Model Penentuan Potensi Status Gizi Bermasalah Menggunakan Decision Tree

dokumen-dokumen yang mirip
DATA POSYANDU DESA Jumlah seluruh balita di wilayah Jumlah seluruh balita di posyandu. Jumlah balita yang ditimbang bulan ini di wilayah kerja

BAB I PENDAHULUAN. utama atau investasi dalam pembangunan kesehatan. 1 Keadaan gizi yang baik

Penerapan Algoritma C4.5 Untuk Penentuan Jurusan Mahasiswa

PENCARIAM JURUSAN SUBANG DENGAN ALGORITMA C 4.5 DAN DATA MINING STMIK SUBANG Timbo Faritcan Parlaungan Siallagan

Tekno Efisiensi Jurnal Ilmiah KORPRI Kopertis Wilayah IV, Vol 1, No. 1, Mei 2016

JURNAL IMPLEMENTASI DATA MINING DENGAN ALGORITMA C4.5 UNTUK MEMPREDIKSI PRESTASI SISWA

Algoritma C4.5. Untuk memudahkan penjelasan mengenai algoritma C4.5 berikut ini disertakan contoh kasus yang dituangkan dalam Tabel 1.

PENERAPAN ALGORITMA DATA MINING PENENTUAN POTENSI STATUS GIZI BERMASALAH

BAB I PENDAHULUAN. Usia antara 0-5 tahun adalah merupakan periode yang sangat penting

IMPLEMENTASI ALGORITMA C4.5 PADA VARIABEL-VARIABEL YANG MEMPENGARUHI STATUS GIZI BALITA DESA KUALA DUA KABUPATEN KUBU RAYA

PREDIKSI CALON MAHASISWA BARU MENGUNAKAN METODE KLASIFIKASI DECISION TREE

SISTEM STUDI TENTANG. Disusun Oleh SRI III GIZI FAKULTAS

JURNAL IMPLEMENTASI ALGORITMA C4.5 DALAM PENENTUAN JURUSAN DI SMK PEMUDA PAPAR KEDIRI

Universitas Putra Indonesia YPTK Padang Fakultas Ilmu Komputer Program Studi Teknik Informatika. Classification Decision Tree

BAB I PENDAHULUAN. menjadi 4,9 persen tahun Tidak terjadi penurunan pada prevalensi. gizi kurang, yaitu tetap 13,0 persen. 2

Model Data Mining sebagai Prediksi Penyakit Hipertensi Kehamilan dengan Teknik Decision Tree

Penerapan Data Mining dalam Memprediksi Pembelian cat

PENERAPAN DATA MINING UNTUK REKOMENDASI BEASISWA PADA SMA MUHAMMADIYAH GUBUG MENGGUNAKAN ALGORITMA C4.5

Jurnal Informatika Mulawarman Vol. 12, No. 1, Februari ISSN

PENERAPAN METODE DECISION TREE ALGORITMA C4.5 UNTUK KLASIFIKASI MAHASISWA BERPRESTASI

BAB 1 PENDAHULUAN. masyarakat, khususnya bayi dan balita. Tujuan Posyandu adalah menunjang penurunan Angka

ALGORITMA C4.5 UNTUK SIMULASI PREDIKSI KEMENANGAN DALAM PERTANDINGAN SEPAKBOLA

Decision Tree Learning Untuk Penentuan Jalur Kelulusan Mahasiswa

Decision Tree Learning Untuk Penentuan Jalur Kelulusan Mahasiswa

Majalah Ilmiah UPI YPTK, Volume 20, No. 1, Maret

Manfaat Pohon Keputusan

ANALISA KINERJA ALGORITMA C.45 DALAM MEMPREDIKSI PENCAPAIAN PROFIT

PENERAPAN ALGORITMA C4.5 DALAM PEMILIHAN BIDANG PEMINATAN PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI DI STMIK POTENSI UTAMA MEDAN

PENERAPAN DECISION TREEALGORITMA C4.5 DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN HUNIAN TEMPAT TINGGAL

IMPLEMENTASI ALGORITMA C4.5 UNTUK KLASIFIKASI BIDANG KERJA ALUMNI DI STMIK LPKIA BANDUNG

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

LEARNING ARTIFICIAL INTELLIGENT. Dr. Muljono, S.Si, M. Kom

BAB I PENDAHULUAN. Posyandu merupakan salah satu bentuk Upaya Kesehatan. kualitas sumberdaya manusia yang mengoptimalkan potensi tumbuh kembang

BAB III METODE PENELITIAN

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

APLIKASI KLASIFIKASI PEMENUHAN GIZI PADA LANSIA MENGGUNAKAN METODE DECISION TREE ID3

SISTEM PENUNJANG KEPUTUSAN PENERIMA BEASISWA DENGAN METODE DESCISION TREE C4.5 Pada SMAK YOS SUDARSO BATU

Penerapan Algoritma C4.5 Untuk Menentukan Kesesuaian Lensa Kontak dengan Mata Pasien

BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN LANDASAN TEORI. yang tepat. Sistem data mining mampu memberikan informasi yang tepat dan

PENERAPAN DATA MINING UNTUK MENGANALISA JUMLAH PELANGGAN AKTIF DENGAN MENGGUNAKAN ALGORITMA C4.5

PEMBENTUKAN DECISION TREE DATA LAMA STUDI MAHASISWA MENGGUNAKAN ALGORITMA NBTREE DAN C4.5

KLASIFIKASI TINGKAT PENGETAHUAN IBU DALAM PEMBERIAN ASI EKSLUSIF DENGAN METODE DECISION TREE

PENERAPAN ALGORITMA C4.5 UNTUK PENGELOMPOKAN PENYAKIT HASIL DIAGNOSA PASIEN PENGGUNA JAMKESMAS PADA PUSKESMAS KOTAGEDE II NASKAH PUBLIKASI

KLASIFIKASI PENENTUAN TIM UTAMA OLAHRAGA HOCKEY MENGGUNAKAN ALGORITMA C4.5 (Study Kasus : Hockey Kabupaten Kendal)

IMPLEMENTASI DATA MINING PADA PENENTUAN JUMLAH SKS MENGGUNAKAN DECISION TREE

DATA MINING KLASIFIKASI BERBASIS DECISION TREE. Ramadhan Rakhmat Sani, M.Kom

APLIKASI PENENTUAN CALON PENDONOR DARAH MENGGUNAKAN METODE ALGORITMA ID3 ( STUDI KASUS PMI KOTA KEDIRI )

POHON KEPUTUSAN DENGAN ALGORITMA C4.5

Senja Tiarfadinda Dosen Pembimbing Tati Harihayati M., S.T., M.T.

DECISION TREE BERBASIS ALGORITMA UNTUK PENGAMBILAN KEPUTUSAN

ALGORITMA C4.5. Algoritma C4.5 merupakan algoritma yang digunakan untuk membentuk pohon keputusan. Tabel 3.1. Keputusan Bermain Tenis

PROGRAM BANTU PEMILIHAN PAKAIAN DAN BAHAN BATIK BAGI KONSUMEN DENGAN PENDEKATAN DECISION TREE Studi Kasus : Toko InBATIK

PENERAPAN DECISION TREE UNTUK PENENTUAN POLA DATA PENERIMAAN MAHASISWA BARU

PENERAPAN METODE POHON KEPUTUSAN DENGAN ALGORITME ITERATIVE DYCHOTOMISER 3 (ID3) PADA DATA PRODUKSI JAGUNG DI PULAU JAWA

Klasifikasi Data Karyawan Untuk Menentukan Jadwal Kerja Menggunakan Metode Decision Tree

PENERAPAN TEKNIK DATA MINING UNTUK MENENTUKAN HASIL SELEKSI MASUK SMAN 1 GIBEBER UNTUK SISWA BARU MENGGUNAKAN DECISION TREE

1. PENDAHULUAN. Kata Kunci: Data Mining, Clustering, Fuzzy C-Means

PERANCANGAN APLIKASI PEMILIHAN MITRA KERJA

PETUNJUK TEKNIS BANTUAN SOSIAL (BANSOS) PROGRAM PERBAIKAN GIZI MASYARAKAT DIREKTORAT BINA GIZI MASYARAKAT

Jurnal KomTekInfo Fakultas Ilmu Komputer, Volume 1, No. 2, Desember 2014 ISSN :

BAB 3 ALGORITMA C4.5. Algoritma C4.5 merupakan algoritma yang digunakan untuk membentuk pohon keputusan.

BAB 2 LANDASAN TEORI

PENERAPAN ALGORITMA NAÏVE BAYES UNTUK DETEKSI BAKTERI E-COLI

Terbit online pada laman web jurnal : JURNAL RESTI. ( R e k a y a s a S i s t e m d a n T e k n o l o g i I n f o r m a s i )

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN. dan fakor-faktor penyebab masalah tersebut bisa terjadi diantaranya. dimanfaatkan dan dikelola dengan baik.

BAB 2 LANDASAN TEORI

PENERAPAN ALGORITMA C4.5 DALAM PENERIMAAN CALON KARYAWAN PT. TELKOM AKSES AREA LAMPUNG BERBASIS WEBSITE

SOLUSI PREDIKSI MAHASISWA DROP OUT PADA PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI FAKULTAS ILMU KOMPUTER UNIVERSITAS BINA DARMA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

PENERAPAN ALGORITMA C5.0 DALAM PENGKLASIFIKASIAN DATA MAHASISWA UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO

Penerapan Algoritme C4.5 Pada Klasifikasi Produksi Ubi Jalar di Pulau Jawa

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Kesehatan merupakan hak asasi manusia dan salah satu unsur

Kerusakan Barang Jadi

BAB I PENDAHULUAN. memprihatinkan karena mengancam kualitas sumber daya manusia yang akan

PENERAPAN ALGORITMA C4.5 UNTUK KLASIFIKASI PREDIKAT KEBERHASILAN MAHASISWA DI AMIK TUNAS BANGSA. Abstrak

BAB IV METODOLOGI PENELITIAN. Penelitian ini dilakukan dengan melalui empat tahap utama, dimana

KLASIFIKASI PENENTUAN TIM UTAMA OLAHRAGA HOCKEY MENGGUNAKAN ALGORITMA C4.5 (STUDI KASUS : HOCKEY KABUPATEN KENDAL)

BAB I PENDAHULUAN. yang sangat diperlukan di masa mendatang (Depkes RI, 2007).

KONVERSI DATA TRAINING TENTANG PENYAKIT HIPERTENSI MENJADI BENTUK POHON KEPUTUSAN DENGAN TEKNIK KLASIFIKASI MENGGUNAKAN TOOLS RAPID MINER 4.

BAB II LANDASAN TEORI

Belajar Mudah Algoritma Data Mining : C4.5

BAB I PENDAHULUAN. kebijakan pembangunan kesehatan, yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka

IMPLEMENTASI DATA MINING ALGORITMA C4.5 UNTUK MEMPREDIKSI PEMBAYARAN PINJAMAN PADA KOPERASI SIMPAN PINJAM PRIMKOVERI BINA BAKTI PEMALANG

Keyword : C 4.5 algorithm, Decision Support System, Selection Employees Candidate

Burhanudin Junardi Karim Dr. Lintang Yuniar Banowosari, S.Kom., M.Sc

IMPLEMENTASI DATA MINING UNTUK MENGETAHUI PERILAKU SESEORANG DALAM MEMBELI ALAT PANAHAN

BAB 4 METODOLOGI PENELITIAN

MATERI 7 PEMBAHASAN MASALAH

BAB I PENDAHULUAN. (United Nations Developments Program), Indonesia menempati urutan ke 111

IMPLEMENTASI DECISION TREE UNTUK MEMPREDIKSI JUMLAH MAHASISWA PENGAMBIL MATAKULIAH DENGAN MENGGUNAKAN STUDI KASUS DI JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA ITS

BAB I PENDAHULUAN. Menurut Ismawati tahun 2010 (dalam Ariyani dkk, 2012), posyandu

Metode Iterative Dichotomizer 3 ( ID3 ) Untuk Penyeleksian Penerimaan Mahasiswa Baru

SISTEM KLASIFIKASI PENYEBARAN PENYAKIT MATA DI JAWA BARAT DENGAN ALGORITMA ITERATIVE DICHOTOMISER 3 DAN NAÏVE BAYES CLASSIFIER

BAB II TINJAUAN PUSTAKA Indeks Prestasi Kumulatif dan Lama Studi. menggunakan dokumen/format resmi hasil penilaian studi mahasiswa yang sudah

PENERAPAN ALGORITMA KLASIFIKASI C4.5 UNTUK DIAGNOSIS PENYAKIT KANKER PAYUDARA

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang

BAB 1 PENDAHULUAN 1-1

Transkripsi:

Model Penentuan Potensi Status Gizi Bermasalah Menggunakan Decision Tree Liliana Swastina, Bambang Lareno Teknik Informatika STMIK Indonesia Banjarmasin Banjarmasin, Indonesia lilisera@gmail.com blareno@gmail.com Abstrak - Perubahan berat badan balita dari waktu kewaktu merupakan petunjuk awal perubahan status gizi balita. Dalam periode 6 bulan, bayi yang berat badannya tidak naik 2 kali berisiko mengalami gizi kurang 12,6 kali dibandingkan pada balita yang berat badannya naik terus. Dengan demikian perlu informasi mengenai wilayah mana saja yang memiliki kurang gizi, sebagai bahan masukan bagi pemerintah dan penentu kebijakan di bidang kesehatan masyarakat dalam melakukan pencegahan dan penanggulangan gizi buruk. Metode yang diusulkan adalah metode eksperimen untuk menguji algoritma decision tree. Algoritma decision tree yang akan diuji adalah C4.5. Algoritma akan implementasikan dengan menggunakan RapidMiner 5.2. Hasil untuk wilayah berpotensi status gizi bermasalah: Rendah, Sedang, Tinggi. Perhitungan yang berdasarkan pada nilai kecenderungan (P1, P2, P3, P4 dan P5) menghasilkan akurasi 90,9 %. Perhitungan bertahap yaitu menghasilkan peta 3 berdasar hasil peta 1 dan peta 2, hanya mencapai akurasi 54, 5 %. Dengan demikian, untuk menghasilkan peta sebaran potensi gizi bermasalah (peta3), lebih baik jika dasarkan langsung pada data lima nilai kecenderungan. Kata kunci decison tree, algoritma C4.5, gizi balita. A. PENDAHULUAN Kondisi kesehatan dan status gizi balita merupakan salah satu tolok ukur cerminan keadaan gizi masyarakat secara luas. Kasus gizi buruk tidak hanya menjadi beban keluarga tetapi juga menjadi beban Negara. Kesehatan dan status gizi balita merupakan salah satu tolok ukur yang dapat mencerminkan keadaan gizi masyarakat luas. Pola pengasuhan anak di masyarakat pada umumya lebih mengutamakan anak balita. Gizi kurang pada balita tidak terjadi secara tiba-tiba, tetapi diawali dengan keterbatasan kenaikan berat badan yang tidak cukup. Perubahan berat badan balita dari waktu kewaktu merupakan petunjuk awal perubahan status gizi balita. Dalam periode 6 bulan, bayi yang berat badannya tidak naik 2 kali berisiko mengalami gizi kurang 12,6 kali dibandingkan pada balita yang berat badannya naik terus [1]. Dengan demikian perlu informasi mengenai wilayah mana saja yang memiliki kurang gizi, sebagai bahan masukan bagi pemerintah dan penentu kebijakan di bidang kesehatan masyarakat dalam melakukan pencegahan dan penanggulangan gizi buruk. Novianti, dkk [2] memetakan sebaran dengan analisa spasial terhadap data Riskesda 2007 menggunakan GIS. Mereka menghasilkan peta wilayah yang berpotensi rawan kurang gizi. Namun proses perhitungan dilakukan terpisah dan mengandalkan data yang telah matang. Yose Rizal [3], mengidentifikasi faktor faktor risiko penderita gizi kurang dan gizi buruk dengan pemahaman tentang distribusi spasial untuk mengidentifikasi pengelompokan (Clustering) kerawanan kurang gizi, berkaitan dengan topografi wilayah dan produktivitas lahan pertanian. Namun Rizal lebih fokus ke kaitan antar faktor faktor risiko berkaitan dengan karakteristik keluarga dan distribusi spasial tempat tinggal keluarga yang menderita gizi kurang dan gizi buruk. Sementara Zhiwu Liu [4], menggunakan aturan klasifikasi dan model prediksi untuk menandai siswa, menggambarkan bagaimanakah hasil analisis prediksi dapat digunakan untuk mengetahui faktor yang dapat mempengaruhi siswa sehingga beberapa kebiasaan atau perilaku belajar siswa yang negatif dapat diketahui dan diperbaiki tepat pada waktunya. Oded Maimon menggunakan Algoritma C4.5 untuk menganalis penjualan dan sebarannya [5]. Kemampuan klasifikasi Algoritma C4.5 dapat digunakan untuk membangun pohon keputusan guna pemberian status potensi bagi wilayah tertentu, sehingga terlihat kecenderungan status gizi balita dan dapat ditindaklanjuti pemangku kepentingan sebagaimana seharusnya. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa informasi wilayah sebaran status gizi balita penting bagi pihak terkait, baik secara data maupun label wilayah. Model yang ingin dibangun adalah sebagaimana gambar 1. 31

Status Gizi Bermasalah (peta 1) Wilayah Berpotensi Status Gizi Bermasalah (peta 3) Pemanfaatan Posyandu (peta 2) Gambar 1 Fakta yang berpotensi mempengaruhi tingkat gizi balita Penelitian ini berfokus pada bagaimana membuat sebuah model yang dapat digunakan untuk pemberian potensi status gizi bermasalah (peta1) dan tingkat pemanfaatan pos yandu (peta 2). Pemberian Status Gizi dan tingkat pemanfaatan berdasarkan data dari pos yandu (penyedia data lapis terbawah). Keduanya penting guna membangun peta daerah rawan gizi (peta 3). B. METODE PENELITIAN Penelitian ini memakai metode penelitian eksperimen, yang terdiri: (1)Metode Pengumpulan data dan pengolahan data awal, (2)Metode yang diusulkan, (3)Eksperimen dan pengujian model, (4)Hasil eksperimen dan (5)Evaluasi dan validasi hasil. B.1 Metode Pengumpulan data dan pengolahan data awal Penelitian ini memakai data SKDN 2013, yang didapatkan dari Posyandu Purnama, Desa Pasarlama, Kecamatan Banjarmasin Tengah, Banjarmasin. Data SKDN posyandu lain dalam wilayah kerja puskesmas yang sama didapatkan dari Puskesmas S.Parman. Data lainnya, didapatkan dari Dinas Kesehatan Kotamadya Banjarmasin [7]. Data SKDN dalam bentuk empat kolom angka yaitu S (Jumlah balita dalam wilayah kerja), K (Jumlah balita yang memiliki Kartu Menuju Sehat), D (Jumlah balita ditimbang), N (Jumlah balita yang ditimbang 2 bulan berturut-turut dan garis pertumbuhannya pada KMS naik tapi tidak pindah ke jalur warna di bawahnya), dan angka BGM, sedangkan hasil pengolahan dalam bentuk proporsi misalnya N/D, dst. Pengolahan data ini untuk analisis kecenderungan: 1. Tingkat Liputan Program, yaitu proporsi Jumlah balita yang memiliki KMS (K) dibagi Jumlah balita dalam wilayah kerja (S). Dari data ini didapat angka Kehilangan Kesempatan (P1) yaitu Jumlah balita dalam wilayah kerja (S) dikurangi Jumlah balita yang memiliki KMS(K) kemudian dibagi S, atau proporsi: (S-K)/S 2. Tingkat Partisipasi Masyarakat dalam penimbangan balita, yaitu proporsi Jumlah balita ditimbang (D) dibagi Jumlah balita dalam wilayah kerja (S). Dari data ini didapat angka Pemanfaatan Posyandu (P2): (S-D)/S 3. Tingkat Gizi, yaitu proporsi jumlah balita yang naik beratnya (N) dibagi jumlah balita yang ditimbang (D), sehingga yang bermasalah (P3) didapat dari: (D-N)/D 4. Tingkat Dropout (P4), yaitu proporsi jumlah balita memilki KMS (K) dikurangi jumlah balita yang ditimbang (D) kemudian hasilnya dibagi dengan jumlah balita yang memiliki KMS. Proporsi didapat dari: (K-D)/K 5. Tingkat Bawah Garis Merah (P5), yaitu jumlah balita yang gizinya berada di BGM dibagi Jumlah balita ditimbang. Proporsi didapat dari BGM/D Contoh data posyandu dan pengolahannya, dapat dilihat pada tabel 1. Tabel 1 Data SKDN Dan Nilai Kecenderungan Posyandu Purnama Posyandu 2013 Purnama Apr Mei Jun S 50 50 50 K 48 50 50 D 43 31 29 N 20 12 13 BGM 0 2 0 K/S 96,0% 100,0% 100,0% D/S 86,0% 62,0% 58,0% N/D 46,5% 38,7% 44,8% (S-K)/S 4,0% 0,0% 0,0% (S-D)/S 14,0% 38,0% 42,0% (D-N)/D 53,5% 61,3% 55,2% (K-D)/K 10,4% 38,0% 42,0% BGM/D 0,0% 6,5% 0,0% B.2. Metode yang diusulkan Metode yang diusulkan adalah klasifikasi dengan Algoritma Decision Tree C4.5, yang akan dimodelkan dan diimplementasi menggunakan Rapidminer 5.2. Algoritma Decision Tree C4.5 Sering disebut dengan pohon keputusan (decision tree). Mirip sebuah struktur pohon dimana terdapat node internal yang mendeskripsikan atributatribut, setiap cabang menggambarkan hasil dari atribut yang diuji, dan setiap daun menggambarkan kelas. Tahapan Algoritma Decision Tree C4.5 Secara umum tahapan algoritma C4.5 adalah sebagai berikut [8]: 1. Menyiapkan data training. 2. Menentukan akar dari pohon dihitung dengan menggunakan persamaan 1: n Entropy( S) pi *log 2 pi (1) i 1 3. Hitung nilai Gain dengan menggunakan persamaan 2: n Si Gain( S, A) Entropy( S) * Entropy( Si ) (2) i 1 S 4. Ulangi langkah ke-2 hingga semua tupel terpartisi 5. Proses partisi pohon keputusan akan berhenti saat: 32

- Semua tupel dalam node N mendapat kelas yang sama - Tidak ada atribut di dalam tupel yang dipartisi lagi - Tidak ada tupel di dalam cabang yang kosong B.3. Eksperimen dan Pengujian Model/Metode Algoritma akan diuji menggunakan data bulan Desember 2013 dan di cek dengan bulan lainnya. Untuk menaikkan akurasi dilakukan beberapa perubahan parameter C4.5 atau modifikasi bentuk data. Dalam setiap perubahan parameter, hasil akan dicatat dan divalidasi. Hasil untuk status gizi bermasalah: Rendah, Sedang, Tinggi. Hasil untuk Pemanfaatan Posyandu (Rasio masyarakat yang tidak memanfaatkan posyandu): Rendah, Sedang, dan Tinggi. C. HASIL DAN PEMBAHASAN C.1. Hasil Eksperimen Per Posyandu Data SKDN posyandu dihitung untuk mendapatkan nilai kecenderungan. Data input diperlihatkan pada tabel 2 berikut: Tabel 2 Data Kecenderungan Per Posyandu NO POSYANDU S K D N BGM (S-K)/S (S-D)/S (D-N)/D (K-D)/K BGM/D Hasil P1 P2 P3 P4 P5 1 Purnama Sari 50 50 17 10 0 0,00% 66,00% 41,18% 66,00% 0,00% T 2 Mulia Sari 101 98 93 88 0 2,97% 7,92% 5,38% 5,10% 0,00% R 3 Mekar Sari 84 84 66 65 2 0,00% 21,43% 1,52% 21,43% 3,03% T 4 Indah Sari 100 80 83 81 0 20,00% 17,00% 2,41% -3,75% 0,00% S 5 Mayang Sari 97 97 80 70 1 0,00% 17,53% 12,50% 17,53% 1,25% S 6 Maya Sari 99 99 77 77 0 0,00% 22,22% 0,00% 22,22% 0,00% T 7 Restu Ibu 72 72 61 61 1 0,00% 15,28% 0,00% 15,28% 1,64% S 8 Antasan Indah I 121 121 103 101 0 0,00% 14,88% 1,94% 14,88% 0,00% S 9 Antasan Indah II 154 154 131 127 0 0,00% 14,94% 3,05% 14,94% 0,00% S 10 Antasan Indah III 158 150 140 130 0 5,06% 11,39% 7,14% 6,67% 0,00% S 11 Antasan Indah IV 133 133 120 116 0 0,00% 9,77% 3,33% 9,77% 0,00% R Tabel 3 Label Kategori Nilai Kecenderungan No Variabel Rentang Bobot Label P1 Kehilangan < 5 1 Rendah kesempatan: 5-10 2 Sedang (S-K)/S > 10 3 Tinggi P2 Pemanfaatan < 10 1 Rendah Data pada tabel 2 yang telah mengalami pembobotan ditunjukkan pada tabel 4. Dimana R= Rendah, S= Sedang, T = Tinggi. Tabel 4 Posyandu Posyandu: (S- D)/S P3 Status Gizi Bermasalah: (D-N)/D P4 Dropout : (K-D)/K P5 TBGM : BGM/D 10-20 2 Sedang > 20 3 Tinggi < 5 1 Rendah 5-10 3 Sedang > 10 6 Tinggi < 10 1 Rendah 10-20 2 Sedang > 20 3 Tinggi < 3 1 Rendah 3-6 3 Sedang > 6 6 Tinggi Pembobotan Data Kecenderungan Per POSYANDU P1 P2 P3 P4 P5 Hasil Purnama Sari 1 3 6 3 1 T Mulia Sari 1 1 3 1 1 R Mekar Sari 1 3 1 3 3 T Indah Sari 3 2 1 1 1 S Mayang Sari 1 2 6 2 1 T Maya Sari 1 3 1 3 1 S Restu Ibu 1 2 1 2 1 R Antasan Indah I 1 2 1 2 1 R Antasan Indah II 1 2 1 2 1 R Antasan Indah III 2 2 3 1 1 S Antasan Indah IV 1 1 1 1 1 R Data pada tabel 3, diimplementasikan ke dalam algoritma C4.5, menghasilkan pohon keputusan dengan akurasi 72,7, pada gambar 3. Data pada tabel 3, diimplementasikan ke dalam algoritma C4.5 menggunakan rapidminer, menghasilkan pohon keputusan dengan akurasi 63,6 sebagaimana terlihat pada gambar 2. Gambar 2 Diagram hasil data tabel 2, akurasi 63,6 Karena dengan nilai kecenderungan secara langsung masih belum memberikan hasil yang diharapkan, maka data dimodifikasi. Data diberi nilai bobot. Pembobotan masing-masing kecenderungan ditampilkan pada tabel 3. 33 Gambar 3 Diagram hasil data tabel 4, akurasi 72,7 Karena masih belum memberikan hasil yang diharapkan, maka data kembali dimodifikasi. Data diberi nilai label sesuai bobot pada tabel 3. Pembobotan masing-masing kecenderungan ditampilkan pada tabel 5.

Tabel 5 Pelabelan Data Per Posyandu POSYANDU P1 P2 P3 P4 P5 Hasil Purnama Sari R T T T R T Mulia Sari R R S R R R Mekar Sari R T R T S T Indah Sari T S R R R S Mayang Sari R S T S R T Maya Sari R T R T R S Restu Ibu R S R S R R Antasan Indah I R S R S R R Antasan Indah II R S R S R R Antasan Indah III S S S R R S Antasan Indah IV R R R R R R Data pada tabel 5, menghasilkan pohon keputusan dengan akurasi yang cukup baik, yaitu 92,3. Diagram ditunjukkan pada gambar 4. Gambar 4 Diagram hasil data tabel 5, akurasi 90,9 Hasil ini menjadi dasar untuk penggambaran sebaran potensi gizi bermasalah (peta 3). Per Peta Bertahap Posyandu Data kecenderungan posyandu untuk peta 1 diperlihatkan pada tabel 6 berikut: Tabel 6 Data Kecenderungan untuk peta 1 NO POSYANDU (S-K)/S (S-D)/S (K-D)/K Hasil P1 P2 P4 1 Purnama Sari 0,00% 66,00% 66,00% T 2 Mulia Sari 2,97% 7,92% 5,10% R 3 Mekar Sari 0,00% 21,43% 21,43% T 4 Indah Sari 20,00% 17,00% -3,75% S 5 Mayang Sari 0,00% 17,53% 17,53% S 6 Maya Sari 0,00% 22,22% 22,22% T 7 Restu Ibu 0,00% 15,28% 15,28% S 8 Antasan Indah I 0,00% 14,88% 14,88% S 9 Antasan Indah II 0,00% 14,94% 14,94% S 10 Antasan Indah III 5,06% 11,39% 6,67% S 11 Antasan Indah IV 0,00% 9,77% 9,77% R Data pada tabel 6, diimplementasikan ke dalam algoritma C4.5 menggunakan rapidminer, menghasilkan pohon keputusan dengan akurasi 81,8 sebagaimana terlihat pada gambar 5. Gambar 5 Diagram hasil data tabel 6, akurasi 81,8 Data kecenderungan posyandu untuk peta 2 diperlihatkan pada tabel 7 berikut: Tabel 7 Data Kecenderungan untuk peta 2 NO POSYANDU (D-N)/D BGM/D Hasil P3 P5 1 Purnama Sari 41,18% 0,00% T 2 Mulia Sari 5,38% 0,00% S 3 Mekar Sari 1,52% 3,03% S 4 Indah Sari 2,41% 0,00% R 5 Mayang Sari 12,50% 1,25% T 6 Maya Sari 0,00% 0,00% R 7 Restu Ibu 0,00% 1,64% R 8 Antasan Indah I 1,94% 0,00% R 9 Antasan Indah II 3,05% 0,00% R 10 Antasan Indah III 7,14% 0,00% S 11 Antasan Indah IV 3,33% 0,00% R Data pada tabel 7, menghasilkan pohon keputusan dengan akurasi 72,7 sebagaimana terlihat pada gambar 6. Gambar 6 Diagram hasil data tabel 7, akurasi 72,2 Data peta 1 dan peta 2 dipergunakan sebagai input untuk peta 3. Data input diperlihatkan pada tabel 8 berikut: Tabel 8 Data Peta 1 dan Peta 2 untuk peta 3 34

POSYANDU M1 M2 Hasil Purnama Sari T T T Mulia Sari R S S Mekar Sari T S T Indah Sari S R S Mayang Sari S T T Maya Sari T R S Restu Ibu S R S Antasan Indah I S R S Antasan Indah II S R S Antasan Indah III S S S Antasan Indah IV R R R Data pada tabel 8, menghasilkan pohon keputusan dengan akurasi hanya 54,5 sebagaimana terlihat pada gambar 7. Gambar 7 Diagram hasil data tabel 8, akurasi 54,5 C.2. Evaluasi dan validasi hasil Pelabelan yang dilakukan oleh C4.5 dibandingkan dengan pelabelan yang dihasilkan dengan penghitungan yang merujuk pada standart WHO yang diadopsi oleh Kementerian Kesehatan dalam standart antropometri penilai status gizi anak [9]. Hasilnya tabel 9. Tabel 9 Perbandingan Hasil dan Nilai Rujukan POSYANDU Rujukan C4.5 (Langsung) C4.5 (Bertahap) Purnama Sari T T T Mulia Sari R R S Mekar Sari T S T Indah Sari S S S Mayang Sari T T T Maya Sari S S S Restu Ibu R R S Antasan Indah I R R S Antasan Indah II R R S Antasan Indah III S S S Antasan Indah IV R R R Perhitungan yang berdasarkan pada nilai kecenderungan (P1, P2, P3, P4 dan P5) menghasilkan akurasi 90,9 %. Perhitungan bertahap yaitu menghasilkan peta 3 berdasar hasil peta 1 dan peta 2, hanya mencapai akurasi 54, 5 %. Dengan demikian, untuk menghasilkan peta 1, tetap berbasis P1, P2, P4 karena telah memiliki akurasi 81,8 %. Peta 2, berbasis P3 dan P5, yang dapat mencapai akurasi 72,7. Sedangkan untuk menghasilkan peta sebaran potensi gizi bermasalah (peta3), lebih baik jika dasarkan langsung pada data lima nilai kecenderungan. D. KESIMPULAN Berdasarkan hasil penelitian dan pengukuran, dapat disimpulkan: 1. Pohon keputusan berbasis data P1, P2, P4 tetap dapat dipakai untuk peta 1, karena telah memiliki akurasi 81,8 %. Peta 2, berbasis P3 dan P5, yang dapat mencapai akurasi 72,7. 2. Peta wilayah berpotensi gizi bermasalah lebih baik dihitung langsung dari lima nilai kecenderungan SKDN, dengan akurasi 90,9 % 3. Algoritma decision tree C4.5 dapat dipakai untuk menghasilkan peta sebaran potensi gizi bermasalah. E. SARAN Beberapa hal perlu disampaikan untuk pengujian yang lebih lanjut: 1. Selain data kecenderungan SKDN, dapat dipakai data hasil pencatatan antropometri. 2. Hasil Algoritma C4.5 dapat diuji untuk data per puskesmas dalam kecamatan, atau seluruh puskesmas dalam satu kota/kabupaten. 3. Peta dapat dibuat berdasarkan parameter target dan pencapaian tiap posyandu atau puskesmas. DAFTAR PUSTAKA [1] Depkes RI, Pencegahan Dan Penanggulangan Gizi Buruk.: Direktorat Bina Gizi Masyarakat, 2006. [2] Noviati Fuada, Sri Muljati, and Tjetjep S Hidayat, "Penentuan Daerah Rawan Gizi Berdasarkan Analisis Spatial," Media Litbang Kesehatan, vol. 22, no. 1, pp. 18-29, Maret 2012. [3] Yose Rizal, "Distribusi Spasial kasus Gizi Buruk Dan Gizi Kurang Pada Balita Di Kecamatan Mapat Tunggul Kabupaten Pasaman Tahun 2007," Sekolah Pasca Sarjana UGM, Yogyakarta, Tesis 2008. [4] Zhiwu Liu and Xiuzhi Zhang, "Prediction and Analysis for Students Marks Based on Decision Tree Algorithm," in 2010 Third International Conference on Intelligent Networks and Intelligent Systems, 2010. [5] Rong Cao and Lizhen Xu, "Improved C4.5 Algorithm for the Analysis of Sales," in 2009 Sixth Web Information Systems and Applications Conference, 2009. [6] Oded Maimon Lior Rokach, Data Mining and Knowledge Discovery Handbook., 2010. 35

[7] Seksi Kesehatan Gizi, Bidang Kesehatan Keluarga, "Perbaikan Gizi Masyarakat Kota Banjarmasin 2013," Dinas Kesehatan Kotamadya Banjarmasin, Banjarmasin, Laporan Tahunan 2013. [8] Kusrini and Emha Taufiq Lutfhfi, Algoritma Data Mining.: ANDI Yogyakarta, 2009. [9] Kementerian Kesehatan RI, SK Menkes RI No. 1995/Menkes/SK/XII/2010 Tentang Standar Antropometri Penilaian Status Gizi Anak.: Direktorat Bina Gizi, Direktorat Jenderal Bina Gizi Dan Kesehatan Ibu dan Anak, 2011. 36