BAB I PENDAHULUAN. melemahnya aktivitas bisnis secara umum di seluruh dunia. Sebagian. besar negara mengalami kemunduran dan kesulitan keuangan karena

dokumen-dokumen yang mirip
BAB I PENDAHULUAN. termasuk juga di Indonesia. Selama krisis finansial global tersebut, sektor

BAB I PENDAHULUAN. Besar atau kecilnya suatu perusahaan tidak mempengaruhi perusahaan

BAB I PENDAHULUAN. Financial distress yang terjadi pada perusahaan property and real estate UKDW

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah. Era perdagangan bebas telah dimulai. Berlakunya ACFTA (Asean

BAB 1 PENDAHULUAN. yang mengalami kesulitan keuangan atau financial distress. Menurut Plat dan

BAB 1 PENDAHULUAN. Isu yang sedang marak diperbincangkan saat ini adalah Good Corporate

BAB I PENDAHULUAN. Salah satu informasi dari pihak eskternal dan pihak internal dalam

BAB I PENDAHULUAN. (principal) dan manajemen (agent). Kondisi ini menimbulkan potensi terjadinya

BAB I PENDAHULUAN. pengalihan risiko tersebut kepada pihak lain. terdiri dari pengungkapan kuantitatif dan kualitatif. Untuk pengungkapan

BAB I PENDAHULUAN. tidak luput dari ancaman kebangkrutan. Seperti yang dilansir Koran Sindo

BAB I PENDAHULUAN. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh dari komponen corporate

BAB V PENUTUP. Berdasarkan hasil analisis data, pengujian hipotesis dan pembahasan, maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut:

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar belakang Masalah. Manajer selaku agent mengetahui informasi internal lebih banyak mengenai

BAB I PENDAHULUAN. ACFTA (Asean China free Trade Area)pada 1 januari 2010, serta belaku

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN. Dalam penelitian ini, manajemen laba diukur dengan pendekatan akrual dan

BAB I PENDAHULUAN. sehingga dampaknya adalah perusahaan yang berskala kecil akan mengalami. krisis keuangan dalam perusahaan mereka.

BAB III METODE PENELITIAN

BAB I PENDAHULUAN. dengan suatu kondisi yang disebut financial distress. Dengan adanya model

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. Masalah keuangan merupakan salah satu masalah yang sangat vital bagi

BAB I PENDAHULUAN. Dalam melakukan pengembangan usaha dan perluasan jaringan suatu

BAB 2 TINJAUAN TEORITIS DAN PERUMUSAN HIPOTESIS

BAB 2 TINJAUAN TEORITIS DAN PERUMUSAN HIPOTESIS. untuk memahami good corporate governance. Hal yang dibahas dalam teori ini

BAB I PENDAHULUAN. kegagalan penerapan Good Corporate Governance (Daniri, 2005). Menurut

BAB V PENUTUP. tinggi kepemilikan saham manajerial maka financial distress semakin rendah. Jensen

BAB I PENDAHULUAN. obligasi. Investasi dalam bentuk saham sebenarnya memiliki risiko yang tinggi

BAB I PENDAHULUAN. untuk meningkatkan good corporate governance dengan memberikan

BAB 1 PENDAHULUAN. karena perusahaan lebih terstruktur dan adanya pengawasan serta monitoring

BAB I PENDAHULUAN. para manager perusahaan Indonesia diharuskan untuk memberikan laporan. perusahaan-perusahaan Indonesia semakin terpuruk.

BAB I PENDAHULUAN. keyakinan kepada investor bahwa mereka akan menerima return atas dana

BAB I PENDAHULUAN. Tujuan dari suatu perusahaan adalah mensejahterahkan kepentingan

BAB I PENDAHULUAN. bisa membuat suatu perusahaan mengalami financial distress (Wahyu, 2009 dalam

BAB I PENDAHULUAN. kelola perusahaan yang baik (good corporate governance) dalam perusahaan

BAB I PENDAHULUAN. (Ade Arthesa dan Edia Handiman, 2006:57 dalam Novita dkk, 2014). Besarnya

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah. Kondisi ekonomi indonesia yang tidak stabil, menyebabkan perusahaan

BAB I PENDAHULUAN. keuangan harus menyajikan informasi yang berintegritas tinggi (PSAK no. 1,

BAB I PENDAHULUAN. suatu negara. Peranan bank yang utama yaitu memobilisasi dana dari masyarakat

BAB I PENDAHULUAN. 1 Universitas Indonesia

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

BAB 1 PENDAHULUAN. Masalah keuangan perusahaan dapat terjadi dengan berbagai penyebab,

BAB I PENDAHULUAN. perumahan (suprime mortgage) di Amerika Serikat yang membawa implikasi

BAB 1 PENDAHULUAN. Teori kontrakting atau bisa disebut juga teori keagenan (agency

BAB I PENDAHULUAN. perusahaan melalui implementasi keputusan keuangan yang terdiri dari

BAB I PENDAHULUAN. Akuntansi adalah proses pengidentifikasian, pengukuran, untuk penilaian (judgement) dan pengambilan keputusan oleh pemakai

BAB I PENDAHULUAN. dengan globalisasi memicu munculnya perusahaan dengan jenis dan

BAB I PENDAHULUAN. (Corporate Governance) yang kurang baik atau dikarenakan oleh kondisi

BAB I PENDAHULUAN. Perusahaan dikatakan mengalami kondisi financial distress yaitu pada saat

BAB 1 PENDAHULUAN. kesimpulan bahwa sistem corporate governance yang buruk dalam. menimpa negara-negara ASEAN. Praktik-praktik corporate governance

BAB I PENDAHULUAN. Adanya krisis keuangan di Indonesia pada akhir tahun 2008 salah satunya

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. kepada stakeholders dan bondholders, yang secara langsung memberikan

BAB I PENDAHULUAN UKDW. Tata kelola perusahaan (Good Corporate Governance/GCG) merupakan

BAB I PENDAHULUAN. konsumsi makanan dan non makanan. Tingkat konsumsi makanan dan non. Gambar 1.1. Pengeluaran per Kapita di Indonesia

BAB I PENDAHULUAN. pengambilan keputusan perusahaan (Yustini dan Cholis, 2012).

BAB I PENDAHULUAN. mempunyai peranan penting bagi pengukuran dan penilaian kinerja sebuah

BAB I PENDAHULUAN. Perkembangan perusahaan jasa ini cukup signifikan di banding tahun lalu, pada

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. Tujuan penting dalam pendirian perusahaan adalah untuk meningkatkan

BAB 1 PENDAHULUAN. prinsipal. Namun, ditemui ada konflik kepentingan antara agen dan prinsipal

BAB I PENDAHULUAN. Laporan keuangan adalah suatu penyajian terstruktur dari posisi keuangan dan

BAB I PENDAHULUAN. untuk memperoleh sumber dana dan bagaimana mengalokasikan dana tersebut

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Pada umumnya, suatu perusahaan didirikan dengan tujuan

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

BAB 5 PENUTUP. Penelitian ini menguji pengaruh mekanisme good corporate governance. komisaris independen, dan komite audit terhadap nilai perusahaan.

BAB I PENDAHULUAN. manajemen dan menjamin akuntanbilitas manajemen terhadap stakeholder

1 BAB I PENDAHULUAN. besar dirasakan dalam kehidupan sehari-hari termasuk dalam sektor ekonomi.

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. return atas investasinya dengan benar. Corporate governance dapat

BAB I PENDAHULUAN. tahun Menurut Platt dan Platt (2002) menyebutkan financial distress

BAB I PENDAHULUAN. perusahaan. Bagi perusahaan yang sebagian sahamnya dimiliki oleh masyarakat,

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. tidak. Bagi perusahaan yang terdaftar di pemerintah, mereka mempunyai badan usaha

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Masalah

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Masalah

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Masalah

BAB 1 PENDAHULUAN. dalam memilih metode maupun estimasi yang akan digunakan. Fleksibilitas

BAB I PENDAHULUAN. keuangan dan kesehatan lembaga-lembaga keuangan yang membentuk sistem

BAB 5 SIMPULAN, KETERBATASAN, DAN SARAN

BAB I PANDAHULUAN. dan digunakan untuk pengambilan keputusan ekonomi, maka sangat penting

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN PENGEMBANGAN HIPOTESIS. tanggungjawab agent maupun principal diatur dalam kontrak kerja atas

BAB II TELAAH PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. penyebab, misalnya kerugian terus-menerus, penurunan penjualan, bencana alam

BAB I PENDAHULUAN. dan kepentingan antara pemilik (principal) dan manajemen (agent) tersebut akan. menimbulkan permasalahan keagenan (agency problem).

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. leverage, dan pertumbuhan perusahaan dalam memprediksi financial

BAB I PENDAHULUAN. Perhatian dunia terhadap Good Corporate Governance (GCG) mulai. yang dilakukan oleh Asian Development Bank (ADB) menyimpulkan

BAB I PENDAHULUAN. Kondisi perekonomian Indonesia berada pada tingkatan yang stabil pada

BAB I PENDAHULUAN. ini dikarenakan dengan Gross Domestic Product (GDP) Indonesia yang terus

BAB 1 PENDAHULUAN. yang baik. Penerapan corporate governance dalam dunia usaha merupakan

BAB 1 PENDAHULUAN. mengalami krisis yang berkepanjangan karena lemahnya praktik corporate

BAB I PENDAHULUAN. Perusahaan publik atau perusahaan terbuka adalah perusahaan yang sebagian atau

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Pembahasan kali ini mengacu pada penelitian-penelitian terdahulu. beserta persamaan dan perbedaan, antara lain :

BAB I PENDAHULUAN. Sistem perekonomian yang semakin terbuka karena era globalisasi saat ini

BAB I PENDAHULUAN. Laporan keuangan merupakan proses akhir dalam proses akuntansi yang

BAB I PENDAHULUAN. mengalami perubahan yang pesat. Perkembangan dan kemajuan antar perusahaan

BAB 1 PENDAHULUAN. Kondisi kesulitan keuangan (financial distress) terjadi sebelum kebangkrutan,

BAB I PENDAHULUAN. Krisis ekonomi dan politik yang terjadi pada pertengahan tahun 1997

BAB I PENDAHULUAN. Menurut Undang Undang Republik Indonesia Nomor 8 tahun 1995 mengenai

BAB I PENDAHULUAN. diindikasikan dengan adanya kesulitan keuangan (financial distress).

BAB I PENDAHULUAN. pengetahuan membuat persaingan di dunia usaha semakin ketat. Pada era

Transkripsi:

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Krisis finansial global pada tahun 2008 yang mengakibatkan melemahnya aktivitas bisnis secara umum di seluruh dunia. Sebagian besar negara mengalami kemunduran dan kesulitan keuangan karena pecahnya krisis keuangan tersebut. Krisis keuangan tersebut telah menyebabkan kesulitan keuangan dan bahkan kebangkrutan beberapa perusahaan publik di Amerika Serikat, Eropa, dan Asia (Hidayat, 2013). Di lingkungan dalam negeri, terjadinya krisis keuangan tersebut menyebabkan beberapa dampak, salah satunya adalah terdapat beberapa perusahaan yang de-listing akibat dari krisis tersebut. Perusahaan bisa dide-listing dari Bursa Efek Indonesia (BEI) disebabkan karena perusahaan tersebut berada pada kondisi financial distress atau sedang mengalami kesulitan keuangan (Pranowo, 2010). Daftar perusahaan yang delisting dijelaskan dalam tabel 1.1 sebagai berikut : Tabel 1.1 Daftar perusahaan Delisting Nama Perusahaan Sektor Tanggal Delisting Perusahaan Dunia : Lehman Brothers Holdings lembaga keuangan September 2008 Washington Mutual Bank September 2008 General Motors Otomotif Juni 2009 Chrysler Pabrik Mobil April 2009 Perusahaan Indonesia : Courts Indonesia Tbk Jasa Desember 2009 Sara Lee Body Care Indonesia Tbk Manufaktur Desember 2009 Tunas Alfin Tbk Manufaktur Desember 2009 Sekar Bumi Tbk Manufaktur Desember 2009 Sumber : tempo.co 1

2 Banyaknya perusahaan yang mengalami kesulitan di Indonesia membuat para manajer harus berpikir keras mengenai strategi untuk mengantisipasi kondisi-kondisi yang menyebabkan terjadinya permasalahan keuangan yang mungkin dapat menyerang perusahaan. Oleh karena itu, diperlukan suatu alat analisa untuk melihat kondisi keuangan dan mengendalikan perilaku para manajer untuk kepentingan para pemegang saham agar perusahaan dapat terhindar dari kesulitan keuangan (financial distress) yang menjadi indikasi awal terjadinya kebrangkrutan. Salah satu alat analisa yang umum di pakai untuk mengetahui kondisi keuangan perusahaan adalah analisis rasio keuangan dan sistem dapat mengendalikan perilaku para manajer adalah mekanisme corporate governance. Financial distress adalah suatu kondisi dimana perusahaan menghadapi masalah kesulitan keuangan. Financial distress dapat dimulai dari kesulitan likuiditas yang bersifat jangka pendek sebagai indikasi awal financial distress yang paling ringan, sampai pada kepernyataan bahwa perusahaan telah mengalami kebangkrutan yang merupakan financial distress yang paling berat (Triwahyuningtias, 2012). Menurut Brigham dan Daves (2013) kesulitan keuangan terbagi menjadi dua jenis, yang pertama adalah kegagalan ekonomi (economic failure) yang terjadi karena perusahaan gagal menutupi biaya operasinya. Sedangkan yang kedua adalah kegagalan keuangan (financial failure) yang disebabkan oleh technical insolvency atau kondisi dimana perusahaan gagal membayar

3 kewajibannya yang telah jatuh tempo namun aset yang dimiliki tetap lebih besar dari total hutang yang dimiliki. Mekanisme corporate governance dapat menjadi salah satu faktor yang memperkecil terjadinya kondisi financial distress sebagaimana dikatakan oleh Yudha (2014) yang menyatakan bahwa salah satu yang menjadi fokus utama dari mekanisme corporate governance adalah untuk mengantisipasi terjadinya asimetri informasi, yaitu perbedaan kepentingan antara principal atau pemilik dengan manajer atau agen di perusahaan. Menurut Organization for Economic Co-operation and Development (OECD) ada beberapa prinsip yang dapat di terapkan agar sistem good corporate governance dapat berjalan dengan baik yaitu transparency (transparansi), accountability (akuntabilitas), responsibility (pertanggungjawaban), independency (independen), dan fairness (kesetaraan dan kewajaran). Menurut KNKG (2006) dewan komisaris merupakan agen dalam perusahaan yang bertanggung jawab untuk melakukan fungsi pengawasan dan memberi masukan kepada jajaran direksi serta memastikan bahwa perusahaan melaksanakan mekanisme corporate governance dengan baik. Sedangkan, dewan komisaris Independen merupakan agen dalam perusahaan yang merupakan bagian dari dewan komsaris yang tidak terafiliasi dengan pihak manapun dan bersifat independen yang fokusnya adalah melindungi kepentingan para pemegang saham.

4 Masalah tentang mekanisme corporate governance juga berhubungan dengan struktur kepemilkan perusahaan yang bersangkutan. Struktur kepemilikan (kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional) merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi kondisi perusahaan di masa mendatang. Besarnya proporsi kepemilikan manajerial yang dimiliki oleh manjer maka semakin besar pula tanggungjawabnya dalam mengelola perusahaan karena merasa memiliki bagian di dalam perusahaan. Sedangkan, Kepiimilikan institusional mendorong peningkatan dari segi pengawasan yang lebih baik terhadap kinerja manajemen di dalam perusahaan, sehingga potensi terjadinya financial distress dapat semakin diminimalisir (Triwahyuningtias, 2012). Biaya agensi dapat memperbesar terjadinya kondisi financial distress. biaya ini timbul sebagai bentuk pengawasan kepada para manajer agar tidak menggunakan sumber daya secara besar-besaran untuk tujuan pribadi dan pada akhirnya tidak tercapainya kinerja yang baik dan memungkinkan terjadinya financial distress, semakin besar biaya agensi manajerial yang dikeluarkan perusahaan ada kencendrungan manajer mengeksploitasi sumber daya perusahaan demi kepentingan pribadinya sehingga dibutuhkan suatu mekanisme pengawasan yang efektif. Mekanisme pengawasan tersebut menyebabkan timbulnya biaya agensi manajerial. (Yudha,2014) Analisis laporan keuangan merupakan aplikasi dari alat dan teknik analitis untuk menghasilkan estimasi dan kesimpulan yang bermanfaat

5 dalam analisis bisnis (Subramanyam & Wild, 2010). Analisis laporan keuangan dapat mendeteksi terjadinya financial distress karena menggambarkan kondisi keuangan perusahaan saat ini dan menjadi salah satu dasar bagi para manajer untuk mengambil keputusan apabila terjadi kesulitan keuangan. Dalam penelitian ini, rasio keuangan yang akan digunakan sebagai alat ukur adalah rasio profitabilitas, likuiditas, dan financial leverage sebagai indikator yang paling signifikan dalam memprediksi kesulitan keuangan maupun kebangkrutan. Menurut Subramanyam & Wild (2010), Rasio Likuiditas adalah rasio yang mengukur tingkat kemampuan perusahaan untuk membayar hutang jangka pendek. Rasio likuiditas yang rendah menunjukkan bahwa aset yang dimiliki hampir sama dengan hutang jangka pendek yang dimiliki. Hal itu akan berakibat buruk untuk kondisi keuangan perusahaan dan semakin tinggi kemungkinan untuk mengalami financial distress. Sedangkan, rasio profitabilitas digunakan untuk mengukur kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba dalam kurun waktu tertentu. Rasio profitabilitas yang yang kecil berarti perusahaan menghasilkan laba relatif kecil dan berakibat kepada buruknya kondisi keuangan perusahaan serta meningkatkan kemungkinan mengalami financial distress. Selain itu, rasio financial leverage juga dapat digunakan sebagai indikator untuk memprediksi terjadinya financial distress. Menurut Brigham (2013), rasio utang/leverage menunjukkan seberapa banyak hutang yang digunakan untuk membiayai aset-aset perusahaan. semakin

6 besar jumlah hutang yang dimiliki oleh perusahaan, maka semakin tinggi kemungkinan untuk terjadi kondisi financial distress. Penelitian Hanifah (2013) dan Sastriana (2013) menunjukkan adanya ketidak konsistenan pengaruh kepemilikan institusional terhadap kondisi finacial distress. Hanifah (2013) menemukan adanya pengaruh negatif kepemilikan institusional terhadap kondisi financial distress, sedangkan Sastriana (2013) menemukan kepemilikan institusional tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kondisi financial distress. Selain itu, Penelitian Andre (2013) menunjukan bahwa Financial Leverage memiliki pengaruh positif secara signifikan terhadap finansial distress, sedangkan Widarjo (2009) menemukan bahwa Financial leverage tidak berpengaruh secara signifikan terhadap financial distress. Penelitian ini merupakan replikasi dari penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh Yudha pada tahun 2014. Adapun perbedaan penelitian ini dengan penelitian sebelumnya yaitu yang pertama, pada penelitian sebelumnya variabel independen mempengaruhi financial distress hanya diukur dengan mekanisme corporate governance. Sedangkan pada penelitian kali ini kondisi financial distress juga dipengaruhi oleh variabel biaya agensi dan rasio keuangan. Selain itu periode tahun yang diambil juga memiliki perbedaan. Jika dipenelitian sebelumnya mengambil periode tahun 2010-2012, maka pada penelitian ini mengambil periode tahun 2013-2015 agar sampel penelitian lebih representatif dan uptodate dengan keadaan dan kondisi saat ini.

7 Berdasarkan penjelasan dari latar belakang diatas, penulis tertarik untuk membuat sebuat penelitian mengenai hubungan antara mekanisme corporate governance, biaya agensi dan rasio keuangan terhadap kondisi financial distress dengan judul ANALISIS PENGARUH MEKANISME CORPORATE GOVERNANCE, BIAYA AGENSI DAN RASIO KEUANGAN TERHADAP KONDISI FINANCIAL DISTRESS (Studi Empiris Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2013 2015) B. Batasan Masalah Pada penelitian ini, variabel independen yang digunakan penulis diantaranya adalah mekanisme corporate governance, biaya agensi dan rasio keuangan. Mekanisme corporate governance dapat dijelaskan dengan menggunakan beberapa variabel antara lain Ukuran dewan komisaris, komisaris independen, kepemilikan institusional, dan kepemilikan manajerial. biaya agensi sebagai variabel utama dapat dijelaskan dengan biaya administrasi dan umum yang di bagi dengan penjualan atau pendapatan. Sedangkan rasio keuangan dapat dijelaskan dengan variabel likuditas, profitabilitas dan financial leverage.

8 C. Rumusan Masalah Berdasarkan penjelasan dalam latar belakang, telah dijelaskan mengenai hubungan antara corporate governance, biaya agensi manajerial dan rasio keuangan terhadap prediksi kondisi financial distress, maka rumusan masalah penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Apakah ukuran dewan komisaris berpengaruh negatif terhadap kondisi financial distress? 2. Apakah proporsi dewan komisaris Independen berpengaruh negatif terhadap kondisi financial distress? 3. Apakah kepemilikan institutional berpengaruh negatif terhadap kondisi financial distress? 4. Apakah kepemilikan manajerial berpengaruh negatif terhadap kondisi financial distress? 5. Apakah biaya agensi manajerial berpengaruh positif terhadap kondisi financial distress? 6. Apakah profitabilitas berpengaruh negatif terhadap kondisi financial distress? 7. Apakah likuditas berpengaruh negatif terhadap kondisi financial distress? 8. Apakah financial leverage berpengaruh positif terhadap kondisi financial distress?

9 D. Tujuan Penelitian Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mendapatkan bukti empiris tentang: 1. Pengaruh ukuran dewan komisaris terhadap kondisi financial distress 2. Pengaruh proporsi dewan komisaris independen terhadap kondisi financial distress 3. Pengaruh kepemilikan institutional terhadap kondisi financial distress 4. Pengaruh kepemilikan manajerial terhadap kondisi financial distress 5. Pengaruh biaya agensi manajerial terhadap financial distress 6. Pengaruh profitabilitas manajerial terhadap financial distress 7. Pengaruh likuiditas manajerial terhadap financial distress 8. Pengaruh financial leverage manajerial terhadap financial distress E. Manfaat Penelitian Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat kepada beberapa pihak, antara lain: 1. Bagi perusahaan Hasil penelitian diharapkan dapat memberikan manfaat bagi perusahaan sebagai hasil informasi penelitian tentang bagaimana mekanisme corporate governance, biaya agensi dan rasio keuangan dapat memprediksi terjadinya financial distress dan selanjutnya dapat dijadikan bahan pertimbangan guna membuat rumusan kebijakan lebih lanjut agar perusahaan dapat lebih waspada terhadap kemungkinan terjadinya financial distress.

10 2. Manfaat Akademis Dengan penelitian ini, diharapkan dapat menambah pemahaman bagi penulis tentang materi yang diambil. Dan bagi pembaca setelah membaca penulisan ilmiah ini, diharapkan dapat memberikan nilai tambah khususnya dalam menganalisa mekanisme corporate governance, biaya agensi dan rasio keuangan dalam menentukan apakah terdapat pengaruh atau tidak terhadap kondisi financial distress suatu perusahaan. Selain itu, dapat menjadi informasi dan bahan perbandingan bagi penulis sejenis, agar tulisan ini dapat lebih disempurnakan.