para pelaku dunia usaha tersebut berlomba-lomba dalam memberikan pelayanan yang terbaik agar para konsumen dapat memperoleh kepuasan yang diinginkan. Salah satu usaha penyajian makanan dan minuman saat ini yang banyak bermunculan adalah cafe, mulai dari skala kecil yang hanya beroperasi pada malam hari saja di pinggir jalan atau taman kota dengan bangunan yang tidak permanen, sampai skala besar yaitu cafe yang beroperasi dari pagi hingga malam dengan tempat yang permanen dan lebih baik. Semakin berkembangnya usaha cafe ini sering dikaitkan dengan gaya hidup masyarakat akan sesuatu yang praktis dalam memenuhi kebutuhanya dalam mencari makanan dan minuman. Selain itu juga berkembangnya usaha cafe ini sering dikaitkan dengan gaya hidup masyarakat yang membutuhkan tempat yang nyaman untuk bersosialisasi dengan teman temannya (hangout). Bagi perusahaan yang bergerak di bidang kuliner, kualitas pelayanan atau service quality menjadi

2 salah satu hal yang penting selain kualitas produk. Parasuraman, et al (1985) menyimpulkan bahwa kualitas pelayanan adalah harapan sebagai keinginan pelanggan daripada layanan yang mungkin diberikan oleh perusahaan. Definisi tersebut menyatakan bahwa kualitas pelayanan merupakan sebuah tingkatan kemampuan (ability) dari perusahaan dalam memberikan segala sesuatu hal yang menjadi harapan pelanggan dalam memenuhi kebutuhannya. Variabel ini sangat penting dalam proses pengambilan keputusan pembelian karena pelayanan yang memuaskan akan berdampak pada terjadinya pembelian berulang-ulang yang pada akhirnya akan meningkatkan penjualan. Perusahaan diharapkan mampu memberikan kepuasan kepada konsumen untuk memenangkan persaingan, sebagai contoh perusahaan harus mampu menyediakan layanan yang baik. Kualitas pelayanan merupakan faktor penentu tingkat kepuasan konsumen setelah melakukan pembelian dan pemakaian suatu produk. Pengalaman yang didapat akan mempengaruhi konsumen dalam hal pembelian ulang. Maka sebagai pengusaha cafe diwajibkan untuk dapat memperkirakan perilaku konsumennya. Para pengusaha cafe harus dapat merancang strategi pemasaran yang tepat dalam usaha memahami perilaku konsumen dan mencapai tujuannya yaitu mendapatkan konsumen dan menjadikannya sebagai konsumen potensial. Faktor utama dalam usaha cafe selain produk (menu yang ditawarkan) adalah kualitas pelayanannnya. Hampir seluruh usaha cafe menawarkan makanan dan minuman yang tidak jauh berbeda, seperti kopi dengan berbagai variannya, teh, roti bakar, pisang bakar, mie

3 dan lain-lain. Hal ini miemicu persaingan yang ketat diantara pengusaha cafe. Salah satu cafe yang sedang berkembang saat ini adalah Cafe Shisha Corner. Cafe Shisha Corner didirikan oleh Farhan Wahyudi Intama di Jl. Singosari no. 20, Enggal Bandar Lampung pada tahun 2009. Pada saat itu, belum banyak cafe yang bediri di daerah tersebut, sehingga persaingan tidak terlalu ketat. Sekarang sudah banyak cafe yang berdiri di daerah tersebut yang menjadi pesaing dari Cafe Shisha Corner, baik yang skala kecil maupun skala besar. Untuk mengantisipasi hal tersebut, Cafe Shisha Corner memerlukan strategi penjualan yang tepat agar produknya dapat terjual dan pelangganya tidak berpindah ke pesaingnnya. Strategi tersebut adalah dengan mengevaluasi kualitas pelayanannya sehingga dengan mengoptimalkan pelayanan diharapkan konsumen dapat merasakan kepuasan akan pelayanan yang diberikan, dengan demikian konsumen akan selalu puas dan ingin mengkonsumsi kembali produk yang ditawarkan. Menurut Gronroos dalam Tjiptono (2011), ada 3 dimensi kualitas pelayanan, yaitu : a. Techinical quality, yaitu komponen yang berkaitan dengan kualitas keluaran (output) jasa yang diterima pelanggan. Pelayanan yang berhubungan dengan outcome pelayanan yang meliputi fasilitas fisik, perlengkapan dan peralatan yang digunakannya (teknologi), memberikan pelayanan sesuai dengan yang dijanjikan secara akurat, terpercaya, dan memuaskan. Menurut Zeithml, Parasuraman, Berry, (1990) dalam Tjiptono (2011) Technical quality dapat diperinci menjadi: 1. Search quality, yaitu kualitas yang dapat dievaluasi pelanggan sebelum

4 membelinya, misalkan harga. 2. Experience quality, yaitu kualitas yang hanya bisa dievaluasi pelanggan setelah membeli atau mengkonsumsi jasa, misalkan ketepatan waktu, kecepatan pelayanan, keramahan. 3. Credence quality, yaitu kualitas yang sukar dievaluasi pelanggan meskipun telah mengkonsumsi suatu jasa, misalkan kualitas bedah jantung. b. Funcional quality, yaitu komponen yang berkaitan dengan kualitas cara penyampaian jasa. Merupakan sesuatu yang lebih banyak berhubungan dengan proses penyampaian atau bagaimana pelayanan diberikan kepada pelanggan. Yaitu meliputi penyampaian informasi yang jelas, kemudahan dalam melakukan hubungan, komunikasi yang baik, perhatian pribadi, dan memahami kebutuhan para pengguna. c. Corporate image, yaitu sesuatu yang berhubungan dengan reputasi dari produsen yang menyediakan jasa. Yaitu meliputi sopan santun dan sifat dapat dipercaya yang dimiliki oleh karyawan, bebas dari bahaya atau resiko atau keragu-raguan serta penampilan pegawainya. Pada umumnya para pelanggan akan merasakan kepuasan atau ketidakpuasan tergantung dari variabel-variabel tersebut. Perusahaan harus memikirkan pentingnya program agar dapat melayani pelanggan secara baik melalui kualitas pelayanan. Kegiatan pembelian adalah salah satu tahap dari keseluruhan proses mental dan kegiatan-kegiatan fisik lainnya yang terjadi dalam proses pembelian pada suatu proses pembelian pada suatu periode waktu tertentu serta pemenuhan

5 kebutuhan tertentu. Tahap-tahap proses pengambilan keputusan untuk melakukan pembelian adalah sebagai berikut: Pengenalan Kebutuhan Pencarian informasi Evaluasi alternatif Keputusan pembelian perilaku setelah pembelian Gambar 1.1. Tahap-tahap proses pengambilan keputusan pembelian Menurut Kotler dan AB. Susanto (2009), dalam memutuskan melakukan pembelian, konsumen merasakan kebutuhan apa yang diinginkan kemudian mencari informasi mengenai kebutuhannya, dari pencarian informasi tersebut konsumen mengevaluasi alternatif untuk melakukan pembelian, lalu mengambil keputusan untuk membeli dan berdampak pada perilaku setelah membeli. Berikut merupakan data pengunjung Cafe Shisha Corner pada bulan Januari 2014 sampai dengan bulan Agustus 2014 Tabel 1. Data pengunjung Cafe Shisha Corner Bulan Jumlah Pengunjung Perkembangan Januari 750 - Februari 850 13,3 % Maret 1000 17,6 % Apri 900-10 % Mei 1120 24,4 % Juni 1280 14,2 % Juli 1450 13,2 % Agustus 1750 20 % Sumber : Cafe Shisha Corner 2014 Dari tabel diatas terlihat bahwa jumlah pengunjung Cafe Shisha Corner pada bulan April mengalami penurunan sebesar -10 %. Meskipun di bulan-bulan

6 lainnya mengalami kenaikan namun hal ini harus menjadi acuan bagi pihak manajemen Cafe Shisha Corner agar mengevaluasi dan memaksimalkan pelayanannya. Terjadinya kenaikan dan penurunan jumlah pengunjung tersebut memperlihatkan niat pembelian ulang konsumen yang fluktuatif. Pada wawancara dengan pemilik Cafe Shisha Corner, didapat masalah yang berkaitan dengan pembelian ulang yaitu Ada beberapa konsumen yang dulu hampir setiap malam datang untuk menikmati makanan atau minuman sekarang sudah tidak pernah terlihat lagi. Hal lain yang terkadang membuat terjadinya penurunan jumlah pelanggan adalah karena tidak adanya variasi menu makanan dan minuman yang baru yang pada akhirnya membuat pelanggan memutuskan untuk memilih cafe lain yang memiliki variasi menu yang lebih banyak. Dalam intensitas pembelian ulang, banyak sekali pelanggan yang hanya melakukan pembelian sekali saja (one-time purchased only), hal ini disebabkan karena banyak sekali bermunculan perusahaan sejenis yang menawarkan berbagai macam produk dengan harga dan kualitas yang bersaing. Terkadang hal ini juga disebabkan kurangnya pelayanan yang dialami pelanggan sehingga pelanggan tidak mau kembali untuk berbelanja. Berbeda dengan konsumen yang mendapatkan pelayanan yang baik dan kepuasan, mereka akan sering membeli (frequently purchased product) bahkan loyal terhadap produk tersebut. Berdasarkan pemaparan di atas, maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian empiris tentang Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Niat Pembelian

7 Ulang (Studi Kasus Pada Cafe Shisha Corner). 1.2 Rumusan Masalah Berdasarkan data yang terdapat pada tabel nilai jumlah penjualan Cafe Shisha Corner periode bulan Januari 2014 hingga bulan Agustus 2014 menunjukkan ketidakstabilan (fluktuasi) setiap bulannya. Maka masalah dalam penelitian ini adalah ketidakstabilan (fluktuasi) pengunjung Cafe Shisha Corner. Berdasarkan uraian latar belakang masalah yang telah di kemukakan maka dapat dirumuskan bahwa permasalahan dalam penelitian ini adalah : Apakah kualitas pelayanan mempengaruhi niat konsumen untuk melakukan pembelian ulang terhadap produk yang ada di Cafe Shisha Corner? 1.3 Tujuan dan Manfaat Penelitian 1.3.1 Tujuan Penelitian Berdasarkan permasalahan yang penulis kemukakan diatas, maka dapat dijelaskan tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kualitas pelayanan terhadap niat pembelian ulang konsumen Cafe Shisha Corner. 1.3.2 Manfaat Penelitian 1. Penelitian ini diharapkan menjadi bahan masukan untuk manajemen Shisha Corner untuk memperbaiki kinerja dimensi kualitas pelayanan seperti yang diharapkan oleh konsumen.

8 2. Sebagai sumbangan empiris bagi Fakultas Ekonomi Universitas Lampung khususnya jurusan Manajemen Pemasaran mengenai pentingnya pengembangan usaha berdasarkan dimensi kualitas pelayanan terhadap niat pembelian ulang. 3. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan tambahan pengetahuan dan wawasan bagi mereka yang akan melakukan penelitian lebih lanjut mengenai kualitas pelayanan. 1.4 Kerangka Pemikiran Strategi penjualan untuk dapat menjual produknya dan mempertahankan konsumen salah satunya dengan memberikan kualitas layanan yang baik dengan mengutamakan kepuasan konsumen dan memilih untuk kembali mengkonsumsi produknya. Konsumen selalu ingin mendapatkan pelayanan yang baik dan memuaskan, serta ingin dipenuhi segala kebutuhannya dengan mendapatkan nilai atas produk yang telah dibeli, mempersepsikan pelayanan dan produk tersebut lalu membandingkan dengan harapannya. Menurut Gronroos dalam Tjiptono (2011) ada 3 dimensi kualitas pelayanan, yaitu: 1. Technical quality, yaitu berkaitan dengan kualitas output jasa yang dipersepsikan pelanggan. Technical quality dapat dijabarkan menjadi 3 tipe (Zeithml, Parasuraman, Berry, 1990) yaitu : Search quality, yaitu kualitas yang dapat dievaluasi pelenggan sebelum membeli, misalnya harga

9 Experience quality, yaitu kualitas yang hanya bisa dievaluasi pelanggan setelah membeli atau mengkonsumsi jasa, misalnya kecepatan pelayanan. Credence quality, yaitu kualitas yang sukar dievaluasi pelanggan meskipun telas mengkonsumsi suatu jasa, misalnya kualitas bedah jantung. 2. Functional quality, yaitu komponen yang berkaitan dengan kualitas cara penyampaian suatu jasa. 3. Corporate image, yaitu sesuatu yang berhubungan dengan reputasi dari produsen yang menyediakan jasa. Berkaitan dengan citra perusahaan di benak konsumen. Taylor dan baker, (1994) dalam Tjiptono (2011) mengatakan bahwa pembelian ulang adalah membeli kembali produk atau jasa yang sama pada waktu yang akan datang ketika konsumen merasakan kepuasan saat mengkonsumsi produk maupun jasa tersebut. KUALITAS PELAYANAN 1. Technical quality Search quality Experience quality Credence quality 2.Functional quality 3. Corporate image (Gronroos dalam Tjiptono, 2011:208) NIAT PEMBELIAN ULANG (Taylor dan Baker, 1994) Gambar 1.2. Paradigma penelitian Dengan memberikan pelayanan yang melebihi harapan dari konsumen, maka perusahaan dapat mempertahkan konsumennya. Apabila konsumen puas akan layanan yang didapat, konsumen akan melakukan pembelian ulang (repeat

10 purchase), hal ini berdampak positif pada keuntungan yang akan diperoleh perusahaan. 1.5 Hipotesis Berdasarkan latar belakang penelitian dan kerangka pemikiran yang telah dipaparkan maka hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah Kualitas pelayanan berpengaruh positif pada niat pembelian ulang konsumen Cafe Shisha Corner