IDENTIFIKASI PERSENTASE PRINTING, BATIK TULIS DAN BATIK CAP DI BLOK VIP International Batik Center (IBC) PEKALONGAN

dokumen-dokumen yang mirip
BAB 2 DATA DAN ANALISA. 2.1 SUMBER DATA Adapun sumber data yang akan digunakan untuk proyek tugas akhir ini berasal dari :

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Pengertian Judul MONUMEN BATIK SOLO Monumen Batik : Solo :

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

Bab I Pendahuluan I.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. dari UNESCO pada tanggal 2 Oktober 2009 sebagai Masterpiece of Oral and

Gambar sampul adalah hasil modifikasi gambar yang diambil dari kratonpedia.com

BAB I PENDAHULUAN. rakyat Indonesia dan khususnya suku Jawa ialah setelah akhir abad XVIII atau awal

BAB I GAMBARAN USAHA. India, Cina, Thailand, dan terakhir Malaysia, mengakui bahwa Seni Batik berasal

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. diupayakan langkah-langkah ke arah peningkatan kualitas pendidikan, dari mulai

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Batik ialah seni kerajinan yang ada sejak zaman kerajaan Majapahit abad

BAB1 PENDAHULUAN 1.1 LATAR BELAKANG

I. 1. Latar Belakang I Latar Belakang Pengadaan Proyek

Kerajinan Batik Tulis

BAB I PENDAHULUAN. Tabel 1.1 Total Penjualan di Negara Tujuan Ekspor Batik (Liputan 6.com, 2013) Negara

UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta BAB IV PENUTUP. A. Kesimpulan. Perkembangan batik tidak hanya sampai pada pengertian dan pendapat

BAB I PENDAHULUAN. setiap negara agar tetap dapat unggul. Menurut Nurimansyah (2011), daya saing

BAB I PENDAHULUAN. ditetapkan UNESCO pada tanggal 2 Oktober 2009 sebagai Masterpiece of Oral

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Penelitian Syafrida Eliani, 2013

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Batik di Indonesia bukan merupakan sesuatu yang baru. Secara historis, batik

PENGENALAN TEKNOLOGI DASAR (PTD)

BAB I PENDAHULUAN. Gambar 1.1 Pertumbuhan Produksi Industri Manufaktur Besar dan Sedang Tahun (Badan Pusat Statistik) Persentase.

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. bangsa Indonesia yang perlu digali, dipelihara dilestarikan, dan dilindungi secara

Bab 2 Tinjauan Pustaka

BISNIS BATIK ONLINE STMIK AMIKOM YOGYAKARTA. Mata Kuliah Lingkungan Bisnis : AKHMAD DAHLAN NIM :

Nama jenis produk kerajinan tekstil beserta gambar dan komentarnya

SAMBUTAN MENTERI PERINDUSTRIAN PADA PERESMIAN ACARA PESONA BATIK PESISIR UTARA JAWA BARAT. Di Hotel Sari Pan Pasific. Tanggal, 19 Mei 2016.

MUSEUM BATIK YOGYAKARTA Oleh : Pinasthi Anindita, Bharoto, Sri Hartuti Wahyuningrum

Penyusunan Data Awal Referensi Nilai Budaya Tak Benda Kota Jakarta Barat D.K.I. Jakarta Batik Betawi

UKDW BAB I PENDAHULUAN. I.1. Latar Belakang Permasalahan.

SENTRA BATIK TULIS LASEM Nanda Nurani Putri BAB I PENDAHULUAN

SAMBUTAN MENTERI PERDAGANGAN PADA ACARA HARI BATIK NASIONAL PEKALONGAN, 3 OKTOBER 2011

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Tahun Nilai Ekspor Batik Nasional

Ujian Tengah Semester Pengenalan Teknologi Dasar (PTD) Kelas VII

BAB I PENDAHULUAN. tertentu ( diakses pada tanggal 12 Maret 2014).

Bangga Menggunakan Batik Tulis. PROFIL PERUSAHAAN

BAB I PENGANTAR. 1.1 Latar Belakang. moneter yang terjadi pada pertengahan tahun 1997 yang memberikan dampak sangat

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang LAPORAN TUGAS AKHIR

PUSAT INFORMASI BATIK di BANDUNG BAB I PENDAHULUAN

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah telah ditetapkan sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan

1.6 Manfaat a. Melestarikan batik sebagai warisan kekayaan budaya indonesia. b. Menambah pengetahuan masyarakat tentang batik.

BAB II KAJIAN PUSTAKA. Mata kuliah Kriya Tekstil dan Batik III ini merupakan mata kuliah lanjutan dari Kriya

PENCIPTAAN SERAGAM BATIK UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA

BAB IV PENUTUP. di daerah tersebut. Begitu pula di Banjarnegara, selain keramik klampok

BAB I PENDAHULUAN. Universitas Kristen Maranatha 1

PENDAHULUAN Latar Belakang

Jurnal Imajinasi Vol X no 1 Januari Jurnal Imajinasi.

BAB I PENDAHULUAN. Sumartini, Penerapan Hasil Belajar "Mewarna Pada Kain Dan Serat" Dalam Praktikum Pewarnaan Batik

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah

PUSAT BATIK DI PEKALONGAN (Showroom,Penjualan,Pelatihan Desain,dan Information center)

BAB I PENDAHULUAN. 1.3 Rumusan Masalah

Lokasi yang direkomendasikan Peruntukan lahan Zoning plan Rencana tapak Zona skematik Arsitektur bangunan Tata pamer Program ruang MUSEUM BATIK

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. menyangkut mata pencaharian, tenaga kerja, dan pendapatan masyarakat

BAB I PENDAHULUAN. Budaya berasal dari bahasa Sansekerta yang berarti buddhayah, yang

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah

Bab 1 Pendahuluan 1.1 Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah

USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL PROGRAM: PECINTA BUDAYA BAJU BATIK MODERN REMAJA SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN BUDAYA BANGSA BIDANG KEGIATAN

PEMBUATAN APLIKASI BATIK NUSANTARA DENGAN MENGGUNAKAN DUA BAHASA BERBASIS ANDROID

Melestarikan Budaya Dengan Membuka Usaha Galeri Batik

BAB I PENDAHULUAN. disebut juga dengan Batik Girli (Pinggir Kali) 1980-an. Sebab, pionir kerajinan batik di Sregen umunya pernah bekerja

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB 1 PENDAHULUAN. komoditas terbesar dari budaya Indonesia, karena batik mewariskan suatu nilai

BAB I PENDAHULUAN. GambarI.1 Teknik pembuatan batik Sumber: <

BAB I PENDAHULUAN. terbiasa untuk mengasah kemampuan dan intelektualitas pada dirinya. Hal ini

I. PENDAHULUAN. kerajinan batik itu sendiri yang juga ditopang oleh peningkatan sumber daya

BAB I PENDAHULUAN. Batik merupakan karya seni budaya bangsa Indonesia yang dikagumi dunia.

BAB I PENDAHULUAN Latar belakang

of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) sejak 2 Oktober 2009.

BAB I PENDAHULUAN. pula pada kemampuan pengusaha untuk mengkombinasikan fungsi-fungsi. tersebut agar usaha perusahaan dapat berjalan lancar.

BISNIS USAHA BATIK. : Nurrochim Kelas : NIM : Mata Kuliah : Lingkungan Bisnis

BAB I PENDAHULUAN. I.1 Latar Belakang Pengadaan Proyek

BAB I PENDAHULUAN. Universitas Kristen Maranatha

BAB I PENDAHULUAN. Indonesia diproduksi di berbagai daerah di Indonesia dengan motif yang berbedabeda.

MUSEUM BATIK JAWA TENGAH DI KOTA SEMARANG

WALIKOTA PEKALONGAN PROVINSI JAWA TENGAH PERATURAN DAERAH KOTA PEKALONGAN NOMOR 6 TAHUN 2014 TENTANG. PENGGUNAAN LABEL "batik Pekalongan"

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB II KAJIAN PUSTAKA. Seni lukis batik berawal dari seni batik yang sudah tua usianya. Seni batik

MUSEUM BATIK PEKALONGAN PENEKANAN DESAIN ARSITEKTUR NEO-VERNAKULAR

2015 PENGARUH DIVERSIFIKASI PRODUK DAN PERSAINGAN TERHADAP PENDAPATAN PENGUSAHA BATIK DI CIREBON

BAB II IDENTIFIKASI DATA. A. Data Perusahaan

BAB 2 DATA DAN ANALISA

LAPORAN HASIL PPM PENYULUHAN KETRAMPILAN BATIK TULIS PADA KELOMPOK PKK DUSUN DERO KEPANJEN WEDOMARTANI SLEMAN YOGYAKARTA

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

MUSEUM BATIK DI YOGYAKARTA

BAB 1 PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. kreasi yang mempunyai arti tersendiri, yang kadang-kadang dihubungkan dengan

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Tujuan pendidikan nasional dalam Undang-Undang No. 20 Tahun 2003

BATIK DARI INDONESIA

BAB 1 PENDAHULUAN. Indonesia adalah negara yang memiliki tradisi dan hasil budaya yang

BAB I PENDAHULUAN. berbagai keanekaragaman dalam hal seni maupun budaya. Hal ini sejalan

BAB I PENDAHULUAN. daerah atau suku- suku yang telah membudaya berabad- abad. Berbagai ragam

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Penjelasan Judul Perancangan

SAMBUTAN MENTERI PERINDUSTRIAN REPUBLIK INDONESIA PADA PEMBUKAAN GELAR BATIK NUSANTARA 2015 JAKARTA CONVENTION CENTER JUNI 2015

BAB I PENDAHULUAN. Menurut Koentjaraningrat (2015: 116), sebanyak 250 juta masyarakat

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. dapat meningkatkan ekonomi dengan cara melakukan pemasaran lebih luas,

Penggunaan Teknologi Informasi dalam Menyiasati Peluang Bisnis Batik

Transkripsi:

IDENTIFIKASI PERSENTASE PRINTING, BATIK TULIS DAN BATIK CAP DI BLOK VIP International Batik Center (IBC) PEKALONGAN Sri Puji Astuti 1), Rani Hastuti 2) Universitas Pekalongan, email : astuti.espe@gmail.com email : rani_hastuti1@yahoo.co.id ABSTRACK Keberadaan IBC yang memiliki konsep sebagai wujud apresiasi terhadap kerajinan batik, serta komitmen IBC untuk mempertahankan kelestarian batik tulis dan batik cap sangat menarik sebagai obyek penelitian. Atas dasar fenomena semaraknya printing di era sekarang ini, maka dirasa perlu untuk mengidentifikasi persentase printing, batik tulis dan batik cap di tempat tersebut sebagai wujud langkah evaluatif dan preventif. Penelitian ini merupakan penelitian eksploratif yang bertujuan untuk menggali secara luas tentang sebab-sebab atau hal-hal yang mempengaruhi terjadinya sesuatu. Dari hasil penelitian diperoleh bahwa printing menduduki peringkat ketiga setelah batik tulis dan batik cap, yaitu dengan persentase sebesar 13,75%. Hal tersebut menandakan bahwa printing ikut mewarnai pasar batik di Blok VIP IBC Pekalongan. Hasil observasi selama survei, konsumen yang memiliki selera dan pemahaman tentang batik yang baik serta budget yang tinggi, lebih banyak memilih batik tulis dan konsumen golongan ini merupakan terbanyak di Blok VIP IBC Pekalongan. Sedang konsumen yang kurang memahami tentang batik dan menginginkan harga yang murah maka akan langsung memilih printing. Kata Kunci : Identifikasi, Persentase, Printing, Batik Tulis, Batik Cap, Blok VIP IBC Pekalongan 1. PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Menurut Konsensus Nasional 12 Maret 1996, batik adalah karya seni rupa pada kain dengan pewarna rintang yang menggunakan lilin batik sebagai perintang warna dengan menggunakan alat canting atau cap. Dalam literatur internasional, teknik ini dikenal sebagai wax-resist dyeing. Batik dalam seni pewarnaan kain, bisa saja terdapat kesamaan dengan seni pewarnaan negara lain, namun teknologi canting hanya dimiliki oleh Indonesia, termasuk ragam hiasnya yang memiliki kekhasan hanya ada di Indonesia. Batik Indonesia, sebagai keseluruhan teknik, teknologi, serta pengembangan motif dan budaya yang terkait, oleh UNESCO telah ditetapkan sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Non bendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) sejak 2 Oktober 2009.

Industri perbatikan di Indonesia telah menempuh perjalanan sejarah yang cukup panjang hingga mampu melewati ruang-waktu di segala jaman.meski sejauh ini belum diketahui awal mula sejarah batik secara tepat, artifak batik berusia lebih dari 2000 tahun pernah ditemukan.hal tersebut menandakan bahwa dari manapun asalnya batik telah menjadi warisan peradaban dunia.kini dapat dikatakan bahwa hampir semua orang di seluruh penjuru dunia telah mengenal dan bersinggungan langsung dengan batik, mulai dari strata sosial paling atas hingga masyarakat di kelas paling bawah.mulai dari kualitas yang paling mewah hingga kualitas yang paling rendah.batik telah menembus segala ruang sosial disepanjang peradaban umat manusia.pada awalnya batik merupakan kebudayaan para raja sehingga hanya diproduksi secara terbatas dan hanya dipergunakan dilingkungan kraton saja. Namun dalam perkembangannya kemudian, kesenian batik tidak hanya didominasi oleh kalangan raja saja tapi telah menjadi milik rakyat umum, khususnya bagi rakyat Jawa pada periode akhir abad ke 18 atau sekitar awalke 19. Pada kurun waktu tersebut kain batik mulai diproduksi secara massal sebagai komoditas industri rakyat dan diperjualbelikan dalam pasar bebas (Azar,2007). Menurut seniman batik Iwan Tirtaamidjaja, perkembangan batik di masa kini ibarat wine, esensinya semakin berkurang dan terus berkurang dari waktu ke waktu hingga akhirnya menjadi air. Demikian pula dengan batik, dari waktu ke waktu kualitasnya semakin berkurang meski secara kuantitatif terus bertambah. Menurutnya, hal itu terjadi karena nilai filosofi batik telah mulai pudar terutama yang terjadi pada sejumlah produk tekstil motif batik yang dijual asal-asalan sekedar untuk memenuhi permintaan pasar. Sejak ditemukannya teknologi tekstil motif batik pada dekade 1970an, produksi tekstil motif batik sangat melimpah di pasaran, namun dengan harga yang relatif murah jika dibandingkan dengan batik tulis. Hal itu di sebabkan oleh pengaruh persaingan bisnis padaindustri perbatikan yang kurang memperhitungkan nilai filosofi, kearifan local, dan tradisi budaya sebagai esensi keistimewaan seni batik Indonesia, (Azar,2007). Menurut Helen Ishwara dkk. (2011) batik printing dihasilkan tanpa menggunakan teknik membatik, artinya tidak memakai perintang warna. Motif batik dibubuhkan pada kain dengan mesin cetak yang kini sudah dikomputerisasi. Tekstil ini dapat dihasilkan dalam waktu singkat dan dalam jumlah banyak. Akibatnya harganya jauh lebih murah daripada batik cap, apalagi batik tulis. Kondisi demikian bisa mempengaruhi kelangsungan industri batik tulis dan batik cap yang selama ini berkembang, karena pengusaha-pengusaha tersebut akan mengalami kesulitan dalam persaingan harga dengan printing. Printing dengan ongkos produksi yang lebih murah akan dijual dengan harga yang lebih murah jika dibandingkan dengan batik tulis dan batik cap. Beberapa tempat grosir batik di Pekalongan menyediakan printing. Harganya yang lebih terjangkau sangat cocok untuk oleh-oleh khas Pekalongan yang bisa dibeli dalam jumlah

banyak untuk pengunjung dari luar kota. Keberadaan printing ikut meramaikan pasar batik di grosir batik tersebut. IBC adalah salah satu pusat grosir batik yang bertempat di sebelah barat Kota Pekalongan, tepatnya di Wiradesa Kabupaten Pekalongan. IBC adalah singkatan dari International Batik Centre.Tempat grosir ini berdiri pada tahun 2012. Menurut Prof. Dr.Alex Retraubun,MSc Wakil Menteri Perindustrian RI pada sambutannya dalam acara Peringatan Hari Batik Nasional dan Peresmian dan Penandatanganan Prasasti International Batik Centre (IBCC) 2 Oktober 2012 mengatakan IBC and Craft didirikan dengan harapan bisa membawa batik menjajah negara lain yaitu sebagai upaya membawa batik ke perdagangan internasional untuk mendatangkan kesejahteraan bagi pengrajin. IBC ini didirikan juga sebagai wujud apresiasi terhadap kerajinan batik yang merupakan warisan budaya bangsa serta dorongan untuk mengembangkan batik khususnya di kota batik, Pekalongan. Keberadaan IBC yang memiliki konsep sebagai wujud apresiasi terhadap kerajinan batik, serta komitmen IBC untuk mempertahankan kelestarian batik tulis dan batik cap sangat menarik sebagai obyek penelitian. Atas dasar fenomena semaraknya printing di era sekarang ini, maka dirasa perlu untuk mengidentifikasi persentase printing, batik tulis dan batik cap di tempat tersebut sebagai wujud langkah evaluatif dan preventif. Atas dasar fenomena semaraknya printing di era sekarang ini, maka dirasa perlu untuk mengidentifikasi persentase printing, batik tulis dan batik cap di tempat tersebut sebagai wujud langkah evaluatif dan preventif. Di IBC terdapat Blok VIP yang akan diambil untuk mewakili sebagai sampel. Penentuan Blok VIP sebagai sampel adalah upaya mengatasi keterbatasan waktu tanpa harus mengabaikan prosedur penelitian ideal dan dengan pertimbangan bahwa Blok VIP ini disediakan untuk konsumen yang spesifik, yang menginginkan batik berkelas. 2.2 Rumusan Masalah Mengacu latar belakang yang tersebut sebelumnya maka rumusan masalahnya adalah : berapa persentase printing, batik tulis dan batik cap di Blok VIP IBC Pekalongan? 2.TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Pengertian Batik Batik merupakan budaya yang telah lama berkembang dan dikenal oleh masyarakat Indonesia.Kata batik mempunyai beberapa pengertian. Menurut Hamzuri (1989) batik merupakan suatu cara untuk memberi hiasan pada kain dengan cara menutupi bagianbagian tertentu dengan menggunakan perintang. Zat perintang yang sering digunakan ialah lilin atau malam.kain yang sudah digambar dengan menggunakan malam kemudian diberi warna dengan cara pencelupan.setelah itu malam dihilangkan dengan cara merebus kain. Akhirnya dihasilkan sehelai kain yang disebut batik berupa beragam motif yang mempunyai sifat-sifat khusus.

Menurut KRT.DR. HC. Kalinggo Hanggopuro (2002) menuliskan bahwa, para penulis terdahulu menggunakan istilah batik yang sebenarnya tidak ditulis dengan kata Batik akan tetapi seharusnya Bathik. Hal ini mengacu pada huruf Jawa tha bukan ta dan pemakaiaan bathik sebagai rangkaian dari titik adalah kurang tepat atau dikatakan salah. Berdasarkan etimologis tersebut sebenarnya batik identik dikaitkan dengan suatu teknik (proses) dari mulai penggambaran motif hingga pelorodan. Salah satu yang menjadi ciri khas dari batik adalah cara pengambaran motif pada kain ialah melalui proses pemalaman yaitu mengoreskan cairan lilin yang ditempatkan pada wadah yang bernama canting dan cap. 2.2 Batik Tulis dan Batik Cap Hampir seluruh orang Indonesia mengetahui apa yang dinamakan batik atau paling tidak pernah mendengarnya. Batik memang sangat terkenal bukan hanya di Indonesia tapi juga mancanegara.batik terkenal mempunyai mutu dan nilai seni yang tinggi juga ragam corak yang bervariasi yang diadopsi bukan hanya dari Indonesia tapi juga dari Eropa dan Cina.Untuk membuat batik diperlukan keahlian dan ketelitian hingga menghasilkan batik berkualitas tinggi dan harganya mahal. Dahulu, kain batik digunakan untuk bermacammacam keperluan sehari-hari seperti untuk pakaian atau penutup kepala, tapi tidak semua orang bisa menggunakan aneka ragam hias dengan bebas, ada ragam corak tertentu untuk golongan tertentu (Puspitasari,2007). Menurut Helen Ishwara dkk. (2011), batik adalah kain yang ragam hiasnya dibuat dengan mempergunakan malam sebagai perintang warna, sehingga zat warna tidak dapat mengenai bagian kain yang tertutup malam saat pencelupan. Untuk membubuhkan malam ke atas kain dipergunakan canting, yaitu sebuah alat kecil berupa semacam mangkuk berujung pipa dari tembaga yang diberi gagang kayu atau bambu.akibat peningkatan permintaan akan batik, pada pertengahan abad XIX, mulai dikembangkan batik yang pembubuhan malamnya dilakukan dengan lempengan logam bermotif. Alat itu biasa disebut cap dan hasilnya disebut batik cap, sedangkan batik yang digambar dengan cantinglantas disebut batik tulis. Batik cap tidak sehalus batik tulis tetapi pembuatannya lebih cepat. 2.3 Printing Tahun 1970-an muncul tekstil bermotif batik yang popular disebut batik printing. Printing dihasilkan tanpa mempergunakan teknik membatik, artinya tidak menggunakan perintang warna. Motif batik dibubuhkan pada kain dengan mesin cetak yang sekarang sudah dikomputerisasi. Tekstil ini dapat dihasilkan dalam waktu singkat dan dalam jumlah banyak. Akibatnya harganya jauh lebih murah dari pada batik cap, apalagi batik tulis (Ishwara dkk., 2011). Disimpulkan dari hasil survei ke 3 tempat lokasi yaitu di dua lokasi daerah produksi batik printing Banyu Urip Kota Pekalongan, dan satu lokasi di tempat sablon kaos di lokasi Kraton Kota Pekalongan bahwa batik printing merupakan salah satu jenis hasil proses produksi yang pembuatannya melalui proses sablon manual (seperti pembuatan spanduk/kaos). Teknik

pembuatannya tidak jauh beda dengan teknik pembuatan spanduk hanya penggunaan pewarnanya saja yang beda karena jauh lebih baik kualitas dan mutunya yang dipakai dalam batik printing dari pada dalam spanduk.berbeda dengan batik cap atau tulis, batik printing hanya satu sisi kain saja yang mengalami perwarnaan sehingga warna dari batik sablon printing ini relatif lebih mudah pudar. Hasil survei yang dilakukan di atas juga termuat pada sebuah laman tentang printing di internet yaitu http://www.batikcity.com/batik-printing/.24 diunduh Desember,2016. Printing yang dibuat pada industri printing adalah menggunakan teknik cetak, yaitu sebagai berikut: 1. Printing pengerjaannya dengan menggunakan mesin. Printing tidak menggunakan teknik batik dalam proses pembuatannya. Tidak menggunakan malam sebagai bahan perintang warna. 2. Teknik yang digunakan pada printing, dalam teknik cetak layaknya industri tekstil, tidak jarang menggunakan mesin cetak yang computerized. 3. Ornamen bisa sama, bisa tidak, karena tergantung desain batik yang akan ditiru. 4. Printing biasanya meniru motif batik yang sudah ada, namun karena proses pengerjaannya satu muka saja, maka warna printing tidak tembus di sisi baliknya. 5. Waktu pengerjaannya lebih cepat. Merupakan industri massal, sehingga harga lebih murah daripada batik tulis dan batik cap. 2.4 International Batik Center (IBC) International Batik Centre (IBC) diresmikan oleh wakil menteri Perindustrian Republik Indonesia, Prof.Dr.Alex S.W.Retraubun,MSc. bertepatan dengan hari Batik Nasional 2 Oktober 2012. IBC merupakan representasi dari pemikiran yang jauh kedepan/visioner dalam mengantisipasi posisi Pekalongan di pasar nasional maupun internasional, utamanya dalam industri batik. Menurut Yusuf Gunawan, Presiden Komisaris PT.Guna Group, pemilik lokasi IBC sekaligus pemrakarsa, IBC didirikan dengan visi jauh kedepan yaitu sebagai pusat industri batik dari berbagai kota/daerah di Indonesia ataupun di dunia. Desain-desain batik yang dipasarkan di IBC memiliki spesifikasi dan tidak pasaran. 2.5 Printing di Pekalongan Dengan pengukuhan diri sebagai Kota Batik Dunia, batik Pekalongan mulai banyak dicari oleh konsumen, batik Pekalongan juga banyak terdapat di pasar-pasar luar daerah untuk diperdagangkan lagi di daerah mereka. Keberadaan printing turut mewarnai pasar-pasar batik di Pekalongan karena harganya yang lebih murah. Printing bisa diproduksi dengan cepat sehingga bisa menghemat biaya produksinya dibandingkan dengan batik cap apalagi dibandingkan dengan batik tulis. Dengan kelebihannya ini printing umumnya digunakan oleh produsen untuk memenuhi pesanan seragam dalam jumlah yang cukup banyak dan untuk permintaan konsumen daerah

atau kota lain yang akan menjual kembali sehingga harga jual tangan kedua masih terjangkau meskipun mengambil keuntungan yang besar dalam menjualnya. 3. METODE PENELITIAN 3.1 Lokasi, Obyek dan Waktu Penelitian Lokasi penelitian adalah di Blok VIP International Batik Center (IBC) Pekalongan. Penelitian dilakukan dari bulan Januari hingga Maret 2017. Gambar 3.1. Site Plan Gambar 3.2. Denah Terbangun Sumber : Rani Hastuti, 2017 Sumber : Rani Hastuti, 2017 Dari gambar site plan tersebut, menurut informasi dari pihak Manager IBC, rencana pembangunan pada site plan belum terlaksana semua, namun sebagian besar fasilitas umum sudah terbangun. Sedangkan 32 VIP yang ada sudah terjual sebanyak 24 unit dan terisi/aktif berjualan sebanyak 16 unit toko/grosir yaitu C1, C16, C3, C14, C15, C7, C8, C9, C10, D9, D16, D1, D2, D3, D4. Enam belas (16) unit di Blok VIP tersebut yang menjadi obyek penelitian. 3.2 Jenis/Tipe Penelitian Penelitian ini merupakan penelitian eksploratif yang bertujuan untuk menggali secara luas tentang sebab-sebab atau hal-hal yang mempengaruhi terjadinya sesuatu (Arikunto, 2010). Berdasarkan data yang diperoleh maka penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif (berupa angka-angka) dengan menggunakan cara pengolahan data non statistik (analisis statistik sederhana, tidak perlu menggunakan rumus statistik tertentu) karena dalam hal ini hanya mencari persentase (Arikunto, 2010).

3.3 Jenis dan Sumber Data Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dengan cara melakukan wawancara terarah/terstruktur Sumber data primer diperoleh dari : a. Pengelola IBC Pekalongan b. Para pedagang di Blok VIP IBC Pekalongan Data primer dalam penelitian ini diperoleh melalui proses observasi lapangan kemudian mengadakan interview mendalam dengan menggunakan pedoman wawancara (interview guidance). Sedangkan data sekunder dalam penelitian ini diperoleh dari sumber-sumber tertulis yang ada di IBC Pekalongan, dokumentasi foto, telaah pustaka (literature review) dan kain-kain batik hasil produksi para pedagang di Blok VIP IBC Pekalongan. 4. HASIL DAN PEMBAHASAN Data yang terkumpul dari hasil kuesioner dianalisis dengan menggunakan penghitungan sederhana (analisis statistik sederhana) agar hasil dapat dipersentasekan dan diperbandingkan dengan jelas. Berikut data yang diperoleh dan ditabulasikan : Tabel 4.1 Persentasi Batik Tulis, Batik Cap, Printing Persentase Batik No. Blok VIP Batik Tulis Batik Cap Printing 1. C1 10% 10% 80% 2. C16 10% 10% 80% 3. C2 60% 40% - 4. C14 40% 40% 20% 5. C15 40% 40% 20% 6. C7 70% 30% - 7. C8 60% 40% - 8. C9 80% 20% - 9. C10 70% 30% - 10. D8 10% 90% - 11. D9 50% 50% - 12. D16 50% 50% - 13. D1 50% 50% - 14. D2 50% 50% - 15. D3 50% 50% - 16. D4 40% 40% 20% Jumlah 740% 640% 220% Persentase batik tulis diperoleh = 740 = 46,25% 16 Persentase batik cap diperoleh = 640 = 40% 16

Persentase printing diperoleh = 220 = 13,75% 16 Dari hasil penghitungan di atas, perbandingan persentasenya sebagai berikut : Batik tulis : Batik Cap : Printing 46, 25% : 40% : 13,75% Batik tulis menduduki persentase terbanyak. Sejalan dengan hasil observasi selama survei bahwa harga batik tulis adalah yang memiliki harga lebih mahal dari batik cap dan printing. Konsumen yang memiliki selera dan pemahaman tentang batik yang baik serta budget yang tinggi maka lebih banyak memilih batik tulis dan konsumen golongan ini merupakan konsumen terbanyak di Blok VIP IBC Pekalongan. Printing meskipun menduduki persentase ketiga setelah batik cap, ternyata keberadaannya ikut mewarnai pasar batik di Blok VIP IBC Pekalongan. Konsumen yang kurang memahami batik dan menginginkan harga yang lebih murah maka akan langsung memilih printing. PENUTUP 1. Simpulan Simpulan dari hasil penelitian ini adalah hasil penghitungan prosentase batik tulis, batik cap dan printing, maka printing menduduki peringkat ketiga setelah batik tulis dan batik cap dengan persentasi 13,75%. Hal ini berarti bahwa printing ikut mewarnai pasar batik di Blok VIP IBC Pekalongan. 2. Saran Atas dasar kesimpulan diatas, saran yang dapat diberikan adalah komitmen menjaga kelestarian batik perlu dijaga terus-menerus yaitu dengan hanya menyediakan produk batik di IBC Pekalongan. Hal ini sesuai dengan tujuan didirikannya IBC Pekalongan, yaitu merupakan representasi dari pemikiran yang jauh kedepan/visioner dalam mengantisipasi posisi Pekalongan di pasar nasional maupun internasional, utamanya dalam industri batik. Selanjutnya di masa mendatang sebagai pusat industri batik dari berbagai kota/daerah di Indonesia ataupun di dunia. Batik sebagai warisan budaya bangsa Indonesia, IBC Pekalongan adalah wujud apresiasinya secara nyata. DAFTAR PUSTAKA Hamzuri.1989. Batik Klasik. Jakarta : Penerbit Djambatan. Hanggopuro Kalinggo.2002. Bathik sebagai Busana Tatanan dan Tuntunan. Solo : Yayasan Peduli Kraton Surakarta Hadiningrat. Helen Ishwara dkk.2011. Batik Pesisir Pusaka Indonesia. Jakarta : Gramedia. Kholidah Puspitasari.2007. Pesona Batik. Jakarta : Yayasan Kadin Indonesia. Saikhunal Azar.2007. Pesona Batik. Jakarta : Yayasan Kadin Indonesia. Suharsimi Arikunto.2010. Prosedur Penelitian. Jakarta : PT. Rineka Cipta.