Denny Rusmana Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran, Bandung

dokumen-dokumen yang mirip
PENGARUH SUBTITUSI MINYAK SAWIT OLEH MINYAK IKAN LEMURU DAN SUPLEMENTASI VITAMIN E DALAM RANSUM AYAM BROILER TERHADAP PERFORMANS.

Denny Rusmana*, Dulatif Natawiharja*, dan Lalah Latifah S** ABSTRAK

Yunilas* *) Staf Pengajar Prog. Studi Peternakan, FP USU.

Pengaruh Tingkat Penambahan Tepung Daun Singkong dalam Ransum Komersial terhadap Performa Broiler Strain CP 707

BAB III MATERI DAN METODE. 10 minggu dilaksanakan pada bulan November 2016 Januari 2017 di kandang

PERFORMA AYAM BROILER YANG DIBERI RANSUM BERBASIS JAGUNG DAN BUNGKIL KEDELAI DENGAN SUPLEMENTASI DL-METIONIN SKRIPSI HANI AH

PENGARUH TINGKAT PENGGUNAAN CAMPURAN BUNGKIL INTI SAWIT DAN ONGGOK TERFERMENTASI OLEH

PENGARUH PERENDAMAN NaOH DAN PEREBUSAN BIJI SORGHUM TERHADAP KINERJA BROILER

BAB III MATERI DAN METODE. Penelitian dilaksanakan pada bulan November sampai Desember 2013 di

BAB III MATERI DAN METODE. periode starter terhadap performans pada Ayam Kedu Hitam umur 0-10 Minggu.

BAB III MATERI DAN METODE. Merah (Hylocereus polyrhizus) terhadap Performa Burung Puyuh Betina Umur 16

MATERI DAN METODE. Materi

III BAHAN DAN METODE PENELITIAN. Kabupaten Bogor. Pada umur 0-14 hari ayam diberi ransum yang sama yaitu

BAB III MATERI DAN METODE. protein berbeda pada ayam lokal persilangan selama 2 10 minggu dilaksanakan

Pengaruh Lanjutan Substitusi Ampas Tahu pada Pakan Basal (BR-2) Terhadap Penampilan Ayam Broiler Umur 4-6 Minggu (Fase Finisher)

PENGGUNAAN PRODUK FERMENTASI DAN KUNYIT DALAM PAKAN TERHADAP PERFORMAN AYAM PEDAGING DAN INCOME OVER FEED AND CHICK COST

THE INFLUENCES OF CAGE DENSITY ON THE PERFORMANCE OF HYBRID AND MOJOSARI DUCK IN STARTER PERIOD

Pengaruh Imbangan Energi dan Protein Ransum terhadap Energi Metabolis dan Retensi Nitrogen Ayam Broiler

PENGARUH PEMBERIAN FEED ADDITIVE RI.1 DAN JENIS PAKAN YANG BERBEDA TERHADAP PENAMPILAN AYAM BROILER SKRIPSI ATA RIFQI

Pengaruh Penggunaan...Trisno Marojahan Aruan

Pengaruh Lumpur Sawit Fermentasi dalam Ransum Terhadap Performa Ayam Kampung Periode Grower

NILAI ENERGI METABOLIS RANSUM AYAM BROILER PERIODE FINISHER YANG DISUPLEMENTASI DENGAN DL-METIONIN SKRIPSI JULIAN ADITYA PRATAMA

PEMAKAIAN ONGGOK FERMENTASI DALAM RANSUM TERHADAP PERFORMA AYAM BURAS PERIODE PERTUMBUHAN

PENAMPILAN PRODUKSI AYAM BROILER YANG DIBERI TEPUNG GAMBIR (Uncaria Gambir Roxb) SEBAGAI FEED ADDITIVE DALAM PAKAN.

PENGARUH TINGKAT PROTEIN RANSUM TERHADAP BOBOT POTONG, PERSENTASE KARKAS DAN LEMAK ABDOMINAL PUYUH JANTAN

Respon Broiler terhadap Pemberian Ransum yang Mengandung Lumpur Sawit Fermentasi pada Berbagai Lama Penyimpanan

BAB III MATERI DAN METODE. Pertanian, Universitas Diponegoro pada tanggal 22 Oktober 31 Desember 2013.

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

METODE. Materi 10,76 12,09 3,19 20,90 53,16

KINERJA AYAM KAMPUNG DENGAN RANSUM BERBASIS KONSENTRAT BROILER. Niken Astuti Prodi Peternakan, Fak. Agroindustri, Univ. Mercu Buana Yogyakarta

EFEK PENGGUNAAN KONSENTRAT PABRIKAN DAN BUATAN SENDIRI DALAM RANSUM BABI STARTER TERHADAP EFISIENSI PENGGUNAAN RANSUM. S.N.

MATERI DAN METODE. Penelitian ini telah dilakukan pada bulan Februari-Maret 2015 di Kandang

III BAHAN DAN METODE PENELITIAN. Ayam petelur yang digunakan adalah ayam petelur yang berumur 27

BAB III MATERI DAN METODE. Penelitian tentang pemanfaatan tepung olahan biji alpukat sebagai

III. MATERI DAN METODE PENELITIAN

PENDAHULUAN Latar Belakang

PEMBERIAN PAKAN TERBATAS DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PERFORMA AYAM PETELUR TIPE MEDIUM PADA FASE PRODUKSI KEDUA

M. Datta H. Wiradisastra Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran Jatinangor, Bandung ABSTRAK

PENGARUH PEMBERIAN TEPUNG AMPAS TAHU DI DALAM RANSUM TERHADAP BOBOT POTONG, BOBOT KARKAS DAN INCOME OVER FEED COST AYAM SENTUL

HASIL DAN PEMBAHASAN. Pakan Penelitian

Pengaruh Pengaturan Waktu Pemberian Air Minum yang Berbeda Temperatur terhadap Performan Ayam Petelur Periode Grower.

MATERI DAN METODE. Materi

Denny Rusmana, Dulatif Natawiharja, dan Happali Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran

Sumber : 1) Hartadi et al. (2005)

THE INFLUENCES OF CAGE DENSITY ON PERFORMANCE OF HYBRID AND MOJOSARI DUCK IN FINISHER PERIOD

BAB III MATERI DAN METODE. Laut (Gracilaria verrucosa) terhadapproduksi Karkas Puyuh (Cotunix cotunix

III BAHAN DAN METODE PENELITIAN. Ternak yang digunakan dalam penelitian adalah ayam kampung jenis sentul

BAB III MATERI DAN METODE. Penelitian tentang pengaruh penggunaan tepung daun katuk (Sauropus

III. METODOLOGI PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan selama 6 minggu dari 12 September 2014 sampai

MATERI DAN METODE. Materi

MATERI DAN METODE. Lokasi dan Waktu

PENGGUNAAN TEPUNG LIMBAH PENGALENGAN IKAN DALAM RANSUM TERHADAP PERFORMA BROILER. Arnold Baye*, F. N. Sompie**, Betty Bagau**, Mursye Regar**

Suplementasi Tepung Jangkrik Sebagai Sumber Protein Pengaruhnya Terhadap Kinerja Burung Puyuh (Coturnix coturnix japonica)

III BAHAN DAN METODE PENELITIAN. kelompok perlakuan dan setiap kelompok diulang sebanyak 5 kali sehingga setiap

BAB III MATERI DAN METODE. Penelitian dengan judul Pengaruh Penambahan Kunyit dan Jahe Dalam

2ooG KUALITAS FISIK DAN ORGANOLEPTIK DAGING AYAM BROILER YANG RANSUMNYA DIBERI PENAMBAHAN MINYAK IKAN YANG MENGANDUNG OMEGA3 SKRIPSI MAD TOBRI

PENGARUH PEMBERIAN RANSUM MENGANDUNG MINYAK IKAN LEMURU DAN VITAMIN E TERHADAP KADAR LEMAK DAN KOLESTEROL DAGING AYAM BROILER

PengaruhImbanganEnergidan Protein RansumterhadapKecernaanBahanKeringdan Protein KasarpadaAyam Broiler. Oleh

HASIL DAN PEMBAHASAN. Performa Itik Alabio Jantan Rataan performa itik Alabio jantan selama pemeliharaan (umur 1-10 minggu) disajikan pada Tabel 4.

III. MATERI DAN METODE

Lokakarya Nasional Inovasi Teknologi Pengembangan Ayam Lokal

Pengaruh Penambahan Lisin dalam Ransum terhadap Berat Hidup, Karkas dan Potongan Karkas Ayam Kampung

PENGARUH SUPLEMENTASI ASAM AMINO DL-METIONIN DAN L-LISIN KADALUARSA DALAM PAKAN TERHADAP PERFORMAN AYAM BROILER

HASIL DAN PEMBAHASAN. Kandungan Nutrien

PENGARUH PENAMBAHAN DL-METIONIN TERHADAP NILAI ENERGI METABOLIS RANSUM AYAM BROILER STARTER BERBASIS JAGUNG DAN BUNGKIL KEDELAI SKRIPSI ZINURIA WAFA

Animal Agriculture Journal 3(2): , Juli 2014 On Line at :

III BAHAN DAN METODE. dan masing-masing unit percobaan adalah lima ekor puyuh betina fase produksi.

MATERI DAN METODE. Gambar 2. Contoh Domba Penelitian

Pengaruh Pemberian Ampas Teh (Camellia sinensis) Fermentasi dengan Aspergillus niger pada Ayam Broiler

MATERI DAN METODE. Lokasi dan Waktu. Materi

MATERI DAN METODE. Materi

LAPORAN PRAKTIKUM NUTRISI TERNAK UNGGAS DAN NON RUMINANSIA. Penyusunan Ransum dan Pemberian Pakan Pada Broiler Fase Finisher

BAB III METODE PENELITIAN. energi metabolis dilakukan pada bulan Juli Agustus 2012 di Laboratorium Ilmu

KOMBINASI AZOLLA MICROPHYLLA DENGAN DEDAK PADI SEBAGAI ALTERNATIF SUMBER BAHAN PAKAN LOKAL AYAM PEDAGING

III BAHAN DAN METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian tentang Pengaruh Penggunaan Limbah Ikan Bandeng (Chanos

Yosi Fenita, Irma Badarina, Basyarudin Zain, dan Teguh Rafian

PENGARUH PENAMBAHAN VITAMIN E PADA RANSUM TERHADAP FERTILITAS PUYUH. Endah Subekti Staf Pengajar Fakultas Pertanian Universitas Wahid Hasyim

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian tentang pengaruh penggunaan ampas kecap dalam ransum

III. BAHAN DAN METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan selama 3 minggu dari April 2014, di peternakan

III BAHAN DAN METODE PENELITIAN. minggu dengan bobot badan rata-rata gram dan koefisien variasi 9.05%

Animal Agriculture Journal 3(3): , Oktober 2014 On Line at :

III OBJEK DAN METODE PENELITIAN. Ternak yang diamati dalam penelitian ini adalah ayam broiler strain cobb

BAB I PENDAHULUAN. mengandung protein dan zat-zat lainnya seperti lemak, mineral, vitamin yang

PENGARUH PEMBERIAN PAKAN BEBAS PILIH (Free choice feeding) TERHADAP PERFORMANS AWAL PENELURAN BURUNG PUYUH (Coturnix coturnix japonica)

MATERI. Lokasi dan Waktu

BAB I PENDAHULUAN. produktivitas ayam buras salah satunya dapat dilakukan melalui perbaikan

MATERI DAN METODE. Waktu dan Lokasi. Materi

Kualitas Karkas Ayam Kampung yang Diberi Ransum Mengandung Omega-3 Minyak Ikan

MATERI DAN METODE. Materi

Pengaruh Imbangan Hijauan-Konsentrat dan Waktu Pemberian Ransum terhadap Produktivitas Kelinci Lokal Jantan

PENGARUH PENGGUNAAN TEPUNG KETELA RAMBAT (Ipomea Batatas L) SEBAGAI SUMBER ENERGI TERHADAP PENAMPILAN PRODUKSI AYAM PEDAGING FASE FINISHER

PENGARUH TINGKAT PROTEIN DALAM RANSUM TERHADAP PERFORMAN ENTOK LOKAL (Muscovy Duck) PADA PERIODE PERTUMBUHAN. W. Tanwiriah, D.Garnida dan I.Y.

METODE PENELITIAN. Waktu dan Tempat. Materi

Efektifitas Berbagai Probiotik Kemasan Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Burung Puyuh (Coturnix coturnix japonica)

Ade Trisna*), Nuraini**)

III BAHAN DAN METODE PENELITIAN. jenis sentul dengan umur 1 hari (day old chick) yang diperoleh dari Balai

PENGARUH PENAMBAHAN VITAMIN C PADA PAKAN NON KOMERSIAL TERHADAP EFISIENSI PAKAN PUYUH PETELUR

PEMANFAATAN STARBIO TERHADAP KINERJA PRODUKSI PADA AYAM PEDAGING FASE STARTER

Tepung Ampas Tahu Dalam Ransum, Performa Ayam Sentul... Dede Yusuf Kadasyah

Transkripsi:

JURNAL ILMU TERNAK, DESEMBER 2007, VOL. 7, NO. 2, 101 106 Pengaruh Subtitusi Minyak Sawit oleh Minyak Ikan Lemuru dan Suplementasi Vitamin E dalam Ransum Ayam Broiler terhadap Performans (The Effect of Subtitution Palm Oil by Lemuru Fish Oil and Vitamin E Supplementation in Broiler Ration on Performance) Denny Rusmana Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran, Bandung ABSTRAK Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh subtitusi minyak sawit oleh minyak ikan lemuru dan suplementasi vitamin E dalam ransum ayam broiler terhadap pertambahan bobot badan, konsumsi ransum, dan konversi ransum. Rancangan percobaan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap pola faktorial 3 x 3. Faktor pertama adalah tingkat subtitusi minyak sawit oleh minyak ikan lemuru (0, 50, dan 100%),dengan tingkat penggunaan minyak dalam ransum sebesar 6%. faktor kedua adalah tingkat suplementasi vitamin E (0, 100, dan 200 ppm). Data yang terkumpul dianalisis dengan analisis ragam yang dilanjutkan dengan uji jarak berganda Duncan. Tingkat subtitusi minyak sawit oleh minyak ikan lemuru yang dikombinasikan dengan suplementasi vitamin E (0, 100 dan 200 ppm), memberikan interaksi terhadap konsumsi ransum, namun tidak mempengaruhi pertambahan bobot badan. Pada tingkat penggunaan minyak 6 %, subtitusi 100% minyak sawit oleh minyak ikan lemuru yang disuplementasi vitamin E 200 ppm menyebabkan penurunan konsumsi ransum, sehingga konversi ransum menjadi rendah. Kata Kunci : Minyak Sawit, Minyak Ikan Lemuru, Vitamin E, Performans ABSTRACT The objectives of this research were find out the effect of subtitution palm oil by lemuru fish oil and vitamin E supplementation in broiler ration on body weight gain, consumption, and feed conversion. The design of research using completely randomized design with factorial pattern 3 x 3. First factor is level subtitution of palm oil by lemuru fish oil (0%, 50%, and 100%), with level of oil in ration is 6%. Second factor is ration with supplementation 0, 100, and 200 ppm of vitamin E levels. To determine the effect of each treatment, the data was analyzed by analysis of variance (ANOVA) and Duncan Multiple Range Test methods. The subtitution palm oil by lemuru fish oil and vitamin E supplementation (0, 100, and 200 ppm) in the diet showed an interaction effect on feed consumption, but did not effect the body weight gain. Level 6% oil in the ration, subtitution of 100% palm oil by lemuru fish oil with supplementation 200 ppm vitamin E decreased the feed consumption, and therefore lowering the feed coversion Key words : Palm Oil, Lemuru Fish Oil, Vitamin E, Performance Pendahuluan Ayam broiler merupakan salah satu ternak potong yang mampu menghasilkan daging yang tinggi dalam waktu yang relatif singkat. Hal ini karena ayam broiler mampu tumbuh cepat dan efisien dalam menggunakan ransum menjadi daging. Potensi yang dimiliki ayam broiler tidak akan bisa optimal jika tidak ditunjang dengan pakan yang sesuai dengan kebutuhannya, baik kualitas maupun kuantitasnya. Salah satu penunjang optimalissasi pertumbuhan ayam broiler adalah kebutuhan energi. Kebutuhan energi yang tinggi untuk ayam broiler sulit dipenuhi apabila hanya memanfaatkan bahan pakan biji-bijian saja. Salah satu pakan unggas yang kerap kali digunakan pada pakan unggas pedaging sebagai pakan sumber energi adalah minyak. Minyak dalam ransum unggas selain membantu memenuhi kebutuhan energi yang tinggi, juga menambah selera makan unggas dan mengurangi sifat berdebu pada ransum sistem all mash. Minyak yang digunakan selama ini sebagai pakan sumber energi dalah minyak sawit ataupun dalam bentuk crude palm oil (CPO). Namun kebutuhannnya semakin bersaing dengan kebutuhan pangan untuk manusia. Persaingan ini pada saat sekarang makin ketat setelah minyak 101

JURNAL ILMU TERNAK, DESEMBER 2007, VOL. 7, NO. 2 sawit dijadikan salah satu bahan bio fuel, sehingga perlu dicarikan bahan alternatifnya. Salah satu alternatif minyak yang dapat dijadikan pakan sumber energi yang tidak bersaing dengan manusia adalah minyak ikan lemuru. Minyak ikan lemuru merupakan limbah atau hasil samping dari proses pengalengan maupun penepungan ikan lemuru. Proses pengalengan ikan lemuru diperoleh rendeman berupa minyak sebesar 5% (b/b) dan dari proses penepungan sebesar 10% (b/b). Pengalengan satu ton ikan lemuru akan diperoleh 50 kg limbah berupa minyak ikan dan selanjutnya dari satu ton bahan mentah sisa-sisa penepungan akan diperoleh kurang lebih 100 kg hasil samping berupa minyak ikan lemuru (Setiabudi 1990). Penambahan minyak ikan dalam ransum memberikan efek yang kurang menguntungkan. Asam lemak tak jenuh ganda sangat mudah teroksidasi, berdasarkan hasil penelitian Wander et al. (1997) pemberian asam lemak tak jenuh ganda menurunkan vitamin E dan meningkatkan peroksidasi lemak dalam plasma. Pada gilirannya defisiensi vitamin E akan mempengaruhi fungsi fisiologis tubuh. Materi dan Metode Penelitian Bahan penelitian Penelitian menggunakan 216 ekor ayam broiler umur satu hari (DOC), berbobot badan ratarata 44.14 g/ekor, dengan koefisien variasi 7.00 %. DOC broiler diperoleh dari PT. Charoen Phokpand dengan kode CP 707. Tabel 1. Komposisi ransum penelitian Bahan makanan R1 R2 R3 R4 R5 R6 R7 R8 R9 Jagung (%) 50 50 50 50 50 50 50 50 50 B. Kedelai (%) 39 39 39 39 39 39 39 39 39 M. Kelapa sawit (%) 6 3 0 6 3 0 6 3 0 M. Ikan (%) 0 3 6 0 3 6 0 3 6 *V+M+AA (%) 1 1 1 1 1 1 1 1 1 CaCO3 (%) 1.16 1.16 1.16 1.16 1.16 1.16 1.16 1.16 1.16 **DCP (%) 2.14 2.14 2.14 2.14 2.14 2.14 2.14 2.14 2.14 Metionin (%) 0.3 0.3 0.3 0.3 0.3 0.3 0.3 0.3 0.3 NaCl (%) 0.4 0.4 0.4 0.4 0.4 0.4 0.4 0.4 0.4 Vitamin E (ppm) 100 100 100 200 200 200 100 100 100 100 100 100 100 100 100 EM (kkal/kg)*** 3061 3056 3052 3061 3056 3052 3061 3056 3052 PK (%)**** 21.46 21.46 21.46 21.46 21.46 21.46 21.46 21.46 21.46 LK (%)**** 8.21 8.21 8.21 8.21 8.21 8.21 8.21 8.21 8.21 SK (%)**** 3.83 3.83 3.83 3.83 3.83 3.83 3.83 3.83 3.83 Ca (%)**** 1.24 1.24 1.24 1.24 1.24 1.24 1.24 1.24 1.24 P available (%)*** 0.59 0.59 0.59 0.59 0.59 0.59 0.59 0.59 0.59 Vitamin E (ppm)**** 17.88 16.83 15.78 117.88 116.83 115.78 217.88 216.83 215.78 Lisin (%)**** 1.18 1.18 1.18 1.18 1.18 1.18 1.18 1.18 1.18 Metionin (%)**** 0.63 0.63 0.63 0.63 0.63 0.63 0.63 0.63 0.63 Metionin + sistin**** 0.98 0.98 0.98 0.98 0.98 0.98 0.98 0.98 0.98 * Campuran Vitamin, mineral,dan Asam amino ** Dicalcium Phosphat *** Hasil perhitungan berdasarkan kandungan nutrien dan EM pakan dari NRC (1994) **** Hasil perhitungan berdasarkan kandungan nutrien hasil analisis R1 : Ransum 0 % minyak ikan lemuru + 0 ppm vitamin E R2 : Ransum 3 % minyak ikan lemuru + 0 ppm vitamin E R3 : Ransum 6 % minyak ikan lemuru + 0 ppm vitamin E R4 : Ransum 0 % minyak ikan lemuru + 100 ppm vitamin E R5 : Ransum 3 % minyak ikan lemuru + 100 ppm vitamin E R6 : Ransum 6 % minyak ikan lemuru + 100 ppm vitamin E R7 : Ransum 0 % minyak ikan lemuru + 200 ppm vitamin E R8 : Ransum 3 % minyak ikan lemuru + 200 ppm vitamin E R9 : Ransum 6 % minyak ikan lemuru + 200 ppm vitamin E 102

Denny Rusmana, Pengaruh substitusi minyak sawit oleh minyak ikan lemoru dan Suplemen Vit E. Ayam dipelihara dalam kandang percobaan dengan sistem litter, dengan ukuran 90 x 90 x 80 cm. Masing-masing unit kandang diisi oleh enam ekor DOC. Setiap kandang dilengkapi tempat makan, minum, dan lampu masing-masing 60 watt yang berfungsi sebagai brooder. Setelah umur 14 hari lampu berperan sebagai penerang. Peralatan lain yang digunakan adalah alat pengukur temperatur ruangan higrometer, dan timbangan untuk menimbang ransum, sisa ransum dan bobot ayam. Ayam dipelihara selama 42 hari, ayam divaksinasi ND dan IBD. Vaksinasi ND yang pertama dilakukan pada umur empat hari melalui tetes mata. Vaksinasi ND yang ke dua dilakukan pada umur 18 hari melalui air minum. Vaksinasi IBD dilakukan pada umur 11 hari melalui air minum. Ransum perlakuan diberikan pada ayam mulai dari umur sehari sampai umur 42 hari. Terdapat sembilan perlakuan dalam penelitian tahap ini. Perlakuan merupakan kombinasi tingkat pemberian minyak ikan lemuru (0 %, 3 % dan 6 %), dan tiga tingkat penambahan vitamin E (0, 100,dan 200 ppm). Ransum disusun dengan kandungan energi berkisar 3052 3061 kkal/kg, dengan protein 21.46 %. Kebutuhan asam amino vitamin dan mineral sesuai yang dianjurkan oleh National Research Council of Poultry (1994). Pakan penyusun ransum terdiri dari jagung, bungkil kedelai, minyak kelapa sawit, minyak ikan. vitamin-mineral, CaCO 3, dicalcium phosphat (DCP), metionin, NaCl, Vitamin E. Minyak ikan diperoleh dari Muncar Banyuwangi, yang sebelum digunakan dilakukan proses pemurnian terlebih dahulu. Vitamin E dalam bentuk -tocopherol diperoleh dari BASF. Susunan dan kandungan nutrien ransum dapat dilihat pada Tabel 1. Rancangan percobaan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap pola faktorial 3 x 3 dengan empat ulangan. Faktor pertama adalah tingkat pengunaan minyak ikan lemuru dalam ransum (0, 3,dan 6 %). Faktor kedua adalah tingkat suplementasi vitamin E (0, 100, 200 ppm). Peubah yang diamati meliputi pertambahan bobot badan (diamati setiap minggu), konsumsi ransum diamati setiap minggu, dan konveri ransum. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analysis of varian (anova), untuk membandingkan perbedaan rataan perlakuan digunakan uji jarak berganda duncan (Steel & Torrie 1980). Data diuji pada taraf nyata 5 %. Hasil dan Pembahasan Konsumsi Ransum Berdasarkan hasil pengamatan selama 42 hari, pengaruh pemberian ransum perlakuan menunjukkan perbedaan yang nyata terhadap konsumsi ransum dan terdapat interaksi antara penambahan minyak ikan lemuru dan suplementasi vitamin E (P<0.05). Konsumsi ransum yang terendah dicapai oleh ayam yang diberi minyak ikan lemuru 6 % tanpa suplementasi vitamin E. Peningkatan penggunaan minyak ikan lemuru dalam ransum ada kecenderungan terhadap penurunan konsumsi ransum baik yang disuplementasi vitamin E maupun yang tidak disuplementasi vitamin E. Tabel 2. Pengaruh perlakuan terhadap konsumsi ransum Vitamin E (ppm) Minyak ikan lemuru (%) Konsumsi Ransum (g) 0 3787 291 ab 0 3 4035 300 a 6 3359 159 c 0 4036 155 a 100 3 3772 245 ab 6 3765 124 ab 0 3588 164 bc 200 3 3762 124 ab 6 3505 244 bc Keterangan : Huruf yang berbeda dalam kolom yang sama menunjukkan perbedaan yang nyata (p<0.05) Konsumsi ransum pada ayam yang diberi ransum yang tidak disuplementasi vitamin E penggunaan minyak ikan lemuru 0 % dan 3 % tidak menunjukkan perbedaan nyata, tetapi pada tingkat penggunaan minyak ikan lemuru 6 % nyata (P<0.05) lebih rendah dibandingkan dengan konsumsi ransum pada tingkat penggunaan minyak ikan lemuru 0 %. Peningkatan penggunaan minyak ikan lemuru 0, 3, dan 6 % tidak menunjukkan perbedaan yang nyata terhadap konsumsi ransum pada ransum yang disuplementasi 100 ppm vitamin E maupun 200 ppm vitamin E. Pemberian ransum tanpa minyak ikan lemuru antara yang disuplementasi 0 ppm dengan 100 ppm vitamin E terdapat peningkatan konsumsi ransum tetapi tidak menunjukkan perbedaan yang nyata, namun setelah peningkatan suplementasi vitamin E menjadi 200 ppm antara ransum terjadi penurunan yang nyata (P<0.05) terhadap konsumsi ransum. Pada pemberian ransum yang 103

JURNAL ILMU TERNAK, DESEMBER 2007, VOL. 7, NO. 2 mengandung 3 % minyak ikan lemuru antara yang disuplementasi 0 ppm, 100 ppm dan 200 ppm vitamin E tidak menunjukkan perbedaan yang nyata terhadap konsumsi ransum. Pemberian ransum yang mengandung 6 % minyak ikan lemuru antara yang disuplementasi 0 ppm dengan 100 ppm vitamin E terjadi peningkatan konsumsi ransum yang nyata (P<0.05), namun setelah suplementasi vitamin E ditingkatkan menjadi 200 ppm tidak menunjukkan perbedaan yang nyata terhadap konsumsi ransum. Hal ini menunjukkan adanya peranan vitamin E untuk memperbaiki konsumsi ransum akibat tingkat penggunaan minyak ikan lemuru dalam ransum, namun apabila suplementasi vitamin E yang berlebih dapat menyebabkan penurunan konsumsi ransum. Konsumsi ransum ayam pada dasarnya sangat dipengaruhi oleh kandungan energi dalam ransum (NRC 1987). Ayam akan berhenti mengkonsumsi ransum apabila kebutuhan energi sudah terpenuhi. Kandungan energi ransum penelitian yang diberikan memiliki kandungan energi yang relatif sama, energi metabolis ransum yaitu berkisar antara 3051 3060 kkal/kg, sehingga faktor energi ransum bukan menjadi penyebab perbedaan yang nyata terhadap konsumsi ransum. Komposisi nutrien semua ransum penelitian memilki kandungan nutrien yang sama kecuali vitamin E, hal lain yang membedakan diantara ransum tersebut adalah penambahan minyak ikan lemuru yang mengakibatkan komposisi asam lemak diantara ransum penelitian berbeda. Kedua nutrien inilah yang menyebabkan perbedaan konsumsi ransum antar perlakuan Minyak ikan lemuru yang digunakan penelitian mengandung asam lemak tak jenuh ganda rantai panjang (LA, LNA, EPA, DHA, dan AA) sebesar 21.59 %. Penambahan minyak ikan lemuru (0, 3, dan 6 %) menyebabkan peningkatan asam lemak tak jenuh ganda yang berturut-turut 1.81, 2.34, dan 2.85 %. Sifat bahan yang kaya asam lemak tak jenuh ganda mudah teroksidasi. Produk oksidasi adalah terbentuknya aldehida. Aldehida merupakan suatu persenyawaan yang terbentuk akibat dekomposisi peroksida. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi taste pada ternak unggas salah satu diantaranya adalah tingkat toksisitas dari ransum yang dikonsumsi. Ternak unggas sendiri memiliki kepekaan yang dapat membantu menolak bahan yang yang berbahaya (Mason & Clark 2000). Toksisitas dari minyak ikan lemuru yang terbentuk akibat dekomposisi peroksida dapat dikurangi oleh vitamin E, karena vitamin E adalah nutrien yang bersifat antioksidan, yang mampu mencegah reaksi oksidasi. Sehingga penambahan vitamin E dalam ransum penelitian dapat memperbaiki konsumsi ransum. Pertambahan Bobot Badan Konsekuensi tinggi rendahnya konsumsi adalah terhadap tinggi rendahnya pertambahan bobot badan. Semakin tinggi konsumsi ransum maka kesempatan nutrien untuk diserap lebih tinggi, pada gilirannya pertambahan bobot badan akan semakin tinggi. Hasil penelitian menunjukkan meskipun terdapat pengaruh perlakuan terhadap konsumsi ransum, namun terhadap pertambahan bobot badan tidak menunjukkan perbedaan yang nyata. Tabel 3. Pengaruh perlakuan terhadap pertambahan bobot badan (PBB) Vitamin E (ppm) Minyak ikan lemuru (%) PBB (g) 0 1891 159 a 0 3 1894 114 a 6 1836 157 a 0 1825 80 a 100 3 1746 86 a 6 1801 96 a 0 1921 211 a 200 3 1824 106 a 6 1837 160 a Keterangan : Huruf yang berbeda dalam kolom yang sama menunjukkan berbeda nyata (p<0.05) Tingginya konsumsi ransum yang dicapai oleh ayam yang diberi ransum tanpa minyak ikan lemuru dan disuplementasi 100 ppm vitamin E, ternyata menghasilkan pertambahan bobot badan yang tidak berbeda nyata dibandingkan pemberian ransum perlakuan lainnya. Rendahnya konsumsi ransum akibat penggunaan minyak ikan lemuru sampai 6 % tanpa suplementasi vitamin E ternyata menghasilkan pertambahan bobot badan yang tidak berbeda nyata dibandingkan dengan pemberian ransum perlakuan lainnya. Ini menunjukkan asupan nutrien akibat pemberian ransum minyak ikan lemuru sampai 6 % tanpa suplementasi vitamin E sudah mecukupi untuk mencapai pertumbuhan yang sama dibanding dengan pemberian ransum perlakuan lainnya. Pertambahan bobot badan ayam broiler sangat ditentukan oleh kandungan protein dan keseimbangan asam aminonya diantaranya adalam asam amino lisin dan metionin. Kandungan asam amino ransum penelitian disusun berdasarkan 104

Denny Rusmana, Pengaruh substitusi minyak sawit oleh minyak ikan lemoru dan Suplemen Vit E. rekomendasi NRC 1994. NRC (1994), melaporkan bahwa pada ayam broiler dengan konsumsi lisin 38.20 g dan metionin 17.37 g sampai umur 6 minggu pertambahan bobot badan yang dicapai adalah 1864 g. Hasil penelitian pada perlakuan dengan konsumsi ransum yang paling rendah pertambahan bobot badan yang dicapai adalah 1836 g ternyata konsumsi lisin dan metionin melebihi yang direkomendasikan oleh NRC (1994). Konsumsi lisin dan metionin pada perlakuan tersebut masing-masing adalah 39.63 g dan 21.16 g. Pada perlakuan lain yang konsumsi ransumnya lebih tinggi tidak akan diikuti oleh pertambahan bobot badan, karena jika masukan protein dalam hal ini asam amino melebihi jumlah yang dimanfaatkan oleh tubuh, maka akan dibuang berupa nitrogen melalui urine ( Piliang & Djojosoebagjo 2006) Konversi Ransum Konversi ransum mengggambarkan berapa ransum yang dikonsumsi untuk setiap kg pertambahan bobot badan. Konversi ransum pengaruh ransum penelitian dapat dilihat pada Tabel 4. Perlakuan pemberian ransum memberikan pengaruh yang nyata terhadap konversi ransum (p<0.05) Tingkat energi ransum penelitian berkisar 3052-3061 kkal/kg dengan protein ransum 21.46 % menghasilkan konversi ransum antara 1.84-2.22. NRC (1994), melaporkan ayam broiler yang diberi ransum dengan tingkat energi 3200 kkal/kg dengan protein 23 % pada umur 0 3 minggu dilanjutkan dengan protein 20 % pada umur 3 6 minggu konversi ransum yang dicapai adalah 1,81. Tabel 4. Pengaruh perlakuan terhadap konversi ransum Vitamin E Minyak ikan lemuru Konversi Ransum (ppm) (%) 0 2.00 0.04 ab 0 3 2.14 0.26 a 6 1.84 0.17 c 0 2.22 0.14 a 100 3 2.16 0.08 ab 6 2.10 0.16 ab 0 1.88 0.21 bc 200 3 2.07 0.19 ab 6 1.92 0.16 bc Keterangan : Huruf yang berbeda dalam kolom yang sama menunjukkan perbedaan yang nyata (p<0.05) Tingginya konversi ransum dari penelitian yang dicapai dibanding yang dicapai oleh NRC, karena energi yang digunakan dalam ransum penelitian lebih rendah. Energi yang direkomendasikan oleh NRC adalah 3200 kkal/kg, sedangkan energi yang digunakan dalam ransum penelitian adalah berkisar 3051-3060 kkal/kg. Konsumsi ransum pada ayam tergantung pada tingkat energi ransum. Kandungan energi ransum yang rendah menyebabkan meningkatnya konsumsi ransum. Ayam akan berhenti mengkonsumsi apabila energi yang dikonsumsi sudah mencapai kebutuhan (NRC 1994; Wahju 1997). Sementara energi ransum penelitian yang digunakan lebih rendah dari yang direkomendasikan NRC, sedangkan kandungan asam amino yang digunakan sesuai dengan rekomendasi NRC. Asam amino adalah nutrien yang penting bagi pertumbuhan. Meningkatnya konsumsi ransum menyebabkan konsumsi asam amino juga meningkat. Meningkatnya asam amino yang dikonsumsi tidak menyebabkan pertambahan bobot badan, jika masukan protein dalam hal ini asam amino melebihi jumlah yang dimanfaatkan oleh tubuh, maka akan dibuang berupa nitrogen melalui urine ( Piliang & Djojosoebagjo 2006). Meningkatnya konsumsi ransum yang tidak diimbangi pertambahan bobot badan akan menyebabkan meningkatnya konversi ransum Konversi ransum yang terendah mendekati yang direkomendasikan NRC dicapai oleh ransum dengan tingkat penggunaan minyak ikan lemuru 6 % yang disuplementasi vitamin E 0 ppm, tingkat penggunaan minyak ikan lemuru 0 % yang disuplementasi vitamin E 200 ppm, dan tingkat penggunaan minyak ikan lemuru 6 % yang disuplementasi vitamin E 200 ppm. Nilai konversi ransum masing-masing ransum perlakuan tersebut adalah 1.84, 1.88, dan 1.92. Penyebab rendahnya nilai konversi ransum dari ransum penelitian tersebut adalah lebih rendahnya konsumsi ransum dibanding ransum perlakuan lainnya, sementara pertambahan bobot badan tidak berbeda nyata. Konsumsi ransum yang dicapai oleh ransum perlakuan tersebut menghasilkan konsumsi asam amino, diantaranya asam amino lisin dan metionin yang menjadi asam amino pembatas, sudah mencukupi untuk pertumbuhan yang optimal. Pemeliharaan selama 6 minggu rataan konsumsi metionin dan lisin dari ketiga ransum perlakuan tersebut adalah 22.32 g dan 41.81 g menyebabkan rataan pertambahan bobot badan 1864 g. NRC (1994), melaporkan pemeliharaan selama 6 minggu konsumsi metionin dan lisin adalah 17.37 g dan 105

JURNAL ILMU TERNAK, DESEMBER 2007, VOL. 7, NO. 2 38.20 g menghasilkan pertambahan bobot badan 1864 g. Kesimpulan Tingkat subtitusi minyak sawit oleh minyak ikan lemuru yang dikombinasikan dengan suplementasi vitamin E (0, 100 dan 200 ppm), memberikan interaksi terhadap konsumsi ransum, namun tidak mempengaruhi pertambahan bobot badan. Pada tingkat penggunaan minyak 6 %, subtitusi 100% minyak sawit oleh minyak ikan lemuru yang disuplementasi vitamin E 200 ppm menyebabkan penurunan konsumsi ransum, sehingga konversi ransum menjadi rendah. Daftar Pustaka Mason JR, Clark L. 2000. The Chemical Senses in Birds. Di dalam: Whittow GC, editor. Sturkie s Avian Physiology. San Diego: Academic Pr. [NRC] National Research Council. 1987. Predicting Feed Intake of Food-Producing Animals. Washington: National Academy Pr. [NRC] National Research Council. 1994. Nutrient Requirement of Poultry. Washington: National Academy Pr. Piliang WG, Djojosoebagio Al Haj S. 2006. Fisiologi Nutrisi. Volume ke-1. Bogor: Pusat Antar Universitas Ilmu Hayati, Institut Pertanian Bogor. Setiabudi E. 1990. Pengaruh Waktu Penyimpanan dan Jenis Filter pada Jumlah Asam Lemak Omega-3 dalam Minyak Limbah Hasil Pengalengan dan Penepungan Ikan Lemuru [tesis]. Bogor: Program Pascasarjana, Institut Pertanian Bogor. Steel GD, Torrie JH. 1991. Prinsip dan Prosedur Statistika. Sumantri B, Penerjemah; Jakarta: Penerbit PT Gramedia Pustaka Utama. Terjemahan dari : Principles and Procedures of Statistics. Wahju J. 1997. Ilmu Nutrisi Unggas. Yogyakarta : UGM Pr. Wander RC, Hall JA, Gradin JL, Du S -H, Jewe DE. 1997. The Ratio of Dietary (n -6) to (n -3) Fatty Acids Influence Immune System Function, Eicosanoid Metabolism, Lipid Peroxidation and Vitamin E Status in Aged Dogs. J Nutr 127:1198-1205. 106