PELESTARIAN BAB. Tujuan Pembelajaran:

dokumen-dokumen yang mirip
SMP kelas 7 - BIOLOGI BAB 4. KEANEKARAGAMAN MAKHLUK HIDUP DALAM PELESTARIAN EKOSISTEMLatihan Soal 4.3

Karena hal-hal diatas tersebut, kita harus mencari cara agar hewan dan tumbuhan tetap lestari. Caranya antara lain sebagai berikut.

SMP kelas 7 - BIOLOGI BAB 4. KEANEKARAGAMAN MAKHLUK HIDUP DALAM PELESTARIAN EKOSISTEMLatihan Soal 4.2

SD kelas 4 - ILMU PENGETAHUAN ALAM BAB 10. KEANEKARAGAMAN MAKLUK HIDUP, ALAM DAN PELESTARIANNYALATIHAN SOAL BAB 10

SD kelas 6 - ILMU PENGETAHUAN ALAM BAB 10. PELESTARIAN LINGKUNGANLatihan soal 10.1

BAB. Pelestarian Hewan dan Tumbuhan

KEANEKARAGAMAN HAYATI. Keanekaragaman Jenis Keanekaragaman Genetis Keanekaragaman ekosistem

SMP NEGERI 3 MENGGALA

HEWAN YANG LANGKA DAN DILINDUNGI DI INDONESIA 1. Orang Utan (Pongo pygmaeus)

PENGARUH KEGIATAN MANUSIA TERHADAP KESEIMBANGAN

SOAL KONSEP LINGKUNGAN

I. Pilihlah jawaban yang paling tepat dengan memberi tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d pada lembar jawaban yang tersedia!

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Kepariwisataan diperkirakan mengalami perkembangan dan mempunyai

Beberapa fakta dari letak astronomis Indonesia:

A. Pengaruh Kegiatan Manusia terhadap Keseimbangan Ekosistem

A. Hewan dan Tumbuhan yang Hampir Punah

IPA SD Kelas IV 1

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB III LANDASAN TEORI

PELESTARIAN LINGKUNGAN HIDUP DAN PEMBANGUNAN BERKELANJUTAN IV

BAB I. PENDAHULUAN. beragam dari gunung hingga pantai, hutan sampai sabana, dan lainnya,

KEHATI & KLASIFIKASI KELAS LINTAS MINAT

BAB I. Pendahuluan. Indonesia dikenal sebagai salah satu negara yang memiliki keanekaragaman

PERATURAN PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA NOMOR 68 TAHUN 1998 TENTANG KAWASAN SUAKA ALAM DAN KAWASAN PELESTARIAN ALAM PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA,

BAB I PENDAHULUAN. hewan langka di Indonesia yang masuk dalam daftar merah kelompok critically

Individu adalah satu makhluk hidup, misalnya seekor semut, seekor burung dan sebuah pohon.

KAWASAN KONSERVASI UNTUK PELESTARIAN PRIMATA JURUSAN KONSERVASI SUMBERDAYA HUTAN FAKULTAS KEHUTANAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR

BAB I PENDAHULUAN 1.1.Latar Belakang

LINGKUNGAN KEHIDUPAN DI MUKA BUMI

Perancangan Green Map Kebun Binatang Surabaya guna. memudahkan Informasi Wisatawan BAB I PENDAHULUAN

I. PENDAHULUAN. Seluruh jenis rangkong (Bucerotidae) di Indonesia merupakan satwa yang

10 tumbuhan langka di Indonesia Iklan

BAB I PENDAHULUAN. dijumpai disetiap tempat dan mempunyai posisi penting sebagai salah satu

Latihan Ulangan Semester 1 IPA Kelas VI

KEANEKARAGAMAN HAYATI A. PENGERTIAN KEANEKARAGAMAN HAYATI Keanekaragaman hayati atau biodiversitas adalah suatu istilah pembahasan yang mencakup

FUNGSI KAWASAN KONSERVASI TAMAN NASIONAL UJUNG KULON DAN PEMANFAATAN SUMBERDAYA ALAM SECARA BIJAK* Oleh : IMRAN SL TOBING**

hakikatnya adalah bagian integral dari pembangunan nasional yang berkelanjutan sebagai pengamalan Pancasila;

Berikut beberapa penyebab kepunahan hewan dan tumbuhan: 1. Bencana Alam

Disusun Oleh: Faisal Rahmad H Fabian

LEMBARAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA

Lex Crimen Vol. IV/No. 3/Mei/2015. Kata kunci: Perlindungan hukum, hewan lindung.

Selama menjelajah Nusantara, ia telah menempuh jarak lebih dari km dan berhasil mengumpulkan spesimen fauna meliputi 8.

Konservasi Lingkungan. Lely Riawati

LAMPIRAN 1 PROGRAM TAHUNAN Sekolah Dasar :SD NEGERI RONGGO 03. Tahun Pelajaran : 2011/2012. Makhluk Hidup dan Proses Kehidupan

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA,

MENGGUGAH KEPEDULIAN SISWA TERHADAP SATWA LIAR MELALUI PENDIDIKAN IPA DI SEKOLAH DASAR

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN BANJARNEGARA TAHUN 2016 NOMOR 2

PENJELASAN ATAS UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 5 TAHUN 1990 TENTANG KONSERVASI SUMBER DAYA ALAM HAYATI DAN EKOSISTEMNYA

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

HUBUNGAN SALING KETERGANTUNGAN ANTAR MAKHLUK HIDUP

Soal ujian semester Ganjil IPA kelas X Ap/Ak. SMK Hang Tuah 2

- Sumber daya alam berdasarkan jenis : sumber daya alam hayati / biotik adalah sumber daya alam yang berasal dari makhluk hidup. contoh : tumbuhan, he

UPAYA PEMERINTAH MELESTARIKAN KEBERADAAN SATWA LANGKA YANG DILINDUNGI DARI KEPUNAHAN DI INDONESIA

MENTERI KEHUTANAN DAN PERKEBUNAN REPUBLIK INDONESIA KEPUTUSAN MENTERI KEHUTANAN DAN PERKEBUNAN Nomor : 479 /Kpts-11/1998 TENTANG

Ekologi Hidupan Liar HUTAN. Mengapa Mempelajari Hidupan Liar? PENGERTIAN 3/25/2014. Hidupan liar?

BAB I PENDAHULUAN. Keanekaragaman hayati dianggap sangat penting untuk kehidupan

Individu Populasi Komunitas Ekosistem Biosfer

PERATURAN PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA NOMOR 108 TAHUN 2015 TENTANG

10 Hewan Langka Di Indonesia

FLORA DAN FAUNA INDONESIA JURUSAN PENDIDIKAN GEOGRAFI FAKULTAS PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) : Keadaan Alam dan Distribusinya

BAB I PENDAHULUAN. sudah dinyatakan punah pada tahun 1996 dalam rapat Convention on

PELESTARIAN HUTAN DAN KONSERFASI ALAM

Dampak Kegiatan Manusia terhadap Keanekaragaman Hayati

BAB I PENDAHULUAN. Gambar 1 Hewan primata penghuni hutan tropis

PERATURAN PEMERINTAH Nomor 68 Tahun 1998, Tentang KAWASAN SUAKA ALAM DAN KAWASAN PELESTARIAN ALAM PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA,

JARINGAN PENYEBARAN SOAL ULANGAN UMUM SEMESTER I TAHUN PELAJARAN 2009/2010

UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 5 TAHUN 1990 TENTANG KONSERVASI SUMBER DAYA ALAM HAYATI DAN EKOSISTEMNYA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

Lampiran 3. Interpretasi dari Korelasi Peraturan Perundangan dengan Nilai Konservasi Tinggi

i:.l'11, SAMBUTAN PENGANTAR... DAFTAR ISI... DAFTAR TABEL DAFTAR GAMBAR DAFTAR KOTAK... GLOSARI viii xii DAFTAR SINGKATAN ...

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( R P P )

PELESTARIAN EKOSISTEM FLORA DAN FAUNA

UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 5 TAHUN 1990 TENTANG KONSERVASI SUMBER DAYA ALAM HAYATI DAN EKOSISTEMNYA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

Keputusan Menteri Kehutanan Dan Perkebunan No. 479/Kpts-II/1994 Tentang : Lembaga Konservasi Tumbuhan Dan Satwa Liar

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang. Bagi manusia, lahan sangat dibutuhkan dalam menjamin kelangsungan hidup

Tugas Portofolio Pelestarian Hewan Langka. Burung Jalak Bali

BAB I PENDAHULUAN. Indonesia sebagai negara tropis memiliki keanekaragaman jenis satwa,

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA,

BAB I PENDAHULUAN. dan satwa yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Menurut rilis terakhir dari

UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 5 TAHUN 1990 TENTANG KONSERVASI SUMBER DAYA ALAM HAYATI DAN EKOSISTEMNYA

IV APLIKASI PERMASALAHAN

ASSALAMU ALAIKUM WR. WB. SELAMAT PAGI DAN SALAM SEJAHTERA UNTUK KITA SEKALIAN

NOMOR 68 TAHUN 1998 TENTANG KAWASAN SUAKA ALAM DAN KAWASAN PELESTARIAN ALAM

I. PENDAHULUAN. Pariwisata secara luas adalah kegiatan rekreasi di luar domisili untuk

ULANGAN AKHIR SEMESTER (UAS) SEMESTER 1 TAHUN PELAJARAN

Badak Jawa Badak jawa

BUKU CERITA DAN MEWARNAI PONGKI YANG LUCU

Peraturan Pemerintah No. 7 Tahun 1999 Tentang : Pengawetan Jenis Tumbuhan Dan Satwa

Kelangsungan Hidup Makhluk Hidup

I. PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Pemilihan Studi. Permainan menurut Joan Freeman dan Utami Munandar (dalam Andang

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

TINGKATAN II MODUL TEMA 2

KATA PENGANTAR. Penulis

I. PENDAHULUAN. rawa, hutan rawa, danau, dan sungai, serta berbagai ekosistem pesisir seperti hutan

BAB III METODE PERANCANGAN

PENDAHULUAN Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. daratan Asia, tepatnya di sepanjang pegunungan Himalaya. Sudah hidup

I. PENDAHULUAN. Satwa liar merupakan salah satu sumber daya alam hayati yang mendukung

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

Transkripsi:

BAB 4 PELESTARIAN MAKHLUK HIDUP Tujuan Pembelajaran: Setelah mempelajari bab ini, kalian diharapkan dapat: 1. Mengetahui berbagai jenis hewan dan tumbuhan yang mendekati kepunahan. 2. Menjelaskan pentingnya menjaga pelestarian jenis makhluk hidup. Sumber: www.bita-ugbeach.com (a) Sumber: www.dkimages.com (b) Gambar 4.1 (a) Tarsius, mamalia paling kecil yang dapat memutar kepalanya ke belakang. (b) Jalak bali, burung bermata biru yang cantik. Tahukah kalian bahwa jumlah mereka di Indonesia hanya tinggal 6 25 ekor? 53 53

PETA KONSEP PELESTARIAN MAKHLUK HIDUP Terhadap Hewan langka Contohnya Badak bercula satu Tumbuhan langka Contohnya Bunga Rafflesia Burung cendrawasih Bunga bangkai Harimau Sumatera Cendana Jalak Bali Komodo Dilestarikan dengan Melindungi tempat hidupnya Perkembangbiakan secara buatan 54 Sains IPA SD/MI 6

Pernahkah kamu pergi ke kebun binatang? Hewan apa sajakah yang kamu lihat di kebun binatang? Kamu dapat melihat berbagai jenis hewan seperti gamar berikut di kebun binatang. Orang utan dan gajah Sumatra merupakan hewan yang hampir punah. Sumber: www.malaysiasite.nl Gambar 4.2 Orang utan Gambar 4.3 Gajah Kepunahan hewan telah dialami oleh dinosaurus. Pernahkah kamu mendengar istilah hewan dinosaurus? Pernahkah kamu melihat hewan tersebut? Mungkin kamu pernah melihat hewan dinosaurus di televisi atau di buku. Akan tetapi, sekarang kita tidak dapat melihat dinosaurus dalam keadaan hidup. Dinosaurus adalah hewan yang hidup jutaan tahun yang lalu dan telah punah. Fosil adalah bukti bahwa dinosaurus itu ada dan pernah hidup jutaan tahun yang lalu. Kita harus melestarikan makhluk hidup di sekeliling kita agar tidak punah seperti dinosaurus. A. Jenis Hewan dan Tumbuhan yang Mendekati Kepunahan Beraneka ragam jenis hewan dan tumbuhan dianugerahkan Tuhan Yang Maha Esa. Kita harus bersyukur dengan keadaan itu. Akan tetapi, beberapa jenis makhluk hidup sangat jarang kita jumpai sekarang ini. Mereka adalah hewan dan tumbuhan langka yang hampir punah. 1. Hewan Langka Kucing, ayam, kambing, dan sapi adalah contoh hewan yang sering kita temui. Pernahkah kamu melihat harimau, badak bercula satu, atau burung cendrawasih? Gambar 4.4 Badak bercula satu Gambar 4.5 Harimau Sumatera Gambar 4.6 Burung cendrawasih 55

Sumber: www.gettyimages.com Gambar 4.7 Panda Sumber: www.gettyimages.com Gambar 4.8 Komodo Harimau, badak bercula satu, dan burung cendrawasih adalah contoh hewan langka. Mereka sangat jarang kita temui. Kelangkaan hewan-hewan tersebut disebabkan oleh perburuan liar yang dilakukan manusia. Misalnya, badak bercula satu yang diburu untuk diambil culanya. Badak bercula satu hidup di Ujung Kulon. Burung cendrawasih diburu manusia untuk diambil bulunya. Bulu cendrawasih sangat indah. Burung cendrawasih hidup di Papua (Irian Jaya). Burung ini sering disebut burung surga. Burung lain yang hampir punah, yaitu jalak bali, beo, dan cucak rowo. Hewan langka lainnya adalah harimau Sumatra. Harimau ini hidup di hutan Sumatra. Harimau ini memiliki tubuh yang lebih kecil dibandingkan dengan harimau lainnya. Gajah, panda, komodo, dan orang utan juga terancam punah. Panda merupakan hewan yang lucu. Panda digunakan sebagai simbol organisasi perlindungan satwa langka. Panda hidup di daratan Cina. Makanan panda adalah bambu yang masih muda. Tubuh panda berwarna hitam dan putih. Bagian tubuh yang berwarna hitam adalah telinga, tangan, seputar mata, dan kaki. Bagian tubuh lainnya berwarna putih. Perhatikan Gambar 4.7. Orang utan termasuk hewan yang dilindungi. Akan tetapi, sebagian orang memelihara orang utan di rumah. Orang utan adalah sejenis kera yang banyak hidup di hutan Sumatra dan Kalimantan. Komodo juga termasuk hewan langka. Komodo hidup di Pulau Komodo yang terdapat di daerah Nusa Tenggara Timur. Bentuk komodo seperti kadal, tetapi ukurannya jauh lebih besar. Komodo adalah hewan karnivora yang menyerang musuhnya dengan ganas jika merasa terancam. 2. Tumbuhan Langka Sumber: katia.cabaretvoltaire.com Gambar 4.9 Bunga Rafflesia Arnoldi Bunga bangkai merupakan salah satu tumbuhan yang dilindungi. Tahukah kamu, mengapa bunga ini disebut dengan bunga bangkai? Pada saat mekar bunga ini akan mengeluarkan bau busuk. Bunga ini memiliki ukuran yang cukup besar tinggi bunga dapat mencapai 2 meter, lebar mahkotanya dapat mencapai 2,5 meter. Buah jamblang (duwet) memiliki rasa yang kurang enak. Oleh karena itu, manusia kurang tertarik untuk mengembangbiakkan tumbuhan ini. Akibatnya, tumbuhan ini lama kelamaan terancam punah. Kelangkaan makhluk hidup dapat disebabkan oleh kurangnya minat manusia untuk mengembang-biakkannya. Selain itu, perburuan yang berlebihan dan bencana alam juga dapat menyebabkan kelangkaan makhluk hidup. 56 Sains IPA SD/MI 6

Tugas Carilah informasi dari buku, televisi, atau orang tuamu tentang hewan dan tumbuhan langka yang ada di Indonesia. Buatlah laporan dari informasi yang kamu dapatkan tersebut di buku tugasmu. B. Pentingnya Pelestarian Makhluk Hidup Antara makhluk hidup yang satu dan lainnya terjadi hubungan saling ketergantungan. Dalam rantai makanan, manusia dan hewan bergantung pada tumbuhan yang berperan sebagai produsen. Tumbuhan juga membutuhkan manusia juga hewan. Keseimbangan alam dapat terganggu jika salah satu jenis makhluk hidup terancam punah. Apakah yang terjadi jika tumbuhan atau hewan yang sering kita manfaatkan punah? Jika kita tidak melestarikan hewan dan tumbuhan langka, maka hewan dan tumbuhan langka tersebut dapat punah seperti halnya dinosaurus. Anak cucu kita tidak akan mengenal lagi jenis hewan dan tumbuhan tersebut. Untuk itu, kita harus menjaga kelestarian makhluk hidup. Cara yang dapat dilakukan untuk melestarikan makhluk hidup lainnya adalah sebagai berikut. 1. Melindungi Tempat Hidupnya Untuk melindungi hewan dan tumbuhan dari perburuan liar, pemerintah membuat berbagai peraturan. Peraturan tersebut melindungi hewan dan tumbuhan agar tidak punah. Pelanggaran terhadap peraturan dapat dikenai sanksi hukum. Oleh karena itu, manusia takut berburu hewan langka karena dapat dikenai hukuman. Pemerintah mendirikan cagar alam dan suaka margasatwa untuk melindungi berbagai jenis hewan dan tumbuhan. Masih ingatkah kamu tentang cagar alam dan suaka margasatwa? Makhluk hidup yang habitatnya di cagar alam dan suaka margasatwa dilindungi kelestariannya oleh undang-undang. Perlindungan ini ditujukan agar tumbuhan dan hewan dapat hidup bebas di tempat asalnya. Pemerintah juga membuat taman nasional, taman hutan raya, dan taman wisata alam bagi masyarakat umum. 2. Perkembangbiakan Secara Buatan Salah satu penyebab kepunahan makhluk hidup adalah campur tangan manusia. Oleh karena itu, manusia juga harus bertanggung jawab untuk melestarikan hewan dan tumbuhan. Contoh kepedulian manusia terhadap kelestarian alam adalah perkembangbiakan secara buatan. Caranya adalah membuat tempat penangkaran untuk mengembangbiakkan hewan. Misalnya, penangkaran buaya di Papua dan penangkaran Gambar 4.10 Ujung Kulon tempat perlindungan badak bercula satu 57

orang utan di Tanjung Puting. Pelestarian tumbuhan dilakukan dengan penanaman dan penyilangan tumbuhan langka. Hal ini dilakukan untuk menambah jumlah hewan dan tumbuhan langka tersebut. Sumber: plantandsoil.unl.edu Sumber: www.chileseeds.co.uk Gambar 4.11 Salah satu cara pengembangbiakan tanaman secara buatan dengan mengadakan pameran tanaman langka Refleksi Ayo cari tahu! Tumbuhan dan hewan langka apa saja yang hidup di pulau tempat tinggalmu? Mengapa mereka hampir punah? Apa saja yang dapat kamu lakukan untuk mencegah kepunahan mereka? Wacana Salingtemas Pelestarian makhluk hidup penting bagi keseimbangan lingkungan. Makhluk hidup merupakan keanekaragaman hayati yang harus dijaga kelestariannya. Keanekaragaman hayati telah lama diketahui akan membawa manfaat besar. Oleh karena itu, perlu diadakan upaya pengungkapan potensi manfaatnya. Hal itu dikenal dengan nama bioprospeksi. Bioprospeksi merupakan upaya untuk mencari kandungan kimiawi baru pada makhluk hidup. Kandungan itu diharapkan mempunyai potensi sebagai obat-obatan atau untuk tujuan lainnya. Upaya mencari tahu bioprospeksi biasanya berdasarkan pengetahuan masyarakat tradisional suatu tempat. Misalnya, suku-suku di Pulau Siberut yang menggunakan berbagai jenis tanaman obat. Tanaman obat itu dapat mengatasi demam hingga penawar luka. Para peneliti juga telah lama meneliti potensi hayati yang ada di Indonesia. Sebuah lembaga penelitian telah mengumpulkan keanekaragaman hayati di Ekologi Air Hitam (EAH). EAH terletak di pedalaman Kalimantan Tengah. EAH menjadi habitat bagi tumbuhan yang bernilai ekonomis. Penelitian dan pemanfaatan bioteknologi memerlukan dana yang besar. Hal itu karena peralatan yang digunakan merupakan peralatan modern dan terbaru. Banyaknya penemuan-penemuan yang cukup potensial menyebabkan dibangunnya Bioisland di Batam. Apakah itu Bioisland? Bioisland adalah pulau yang dirancang khusus dengan memerhatikan keseimbangan lingkungan. Pembangunan Bioisland diharapkan akan berperan penting secara nasional dalam pemanfaatan keanekaragaman hayati. Selain itu, juga memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat dan lingkungan alam. Sumber: www.conservation.or.id dengan pengubahan 58 Sains IPA SD/MI 6

Tugas Proyek Sains Buatlah sebuah kliping koran yang terdiri atas lima berita. Kliping tersebut mengenai pelestarian makhluk hidup yang dilakukan di Indonesia. Misalnya, orang utan, jalak bali, komodo, anggrek kribo, dan harimau sumatera. Berikanlah pendapatmu di setiap berita yang kamu miliki pada bagian bawah kliping. Ingat Kembali 1. Hewan dan tumbuhan langka adalah hewan dan tumbuhan yang keberadaannya hampir punah. 2. Contoh hewan langka adalah cendrawasih, harimau sumatra, gajah, orang utan, dan komodo. 3. Contoh tumbuhan langka adalah bunga Rafflesia, pohon cendana, damar, dan jamblang. 4. Keseimbangan alam dapat terganggu jika salah satu jenis makhluk hidup terancam punah. 5. Kita dapat melestarikan dan melindungi tempat hidupnya. Selain itu, kita dapat mengembangbiakkan tumbuhan langka secara buatan. 59