BAB I PENDAHULUAN. penyakit menular yang disebabkan oleh virus dengue yang ditularkan dari

dokumen-dokumen yang mirip
EFFECTIVENESS OF ESSENTIAL OIL AS LARVACIDE ON Aedes aegypti

BAB I PENDAHULUAN. WHO melaporkan dengue merupakan mosquito-borne disease yang tercepat

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

I. PENDAHULUAN. merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat di negara negara

I. PENDAHULUAN. Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan penyakit infeksi di daerah tropis

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

I. PENDAHULUAN. yang ditularkan ke manusia dengan gigitan nyamuk Aedes Aegypty.

I. PENDAHULUAN. Sejak tahun 1968 hingga tahun 2009, World Health Organization (WHO)

BAB I PENDAHULUAN. kesehatan masyarakat di Indonesia dan menempati urutan pertama di Asia. Pada

I. PENDAHULUAN. bagi manusia, seperti demam berdarah, malaria, kaki gajah, dan chikungunya

EFEKTIVITAS EKSTRAK ETANOL DAUN RAMBUTAN (Nephelium lappaceum L.)TERHADAP KEMATIAN LARVA NYAMUK Aedes aegypti INSTAR III

I. PENDAHULUAN. Demam Berdarah Dengue (DBD) atau Dengue Hemorrhagic Fever (DHF) sampai saat ini. DBD merupakan salah satu masalah kesehatan utama di

EFEKTIVITAS EKSTRAK DAUN MOJO (Aegle marmelos L.) TERHADAP KEMATIAN LARVA NYAMUK Aedes aegypti INSTAR III

I. PENDAHULUAN. Indonesia merupakan salah satu negara yang beriklim tropis, dimana negara

I. PENDAHULUAN. serangga yaitu Aedes spesies. Demam Berdarah Dengue (DBD) adalah. penyakit demam berdarah akut, terutama menyerang anak-anak dengan

BAB I PENDAHULUAN. banyak ditemukan didaerah tropis dan sub-tropis. Data dari seluruh dunia

BAB I PENDAHULUAN. Penyakit Deman Berdarah Dengue (DBD) merupakan salah satu masalah

I. PENDAHULUAN. Demam berdarah dengue (DBD) merupakan penyakit menular yang. disebabkan oleh virus dengue dan ditularkan oleh vektor nyamuk betina

BAB l PENDAHULUAN. manusia. Nyamuk yang memiliki kemampuan menularkan penyakit ini

BAB I PENDAHULUAN. Gigitan nyamuk sering membuat kita risau karena. rasanya yang gatal. Akan tetapi nyamuk tidak hanya

BAB I PENDAHULUAN. oleh virus dan ditularkan melalui perantara nyamuk Aedes aegypti dan Aedes

I. PENDAHULUAN. Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) atau Dengue Hemorrhagic. nyamuk Aedes aegypti (Kemenkes, 2010). Indonesia merupakan negara

BAB 1 PENDAHULUAN. masalah cukup besar yang menyangkut kesehatan masyarakat di negara-negara dengan

BAB I PENDAHULUAN. Dengue adalah salah satu penyakit infeksi yang. dalam beberapa tahun terakhir ini menjadi masalah

I. PENDAHULUAN. Aedes aegypti L. merupakan jenis nyamuk pembawa virus dengue,

BAB I PENDAHULUAN. Demam Berdarah Dengue (DBD) adalah penyakit yang. disebabkan oleh virus dengue yang disebarkan oleh

I. PENDAHULUAN. Demam Berdarah Dengue (DBD) masih menjadi masalah kesehatan di. Berdasarkan data Dinas Kesehatan kota Bandar Lampung Januari hingga 14

I. PENDAHULUAN. Salah satu penyakit yang ditularkan oleh nyamuk sebagai vektornya adalah Demam

BAB I PENDAHULUAN. musim hujan dan musim kemarau. Salah satu jenis penyakit yang sering

BAB I PENDAHULUAN. provinsi dan 2 kota, menjadi 32 kasus (97%) dan 382 kasus (77%) kabupaten/kota pada

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Penyakit demam berdarah dengue (DBD) adalah salah. satu penyakit yang menjadi masalah di negara-negara

BAB I PENDAHULUAN UKDW. yang menjadi vektor dari penyakit Demam Berdarah ini dikenal dengan

BAB I PENDAHULUAN. Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan salah satu masalah

BAB I PENDAHULUAN. Vektor demam berdarah adalah Aedes aegypti dan Aedes Albopictus.

BAB I PENDAHULUAN. oleh virus dengue dengan tanda-tanda tertentu dan disebarkan melalui gigitan

I. PENDAHULUAN. Demam Berdarah Dengue (DBD) atau Dengue Hemorrhagic Fever (DHF)

BAB I PENDAHULUAN. masalah kesehatan di Indonesia. Pertama kali DBD terjadi di Surabaya pada tahun

BAB 1 PENDAHULUAN. Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) masih me rupakan salah satu masalah

BAB I PENDAHULUAN. Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan salah satu penyakit

EFEKTIVITAS EKSTRAK DAUN PANDAN WANGI (Pandanus amaryllifolius Roxb.) DALAM MEMBUNUH LARVA Aedes aegypti

I. PENDAHULUAN. Nyamuk Aedes Agypti merupakan vektor virus dengue penyebab penyakit

I. PENDAHULUAN. sumber daya manusia. Dalam hal upaya pengendalian Aedes aegypti, perlu

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Permasalahan

BAB I PENDAHULUAN. disadari. Bahkan telah lama pula disinyalir, bahwa peran lingkungan dalam

BAB I PENDAHULUAN. I.1. Latar Belakang. yaitu Den-1, Den-2, Den-3, Den-4 dan yang terbaru adalah Den-5.

BAB I. Infeksi virus dengue merupakan vector borne disease. Nyamuk Aedes

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN A. LATAR BELAKANG

BAB I PENDAHULUAN. salah satu masalah kesehatan yang sangat penting karena kasus-kasus yang

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB I. Pendahuluan UKDW. data dari World Health Organization (WHO) bahwa dalam 50 tahun terakhir ini

BAB I PENDAHULUAN. manusia melalui perantara vektor penyakit. Vektor penyakit merupakan artropoda

I. PENDAHULUAN. Indonesia merupakan negara yang berada di daerah tropis, sehingga. merupakan daerah endemik bagi penyakit-penyakit yang penyebarannya

BAB I PENDAHULUAN. Serangga selain mengganggu manusia dan binatang. melalui gigitannya, juga dapat berperan sebagai vektor

I. PENDAHULUAN. aegypti. Penyakit ini dapat menyerang semua orang dan dapat. kejadian luar biasa atau wabah (Satari dkk, 2005).

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

I. PENDAHULUAN. dan mematikan bagi manusia, seperti demam berdarah (Aedes aegypti L.), malaria

BAB I PENDAHULUAN. hari berikutnya hujan lagi. Kondisi tersebut sangat potensial untuk

UJI EFEKTIFITAS MINYAK ATSIRI BUNGA MELATI (Jasminum sambac L) TERHADAP DAYA BUNUH LARVA NYAMUK CULEX (Culex quinquefasciatus)

I. PENDAHULUAN. Penyakit demam berdarah dengue (DBD) merupakann penyakit yang. berkaitan erat dengan kenaikan populasi vektor Aedes aegypty.

BAB I PENDAHULUAN. Penyakit yang masih menjadi fokus utama masyarakat Internasional serta

BAB I PENDAHULUAN. utama di Asia Tenggara termasuk Indonesia. Pada tahun 2010, Indonesia UKDW

BAB 1 PENDAHULUAN. oleh virus dengue. DBD merupakan penyakit dengan jumlah kasus yang tinggi di

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Demam Berdarah Dengue (DBD) pertama kali ditemukan. tahun 1953 di Fillipina. Selama tiga dekade berikutnya,

SKRIPSI. EKSTRAK DAUN SIRIH (Piper betle L.) SEBAGAI INSEKTISIDA NABATI UNTUK MEMBASMI LARVA NYAMUK Aedes aegypti L.

BAB I PENDAHULUAN. 2011a). Tahun 2010 Indonesia tercatat sebagai negara dengan angka kejadian

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah. Nyamuk merupakan serangga yang seringkali. membuat kita risau akibat gigitannya.

BAB I PENDAHULUAN. Bab ini menguraikan latar belakang masalah, perumusan masalah, tujuan penelitian,

HUBUNGAN FAKTOR PERILAKU DENGAN KEJADIAN DEMAM BERDARAH DENGUE DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BOYOLALI I

BAB 1 : PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Demam Berdarah Dengue (DBD) atau Dengue Haemorrhage Fever (DHF) banyak

Penyakit DBD merupakan masalah serius di Provinsi Jawa Tengah, daerah yang sudah pernah terjangkit penyakit DBD yaitu 35 Kabupaten/Kota.

BAB 1 PENDAHULUAN. Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) atau Dengue Haemorhagic Fever

BAB I PENDAHULUAN. beriklim tropis dengan jumlah penduduk yang tidak sedikit. Rekapitulasi data kasus hingga 22 Agustus 2011 menunjukkan Case

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. gigitan nyamuk dari genus aedes misalnya Aedes aegypti atau Aedes albovictus.

BAB 1 PENDAHULUAN. hampir di seluruh belahan dunia terutama negara tropik dan subtropik sebagai

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. kejadian luar biasa dengan kematian yang besar. Di Indonesia nyamuk penular

BAB 1 : PENDAHULUAN. Berdarah Dengue (DBD). Jumlah penderita dan luas daerah penyebarannya

BAB I PENDAHULUAN. dilaporkan pada WHO setiap tahun, akan tetapi WHO mengestimasi jumlah

I. PENDAHULUAN. Indonesia merupakan salah satu negara yang mengalami 2 musim, salah

BAB I PENDAHULUAN. (DBD) Filariasis. Didaerah tropis seperti Indonesia, Pada tahun 2001, wabah demam

BAB I PENDAHULUAN UKDW. sebagai vektor penyakit seperti West Nile Virus, Filariasis, Japanese

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Demam Berdarah Dengue (DBD) adalah penyakit infeksi yang disebabkan

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB I. PENDAHULUAN. Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) banyak ditemukan di daerah

BAB I PENDAHULUAN. I.1. Latar Belakang. Filariasis limfatik atau lebih dikenal dengan. penyakit kaki gajah adalah salah satu masalah kesehatan

Kemampuan Bahan Aktif Ekstrak Daun Mojo (Aegle marmelos L.) dalam Mengendalikan Nyamuk Aedes aegypti, dengan Metode Elektrik

BAB 1 PENDAHULUAN. dengue (DEN) dari kelompok Arbovirus B, yaitu termasuk arthtropod-borne virus

Universitas Lampung. Abstrak. Larvacide Effects of Leaf Extract Aloe vera (Aloe vera) Against Third Instar larva of Aedes aegypti.

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

PENGARUH KONSENTRASI EKSTRAK TEMU LAWAK (Curcuma xanthorrhiza) TERHADAP JUMLAH NYAMUK Aedes aegypti YANG HINGGAP PADA TANGAN MANUSIA

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. dan merupakan penyakit yang banyak ditemukan di daerah tropis dan sub-tropis.

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

Transkripsi:

1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) adalah salah satu penyakit menular yang disebabkan oleh virus dengue yang ditularkan dari seorang kepada orang lain melalui gigitan nyamuk (Gama, 2010). WHO melaporkan dengue merupakan mosquito-born disease yang tercepat pertumbuhannya. Sekitar 1 juta kasus dilaporkan pada World Health Organization setiap tahun, dengan 20 ribu kematian setiap tahunnya (WHO, 2010). Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat di Indonesia. Jumlah kasus DBD di Indonesia mencapai 65 ribu dengan kematian mencapai 595 jiwa pada periode tahun 2011 (Kemenkes RI, 2012). Rekapitulasi data kasus hingga 22 Agustus 2011 menunjukan CFR (Case Fatality Rate) akibat DBD di beberapa wilayah tidak sesuai target nasional sebesar 1 % (Kemenkes RI, 2012). Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) di provinsi Lampung cenderung meningkat dan semakin luas penyebarannya serta berpotensi

2 menimbulkan KLB. Angka kesakitan DBD di Provinsi Lampung tahun 2012 sebesar 68,44 per 100.000 penduduk (diatas IR Nasional yaitu 55 per 100.000 penduduk) (Riskesdas, 2012). Nyamuk penular (vektor) penyakit DBD yang penting adalah Aedes aegypti, Aedes albopictus, dan Aedes scutellaris tetapi saat ini yang menjadi vektor utama penyakit DBD adalah Aedes aegypti (Soegijanto, 2006). Selain dengue, Aedes aegypti juga merupakan pembawa virus demam kuning (yellow fever) dan chikungunya (Womack, 1993). Melihat pentingnya peran nyamuk tersebut dalam menularkan DBD, maka perlu dilakukan pengendalian. Sekarang ini, pemberantasan penyakit DBD dititikberatkan pada pemberantasan nyamuk penularnya (Aedes aegypti) mengingat obat dan vaksin pencegah penyakit DBD belum tersedia. Pemberantasan nyamuk tersebut dilakukan dengan penyemprotan Insektisida, namun selama jentiknya masih dibiarkan hidup, maka akan timbul lagi nyamuk yang baru yang selanjutnya dapat menularkan penyakit ini kembali (Irianto, 2014). Pengendalian yang paling sering digunakan saat ini adalah pengendalian secara kimiawi dengan menggunakan insektisida karena memiliki efek kerja yang lebih efektif dan hasilnya cepat terlihat jika dibandingkan dengan pengendalian lainnya. Salah satu penggunaan insektisida yaitu dengan organofosfat untuk penyemprotan nyamuk dan abate untuk membunuh larva (Suparta, 2008). Berdasarkan penelitian, insektisida memiliki beberapa efek samping, yaitu resistensi pada nyamuk dan larva, resiko kontaminasi air dan makanan, serta menyebabkan

3 akumulasi residu kimia pada flora, fauna, tanah dan lingkungan (Ndione dkk, 2007). Penggunaan larvasida dalam waktu lama dapat menyebabkan resistensi. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh Raharjo (2006) diketahui bahwa larva Aedes aegypti di beberapa wilayah pengujian, yaitu Surabaya, Palembang dan Bandung telah resisten terhadap temephos. Berdasarkan penelitian Rosmini dkk, (2006) mengenai aplikasi temephos dalam reservoir air perusahaan daerah air minum terhadap penurunan indeks jentik Aedes aegypti di wilayah kota Palu, Sulawesi Tengah diperoleh pada dosis 0,01 gram/liter dan 0,025 gram/liter, temephos 1% SG (Sand granule) yang diaplikasikan didalam reservoir air PDAM ternyata hanya efektif sampai satu minggu saja, hal tersebut dibuktikan setelah dilakukan pengamatan selama empat minggu pasca aplikasi. Selain itu, kandungan bahan aktif dari temephos seperti Tetramethyl Thiodi P-Phenylene, Phasphorothioate 1 % dan inert ingredient 99% merupakan bahan kimia yang jika digunakan terlalu lama dapat bersifat toksik (Mahrina dkk, 2006). Untuk mengurangi efek samping dari penggunaan insektisida kimia maka perlu dicari alternatif lain yang lebih aman. Salah satu pengembangan insektisida alternatif adalah dengan cara membunuh nyamuk khususnya pada tahap larva dengan menggunakan larvasida alami. Dengan usaha ini diharapkan perkembangan siklus hidupnya akan terhambat atau terputus karena nyamuk tidak dapat berkembang menjadi dewasa. Penelitian terbaru menunjukkan bahwa larvasida yang berasal dari

4 ekstrak tanaman aman untuk lingkungan, dapat didegradasi, dan bersifat spesifik terhadap target (Kihampa dkk, 2009). Suatu penelitian pada stadium larva pernah dilakukan oleh Nugroho dkk (1997) mengenai kandungan minyak atsiri daun jakut yang dapat digunakan sebagai larvasida Aedes aegypti pada instar IV. Penelitian lain dilakukan oleh Parwata dkk (2011) mengenai aktivitas larvasida minyak atsiri pada daun sirih (Piper betle Linn) terhadap larva nyamuk Aedes aegypti menyebutkan bahwa kandungan minyak atsiri dalam daun sirih (Piper betle Linn) ternyata positif toksik atau bersifat toksik terhadap larva nyamuk Aedes aegypti. Tanaman tradisional Indonesia lain yang mempunyai kandungan minyak atsiri adalah rimpang kunyit. Minyak atsiri atau minyak esensial (volatile oil) adalah jenis minyak yang berasal dari bahan nabati, bersifat mudah menguap pada suhu kamar dan memiliki bau seperti tanaman asalnya (Guenther, 2006). Minyak atsiri biasanya tidak berwarna, terutama apabila baru saja diperoleh dari isolasi, tetapi makin lama akan berubah menjadi gelap karena proses oksidasi (Gunawan dkk, 2004). Minyak atsiri dapat mempengaruhi suatu proses dari metabolisme sekunder yang dapat mempengaruhi ovoposisi dari betina Aedes aegypti, reppelent, larvasida dan juga dapat merusak telur Aedes aegypti (Diaz dkk, 2012). Selain itu, mampu menghambat perkembangan serangga, efek yang ditimbulkanya adalah dalam bentuk daya tolak dan daya pencegah (Said, 2007).

5 Kandungan curcumin dan minyak atsiri ekstrak rimpang kunyit (Curcuma domestica Val) efektif membunuh 50% populasi larva Aedes aegypti (Marlinae dkk, 2006). Penelitian yang dilakukan oleh Panghiyangani dkk (2012) mengenai efek ekstrak rimpang kunyit sebagai larvasida Aedes aegypti vektor penyakit demam dengue dan demam berdarah dengue di kota Banjar Baru diperoleh hasil bahwa ekstrak rimpang kunyit efektif dalam membunuh larva Aedes aegypti dan mampu membunuh 50% populasi pada konsentrasi 0,4%. Kandungan minyak atsiri dalam kunyit cukup tinggi yaitu berkisar antara 3-5%, lebih tinggi jika dibandingkan dengan kadar minyak atsiri dalam tanaman rimpang lainnya seperti jahe yang hanya memiliki kadar minyak atsiri berkisar 1-4%. Selain itu, curcumin yang merupakan kandungan utama dalam kunyit (2,5-6%) diketahui bersifat sebagai antimikroba. Rimpang kunyit juga mudah didapat, karena dapat tumbuh di semua tempat yang pengairanya baik (Yuliani, 2012). Oleh karena itu, pada penelitian ini dipilih rimpang kunyit yang memiliki kandungan minyak atsiri dan curcumin untuk mengetahui efektivitas ekstrak rimpang kunyit sebagai larvasida terhadap larva Aedes aegypti instar III. B. Perumusan Masalah Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan maka rumusan masalah sebagai berikut : 1. Apakah ekstrak ethanol rimpang kunyit (Curcuma domestica Val) efektif sebagai larvasida terhadap larva Aedes aegypti instar III?

6 2. Berapakah konsentrasi ekstrak ethanol rimpang kunyit (Curcuma domestica Val) yang efektif sebagai larvasida terhadap larva Aedes aegypti instar III? 3. Berapakah konsentrasi dari ekstrak ethanol rimpang kunyit (Curcuma domestica Val) yang efektif untuk membunuh 50% total larva uji Aedes aegypti instar III? 4. Berapakah waktu yang dibutuhkan oleh ekstrak ethanol rimpang kunyit (Curcuma domestica Val) untuk membunuh 50% total larva uji Aedes aegypti instar III? C. Tujuan Penelitian 1. Tujuan Umum Mengetahui efektivitas ekstrak ethanol rimpang kunyit (Curcuma domestica Val) sebagai larvasida terhadap larva Aedes aegypti instar III. 2. Tujuan Khusus a. Mengetahui apakah ekstrak ethanol rimpang kunyit (Curcuma domestica Val) efektif sebagai larvasida terhadap larva Aedes aegypti instar III. b. Mengetahui konsentrasi ekstrak ethanol rimpang kunyit (Curcuma domestica Val) yang efektif sebagai larvasida terhadap larva Aedes aegypti instar III. c. Mengetahui LC 50 dari ekstrak ethanol rimpang kunyit (Curcuma domestica Val) sebagai larvasida terhadap larva Aedes aegypti instar III.

7 d. Mengetahui LT 50 dari ekstrak ethanol rimpang kunyit (Curcuma domestica Val) sebagai larvasida terhadap larva Aedes aegypti instar III. D. Manfaat penelitian 1. Manfaat Teoritis Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai pengembangan ilmu dalam lingkup pengendalian vektor penyebab demam berdarah. 2. Manfaat Praktis a. Manfaat untuk peneliti Sebagai wujud dari pengaplikasian disiplin ilmu yang telah dipelajari sehingga dapat mengembangkan wawasan pengetahuan peneliti. b. Manfaat untuk masyarakat Sebagai informasi bagi masyarakat mengenai insektisida nabati, sehingga dapat meminimalisir penggunaan insektisida sintetik dalam pengendalian vektor penyebab demam berdarah di rumah. c. Manfaat untuk institusi pendidikan Penelitian ini dapat menambah informasi ilmiah dan digunakan sebagai acuan bagi peneliti lainnya.

8 E. Kerangka Penelitian 1. Kerangka Teori Vektor DBD (Aedes aegypti) Pengendalian Vektor Kimia Biologi Pengendalian vektor Terpadu PSN-DBD Bunga Ekstrak bunga krisan Insektisida sintetik Insektisida alami Daun Batang Akar Ekstrak daun legundi Ekstrak ethanol batang kecombrang Ekstrak ethanol rimpang kunyit (Curcuma domestica Val) Minyak atsiri : Memiliki efek larvasida yaitu dengan cara mengganggu susunan saraf pada larva Curcumin : Suatu zat yang dapat mengahambat pertumbuhan larva Larva mati Gambar 4. Kerangka Teori

9 2. Kerangka Konsep Ekstrak ethanol rimpang kunyit (Curcuma domestica Val) Minyak atsiri : Memiliki efek larvasida yaitu dengan cara mengganggu susunan saraf pada larva Curcumin : Suatu zat yang dapat mengahambat pertumbuhan larva kematian larva Aedes aegypti per satuan waktu = Variabel Bebas = Variabel terikat Gambar 5. Kerangka konsep

10 F. Hipotesis Hipotesis penelitian ini adalah ekstrak ethanol rimpang kunyit (Curcuma domestica Val) efektif sebagai larvasida terhadap larva Aedes aegypti instar III. Rumusan masalah 2, 3 dan 4 dijawab secara deskriptif.